Anda di halaman 1dari 31

PENCAHAYAAN

BUATAN
Andi
LATAR BELAKANG
Pencahayaan buatan diperlukan bila:

Tidak ada cahaya alami sehari penuh

Tidak tersedia cahaya alami saat mendung tebal

Cahaya alami tidak dapat menjangkau ruang yang jauh dari


jendela

Diperlukan cahaya merata pada ruang lebar


LATAR BELAKANG
Ruangan tertentu butuh intensitas cahaya konstan

Diperlukan pencahayaan dengan warna dan arah penyinaran


yang mudah diatur

Cahaya buatan dibutuhkan untuk fungsi khusus

Diperlukan cahaya dengan efek khusus


JENIS LAMPU: LAMPU PIJAR
(INCANDESCENT)
Sumber cahaya buatan yang dihasilkan melalui penyaluran arus
listrik melalui filamen yang kemudian memanas dan menghasilkan cahaya.
Kaca yang menyelubungi filamen panas tersebut menghalangi udara untuk
berhubungan dengannya sehingga filamen tidak akan langsung rusak
akibat teroksidasi.
KEUNTUNGAN LAMPU PIJAR
1. Ukuran filamen kecil maka sumber cahaya dapat
dianggap sebagai titik sehingga pengaturan distribusi
cahaya lebih mudah.
2. Perlengkapansangat sederhana dan dapat ditangani
dengan sederhana.
3. Pemakaian sangat luwes.
4. Biaya awal rendah.
5. Pengaturan intensitas cahaya (redup dan terang) mudah
dan murah.
6. Tidak terpengaruh oleh suhu dan kelembaban.
7. Menampilkan warna-warna dengan sangat bagus.
KERUGIAN LAMPU PIJAR
1. Efikasi rendah, nilai yang menunjukkan besar efisiensi
pengalihan energi listrik ke cahaya dan dinyatakan dalam
satuan lumen per watt.
2. Umur pendek (750 – 1000 jam), semakin rendah watt
semakin pendek umurnya.
3. Untuk negara tropis, panas dari lampu akan menambah
beban AC.
4. Warna yang cenderung hangat (kemerahan), secara
psikologis akan membuat suasana ruangan kurang sejuk.
5. Hanya cocok untuk kebutuhan pencahayaan rendah.
LAMPU TL (FLUORESCENT)
Jenis lampu ini juga dikenal dengan lampu neon. Lampu
neon bentuknya macam-macam, ada yang bentuknya
memanjang biasa, bentuk spiral atau tornado, dan ada juga
yang bentuk memanjang vertikal dengan fitting (bentuk
pemasangan ke kap lampu) yang mirip seperti lampu pijar
biasa.
KEUNTUNGAN LAMPU TL
1. Lampu TL lebih hemat energi dibandingkan lampu pijar,
karena lebih terang.
2. Awet, hingga 20.000 jam (dengan asumsi lama nyala 3
jam).
3. Bentuk lampu yang memanjang menerangi area yang
lebih luas dengan cahaya baur.
4. Untuk penerangan yang tidak menghendaki bayangan,
lampu TL lebih baik dibandingkan lampu pijar.
5. Warna cahaya yang cenderung puih-dingin
menguntungkan untuk daerah tropis lembab, karena
secara psikologis akan menyejukkan ruangan.
KERUGIAN LAMPU TL
1. Output cahaya terpengaruh oleh suhu dan kelembaban.
2. Tidak mudah mengatur intensitas cahayanya dengan
menggunakan dimmer.
3. Warna keputihan cenderung tidak alami, terutama untuk
warna kulit.
4. Kecerobohan pemasangan ballast dapat menimbulkan
bunyi dengung.
5. Ballast akan mengeluarkan cukup banyak panas dan
membebani AC.
LAMPU HID (HIGH-INTENSITY
DISCHARGE)
Lampu yang dapat menghasilkan intensitas cahaya yang
lebih tahan lama, lebih terang, dan lebih bagus. Hal ini
dikarenakan lampu HID menggunakan teknologi xenon yang
mampu menghasilkan berpuluh kali lipat intensitas cahaya
dibandingkan lampu lain dengan penggunaan daya yang
relatif rendah.
KEUNTUNGAN LAMPU HID
1. Intensitas cahaya lebih terang dan lebih baik.
2. Penggunaan daya yang relatif rendah.
3. Usia lampu termasuk lama dan panjang.
4. Tersedia dalam berbagai merek dan tipe lampu
5. Pendistribusian cahaya lebih mudah daripada lampu TL.
KERUGIAN LAMPU HID
1. Biaya awal sangat tinggi. Harga lampu lebih mahal dari
jenis lain.
2. Seperti lampu TL yang membutuhkan ballast yang dapat
mengeluarkan suara mengganggu.
3. Lampu membutuhkan waktu sekitar 8 menit untuk
bersinar secara penuh.
4. Beberapa lampu dapat mengeluarkan cahaya ultraviolet
yang membahayakan kesehatan.
5. Lampu HID cocok untuk ruangan dengan ketinggian
langit-langit sedang (3 – 5 m) sampai tinggi (> 5 m).
LAMPU LED (LIGHT EMMITING DIODE)
Lampu ini merupakan sirkuit semikonduktor yang
memancarkan cahaya ketika dialiri listrik. Sifatnya berbeda
dengan filamen yang harus dipijarkan (dibakar) atau lampu
TL yang merupakan pijaran partikel. Lampu LED
memancarkan cahaya lewat aliran listrik yang relatif tidak
menghasilkan banyak panas.
KEUNTUNGAN LAMPU LED
1. Mempunyai warna yang dapat disesuaikan dengan
kebutuhan tanpa menambah filter sehingga menghemat
biaya.
2. Dapat dihidup-matikan secara cepat.
3. Mudah dipasang dimmer.
4. Mati perlahan-lahan, tidak mendadak.
5. Berumur panjang, 35.000 – 50.000 jam.
6. Tahan goncangan.
7. Dapat difokuskan dengan mudah tanpa tambahan alat.
8. Tidak mengandung merkuri.
KERUGIAN LAMPU LED
1. Harganya masih relatif mahal.
2. Terpengaruh oleh suhu.
3. Peka terhadap tegangan listrik.
4. Kualitas warna sering menyebabkan warna objek tidak
alami karena spektrum cahaya LED berbeda dengan
lampu pijar dan matahari.
5. Bluehazard, lampu LED biru dan putih diduga
memancarkan cahaya di atas persyaratan sehingga dapat
mengganggu kesehatan mata.
6. Blue pollution, lampu LED putih memancarkan gelombang
warna biru yang sangat kuat sehingga dapat
mengganggu lingkungan.
ASPEK MATEMATIS
Menghitug Kontras

C
 Lt  Ls 
Ls

C  kontras
Lt  Lumina pada objek bersangkutan  cd/m 2 
Ls  Lumina permukaan sekitar objek bersangkutan  cd/m 2

CONTOH
Sebuah buku bacaan terbuka di atas meja yang diterangi
lampu.
Jika diketahui luminan di buku 500 cd/ m² dan di meja 200
cd/m².
Berapakah kontras yang terjadi?
ASPEK MATEMATIS
Menghitung Lumina Permukaan Tak Transparan

L  E
L  Luminan  cd/m 2 
E  Iluminan  lux atau lumen/m 2 
  reflektan permukaan  % 
CONTOH
Sebuah meja kayu mempunyai reflektan 30% (0,3).
Bila di atas meja tersebut ada lampu yang memberikan
iluminan (penerangan) di atas meja sebesar 500 lux (atau
lumen/m²).
Berapakah luminan (kecerlangan) permukaan meja tersebut?
ASPEK MATEMATIS
Menghitung Lumina Permukaan Transparan

L  E
L  Luminan  cd/m 2 
E  Iluminan  lux atau lumen/m 2 
  Transmitan permukaan  % 
CONTOH
Kaca susu diterangi oleh lampu yang memberikan iluminasi 600
lux.
Berapakah luminan di balik kaca tersebut bila transmitan kaca
70%?
ASPEK MATEMATIS
Menghitug Iluminasi di Satu Titik oleh Satu Lampu

I
E 2
d cos 
E  Iluminasi  lux atau lm/m 2 
I  Arus cahaya dari sumber cahaya ke arah titik yang disinari  lm 
(biasanya tertera sebagai data teknis yang diterbitkan oleh pabrik pembuatnya)
d  Jarak dari lampu ke titik bidang yang disinari  m 
  Sudut datang sinar
Sebuah lampu pijar downlight mempunyai data fotometrik seperti
gambar berikut:

a. Hitunglah iluminasi di titik A


pada bidang kerja yang
berada tepat tegak lurus di
bawah lampu sejauh 2 m !
b. Hitunglah iluminasi di titik B
pada bidang kerja yang
bersudut 25 dari lampu
pijar !
ASPEK MATEMATIS
Menghitug Iluminasi di Satu Titik oleh Beberapa Lampu

I1 I2 In
ET  2  2  ...  2
d1 cos 1 d 2 cos  2 d n cos  n
ET  Iluminasi total  lux atau lm/m 2 
I1... I n  Arus cahaya dari sumber cahaya ke arah titik yang disinari  lm 
(biasanya tertera sebagai data teknis yang diterbitkan oleh pabrik pembuatnya)
d1... d n  Jarak dari masing-masing lampu ke titik bidang yang disinari  m 
1... n  Sudut datang sinar masing-masing lampu
CONTOH
Tiga buah downlight (DL1, DL2, dan DL3) diletakkan sejauh 2 m
di atas meja. Titik B terletak tepat di bawah DL2. Sedangkan
DL1 dan DL3 berada di sisi kiri dan kanan DL2 sedemikian rupa
sehingga terlihat dengan sudut 25 dari titik B.
Hitunglah iluminasi di titik B yang diberikan oleh ketiga lampu
tadi !
CARI PENGERTIAN ISTILAH
DI BAWAH
1. Intensitas cahaya 6. Pencahayaan umum
2. Cahaya buatan 7. Pencahayaan kerja
3. Kontras 8. Pencahayaan aksen
4. Pencahayaan langsung 9. Cahaya ambien
5. Pencahayaan tidak 10. Cahaya hitam
langsung
Sebuah buku bacaan terbuka di atas meja yang diterangi
lampu.
Jika diketahui luminan di buku 850 cd/ m² dan di meja 400
cd/m².
Berapakah kontras yang terjadi?
Sebuah meja kayu mempunyai reflektan 45%.
Bila di atas meja tersebut ada lampu yang memberikan
iluminan (penerangan) di atas meja sebesar 850 lux (atau
lumen/m²).
Berapakah luminan (kecerlangan) permukaan meja tersebut?
Kaca susu diterangi oleh lampu yang memberikan iluminasi 750
lux.
Berapakah luminan di balik kaca tersebut bila transmitan kaca
65%?
Sebuah lampu pijar downlight mempunyai data fotometrik seperti
gambar berikut:

a. Hitunglah iluminasi di titik A


pada bidang kerja yang
berada tepat tegak lurus di
bawah lampu sejauh 3 m !
b. Hitunglah iluminasi di titik b
pada bidang kerja yang
bersudut 35 dari lampu
pijar !
Tiga buah downlight (DL1, DL2, dan DL3) diletakkan sejauh 3 m
di atas meja. Titik B terletak tepat di bawah DL2. Sedangkan
DL1 dan DL3 berada di sisi kiri dan kanan DL2 sedemikian rupa
sehingga terlihat dengan sudut 35 dari titik B.
Intensitas lampu pada arah 0 adalah 1950 cd.
Intensitas lampu pada arah 35 adalah 1200 cd.
Hitunglah iluminasi di titik B yang diberikan oleh ketiga lampu
tadi !

Anda mungkin juga menyukai