Anda di halaman 1dari 42

Sediaan Perangsang Pertumbuhan

Rambut (Tonik Rambut)


Mata kuliah : Kosmetologi
Prof. Dr. Anayanti Arianto, M.Si.

1
Tonik Rambut

 Sediaan perangsang pertumbuhan rambut adalah sediaan


kosmetika yang digunakan untuk melebatkan pertumbuhan
rambut atau merangsang pertumbuhan rambut pada
kebotakan atau rambut rontok.
 Proses ketuaan: Rambut menjadi kusam, kering, rapuh,
kehilangan daya lentur, depigmentasi, dan akhirnya rontok,
kemudian digantikan rambut tumbuh baru.
Pertumbuhan rambut baru dapat terjadi melalui :
- Folikel rambut yang sama dengan yang telah
rontok
- Terbentuk folikel baru.

2
Tonik Rambut
Pertumbuhan rambut mengikuti suatu siklus yang terjadi dalam
tiga tahap perkembangan yaitu:
a. Fase anagenik
b. Fase katagenik
c. Fase telogenik
Fase anagenik
- Merupakan awal pertumbuhan aktif (rambut secara
aktif tumbuh dan bertambah panjang)
- Berlangsung antara 2-6 tahun
Lebih kurang 85% keseluruhan rambut pada kulit
kepala pada suatu saat akan terdapat dalam fase ini.
- Kecepatan tumbuh dan lamanya fase ini menentukan
panjang maksimum rambut.
- Kecepatan tumbuh pada fase ini kira-kira 0,35 mm sehari.
Rata-rata 1-2 cm per bulan
3
Fase katagenik
- Berlangsung selama 1-2 minggu.
- Pertumbuhan rambut dalam folikel akan berhenti dan
sekelompok sel akan membentuk massa seperti tongkat
dalam papila
- Lebih kurang 1% keseluruhan rambut pada kulit
kepala pada suatu saat akan terdapat dalam fase ini, yang
merupakan fase transisi.
- Rambut tidak mengalami pertumbuhan lebih lanjut
Fase telogenik
- Merupakan fase dimana rambut mengalami fase
istirahat.
- Fase ini berlangsung sekitar 5-6 minggu

4
Fase telogenik (lanjutan)

- Dialami sekitar 10-15% keseluruhan rambut pada saat


yang bersama
- Folikel rambut akan mengkerut dan rambut yang
terbentuk akan tertahan di tempat oleh massa seperti
tongkat
- Setelah mengalami fase istirahat, rambut kembali
memasuki fase anagen.
- Folikel rambut mulai tumbuh lagi ke bawah yang
akhirnya mencapai panjang sebelumnya dan mendorong
melintas melalui jaringan pembuluh darah.

5
6
Ada dua jenis produk:
1. Produk yang berhubungan dengan masalah khusus rambut.
misalnya: rambut berminyak, ketombe.
2. Produk-produk yang dimaksudkan untuk memperbaiki,
memulihkan, & memelihara kondisi rambut.
Tujuan dari produk ini adalah untuk menyembuhkan,
mengurangi, menahan & beberapa kelainan pada fungsi kulit
kepala.
Di masa lalu penggunaan sering terbuat dari bahan iritan,
keratolitik, rubifacient. Tren baru-baru ini adalah bahwa
perawatan lebih baik menghasilkan pengembalian ke keadaan
normal & meningkatkan keseimbangan.
Produk obat-obatan terutama menangani ketombe, seborrhea &
kerontokan rambut.

7
Ketombe: Ini adalah kerak kulit kepala yang berlebihan. Ini
umumnya terjadi di musim dingin dan berkurang di musim panas.
Ketombe telah diamati bahwa proliferasi mikroorganisme terkait
dengan ketombe. Mikroorganisme yang banyak ditemukan adalah
Pityrosporum Ovale, jamur yang bersporulasi. Kulit kepala adalah
lingkungan yang subur untuk pertumbuhan mikroorganisme.
Senyawa yang ditambahkan ke lotion anti ketombe adalah:
1. Anti mikroba.
2. keratolitik atau eksfoliatif. Sulfur koloidal, resorsinol, asam
salisilat, & selenium di-sulfida, tar batubara sebagai keratolitik.
Produk antiketombe dapat berupa larutan sederhana dari suatu larutan
antimikroba.
3. Sebagai germisida, QAC (seperti benzalkonium cetyltrimethyl
ammonium & garam cetylpyridinium), klorofenol, kompleks yodium.
PVT, oxyquinoline & 5,7-Dichloro-8hydroxyquinoline khususnya
telah digunakan.

8
Formulasi :
Losion anti ketombe :-
- Bis (2-pyridyl-1-oxide) disulphide 0.15 (Anti-bacterial agent) -
- Camphor 0.10 (bahan anti ketombe)
- Menthol 0.05 (pertumbuhan rambut)
- Ethanol or isopropanol 50.00 (efek mendinginkan)
- Air sampai 100ml
Formulasi: -Anti ketombe cair:
- Stearyl di-methyl benzyl ammonium chloride 5.0
-Cetyltrimethyl ammonium chloride 0.35
-Tallow Amido propylamine oxide 3.00
-Propilen glikol 3.00
-Hidroksi propilmetil selulosa 0,6
- Air Hingga 100ml
9
Rambut dan kulit kepala berminyak:
Seborrhea adalah sekresi berlebihan dari kelenjar sebaceous.
Sebum juga dioksidasi oleh oksidasi udara dan oleh aksi
mikroorganisme yang ada di kulit kepala.
Rambut berminyak menangkap debu sehingga terlihat tidak
estetis. Ini dapat menyebabkan rambut rontok, konsekuensinya
pada rambut menjadi berminyak sangat cepat setelah keramas.

5 metode peningkatan pertumbuhan rambut:


1.Meningkatkan pertumbuhan rambut anagen.
2.Produksi folikel baru atau lebih banyak folikel.
3.Pemanjangan tahap anagen atau pemendekan tahap talogen.
4.Pencegahan atau keterlambatan talogen.
5. inisiasi anagen dalam folikel dalam keadaan talogen
10
Formulasi tonik rambut obat (formulation of medicated hair
tonic):
-Nutrisi.
-Faktor pengatur.
- Antiseptik.
-Bahan-bahan yang menyejukkan.
Bahan yang perangsang pertumbuhan rambut:
-Sebagian besar senyawa diambil dari alam, menjadi zat
pengiritasi yang diduga memiliki efek merangsang pada
pertumbuhan rambut. Senyawa yang paling banyak digunakan
adalah: - Tingtur Cantharides, tingtur Capsicum.tingtur
Jaborandi dengan pilocarpine. Dan bermacam-macam, arnica, &
tincture quinquina merah, urginea maritina, rhubarb ext,
camphor, β-napthol, minyak terpentin.
11
Vitamin: - Vitamin Grup B (B1, B2, B6 & B12), vitamin A & F
Vit F yang terdiri dari asam lemak esensial tak jenuh, biotin, &,
asam pantotenat dan pantenol banyak digunakan. Penggunaan
ekstrak plasenta juga menjadi tren untuk menyediakan unsur-
unsur nutrisi & perangsang yang diperlukan untuk keratinisasi.
Bahan lain-lain: - Sericine (lem sutra) adalah protein kaya serin
memberikan efek tonik & anti-seborheik
Untuk pemacu pertumbuhan rambut adalah kuning telur,
ginseng, serum ular, asam ferulic, asam cholic, 4-iodo-3,5-
dimethyl-2- cyclohexylphenol, steroid, hidroperoksida & kompo
silikon organik - klorometil silatran.

12
Berdasarkan fase dimana kerontokan itu terjadi, kerontokan
rambut (efluvinum) terbagi dua macam , yaitu :
a. Efluvium telogen yaitu kerontokan rambut terjadi pada
rambut yang sedang dalam fase istirahat, misalnya akibat
stress, demam tinggi, atau penyakit kronis
Penipisan pada rambut.
Akar rambut terlalu cepat
ke fase istirahat

b. Efluvium anagen, yaitu kerontokan trjadi pada rambut


yang sedang dalam fase pertumbuhan, misalnya akibat
pemakaian obat sitostatik.

13
Rambut baru mulai tumbuh dan melampaui rambut yang tua,
sehingga dalam beberapa hari akan terlihat dua rambut dalam
folikel rambut yang sama. Setelah itu rambut tua akan rontok
Kerontokan rambut dapat terjadi normal atau tidak tergantung
dari banyaknya helai rambut yang rontok setiap hari.
Angka yang menyatakan banyaknya helai rambut yang rontok
setiap hari disebut angka kerontokan rambut.
Kebanyakan orang rambut rontok berkisar 50-100 perhari.

14
Faktor Penyebab Kebotakan
Berbagai faktor penyebab kerontokan rambut (kebotakan),
yaitu:
a. Umur. Kerontokan rambut terjadi secara fisiologis
pada usia lanjut
b. Genetik. Anak-anak dari orang tua yang botak juga
akan mengalami kebotakan
c. Fungsi folikel menurun karena hormon pria
Androgenic alopecia berbeda dengan alopecia aerate.
Rambut menjadi lebih rapuh disebabkan periode
pertumbuhan dari siklus rambut yang menurun.
 Berdasarkan penemuan secara epidemiologi, penyebab dari
botak pada laki-laki seperti ini adalah hormone laki-laki dan
faktor genetik

15
 Testosteron hormone pria diubah menjadi 5α-dihidrotestosteron (DHT),
suatu zat dengan aktifitas biologi yang tinggi, pada folikel rambut melalui
kerja dari 5ά reduktase. DHTpenyebab kebotakan pada laki-laki,
walaupun mekanisme secara detail belum jelas, namun diduga DHT
bekerja langsung didalam sel, berikatan pada suatu reseptor (khusus dari
protein), diangkut kedalam nucleus yang mana akan mengaktifkan suatu
gene yang spesifik yang menginduksi produksi dari jenis-jenis tertentu
dari protein, dan protein ini menghambat pertumbuhan rambut.
  Kenaikan DHT menyebabkan kerusakan pada kantungrambut sehingga
menyebabkan jumlah rambut berkurangDHT diproduksi ketika enzim
didalam sel rambut ( 5 alphareduktase) yang secara genetik
mempengaruhi hormonTestosterone ( T) menjadi DHT
 Hormon yang menekan ovulasi juga
Dlapat menyebabkan rambut menipis

16
d. Fungsi metabolik dari folikel rambut menurun
 Pembagian, pembelahan dan diferensiasi dari matriks rambut
pada akar rambut yang membentuk rambut dan
membuatnya tumbuh ke atas pada epidermis. Matriks
rambut menerima persediaan nutrisi yang diperlukan untuk
pembagian sel dari pembuluh kapiler dalam papilla dermal.
Aliran darah dalam pembuluh darah kapiler disekitar folikel
rambut dan papilla dermal juga penting untuk pertumbuhan
rambut. Jika aliran darah ini berkurang , persediaan nutrisi
pada papilla dermal dan matriks rambut akan tidak cukup,
dengan demikian merusak metabolism sel dan memberikan
efek terhadap pertumbuhan rambut.

17
e. Fungsi fisiologi kulit kepala menurun
 Flake-flake yang berlebih akan menyumbat pori dari kulit kepala dan
akan memberikan efek pada produksi rambut pada akar rambut dan zat
yang terbentuk ketika ketombe ini diuraikan oleh bakteri akan mengiritasi
kulit kepala memberikan kondisi yang disebut dengan pityriasis yang
disertai gatal dan peradangan, Hal ini akan menyebabkan kehilangan
rambut ( kehilangan rambut jenis pityriasis). Jika kelenjar sebaceous
dalam folikel rambut menghasilkan sebum yang banyak, akan
menghasilkan iritasi pada kulit kepala dan terurai oleh bakteri
menghasilkan alopecia seborrhoic.
f. Perusakan lokal dari sirkulasi disebabkan ketegangan dalam kulit kepala
Kehilangan dalam fleksibilitas dalam kulit kepala akan menyebabkan
suatu penurunan aliran darah dalam jaringan dari kulit kepala yang
mempengaruhi pertumbuhan rambut.
Hasilnya sama berhubungan dengan pengurangan dalam fungsi metabolic
dari folikel rambut

18
Faktor Penyebab Kebotakan (lanjutan)
g. Penyakit Autoimmune seperti Lupus eriythematosus
h. Defisiensi gizi, vitamin ( B12, asam folat, D, biotin)
mineral ( Fe, Zn) dan protein
i Stres psikis
g. Trauma fisik, misalnya tekanan, tarikan, suhu rendah sekali atau tinggi
sekali, dan trauma kimia (asam atau basa kerasg. Trauma Fisik, misalnya
tekanan, tarikan, suhu rendah sekali atau tinggi sekali dan tauma kimia
( asam atau basa keras sekali)
J . Penyakit kulit tertentu seperti : sarkoidosis, penyakit jamur dan infeksi
bakteri atau virus

Tinea Capitis (infeksi Jamur)


cendrung merusak batang rambut
dan folikel rambut.

19
k . Obat sistemik, misalnya obat anti kanker, yodium, v

k. Penggunaan obat-obat kontraseptik oral seperti progestin dan estrogens ,


obat penurun tekanan darah tinggi golongan beta blocker seperti
atenolol, metoprolol, obat mengobati arthritis sperti Indomethacin, obat
parkinson seperti levodopa
l. Keracunan logam tertentu seperti talium, arsen, timbal, atau raksa.
m. Trauma Fisik, misalnya tekanan, tarikan, suhu rendah sekali atau tinggi
sekali dan tauma kimia ( asam atau basa keras sekali)

n. Penyakit kulit tertentu, misalnya lupus eritematosus, sarkoidosis,


penyakit jamur dan infeksi bakteri atau virus
o. Keracunan logam tertentu seperti talium, arsen, timbal, atau raksa.

20
Jenis-jenis alopesia (kebotakan)

Terdapat 4 macam kebotakan berdasarkan besar dan luasnya


daerah yang terkena, yaitu:
1. Alopesia difusa, yaitru kerontokan rambut yang mengenai
seluruh bagian kepala, namun masih ada sedikit rambut
tersisa sehingga rambut terlihat sangat jarang.
2. Alopesia areata, yaitu kehilangan seluruh rambut pada satu
atau beberapa daerah kepala sehingga terlihat bercak botak
diantara bagian lain yang rambutnya baik. Penyakit ini
merupakan penyakit dengan gangguan immun

21
Jenis-jenis kebotakan (lanjutan)

3. Alopesia tatalis, yaitu kehilangan seluruh rambut kepala


mengenai hampir ( > 75%) daerah kepala atau lebih
4. Alopesia universalis, yaitu kehilangan seluruh rambut
diseluruh badan
Alopesia androgenik:
Disebabkan oleh kombinasi
hormon dan genetik.

22
Terapi kebotakan
 Topikal
Larutan topikal minoxidil 2%, 5%
Dioleskan pada kulit kepala 2 kali
Sehari. (obat bebas)

 Oral : dgn resep dokter


Finasteride (5 mg per hari)
pengobatan alopecia androgenik..
Finasteride merupakan suatu inhibitor
spesifik dari 5 α-reduktase,
suatu enzim intraselular yang mengubah testosterone menjadi DHT

23
Terapi kebotakan
 Ter api sistemik
Kortikosteroid ( kortison dan prednison). Tidak dianjurkan
Hormonal dengan etinilestradiol 50 mg/hari selama 21 hari
dalam jangka waktu 6 bulan-2 tahun.
Imunomodulator : isoprinosin 500 mg/hari selama 6 bulan
Lain-lain misalnya dapson, vitamin A dan vitamin E
 Pembedahan
Kehilangan rambut yang permanen
Dapat dilakukan pembedahan.

24
Obat-obat yang digunakan untuk pertumbuhan
rambut
• Minoxidil
• Tretinion
• Hair Transplantation
• Topical or Injectable Steroid Treatments
Finasteride (Propecia)
• Terapi radiasi (PUVA) [Takahashi et al. 1998

25
Terapi kebotakan

 Sinar laser level rendah(Low Level Laser Therapy= LLLT).


Mekanisme LLLT ini belum diketahui, namun diduga melalui
beberapa proses berupa peningkatan mikrosirkulasi vaskular,
peningkatan energi dalam bentuk ATP, dan pengurangan
inflamasi.
 2-4 bulan baru
kelihatan hasil
Keamanan dan efek
waktu lama belum
diketahui

26
Komposisi
1. Pelarut
a. Air (jarang digunakan)
b. Alkohol ( kadar alkohol serendah mungkin,
hanya untuk memudahkan kelarutan)
Kadar alkohol yang relatif tinggi dapat
melarutkan kompleks protein-asam lemak
rambut , dapat menyebabkan terputusnya
struktur protein.
c. Gliserin. Selain sebagai pelarut juga sebagai
pelicin dan emolien. Kadar gliserin 2- 5%

27
Bahan-bahan (lanjutan)

2. Zat Manfaat
Fungsi zat manfaat sesuai dengan efek
berikut:
Daya pembersih, menghilangkan atau
mencegah ketombe, memperbaiki
sirkulasi darah kulit kepala, memperbaiki
dan memulihkan sekresi kelenjar sebum,
dan ”merangsang pertumbuhan” rambut

28
Bahan-bahan farmasi yang digunakan sebagai peningkat
pertumbuhan rambut
Kerja Bahan
Peningkatan sirkulasi Ekstrak Swertia (swertinogen), vitamin E
dan derivat, benzyl nicotinate,
Stimulasi lokal Tingtur kapsikum (capsium annuum
linne), tingtur cantaris (Spanish
Fly), camphor, vanilyl amide nonylate
Memperkuat folikel rambut Hinokitiol, ekstrak placenta,
photosensitizer, asam pantothenat dan
derivatnya.
Anti-male hormone Estradiol, estrone
Anti-seborrhea Sulfur, thioxorone, vitamin B6
Melarutkan lapisan tanduk. Sterilization Salicylic acid, resorcinol,
Salicylic acid, hinokitiol, benzalkonium
Anti-inflammatory chloride, photosensitizer
Glycyrrhetic acid and its derivatives,
Others (nutrisi) menthol
Amino acids, vitamins, crude drug extracts

29
1. Perangsang aliran darah ( Blood flow stimulants)
Ekstrak Swertia (swertinogen), cepharanthine, vitamin E dan derivat-
2nya dll.
• Ektraks sweretia berasal dari Swertia japonica
• Merangsang aliran darah dengan melebarkan pembuluh darah dalam kulit
sehingga memberikan makanan dan energi ;pada makriks rambut.
• Cepharanthine adalah suatu alkaloid diekstraksi dari akar dari Stephania
cepharanthia,.
• Stimulan follikel rambut
• tinctura capsici, tinctura zingiberis, tinctura cantharidis, nicotinic acid
benzyl ester, etc.

30
4. Zat kondisioner rambut
Manfaat zat ini untuk memperbaiki kondisi rambut,
merangsang pertumbuhan rambut, dan mencegah
kerontokan rambut. Kelompok zat ini meliputi: allantoin,
asam pantotenat, azulen, biotin, kamomil, minyak cambah,
pantotenol, polipeptida, viatamin E, vitamin F. Vitamin F
adalah campuran beberapa jenis asam poli tak jenuh,
terutama asam linoleat, asam linolenat, dan asam arakinot
Asam pantotenat umumnya digunakan dengan kadar hingga
lebih kurang 1% dan pH diatur antara 4-7, untuk menghindari
terjadinya hidrolisa . Azulen digunakan hingga batas kadar
maksimum 0,01-0,02%. Alantoin dengan kadar maksimum
lebih kurang 0,2%.

31
5. Hormon
Hormon kelamin dapat mempengaruhi aktivitas kelenjar
sebum dan keratinisasi.. Dalam sediaan perangsang
pertumbuhan rambut sering dijumpai estradiol, stilbestrol,
atau heksestrol. Di Indonesia penggunaan hormon dalam
sediaan kosmetika dilarang.
6. Antiseptikum
Antiseptikum yang paling lazim digunakan adalah derivat
fenol atau senyawa ammonium kuarterner. Derivat fenol
meliputi: p-amil fenol, asam salisilat, o-fenil fenol, o-kloro-o-
fenil fenol, p-kloro-m-kresol, p-kloro-m-silenol, klorotimol.
Senyawa amonium kuarterner umumnya lebih baik
dibandingkan dengan derivat fenol karena spektrum
aktivitasnya lebih luas .

32
Antiseptik ( lanjutan)
Senyawa ammonium kuarterner yang paling lazim
digunakan meliputi, alkildimetilbenzi amonium klorida,
laurilisokuinolinium bromida, setilpiridinium klorida,
setiltrimetilamonium Bromida.
Umumnya antiseptikum digunakan dengan batas kadar
maksimum kurang dari 1%, kecuali resorsin maksimum
5%
7. Aneka zat
Zat yang memiliki keanekaan efek meliputi:
bio-plasenta, bio-stimulan hewani, bio-stimu-
lan nabati, ekstrak cambah, lidah buaya, dan
tannin.

33
Formulation :- Cinchona lotion
-Tincture cinchona 2.0
-Stimulating agent Birch tar oil 0.3
-Glycerol 6.0
- Resorcinol 0.3
-Antiseptic agent Jamaica rum 15.0
-Ethanol 50.0
-Air sampai 100 ml
-Perfume & dye 2-3 drops

34
Losion vitamin lotion
-Ester asam nikotinat vit E 0.1
-Isopropyl myristate 3.0
-menthol 1.0
-Calcium pantothenate (B5) 0,05
-agen pengkondisi pyridoxine chlorhydrate (B6) 0,05
-Merangsang pertumbuhan rambut Irgasan DP 300 0.2
-bahan anti bakteri Etanol 95 % 80.0
-Agen pendingin
- Parfum 2-3 tetes Air Hingga 100ml

35
Formula Contoh

Resorsin 5
Tingtur kapsikum 1
Etanol 89
Minyak jarak 5
parfum, zat warna secukupnya
Larutkan resorsin kedalam etanol, tambahkan tingtur dan
minyak. Akhirnya tambahkan parfum dan zat warna.
Cara penggunaan: Cuci rambut dengan sampo, jika perlu sampo
antiketombe, bilas dengan kondisioner rambut ( basah)
akhirnya bilas bersih dengan air. Keringkan rambut, gunakan
sediaan ini hingga kulit kepala terasa basah.

36
Wadah : botol warna amber
Penandaan , Pada etiket harus tertera :
1. Jenis dan kadar zat manfaat
2. Cara Penggunaan
3. Peringatan ( jangan digunakan berlebihan,
dapat menyebabkan iritasi kulit )
Penyimpanan : Dalam wadah tertutup rapat , terlindung dari
cahaya

37
Formula untuk kulit kepala berminyak
Tanin 5
Formaldehida 0,75
Air 83,75
Etanol 10,50
Parfum secukupnya
Larutkan tannin ke dalam air, larutkan minyak, tingtur, dan
parfum kedalam etanol. Campur kedua larutan, aduk dengan
cermat dan saring.

38
Kulit Kepala Kering
Ammonia encer 1,5
Minyak jarak tersulfonasi 9,5
Tingtur kapsikum 0,8
Etanol 88,2
Parfum secukupnya

39
Formula
Ethyl alcohol 60.0
Hinokitiol q.s.
Swertia extract q.s.
Vitamin 6 q.s.
Vitamin E derivative q.s.
Propylene glycol 2.0
Perfume q.s.
Perfume solubilizer q.s.
Purified water 38.0

Pembuatan: Bahan-bahan dilarutkan dalam alkohol , kemudian tambahakan


air secukupnya, dan saring.

40
Metode evaluasi bahan perangsang pertumbuhan rambut
Evaluasi menggunakan hewan Evaluasi menggunakan manusia
Tikus a. Evaluasi fotografik, pengamatan
a. Pengukuran panjang rambut situasi pertumbuhan rambut
b. Pengukuran area pertumbuhan b. Pengukuran inhibisi dari5-α
reduktase
rambut c. Pengukuran aliran darah
Kelinci d. Metode Trichogram
a. Pengukuran panjang dan berat d. Dan lain-lain
rambut
b. Pencatatan permulaan
pertumbuhan rambut
Hamsters Evaluasi yang menggunakan kultur
a. Pengukuran ukuran kelenjar jaringan
sebaceous (in vivo) a. Kultur akar rambut
b. Pengukuran penghambatan b. Kultur sel alkar rambut
5α-reduktase (in vitro)
c. Pengukuran penghambatan
reseptor DHT (in vitro)
Monyet 41
Metode Evaluasi
 Menggunakan 1. hewan,
2. manusia
3. kultur jaringan
Hewan : rambut diamati berat, panjang dan area dari pertumbuhan
rambut dan membaca waktu pada saat rambut mulai tumbuh
Namun demikian, perlu perhatikan spesies, umur, musim,
makanan ketika pengamatan.
Pengujian pada manusia ada banyak masalah yang harus diatasi misalnya perbedaan
individu, variasi antara lokasi yang berbeda, sulit mengontrol manusia yang ditest
dan fluatuasi musim.
 Trichogram method, perbandingan rambut dalam fase telogen ditentukan untuk
menilai berapa efektif pertumbuhan rambut telah ditingkatkan. Ini dilakukan
dengan mengambil suatu sampel yang random kira-kira 100 rambut dari bagian
yang berbeda dari kepala dan dikategorikan sebagai anagen, catagen atau telogen
melalui pengamatan mikroskope dari folikel rambut.

42

Anda mungkin juga menyukai