Anda di halaman 1dari 28

TOURISM FINANCE

BAB II
DASAR-DASAR
PEMBUKUAN

By : Rosalina Nur Annisa, S.E., M.B.A


PENCATATAN TRANSAKSI KEUANGAN
SEDERHANA
 Pencatatan Kas (Uang Kas - Keluar Masuk)

 Pencatatan yang paling dasar / basic apapun bisnisnya


adalah menggunakan Buku Kas.
 Dengan buku ini dapat diketahui seberapa besar uang
masuk, dan berapa besar uang yang keluar. Selain itu
dapat mengetahui saldo kas yang tersisa.
BENTUK BUKU KAS
1 Januari 2013 Pemilik perusahaan menyerahkan modal sebesar Rp 500.000,-
5 Januari 2013 Membeli mesin senilai Rp 200.000,-
6 Januari 2013 Membeli bahan baku senilai Rp 150.000,-
10 Januari 2013 Menjual barang A senilai Rp 100.000,-
11 Januari 2013 Menjual barang B senilai Rp 150.000,-
12 Januari 2013 Membayar listrik senilai Rp 50.000,-
Tanggal Keterangan Pemasukan Pengeluaran Saldo

1-1-2013 Modal 500.000 500.000


5-1-2013 Beli Mesin 200.000 300.000
6-1-2013 Beli Bahan 150.000 150.000
Baku
10-1-2013 Penjualan 100.000 250.000
Barang A
11-1-2013 Penjualan 150.000 400.000
Barang B
12-1-2013 Bayar Listrik 50.000 350.000
PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI

ASET= HUTANG + MODAL

ASET= LIABILITAS + EKUITAS

1. Transaksi-transaksi perusahaan akan berpengaruh


terhadap jumlah komponen-komponen tersebut,
tetapi jumlah aset akan selalu sama dengan
jumlah hutang dan modal.
2. Hubungan ketiga komponen tersebut
mencerminkan posisi keuangan perusahaan.
AKUN (REKENING) SEBAGAI ALAT
PENCATATAN

Akun (kadang disebut “pos” atau “rekening”) adalah


suatu alat untuk mencatat transaksi-transaksi keuangan
yang berkaitan dengan aset, hutang, modal, pendapatan,
dan beban.
PENGGOLONGAN AKUN
1. Akun Riil  akun yang keberadaannya bersifat
permanen, yaitu tidak dapat dihapus/ditutup dalam
laporan keuangan  dilaporkan di dalam Laporan
Neraca.
Jenis : akun dalam elemen aset, hutang, dan modal
2. Akun Nominal  akun yang keberadaannya bersifat
sementara, yaitu dibentuk selama periode berjalan dan
akan ditutup ketika penyusunan laporan keuangan 
dilaporkan dalam Laporan Laba-Rugi.
Jenis : akun pendapatan dan beban
 ASET merupakan jenis penggunaan dana
berbentuk sumberdaya yang masih memberi
nilai manfaat di masa mendatang
Contoh :
 Kas (Uang Tunai)
 Piutang
 Perlengkapan
 Peralatan
 Persediaan Barang
 Kendaraan
 Gedung, Tanah, dll.
JENIS AKUN ASET

Persediaan Kas

ELEMEN
ASET

Peralatan Piutang

Perlengkapan
 HUTANG (Liabilitas) adalah sumber
perolehan dana yang berasal dari pihak
lain yang terdapat kewajiban untuk
mengembalikan di masa datang.
Contoh :
Hutang dagang,
Hutang bank
Hutang wesel,
Hutang obligasi,
Hutang gaji, dsb
JENIS AKUN HUTANG

HUTANG

Hutang Hutang Hutang


Hutang Gaji
Dagang Wesel Obligasi
 MODAL (Ekuitas) adalah sumber
perolehan dana yang berasal dari pemilik.
 Contoh :
Modal Saham
Laba ditahan

Jenis akun yang mempengaruhi besarnya


modal :
 Pendapatan
 Beban
 Prive
JENIS AKUN MODAL

MODAL

Modal Saham Laba ditahan

+ _ _

Pendapatan Beban Prive


MODIFIKASI PERSAMAAN AKUNTANSI

ASET + BEBAN +PRIVE = HUTANG + MODAL + PENDAPATAN

Beban merupakan jenis penggunaan dana yang nilai manfaatnya


telah dikonsumsi (tidak memiliki manfaat di masa mendatang) dalam
rangka aktivitas usaha.
Contoh : beban listrik, beban gaji karyawan, beban iklan, dsb.
Prive merupakan jenis penggunaan dana yang digunakan untuk
kepentingan pribadi.
Pendapatan merupakan sumber pemerolehan dana yang berasal
dari aktivitas unit usaha.
Contoh : pendapatan dari penjualan barang dagangan
PENGARUH TRANSAKSI
BISNIS TERHADAP
PERSAMAAN AKUNTANSI
DAN LAPORAN KEUANGAN
PENGARUH TRANSAKSI KEUANGAN
TERHADAP PERSAMAAN AKUNTANSI

 Transaksi yang bersifat menambah/mengurangi modal akan


berdampak pada penambahan/pengurangan aset yang besarnya
sama dengan penambahan modal tersebut, dan sebaliknya

 Transaksi yang bersifat menambah/mengurangi hutang akan


berdampak pada penambahan/pengurangan aset yang besarnya
sama dengan penambahan hutang tersebut.
Transaksi 1
Pada Tanggal 1 Desember 2010 Nyonya Pratiwi menyerahkan uang
tunai sebesar Rp 20.000,00 sebagai setoran modalnya untuk mendirikan
“Hotel Permai”.

Transaksi ASET HUTANG MODAL


Kas Modal

Setoran Modal + 20.000 +20.000


Transaksi 2
Nyonya Pratiwi membeli peralatan hotel (meja,
kursi, dsb) senilai Rp 1.000,00 secara tunai.

Transaksi ASET HUTANG MODAL


Kas Peralatan
Beli Peralatan -1.000 + 1.000
Transaksi 3
Nyonya Pratiwi membeli perlengkapan hotel
seharga Rp 4.000,00 secara kredit

Transaksi ASET HUTANG MODAL

Perlengkapan Hutang Dagang


Beli Perlengkapan + 4.000 + 4.000
Transaksi 4
“Hotel Permai” memperoleh pendapatan dari
penyediaan jasa penginapan kepada konsumen senilai
Rp3.000,00. Pembayaran tersebut akan dilakukan 2
bulan kedepan oleh konsumen.

Transaksi ASET HUTANG MODAL

Piutang Dagang Modal


Pendapatan jasa + 3.000 +3.000
Transaksi 5
Ny. Pratiwi menyewa sebuah gedung untuk
kegiatan hotel miliknya. Dibayar sewa gedung
senilai Rp 500,00.

Transaksi ASET HUTANG MODAL

Kas Modal
Beban sewa - 500 - 500
Transaksi 6
Perusahaan membayar gaji pegawai hotel sebesar
Rp 400,00.

Transaksi ASET HUTANG MODAL

Kas Modal
Beban gaji -400 -400
Transaksi 7
Pada tanggal 30 Desember 2010 Ny. Pratiwi
mengambil uang untuk keperluan pribadi sebesar
Rp 100,00.

Transaksi ASET HUTANG MODAL

Kas Modal
Prive - 100 - 100
ASET = HUTANG + MODAL

Kas +Piutang +Perlengkapan +Peralatan Hutang Modal


Dagang
Transaksi Dagang

(1) Setoran Modal + 20.000,00 + 20.000,00

(2) Pembelian Peralatan - 1.000,00 + 1.000,00

(3) Pembelian Perlengkapan + 4.000,00 + 4.000,00

(4) Pendapatan jasa + 3.000,00 + 3.000,00

(5) Beban Sewa - 500,00 - 500,00

(6) Beban Gaji - 400,00 - 400,00

(7) Prive - 100,00 - 100,00

Saldo Rp 18.000,00 + 3.000,00 + 4.000,00 + 1.000,00 = 4.000,00 + 22.000,00

Rp 26.000,00 Rp 26.000,00
HOTEL PERMAI
Laporan Laba-Rugi
Untuk Bulan yang Berakhir Tanggal 31 Desember 2010
Pendapatan Hotel...................................................... Rp 3.000,00
Beban-beban Operasi :
Beban Sewa........................... Rp 500,00
Beban Gaji............................. Rp 400,00
Jumlah Beban Operasi................................................ Rp 900,00

Laba Bersih................................................................. Rp 2.100,00

HOTEL PERMAI
Laporan Perubahan Modal
Untuk Bulan yang Berakhir Tanggal 31 Desember 2010
Modal, 1 Desember 2010.......................................................................... Rp 20.000,00
Tambah: Laba bersih bulan Desember 2010.......................................... Rp 2.100,00
Rp 22.100,00
Kurang : Pengambilan Prive................................................................... Rp 100,00

Modal, 31 Desember 2010....................................................................... Rp 22.000,00


HOTEL PERMAI
Laporan Perubahan Modal
Untuk Bulan yang Berakhir Tanggal 31 Desember 2010
Modal, 1 Desember 2010.......................................................................... Rp 20.000,00
Tambah: Laba bersih bulan Desember 2010.......................................... Rp 2.100,00
Rp 22.100,00
Kurang : Pengambilan Prive................................................................... Rp 100,00

Modal, 31 Desember 2010....................................................................... Rp 22.000,00

HOTEL PERMAI
Neraca
31 Desember 2010
Aset Hutang
Kas Rp 18.000,00 Hutang Dagang Rp 4.000,00

Piutang Dagang Rp 3.000,00

Perlengkapan Rp 4.000,00
Peralatan Rp 1.000,00
Modal
Modal, Ny. Pratiwi Rp 22.000,00
Total Aset Rp 26.000,00 Total Hutang & Modal Rp 26.000,00
TUGAS 1

Pada tanggal 1 Oktober 2012, Toni, S.Par akan membuka restoran jepang.
Berikut ini adalah transaksi-transaksi yang terjadi selama bulan pertama
operasi restoran tersebut.
1. Menyerahkan kas sebesar Rp 20.000.000,00 sebagai setoran modal awal.
2. Membayar sewa gedung bulan Oktober sebesar Rp 800.000,00.
3. Membeli peralatan restoran secara kredit seharga Rp 2.000.000,00.
4. Membeli alat tulis sebagai perlengkapan kasir restoran secara tunai
sebesar Rp 400.000,00
5. Memberikan jasa kepada konsumen secara tunai Rp 1.500.000,00.
6. Meminjam uang dari bank sebesar Rp 700.000,00 dan akan dilunasi
bulan depan.
7. Memberikan jasa kepada konsumen secara kredit Rp 1.000.000,00
8. Membayar beban-beban sebagai berikut : gaji pegawai Rp 500.000,00,
beban listrik 200.000,00, beban telepon 100.000,00

a. Catatlah transaksi diatas ke dalam persamaan akuntansi.


b. Susunlah laporan laba-rugi, laporan perubahan modal, dan laporan posisi
keuangan (neraca) per 31 Oktober 2012 untuk restoran jepang milik Toni.
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun ASET.
Sebutkan contoh akun-akun ASET.
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun HUTANG.
Sebutkan contoh akun-akun HUTANG.
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun MODAL.
Sebutkan contoh akun-akun MODAL.
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun
PENDAPATAN.
5. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun BEBAN.
6. Jelaskan apa yang dimaksud dengan akun PRIVE.

Anda mungkin juga menyukai