Anda di halaman 1dari 16

MINGGU 1

PENDAHULUAN
PENDAHULUAN
Sejarah ilmu ekonomi
Perkembangannya bermula tahun 1776  Adam Smith seorang
ahli ekonomi Inggris menerbitkan buku “An Inquiry into the
Nature and Causes of the Wealth of Nations”
Pemikiran Adam Smith menjadi perhatian ahli ekonomi masa kini
 dianggap Bapak Ekonomi
Secara garis besar ruang lingkup masalah ekonomi dibedakan
menjadi dua bentuk yaitu :
 teori mikroekonomi : yaitu teori yang mempelajari bagaimana sebuah
rumah tangga atau perusahaan secara individu membuat berbagai keputusan
ekonomi;
 teori makroekonomi : yaitu studi tentang perekonomian secara
keseluruhan (aggregate). [pendapatan nasional, investasi nasional, produksi
nasional, dsb]
PENDAHULUAN
Ruang lingkup masalah ekonomi
Setiap individu atau perusahaan selalu menghadapi
persoalan yg bersifat ekonomi yaitu bagaimana membuat
keputusan yg baik dalam melakukan kegiatan ekonomi
Kegiataan ekonomi adalah kegiatan individu atau
masyarakat atau perusahaan untuk memproduksi dan
mengkonsumsi barang dan jasa
PENDAHULUAN
Permasalahan pokok ilmu ekonomi
(Sadono,Dominik)
Kelangkaan atau kekurangan
 Akibat dari ketidakseimbangan antara : kebutuhan masyarakat
dengan faktor produksi yang tersedia dalam masyarakat
 Masyarakat tidak dapat memperoleh atau menikmati semua
barang yang mereka butuhkan atau inginkan
Kebutuhan Masyarakat
 Adalah keinginan masyarakat untuk memperoleh barang dan jasa
 Keinginan disertai kemampuan (permintaan efektif)
 Keinginan tidak disertai kemampuan
PENDAHULUAN
Jenis-Jenis Barang
Barang Ekonomi: Memerlukan usaha untuk
memperolehnya
 Barang Konsumsi
 Barang Modal
 Barang Akhir
 Barang setengah jadi
Barang Cuma-Cuma : tidak memerlukan usaha untuk
memperolehnya
PENDAHULUAN
Model ekonomi (Lincolin)
PENDAHULUAN
Definisi ilmu ekonomi
Menurut Prof. P.A. Samuelson : ilmu ekonomi adalah suatu studi
mengenai individu-individu dan masyarakat membuat pilihan,
dengan atau tanpa menggunakan uang, dengan menggunakan
sumber-sumber daya terbatas tetapi dapat digunakan dalam
berbagai cara untuk menghasilkan berbagai jenis barang dan
jasa dan mendistribusikan untuk kebutuhan konsumsi, sekarang
dan di masa datang, kepada individu dan golongan masyarakat.
Persoalan pokok analisis ekonomi adalah : Bagaimanakah
caranya menggunakan sumber-sumber daya atau pendapatan
tertentu agar penggunaan tersebut dapat memberikan kepuasan
dan kemakmuran yg maksimum kepada indiividu atau
masyarakat
PENDAHULUAN
Definisi ilmu ekonomi
Ekonomi deskriptif : Analisis ekonomi yang
menggambarkan keadaan yg sebenarnya wujud dalam
perekonomian. Misalnya analisis tentang keadaan petani
disuatu daerah
Teori Ekonomi
 Adalah pandangan yang menggambarkan sifat hubungan yang wujud
dalam kegiatan ekonomi dan ramalan tentang peristiwa yang terjadi
apabila suatu keadaan yang mempengaruhinya mengalami perubahan
 Memberikan gambaran tentang sifat-sifat utama dari sistem ekonomi
dan bagaimana sistem ekonomi tsb berfungsi
 Teori tanpa kenyataan tidak ada gunanya, tetapi menyetahui
kenyataan saja tanpa teori tidak akan berarti sama sekali
PENDAHULUAN
Definisi ilmu ekonomi
Ekonomi terapan :
 Disebut juga teori kebijakan ekonomi yaitu cabang ilmu ekonomi yang
menelaah kebijakan yang perlu dilaksanakan untuk mengatasi masalah-
masalah ekonomi.
 Berfungsi sebagai landasan dalam merumuskan kebijakan-kebijakan ekonomi
 Tujuan kebijakan ekonomi adalah :
 Mencapai pertumbuhan yang cepat
 Menciptakan kestabilan harga
 Megatasi masalah pengangguran
 Mewujudkan distribusi pendapatan yang merata
 Dalam merumuskan kebijakan ekonomi diperlukan Value Jugement (apa yg
sebenarnya harus wujud), contohnya misalkan suatu negara kekurangan bahan
makanan,,,,
PENDAHULUAN
Dalam mempelajari ilmu ekonomi, perlu disadari arti perbedaan dari :
 Pernyataan positif
 Pernyataan mengenai fakta-fakta yang wujud dalam masyarakat dan
oleh sebab itulah kebenarannya dapat dibuktikan dengan
memperhatikan kenyataan yang berlaku.
 Misal : Jika produksi beras turun maka harga akan naik.
 Banyak dijumpai pada ekonomi deskriptif
 Pernyataan normatif
 Pernyataan normatif adakalanya dipengaruhi oleh faktor irasional
misalnya budaya, agama, filsafat. Oleh karena itu kebenarannya
tidak dapat dibuktikan dengan melihat kenyataan
 Contoh pernyataannya : Peningkatan kesejahteraan masyarakat
harus dilakukan dengan mempercepat pertambahan nasional
 Banyak dijumpai pada ekonomi terapan atau kebijakan
PENDAHULUAN
Variabel dalam ilmu ekonomi
Variabel adalah hal-hal yang berkaitan satu sama lain yang
nilainya dapat mengalami perubahan. Misalnya variabel dalam
hukum permintaan : Jika harga barang berubah maka
permintaannya juga berubah. (variabelnya harga dan
jumlah)
 Variabel Endogen : sifatnya diterangkan dalam teori
 Variabel Eksogen : varibel yang mempengaruhi endogen tapi ditentukan
oleh faktor diluar teori tersebut
 Contoh : Harga beras di Jabar tergantung pada iklim didaerah penanaman
padi di Jabar. Harga beras adalah Endogen karena perubahannya
dipengaruhi oleh variabel lain dalam pernyataan itu. Sedangkan iklim
adalah Eksogen karena ia tidak dipengaruhi oleh harga tp faktor lain
diluar pernyataan
PENDAHULUAN
Asumsi-asumsi
Suatu peristiwa dipengerahuhi oleh beberapa macam faktor
Maka perlu dibuat gambaran sederhana antara hubungan peristiwa
dengan faktor-faktor yg mempengaruhinya
Penyederhanaan dibuat dengan pemisalan yg disebut cateris paribus
Hipotesis
Adalah pernyataan mengenai bagaimana variabel-variabel yang
dibicarakan berkaitan satu dengan yang lain
Sifat hubungan digolongkan menjadi 2 :
 Hubungan langsung : yaitu perubahan variabel-variabel ke arah yang sama (jika
pendapatan naik, maka konsumsi meningkat)
 Hubungan terbalik : yaitu perubahan variabel-variabel ke arah yang berlawanan
(kenaikan harga menyebabkan permintaan menurun)
PENDAHULUAN
Grafik
 Adalah alat untuk memberikan penerangan lebih jelas mengenai teori-teori
ekonomi
 Grafik mempunyai dua sumbu : sumbu datar dan sumbu tegak, dan tiap
sumbu menjelaskan nilai suatu variabel
PERILAKU KONSUMEN
Pelaku-pelaku ekonomi
Konsumen
Produsen
PENDAHULUAN
Teori ekonomi mikro
Satu bidang studi dalam ekonomi yang menganalisis mengenai
bagian kecil dari keseluruan kegiatan perekonomian
Isu pokok teori mikro ekonomi adalah : bagaimana caranya
menggunakan faktor-faktor produksi yang tersedia secara efisien
agar kemakmuran masyarakat dapat dimaksimumkan
 Barang dan jasa apa yang harus diproduksi
 Bagaimana barang dan jasa dihasilkan
 Untuk siapa barang dan jasa dihasilkan
Interaksi di Pasar Barang
 Pasar adalah institusi yang pada umumnya tidak berwujud fisik, yang
mempertemukan penjual dan pembeli suatu barang
 Ekonomi mikro menjelaskan interaksi penjual dan pembeli di pasar barang
PENDAHULUAN
Teori ekonomi mikro
Tingkah laku penjual dan pembeli
 Bagaimana seorang pembeli menggunakan sejumlah
pendapatannya utuk membeli barang yang dibutuhkan
 Bagaimana seorang penjual menentukan tingkat produksi yang
akan dilakukan
Interaksi di Pasar Faktor
 Individu dalam perekonomial adalah pemilik faktor-faktor
produksi
 Mereka menawarkan faktor2 produksi tersebut untuk pendapatan
 Pendapatan tersebut digunakan untuk memberli barang atau jasa
yang mereka butuhkan

Anda mungkin juga menyukai