Anda di halaman 1dari 6

BAHASA INDONESIA

Materi : CERPEN
Kelas : XI
Pengampu : Erny Istijatiningsih
Cerpen adalah cerita pendek kurang dari 10.000 kata yang memberikan kesan
tunggal dan memusatkan diri pada satu tokoh dalam satu situasi. Cerpen dapat
dibuat dalam sebuah kumpulan yang namanya antologi.

Ciri-ciri dari cerpen


a. Jalan ceritanya pendek
b. Jumlah kata tidak lebih dari 10.000 kata
c. Tidak menggambarkan semua kisah para tokoh
d. Tokoh dalam cerpen mengalami masalah atau konflik hingga pada tahap
penyelesaian

e. Kesan cerpen sangat mendalam sehingga pembaca ikut merasakan kisah


tersebut.
f. Biasanya hanya satu kejadian yang diceritakan
g. Latar yang dilukiskan hanya sesaat dan dalam lingkiungan yang relatif
terbatas.
SATU
Cerpen Mini yaitu cerpen dengan
penyajian yang singkat. Jumlah kata
pada penulisan cerpen ini 500
sampai 1000 kata

Cerpen ideal yaitu memiliki panjang


Dua cerita yang sedang. Tidak terlalu
Jenis Cerpen panjang tidak terlalu pendek .
Jumlah kata dalam penulisan
cerpen ini 3000 sampai 4000 kata

Cerpen panjang yaitu memiliki


panjang cerita yang cukup panjang.
Tiga Jumlah kata yang digunakan 4000
sampai 10000 kata
Nilai-nilai dalam Cerpen

1. Langkah-langkah Mengidentifikasi Informasi Penting dalam Cerpen, untuk


mendata pokok-pokok isi dalam cerpen kalian dapat menggunakan kata-kata
berikut yaitu apa. Siapa, kapan, dimana.mengapa, bagaimana.
Adapun cara menemukan pokok-pokok isi cerpen sebagai berikut:
a. Membaca cerpen dengan seksama
b. Mengidentifikasi pokok-pokok isi cerpen dengan cermat
c. Mencatat pokok-pokok isi cerpen dengan teliti.

2. Nilai-nilai Kehidupan dalam cerpen


Sebagai karya sastra cerpen mempunyai fungsi rekreatif dan didaktif. Fungsi
rekreatif berhubungan dengan sarana hiburan pembaca, sedangkan didaktif
berhubungan dengan pendidikan dan pembelajaran. Maka sebuah cerpen dapat
dijadikan bahan pembelajaran bagi para pembacanya.
Adapun nilai-nilai dalam cerpen antara lain:
Unsur Pembangun Cerpen

Unsur Intrinsik Pembangun Cerpen

a. Tema yaitu ide pokok cerita


b. Alur/ plot merupakan pola pengembangan cerita yang berbentuk hubungan
sebab-akibat. Berdasarkan waktunya alur terbagi menjadi 3 yaitu
1) Alur maju
2) Alur mundur
3) Alur campuran
c. Latar , merupakan pijakan dari sebuah cerpen. Terbagi menjadi empat yaitu
4) Latar tempat
5) Latar waktu
6) Latar suasana
7) Latar sosial budaya
d. Penokohan adalah pelukisan gambaran jelas tentang seseorang dalams ebuah
cerita
Berdasarkan perwatakannya tokoh dalam cerpen dapat dibagi menjadi dua yaitu:
1) Tokoh protagonis
2) Tokoh antagonis

Setiap tokoh dalam cerpen mempunyai watak. Ada dua teknik yang digunakan dalam
pengungkapan watak dalam cerpen yaitu
3) Teknik analitik
4) Teknik dramatik

e. Sudut pandang merupakan salah satu unsur yang digolongkan sebagai sarana
cerita.
Terbagi menjadi 3 yaitu:
5) Sudut pandang orang kedua serba tau dan pengamat
6) Sudut pandang orang pertama
7) Sudut pandang campuran

f. Amanat pesan yang ingin disampaikan pengarang.

Anda mungkin juga menyukai