Anda di halaman 1dari 16

Investasi Jangka Panjang

Nur Eka Setiowati


Long Term Investment
Investasi Jangka Panjang : Investasi yang
dilakukandalam jangka waktu beberapa
tahun dan tidak dimaksudkan untuk
memutarkan kelebihan kas.
Tujuan :
a. Membina hubungan usaha
b. Mengontrol kegiatan perusahaan lain
c. Memperoleh tambahan pendapatan.
Investasi jangka panjang dapat berupa :
1.Investasi dalam saham
2. Investasi dalam obligasi
3. Penyisihan dana untuk tujuan jangka
panjang.
4.Investasi rupa - rupa
Investasi Dalam Saham
Tujuan :
1. Memperoleh tambahan pendapatan.
2. Kontrol terhadap perusahaan dimana
investasi ditanamkan.
Faktor – faktor kontrol :
1. Wakil yang duduk dalam dewan direksi /
komisaris
2. % saham yang dimiliki.
Atas dasar besarnya kontrol, investasi
dalam saham dibagi 3 macam :
a.perusahaan induk tidak dapat
melakukan kontrol
* hanya memiliki sebagian kecil saham.
*investasi ini dinilai berdasarkan harga
pokok/ harga perolehan.
Jurnal
1.Pada waktu pembelian
( D ) Investasi dalam saham
( K ) Bank
2.Jika mengalami penurunan
( D) Modal
( K ) Penyesuain untuk penurunan harga investasi
dalam saham
3.Pada saat pembagian Dividen
( D ) Bank
(K) Investasi dalam saham
(K) Keuntungan dari penjualan investasi.
b.Perusahaan induk dapat melakukan
sebagian kontrol
* menggunakan metode equity
* kontrol tidak cukup besar
* tidak perlu membuat laporan
konsolidasi
* laba yang dihasilkan perusahaan anak
diakui dan dicatat sebagai penambhan
investasi.
Jurnal :
1.Pada saat pembelian
( D ) Investasi dalam saham
( K ) Bank
2.Pada saat ada laba
( D ) Investasi dalam saham
(K) Pendapatan dari investasi
% saham x laba perusahaan
3.Pembagian dividen
( D ) piutang dividen
(K) Investasi dalam saham
% saham x dividen yang dibagi
c.Perusahaan dapat melakukan kontrol secara penuh
Laporan keuangan digabung ( laporan konsolidasi )
Investasi dalam obligasi
Tujuan : memperoleh pendapatan yang tetap
dalam jangka panjang
a. Bunga
contoh :
1 maret 1999 membeli 100 lembar obligasi
perusahaan XYZ, nilai nominal
Rp.100.000/lbr. Harga perolehan
Rp.9.024.000 atau Rp.90.240/lbr jatuh tempo
1 april 2004.berbunga 12%/ tahun bunga
dibayar tiap tgl 1 april dan 1 oktober.
harga obligasi Rp.9.024.000
bunga yang sdh berjln Rp. 500.000
( 5/12 x 12%x Rp 10.000.000)
jumlah yang dibyr Rp.9.524.000
Jurnal :
(1/3) ( D ) Inv dlm obligasi Rp.9.024.000
( D ) Pendapatan bunga Rp. 500.000
(K) Bank Rp.9.524.000
(1/4 & 1/10 ) pada saat pembayaran bunga
( D ) Bank Rp 600.000
(K) Pendapatan bunga Rp. 600.000
6/12 x 12% x Rp 10.000.000 = Rp 600.000
(31/12 )(D) Piutang bunga Rp 300.000
(K) Pendapatan bungaRp.300.000
3/12 x 12% x Rp 10.000.000 = Rp.300.000
b.Amortisasi Agio / Disagio
Disagio :selisih lebih antara nilai nominal dengan harga pokok
pembelian.
Agio : jika nilai nominal lebih kecil daripada harga pokok.
Cth :
Nilai nominal obligasi Rp.10.000.000
Harga perolehan Rp. 9.024.000
Disagio Obligasi Rp. 976.000
Amortisasi disagio / bulan = Rp 976.000 : 61 bln =Rp.16.000
Amortisasi disagio/lembar/bln = Rp.16.000 : 100 lbr = Rp 160
Amortisasi disagio th 1999 = 10 x 16.000 = Rp 160.000
JP ( D) Investasi dlm obligasi Rp 160.000
(K) Pendapatan bunga Rp.160.000
Penjualan Obligasi
Tgl 1 juni 2001 dijual obligasi harga Rp 4.750.000
a. Nilai buku pada saat penjualan :
harga pokok obligasi ( 50x90.240 ) Rp.4.512.000
Amortisasi disagio th 99(50x10blnxRp160) Rp 80.000
Amortisasi disagio th 00(50x12blnxRp160) Rp 96.000
Amortisasi disagio th 01(50x5 blnx Rp160) Rp 40.000
nilai buku pada saat penjualan Rp.4.728.000
b.Jumlah yang diterima pada saat penjualan
harga penjualan Rp.4.750.000
bunga yang sdh bjln(2/12x12%xRp.5.000.000) Rp. 100.000
jml yang diterimaRp.4.850.000
Jurnal
A.Mencatat amortisasi disagio yang belum dicatat
( D ) Investasi dlm obligasi Rp.40.000
( K ) Pendapatan bunga Rp.40.000
B.Mencatat penjualan
( D ) Bank Rp.4.850.000
( K ) Inv dlm obligasi Rp.4.728.000
( K ) Pendapatan bunga Rp. 100.000
( K ) Keuntungan dr penjualan inv Rp. 22.000
Penyisihan Dana Untuk Tujuan Jangka
Panjang
Contoh :
1. Dana pelunasan obligasi
2. Dana penarikan saham
3. Dana perluasan pabrik
Jurnal
a. Pada saat dana dibuat
( D)Dana perluasan pabrik – kas
( K) Bank
b.Jika dana tsb digunakan
( D )Dana Perluasan pabrik – saham
( K ) Dana perluasan pabrik – kas
c. Jika ada manfaat ------ dividen
( D ) Dana perluasan pabrik –kas
( K ) Pendapatan dari dana perluasan pabrik.
Investasi Jangka Panjang Rupa - Rupa
Cth Asuransi jiwa, invesatsi tanah.
Terima kasih

Anda mungkin juga menyukai