Anda di halaman 1dari 7

PERTEMUAN

4
BANGSA ROMAWI
• Bangsa Romawi berdiri dari tahun 754 BC – 476 AD. Kerajaan Romawi
didirikan kira-kira 754 BC ditepi Sungai Theber di Kota Roma sekarang.
• Kota Roma sebagai pusat Kerajaan Romawi sendiri disebut:
• Metropolis (kota induk Eropah) karena Roma memancarkan keadaan dunia di
Eropah.
• Kota bergunung tujuh karena Roma didirikan di atas tujuh buah bukit kecil-
kecil ditepi Sungai Theber.
• Kota abadi karena Roma adalah salah satu kota tertua di dunia sebagai pusat
agama Kristen.
• Sebelumnya daerah ini dikuasai oleh bangsa Etruksi, disamping itu terdapat
pula bangsa Latin dan bangsa Romawi. Dalam perebutan ketiga bangsa di atas
bangsa Romawi menang dan segala kebudayaan bangsa Etruksi dihancurkan.
Gelar raja yang dipakai bangsa Etruksi dihapuskan diganti dengan Kaisar.
• Pada masa Augustus, Roma mencapai puncak kejayaan dimana terbentang
dari Laut Utara sampai Laut Tengah, dari Gurun Sahara di Afrika sampai
Danau di Eropah.
• Masyarakat di luar Romawi masih dianggap barbar (diluar hukum Romawi).
Agama dan Kepercayaan :
No. Romawi - Yunani Keterangan

1 Yupiter - Zeus Dewa tertinggi

2 Minerva - Pallas Athena Dewa kecerdasan/Dewa ilmu pengetahuan

3 Nepturnus - Peseidon Dewa laut

4 Venus - Aphrodite Dewa kecantikan

5 Mars - Ares Dewa perang

6 Merkurius - Hermes Dewa dagang / niaga

7 Junes - Hera Istri Zeus / Hera

8 Hesta - Vesta Pelindung rumah tangga


• Susunan Pemerintahan (Masa Kerajaan 754 BC – 510 BC)
• Seorang raja merangkap sebagai panglima perang dan hakim tertinggi.
• Raja membuat undang-undang.
• Raja dibantu suatu dewan yang disebut senat.
• Senat terdiri dari 300 orang anggota semua tergolong kaum patrisia /
bangsawan.
• Rakyat biasa mempunyai dewan perwakilan, tetapi pengaruhnya tak berarti.
• Lambat laun kekuasaan raja terdesak oleh pengaruh kaum bangsawan.
• Susunan Pemerintahan (Masa Republik 510 BC – 31 BC)
• Roma dikuasai oleh kaum bangsawa
• Republik Roma mempunyai 2 dewan antara lain :
• Senat terdiri dari kaum patrisia / bangsawan.
• DPR sebagian besar juga terdiri dari golongan bangsawan. Hanya
sebagian kecil membawakan suara kaum pleb / rakyat bebas dalam DPR.
• Diantara mereka selalu terdapat 4 orang yang mempunyai hak veto / hak
untuk melarang.
• Karena mempunyai hak veto seorang tribun (orang yang mempunyai hak itu)
dapat melarang / membatalkan ketentuan yang merugikan kaum pleb.
• Akhirnya tercapailah persamaan hak antara kaum pleb dengan kaum patrisia.
• Berhasilnya dikalahkan republik dagang yaitu Kartago yang didirikan oleh bangsa Funisia
yakni bangsa pelaut yang bertempat tinggal di negeri Libanon sekarang serta terusirnya
suku-suku Jerman ke seberang utara Sungai Rhein di Eropa Barat, maka propinsi-propinsi
Romawi makin bertambah juga kemakmuran Romawi secara keseluruhan meningkat.
• Beberapa kali kekuasaan berpindah dari Marius, Sulla, Yulius Caesar. Pada masa Oktavianus
ketenangan dikembalikan serta kesejahteraan dan kemakmuran meningkat.
• Bangsa Romawi sudah jemu terus menerus dilanda Perang Saudara dan kekacauan dipusat
maupun di propinsi.
• Karena jasa-jasanya Oktavianus diangkat oleh senat menjadi Kaisar dengan gelar
Agustus yang berarti pemegang kekuasaan tertinggi.
• Oktavianus memegang jabatan konsul, yaitu pemegang kekuasaan tertinggi
di bidang pertahanan.
• Ia menjabat sebagai tribun, yang diberi wewenang untuk membela kepentingan
rakyat.
• Ia mempunyai wewenang langsung bertindak di propinsi mengambil tindakan
penertiban.
• Pemerintahan Oktavianus mengalami kemajuan di bidang seni dan budaya juga di
bidang pertanian mengalami kemakmuran dimana kepada para petani dibagikan tanah
untuk digarap.
• Pada masa Kaisar Theodosius membagi kekaisaran Romawi menjadi 2:
• Romawi Barat ibu kotanya Roma.
• Romawi Timur ibu kotanya Bizantium / Konstantinopel, selanjutnya tahun
1453 jatuh ketangan orang Islam diganti namanya menjadi Istambul artinya
kota kemenangan.

Anda mungkin juga menyukai