Anda di halaman 1dari 15

Supply Chain Management GATEWAY

Michelle Pratiwi 115.090.170 Arini Merria Carlo 115.109.104 Agatha Christyani 115.090.031 Verena 115.090.003 Nurhalimah 115.090.303 Kaisar Hansel 115.090.014

Introduction - Gateway
Gateway didirikan pada tahun 1985 oleh Ted Waitt yang memulai perusahaannya dengan pinjaman sebesar $ 10.000 yang di jamin oleh neneknya di Midwestern, Amerika Serikat. Gateway pun memulai bisninya sebagai perusahaan manufactur PC yang tidak menggunakan retailer / distributor kecil. Gateway merupakan salah satu perusahaan manufactur PC pertama yang menjual PC secara online. Setelah beberapa tahun menjual menjual PC tanpa menggunakan infrastruktur retail, gateway mengenalkan sebuah strategi aggresif dengan cara membuka toko retail di seluruh U.S pada akhir tahun 90an. Toko retail tersebut tidak mempunyai inventori produk jadi dan memfokuskan dalam membantu customer untuk memilih konfigurasi yang tepat untuk dibeli. Semua PC dibuat dan dikirim ke customer dari salah satu tempat manufaktur.

Para investor pun menghadiahi gateway untuk strategi tersebut dan menaikan harga saham sampai lebih dari $80/lembar pada akhir tahun 1999. Namun, kesuksesan ini tidak bertahan lama. Pada November 2002, harga saham gateway turun hingga lebih kecil dari $4/lembar dan Gateway pun mengalami kerugian dalam jumlah yang besar. Pada April 2004, Gateway menutup seluruh toko retail nya dan menurunkan jumlah konfigurasi yang ditawarkan kepada konsumen. Agustus 2007, Gateway dibeli oleh Acer, sebuah perusahaan Taiwan dengan nilai sebesar $ 70.000.000. Pada tahun 2010, komputer Gateway dijual ke lebih dari 20 toko retail berbeda termasuk BestBuy & CostCo. Dapat anda bayangkan, hal ini adalah perubahan yang sangat besar untuk perusahaan.

Gateway Store

Product

Mission and Vision


Gateway tetap berdedikasi untuk menjadikan pengalaman membeli, memiliki dan menggunakan PC yang nyaman dan bebas masalah bagi pelanggannya. Gateway mendorong ke batas-batas baru, tetap berdedikasi untuk membantu orang meningkatkan kehidupan mereka melalui teknologi, sebagai tujuan utamanya. Product Gateway saat ini telah dijual melalui pengecer terkemuka, e-tailers dan mitra channel di Amerika Serikat, Meksiko, Kanada, Jepang, Cina, dan daftar memperluas pasar di Amerika Selatan dan Asia-Pasifik.

Introduction - Apple
Apple, Inc. (sebelumnya bernama Apple Computer, Inc.) adalah sebuah perusahaan yang terletak di daerah Silicon Valley,Cupertino, California, yang bergerak dalam bidang teknologi komputer. Apple terkenal akan perangkat keras ciptaannya, seperti iMac, Macbook, perangkat pemutar lagu iPod, dan telepon genggamiPhone. Beberapa perangkat lunak ciptaanya pun mampu bersaing di bidang kreatif seperti penyunting video Final Cut Pro, penyunting suara Logic Pro dan pemutar lagu iTunes yang sekaligus berfungsi sebagai toko lagu online. Sebelum membantu mendirikan Apple, Steve Wozniak adalah seorang hacker elektronik. Pada tahun 1975, dia bekerja di Hewlett-Packard dan membantu temannya Steve Jobs mendesain video game untuk Atari.

Pada Januari 2007, Apple memasuki pasar telepon genggam dengan memperkenalkan iPhone, yang akan dirilis pada tahun yang sama di AS. Pada saat yang sama, nama perusahaan juga akan dipangkas dengan menanggalkan kata "Computer" untuk mewakili diversifikasi produk perusahaan tersebut. Namun, pada tahun 2011, CEO Apple digantikan oleh Tim Cook , dikarenakan mundurnya Steve Jobs dari jabatannya pada tanggal 24 Agustus 2011. Kemudian, pada tanggal 5oktober 2011, Steve Jobs yang merupakan mantan CEO dan pendiri Apple, meningal dunia karena kanker pankreas.

Berbeda dengan Gateway, Apple telah merasakan kesuksesan dari pertama kali perusahaan membuka toko retail pertamanya pada tahun 2001. Pada tahun 2010, Apple telah memiliki 300 toko retail yang tersebar di seluruh dunia dan 15% dari total penjualan Apple berasal dari penjualan retailnya. Tidak seperti Gateway, Apple selalu menyediakan barang jadi dimasing masing toko retailnya. Dilihat dari desain produknya, Apple memiliki sedikit varietas produk yang terdapat pada masing masing toko retailnya. Tiap toko retailnya mempunyai level penjualan yang tinggi, seperti toko retail Apple yang ada di jalan Regent, London yang mendapat 2000 poundsterling dari pada tahun 2009. Pada laporan tahunan 2010, Apple mencantumkan total penjualan mencapai $10.000.000.000, yaitu sebanyak 47% pertumbuhan dari tahun sebelumnya.

Products

Products

Stores in Manhattan

Questions
1. Gateway lebih memilih untuk tidak menyediakan barang jadi di outlet mereka. Mereka hanya menyediakan display barang yang mereka jual. Jadi setiap konsumen yang ingin memiliki product Gateway, terlebih dulu memilih spesifikasi product yang mereka kehendaki baru setelah itu dilakukan pemesanan yang kemudian baru diproduksi oleh gateway. Dengan cara ini Gateway bisa lebih menghemat biaya produksi dan biaya penyusutan dari setiap barang, karena setiap barang yang diproduksi pasti akan terjual. Cara ini juga akan mengurangi bahkan meniadakan barang produksi yang tidak laku terjual di outlet mereka. Sedangkan Apple lebih memilih untuk menyetok produk yang berfariasi di setiap outlet mereka. Apple selalu berinovasi dalam menciptakan suatu produk sehingga mempunyai nilai lebih dibanding kompetitor mereka, sehingga produk mereka selalu dicari oleh konsumen. Karena jumlah permintaan yang banyak untuk itu Apple selalu memproduksi dan menjaga stok product mereka di setiap outlet mereka agar konsumen bisa mendapatkan barang yang mereka inginkan dengan cepat. Tentu konsumen lebih memilih barang yang ready stock daripada harus menunggu product diproduksi dulu.

Haruskah perusahaan yang mempunyai investasi di toko retail membawa inventaris barang jadi? Ya, perusahaan sebaiknya memiliki inventaris barang-jadi untuk memenuhi permintaan akan barang yang mendadak agar konsumen tidak menunggu terlalu lama untuk mendapatkan barang tersebut.
Karakteristik produk apakah yang paling cocok untuk disediakan dalam invetaris barang jadi? Produk yang : 1. Barang mempunyai permintaan terbesar menurut survey perusahaan 2. Mudah disimpan 3. Barang yang memiliki masa kadaluarsa yang lama Apa yang menjadi ciri produk yang terbaik dalam pemesanan produk? 1. Barangnya sesuai dengan spesifikasi. 2. Barangnya tidak rusak atau cacat

Bagaimana varietas produk mempengaruhi level inventaris toko retail? Varietas produk sangat mempengaruhi level inventaris barang jadi. Makin banyak jenis atau variasi dari suatu produk, makin banyak biaya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan untuk menyimpan inventaris perusahaan tersebut. Apakah penjualan rantai pasokan langsung tanpa toko retail selalu lebih murah daripada penjualan rantai pasokan dengan toko retail ? Tidak semua produk dapat dijual langsung dari manufaktur. Apabila penjualan melalui toko retail dapat menutupi biaya yang ada seperti yang dilakukan oleh Apple, hal tersebut tentu sangat mempengaruhi total pendapat perusahaan tersebut. Apa keunggulan toko retail Apple dibandingkan dengan Gateway? Keunggulan utama nya tentu terletak pada adanya inventaris pada toko retail Apple yang memungkin para konsumen untuk langsung membeli dan mendapatkan produk yang di inginkan. Dengan adanya produk jadi yang bias langsung dinikmati dan dirasakan, tentunya pelanggan akan bersedia untuk membayar lebih mahal karena adanya ketersedian produk yang diinginkan.

Anda mungkin juga menyukai