Anda di halaman 1dari 7

Anak usia sekolah adalah investasi bangsa, karena mereka adalah generasi penerus bangsa.

Kualitas bangsa di masa depan ditentukan kualitas anak-anak saat ini. Upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia harus dilakukan sejak dini, sistematis dan berkesinambungan. Tumbuh berkembangnya anak usia sekolah yang optimal tergantung pemberian nutrisi dengan kualitas dan kuantitas yang baik serta benar. Dalam masa tumbuh kembang tersebut pemberian nutrisi atau asupan makanan pada anak tidak selalu dapat dilaksanakan dengan sempurna. Sering timbul masalah terutama dalam pemberian makanan yang tidak benar dan menyimpang. Penyimpangan ini mengakibatkan gangguan pada banyak organ dan sistem tubuh anak. Makanan pada anak usia sekolah harus serasi,selaras dan seimbang. Serasi artinya sesuai dengan tingkat tumbuh kembang anak. Selaras adalah sesuai dengan kondisi ekonomi,sosial budaya serta agama dari keluarga. Sedangkan seimbang artinya nilai gizinya harus sesuai dengan kebutuhan berdasarkan usia dan jenis bahan makanan seperti kabohidrat, protein dan lemak. Sarapan pagi bagi anak usia sekolah sangatlah penting, karena waktu sekolah adalah penuh aktifitas yang membutuhkan energi dan kalori yang cukup besar. Untuk sarapan pagi harus memenuhi sebanyak kalori sehari. Dengan mengkonsumsi 2 potong roti dan telur; satu porsi bubur ayam; satu gelas susu dan buah; akan mendapatkan 300 kalori. Bila tidak sempat sarapan pagi sebaiknya anak dibekali dengan makanan/snack yang berat (bergizi lengkap dan seimbang) misalnya : arem-arem, mi goreng atau roti isi daging. Makan siang biasanya menu makanannya lebih bervariasi karena waktu tidak terbatas. Makan malam merupakan saat makan yang menyenangkan karena bisa berkumpul dengan keluarga.

Berikut adalah kebutuhan gizi pada anak usia Sekolah Dasar.

Pola Makan Anak Usia SD usia 7-9 tahun dan 10-12 tahun Pada usia 7-9 tahun anak pandai menentukan makanan yang disukai krn sudah kenal lingkungan. Banyak anak menyukai makanan jajanan yang hanya mengandung karbohidrat dan garam yang hanya akan membuat cepat kenyang dan bisa mengganggu napsu makan anak Perlu pengawasan supaya tidak salah memilih makanan karena pengaruh lingkungan. Pada anak usia 10-12 tahun kebutuhan sudah harus dibagi dalam jenis kelaminnya: anak laki2 lebih banyak aktivitas fisik sehingga memerlukan energi yang lebih banyak dibandingkan anak perempuan. Anak perempuan sudah mengalami masa haid sehingga memerlukan lebih banyak protein, zat besi dari usia sebelumnya.

Perlu diperhatikan pula adalah pentingnya sarapan pagi supaya konsentrasi belajar tidak terganggu.

Empat sehat lima sempurna bukan lagi ukuran untuk mencapai standar gizi dan kesehatan, terutama untuk anak-anak. Selama ini masyarakat salah kaprah mengenai program makanan sehat tersebut. Seharusnya masyarakat juga memerhatikan jumlah kalori yang diberikan kepada anak, terutama anak usia sekolah. Jumlah makanan ini berkaitan juga dengan porsi makan anak yang harus disesuaikan dengan kebutuhannya. Keseimbangan antara makanan sehat dan jumlah inilah yang mengubah empat sehat lima sempurna menjadi makanan gizi seimbang. jumlah kalori yang dibutuhkan anak berbeda-beda. Anak usia sekolah yang belum memasuki masa puber membutuhkan 1.600-2.500 kalori per hari. Memasuki masa transisi menuju usia dewasa, sebagian besar anak perlu meningkatkan asupan kalori menjadi 2.500-3.000 per hari. Jumlah ini juga disesuaikan dengan aktivitas anak sehari-hari. Anak aktif tentu lebih banyak membutuhkan asupan kalori. Nila menambahkan, pola makan masyarakat Indonesia juga harus diperbaiki untuk mencapai gizi seimbang. Selama ini masyarakat cenderung tergantung pada nasi. Bahkan pemerintah juga mengimpor beras untuk memenuhi kebutuhan akan beras. Padahal, di Indonesia yang kaya akan makanan, beras bisa digantikan dengan jagung atau ubi-ubian. Maka Gizi Seimbang adalah susunan makanan sehari-hari yang mengandung zat-zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh. Pedoman Gizi Seimbang memperhatikan 4 prinsip, yaitu: 1. 2. 3. 4. Variasi makanan Pentingnya pola hidup bersih Pentingnya pola hidup aktif dan olahraga Memantau berat badan ideal

Prof Soekirman mengatakan berbeda dengan konsep 4S 5S yang menyamaratakan kebutuhan gizi semua orang, PGS berprinsip bahwa tiap golongan usia, jenis kelamin, kesehatan dan akitifitas fisik memerlukan PGS yang berbeda, sesuai dengan kondisi masing-masing kelompok tersebut. Di samping itu, PGS menekankan pula proporsi yang berbeda untuk setiap kelompok yang disesuaikan atau diseimbangkan dengan kebutuhan tubuh. Perbedaan lainnya, PGS tidak memberlakukan susu sebagai makanan sempurna, melainkan ditempatkan satu kelompok dengan sumber protein hewani lain. "Konsep 4S 5S diciptakan karena pada tahun 1950-an orang belum tahu cara makan yang benar. Tetapi sejak tahun 90an, permasalahan gizi sudah berubah. Sekarang banyak negara menghadapi masalah kegemukanan, obesitas dengan akibatnya diabetes, hipertensi, jantung, stroke, yang mewabah ke negara maju dan berkembang," lanjut Prof Soekirman, yang juga merupakan ketua Koalisi Fortifikasi Indonesia (KFI). Prof Soekirman menuturkan, dengan adanya permasalahan ini akhirnya pada konferensi di Roma, FAO dan WHO mulai mengubah konsep 4S 5S menjadi Pedoman Gizi Seimbang. "Sebenarnya Departemen Kesehatan kita pada tahun 2003 dan 2005 juga sudah mencetak buku tentang Pedoman Gizi Seimbang. Sayangnya kurang dipublikasikan, akhirnya tidak banyak yang tahu kalau ada bukunya," jelas Prof Soekirman.

PGS Pakai Ilustrasi Tumpeng. Untuk mempermudah pemahaman mengenai PGS, setiap negara di dunia memiliki visualisasi yang disesuaikan dengan kebudayaan masing-masing. Di Indonesia, prinsip PGS divisualisasikan dalam bentuk tumpeng dan nampannya yang disebut Tumpeng Gizi Seimbang (TGS). TGS membantu setiap orang memilih makanan dengan jenis dan jumlah yang tepat, sesuai dengan berbagai kebutuhan menurut usia (bayi, balita, remaja, dewasa, usia lanjut) dan sesuai keadaan kesehatan (hamil, menyusui, aktivitas fisik, sakit). Potongan-potongan TGS dialasi dengan air putih, artinya air putih merupakan bagian terbesar dan zat gizi esensial bagi kehidupan untuk hidup sehat dan aktif. Setelah itu, ada potongan besar yang merupakan golongan makanan pokok (sumber karbohidrat), dianjurkan dikonsumsi 3-8 porsi (sesuai kebutuhan menurut usia dan keadaan kesehatan). Di atas bagian ini terdapat golongan sayuran dan buah sebagai sumber serat, vitamin dan mineral. Setelah itu baru protein hewani dan nabati, serta di puncak tumpeng terdapat potongan kecil gula, garam dan minyak yang hanya digunakan seperlunya. Dan sebagai alas TGS, gizi seimbang juga harus menyertakan olahraga teratur, menjaga kebersihan dan memantu berat badan. Pemahaman tentang gizi seimbang diharapkan dapat membekali individu maupun keluarga dalam mencegah masalah-masalah yang timbul serta membantu mewujudkan pola hidup sehat masyarakat Indonesia. INI DIA 25 MAKANAN TERBAIK DAN TERSEHAT DI DUNIA Jakarta, Banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat kondisi tubuh Anda tetap fit dan terbebas dari berbagai risiko penyakit. Salah satunya dengan makanan. Berbagai penelitian dari pakar-pakar di seluruh dunia pun menghasilkan rekomendasi bahan-bahan makanan tertentu yang manfaatnya luar biasa bagi kesehatan Anda. Keseluruhan jenis makanan ini dijamin akan membuat Anda semakin sehat jika dimasukkan ke dalam pola makan harian. Untuk lebih jelasnya, simak ke-25 makanan tersehat di dunia seperti dirangkum berikut ini. 1. Almond Almond kaya serat, protein, lemak yang sehat bagi jantung (lemak tak jenuh), antioksidan, vitamin dan mineral. Namun karena kalorinya tinggi, tidak disarankan untuk makan almond lebih dari satu ons. Seperempat cangkir almond juga mengandung 100 mg magnesium yang meningkatkan kesehatan jantung dan pembuluh darah serta 257 mg kalium yang membantu mencegah tekanan darah tinggi. Sebuah studi menemukan bahwa mengganti beberapa porsi karbohidrat dengan kacang-kacangan seperti almond akan mengurangi risiko serangan jantung hingga 30 persen. 2. Apel Apel merupakan sumber pektin yang luar biasa. Pektin adalah serat larut yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Bahkan kulitnya mengandung senyawa khusus yang disebut asam ursolik. Beberapa studi terbaru menemukan bahwa kulit apel ini dapat menurunkan kecenderungan obesitas. Apel juga mengandung kuersetin yang berfungsi sebagai senyawa antiperadangan dan membantu mencegah masalah pernafasan. Bahkan sebuah penelitian menunjukkan bahwa wanita hamil yang memasukkan apel ke dalam pola makan hariannya mengurangi risikonya melahirkan bayi yang menderita asma. 3. Alpukat

4.

5.

6.

7.

8.

Buah ini dilengkapi dengan lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda, vitamin C, E, kalium dan lutein. Namun ketika disajikan bersama salad, lemak tak jenuh tunggalnya akan menyerap karotenoid, likopen dan betakaroten yang membantu melindungi Anda dari kanker, masalah kesehatan mata hingga penyakit jantung. Studi lain juga menemukan bahwa buah ini memainkan peran penting dalam menghambat pertumbuhan sel-sel kanker prostat. Paprika Paprika kaya akan vitamin C. Namun tidak seperti sumber gizi lainnya, paprika mengandung gula yang relatif rendah serta menyediakan serat dan antioksidan dari karotenoid (alfa-karoten, betakaroten, likopen, lutein, kriptosantin dan zeasantin). Karotenoid berfungsi meningkatkan kesehatan mata dan seringkali dikaitkan dengan pengurangan risiko kanker dan kematian akibat penyakit kardiovaskular. Teh Hitam Sama halnya dengan teh hijau dan teh putih, teh hitam juga penuh dengan antioksidan flavonoid. Studi menunjukkan teh hitam memiliki kandungan antiperadangan dan pendorong kekebalan tubuh serta proteksi terhadap sejumlah kanker, penyakit kardiovaskular dan diabetes, asalkan tidak ditambahi gula dan krim. Di sisi lain, menambahkan lemon pada teh hitam Anda juga dapat membantu menyerap antioksidan. Namun jangan kira kandungan antioksidan teh sama halnya dengan buah-buahan dan sayuran karena flavonoid itu sangat berbeda. Teh hijau dan teh hitam memiliki jumlah polifenol yang identik. Keduanya dapat menghambat kerusakan DNA yang seringkali dikaitkan dengan tembakau dan bahan kimiawi beracun lainnya. Brokoli Brokoli mengandung serat tinggi, rendah kalori, kaya antioksidan, vitamin C dan beta-karoten. Namun bukan itu saja, sayuran ini juga kaya vitamin K, E, B dan mineral seperti kalsium, zat besi, selenium dan kalium. Hal itu berarti brokoli bisa meningkatkan kesehatan mata dan mencegah degenerasi makular bersama dengan karotenoid lutein dan zeasantin; mencegah kanker, penyakit jantung, stroke, membangun tulang yang kuat dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Kandungan sulforaphane-nya yang tinggi juga bisa membantu melawan kanker payudara. Faktanya, sebuah studi di Cina mengungkapkan bahwa wanita yang banyak makan sayuran ini 62 persen cenderung tidak meninggal akibat kanker payudara dan kalaupun keluarganya memiliki riwayat kanker payudara, 35 persen cenderung tidak kambuh. Beras Merah Beras merah yang mengandung serat dan nutrisi membantu Anda cepat merasa kenyang meskipun kalorinya rendah. Lagipula sebuah studi dari Harvard University pada 2010 menemukan bahwa makan dua porsi atau lebih membantu melindungi tubuh Anda dari penyakit diabetes tipe 2 dibandingkan dengan 5 porsi nasi putih yang justru meningkatkan risiko penyakit tersebut. Ceri Buah manis penghias kue tart ini kaya akan vitamin A dan C, zat besi dan kalsium serta rendah kalori. Ceri juga merupakan sumber serat yang baik dan tak mengandung garam atau lemak. Ceri juga mengandung antioksidan dan memunculkan studi yang menunjukkan bahwa makan ceri atau minum jus ceri bisa meningkatkan kesehatan jantung, memainkan peranan dalam

9.

10.

11.

12.

13.

14.

15.

mengelola rasa nyeri, mendukung pemulihan pasca olahraga, bahkan membantu Anda tertidur. Para pakar dari Penn Institute on Aging di University of Pennsylvania pun mencatat bahwa antioksidan pada ceri membantu melindungi tubuh dari dampak berbahaya radikal bebas yang normal terjadi saat tubuh mengubah oksigen dan bahan makanan menjadi energi. Kopi Sudah banyak penelitian yang menemukan manfaat dari kopi, termasuk kemampuan untuk mencegah gagal jantung, menurunkan risiko depresi dan sejumlah kanker, melindungi melawan diabetes, bahkan membantu memperpanjang usia Anda. Kopi juga mengandung antioksidan tinggi yang sangat bagus untuk kesehatan otak. Coklat Hitam Flavonoid dalam coklat mampu melindungi jantung dari penyakit dengan penurunan tekanan darah, meningkatkan kadar kolesterol 'baik' dan menurunkan kolesterol 'jahat', memperlancar aliran darah, bahkan meningkatkan sensitivitas hormon insulin Telur Telur menyediakan protein yang sempurna, kaya nutrisi, rendah kalori dan lemak. Hal ini karena telur kaya akan kolin yang baik untuk memelihara memori atau daya ingat sekaligus melindungi penglihatan berkat kandungan lutein dan zeasantin-nya. Jahe Jahe bisa dikonsumsi sebagai minuman (rebusan akarnya) atau dimasak bersama bahan makanan lainnya. Jahe telah terbukti sebagai salah satu bahan antiperadangan dan dapat membantu mengatasi mual dan masalah pencernaan serta memiliki kandungan antivirus. National Institutes of Health juga mencatat bahwa jahe, baik yang kering maupun yang dijus juga bisa digunakan untuk mengobati migrain, sakit gigi, reumatik, batuk, infeksi saluran pernafasan bagian atas dan sakit perut. Teh Hijau Teh hijau yang terbuat dari daun teh yang tidak terfermentasi tersebut memiliki kandungan polifenol tertinggi dibandingkan dengan jenis teh lainnya. Antioksidan ini membantu menjaga kesehatan jantung dan otak, bahkan melindungi dari kanker. Sebuah studi menunjukkan bahwa minum teh hijau tiga cangkir sehari dapat menurunkan tingkat serangan jantung hingga 11 persen serta meningkatkan kadar kolesterol 'baik' atau HDL. Studi lain menemukan kaitan antara minum teh hijau dengan rendahnya risiko kanker kandung kemih, payudara dan usus besar. Oatmeal Makanan yang biasa dimakan saat sarapan ini merupakan sumber serat larut yang sangat baik dan hal itu berarti oatmeal bisa membuat Anda kenyang sepagian. Oatmeal juga telah terbukti sebagai penurun kolesterol. Hal ini karena oatmeal merupakan sumber utama vitamin B1, B2 dan E serta mineral seperti seng dan besi. Minyak Zaitun Minyak yang sehat bagi jantung ini mengandung lemak tak jenuh tunggal yang mampu menyediakan energi dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Selain itu, minyak ini juga bisa menurunkan risiko penyakit jantung. Beberapa riset menunjukkan bahwa minyak zaitun juga bermanfaat untuk mengendalikan kadar insulin dan gula darah, apalagi jika Anda menderita

16.

17.

18.

19.

20.

21.

22.

23.

24.

penyakit diabetes tipe 2. Namun satu sendok makan minyak zaitun mengandung 119 kalori sehingga saat mengonsumsinya diusahakan jangan berlebihan. Jeruk Jeruk merupakan sumber serat, folat, antioksidan dan tentu saja vitamin C. Seperti yang Anda ketahui, vitamin C penting bagi pemeliharaan fungsi kekebalan tubuh, pemulihan luka serta penyerapan zat besi Kentang Kentang sangat bermanfaat bagi kesehatan dalam bentuk apapun, baik digoreng atau diolesi mentega saja. Namun jika dalam bentuk aslinya, kentang sangat tepat jika dimasukkan ke dalam pola makan karena kaya karbohidrat kompleks, rendah kalori serta bebas lemak, kolesterol dan garam. Kentang juga kaya vitamin C, B dan kalium. Bahkan kulitnya mengandung serat yang dapat membantu Anda untuk terus merasa kenyang. Sarden Menurut seorang pakar nutrisi, Dr. Johnny Bowden, pada dasarnya sarden adalah "makanan sehat dalam kaleng". Ikan-ikan kecil ini merupakan salah satu sumber asam lemak Omega-3 terbaik berjumlah 1.950 mg per 3 porsi penyajian. Omega-3 sendiri mampu mengatasi pembekuan darah dan mendukung fungsi otak yang sehat. Sarden juga mengandung niasin, kalsium, protein, vitamin D, vitamin B12, fosfor dan selenium. Bayam Sayuran ini kaya akan antioksidan lutein dan zeasantin yang mampu menjaga mata Anda tetap tajam. Bayam juga penuh vitamin A dan kalsium sebanyak 245 mg atau hampir sama dengan segelas susu. Selain itu bayam mengandung 3,2 mg zat besi. Stroberi Buah beri berwarna merah ini rendah kalori dan kaya serat. Belum lagi dengan kandungan vitamin C-nya yang sebesar 86 mg untuk satu porsi penyajian karena lebih banyak daripada jeruk. Stroberi juga dikenal mampu memperlambat penurunan kemampuan kognitif pada lansia dan melindungi perut dari maag. Tomat Tomat kaya vitamin C dan rendah kalori. Tomat juga kaya likopen yang dapat membantu melawan kanker. Likopen juga telah terbukti mampu melawan kanker prostat, paru-paru dan perut. Kunyit Kunyit dikenal sebagai salah satu bahan makanan yang bersifat antiperadangan sehingga dapat meredakan arthritis, begitu juga dengan diabetes, alergi dan penyakit Alzheimer. Ubi Jalar Ubi jalar memberi asupan vitamin A dan beta karoten yang bisa menjadi senjata efektif untuk membantu menjaga sistem kekebalan tubuh Anda tetap kuat. Ubi jalar juga merupakan sumber serat, folat dan kalium yang baik. Ubi jalar juga bisa ditambahkan pada kulit karena kandungan beta karotennya dapat memperbarui produksi sel-sel kulit, membantu memperbaiki kerusakan pada kulit dan membuat kulit Anda tampak lebih berkilau. Rumput Laut

Makanan rendah lemak yang gurih ini kaya akan vitamin C, D, kalsium dan iodine yang membantu memelihara kesehatan tiroid Anda. Selain rendah kalori, rumput laut juga menjadi sumber peptida bioaktif yang tak hanya menyediakan nutrisi tetapi juga memberi dampak seperti obat dalam mengatasi atau mencegah sejumlah penyakit. 25. Air Jangan pernah meremehkan kekuatan segelas air putih. Minum 91 ons (wanita) atau 125 ons (pria) akan menjaga kulit tetap lembut dan daya ingat tetap tajam, melindungi sendi Anda, bahkan dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Belum lagi, tubuh tak mampu menjalankan sejumlah mekanisme penting tanpa air karena air membantu tubuh mencerna makanan dan menyerap nutrisi dari makanan. Namun air juga bisa didapatkan dari makanan tertentu seperti semangka dan mentimun serta dalam cairan lainnya. Porsi makan usia anak sekolah juga memiliki takaran. Untuk sehari, mereka setidaknya mesti mengonsumsi 4 porsi nasi, 3 porsi sayuran, 3 porsi tempe, 2 porsi daging, 1 porsi susu, 5 porsi minyak dan 2 porsi gula. Ukuran porsi untuk setiap makanan adalah, satu porsi nasi setara dengan gelas atau 100 gram. Takaran ini mengandung 175 kalori, 4 gram protein, dan 40 gram karbohidrat. Jika anak sedang bosan makan nasi, dapat diganti dengan 4 iris roti putih atau sebanyak 80 gram roti, 2 buah kentang atau 200 gram kentang, 150 gram butir ubi, 50 gram bihun kering, 50 gram mi kering, 50 gram atau segelas mi kering. Perhatikan jenis dan jumlah makanan yang masuk. Anak yang sudah makan 4 porsi nasi, sebaiknya tidak lagi makan makanan camilan yang terlalu berat seperti mie, karena bila terlalu kenyang, maka anak tidak akan makan sayuran, buah atau makanan penting lainnya. Sayuran sangat penting untuk dikonsumsi. Satu porsi sayuran setara dengan segelas sayuran yang sudah dimasak atau 100 gram. Dalam seporsi sayuran, mengandung 50 kalori, 3 gram protein dan 10 gram karbohidrat. Ingat, takaran yang paling tepat adalah 1 gelas atau 100 gram sayuran, bukan kuahnya. Adalah penting untuk selalu menyediakan buah di rumah. Pisang, jeruk manis, semangka, nanas dan nangka adalah buah-buahan yang selalu tersedia sepanjang tahun. Tanamkan pengertian pada anak, bahwa buah bukan sekadar pencuci mulut yang dapat diganti dengan puding atau kue-kue manis, tetapi memiliki manfaat lebih dari itu. Letakkan buah-buahan di tempat yang mudah dijangkau anak. (dbs/ep)

Anda mungkin juga menyukai