Anda di halaman 1dari 2

dr. Trifena, MSi (Herb.Est), MBiomed (AAM), Dipl.

ECARE

The Title of The Article


Sebagai seorang dokter, dr.Trifena, MSi (Herb.EST), MBiomed (AAM), Dipl. ECARE memiliki impian besar terhadap dunia anti aging medicine dan herbal estetika. Beliau ingin terus berkontribusi bagi dunia estetika dan memanfaatkan potensi perawatan kecantikan herbal yang dimiliki dengan mendirikan Rafa Health & Beauty Lifestyle, sebuah klinik kecantikan yang terus eksis hingga sekarang. Ibu dari dua orang putri bernama Kanaya Efraim Feyanka dan Keneisha Efraim Fealova ini masih terlihat cantik hingga sekarang meski usianya hampir menginjak 40 tahun. Lahir di Tasikmalaya pada tanggal 20 Oktober, dr. Trifena berjuang untuk dapat menyelesaikan kuliahnya di Fakultas Kedokteran Universitas Maranatha, Bandung. Keterbatasan untuk biaya pendidikan yang cukup tinggi tidak membuat dr. Trifena putus asa, namun justru menjadi motivasi hingga beliau dalam berjuang dan berusaha. Beliau terus mencari penghasilan lain untuk bisa menutupi biaya kuliah ini, hasil dari kerja keras ini adalah beliau menjadi lulusan terbaik tahun 2001 di Universitas Kristen Maranatha. Impiannya selama ini bukanlah mengejar materi namun menjadi dokter yang memiliki nilai plus. Hal ini didukung oleh suaminya Ir. Andreas Kurniawan, yang telah bersama-sama menjalani hidup berumah tangga sejak tahun 2002. Untuk mendapatkan nilai plus tersebut beliau mengikuti Program Magister Ilmu Biomedik Kekhususan Anti-Aging Medicine di Universitas Udayana pada tahun 2009. Lalu menjadi lulusan pertama pada Program Magister Herbal Estetik di Universitas Indonesia pada tahun 2011, yang beliau selesaikan hanya dalam 3 semester. Tidak hanya disitu, beliau juga kini mengambil program S3 Ilmu Kedokteran Anti Aging Medicine di Universitas Udayana. Beberapa pendidikan informal dan pelatihan juga sering diikuti oleh dr. Trifena. Salah satunya adalah pendidikan dari Prof. Dr.Michael Klentze, yang merupakan pakar Anti Aging Medicine dunia, sehingga dr. Trifena meraih Diplome E.C.A.R.E (European Council Aging Research Education). Pada tahun 2009 dr. Trifena pernah mendapatkan penghargaan yang diberikan langsung oleh Ibu Jusuf Kalla, sebagai Best Entrepreneur dan Perempuan Inspiratif versi tabloid Nova. Sejak saat itu beliau aktif menjadi penulis rubrik kecantikan di tabloid Nova hingga saat ini. Hal tersebut membuat hobi menulisnya ikut tersalurkan. Selain itu puluhan penghargaan lain beliau terima dari Institusi-institusi dan Organisasi di dalam dan luar negeri atas hasil kerja keras dan pantang menyerah beliau. Selain hobi menulis, dr. Trifena juga senang sekali membaca buku. Kemanapun beliau pergi selalu menyempatkan diri untuk membaca dan pergi berbelanja buku. dr. Trifena

berencana membuat perpustakaan untuk buku-buku koleksinya yang kini sudah mulai menumpuk. Tidak hanya disitu saja, dr. Trifena juga begitu menyukai sepatu dan mengkoleksi banyak sepatu. Dari sana beliau mulai melirik bisnis sepatu, beliau mendesign sendiri sepatusepatunya dengan mengambil tema cantik, up to date, dan fashionable, bisnis tersebut kini ia jalani dengan serius. Dari ilmu tentang aestetik, herbal dan lain-lain dari hasil pendidikan formal dan non formal yang ia jalani selama bertahun-tahun, lahirlah sebuah klinik kecantikan. Ini menjadi bukti bagaimana sekarang dr. Trifena sudah berhasil menjadi dokter dengan nilai plus. Rafa Health & Beauty Lifestyle, klinik yang sudah berdiri 8 tahun, saat ini sudah memiliki 4 cabang yang bertempat di kota Bandung, Garut, Tasikmalaya dan yang terbaru adalah di Jakarta. Pelayanan dan hasil yang maksimal membuat para pelanggan Rafa tetap setia dan membuatnya eksis di tengah persaingan yang ada. Bagi Dr. Trifena sebuah tempat perawatan kecantikan haruslah memperhatikan aspek kenyamanan, itulah yang menjadi dasar dari klinik Rafa. Dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati adalah nilai plus yang membuat pelanggan puas dan menjadikan Rafa terus tumbuh dan berkembang hingga sekarang.

Anda mungkin juga menyukai