Anda di halaman 1dari 2

PROPOSAL PESANTREN SEHAT

I. PENDAHULUAN
Pesantren merupakan tempat untuk mendidik agar santri santri menjadi orang yang
bertaqwa, berakhlak mulia serta memiliki kecerdasan yang tinggi. Santri santri
yang berada di Pondok Pesantren merupakan anak didik yang pada dasarnya sama
saja dengan anak didik di sekolah sekolah umum yang harus berkembang dan
merupakan sumber daya yang menjadi generasi penerus pembangunan yang perlu
mendapatkan perhatian khusus terutama kesehatan dan pertumbuhannya.
Permasalahan kesehatan yang dihadapi santri tidak berbeda dengan permasalan yang
dihadapi anak sekolah umum bahkan bagi anak santri yang mondok akan bertambah
lagi dengan masalah kesehatan lingkungan yang ada di pondok yang mereka tempati.
Berdasarkan hal tersebut diatas kami berkeinginan melakukan pembinaan kesehatan
bagi para santri santri yang ada sehingga terwujud pola perilaku sehat bagi para
santri dan masyarakat pondok pesantren serta masyarakat lingkungannya.

I. TUJUAN
a. Tujuan Umum
Terwujudnya pesantren yang sehat , serta peduli dan tanggap terhadap
permasalahan kesehatan di wilayah pesantrennya.
b. Tujuan Khusus
Meningkatnya pengetahuan dan kesadaran santri dan pengasuh tentang
pentingnya kesehatan
Meningkatnya santri dan pengasuh yang melaksanakan perilaku hidup bersih
dan sehat
Meningkatnya kesehatan lingkungan pesantren
Meningkatnya kemampuan dan kemauan santri untuk menolong diri sendiri di
bidang kesehatan
II. SASARAN
Pesantren sekitar Rumah Sakit Islam Pati, sebagai langkah awal meliputi 3
pesantren
1. Pondok Pesantren Al husna
2. Pondok Pesantren Pesilba
3. Pondok Pesantren Darul Hadlonah
III. BENTUK KEGIATAN
1. Sosialisasi
a. Silaturrahmi ke Pesantren
Menjelaskan Maksud dan tujuan program pesantren sehat.
b. Memberikan Pengenalan tentang PHBS ( Pola Hidup Bersih dan Sehat)
kepada Santri

2. Pelaksanaan
a. Pembentukan Kader Kesehatan
b. Memberikan Tugas kepada Kader untuk mencari masalah kesehatan yang
dihadapi .
c. Presentasi masalah yang dihadapi
d. Pemecahan masalah

3. Evaluasi
a. Melakukan evaluasi dari hasil pelaksanaan saat itu
b. Melakukan evaluasi 3 bulan sekali kepada kader kader yang telah
terbentuk

IV. Waktu dan Tempat
1. Pon Pes Al- Husna bulan Mei 2014
2. Pon Pes Pesilba bulan Mei 2014
3. Pon Pes Darul Hadlonah bulan Mei 2014


V. PENUTUP
Dengan terlaksananya Gerakan Pesantren sehat ini diharapkan dapat meningkatkan
pengetahuan dan kesadaran santri - santri tentang pentingnya kesehatan, baik
kesehatan lingkungan maupun kesehatan diri sendiri. Serta dapat meningkatkan
kemampuan dan kemauan santi untuk berperilaku hidup sehat.Selain manfaat diatas,
diharapkan tali silahturahmi antara Rumah Sakit Islam Pati dan Pesantren
pesantren tersebut dapat terus terjalin dan terjaga.

Anda mungkin juga menyukai