Anda di halaman 1dari 2

Sekilas Mengenai Fungsi EOL Resistor

Fungsi EOL resistor adalah sebagai penyalur atau pembaca sinyal supervisi.
Seperti diketahui, semua sistem alarm bekerja berdasarkan ada tidaknya
sinyal supervisi dalam satu loop. Loop sendiri diartikan sebagai satu lintasan
listrik dimana di sana ada satu titik berangkat dan satu titik akhir (tujuan).
Perhatikanlah gambar di bawah ini:

Katakanlah titik awal adalah A dan titik akhirnya adalah B. Dalam dasardasar rangkaian listrik (hukum Ohm) diketahui, bahwa arus listrik akan

mengalir dalam satu loop tertutup yang dalam hal ini dari A ke B.
Karakteristik loop sendiri akan menentukan kondisi fire alarm. Pada kondisi
loop Normal (artinya kabel tidak putus dan detector tidak ada yang
dilepas), maka resistor EOL ini akan "terbaca" oleh panel control. Hal itu
dikarenakan tegangan pada EOL resistor tidak lain adalah tegangan A - B itu
sendiri, bukan? Berbeda dengan kondisi kedua, dimana di sana terdapat
kabel yang putus. Maka, dalam kondisi ini loop akan dikatakan terbuka
(Open). Oleh karena terbuka, maka tegangan A-B akan hilang alias nol.
Kondisi ini oleh panel control diterjemahkan sebagai Trouble yang secara
periodik membunyikan buzzer pada panel. Sedangkan kondisi terakhir
disebut loop Short, yaitu disebabkan oleh adanya detector yang mendeteksi
gejala kebakaran, misalnya panas dan asap. Pada kondisi ini, panel alarm
akan menyatakan sebagai Fire dan bell di setiap lantai pun akan berbunyi.

Anda mungkin juga menyukai