Anda di halaman 1dari 3

CHECKLIST KETRAMPILAN ANAMNESIS TROPMED 2011

No

Aspek Yang Dinilai

1.
2.
3.
4.
5.

Berpenampilan sebagai dokter


Membina hubungan dokter-pasien
Bersikap ramah, mempersilahkan pasien
Menjelaskan tujuan anamnesis
Menanyakan identitas dengan sopan santun:
Nama, umur, jenis kelamin, suku/ras, status perkawinan,
tempat tinggal, pekerjaan
Menanyakan keluhan utama
Menanyakan Riwayat Penyakit Sekarang:
- lokasi
- sifat
- waktu : onset, berapa lama, frekuensi terus
menerus/kumat-kumatan
- kuantitas
- kondisi / keadaan saat keluhan muncul
- faktor yang memperberat/memperingan
- gejala lain yang menyertai
Menanyakan Riwayat Penyakit Dahulu
- Apa pernah sakit yang sama sebelumnya (eksaserbasi
akut atau kronis)
- Penyakit waktu kecil (Riwayat Alergi, dsb)
- Penyakit yang mendasari
- Riwayat Imunisasi
Menanyakan Riwayat Penyakit Keluarga
Menanyakan Riwayat Sosial Ekonomi (Higiene Sanitasi
Lingkungan)
Menanyakan Riwayat Pengobatan (obat)
Menanyakan Riwayat Gizi & Makanan
Bertanya dengan menggunakan bahasa yang mudah
difahami (bahasa non verbal) dan menjadi pendengar
yang baik
Melakukan cross-check dengan pengulangan kalimat
Membuat catatan tertulis dan resume (Review of System)
Memberi kata penutup

6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.

0 = tidak melakukan
1 = melakukan tidak sempurna
2 = melakukan sempurna

Nilai
0
1 2

DIALOG DOKTER PASIEN


SEORANG IBU DATANG DENGAN KELUHAN PUSING. LAKUKAN ANAMNESA SESUAI
PROSEDUR.
CONTOH:
Dokter : Selamat pagi, bu
Pasien : Selamat pagi, dok.
Dokter : Ada yang bisa saya bantu?
Pasien : Saya mau periksa dok.
Dokter : Ibu ada keluhan apa?
Pasien : Kepala saya pusing dok. Mata ini sampai terasa mau copot.
Dokter : Kapan mulai sakitnya bu?
Pasien : 3 hari ini dok. Badannya saya demam, menggigil sampai
berkeringat dok.
Dokter : Maksud ibu bagaimana?
Pasien : Begini dok. Beberapa saat setelah menggigil dan berkeringat
saya merasa kembali seperti biasa, seperti tidak sakit dok.
Dokter : Ibu ada keluhan lain?
Pasien : Perut saya sebah dok. Tapi tidak mual dan muntah.
Pasien : Badan saya juga terasa lemaslunglai gitu dok.
Dokter : Apakah ibu makan teratur?
Pasien : Teratur sih dok. Cuma agak memaksa makan 3 kali meski
cuman beberapa suap dok.
Dokter : Apa ibu sebelum ini ada batuk atau pilek.
Pasien : Tidak dok.
Dokter : Buang airnya bagaimana bu?
Pasien : Tidak apa-apa. Lancar dok.
Dokter : Apakah ibu sebelum ini pergi ke luar kota?
Pasien : Memangnya ada apa dok?
Dokter : Maksud saya apa ibu pergi ke daerah tertentu?
Pasien : O ya saya ingat dok. 2 minggu lalu saya ke Wonosobo
menengok saudara.
Dokter : Berapa lama di sana?
Pasien : Cuman sehari semalam dok.
Dokter : Apakah ibu pernah sakit seperti ini sebelumnya? Atau ada anggota
keluarga yang sakit seperti ini?
Pasien : Tidak dok.
Dokter : Apa ibu pernah sakit dan di rawat di RS?
Pasien : Tidak dok. Saya tidak ada Diabetes, Hipertensi atau Asma, dok.
Dokter : Apa ibu ada alergi obat atau makanan?
Pasien : Tidak dok.
Dokter : Sudah berobat kemana bu selama sakit?
Pasien : Beli obat di warung dok. Biasanya sih sembuh. Tapi yang
sekarang ini tidak ada perubahan.

Dokter : Baiklah bu. Ibu datang ke sini karena pusing, 3 hari terakhir ibu demam,
menggigil dan berkeringat tapi setelah itu seperti tidak sakit. Ibu juga merasa
sebah, lunglai. Ibu juga pergi ke Wonosobo 2 minggu lalu. BAB dan BAK lancar.
Dokter : Silahkan ibu naik ke bed periksa.

Anda mungkin juga menyukai