Anda di halaman 1dari 254

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas anugerah
dan rahmat-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan buku SEJARAH FISIKA dengan
baik dan tepat pada waktunya.
Pembuatan buku inidiajukan sebagai nilai Ujian Akhir Semester Ganjil mata kuliah Sejarah
Fisika
Dalam penyusunan buku ini banyak pihak yang telah membantu penulis baik secara
langsung maupun tidak langsung lebih khususnya Ibu Yusniati, S.Si, M.Pd sebagai motivator
bagi penulis untuk mengembangkan ketrampilan penulis dan teman-teman Afatar 13 yang
telah memberikan materi kepada penulis untuk melengkapi buku ini. Oleh karena itu saya
mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu saya.
Semoga buku ini dapat bermanfaat untuk kita semua. Penulis menyadari bahwa buku
ini masih banyak kesalahan maupun kekurangan, oleh karena itu saya mengharapkan kritik
dan saran yang bersifat membangun untuk melengkapi buku di waktu-waktu berikutnya
dengan baik.

Kupang, Desember 2015

Penulis

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR .........................................................................................................
DAFTAR ISI........................................................................................................................
BAB I MENGENAL KEHIDUPAN ARCHIMEDES .....................................................
PENDAHULUAN....................................................................................................
LATAR BELAKANG..............................................................................................
TUJUAN...................................................................................................................
KISAH MASA KECIL.............................................................................................
PENDIDIKAN..........................................................................................................
PERANG PUNIC II.................................................................................................
PEMIKIRAN DAN PENEMUAN...........................................................................
KEMATIAN TRAGIS.............................................................................................
PENGHARGAAN YANG DI PEROLEH..............................................................
APLIKASI PENEMUAN ARCHIMEDES.............................................................
KESIMPULAN........................................................................................................
EVALUASI.............................................................................................................
BAB II MENGENAL KEHIDUPAN ALBERT EINSTEIN...........................................
PENDAHULUAN..................................................................................................
LATAR BELAKANG.............................................................................................
TUJUAN.................................................................................................................
BIOGRAFI ALBERT EINSTEIN.........................................................................
KARYA-KARYA EINSTEIN..............................................................................
PENGHARGAAN YANG DITERIMA................................................................
OTAK EINSTEIN..................................................................................................
KESIMPULAN .....................................................................................................
EVALUASI.............................................................................................................
BAB III MENGNAL KEHIDUPAN SIR ISAC NEWTON...........................................
PENDAHULUAN.................................................................................................
LATAR BELAKANG...........................................................................................

TUJUAN..............................................................................................................
SEJARAH PERKEMBANGANNYA.................................................................
PENGARUH SIR ISAC NEWTON....................................................................
KEMATIAN SIR ISAC NEWTON......................................................................
KONTROVERSI DALAM KEHIDUPAN SIR ISAC NEWTON.......................
KESIMPULAN.....................................................................................................
EVALUASI...........................................................................................................
BAB IV SUMBANGAN AGAMA UNTUK PERKEMBANGAN ILMU FISIKA.....
PENDAHULUAN.................................................................................................
LATAR BELAKANG...........................................................................................
TUJUAN................................................................................................................
SUMBANGAN AGAMA ISLAM........................................................................
TOKOH-TOKOH DAN ILMUAN ISLAM.........................................................
SUMBANGAN AGAMA KRISTEN...................................................................
TOKOH-TOKOH DAN ILMUAN KRISTEN.......................................................
KESIMPULAN.....................................................................................................
EVALUASI............................................................................................................
BAB V SUMBANGAN CINA TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU FISIKA.....
PENDAHULUAN...................................................................................................
LATAR BELAKANG............................................................................................
TUJUAN................................................................................................................
KITAB YI JING.....................................................................................................
FISIKAWAN CINA................................................................................................
ASTRONOMI CINA...............................................................................................
KALENDER CINA .................................................................................................
KESIMPULAN.........................................................................................................
EVALUASI..............................................................................................................
BAB VI SUMBANGAN INDIA TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU FISIKA ...
PENDAHULUAN......................................................................................................
LATAR BELAKANG................................................................................................
TUJUAN ....................................................................................................................

INDIA........................................................................................................................
PERKEMBANGAN FISIKA PERIODE KLASIK DI INDIA.................................
PERKEMBANGAN FISIKA PERIODE MODERN DI INDIA..............................
KESIMPULAN ........................................................................................................
EVALUASI...............................................................................................................
BAB VII SUMBANGAN INDONESIA UNTUK PERKEMBANGAN ILMU FISIKA...
PENDAHULUAN.....................................................................................................
LATAR BELAKANG..............................................................................................
TUJUAN...................................................................................................................
LETAK INDONESIA................................................................................................
PENDIDIKAN DI INDONESIA...............................................................................
ILMUAN INDONESIA.............................................................................................
KESIMPULAN...........................................................................................................
EVALUASI..................................................................................................................
BAB VIII SUMBANGAN JEPANG UNTUK PERKEMBANGAN ILMU FISIKA........
PENDAHULUAN .......................................................................................................
LATAR BELAKANG.................................................................................................
TUJUAN.....................................................................................................................
ILMUAN JEPANG DAN KONTRIBUSINYA DALAM FISIKA...........................
BEBERAPA TEKNOLOGI YANG DI KEMBANGKAN OLEH JEPANG............
KESIMPULAN..........................................................................................................
EVALUASI...............................................................................................................
BAB IX MENGENAL ALBERT ABRAHAM MICHELSON.......................................
PENDAHULUAN......................................................................................................
LATAR BELAKANG................................................................................................
TUJUAN ....................................................................................................................
BIOGRAFI ALBERT ABRAHAM MICHELSON...................................................
PENEMUAN-PENEMUAN ALBERT ABRAHAM MICHELSON.........................
INTERFROMETER MICHELSON...........................................................................
TOKOH-TOKOH YANG MEMBANTU ALBERT ABRAHAM MICHELSON.....
KESIMPULAN.............................................................................................................

EVALUASI...................................................................................................................
BAB X PERKEMBANGAN TEORI ATOM........................................................................
PENDAHULUAN........................................................................................................
LATAR BELAKANG.................................................................................................
TUJUAN......................................................................................................................
TEORI ATOM PADA MASA SM..............................................................................
TEORI ATOM DALTON............................................................................................
TEORI ATOM THOMSON.........................................................................................
TEORI ATOM RUTHERFORD..................................................................................
TEORI ATOM BOHR.................................................................................................
TEORI ATOM MEKANIKA GELOMBANG............................................................
KESIMPULAN............................................................................................................
EVALUASI..................................................................................................................
BAB XI PERKEMBANGAN SAINS DAN KEBUMIAN...................................................
PENDAHULUAN........................................................................................................
LATAR BELAKANG..................................................................................................
TUJUAN.......................................................................................................................
PERKEMBANGAN SAINS DAN KEBUMIAN .......................................................
KESIMPULAN
EVALUASI...................................................................................................................
BAB XII PERKEMBANGAN MEKANIKA KUANTUM TIAP PERIODE.....................
PENDAHULUAN..........................................................................................................
LATAR BELAKANG...................................................................................................
TUJUAN........................................................................................................................
PERKEMBANGAN MEKANIKA KLASIK................................................................
PERIODE I.....................................................................................................................
PERIODE II....................................................................................................................
PERIODE III...................................................................................................................
PERKEMBANGAN MEKANIKA MODERN..............................................................
MEKANIKA KUANTUM.............................................................................................
KESIMPULAN..............................................................................................................

EVALUASI.....................................................................................................................
BAB XIII SUMBANGAN YUNANI

DAN MESIR KUNO UNTUK PERK.ILMU

FISIKA........................................................................................................................................
PENDAHULUAN...........................................................................................................
LATAR BELAKANG......................................................................................................
TUJUAN..........................................................................................................................
YUNANI..........................................................................................................................
PERADABAN YUNANI KUNO...................................................................................
TOKOH-TOKOH PADA ZAMAN YUNANI KUNO...................................................
SEJARAH PERKEMBANGAN POLITIK YUNANI KUNO.......................................
PERKEMBANGAN TEKNOLOGI YUNANI KUNO.................................................
ARSITEKTUR YUNANI KUNO.................................................................................
MATEMATIKA YUNAN KUNO.................................................................................
ASTRONOMI YUNANI KUNO...................................................................................
GEOLOGI DAN SEISMOLOGI...................................................................................
FISIKA DAN METEOROLOGI...................................................................................
OBAT-OBATAN DAN PSIKOLOGI...........................................................................
SAINS PADA MASA MESIR KUNO.........................................................................
KESIMPULAN.............................................................................................................
EVALUASI....................................................................................................................

BAB I
MENGENAL KEHIDUPAN ILMUAN BESAR ARCHIMEDES

PENDAHULUAN
A. Latar belakang
Nama Archimedes sudah tak asing lagi terdengar sebagai salah satu ahi matematika
dan fisika yang hebat. Archimedes adalah orang yang mendasarkan penemuannya dengan
eksperimen sehingga ia dijuluki Bapak IPA Eksperimental. Riwayat kehidupannya serta
kisah penemuan yang unik berkaitan dengan prinsip Archimedes tentang hidrostatika
menjadikannya semakin terkenal. Kisah itu dimulai ketika Archimedes dimintai Raja Hieron
II untuk menyelidiki apakah mahkota emasnya dicampuri perak atau tidak. Archimedes
memikirkan masalah ini dengan sungguh-sungguh. Hingga ia merasa sangat letih dan
menceburkan dirinya dalam bak mandi umum penuh dengan air. Lalu, ia memperhatikan ada
air yang tumpah ke lantai dan seketika itu pula ia menemukan jawabannya. Ia bangkit berdiri,
dan berlari sepanjang jalan ke rumah dengan telanjang bulat. Setiba di rumah ia berteriak
pada istrinya, " Eureka!" yang artinya "sudah kutemukan! sudah kutemukan!". Ketika perang
Punic II pecah, Archimedes keluar sebagai ilmuan pembuat senjata perang melawan
Kekaisaran Romawi. Meskipun kalah jumlah namun tentara Romawi sempat mengalami
kebuntuan karena tidak menduga bahwa pihak Siracuse memiliki alat-alat perang yang
diciptakan oleh seorang ilmuan tua. Hingga pada akhirnya tentara Romawi berhasil
menguasai Siracuse dan menangkap Archimedes. Pada saat ditangkap, Archimedes sedang
melukis lingkaran-lingkaran aneh diatas pasir, kemudian ketika salah seorang prajurit
menginjak diagram itu, Archimedes berkata dengan suara lantang jangan ganggu lingkaranlingkaran ku!!.
Semangat eureka semakin menjamur setelah kematiannya. Banyak ilmuan yang
menjadikan kisah Archimedes sebagai kisah inspiratif penambah motivasi. Oleh karena itu,
tentu perlu bagi mahasiswa maupun kalangan terpelajar lainnya untuk lebih memahami dan
mengenal Archimedes sebagai salah satu ilmuan besar.

B. Tujuan
1. Mengetahui kisah kelahiran dan kehidupan masa kecil Archimedes
2. Mengetahui jejak pendidikan yang pernah dilalui Archimedes
3. Mengetahui dan memahami peranan Archimedes pada masa perang Punic II.
4. Mengetahui berbagai pemikiran dan pemahaman Archimedes.
5. Mengetahui kisah kematian tragis Archimedes
6. Mengetahui beberapa aplikasi dari penemuan Archimedes

Kisah Masa Kecil


Archimedes yang hidup di Yunani pada tahun 287 sampai 212 SM, adalah
seorang matematikawan, fisikawan, astronom sekaligus filsuf. Archimedes
dilahirkan di kota pelabuhan bernama Syracuse, kota ini sekarang dikenal sebagai
Sisilia.
CITRA SATELIT PULAU SYRACUSA

Siracuse atau sisilia adalah sebuah daerah otonomi Italia dan pulau terbesar di
Laut Tengah, dengan wilayah seluas 25.703 km dan penduduk 4.968.991 jiwa.
Keluarganya adalah kelas aristokrat. Ayahnya, seorang astronom yang
bernama Pheidias yang mempunyai hubungan dengan Raja Heiro II yang berkuasa
di Syreceus pada masa itu. Tak heran jika Archimedes berteman baik dengan
Gelon, putra sang Raja. Kelak dua sahabat ini menjadi matematikawan andalan
raja.
Pheidias sang astronom

Pendidikan
Semasa muda, Archimedes menuntut ilmu di Alexandria Mesir. Pada saat itu
dia menjalin persahabatan dengan dua Matematikawan, Conon dan Eratosthenes.

Conon adalah matematikanwan yang sangat dihormati Archimedes. Sementara


Eratosthenes adalah matematikawan sekaligus astronom yang suka bersolek.
Archimedes kerap berbagi pemikiran dan berdiskusi dengan mereka. Conon
kemudian meninggal dunia dan surat-menyurat dengan Archimedes digantikan
oleh Dositheus, murid Conon. Versi lain menyebutkan bahawa Archimedes
berguru pada murid Euclid. Archimedes dapat disebut sebagai matematikawan
sekaligus fisikawan pertama yang menemukan mesin perang, alat-alat mekanis
serta pompa air untuk mengangkat air Sungai Nil guna mengairi tanah-tanah
diseluruh nageri.
Alexandria-Mesir

Perang Punic II
Raja Hiero II kala itu terikat perjanjian dengan bangsa Romawi. Syracuse
harus mengirimkan gandum dalam jumlah yang besar pada bangsa Romawi, agar
mereka tidak diserang. Hingga pada suatu ketika Hiero II tidak mampu lagi
mengirim gandum dalam jumlah yang ditentukan. Karena itu Archimedes
ditugaskan merancang dan membuat kapal jenis baru untuk memperkuat angkatan
laut raja Hiero II.
Pada masa itu, kapal yang dibuat oleh Archimedes adalah kapal yang terbesar.
Untuk dapat mengambang, kapal ini harus dikeringkan dahulu dari air yang
menggenangi dek kapal. Karena besarnya kapal ini, jumlah air yang harus
dipindahkan pun amat banyak. Karena itu Archimedes menciptakan sebuah alat
yang disebut "Sekrup Archimedes". Dengan ini air dapat dengan mudah disedot
dari dek kapal. Ukuran kapal yang besar ini juga menimbulkan masalah lain.
Massa kapal yang berat, menyebabkan ia sulit untuk dipindahkan. Untuk

mengatasi hal ini, Archimedes kembali menciptakan sistem katrol yang disebut
"Compound Pulley". Dengan sistem ini, kapal tersebut beserta awak kapal dan
muatannya dapat dipindahkan hanya dengan menarik seutas tali. Kapal ini
kemudian diberi nama Syracusia, dan menjadi kapal paling fenomenal pada
zaman itu.
Selama perang dengan bangsa Romawi, yang dikenal dengan perang punik
kedua, Archimedes kembali berjasa besar. Archimedes mendesain sejumlah alat
pertahanan untuk mencegah pasukan Romawi di bawah pimpinan Marcus
Claudius Marcellus, merebut Syracuse. Saat armada Romawi yang terdiri dari 120
kapal mulai tampak di cakrawala Syracuse. Archimedes berfikir keras untuk
mencegah musuh merapat di pantai. Archimedes kemudian mencoba membakar
kapal-kapal Romawi ini dengan menggunakan sejumlah cermin yang disusun dari
perisai-perisai prajurit Syracuse. Archimedes berencana untuk membakar kapalkapal musuh dengan memusatkan sinar Matahari. Namun rencana ini tampaknya
kurang berhasil. Hal ini disebabkan untuk memperoleh jumlah panas yang cukup
untuk membakar sebuah kapal, kapal tersebut haruslah diam. Walaupun hasilnya
kurang memuaskan, dengan alat ini Archimedes berhasil menyilaukan pasukan
Romawi hingga mereka kesulitan untuk memanah. Panas yang ditimbulkan
dengan alat ini juga berhasil membuat musuh kegerahan, hingga mereka lelah
sebelum berhadapan dengan pasukan Syrcuse. Saat musuh mulai mengepung
pantai Syracuse, Archimedes kembali memutar otak. Tujuannya kali ini adalah
mencari cara untuk menenggelamkan kapal-kapal Romawi ini. Archimedes
kemudian menciptakan alat yang disebut cakar Archimedes. Alat ini bentuknya
mirip derek pada masa kini. Setelah alat ini secara diam-diam dikaitkan ke badan
kapal musuh, derek ini kemudian ditarik. Akibatnya kapal musuh akan oleng, atau
bahkan robek dan tenggelam.
Selain kedua alat ini Archimedes juga mengembangkan ketapel dan balista
untuk melawan pasukan Romawi. Namun sayangnya walaupun didukung berbagai
penemuan Archimedes, Syracuse masih kalah kuat dibandingkan pasukan
Romawi.
Pemikiran dan Penemuan
Nama Archimedes menjadi terkenal setelah ia melompat dari bak mandinya
dan berlari-lari telanjang setelah menemukan cara untuk membuktikan bahwa
mahkota raja tidak terbuat dari emas murni. Ucapannya "Eureka (aku

menemukannya)" menjadi terkenal sampai saat ini. Kisah itu diawali oleh sikap
seorang tukang emas yang tidak jujur karena mencampurkan perak ke dalam
mahkota pesanan Hiero. Sang raja pun curiga dan menyuruh Archimedes
memcahkan masalah tersebut atau melakukan pengujian tanpa merusak mahkota.
Rupanya selama mandi, dia memikirkan masalah itu. Nasib si tukang emas sendiri
tidak diketahui lagi. Saat itu, dia menemukan bahwa hilangnya berat tubuh sama
dengan berat air yang dipindahkan. Dia meloncat dari tempat mandi dan berlari
telanjang di jalanan Syracues sambil berteriak, Eureka! Eureka!. Saat itu dia
menemukan hukum pertama hidrolistik. Ia juga mendefinisikan perbandingan
antara keliling lingkaran dan jari-jari lingkaran yang dikenal sebagai phi sebesar
3.1429.

Archimedes terkenal dengan bukunya hidrostatika. Dia adalah seorang yang


memiliki kemampuan besar dalam bidang Fisika Teori, seperti Lord Kelvin
seorang insinyur praktis zaman kuno. Di dalam salah satu bukunya, The Send
Reckorner, dia mengatakan bahwa 1063 butir pasir dapat memenuhi ruang kosong
diantara benda-benda langit seperti yang disebut Aristarchus. Di dalam bukunya
yang berjudul On Floating Bodies, dia menulis dasar-dasar hidrostatika. Dalam
bukunya yang terkenal itu, dia mengatakan bahwa suatu benda padat yang berat
bila dimasukkan ke dalam zat cair, maka benda padat tersebut tenggelam sampai
di dasarnya, dan berat benda padat tersebut lebih ringan dibandingkan dengan
beratnya pada waktu di udara.
Minat utama Archimedes adalah matematika murni, bilangan, geometri, dan
menghitung luas-luas bentuk geometri. Namun, Archimedes juga dikenal karena
kehebatannya mengaplikasikan matematika. Dia berjasa menemukan ulir

Archimedes, alat untuk mengangkat air dengan cara memutar gagang alat ini
dengan tangan. Penggunaan awal alat ini adalah untuk membuang air yang masuk
kedalam perahu atau kapal. Tetapi didalam perkembangannya digunakan untuk
memompa air dari daratan yang lebih rendah ke tanah yang lebih tinggi. Alat ini
sampai sekarang masih dipakai oleh petani diseluruh dunia.
ULIR ARCHIMEDES

Penggunaan cermin pembakar juga mengindikasikan bahwa beberapa bentuk


geometri sudah diketahu Archimedes, khusunya bentuk hiperbola. Bantuk
lingkaran, elipsm dan hiperbola terbentuk hanya bagaimana cara kita mengiris
suatu bidang. Parabola adalah bentuk istimewa karena dapat mengambil sinar
Matahari dari arah manapun, difokuskan pada suatu titik, dan mengosentrasikan
semua energi cahaya pada bidang sempit untuk dipancarkan kembali dalam berkas
sinar yang sangat panas.

CAKAR ARCHIMEDES

Archimedes memang sudah mencoba menghitung luas parabola, elips, dan


hiperbola. Dia berhasil menentukan titik pusat gravitasi pada setengah lingkaran
dan lingkaran. Archimedes adalah orang pertama yang memberikan metode

mengitung besar (Pi) dengan derajat akurasi yang tinggi. Kontribusinya lantas
menjadi pijakan penting bagi para matematikawan berikutnya.
Kematian Tragis
Pada 212 SM, Syracuse jatuh ketangan Romawi. Marcellus didampingi pada
prajuritnya kemudian mendatangi pencipta alat yang membuat semua petaka bagi
tentara Romawi. Saat itu Archimedes sedang menggambar diagram dipasir.
Pikiran dan matanya hanya terpusat pada diagram-diagram yang digambarnya.
Archimedes tidak mempedulikan situasi disekilingnya. Marcellus dan pasukan
pengikutnya mengamati sampai akhirnya seorang prajurit kehilangan kesabaran
hendak menangkap Archimedes. jangan sentuh lingkaran-lingkaran yang aku
buat!!, teriak Archimedes ketika prajurit itu menginjak gambar diagram di atas
pasir. Sang prajurit marah, menghunus pedang, dan membunuh Archimedes yang
pada waktu itu berusia 75 tahun.

Penghargaan Yang Diperoleh Archimedes


Archimedes adalah ahli fisika kuno yang mempunyai andil besar untuk fisika maupun
matematika klasik. Ia banyak mendapat penghargaan sumbangsinya, diantaranya adalah :
Ada sebuah kawah di bulan yang dinamai Archimede. Dalam penghormatannya,
berkaitan juga dengan bulan, daerah puncak bulan yang bernam Montes
Archimedes
Asteroid 3600 Arhimedes dinamai untuk menghormatinya.

Medali Fields untuk penemuan dibidang matematika dengan gambar relief


Archimedes di medali tersebut. Di medali itu tertulis Transire suum pectus
mundoque potiri (di atas pundak seseorang, dunia dicengkram).

Ubin Archimedes, spiral Archimedes, padat Archimedes, Trammal dari Archimedes.


Satu dari tiga matematikawan terbesar di dunia, bersama dengan Isaac Newton dan
Carl Gauss.
Wajahnya digunakan sebagai cover stampel/ perangko di beberapa negara, yaitu :
Spanyol, 24 Maret 1963
StempelinimenggambarkanlukisanArchimedes yang diselesaikan oleh seorang
pelukis

Spanyol

JosdeRiberatahun

1630dan

sekarangterletak

diMuseodelPrado(Madrid, Spanyol).
Nikaragua, 15 Mei
Dikeluarkan

untuk

formula matematicas

1971
Gambar 1-14 fields

merayakan

"Las

10

Medal

que la cambiaron faz de la

tierra." Untuk menghormati Archimedes, maka disertai hukum Archimedes


(Ley de Arquimedes: F1x1 = F2x2), serta satu set timbangan.
Jerman, 13 November 1973
Perangko tersebut menggambarkan sebuah lukisan Archimedes berjudul "Portrait
of

Scholar" oleh pelukis Italia Domenico Fetti (1589-1624) terletak di

Gemldegalerie Alte Meister (Dresden, Jerman).


San Marino, 21 April 1982
Gambar dalam materaiiniadalahpatungArchimedes. Pada bagian kanan atas,
terdapat

gambar

sebuah

boladancircumscribingsilinder

mewakilidiagramArchimedesyangtertulis dibatu nisannya.

yang

Yunani, 28 April 1983


Ilustrasi Archimedes diadaptasi dari sebuah mosaik Renaissance yang
menggambarkan kematiannya. Di latar belakang gambarnya terdapat diagram
dari peralatan laboratorium yang biasa digunakan untuk menunjukkan hukum
Archimedes
Italia, 2 Mei 1983
Pada perangko terdapat gambar Archimedes dan juga sekrup Archimedes.
Guinea-Bissau, tahun 2008
Pada perangko terdapar gambar Archimedes disertai dengan gambar asteroid
yang bernama "3600 Archimedes" ditemukan pada tahun 1978.

Archimedes Dijuluki sebagai Bapa Eksperimental IPA atas kepraktisannya


menerapkan sains di kehidupan.
Beberapa aplikasi dari penemuan Archimedes

Kran Otomatis Pada Penampungan Air

Jika di rumah kita menggunakan mesin pompa air, maka dapat kita lihat bahwa tangki
penampungnya harus diletakkan pada ketinggian tertentu. Tujuannya adalah agar diperoleh
tekanan besar untuk mengalirkan air. Dalam tangki tersebut terdapat pelampung yang
berfungsi sebagai kran otomatis. Kran ini dibuat mengapung di air sehingga ia akan bergerak
naik seiring dengan ketinggian air. Ketika air kosong, pelampung akan membuka kran untuk
mengalirkan air. Sebaliknya, jika tangki sudah terisi penuh, pelampung akan membuat kran
tertutup sehingga secara otomatis kran tertutup

Kapal Selam

Pada dasarnya prinsip kerja kapal selam dan galangan kapal sama. Jika kapal akan
menyelam, maka air laut dimasukkan ke dalam ruang cadangan sehingga berat kapal
bertambah. Pengaturan banyak sedikitnya air laut yang dimasukkan, menyebabkan kapal
selam dapat menyelam pada kedalaman yang dikehendaki. Jika akan mengapung, maka air
laut dikeluarkan dari ruang cadangan. Berdasarkan konsep tekanan hidrostastis, kapal selam
mempunyai batasan tertentu dalam menyelam. Jika kapal menyelam terlalu dalam, maka
kapal bisa hancur karena tekanan hidrostatisnya terlalu besar.

Hidrometer

Hidrometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur massa jenis zat cair. Alat ini
berbentuk tabung yang berisi pemberat dan ruang udara sehingga akan terapung tegak dan
stabil seketika. Hidrometer bekerja sesuai dengan prinsip Archimedes.
Semakin besar besar massa jenis zar air, maka akan semakin sedikit bagian
hidrometer yang tenggelam. Hidrometer ini banyak dipakai untuk mengetahui besarnya
kandungan air dalam susu, bir, atau minuman lain.
Hidrometer ini terbuat dari tabung kaca. Agar tabung kaca tersebut terapung dan
tegak dalam zat cair, maka bagian bawahnya diberi butiran timbal yang berfungsi sebagai
beban. Diameter bagian bawah tabung dirancang lebih besar dengan tujuan agar volume zat
cair yang dipindahkan oleh hidrometer menjadi lebih besar. Dengan begitu, dihasilkanlah
gaya ke atas yang lebih besar, dan terapunglah hidrometer dalam zat cair.
Tangkai tabung kaca ini dirancang sedemikian rupa agar perubahan kecil dalam berat
benda yang dipindahkan dapat menghasilkan perubahan besar pada kedalaman tabung yang
tercelup dalam zat cair tersebut. Ini berarti adanya perbedaan bacaan yang terdapat pada skala
menjadi lebih jelas.

Bejana Berhubungan

Bejana berhubungan adalah suatu wadah atau bejana yang tidak memiliki sekat atau
saling berhubungan. Jika bejana ini diisi zat cair yang sejenis, maka permukaan zat cair ini
akan sama tinggi. Namun, jika zat cair yang diisikan berbeda jenis, maka permukaannya tidak
akan sama tinggi.
Jembatan Ponton

Jembatan ponton adalah kumpulan drum-drum kosong yang berjajar sehingga


menyerupai jembatan. Jembatan ponton merupakan jembatan yang dibuat berdasarkan prinsip
benda terapung. Drum-drum tersebut harus tertutup rapat sehingga tidak ada air yang masuk
ke dalamnya. Jembatan ponton digunakan untuk keperluan darurat. Apabila air pasang,
jembatan naik. Jika air surut, maka jembatan turun. Jadi, tinggi rendahnya jembatan ponton
mengikuti pasang surutnya air.

Kapal Laut

Agar kapal laut tidak tenggelam badan kapal harus dibuat berongga. hal ini
bertujuan agar volume air laut yang dipindahkan oleh badan kapal menjadi lebih besar.
Berdasarkan persamaan besarnya gaya apung sebanding dengan volume zat cair yang
dipindahkan, sehingga gaya apungnya menjadi sangat besar. Gaya apung inilah yang mampu
melawan berat kapal, sehingga kapal tetap dapat mengapung di permukaan laut.

Balon Udara

Balon gas ini dapat melayang karena di dalam balon tersebut berisi gas hydrogen atau
helium. Massa jenis hydrogen atau helium ini lebih ringan dibanding dengan udara. Balon

udara ini dapat melayang karena berisi gas yang memiliki massa jenis labih kecil dari massa
jenis udara.
Gas dalam balon gas ini adalah udara panas. Jadi, saat seseorang ingin balon gasnya
naik, maka ia harus menambahkan udara panas ke dalam balon. Apabila balon udara sudah
mencapai ketinggian yang diinginkan, maka ia dapat mengurangi udara panasnya hingga
berat balon sama besarnya dengan gaya ke atas. Jika balon gasnya akan diturunkan, maka
udara panas harus dikurangi agar berat benda menjaid lebih besar dari gaya ke atas. Dengan
demikian, sifat dari balon gas tersebut sama dengan zat cair.

KESIMPULAN
Archimedes lahir pada 287 SM di Syracusa, koloni Yunani yang sekarang dikenal
Sisilia. Keluarganya adalah kelas aristrokrat. Ayahnya, seorang astronom yang bernama
Pheidias yang mempunyai hubungan dengan Raja Hiron II yang berkuasa di Syreceus pada
masa itu. Semasa muda, Archimedes menuntut ilmu di Alexandria Mesir. Raja Hiero II kala
itu terikat perjanjian dengan bangsa Romawi. Syracuse harus mengirimkan gandum dalam
jumlah yang besar pada bangsa Romawi, agar mereka tidak diserang. Hingga pada suatu
ketika Hiero II tidak mampu lagi mengirim gandum dalam jumlah yang ditentukan. Selama
perang dengan bangsa Romawi, yang dikenal dengan perang Punik kedua, Archimedes
kembali berjasa besar. Archimedes mendesain sejumlah alat pertahanan untuk mencegah
pasukan Romawi di bawah pimpinan Marcus Claudius Marcellus, merebut Syracuse. Selama
masa perang, Archimedes banyak membuat peralatan seperti sekrup Archimedes, Cakar
Archimedes, Cermin pemantul dan katapel untuk melawan pasukan romawi.
Pada 212 SM, Syracuse jatuh ketangan Romawi. Marcellus didampingi pada
prajuritnya kemudian mendatangi pencipta alat yang membuat semua petaka bagi
tentara Romawi. Saat itu Archimedes sedang menggambar diagram dipasir.
Pikiran dan matanya hanya terpusat pada diagram-diagram yang digambarnya.
Marcellus dan pasukan pengikutnya mengamati sampai akhirnya seorang prajurit
kehilangan kesabaran hendak menangkap Archimedes. jangan sentuh lingkaranlingkaran yang aku buat!!, teriak Archimedes ketika prajurit itu menginjak
gambar diagram di atas pasir. Sang prajurit marah, menghunus pedang, dan
membunuh Archimedes yang pada waktu itu berusia 75 tahun.
Beberapa

aplikasi

dari

penemuan

Archimedes

yang

di

terapkan

dalamkehidupan sehari-hari diantarany : Kran otomatis pada penampungan air,


kapal selam, hidrometer, bejana berhubungan, jembatan ponton, kapal laut, balon
udara

EVALUASI
1. Jelakan secara singkat bagaimana Archimedes dapat membuktikan keaslian
mahkota raja!
2. Penemuan Archimedes, salah satunya adalah Ulir Archimedes yaitu kapal
terbesar yang bangun di zaman klasik. Apakah ada kelemahan dari alat ini ?
Jelaskan !
3. Penghargaan penghargaan apa saja yang diterima oleh Archimedes ?
4. Sebutkan aplikasi-aplikasi dari penemuan Archimedes yang ada disekitar kita!

BAB II

MENGENAL KEHIDUPAN ALBERT EINSTEIN

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Albert Einstein adalah anak sulung dari pasangan pedagang kasur bulu Hermann Einstein dan
Pauline Koch, pasangan Yahudi yang tinggal di Jerman pada paro kedua abad XIX
Albert Einstein ( / lbrt a nsta n / ; Jerman : [ alb t a n ta n ], 14 Maret 1879 18 April 1955) adalah seorang fisikawan teoritis kelahiran Jerman yang mengembangkan
teori relativitas umum, salah satu dari dua pilar fisika modern (bersama mekanika kuantum).
Einstein terkenal karena rumus kesetaraan massa-energi nya = 2 (yang telah dijuluki
persamaan paling terkenal di dunia), Pada tahun 1921 ia menerima Penghargaan Nobel
dalam Fisika atas jasanya untuk dalam penemuan efek fotolistrik. Penemuannya mengantar
pengembangan teori kuantum.
Dekat awal karirnya, Einstein berpikir bahwa mekanika Newton tidak lagi cukup
untuk mendamaikan hukum mekanika klasik dengan hukum medan elektromagnetik. Hal ini
menyebabkan perkembangan teori relativitaskhusus. Dia menyadari, bagaimanapun, bahwa
prinsip relativitas juga dapat diperluas untuk bidang gravitasi, dan dengan teori berikutnya
tentang gravitasi pada tahun 1916, ia menerbitkan sebuah makalah tentang teori relativitas
umum. Dia terus menangani masalah mekanika statistik dan teori kuantum, yang
menuntunnyauntuk memberikan penjelasan mengenai teori partikel dan gerakan molekul .
Dia juga meneliti sifat termal cahaya yang meletakkan dasar dari teori foton cahaya. Pada
tahun 1917, Einstein menerapkan teori relativitas umum untuk model struktur skala besar
alam semesta.
Ia mengunjungi Amerika Serikat ketika Adolf Hitler berkuasa pada tahun 1933 dan
tidak kembali lagi ke Jerman, di mana sebelumnya ia telah menjadi profesor di Berlin
Academy of Sciences. Ia menetap di AS, menjadi warga negara Amerika pada tahun 1940.
Pada malam Perang Dunia II, ia mengiyakan surat kepada Presiden Franklin D. Roosevelt
yang mengingatkan dia untuk melakukan pengembangan potensi bom yang sangat kuat dari
jenis baru dan merekomendasikan bahwa AS memulai penelitian serupa. Hal ini akhirnya
menyebabkan pengembangan Proyek Manhattan. Einstein mendukung membela pasukan
Sekutu, tetapi sebagian besar mencela menggunakan penemuan baru dari fisi nuklir sebagai
senjata. Kemudian, bersamadengan filsuf Inggris Bertrand Russell, Einstein menandatangani
Russell - Einstein Manifesto, yang menyoroti bahaya senjata nuklir. Einstein berafiliasi

dengan Institute for Advanced Study di Princeton, New Jersey, sampai kematiannya pada
tahun 1955.
Einstein menerbitkan lebih dari 300 makalah ilmiah bersama dengan lebih dari 150
karya non-ilmiah. Prestasi intelektualnya yang besar dan orisinalitas telah membuat kata
Einsteinidentik dengan jenius.
B. Tujuan
1. Mengetahui Biografi Albert Einstein
2. Mengetahui Karya-Karya Einstein Yang Cukup Terkenal
3. Mengetahui Bebeberapa Penghargaan Albert Einstein

Biografi Albert Einstein

Einstein lahir di Ulm, Wurttemberg kurang lebih 100 km sebelah timur Stutgart
Jerman, 14 Maret 1879 dan meninggal 18 April 1955 pada umur 76 tahun di Princeton, New
Jersey, Amerika Serikat.Ia berasal dari keturunan Yahudi dari pasangan Herman Einstein dan
Paulline. Ayahnya berprofesi sebagai penjual ranjang bulu yang kemudian berganti pekerjaan
dalam bisnis elektrokimia.

Pada tahun 1881 adiknya yang bernama Maya, lahir pada tanggal 18
November. Seumur hidupnya Albert merasa paling dekat dengan adiknyaini.

Albert disekolahkan di sekolah Katholik.Naluri Ilmuwan Einstein dimulai sejak umur lima
tahun saat ayahnya menunjukkan kompas kantung. Ia menganggap ada sesuatu di ruang yang

"kosong" bereaksi terhadap jarum di kompas tersebut. Einstein kemudian menjelaskan


pengalamannya ini sebagai moment paling menggugah dalam hidupnya.Sebagai seorang
pelajar, Einstein dianggap sebagai pelajar yang lambat dalam mengikuti pelajaran, sifatnya
pemalu. Namun kelambatanya berfikir tidak menghalangi minat, semangat, dan kerja
kerasnya untuk belajar terus menerus, bereksperimen, dan menggali pengetahuan sampai
akhirnya Ia berhasil menghasilkan karya spektakuler dan belum bisa ditandingi ilmuan
lainnya. Lambatnya perkembangan mental Eisntein diwaktu kecil disebabkan dia menderita
Sindrom Asperger, sebuah kondisi yang berhubungan dengan autisme.
Pada 1884 Albert mendapatkan pelajaran di rumah oleh seorang guru privat wanita.Pelajaran
iniberakhir ketika Albert melempar gurunya dengan kursi. Sampai usia 7 tahun Albert
sukamarah dan melemparkan barang-barang, termasuk kepada adiknya. Dalam masa ini
jugadaya pikirnya mulai berkembang.Pada 1885 Albert masuk sekolah umum, Volksschule.
Ia menjadi seorang siswa yang mandiri, bandel lamban, tetapi selalu percaya diri dalam
mengerjakan soal-soal matematika walaupunmasih belum bebas dari kesalahan. Rapornya
bagus dan ia menjadi juara kelas.
Pada 1886Albert mendapat ajaran Judaisme (kepercayaan Yahudi) di rumah, karena
menurut hokum Bavaria saat itu setiap anak sekolah harus mendapat pendidikan keagamaan,
padahal di Volksschule hanya ada pelajaran agama Katolik.
Pada 1888 Albert pindah sekolah ke Luitpold Gymnasium, ia bersekolah di sini
sampai berusia 15tahun. Selama 6 tahun ini ia mendapat nilai tertinggi untuk matematika dan
bahasa Latin,tetapi ia tidak suka dengan pelajaran senam dan olah raga.Pada 1889 Albert
berkenalan dengan Max Talmud, seorang mahasiswa kedokteran yang miskin.Talmud sering
datang ke rumahnya tiap Kamis malam, membawakan buku-buku sains populer sampai buku
berat karangan Kant. Mereka berdua sering terlibat dalam diskusibaik tentang sains maupun
filsafat, ini berlangsung sampai Albert berusia 15 tahun
Einstein mulai belajar matematika pada umur dua belas tahun.Dua pamannya membantu
mengembangkan ketertarikannya terhadap dunia intelek pada masa akhir kanak-kanaknya
dan awal remaja dengan memberikan buku tentang sains dan matematika.Pada 1891 Albert
diberi buku geometri. Ia demikian menyukainya : Kejelasan dan kepastian isinya
menimbulkan kesan yang tak terlukiskan bagiku. Sampai berusia 16 tahun ia belajar sendiri
kalkulus diferensial dan integral. Tampaknya ia menuruni bakat ayahnya dalambidang
matematika.
Pada tahun 1894, Einstein pindah dari Munich ke Pavia, Italia (dekat kota Milan)
karena kegagalan bisnis elektrokimia ayahnya. Pada 1895 Dengan persetujuan orang tuanya
ia kemudian meninggalkan Munich dan bergabung dengankeluarganya di Italia. Ia berjanji
kepada orang tuanya untuk belajar sendiri danmempersiapkan diri mengikuti ujian masuk
ETH (Eidgenssische technische Hochschule),Institut Teknologi Federal, di Zrich, Swiss.
Pada bulan Oktober ia gagal dalam ujianmasuk itu, walaupun ia meraih nilai tinggi untuk
sains dan matematika. Akhirnya ia masuksekolah diAarau, daerah di Swiss yang
penduduknya berbahasa Jerman, untukmendapatkan ijasah Matura yang dapat dipakainya
melamar masuk ke ETH lagi.Ia indekos di rumah keluarga Winteler yang menganggapnya
sebagai anggota keluargasendiri. Di dalam suasana yang lebih merdeka ini Albert tumbuh
menjadi orang yang lebihkomunikatif.Masa sekolah di Aarau ini adalah masa sekolah yang

paling berkesan bagiAlbert, terutama semangat liberal sekolahnya, guru-gurunya yang


berdedikasi dan tidakotoriter.
Setelah beberapa kali gagal, akhirnya Eisntein dapat mengenyam pendidikan di
Eidgenssische Technische Hochschule.Pada 1898 Hermann Einstein kembali hancur
usahanya.Albert sedih sekali. Di dalam suratnya kepadaMaja, adiknya, ia menyatakan amat
prihatin dengan keadaan orang tua mereka dan juganasibnya sendiri yang menjadi beban
kerabatnya. Tetapi untunglah, keadaan ini tidakberlangsung lama, Hermann akhirnya
memperoleh pekerjaan yang berkaitan denganinstalasi pusat tenaga listrik
Pada tahun yang sama, Einstein bertemu dengan Mileva Maric, seorang Serbia teman
kelasnya yang dikemudian hari menjadi pasangan hidup Einstein. Pada tahun 1900, dia
diberikan gelar untuk mengajar oleh Eidgenssische Technische Hochschule dan diterima
sebagai warga negara Swiss pada 1901.Selama masa ini Einstein mendiskusikan
ketertarikannya terhadap sains kepada teman-teman dekatnya, termasuk Mileva.Pada bulan
Oktober 1902 Hermann Einstein meninggal dunia akibat jantung di Milan.Sebelumayahnya
meninggal, Einstein masih sempat ke Milan, dan rencana perkawinannya denganMileva
memperoleh persetujuan ayahnya.
Dia dan Mileva memiliki seorang putri bernama Lieserl, lahir dalam bulan Januari tahun
1902.Lieserl , pada waktu itu, dianggap tidak legal karena orang tuanya tidak menikah.
Karir Pekerjaan
Pada saat kelulusannya Einstein tidak berprofesi sebagai pengajar, namun bekerjasebagai
asisten teknik pemeriksa di Kantor Paten Swiss pada tahun 1902. Di kantor tersebut bakat
ilmuwan Einstein mulai berkembang pesat. Ia menganggap aplikasi paten memerlukan
aplikasi ilmu fisika. Dia kadang-kadang memperbaharui desain aplikasi kantor paten juga
mengevaluasi
kepraktisan
hasil kerjamereka.
Einsteinmeminang Mileva pada tahun 1902 dan menikah pada tanggal 6 Januari 1903.
Mileva adalah seorang matematikawan teman kuliah Einstein. Pada 14 Mei 1904, anak
pertama dari pasangan ini, Hans Albert Einstein, lahir. Pada tahun ini juga posisi Einstein di
Kantor Paten Swiss menjadi tetap.
Tahun 1905 adalah tahun penuh prestasi bagi Albert, karena pada tahun ini ia menghasilkan
karya-karya yang cemerlang. Berikut adalah karya-karya tersebut:
Maret: paper tentang aplikasi ekipartisi pada peristiwa radiasi, tulisan ini merupakan
pengantar hipotesa kuantum cahaya dengan berdasarkan pada statistik Boltzmann. Penjelasan
efek fotolistrik pada paper inilah yang memberinya hadiah Nobel pada tahun 1922.
April : desertasi doktoralnya tentang penentuan baru ukuran-ukuran molekul. Einstein
memperoleh gelar PhD-nya dari Universitas Zurich.
Mei : papernya tentang gerak Brown.
Juni : Papernya yang tersohor, yaitu tentang teori relativitas khusus, dimuat Annalen der
Physik dengan judul Zur Elektrodynamik bewegter Kurper (Elektrodinamika benda
bergerak).

September : kelanjutan papernya bulan Juni yang sampai pada kesimpulan rumus
termahsyurnya : E = mc2. yaitu bahwa massa sebuah benda (m) adalah ukuran kandungan
energinya (E). c adalah laju cahaya di ruang hampa (c >> 300 ribu kilometer per detik).
Massa memiliki kesetaraan dengan energi, sebuah fakta yang membuka peluang
berkembangnya proyek tenaga nuklir di kemudian hari. Satu gram massa dengan demikian
setara dengan energi yang dapat memasok kebutuhan listrik 3000 rumah (berdaya 900 watt)
selama setahun penuh, suatu jumlah energi yang luar biasa besarnya.
Tahun 1909, Albert Einstein diangkat sebagai profesor di Universitas
Zurich.1911(32)Kaisar Franz Joseph menyetujui penunjukan Einstein sebagai guru besar di
Karl-FerdinandUniversity di Prague.Dua bulan kemudian, Einstein sekeluarga pindah ke
Prague.Pada awalnya Einsteinmenikmati kedudukan dan institusinya yang baru
tersebut.Namun penghormatan yangberlebihan, birokrasi dan kurangnya ilmuwan dari
perguruan tinggi lain di Prague yangdapat diajak berdiskusi, akhirnya membuat Einstein
merasa tidak betah.
Selanjutnya pada konferensi Solvayyang pertama, Einstein memberikan ceramah
berjudul Keadaan Mutakhir Masalah KalorJenis
Perguruan-perguruan tinggi ternama saat itu sepertinya mencium gelagat Einstein
yangtidak betah berada di Prague.Mereka mengirimkan banyak tawaran kepadanya
selama1911-1912.Namun hanya satu yang diterima oleh Einstein yaitu kembali ke ETH
diZurich, di mana kawan karibnya, Marcel Grossmann kini menjadi dekan fisikamatematik.Surat rekomendasi yang dikirimkan oleh pejabat-pejabat ETH, termasuk dari
Marie Curiedan Poincare disetujui, dan hanya dalam waktu seminggu Einstein sudah menjadi
gurubesar di ETH.
Selama tahun ini dan tahun berikutnya, Einstein mengadakan kerjasama
denganGrossmann untuk meletakkan dasar-dasar teori relativitas umum.Untuk pertama
kalinyagravitasi digambarkan sebagai tensor metrik. Mereka berdua yakin telah
menunjukkanpersamaan-persamaan yang menyatakan bahwa medan gravitasi secara umum
tidakkovarian.
1913 (34)Planck dan Nernst mengunjungi Einstein di Zurich untuk mengajaknya ke
Berlin.Tawaranitu termasuk kedudukan peneliti di bawah naungan Prusian Academy of
Sciences, jabatanguru besar tanpa kewajiban mengajar di Universitas Berlin dan jabatan
direktur KaiserWilhelm Institute for Physics yang masih dibentuk.Einstein menerima
jabatannya yang baru di Berlin setelah Kaisar Wilhelm II menyetujuiusulan keanggotaannya
di Prusian Academy di Berlin.Dia merasa tanpa diganggu olehkewajiban memberi kuliah.
Pada1914 bulan April, keluarga Einstein pindah ke Berlin. Namun tidak lama
kemudian, Milevabeserta dua putranya kembali ke Zurich.Perkawinan Einstein-Mileva bukan
merupakansesuatu yang membahagiakan. Di Berlin, Einstein tinggal di sebuah apartemen
yangdinilainya memberi kedamaian dan kebahagiaan. Di samping itu Einstein tidak
merasakesepian, karena adanya perhatian dan kunjungan salah seorang sepupunya,
ElsaLowenthal, yang kelak menjadi istri keduanya.
1915 Di samping kejeniusannya yang begitu mempesona, Einstein tergugah juga oleh
situasipeperangan di sekitarnya. Bersama dengan sarjana, Einstein menandatangani
ManifestoToEuropeans yang mengecam ilmuwan-ilmuwan dan seniman-seniman yang

tidakmenginginkan relasi internasional dan mengajak orang-orang yang menghargai


peradabanEropa untuk membangun kekuatan.
Ini merupakan dokumen politik Einstein yangpertama. Dia jugabergabung dengan kelompok
pencinta damai Bund Neues Vaterland
Pada bulan Juni dan Juli, Einstein memberikan 6 kuliah di Goettingen tentang
teorirelativitas umum.Hal yang paling menyenangkan, menurutnya, adalah bahwa dia
dapatmeyakinkan Hilbert dan Klein.Selama satu bulan penuh pada bulan November, Einstein
bekerja untuk memperbaharuipersamaan gravitasional yang dinilainya masih belum
menyajikan persamaan yang telahdisempurnakan itu di hadapan Prussian Academy, Einstein
menulis kepada Sommerfelduntuk menyatakan bahwa bulan tersebut merupakan periode
yang paling menarik, palingberat sekaligus paling sukses.
1917 (38)Pada bulan Februari, Einstein menulis surat kepada Ehrenfest untuk mengatakan
bahwadia tidak dapat mengunjungi Belanda karena menderita lever. Penyakit ini
memaksanyauntuk memperhatikan makanan dan ia harus menjalani kehidupan yang tenang.
Namun halitu tidak dapat mencegahnya untuk menulis makalah-makalah dasar tentang
kosmologirelativistik umum yang juga mencakup istilah-istilah kosmologi.Pada tanggal 1
Oktober, Institut Kaiser Wilhem mengawali kegiatannya dalam bidangeksperimen dan teori
di bawah pimpinan Einstein.Dalam musim panas tahun 1917, Einstein pindah ke sebuah
apartemen di HaberlandstrasseBerlin, tepat di sebelah apartemen yang ditempati oleh Elsa
Einstein Lowenthal.Elsaadalah saudari sepupu Albert, karena Ibu mereka bersaudara.Elsa dan
Albert salingmengenal sejak kanak-kanak dan biasa saling mengunjungi tempat tinggal
masing-masing.
Kehadiran Elsa di Berlin merupakan salah satu faktor yang menarik Einstein kekota
itu.Selama sakitnya, Einstein banyak mendapatkan perhatian dan perawatan dari Elsa.
Sampaipada bulan Desember, sebuahsurat yang ditulisnya kepada Zangger menyatakan
bahwadia merasa jauh lebih baik dan beratbadannya bisa bertambah 4 pon. Dalam hal ini
iasangat berterima kasih kepada Elsa yangdiceritakannya bahwa wanita itulah yangmemasak
segalasesuatu bagi Einstein. Walaupundemikian ia harus tetap menjalani dietketat sampai
sembuh total nantinya pada tahun 1920.
1918(39)Awal tahun ini diawali dengan kesehatan Einstein yang memburuk. Penyakit
perut yangdideritanya memaksanya tetap berada di tempat tidur.Walaupun hal ini
dianggapmengurangi semangatnya, Einstein masih saja dapat menurunkan pembuktian
rumuskuadrupol untuk radiasi gravitasional.
Pada 1919 Albert dan Elsa memutuskan untuk menikah. Einstein harus menceraikanMileva
terlebih dahulu.Perceraian tersebut resmi dilaksanakan pada tanggal 14 Februari1919.
Walaupun demikian, nantinya Mileva akan tetap menerima uang hadiah Nobel untukEinstein.
Sesudah perceraian, Mileva tinggal di Zurich sampai akhir hayatnya tahun 1948.
Einstein kadang-kadang menginap di rumahnya pada saat mengunjungi putra-putranya.
Mileva adalah seorang wanita yang sulit, tidak mempercayai orang lain dan
melankolis.Perpisahannya dengan Einstein kurang dapat diterimanya dan oleh Einstein hal ini
dianggap mengganggu hubungannya dengan kedua putranya. Tanggal 2 Juni 1919, Albert
dan Elsa menikah.Elsa yang 3 tahun lebih tua, adalah seorang wanita yang lembut, hangat,
keibuandan bergaya borjuis.

Ia sangat memperhatikan Einstein dan bangga akan kemashurannya.Ia menikmati statusnya


sebagai istri dari seseorang yang hebat dan tidak berusahamenyembunyikan kenyataan
ini.Hubungan yang akrab antara Einstein dan kedua putrinya menambah kebahagiaan Elsa.
1920(41)Ketenaran Einstein tidak hanya memberikan dampak positif baginya.Pada
tanggal 12Februari terjadi suatu gangguan dalam kuliahnya di University of
Berlin.Keterangan resmimenyebutkan bahwa penyebabnya ialah terlalu sedikitnya tempat
duduk untukmenampungsetiap orang.Namun Einstein memberikan keterangan kepada pers
bahwa memangterdapat sikap bermusuhan yang ditujukan padanya.Hal ini dapat dimengerti
denganmenyingkap kehidupannya yang luar biasa kompleks. Mulai dari ahli riset,
pengelolakegiatan ilmiah, aktivis pencinta damai, juru bicara yang menyuarakan moral
Zionismehingga pengumpul dana di Amerika. Selain dinyatakan sebagai anggota terkemuka
olehpenguasa Jerman, walaupun sebenarnya ia berkewarganegaraan Swiss, Einstein
jugadicurigai karena gerakan pasifisnya.
Dia menjadi sasaran bagi anti-Semit dan merupakangangguan bagi asimilasi JermanYahudi karena tidak berhenti mengungkapkan ekspresiYahudinya.
Sebuah organisasi yang baru berdiri yaitu Arbeitsgemeinschaft deutscher Natur
forscher,mengadakan pertemuan di tempat konser terbesar di Berlin guna mengkritik isi
teorirelativitas dan propaganda hambar oleh penulisnya.Einstein menghadiri pertemuan
itu.Tanggapannya yang menyatakan bahwa reaksi itu mungkin disebabkan karena dia
seorangJerman dengan atautanpa swastika dan bukannya seorang Yahudi liberal, ditulis
Einsteindi Berliner Tageblatt tiga hari kemudian.Rekan-rekannya seperti Laue, Nerst dan
Rubensmenyatakan solidaritas untuk mendukung Einstein. Namun ada juga ilmuwan yang
terang-teranganmenghina Einstein di media massa, seperti Philipp Lenard. Meskipun
demikian,Einstein enggan meninggalkan Berlin yang disebutnya dapat memberikan rasa
keterikatandengan manusia dan ilmu pengetahuan.Pada tahun ini juga, ibu Einstein yaitu
Pauline meninggal dunia setelah menderita kanker perut.Pauline dimakamkan di Pemakaman
di Pemakaman Schoneberg, Berlin
1921(42)Kunjungan pertama Einstein ke Amerika Serikat yang berlangsung selama
kurang lebih dua bulan. Pada saat itu Einstein yang ditemani Chaim Weitzmann bermaksud
mengumpulkandana untuk mendirikan Hebrew University di Jerusalem.Di Columbia
University, einstein menerima medali Barnard. Dalam satu kesempatan,Einstein diterima
Presiden Harding di Gedung Putih. Selain itu ia mengunjungi Chicago, Boston dan Princeton
di mana ia memberikan 4 kuliah tentang teori relativitas.Dalam perjalanannya kembali,
Einstein singgah di London untuk mengunjungi makamNewton di Wesminster Abbey.
Sementara itu keadaan di Jerman sudah mulai kacau. Saat hubungan antara SJerman
danPerancis meregang, Einstein memenuhi undangan College de France di Paris
untukberdiskusi dengan ahli-ahli fisika, matematika dan filsafat di sana. Dia juga
menerimatawaran menjadi anggota Committee on Intellectual Cooperation (CIC) pada Liga
Bangsa-Bangsa yang belum dimasuki oleh Jerman.Pada bulan Juni, menteri luar negeri
Jermanyang merupakan orang Yahudi dan sahabat Einstein, dibunuh hanya beberapa bulan
sejakdiangkat.Keadaan ini dianggap membahayakan bagi Einstein dan memaksanya
untukmeninggalkan Jerman sementara waktu. Bersama istrinya, ia mengunjungi
Colombo,Singapura, Hongkong, Shanghai danberhenti di Jepang selama 5 minggu.
Dalamperjalanan pulang, ia singgah di Palestina dan Spanyol.

1924(45)Sebagai tindakan solidaritasnya, Einstein bergabung dengan komunitas


Yahudi di Berlinsebagai anggota.Dia juga menyunting koleksi pertama makalah-makalah
ilmiah pada Departemen Fisika di Hebrew University.Dengan alasan dapat berpikir lebih
jernih, diabergabung kembali pada CIC.Ia juga tidak menolak anggapan bahwa
penunjukkannyapada Prussian Academy menyebabkan diperolehnya kewarganegaraan
Prusia.Pada tahun ini Einstein menerima makalah seorang fisikawan Bengali yaitu Satyendra
NathBose yang membahas pembuktian baru bagi hukum Planck.Bose meminta Einstein
untukmenerjemahkannya ke dalam bahasa Jerman dan menerbitkannya di Zeitschrift fur
Physikjika menurutnya cukup bermutu.Permintaan ini dipenuhi, bahkan Einstein
menambahkancatatan yang mengungkapkan pentingnya kemajuan tersebut serta ingin
membahasnyasecara lebih rinci di kemudian hari.
1925-1926(46-47)Selama bulan Mei dan Juni, Einstein mengunjungi Amerika Selatan
yaitu Buenos Aires,Rio de Janeiro dan Montevideo.dalam bidang politik, bersama Gandhi
dan politikus lain,ia menandatangani sebuah manifesto yang menentang kekerasan
militer.Pada bulan Maret, Heisenberg mengemukakan prinsip ketidak-pastiannya yang
mengacupada pendapat Einstein tentang hubungan antara gelombang dan kuantum
cahaya.Einsteintidak begitu saja menerima perkembangan baru ini. Saat itu ia sedang
mengerjakan risetnyasendiridalam mekanika gelombang Schroedinger dapat menentukan
gerakan suatu systemsecara utuh ataukah hanya secara statistic.Pada pertemuan Volta di
Como (tidak dihadiriEinstein), Bohr mengemukakan prinsip komplementasi yang
menyatakan bahwa sifat-sifatteori kuantummemaksa untuk menganggap penyatuan antara
koordinat ruang-waktu dankausalitas yang menandai teori-teori klasik sebagai bentuk yang
saling melengkapi untukmenggambarkan dan menyimbolkan idealisasi dari pengamatan dan
definisi.Para pelopor teori kuantum akhirnya berkumpul di Konferensi Solvay
kelima.Merekaadalah Einstein, Planck, Bohr, de Broglie, Heisenberg, Schroedinger dan
Dirac.Selamakonferensi tersebut Einstein hampir tidakmenyatakan apa-apa tentang
penolakan terhadapinterprestasi probabilistik.namun iamengkhawatirkan tentang teori
kuantum yang barutersebut, karena tidak selalu sesuai dengan percobaan-percobaan yang ia
lakukan. HanyaBohr yang serius menanggapinya.Diskusi lebihlanjut antara keduanya
menandaiberdirinya mekanika kuantum.
Awal tahun 1928, Einstein jatuh sakit di Zuoz, Swiss. Karena kelelahan yang amat sangat,
iasempat roboh sejenak. Menurut diagnosa, Einstein mengalami pembengkakan
jantung,sehingga harus kembali ke Berlin serta beristirahat di tempat tidur selama 4 bulan.
Setelah sembuh, kondisi badannya tetap lemah selama hampir setahun.Saat itu, tepatnya 13
April 1928, Helen Dukas mulai bekerja untuk Einstein.Helenmerupakan sekretaris yang
dipercaya Einstein sampai akhir hayatnya dan dianggap salahsatu anggota keluarga Einstein.
1929(50)Kunjungan pertama oleh keluarga Belgia.Einstein menjalin persahabatan
dengan ratuElizabeth dan saling berkorespondensi antara keduanya.Pada bulan Juni, Planck
menerima medali Planck yang pertama, sedangkan Einstein yangkedua. Pada kesempatan
tersebut Einstein menyatakan bahwa ia malu menerimapenghargaan yang tinggi itu
karenasegala yang disumbangkan kepada mekanika kuantumadalah wawasan yang muncul
berkala dalam perjuangan yang tak berarti bagi masalahyang begitu penting.
1930(51)Untuk kedua kalinya, Einstein mengunjungi Amerika Serikat, yaitu pada
bulan Desemberhingga Maret 1931. Sebagian besar waktunya dihabiskan di California

Institute ofTechnology (CalTech). Sementara Einstein di negara tersebut, walikota Jimmy


Walkermenghadiahkan kunci kota New York kepadanya.Pada konferensi Solvay keenam
tentang kemagnetan, Einstein mengemukakankeraguannya atas teori ketidak-pastian energiwaktu. Kali ini, ia memberikan contoh yangmeruntuhkan teori tersebut kepada Bohr di luar
pertemuan resmi. Contoh itu disebutdengan Percobaan Jam di dalam Kotak yang
menghasilkan kesimpulan bahwa seseorangdapat memperoleh akurasi dalam menghitung
energi foton dan sekaligus waktunya selamaia lewat. Bohr memberikan argumentasinya
berdasarkan pada rumusan pergeseran merahyaitu ketidak-pastian posisi jam dalam medan
gravitasi menyebabkan ketidak-pastianpengukuran waktu. Sejak itulah, Einstein
menghentikan pencarian terhadap ketidakkonsistenanteori mekanika kuantum yang baru.
Malahan ia mengusulkan kepada KomiteNobel agar Heisenberg dan Schroedinger dicalonkan
sebagai penerima Nobel.
Sementara itu kelompok Nasional Sosialis (Nazi) telah meningkatkan jumlah kursi
merekadi Reichstag, dari 12 menjadi 107. Bagi Einstein, keadaan ini mulai
menimbulkanpemikiran untuk meninggalkan Jerman yang dirasakan sudah tidak begitu
tentram untukdidiami. Bulan Desember, ketika berada di atas kapal yang membawanya ke
Pasadena,Amerika Serikat,Einstein memutuskan untuk melepaskan semua jabatannya di
Berlin.
1932(53)Selama Januari hingga Maret, Einstein tinggal di Amerika Serikat, sebagian
besar diCalTech.Saat itu, Einstein bertemu dengan Abraham Flexner yang
sedangmembicarakanproyeknya dengan para staf pengajar di CalTech.Proyek itu merupakan
pusat riset baru yang disebut The Institute forAdvanced Study.Pada pertemuan kedua orang
itu di Oxford saat musim gugur, Flexnermengajak Einstein bergabung dengan institutnya.
Bulan Juni, saat mereka bertemu lagi diCaputh, Einstein menyatakan bahwa ia tertarik untuk
bergabung, asalkan dia digaji $ 3000pertahun dan boleh membawa asistennya, Walther
Mayer. Setelah diadakan serangkaianperundingan resmi, permintaan Einstein disetujui pada
bulan Oktober.Ia mendudukijabatan profesor di The Institute for Advanced Study Princeton,
New Jersey. Gaji yangdisepakati adalah $ 15.000 pertahun.Pada pemilihan bulan Juli, Nazi
memperoleh 230 kursi di Reichstag.
1933(54)Pada awal tahun ini, Hitler memperoleh kekuasaan.Mereka menyerbu rumah
Einstein diCaputh untuk mencari senjata yang mungkin disembunyikan di situ.Namun
menurut TheNew York Times, Nazi hanya menemukan sebuah pisau roti.Karena masih harus
diadakan pengaturan-pengaturan untuk pindah ke Princeton, Einsteinkembali lagi ke Eropa
bulan Maret.Ia tinggal di villa Savoyard di Le Coq sur Mer pantaiBelgia. Bersama istrinya, ia
ditemani Ilse dan Margot, Helen Dukas yang datang dariZurich dan Walther Mayer dari
Wina. Kediaman mereka dilengkapi oleh dua orangpenjaga yang disediakan oleh pemerintah
Belgia.Makalah-makalah Einstein di Berlin jugasudah diamankan dan dikirim ke Quai
dOrsay oleh angkutan diplomatik Perancis.DiEropa ini juga, Einstein mengunjungi banyak
tempat.Ia memberikan beberapa kali kuliahdi Brussels. Setelah itu ia menjenguk putranya
Eduard di Zurich untuk yang terakhirkalinya. Pada bulan Juni, ia memberikan kuliah di
Oxford dan Glasgow. Selama di inggrisia sempat bertemu dengan Churchill dan beberapa
orang penting lainnya. Sementara itutawaran untuk posisi akademik mulai berdatangan,
antara lain dari Jerusalem, Leiden,Oxford, Madrid dan Paris.Padatanggal 9 September,
Einstein meninggalkan benua Eropa untuk selamanya.Ilse dan Margot kembali ke Paris,
sementara Elsa, Helen Dukas dan Walther Mayer berlayar keWestmoreland di

Antwerp.Kurang lebih sebulan kemudian Einstein bergabung denganketiganya di


Southampton dan siap berangkat ke tempat yang baru.Tanggal 17 Oktober,keempat orang itu
tiba di New York. Mereka menyewa sebuah rumah di Two Library Placeyang didiami hingga
tahun 1935.
1934(55).Sesudah pindah ke Amerika Serikat, karisma Einstein tetap berkibar. Awal tahun
ini, iabersama Elsa diundang tinggal dengan keluarga Roosevelt di Gedung Putih...
Selama tahun 1933 hingga 1945, Einstein tidakbegitu banyak berbicara tentang
politik. Alasannya yaitu karena ia belum menjadi warganegara AmerikaSerikat, sementara
jika terjadi perang maka tujuannya hanya satu yaitumemenangkannya.Selama itu juga ia
banyak menulis surat kepada Presiden Rooseveltmengenai pentingnya pengembangan
senjata-senjata atom.Menurutnya kekuatan terorganisir yang menimbulkan peperangan harus
dilawan dengankekuatan yang terorganisir pula.
Namun pada tahun-tahun sebelumnya, ia menyesalisikapnya itu setelah mengetahui
bahwa Jerman gagal membuat bom atom.
Pada 1935 bulan Mei, Einstein sekeluarga berlayar ke Bermuda untk memperoleh visa
imigrasi.Ini merupakan perjalanan terakhir Einstein ke luar Amerika Serikat.Pada musim
gugur,keluarga Einstein pindah ke Jalan Mercer 112 yang dibelinya dengan tunai dari
MaryMarden.Rumah itu merupakan tempat tinggal yang terakhir bagi Einstein.Pada tahun
1936, Einstein kehilangan dua orang yang dicintainya. Istrinya, Elsa, meninggaldunia karena
penyakit hati. Sedangkan yang lain adalah Marcel Grossman, yang bagiEinstein merupakan
sahabat baiknya. Einstein menggunakan buku-buku catatannya selamakuliah. Grossman juga
menolongnya memperoleh pekerjaan di kantor paten, danbersamanya menghasilkan makalah
pertama tentang teori tensor relativitas umum. Einsteinbahkan mempersembahkan tesis
doktoralnya kepada Grossman
1940-1947(61-68)Di Trenton, Einstein, Margot dan Helen Dukas disumpah menjadi warga
negara AmerikaSerikat oleh hakim Philip Forman pada tanggal 1 Oktober 1940.Ketika
Einstein mulaibekerja di Princeton, institut itu masih belum mempunyai bangunan sendiri.Ia
bersamayang lain diberi tempat di gedung lama Fine Hall Universitas Princeton. Baru
sesudah1939, mereka memperoleh tempat yang baru dibangun: Fuld Hall. Tugas resmi
Einsteinhanyalah menghadiri pertemuan-pertemuan fakultas yang dilakukan hingga
1950.Sebuah salinan makalah dari tahun 1905 ditulis tangan kembali oleh Einstein
untukdilelang di Kansas City.Nilai yangdicapai adalah 6 juta dollar yang digunakan
sebagaisumbangan perang.
Walaupun
demikian
pada
tangga
l0
Desember1945,
Einsteinberpidato di New York yang diberinya judul Perang sudah
dimenangkan, tetapiperdamaian masih belum. Untuk PBB, ia
menulis sebuah surat terbuka yang mendesakdibentuknya formasi
pemerintah dunia. Namun ia bersikap skeptis karena
PBBdianggapnya tidak punya kekuatan untuk itu. Ia berpendapat
bahwa perdamaian duniadapat diwujudkan dengan menerapkan
metode Gandhi dalam skala besar.
1950(71) Pada tanggal 18 Maret, Einstein menandatangani surat wasiatnya
danmenunjuk temannya,Otto Nathan, sebagai pelaksana. Semua surat-surat, manuskrip dan

hak ciptanya menjadimilik Hebrew University.Nathan dan Helen Dukas berhak atas
rumahnya, di sampingbuku-bukunya yang dipercayakan kepada Helen. Cucu Einstein, yaitu
Bernhard Caesarmemperoleh biolanya. Pewaris-pewaris yang lain adalah putra-putranya
yaitu Hans Albertdan Eduard.
1951-1954(72-75)Sementara itu, setelah presiden Israel Chaim Weizmannmeninggal,
Einstein mendapat tawaran untuk menggantikannya.Ia menolaknya melaluiduta besar Israel
di Washington.
Mileva meninggal dunia di Zurich pada 4 Agustus 1948. Pada tahun 1951-1954
saudarinya, Maja, meninggal dunia di rumah Einstein setelah menderita stroke yang
menyebabkan ia terpaksa berbaring terus menerus.Pada 1955 Bulan Maret, sahabat baiknya
selama kuliah, Michaele Besso meninggal dunia.

11 April : Einstein mengirimkan surat terakhir dengan tanda tangannya kepada


Bertrand Russell yang menyatakan bahwa ia setuju untuk menandatangani manifesto
yang mendesak semua bangsa untuk menghentikan persenjataan nuklir.
13 April : Einstein menulis naskah untuk dibacakan di televisi dan radio dalam
meyambut ulang tahun kemerdekaan Israel. Naskah yang belum selesai itu berakhir
dengan pernyataan: ...Karena ambisi-ambisi politis, yang muncul dimana-mana,
masih meminta korban-korbannya. Sore itu juga, aneurysm kambuh lagi. Dokter
pribadinya Guy K. Dean bersama dua teman Einstein, Rudolp Ehrmann, dokter di
Berlin dan Gustav Bucky, radiolog, dipanggil segera.
14 April : seorang kardiolog dan ahli bedah aorta, Frank Glenn, dipanggil dari New
York Hospital untuk memeriksa keadaannya. Einstein sempat menanyakan
bagaimana ia akan meninggal kepada Dr. Dean. Namun demikian ia menolak diberi
suntikan morfin dan upaya untuk pembedahan. Ia menyatakan, Aku akan pergi jika
aku menghendakinya. Merupakan suatu hal yang tak bermakna sama sekali jika
memperpanjang kehidupan secara artifisial. Aku telah mengerjakan bagianku, dan
sudah saatnya untuk pergi. Aku akan melakukannya secara elegan.
15 April : Einstein masuk Princeton Hospital
16 April : Hans Albert tiba di Princeton dari Berkeley untuk menjenguk ayahnya.
17 April : Einstein menelepon Helen Dukas untuk membawakan bahan tulisan beserta
perhitungan-perhitungannya yang terakhir.
18 April pukul 1.15 pagi : Albert Einstein wafat. Pernyataan yang dikeluarkan oleh
rumah sakit adalah bahwa penyebabnya ialah pembengkakan aorta. Pukul 2 siang,
jenazahnya dibawa ke Mather Funeral Home di Princeton, dan dari sana dikremasikan
diEwing Crematorium di Trenton yang dihadiri oleh 12 orang. Salah seorang
memberikan kata sambutan singkat dengan mengutip bait-bait dari Epilog zu
Schillers Glocke karya Goethe. Abu jenazahnya ditaburkan di sebuah tempat yang
dirahasiakan.

Karya-Karya Einstein Yang Cukup Terkenal


TEORI RELATIVITAS EINSTEIN

Terdiri dari dua fostulat :


Fostulat I :" Hukum fisika dapat dinyatakan dalam persamaan yang berbentuk sama dalam
semua kerangka acuan yang bergerak dengan kecepatan tetap satu sama lain."

Postulat ini menyatakan ketiadaan kerangka acuan universal. Jika dua pengamat
beradadalam kerangka acuan lembam dan bergerak dengan kecepatan sama relatif terhadap
pengamatlain, maka kedua pengamat tersebut tidak dapat melakukan percobaan untuk
menentukan apakahmereka bergerak atau diam. Bayangkan ini seperti saat kita berada di
dalam sebuah kapal selamyang bergerak dengan kecepatan tetap. Kita tidak akan dapat
mengatakan apakah kapal selamtengah bergerak atau diam.Contoh lain, ketika pesawat
sedang terbang dengan kecepatan tetap, seorang pramugari dengan santainya membagikan
makanan kepada para penumpang karena dia tidak merasakan bahwa pesawat sedang terbang,
yang dia rasakan pesawat tersebut sedang diam. Benar atau salahkah jika pramugari tersebut
mengatakan bahwa pesawat tersebut diam berdasarkan apa yang dia rasakan menurut teori ini
benar.
Postulat II : "Cepat rambat cahaya di dalam ruang hampa ke segala arah adalah sama
untuk semua pengamat, tidak tergantung pada gerak sumber cahaya maupun pengamat."
Postulat kedua adalah sebuah konsekuensi dari foton yang tak bermassa bergerak dengan
kecepatan cahaya pada ruang hampa. Eter tidak lagi memiliki peran khusus sebagai kerangka
acuan inersia mutlak alam semesta, jadi bukan hanya tidak perlu, tetapi juga secara
kualitatif tidak berguna di dalam relativitas khusus
Penjumlahan kecepatan menurut teori relativitas khusus Einstein :

Konstanta transformasi Laplace :

dengan

Kontraksi panjang :

kecepatan

gerak

benda

dengan : Lo = panjang benda menurut pengamat yang diam terhadap benda


L = panjang benda menurut pengamat yang bergerak terhadap benda

dengan :

Eo = m c2 = energi diam benda,

E = m c2 = energi total benda

Einstein mampu menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara massa dan energi,
melalui rumus yang sangat terkenal E=mc2. Hubungan ini telah dibuktikan dengan peristiwa
yang sangat spektakuler di dunia ketika bom nuklir melepaskan energi dari massa di
Hiroshima dan Nagasaki pada akhir perang dunia kedua.Tak ada objek bermassa yang dapat
bergerak dipercepat menuju kecepatan cahaya.Hanya objek tak bermassa, seperti foton, yang
dapat bergerak dengan kecepatan cahaya. (foton tidak bergerak dipercepat menuju kecepatan
cahaya, tetapi foton selalu bergerak dengan kecapatan cahaya).Einstein adalah seseorang
yang sangat mencintai perdamaian.Bahkan Albert Einstein pun ragu bahwa teorinya itu dapat
dibuktikan. Einstein juga pernah mengibaratkan bahwa membuat bom berdasarkan rumus
E=mc2 sama saja seperti menembak burung dalam gelap di negara yang memiliki sedikit
sekali burung. Pada tahun 1929, ia mendeklarasikan dihadapan publik bahwa jika terjadi
perang, ia akan menolak untuk ikut campur dalam perang secara langsung maupun secara
tidak langsung, tanpa menghiraukan dampak perang yang akan terjadi. Tetapi sejalan dengan
Adolf Hitler yang menguasai Jerman, Einstein tak lagi menjadi pencinta damai yang
sebenarnya.
Peran terbesar Einstein dalam penemuan bom atom adalah menulis surat untuk Presiden
Flanklin Rooselvelt untuk mendorong membuat bom atom. Proses pemecahan atom uranium
di Jerman pada Desember 1938 dan dilanjutkan dengan agresi Jerman membuat fisikawan
pada saat itu menjadi takut. Para ilmuwan Jerman yang mendukung Nazi berusaha untuk
membuat sebuah energi dari partikel partikel atom.Namun usaha yang dilakukan untuk
menciptakan energi tersebut terlalu besar, dan tidak sebanding dengan energi yang
tercipta.Hal ini terjadi karena para ilmuwan berusaha untuk menabrakkan partikel proton dan
neutron, hal ini sangat sulit, karena kedua partikel ini bersifat positif. Ibarat seperti kedua
kubu Magnet positif yang ketika didekatkan akan saling menolak. Oleh karena itulah usaha
para ilmuwan Jerman selalu gagal.

Namun, seorang ilmuwan asal Hungaria, Leo Szilard, berhasil menemukan teori baru dimana
dia berhasil menemukan teori bahwa energi dapat dihasilkan apabila elektron yang bermuatan
negatif bertabrakan dengan neutron yang akan menghasilkan reaksi berantai dan akan
menciptakan sebuah energi yang sangat besar. Hal ini kemudian membuat Szilard menjadi
takut, karena apabila dia berhasil menemukan teori ini, maka Ilmuwan Jerman dapat pula
menemukan ini.Tetapi Leo Szilard tidak mempunyai andil dalam pembuatan bom
atom.Sehingga pada bulan Juli 1939, dalam kekhawatirannya, Szilard pergi mengunjungi
Einstein untuk meyakinkan Einstein bahwa sebuah bom atom yang menghasilkan dampak
besar dapat dibuat.Hal ini membuat gusar Einstein, karena dia merasa bertanggung jawab
telah menemukan rumus tersebut.Akan tetapi idealisme Einstein untuk tidak menyatukan
urusan laboratorium dan perang, sedikit menghalangi Szilard. Namun setelah beberapa
pertemuan, Szilard berhasil meyakinkan Einstein untuk membuat surat kepada Presiden
Amerika saat itu, Roosevelt.
Setelah berkonsultasi dengan Einstein, pada bulan Agustus 1939, surat tersebut akhirnya
dibuat dan dikirimkan kepada Roosevelt. Surat itu kemudian memicu Amerika untuk
membuat Bom Atom, proyek tersebut dikenal dengan nama The Manhattan Project Szilard
pun ikut dalam proyek itu, namun Albert Einstein tetap dalam pendiriannya untuk tidak
terlibat dalam urusan perang.

Efek Fotolistrik (Nobel tahun 1921) dan mekanika kuantum


Max Planck, ahli fisika dari Jerman, pada tahun 1900 mengemukakan teori
kuantum.Planck menyimpulkan bahwa atom-atom dan molekul dapat memancarkan
atau menyerap energi hanya dalam jumlah tertentu. Jumlah atau paket energi terkecil
yang dapat dipancarkan atau diserap oleh atom atau molekul dalam bentuk radiasi
elektromagnetik disebut kuantum.Planck menemukan bahwa energi foton (kuantum)
berbanding lurus dengan frekuensi cahaya.
E=h.f
Dengan;
E = Energi
h = Konstanta planck
f = Frekuensi radiasi

Salah satu fakta yang mendukung kebenaran dari teori kuantum Max Planck
adalah efek fotolistrik, yang dikemukakan oleh Albert Einstein pada tahun 1905.Efek
fotolistrik adalah keadaan di mana cahaya mampu mengeluarkan elektron dari
permukaan beberapa logam (yang paling terlihat adalah logam alkali).

Elektrode negatif (katode) yang ditempatkan dalam tabung vakum terbuat dari
suatu logam murni, misalnya sesium. Cahaya dengan energi yang cukup dapat
menyebabkan elektron terlempar dari permukaan logam.Elektron tersebut akan
tertarik ke kutub positif (anode) dan menyebabkan aliran listrik melalui rangkaian
tersebut.Percobaan Efek Fotolistrik Memperlihatkan susunan alat yang menunjukkan
efek fotolistrik, Seberkas cahaya yang ditembakkan pada permukaan pelat logam akan
menyebabkan logam tersebut melepaskan elektronnya.Elektron tersebut akan tertarik
ke kutub positif dan menyebabkan aliran listrik melalui rangkaian tersebut.
Einstein menerangkan bahwa cahaya terdiri dari partikel-partikel foton yang
energinya sebanding dengan frekuensi cahaya.Jika frekuensinya rendah, setiap foton
mempunyai jumlah energi yang sangat sedikit dan tidak mampu memukul elektron
agar dapat keluar dari permukaan logam.Jika frekuensi (dan energi) bertambah, maka
foton memperoleh energi yang cukup untuk melepaskan elektron. Hal ini
menyebabkan kuat arus juga akan meningkat. Energi foton bergantung pada
frekuensinya.
Dari dua pemikiran tersebut dihasilkan suatu persamaan:

Dari persamaan tersebut, diketahui bahwa radiasi benda hitam sebenarnya merupakan radiasi
yang sifatnya diskontinyu berlawanan dengan teori fisika klasik. Teori max plank Einstein
ini dianggap sebagai tonggak dimulainya pemikiran mekanika kuantum.
Teori atom yang menerapkan gagasan persamaan Max plank Einstein ini yaitu Teori Atom
Bohr. Menurut Bohr elektron bergerak dalam lintasan yang terletak pada tingkat energi
tertentu yang disebut dengan ORBIT. Ia juga menyebutkan elektron dapat berpindah dari satu
lintasan ke lintasan yang lain dengan menyerap energi (Eakhir > Eawal) atau melepaskan
energi (Eakhir< Eawal),
Masalah baru hadir ketika teori ini tidak dapat digunakan untuk atom yang berelektron
banyak, selain itu Bohr juga tidak dapat menjelaskan mengapa elektron hanya terdapat pada
tingkatan-tingkatan energi tertentu saja.
Pada perkembangan selanjutnya, seorang ilmuan Fisika yang berasal dari Prancis Louis de
Brouglie berusaha menjelaskan alasan tingkatan energi yang dimiliki elektron. Ia
berpendapat bahwa jika cahaya yang merupakan gelombang memiliki sifat partikel seperti
yang telah dijelaskan Max Plank Einstein pada fenomena radiasi benda hitam, maka
partikel juga dapat berperilaku seperti gelombang. Teori ini dikenal dengan nama Dualisme
Gelombang-Partikel. De Brouglie memformulasikan pendapatnya tersebut dengan sebuah
persamaan:

Dimana m
merupakan massa partikel dan v merupakan kecepatan partikel (3. 108 m.s-1). Perlu diingat
persamaan ini hanya berlaku untuk partikel (massa sangat kecil) dan tidak berlaku untuk
benda dengan massa besar, karena jika diterapkan, maka akan menghasilkan panjang
gelombang yang besar dan itu berarti benda tersebut tidak teramati oleh mata kita. Karena
mata kita hanya mampu melihat benda dengan panjang gelombang relatif pendek yaitu pada
daerah VIS (400 800 nm).
Gerak Brown
Gerak brown dapat diamati dengan menggunakan mikroskop ultra. Jika Mikroskop ultra
difokuskan pada suatu sistem dispersi koloid pada arah tegak lurus dengan berkas cahaya
berlatar belakang gelap, maka akan tampak partikel-partikel koloid, bukan sebagai partikel
dengan batas yang jelas, tetapi sebagai bintik yang berkilauan. Dengan mengikuti bintikbintik cahaya yang dipantulkan itu, kitra dapat mengetahui bahwa partikel-partikel koloid
secara terus-menerus bergerak lurus kesegala arah secara acak (zig-zag).Gerak zig-zag dan
tidak beraturan inilah yang disebut gerak Brown.Gerak Brown terjadi akibat adanya
tumbukan yang tidak seimbang antara partikel-partikel koloid dengan molekul-molekul fase
pendispersinya. Gerak Brown koloid akan terjadi semakin cepat jika ukuran partikel-partikel
koloid semakin kecil.
Albert Einstein mempunyai penjelasan matematis tentang gerak Brown. Menurut Einstein,
suatu partikel mikroskopis yang melayang dalam suatu medium akan menunjukan gerakan
acak karena banyaknya tabrakan oleh molekul-molekul pada sisi-sisi partikel itu tidak sama.
Akibatnya, partikel koloid akan bergerak searah dengan arah resultan vektor atas gaya yang
bekerja pada partikel koloid tersebut. Disamping itu, kenaikan temperatur meningkatkan laju
gerak Brown.Ini membuktikan, bahwa energi kinetik molekul merupakan fungsi
temperatur.Ramalan matematis Einstein mengenai tabrakan acak yang tidak seragam itu
dibuktikan kebenarannya oleh ilmuan Prancis, Jean Periin.Gerak Brown ini juga
membuktikan teori kinetik molekul.Gerak Brown pada sistem koloid menyebabkan partikelpartikel koloid tersebut merata dalam medium pendispersinya dan tidak mungkin memisah
meskipun didiamkan. Contoh gerak Brown yang paling mudah diamati adalah pada susu.
Apabila susu didiamkan untuk waktu beberapa lama, tidak akan didapati endapan. Hal ini
disebabkan karena adanya gerak terus-menerus secara acak yang dilakukan oleh partikelpartikel koloid dalam susu sehingga antara susu dan pelarutnya yang dalam hal ini adalah air.

Gerak acak seperti itulah yang disebut dengan gerak Brown. Gerak Brown inilah yang
seirng dijadikan sebagai bukti teori kinetik molekul.

Einstein menulis makalah tentang Critical Opalescence dan gejala birunya langit
pada tengan hari dan merah pada senja hari.
Makalah tentang fisikastatistik klasik
Bersama Mayer, Einstein menghasilkan dua makalah mengenai semi vektor yang
kemudian mereka kirimkan ke Royal Dutch Academy. Makalah itu adalah atas
dorongan dari Ehrenfest yang menuntut pengertian yang lebih baik tentang hubungan
antara representasi nilai tunggal dan nilai ganda dari group Lorentz.
Penghargaan Albert Einstein

Hadiah Nobel Fisika (1921)


Medali Matteucci (1921)
Medali Copley (1925)
Medali Max Planck (1929)
Tokoh Time Abad Ini (1999
Sebuah satuan dalam fotokimia dinamai einstein, sebuah unsur kimia dinamai
einsteinium, dan sebuah asteroid dinamai 2001 Einstein.

Otak Einstein
Catatan National Public Radio (NPR), sebuah organisasi media Amerika
Serikat, menyebutkan saat Einstein meninggal pada 1955 otaknya telah dikeluarkan oleh
Thomas Harvey, seorang dokter di rumah sakit tempat Einstein meninggal. Sangat mungkin
bahwa Harvey tidak pernah mendapat izin untuk mengeluarkan otak sang jenius itu.
Menurut sebuah studi baru yang dipimpin antropolog evolusi, Dean Falk dari Florida State
University (FSU), ditemukan bahwa bagian dari otak Einstein tidak seperti otak orang
kebanyakan dan memiliki kemampuan kognitif yang luar biasa
Otak Einstein memiliki pola lipatan yang luar biasa di beberapa bagiannya, yang dapat
membantu menjelaskan mengapa dia jenius.Demikian yang ditunjukkan dalam foto terbaru
dalam
jurnal
Brain
yang
terbit
16
November.

Albert Einstein, ahli fisika yang jenius itu memiliki lipatan ekstra dalam materi otaknya yang
berwarna abu-abu, yang merupakan bagian otak untuk pikiran sadar. Secara khusus, lobus
frontalis, daerah yang berhubungan dengan pemikiran abstrak dan perencanaan, memiliki
lipatan yang tidak biasa dan rumit, seperti yang dinyatakan dalam sebuah analisis.
Bagian otak tersebut adalah bagian yang sangat canggih dari otak manusia, kata Dean Falk,
penulis penelitian dan seorang antropolog di Florida State University, mengacu pada materi

abu-abu tersebut.Dan otak Einstein sangat luar biasa.


Albert Einstein adalah fisikawan yang paling terkenal dari abad ke-20.Teori terobosannya
mengenai relativitas umum menjelaskan bagaimana cahaya membelok karena lipatan ruang
dan waktu.
Ketika ilmuwan tersebut meninggal pada 1955 di usia 76 tahun, Thomas Harvey, ahli
patologi yang mengautopsinya, mengambil otak Einstein dan menyimpannya. Harvey
mengiris ratusan bagian tipis jaringan otak Einstein untuk diperiksa dengan mikroskop dan
juga memotret 14 foto otak tersebut dari beberapa sudut.
Harvey mempresentasikan sebagian penelitiannya, namun tetap merahasiakan foto tersebut
karena ingin menulis buku tentang otak fisikawan tersebut.Tetapi dia meninggal sebelum
bukunya selesai.
Foto-foto tersebut tetap tersembunyi selama beberapa puluh tahun.Pada 2010, setelah
menjalin persahabatan dengan salah satu penulis penelitian yang baru, keluarga Harvey
menyumbangkan foto tersebut ke National Museum of Health and Medicine di Washington
D.C, Tim Falk mulai menganalisis foto-foto tersebut pada 2011.

Lebih banyak koneksi sel otak


Tim tersebut menemukan bahwa secara keseluruhan, otak Einstein memiliki lipatan yang
jauh lebih rumit di bagian celebral cortex, yang merupakan materi berwarna abu-abu pada
permukaan otak dan berperan untuk pikiran sadar.Secara umum, materi abu-abu yang lebih
tebal berhubungan dengan IQ yang lebih tinggi.
Banyak ilmuwan percaya bahwa dengan lipatan yang lebih banyak dapat memberikan area
permukaan tambahan untuk pemrosesan mental, yang memungkinkan lebih banyak koneksi
antara sel-sel otak, kata Falk. Dengan lebih banyak koneksi antara bagian yang jauh dari otak,
seseorang akan mampu membuat lompatan mental, dengan menggunakan sel-sel otak yang
letaknya berjauhan tersebut untuk memecahkan beberapa masalah kognitif.
Prefrontal cortex, yang memainkan peranan penting untuk pemikiran abstrak, membuat
prediksi dan berencana, juga memiliki pola lipatan yang luar biasa rumit pada otak Einstein.
Mungkin hal tersebut telah membantu sang fisikawan dalam mengembangkan teori
relativitas. Einstein berpikir soal percobaan saat ia membayangkan dirinya menyusuri
seberkas cahaya, dan itu persis merupakan bagian otak yang diduga membuat seseorang
menjadi sangat aktif dalam eksperimen rumit semacam itu, ujar Falk kepada LiveScience.
Selain itu, lobus oksipitalis dari otak Einstein, yang melakukan proses visual, menunjukkan
lipatan tambahan.
Lobus parietalis bagian kanan dan kiri juga tampak sangat asimetris, ungkap Falk.Tidak jelas
hubungan antara bagian tersebut dan kejeniusan Einstein, tapi bagian otak tersebut adalah
kunci untuk tugas-tugas spasial dan penalaran matematika, tambah Falk.
Para peneliti masih belum mengetahui apakah otak Einstein sudah luar biasa sejak lahir atau
karena ia menggali fisika selama bertahun-tahun yang menyebabkan otaknya menjadi sangat
spesial.

Falk yakin keduanya memainkan peran penting dalam kejeniusan Einstein.


Entah itu alami atau dipupuk, katanya.Ia lahir dengan otak yang sangat baik, dan dia
memiliki berbagai pengalaman yang memungkinkan dia untuk mengembangkan potensi yang
dimilikinya.
Tapi sebagian besar kemampuan baku Einstein mungkin didapatnya secara alami bukan dari
hasil kerja kerasnya seumur hidup, kata Sandra Witelson, dari Michael G. De Groot School
of Medicine at McMasters University yang telah melakukan penelitian di masa lalu mengenai
otak Einstein. Pada 1999, karyanya mengungkapkan bahwa lobus parietalis bagian kanan
Einstein memiliki lipatan ekstra, yang didapatkan dari gen orangtuanya atau terjadi ketika
Einstein masih dalam kandungan.
Otak tersebut berbeda bukan sekadar dari ukuran yang lebih besar atau kecil, namun juga
polanya, ungkap Witselon.Anatomi otaknya sangat unik jika dibandingkan dengan setiap
foto atau gambaran otak manusia yang pernah ada.

KESIMPULAN
Einstein lahir di Ulm, Wurttemberg kurang lebih 100 km sebelah timur Stutgart Jerman, 14
Maret 1879 dan meninggal 18 April 1955 pada umur 76 tahun di Princeton, New Jersey,
Amerika Serikat.Ia berasal dari keturunan Yahudi dari pasangan Herman Einstein dan
Paulline. Ayahnya berprofesi sebagai penjual ranjang bulu yang kemudian berganti pekerjaan
dalam bisnis elektrokimia.Albert disekolahkan di sekolah Katholik.Naluri Ilmuwan Einstein
dimulai sejak umur lima tahun saat ayahnya menunjukkan kompas kantung. Ia menganggap
ada sesuatu di ruang yang "kosong" bereaksi terhadap jarum di kompas tersebut. Einstein
kemudian menjelaskan pengalamannya ini sebagai moment paling menggugah dalam
hidupnya.Sebagai seorang pelajar, Einstein dianggap sebagai pelajar yang lambat dalam
mengikuti pelajaran, sifatnya pemalu. Namun kelambatanya berfikir tidak menghalangi
minat, semangat, dan kerja kerasnya untuk belajar terus menerus, bereksperimen, dan
menggali pengetahuan sampai akhirnya Ia berhasil menghasilkan karya spektakuler dan
belum bisa ditandingi ilmuan lainnya. Lambatnya perkembangan mental Eisntein diwaktu
kecil disebabkan dia menderita Sindrom Asperger, sebuah kondisi yang berhubungan dengan
autisme.
Karya-karya yang ditemkan oleh einstein juga cukup terkenal. Karya-karya itu
diantaranya adalah Teori Relativitas. Teori Relativitas terdiri dari dua Fostulat yaitu :
Fostulat I :" Hukum fisika dapat dinyatakan dalam persamaan yang berbentuk sama dalam
semua kerangka acuan yang bergerak dengan kecepatan tetap satu sama lain."
Postulat II : "Cepat rambat cahaya di dalam ruang hampa ke segala arah adalah sama
untuk semua pengamat, tidak tergantung pada gerak sumber cahaya maupun pengamat."
Selain itu Einstein juga menemukan Efek Fotolistrik (Nobel tahun 1921) dan mekanika
kuantum. Max Planck, ahli fisika dari Jerman, pada tahun 1900 mengemukakan teori
kuantum.Planck menyimpulkan bahwa atom-atom dan molekul dapat memancarkan atau menyerap
energi hanya dalam jumlah tertentu. Jumlah atau paket energi terkecil yang dapat dipancarkan atau
diserap oleh atom atau molekul dalam bentuk radiasi elektromagnetik disebut kuantum.Planck
menemukan bahwa energi foton (kuantum) berbanding lurus dengan frekuensi cahaya.

E=h.f
Dengan;
E = Energi
h = Konstanta planck
f = Frekuensi radiasi

Einstein juga menemukan Gerak brown dapat diamati dengan menggunakan


mikroskop ultra. Jika Mikroskop ultra difokuskan pada suatu sistem dispersi koloid pada arah
tegak lurus dengan berkas cahaya berlatar belakang gelap, maka akan tampak partikelpartikel koloid, bukan sebagai partikel dengan batas yang jelas, tetapi sebagai bintik yang
berkilauan. Dengan mengikuti bintik-bintik cahaya yang dipantulkan itu, kitra dapat
mengetahui bahwa partikel-partikel koloid secara terus-menerus bergerak lurus kesegala arah
secara acak (zig-zag).Gerak zig-zag dan tidak beraturan inilah yang disebut gerak
Brown.Gerak Brown terjadi akibat adanya tumbukan yang tidak seimbang antara partikelpartikel koloid dengan molekul-molekul fase pendispersinya. Gerak Brown koloid akan
terjadi semakin cepat jika ukuran partikel-partikel koloid semakin kecil.
Albert Einstein mempunyai penjelasan matematis tentang gerak Brown. Menurut Einstein,
suatu partikel mikroskopis yang melayang dalam suatu medium akan menunjukan gerakan
acak karena banyaknya tabrakan oleh molekul-molekul pada sisi-sisi partikel itu tidak sama.
Akibatnya, partikel koloid akan bergerak searah dengan arah resultan vektor atas gaya yang
bekerja pada partikel koloid tersebut. Disamping itu, kenaikan temperatur meningkatkan laju
gerak Brown.Ini membuktikan, bahwa energi kinetik molekul merupakan fungsi
temperatur.Ramalan matematis Einstein mengenai tabrakan acak yang tidak seragam itu
dibuktikan kebenarannya oleh ilmuan Prancis, Jean Periin.Gerak Brown ini juga
membuktikan teori kinetik molekul.Gerak Brown pada sistem koloid menyebabkan partikelpartikel koloid tersebut merata dalam medium pendispersinya dan tidak mungkin memisah
meskipun didiamkan. Contoh gerak Brown yang paling mudah diamati adalah pada susu.
Apabila susu didiamkan untuk waktu beberapa lama, tidak akan didapati endapan. Hal ini
disebabkan karena adanya gerak terus-menerus secara acak yang dilakukan oleh partikelpartikel koloid dalam susu sehingga antara susu dan pelarutnya yang dalam hal ini adalah air.
Gerak acak seperti itulah yang disebut dengan gerak Brown. Gerak Brown inilah yang
seirng dijadikan sebagai bukti teori kinetik molekul.
Einstein menulis makalah tentang Critical Opalescence dan gejala birunya langit pada
tengan hari dan merah pada senja hari, makalah tentang fisikastatistik klasik, bersama Mayer,
Einstein menghasilkan dua makalah mengenai semi vektor yang kemudian mereka kirimkan
ke Royal Dutch Academy. Makalah itu adalah atas dorongan dari Ehrenfest yang menuntut
pengertian yang lebih baik tentang hubungan antara representasi nilai tunggal dan nilai ganda
dari group Lorentz.

PENGHARGAAN ALBERT EINSTEIN

Hadiah Nobel Fisika (1921)


Medali Matteucci (1921)
Medali Copley (1925)
Medali Max Planck (1929)
Tokoh Time Abad Ini (1999
Sebuah satuan dalam fotokimia dinamai einstein, sebuah unsur kimia dinamai
einsteinium, dan sebuah asteroid dinamai 2001 Einstein.

EVALUASI
1. Teori dan percobaan apa yang dilakukan oleh Einstein untuk meyakinkan Flibert
dan Klein ?
2. Pada tahun 1929, Einstein menerima medali yang kedua atas penemuan mekanika
kuantum. Penemuan apa yang dilakukan oleh Einstein sehingga mendapat medali
yang pertama ?
3. Karya karya apa yang masih ada sekarang yang dibuat oleh Einstein ?
4. Panghargaan - penghargaan apa saja yang diterima oleh Einstein atas
penemuannya dan sumbangannya untuk ilmu fisika ?

BAB III
MENGENAL KEHIDUPAN SIR ISAC NEWTON

PENDAHULUAN
A. Latar Belkang
Sir Isaac Newton FRS (lahir di Woolsthorpe-by-Colsterworth, Lincolnshire, 4 Januari
1643 meninggal 31 Maret 1727 pada umur 84 tahun; KJ: 25 Desember 1642 20 Maret
1727) adalah seorang fisikawan, matematikawan, ahli astronomi, filsuf alam, alkimiawan,
dan teolog yang berasal dari Inggris. Ia merupakan pengikut aliran heliosentris dan
ilmuwan yang sangat berpengaruh sepanjang sejarah, bahkan dikatakan sebagai bapak
ilmu fisika klasik.
Karya bukunya Philosophi Naturalis Principia Mathematica yang diterbitkan pada
tahun 1687 dianggap sebagai buku paling berpengaruh sepanjang sejarah sains. Buku ini
meletakkan dasar-dasar mekanika klasik. Dalam karyanya ini, Newton menjabarkan
hukum gravitasi dan tiga hukum gerak yang mendominasi pandangan sains mengenai
alam semesta selama tiga abad. Newton berhasil menunjukkan bahwa gerak benda di
Bumi dan benda-benda luar angkasa lainnya diatur oleh sekumpulan hukum-hukum alam
yang sama.
Ia membuktikannya dengan menunjukkan konsistensi antara hukum gerak planet Kepler
dengan teori gravitasinya. Karyanya ini akhirnya menyirnakan keraguan para ilmuwan
akan heliosentrisme dan memajukan revolusi ilmiah.
Dalam bidang mekanika, Newton mencetuskan adanya prinsip kekekalan momentum
dan momentum sudut. Dalam bidang optika, ia berhasil membangun teleskop refleksi
yang pertama dan mengembangkan teori warna berdasarkan pengamatan bahwa sebuah
kaca prisma akan membagi cahaya putih menjadi warna-warna lainnya. Ia juga
merumuskan hukum pendinginan dan mempelajari kecepatan suara.
Dalam bidang matematika pula, bersama dengan karya Gottfried Leibniz yang dilakukan
secara terpisah, Newton mengembangkan kalkulus diferensial dan kalkulus integral. Ia
juga berhasil menjabarkan teori binomial, mengembangkan "metode Newton" untuk
melakukan pendekatan terhadap nilai nol suatu fungsi, dan berkontribusi terhadap kajian
deret pangkat.
Sampai sekarang pun Newton masih sangat berpengaruh di kalangan ilmuwan. Sebuah
survei tahun 2005 yang menanyai para ilmuwan dan masyarakat umum di Royal Society
mengenai siapakah yang memberikan kontribusi lebih besar dalam sains, apakah Newton
atau Albert Einstein, menunjukkan bahwa Newton dianggap memberikan kontribusi yang
lebih besar.
Masa-masa Awal
Isaac Newton dilahirkan pada tanggal 4 Januari 1643 [KJ: 25 Desember 1642] di
Woolsthorpe-by-Colsterworth, sebuah hamlet (desa) di county Lincolnshire. Pada saat
kelahirannya, Inggris masih mengadopsi kalender Julian, sehingga hari kelahirannya dicatat
sebagai 25 Desember 1642 pada hari Natal. Ayahnya yang juga bernama Isaac Newton
meninggal tiga bulan sebelum kelahiran Newton. Newton dilahirkan secara prematur;
dilaporkan pula ibunya, Hannah Ayscough, pernah berkata bahwa ia dapat muat ke dalam
sebuah cangkir ( 1,1 liter). Ketika Newton berumur tiga tahun, ibunya menikah kembali dan
meninggalkan Newton di bawah asuhan neneknya, Margery Ayscough.

Sejak usia 12 hingga 17 tahun, Newton mengenyam pendidikan di sekolah The King's
School yang terletak di Grantham (tanda tangannya masih terdapat di perpustakaan sekolah).
Ia sempat dikeluarkan oleh keluarganya untuk menjadi [petani, namun atas saran dari kepala
sekolah akhirnya newton kembali ke sekolah dan lulus pada usia 18 tahun dengan nilai yang
memuaskan.
Pada Juni 1661, Newton diterima di Trinity College Universitas Cambridge sebagai
seorang sizar (mahasiswa yang belajar sambil bekerja). Pada tahun 1665, ia menemukan
teorema binomial umum dan mulai mengembangkan teori matematika yang pada akhirnya
berkembang menjadi kalkulus. Segera setelah Newton mendapatkan gelarnya pada Agustus
1665, Universitas Cambridge ditutup oleh karena adanya Wabah Besar. Pada tahun 1667, ia
kembali ke Cambridge sebagai pengajar di Trinity.
Masa Dewasa
Berbagai buku karya Isaac Newton sampai saat sangat berpengaruh terhadap
perkembagan ilmu pengetahuan dunia modern. Salah satu karya buku ilmiah Isaac Newton
Philosophi Naturalis Principia Mathematica yang diterbitkan pada tahun 1687 dianggap
sebagai buku paling berpengaruh sepanjang sejarah ilmu pengetahuan dunia. Buku ini
meletakkan dasar-dasar mekanika klasik. Dalam karyanya ini, Newton menjabarkan hukum
gravitasi dan tiga hukum gerak yang mendominasi pandangan sains mengenai alam semesta
selama tiga abad. Newton berhasil menunjukkan bahwa gerak benda di Bumi dan bendabenda luar angkasa lainnya diatur oleh sekumpulan hukum-hukum alam yang sama. Ia
membuktikannya dengan menunjukkan konsistensi antara hukum gerak planet Kepler dengan
teori gravitasinya. Karyanya ini akhirnya menyirnakan keraguan para ilmuwan akan
heliosentrisme dan memajukan revolusi ilmiah.
Beberapa buku karya ilmiah Newton lainnya yang terkenal sampai saat ini adalah:
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.

Method of Fluxions (1671),


De Motu Corporum (1684),
Philosophi Naturalis Principia Mathematica (1687),
Opticks (1704),
Reports as Master of the Mint (1701-1725),
Arithmetica Universalis (1707) dan
An Historical Account of Two Notable Corruptions of Scripture(1754).

Matematika
Kebanyakan ahli sejarah percaya bahwa Newton dan Leibniz mengembangkan kalkulus
secara terpisah. Keduanya pula menggunakan notasi matematika yang berbeda pula. Menurut
teman-teman dekat Newton, Newton telah menyelesaikan karyanya bertahun-tahun sebelum
Leibniz, namun tidak mempublikasikannya sampai dengan tahun 1693. Ia pula baru
menjelaskannya secara penuh pada tahun 1704, manakala pada tahun 1684, Leibniz sudah
mulai mempublikasikan penjelasan penuh atas karyanya. Notasi dan "metode diferensial"
Leibniz secara universal diadopsi di Daratan Eropa, sedangkan Kerajaan Britania baru
mengadopsinya setelah tahun 1820.

Newton umumnya diakui sebagai penemu teorema binomial umum yang berlaku untuk
semua eksponen. Ia juga menemukan identitas Newton, metode Newton, mengklasifikasikan
kurva bidang kubik, memberikan kontribusi yang substansial pada teori beda hingga, dan
merupakan yang pertama untuk menggunakan pangkat berpecahan serta menerapkan
geometri koordinat untuk menurunkan penyelesaian persamaan Diophantus.
Kalkulus (Bahasa Latin: calculus, artinya "batu kecil", untuk menghitung) adalah cabang
ilmu matematika yang mencakup limit, turunan, integral, dan deret tak terhingga. Kalkulus
adalah ilmu mengenai perubahan, sebagaimana geometri adalah ilmu mengenai bentuk dan
aljabar adalah ilmu mengenai pengerjaan untuk memecahkan persamaan serta aplikasinya.
Kalkulus memiliki aplikasi yang luas dalam bidang-bidang sains, ekonomi, dan teknik; serta
dapat memecahkan berbagai masalah yang tidak dapat dipecahkan dengan aljabar elementer.
Kalkulus memiliki dua cabang utama, kalkulus diferensial dan kalkulus integral yang
saling berhubungan melalui teorema dasar kalkulus. Pelajaran kalkulus adalah pintu gerbang
menuju pelajaran matematika lainnya yang lebih tinggi yang khusus mempelajari fungsi dan
limit, yang secara umum dinamakan analisis matematika

B. Tujuan
1. Mengethui sejarah perkembangannya
2. Mengethui seberapa besar pengaruh Sir Isac Newton
3. Mengethui kisah kematian Sir Isac Newton
4. Mengethui kontroversi-kontroversi dalam kehidupan Sir Isac Newton

Sejarah Perkembangannya

Sir Isaac Newton adalah salah seorang penemu dan kontributor kalkulus yang terkenal.
Sejarah perkembangan kalkulus bisa ditilik pada beberapa periode zaman, yaitu zaman kuno,
zaman pertengahan, dan zaman modern. Pada periode zaman kuno, beberapa pemikiran
tentang kalkulus integral telah muncul, tetapi tidak dikembangkan dengan baik dan
sistematis. Perhitungan volume dan luas yang merupakan fungsi utama dari kalkulus integral
bisa ditelusuri kembali pada Papirus MoskwaMesir (1800 SM). Pada papirus tersebut, orang
Mesir telah mampu menghitung volume piramida terpancung. Archimedes mengembangkan
pemikiran ini lebih jauh dan menciptakan heuristik yang menyerupai kalkulus integral.
Pada zaman pertengahan, matematikawan India, Aryabhata, menggunakan konsep
kecil tak terhingga pada tahun 499 dan mengekspresikan masalah astronomi dalam bentuk
persamaan diferensial dasar. Persamaan ini kemudian mengantar Bhskara II pada abad ke-12
untuk mengembangkan bentuk awal turunan yang mewakili perubahan yang sangat kecil
takterhingga dan menjelaskan bentuk awal dari "Teorema Rolle". Sekitar tahun 1000,
matematikawan IrakIbn al-Haytham (Alhazen) menjadi orang pertama yang menurunkan
rumus perhitungan hasil jumlah pangkat empat, dan dengan menggunakan induksi
matematika, dia mengembangkan suatu metode untuk menurunkan rumus umum dari hasil
pangkat integral yang sangat penting terhadap perkembangan kalkulus integral. Pada abad ke12, seorang PersiaSharaf al-Din al-Tusi menemukan turunan dari fungsi kubik, sebuah hasil
yang penting dalam kalkulus diferensial. Pada abad ke-14, Madhava, bersama dengan
matematikawan-astronom dari mazhab astronomi dan matematika Kerala, menjelaskan kasus
khusus dari deret Taylor, yang dituliskan dalam teks Yuktibhasa.
Pada zaman modern, penemuan independen terjadi pada awal abad ke-17 di Jepang
oleh matematikawan seperti Seki Kowa. Di Eropa, beberapa matematikawan seperti John
Wallis dan Isaac Barrow memberikan terobosan dalam kalkulus. James Gregory
membuktikan sebuah kasus khusus dari teorema dasar kalkulus pada tahun 1668.

Gottfried Wilhelm Leibniz pada awalnya dituduh menjiplak dari hasil kerja Sir Isaac Newton
yang tidak dipublikasikan, namun sekarang dianggap sebagai kontributor kalkulus yang hasil
kerjanya dilakukan secara terpisah.
Leibniz dan Newton mendorong pemikiran-pemikiran ini bersama sebagai sebuah kesatuan
dan kedua orang ilmuwan tersebut dianggap sebagai penemu kalkulus secara terpisah dalam
waktu yang hampir bersamaan. Newton mengaplikasikan kalkulus secara umum ke bidang
fisika sementara Leibniz mengembangkan notasi-notasi kalkulus yang banyak digunakan
sekarang.
Ketika Newton dan Leibniz mempublikasikan hasil mereka untuk pertama kali,
timbul kontroversi di antara matematikawan tentang mana yang lebih pantas untuk menerima
penghargaan terhadap kerja mereka. Newton menurunkan hasil kerjanya terlebih dahulu,
tetapi Leibniz yang pertama kali mempublikasikannya. Newton menuduh Leibniz mencuri
pemikirannya dari catatan-catatan yang tidak dipublikasikan, yang sering dipinjamkan
Newton kepada beberapa anggota dari Royal Society.
Pemeriksaan secara terperinci menunjukkan bahwa keduanya bekerja secara terpisah, dengan
Leibniz memulai dari integral dan Newton dari turunan. Sekarang, baik Newton dan Leibniz
diberikan penghargaan dalam mengembangkan kalkulus secara terpisah. Adalah Leibniz yang
memberikan nama kepada ilmu cabang matematika ini sebagai kalkulus, sedangkan Newton
menamakannya "The science of fluxions".
Sejak itu, banyak matematikawan
pengembangan lebih lanjut dari kalkulus.

yang

memberikan

kontribusi

terhadap

Kalkulus menjadi topik yang sangat umum di SMA dan universitas zaman modern.
Matematikawan seluruh dunia terus memberikan kontribusi terhadap perkembangan kalkulus.
Pengaruh penting Sir Isac Newton
Walau beberapa konsep kalkulus telah dikembangkan terlebih dahulu di Mesir, Yunani,
Tiongkok, India, Iraq, Persia, dan Jepang, penggunaaan kalkulus modern dimulai di Eropa

pada abad ke-17 sewaktu Isaac Newton dan Gottfried Wilhelm Leibniz mengembangkan
prinsip dasar kalkulus. Hasil kerja mereka kemudian memberikan pengaruh yang kuat
terhadap perkembangan fisika.
Aplikasi kalkulus diferensial meliputi perhitungan kecepatan dan percepatan, kemiringan
suatu kurva, dan optimalisasi. Aplikasi dari kalkulus integral meliputi perhitungan luas,
volume, panjang busur, pusat massa, kerja, dan tekanan. Aplikasi lebih jauh meliputi deret
pangkat dan deret Fourier.
Kalkulus juga digunakan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih rinci mengenai ruang,
waktu, dan gerak. Selama berabad-abad, para matematikawan dan filsuf berusaha
memecahkan paradoks yang meliputi pembagian bilangan dengan nol ataupun jumlah dari
deret takterhingga. Seorang filsuf Yunani kuno memberikan beberapa contoh terkenal seperti
paradoks Zeno. Kalkulus memberikan solusi, terutama di bidang limit dan deret takterhingga,
yang kemudian berhasil memecahkan paradoks tersebut.
KALKULUS DIFFERENSIAL

Grafik dari sebuah fungsi (garis hitam) dan sebuah garis singgung terhadap fungsi (garis
merah). Kemiringan garis singgung sama dengan turunan dari fungsi pada titik singgung
Kalkulus diferensial adalah salah satu cabang kalkulus dalam matematika yang mempelajari
bagaimana nilai suatu fungsi berubah menurut perubahan input nilainya. Topik utama dalam
pembelajaran kalkulus diferensial adalah turunan. Turunan dari suatu fungsi pada titik
tertentu menjelaskan sifat-sifat fungsi yang mendekati nilai input. Untuk fungsi yang bernilai
real dengan variabel real tunggal, turunan pada sebuah titik sama dengan kemiringan dari
garis singgunggrafik fungsi pada titik tersebut. Secara umum, turunan suatu fungsi pada
sebuah titik menentukan pendekatan linear terbaik fungsi pada titik tersebut.
Proses pencarian turunan disebut pendiferensialan (differentiation). Teorema dasar kalkulus
menyatakan bahwa pendiferensialan adalah proses keterbalikan dari pengintegralan.

Turunan sering digunakan untuk mencari titik ekstremum dari sebuah fungsi.
Persamaan-persamaan yang melibatkan turunan disebut persamaan diferensial dan sangat
penting dalam mendeskripsikan fenomena alam. Turunan dan perampatannya
(generalization) sering muncul dalam berbagai bidang matematika, seperti analisis kompleks,
analisis fungsional, geometri diferensial, dan bahkan aljabar abstrak.
TURUNAN
Misalkan x dan y adalah bilangan real di mana y adalah fungsi dari x, yaitu y = f(x).
Salah satu dari jenis fungsi yang paling sederhana adalah fungsi linear. Ini adalah grafik
fungsi dari garis lurus. Dalam kasus ini, y = f(x) = mx + c, di mana m dan c adalah bilangan
real yang tergantung pada garis mana grafik tersebut ditentukan. m disebut sebagai
kemiringan dengan rumus:

Namun, hal-hal di atas hanya berlaku kepada fungsi linear. Fungsi nonlinear tidak memiliki
nilai kemiringan yang pasti. Turunan dari f pada titik x adalah pendekatan yang paling baik
terhadap gagasan kemiringan f pada titik x, biasanya ditandai dengan f'(x) atau dy/dx.
Bersama dengan nilai f di x, turunan dari f menentukan pendekatan linear paling dekat, atau
disebut linearisasi, dari f di dekat titik x. Sifat-sifat ini biasanya diambil sebagai definisi dari
turunan.
Sebuah istilah yang saling berhubungan dekat dengan turunan adalah diferensial fungsi.

Garis singgung pada (x, f(x))


Bilamana x dan y adalah variabel real, turunan dari f pada x adalah kemiringan dari
garis singgung grafik f' di titik x. Karena sumber dan target dari f berdimensi satu, turunan
dari f adalah bilangan real. Jika x dan y adalah vektor, maka pendekatan linear yang paling
mendekati grafik f tergantung pada bagaimana f berubah di beberapa arah secara bersamaan.
Dengan mengambil pendekatan linear yang paling dekat di satu arah menentukan sebuah
turunan parsial, biasanya ditandai dengan y/x. Linearisasi dari f ke semua arah secara

bersamaan disebut sebagai turunan total. Turunan total ini adalah transformasi linear, dan ia
menentukan hiperbidang yang paling mendekati grafik dari f. Hiperbidang ini disebut sebagai
hiperbidang oskulasi; ini secara konsep sama dengan mengambil garis singgung ke semua
arah secara bersamaan.
Penerapan turunan
Jika f adalah fungsi yang dapat diturunkan pada R (atau interval terbuka) dan x adalah
maksimum lokal ataupun minimum lokal dari f, maka turunan dari f di titik x adalah nol; titiktitik di mana f '(x) = 0 disebut titik kritis atau titik pegun (dan nilai dari f di x disebut nilai
kritis). (Definisi dari titik kritis kadang kala diperluas sampai meliputi titik-titik di mana
turunan suatu fungsi tidak eksis.) Sebaliknya, titik kritis x dari f dapat dianalisa dengan
menggunakan turunan ke-dua dari f di x:

jika turunan ke-dua bernilai positif, x adalah minimum lokal;


jika turunan ke-dua bernilai negatif, x adalah maksimum lokal;
jika turunan ke-dua bernilai nol, x mungkin maksimum lokal, minimum lokal, ataupun
tidak kedua-duanya. (Sebagai contohnya, f(x)=x memiliki titik kritis di x=0, namun
titik itu bukanlah titik maksimum ataupun titik minimum; sebaliknya f(x) = x4
mempunyai titik kritis di x = 0 dan titik itu adalah titik minimum maupun
maksimum.)

Ini dinamakan sebagai uji turunan ke dua. Sebuah pendekatan alternatif lainnya, uji turunan
pertama melibatkan nilai f ' di kedua sisi titik kritis.
Menurunkan fungsi dan mencari titik-titik kritis biasanya merupakan salah satu cara yang
sederhana untuk mencari minima lokal dan maksima lokal, yang dapat digunakan untuk
optimalisasi. Sesuai dengan teorema nilai ekstremum, suatu fungsi yang kontinu pada interval
tertutup haruslah memiliki nilai-nilai minimum dan maksimum paling sedikit satu kali. Jika
fungsi tersebut dapat diturunkan, minima dan maksima hanya dapat terjadi pada titik kritis
atau titik akhir.

Optika

Dari tahun 1670 sampai dengan 1672, Newton mengajar bidang optika. Semasa periode
ini, ia menginvestigasi refraksi cahaya, menunjukkan bahwa kaca prisma dapat membagibagi cahaya putih menjadi berbagai spektrum warna, serta lensa dan prisma keduanya akan
menggabungkan kembali cahaya-cahaya tersebut menjadi cahaya putih.

Dia juga menunjukkan bahwa cahaya berwarna tidak mengubah sifat-sifatnya dengan
memisahkan berkas berwarna dan menyorotkannya ke berbagai objek. Newton mencatat
bahwa tidak peduli apakah berkas cahaya tersebut dipantulkan, dihamburkan atau
ditransmisikan, warna berkas cahaya tidak berubah. Dengan demikian dia mengamati bahwa
warna adalah interaksi objek dengan cahaya yang sudah berwarna, dan objek tidak
menciptakan warna itu sendiri. Ini dikenal sebagai teori warna Newton.
Dari usahanya ini dia menyimpulkan bahwa lensa teleskop refraksi akan mengalami
gangguan akibat dispersi cahaya menjadi berbagai warna (aberasi kromatik). Sebagai bukti
konsep ini dia membangun teleskop menggunakan cermin sebagai objektif untuk mengakali
masalah tersebut.
Pengerjaan rancangan ini, teleskop refleksi fungsional pertama yang dikenal, yang
sekarang disebut sebagai teleskop Newton melibatkan pemecahan masalah bagaimana
menemukan bahan cermin yang cocok serta teknik pembentukannya. Newton menggosok
cerminny sendiri dari komposisi khusus logam spekulum yang sangat reflektif, menggunakan
cincin Newton untuk menilai mutu optika teleskopnya. Pada akhir 1668 dia berhasil
memproduksi teleskop pantul pertamanya.
Pada tahun 1671 Royal Society meminta demonstrasi teleskop pantulnya. Minat
mereka mendorongnya untuk menerbitkan catatannya, On Colour (Tentang Warna), yang
kemudian dikembangkannya menjadi Opticks.
Ketika Robert Hooke mengkritik beberapa gagasan Newton, dia begitu tersinggung
sehingga dia menarik diri dari depan publik. Newton dan Hooke berkomunikasi singkat pada
tahun 1679-1680, ketika Hooke, yang ditunjuk untuk mengelola korespondensi Royal
Society, menulis surat yang dimaksudkan untuk memperoleh sumbangan dari Newton untuk
penerbitan Royal Society, yang mendorong Newton untuk menyelesaikan bukti bahwa orbit
elips planet merupakan hasil dari gaya sentripetal yang berbanding terbalik dengan kuadrat
vektor jari-jari (lihat hukum gravitasi Newton) dan De motu corporum in gyrum). Namun
hubungan kedua ilmuwan tersebut umumnya tetap buruk sampai saat kematian Hooke.
Newton berargumen bahwa cahaya terdiri dari partikel atau corpuscles, yang
direfraksikan dengan percepatan ke dalam medium yang lebih rapat. Dia condong kepada
teori gelombang seperti suara untuk menerangkan pola berulang pemantulan dan transmisi
oleh film tipis (Opticks Bk.II, Props. 12), tapi masih mempertahankan teori 'fits' yang
menentukan apakah corpuscles dipantulkan atau diteruskan. Para fisikawan kemudian lebih
menyukai teori gelombang murni untuk cahaya untu menjelaskan pola interferensi, dan

fenomena umum difraksi. Mekanika kuantum, foton, dan dualisme gelombang-partikel


dewasa ini hanya memiliki kemiripan sedikit saja dengan pemahaman Newton terhadap
cahaya.
Dalam Hypothesis of Light yang terbit pada tahun 1675, Newton mendalilkan
keberadaan eter untuk menghantarkan gaya antarpartikel. Kontak dengan Henry More,
seorang teosofis, membangkitkan minatnya dalam alkimia. Dia mengganti eter dengan gaya
gaib yang didasarkan kepada gagasan hermetis tentang gaya tarik dan tolak antara partikel.
John Maynard Keynes, yang memperoleh banyak tulisan Newton tentang alkimia,
menyatakan bahwa "Newton bukanlah orang pertama dari Abad Pencerahan (Age of
Reason): beliau adalah ahli sihir terakhir." Minat Newton dalam alkimia tidak dapat
dipisahkan dari sumbangannya terhadap ilmu pengetahuan; namun tampaknya dia memang
meninggalkan penelitian alkimianya.. (Ini adalah ketika tidak ada perbedaan yang jelas antara
alkimia dan sains). Bila saja dia tidak mengandalkan gagasan gaib aksi pada suatu jarak,
dalam ruang hampa, dia mungkin tidak akan mengembangkan teori gravitasinya. (Lihat pula
studi ilmu gaib Isaac Newton).
Pada tahun 1704 Newton menerbitkan Opticks, yang menguraikan secara terperinci
teori korpuskular tentang cahaya. Dia menganggap cahaya terbuat partikel-partikel
(corpuscles) yang sangat halus, bahwa materi biasa terdiri dari partikel yang lebih kasar, dan
berspekulasi bahwa melalui sejenis transmutasi alkimia "mungkinkah benda kasar dan cahaya
dapat berubah dari satu bentuk ke bentuk yang lain, ... dan mungkinkah benda-benda
menerima aktivitasnya dari partikel cahaya yang memasuki komposisinya?" ("Are not gross
Bodies and Light convertible into one another, ...and may not Bodies receive much of their
Activity from the Particles of Light which enter their Composition?" ( Newton juga
membangun bentuk primitif generator elektrostatik gesek, menggunakan bulatan gelas
(Optics, 8th Query).
Di dalam artikel berjudul "Newton, prisms and the 'opticks' of tunable lasers
diindikasikan bahwa Newton dalam bukunya Opticks adalah yang pertama kali menunjukkan
diagram penggunaan prisma sebagai pengekspansi berkas cahaya. Dalam buku yang sama dia
memerikan, lewat diagram, penggunaan susunan prisma berganda. Sekitar 278 tahun setelah
diskusi oleh Newton, pengekspansi prisma berganda menjadi pokok dari pengembangan laser
tertalakan lebargaris sempit. Penggunaan prisma pengekspansi berkas ini berakibat terhadap
pengembangan teori dispersi prisma berganda.
Mekanika dan gravitasi

Pada tahun 1679 Newton kembali mengerjakan mekanika benda langit, yaitu gravitasi
dan efeknya terhadap orbit planet-planet, dengan rujukan terhadap hukum Kepler tentang
gerak planet. Ini dir4ngs4ng oleh pertukaran surat singkat pada masa 1679-80 dengan Hooke,

yang telah ditunjuk untuk mengelola korespondensi Royal Society, dan membuka
korespondensi yang dimaksudkan untuk meminta sumbangan dari Newton terhadap jurnal
ilmiah Royal Society.
Bangkitnya kembali ketertarikan Newton terhadap astronomi mendapatkan r4ngs4ng4n
lebih lanjut dengan munculnya komet pada musim dingin 1680-1681,yang dibahasnya dalam
korespondensi dengan John Flamsteed. Setelah diskusi dengan Hooke, Newton menciptakan
bukti bahwa:
Bentuk elips orbit planet akan berasal dari gaya sentripetal yang berbanding terbalik
dengan kuadrat vektor jari-jari.
Newton mengirimkan hasil kerjanya ini ke Edmond Halley dan ke Royal Society dalam De
motu corporum in gyrum, sebuah risalah yang ditulis dalam 9 halaman yang disalin ke dalam
buku register Royal Society pada Desember 1684 Risalah ini membentuk inti argumen yang
kemudian akan dikembangkan dalam Principia yang dipublikasikan pada 5 Juli 1687.
Dalam karyanya ini Newton menyatakan hukum gerak Newton yang memungkinkan
banyak kemajuan dalam revolusi Industri yang kemudian terjadi. Hukum ini tidak direvisi
lagi dalam lebih dari 200 tahun kemudian, dan masih merupakan pondasi dari teknologi nonrelativistik dunia modern. Dia menggunakan kata Latin gravitas (berat) untuk efek yang
kemudian dinamakan sebagai gravitasi, dan mendefinisikan hukum gravitasi universal.
Dalam karya yang sama, Newton mempresentasikan metode analisis geometri yang
mirip dengan kalkulus, dengan 'nisbah pertama dan terakhir', dan menentukan analisis untuk
menentukan (berdasarkan hukum Boyle) laju bunyi di udara, menentukan kepepatan bentuk
sferoid Bumi, memperhitungkan presesi ekuinoks akibat tarikan gravitasi bulan pada
kepepatan Bumi, memulai studi gravitasi ketidakteraturan gerak Bulan, memberikan teori
penentuan orbit komet, dan masih banyak lagi.
Hukum gerak Newton
Hukum gerak Newton adalah tiga hukum fisika yang menjadi dasar mekanika klasik.
Hukum ini menggambarkan hubungan antara gaya yang bekerja pada suatu benda dan gerak
yang disebabkannya. Hukum ini telah dituliskan dengan pembahasaan yang berbeda-beda
selama hampir 3 abad, dan dapat dirangkum sebagai berikut:
Lex 1: corpus omne perseverare in statu suo quiescendi vl movendi uniformeter in directum,
nisi quatenus a viribus impressis cogitur statum illim mutare.
Hukum 1: setiap benda akan mempertahankan keadaan diam atau bergerak lurus beraturan,
kecuali ada gaya yang bekerja untuk mengubahnya.
setiap benda akan memiliki kecepatan yang konstan kecuali ada gaya yang resultannya tidak
nol bekerja pada benda tersebut. Berarti jika resultan gaya nol, maka pusat massa dari suatu
benda tetap diam, atau bergerak dengan kecepatan konstan (tidak mengalami percepatan).
Hal ini berlaku jika dilihat dari kerangka acuan inersial.
Lex II: Mutationem motus proportionalem esse vi motrici impressae, et fiery secundum
lineam rectam qua vis illa imprimatur.
Diterjemahkan oleh Motte pada tahun 1729:
Law II: The alteration of motion is ever proportional to the motive force impressed, and id
made in the direction of the right line in which that force is impressed.

Yang dalam bahasa Indonesia berarti:


Hukum Kedua: Perubahan dari gerak selalu berbanding lurus terhadap gaya yang
dihasilkan/bekerja, dan memiliki arah yang sama dengan garis normal dari titik singgung
gaya dan benda.
Massa yang bertambah atau berkurang dari suatu system akan mengakibatkan
perubahan dalam momentum. Perubahan momentum ini bukanlah akibat dari gaya. Untuk
menghitung system dengan massa yang bias berubah-ubah, diperlukan persamaan yang
berbeda.
Sesuai dengan hukum pertama, turunan momentum terhadap waktu tidak nol ketika
terjadi perubahan arah, walaupun tidak terjadi perubahan besaran. Contohnya adalah gerakan
melingkar beratura. Hubungan ini juga secara tidak langsung menyatakan kekekalan
momentum: ketika result nda nol, momentu gaya yang bekerja pada benda nol, momentum
benda tersebut konstan. Setiap perubahan gaya berbanding lurus dengan prubahan
momentum tiap satuan waktu.
Hukum kedua ini perlu prubahan jika relativitas khusus diperhitungkan, karena dalam
kecepatan sangat tinggi hasil kali masa dengan kecepatan tidak mendekati momentum
sebenarnya.
Sistem dengan masa berubah
Sistem dengan masa berubah, seperti roket yang bahan bakarnya digunakan dan
mengeluarkan gas sisa termasuk dalam system tertutup dan tidak dapat dihitung dengan
hanya mengubah masa menjadi sebuah fungsi dari waktu di hukum kedua. Alasannya, seperti
yang tertulis dalam An Introduction to Mechanics karya Kleppner dan Kolenkow, adalah
bahwa hukum kedua Newton berlaku terhadap partikel-partikel secara mendasar. Pada
mekanika klasik, partikel memiliki masa yang constant. Dalam kasus partikel-partikel dalam
suatu system yang terdefinisikan dengan jelas, maka hukum Newton dapat digunakan dengan
menjumlahkan semua partikel dalam system:
Ftotal = M.apm
Dengan Ftotal adalah total gaya yang bekerja pada system, M adalah total massa dari system,
dan apm adalah percepatan dari pusat massa system.
sebuah benda dengan massa M mengalami gaya resultan sebesar F akan mengalami
percepatan a yang arahnya sama dengan arah gaya, dan besarnya berbanding lurus terhadap F
dan berbanding terbalik terhadap M. atau F=Ma. Bisa juga diartikan resultan gaya yang
bekerja pada suatu benda sama dengan turunan dari momentum linear benda tersebut
terhadap waktu.
Lex III: actono contrariam simper et aequalemesse reactionem: sive corporum duorum
actions in se mutuo simper esse aequales et in partes contrarias dirigi.
Hukum ketiga: untuk setiap aksi selalau ada reaksi yang sama besar dan berlawanan arah:
atau gaya dari dua benda pada satu sama lain selalu sama besar dan berlawanan arah.
Benda apapun yang menekan atau menarik benda lain mengalami tekanan atau tarikan
yang sam adari benda yang ditekan atau ditarik. Kalau anda menekan sebuah batu dengan jari

anda, jari ada juga ditekan oleh batu. Jika seekor kuda menarik sebuah batu dengna
menggunakan tali, maka kuda tersebut juga tertarik kea rah batu: untuk tali yang
digunakan, juga akan menarik sang kuda kea rah batu sebesar ia menarik sang batu kea rah
kuda.
Hukum ketiga ini menjelaskan bahwa semua gaya adalah interaksi antar abenda-benda
yang berbeda, maka tidak ada gaya yang berkerja hanyapada satu benda. Jika benda A
mengerjakan gaya pada benda B, benda B secara bersamaan akan mengerjakan gaya dengan
besar yang sama pada benda A dan kedua gaya segaris. Seperti yang ditunjukkan di diagram,
pada peluncur es (ice skater) memeberikan gaya satu sama lain dengan besar yang sama,
tetapi arah yang berlawanan. walaupun gaya yang diberikan sama,percepatan yang terjadi
tidaklah sama. Peluncur yang masanya lebih kecil akan mendapat percepatan yagn lebih
besar karena hukum kedua Newton. Dari gaya yang bekerja pada hukum ketiga ini adala gaya
yang bertipe sama. Misalnya antara roda dengan jalan sama-sama memberikan gaya gesek.
Secara sederhana, sebuah gaya selalu bekerja pada sepasang benda, dan tidak pernah
hanya pada sebuah benda. Jadi untuk setiap gaya selalu memiliki dua ujung. Setiap ujung
gaya ini sama kecuali arahnya yang berlawanan. Atau sebuah ujung gaya adalah cerminan
dari ujung lainnya.
Secara matematis, hukum ketiga ini berupa persamaan vector satu dimensi, yang bias
dituliskan sebagai berikut. Asumsikan benda A dan benda B memberikan gaya terhadap satu
sama lain.
Fa,b = - Fb,a
Dengan Fa,b adalah gaya-gaya yang bekerja pada A oleh B, dan Fb,a adalah gaya-gaya
yang bekerja pada B oleh A
Newton menggunakan hukum ketiga untuk menurunkan hukum kekekalan momentum,
namun dengan pengamatan yang lebih dalam, kekekalan momentum adalah ide yang lebih
mendasar (diturunkan melalui teorema Noether dari relativirtas Gaileo dibandingkan hukum
ketiga, dan tetep berlaku pada kasus yang membuat hukum ketiga Newton seakan-akan tidak
berlaku. Misalnya ketika medan gaya memiliki momentum, dan dalam mekanika kuantum.
gaya aksi dan reaksi dari dua benda memiliki besar yang sama, dengan arah terbalik, dan
segaris. Artinya jika ada benda A yang memberi gaya sebesar F pada benda B, maka benda B
akan memberi gaya sebesar F kepada benda A. F dan F memiliki besar yang sama namun
arahnya berbeda. Hukum ini juga terkenal sebagai hukum aksi-reaksi, dengan F disebut
sebagai aksi dan F adalah reaksinya. Ketiga hukum gerak ini pertama dirangkum oleh Isaac
Newton dalam karyanya Philosophi Naturalis Principia Mathematica, pertama kali
diterbitkan pada 5 Juli 1687. Newton menggunakan karyanya untuk menjelaskan dan meniliti
gerak dari bermacam-macam benda fisik maupun sistem. Contohnya dalam jilid tiga dari
naskah tersebut, Newton menunjukkan bahwa dengan menggabungkan antara hukum gerak
dengan hukum gravitasi umum, ia dapat menjelaskan hukum pergerakan planet milik Kepler
Bidang Astronomi
Tahun 1678 Newton menerbitkan buku karyanya yang masyhur Prinsip-prinsip
matematika mengenai filsafat alamiah (biasanya diringkas Principia saja). Dalam buku itu
Newton mengemukakan teorinya tentang hukum gaya berat dan tentang hukum gerak. Dia

menunjukkan bagaimana hukum-hukum itu dapat dipergunakan untuk memperkirakan secara


tepat gerakan-gerakan planit-planit seputar sang matahari. Persoalan utama gerak-gerik
astronomi adalah bagaimana memperkirakan posisi yang tepat dan gerakan bintangkemintang serta planet-planet. Ia membuktikannya dengan menunjukkan konsistensi antara
hukum gerak planet Kepler dengan teori gravitasinya.
Metode Eksperimen
Pada masa itu gagasan para cendekiawan Yunani masih menguasai apa yang diajarkan dalam
bidang ilmu sehingga temuan ilmiah mutakhir sebagian besar diabaikan. Ini sangat
menjengkelkan Isaac yang sangat yakin bahwa gagasan dalam bidang ilmu harus diuji dan
baru diterima jika kegunaannya dapat dibuktikan. Dia sepenuhnya mendukung metode
eksperimen dalam ilmu.
Pandangan heliosentrisnya tentang tata surya
Newton memperjelas pandangan heliosentrisnya tentang tata surya, yang
dikembangkan dalam bentuk lebih modern, karena pada pertengahan 1680-an dia sudah
mengakui Matahari tidak tepat berada di pusat gravitasi tata surya Bagi Newton, titik pusat
Matahari atau benda langit lainnya tidak dapat dianggap diam, namun seharusnya "titik pusat
gravitasi bersama Bumi, Matahari dan Planet-planetlah yang harus disebut sebagai Pusat
Dunia", dan pusat gravitasi ini "diam atau bergerak beraturan dalam garis lurus".(Newton
mengadopsi pandangan alternatif "tidak bergerak" dengan memperhatikan pandangan umum
bahwa pusatnya, di manapun itu, tidak bergerak.
Berkat Principia, Newton diakui dunia internasional, Dia mendapatkan lingkaran
pengagum, termasuk matematikawan kelahiran Swiss Nicolas Fatio de Duillier, yang
menjalin hubungan yang intens dengannya sampai 1693, saat hubungan tersebut mendadak
berakhir. Pada saat bersamaan Newton menderita gangguan saraf.
Kematian Sir Isac Newton
Mendekati akhir hayatnya, Newton bertempat tinggal di Cranbury Park, dekat
Winchester dengan kemenakan perempuan dan suaminya, sampai wafatnya pada tahun 1727.
Newton yang tetap melajang telah membagi-bagikan sebagian besar harta miliknya kepada
sanak keluarganya pada tahun-tahun terakhirnya, dan wafat tanpa meninggalkan warisan.
Setelah kematiannya, tubuh Newton ditemukan mengandung sejumlah besar raksa, mungkin
sebagai akibat studi alkimianya. Keracunan air raksa dapat menjelaskan keeksentrikan
Newton di akhir hayatnya.
Umur 80 tahun, Newton sering dililit penyakit tetapi penglihatannya masih baik. Untuk
membantu mengakomodasi kegiatannya, dipekerjakanlah seorang asisten. Newton tidak
menikah tapi ketiga saudara tirinya tetap mendapat perhatian darinya., Newton meninggal
tahun 1727, dalam usia 84 tahun. Dia mendapat kehormatan dimakamkan di Westminster
Abbey. tempat peristirahatan terakhir bagi keluarga raja, orang terkenal, pahlawan dan
ilmuwan. Setelah Newton meninggal, untuk mengenang jasa-jasanya dibuatlah mata uang
bergambar Newton.

Kontroversi Dalam Kehidupan Newton


1. Newton dan Robert Hooke di Royal Society
Tahun 1672 Newton diterima sebagai anggota Royal Society--kelompok ilmuwan yang
mengabdikan diri kepada metode eksperimental. Kepada kelompok ini, dia menyumbangkan
salah satu teleskopnya yang baru bersama temuannya tentang cahaya. Kelompok ini
membentuk sebuah komisi, dipimpin oleh Robert Hooke, untuk menilai temuan-temuan
Newton. Hooke dipekerjakan oleh Royal Society untuk menguji coba temuan-temuan baru.
Namun, karena Hooke mempunyai gagasan sendiri tentang cahaya, ia jadi enggan menerima
kebenaran temuan Newton. Ini membuat Newton heran dan kecewa sehingga dia
memutuskan tidak akan memublikasikan temuannya lagi.
Meskipun kadang dikatakan bahwa Newton terlalu sensitif terhadap penilaian atas
karyanya, sebenarnya dia hanya cemas kalau waktu yang dipakai untuk menguji coba temuan
itu akan menghambatnya membuat temuan baru.
2. Newton dan Leibniz
Kebanyakan ahli sejarah percaya bahwa Newton dan Leibniz mengembangkan kalkulus
secara terpisah. Keduanya pula menggunakan notasi matematika yang berbeda pula. Menurut
teman-teman dekat Newton, Newton telah menyelesaikan karyanya bertahun-tahun sebelum
Leibniz, namun tidak mempublikasikannya sampai dengan tahun 1693. Ia pula baru
menjelaskannya secara penuh pada tahun 1704, manakala pada tahun 1684, Leibniz sudah
mulai mempublikasikan penjelasan penuh atas karyanya. Notasi dan metode diferensial
Leibniz secara universal diadopsi di Daratan Eropa, sedangkan Kerajaan Britania baru
mengadopsinya setelah tahun 1820. Dalam buku catatan Leibniz, dapat ditemukan adanya
gagasan-gagasan sistematis yang memperlihatkan bagaimana Leibniz mengembangkan
kalkulusnya dari awal sampai akhir, manakala pada catatan Newton hanya dapat ditemukan
hasil akhirnya saja. Newton mengklaim bahwa ia enggan mempublikasi kalkulusnya karena
takut ditertawakan. Newton juga memiliki hubungan dekat dengan matematikawan Swiss
Nicolas Fatio de Duillier. Pada tahun 1691, Duillie merencanakan untuk mempersiapaan
versi baru buku Philosophiae Naturalis Principia Mathematica Newton, namun tidak pernah

menyelesaikannya. Pada tahun 1693 pula hubungan antara keduanya menjadi tidak sedekat
sebelumnya. Pada saat yang sama, Duillier saling bertukar surat dengan Leibniz.
Pada tahun 1699, anggota-anggota Royal Society mulai menuduh Leibniz menjiplak
karya Newton. Perselisihan ini memuncak pada tahun 1711. Royal Society kemudian dalam
suatu kajian memutuskan bahwa Newtonlah penemu sebenarnya dan mencap Leibniz sebagai
penjiplak. Kajian ini kemudian diragukan karena setelahnya ditemukan bahwa Newton
sendiri yang menulis kata akhir kesimpulan laporan kajian ini. Sejak itulah bermulainya
perselisihan sengit antara Newton dengan Leibniz. Perselisihan ini berakhir sepeninggal
Leibniz pada tahun 1716.
Newton umumnya diakui sebagai penemu teorema binomial umum yang berlaku untuk
semua eksponen. Ia juga menemukan identitas Newton, metode Newton, mengklasifikasikan
kurva bidang kubik, memberikan kontribusi yang substansial pada teori beda hingga, dan
merupakan yang pertama untuk menggunakan pangkat berpecahan serta menerapkan
geometri koordinat untuk menurunkan penyelesaian persamaan Diophantus.
3. Newton dan Raja Charles II
Isaac Newton hidup pada masa politik, agama, dan pendidikan belum terpisah. Waktu itu
Raja Charles II memerintahkan agar, setelah tujuh tahun, setiap pengajar di sekolah-sekolah
seperti Trinity College, tempat pendidikan para pendeta Gereja Anglikan, harus juga
ditahbiskan sebagai pendeta Gereja Anglikan. Termasuk orang-orang seperti Newton yang
hanya mengajar matematika dan ilmu alam, bukan teologi.
Meskipun sangat taat beragama, Newton tidak sepenuhnya setuju dengan beberapa
doktrin Gereja Anglikan. Jadi, nuraninya tidak membenarkan dirinya ditahbiskan menjadi
pendeta gereja tersebut. Dia bahkan sangat menentang keterlibatan politik dalam urusan
agama dan pendidikan. Satu-satunya jalan supaya Newton bisa tetap mengajar adalah jika
raja memberi pengecualian kepadanya. Tapi orang lain yang pernah minta hal yang sama
ternyata ditolak.
Newton berangkat ke London dan selama satu minggu memperjuangkan kasusnya di
hadapan raja. Selama di London, dia berkesempatan mengenal lebih baik ilmuwan-ilmuwan
lain di Royal Society, demikian sebaliknya. Mereka yang selama ini hanya mengenal Newton
dari surat-suratnya untuk membela temuannya, menyadari kekeliruan mereka menafsirkan
sikap percaya diri Newton sebagai tanda kesombongan. Mereka jadi tahu bahwa sikap tidak
sabar Newton semata-mata didorong keinginannya untuk cepat-cepat melanjutkan penelitian
baru. Setelah para ilmuwan itu tahu bahwa Newton sebenarnya ramah dan peduli pada orang
lain, mereka bangkit mendukungnya. Untung bagi Newton dan ilmu pengetahuan,
permintaannya untuk melanjutkan tugas di Trinity College tanpa harus menjadi pendeta,
dikabulkan raja.
4. Kehidupan Politik
Pada tahun 1689-1690 Newton menjabat di parlemen meskipun sebenarnya Newton
tidak menyukainya. Beliau mengalami sakit ketika keluar dari parlemen tahun 1690. Dan
pada tahun 1701 Newton kembali terpilih menjabat di parlemen.. Hanya satu kalimat yang ia
ucapkan sebagai seorang politisi, ia meminta seseorang untuk menutup jendela yang terbuka.

Newton sebenarnya tidak suka dengan politik, beliau terpaksa menjabat di parlemen.
Newton menjabat dua kali di parlemen. Newton dianggap sebagai orang yang berpengaruh
sehingga beliau diangkat menjabat di parlemen. Beliau juga sangat dihargai oleh orang-orang
pada masa itu sehingga beliau mendapatkan penghormatan duduk di parlemen.
Pada 1703 dia terpilih sebagai presiden Royal Society. Terpilihnya ia terus untuk
jabatan itu setiap tahun sepanjang hidupnya, menunjukkan betapa rekan-rekannya sesama
ilmuwan sangat menghormatinya. Setelah kembali ke dunia ilmu, Newton menerbitkan karya
pertamanya mengenai cahaya. Buku Opticks (Optik) memuat temuan-temuannya mengenai
optik dan saran-saran untuk penelitian lebih lanjut. Negara secara resmi mengakui karyakaryanya tahun 1705 ketika ia menjadi orang pertama yang dianugerahi gelar kebangsawanan
karena prestasinya dalam bidang ilmu.

5. Newton dan Buah Apel


Newton dan Teori buah apel pertama kali dikemukakan dalam buku yang berjudul
Voltaires Elements de la Philosophie de Newton, yang diterbitkan pada 1738. Ini sebelas
tahun sesudah Newton meninggal. Voltaire adalah seorang sinophilia sekaligus pengagum
Isaac Newton (1643-1727) . Tetapi satu-satunya sumber untuk cerita apel adalah keponakan
Sir Isaac, Catherine Barton Conduitt (1679-1739). Dia dan suaminya, John Conduitt tinggal
bersama dan rumah terus Newton dalam menurun tahun. Sumber lain adalah dari Rev
William Stukely , penulis biografi Newton pada tahun 1752 meskipun tidak pernah di
publikasikan sampai tahun 1936. Dalam tulisannya itu Stukely ia pernah menikmati sajian teh
di sore hari bersama Newton .Isaac Newton mengungkapkan bahwa dia terkenang pada
pohon-pohon apel di Woolsthorpe saat itu dia mendapat gagasan tentang gravitasi dari
jatuhnya sebuah apel. Bukti itu sendiri tidak cukup. Karena Stukely tidak melihat sendiri
kejadian itu , dan bisa saja ungkapan Newton lebih bersifat metafora. Dalam buku Against
The Gods Peter Bernstein di gambarkan , ilmuwan Jerman Karl Friedrich Gauss sangat geli
dengan mitos buah apel itu dan memberikan komentar yang cenderung mencemooh. Terlepas
dari benar tidaknya mitos tersebut, hasil penemuannya tentang gravitasi membuatnya bisa
dikenal masyarakat di dunia hingga saat ini.
6. Secret of Newton
Karena Newton tekun mendalami ilmu-ilmu religi, simbol, dan juga ramalan,
membuatnya dekat dengan perkumpulan-perkumpulan ilmuwan Eropa Kabalah abad
pertengahan yang saat itu menjadi musuh bebuyutan gereja. Sebuah perkumpulan atau
perserikatan ilmuwan paling terkemuka di Eropa ketika itu bernama Illuminati, yang
memiliki arti sebagai Yang Tercerahkan (Iluminatrix).
Newton menghitung umur bumi secara diam-diam ketika dia masuk ke dalam
perkumpulan iluminati atau biasa disebut kabbalah. Newton memprediksi kehancuran bumi
berdasarkan referensi alkitab, kitab ramalan serta sejarah. Hasil dari perhitungan Newton
adalah sejak tahun 800M ketika kerajaan Romawi suci hancur maka membutuhkan waktu
1260 tahun untuk membangunnya kembali. Ketika kerajaan Romawi suci terbentuk kembali
maka itulah kehancuran bumi, diramalakn bahwa saat itu kaum Yahudi akan memberantas
semua manusia yang tidak menjadi pengikutnya, dan akan terjadi peperangan yang sangat

hebat di daerah magedo atau disebut perang armagedon. Hal ini dikenal dengan sebutan
secret Newton, terakhir dikemukakan di suatu pertemuan di universitas Yerusalem tahun
1969.

KESIMPULAN
Sir Isaac Newton adalah salah seorang ilmuwan terbesar dalam sejarah perkembangan
ilmu pengetahuan di dunia. Jalan kehidupannya begitu berliku, mulai dari kelahirannya yang
tidak diharapakan, dimasa sekolah ia pernah dikucilkan dan sempat berhenti karena
permintaan keluarganya, pengalaman, serta konflik-konflik yang dialaminya ketika dewasa.
Berkat keuletan, rasa keingintahuan yang besar, dan ketelitiannya saat melakukan riset,
Newton akhirnya menemukan beberapa penemuan penting setelah menyelesaikan kuliahnya
seperti kalkulus integral, hukum gerak, teori gravitasi, optic serta masih banyak lagi
penemuan Newton baik dalam bidang fisika ataupun matematika. Hasil-hasil penemuannya
ini sangat berpengaruh besar pada perkembangan ilmu pengetahuan di dunia.

EVALUASI
1. Teori apa yang membuat Newton untuk membaca gagasan-gagasan dari 3 ilmuan
yaitu Descrates, Gallileo dan Keppler ?
2. Sebelum Newton menciptakan Replika Teleskop sendiri, alat apa yang digunakan
sebelumnya untuk penelitian optic ?
3. Pada umur yang ke 80 ia sering mengalami penyakit. Siapa nama asisten yang
tetap setia bersama Newton sampai ia wafat ?
4. Karya karya apa yang masih ada sekarang yang dibuat oleh Newton ?
5. Panghargaan - penghargaan apa saja yang diterima oleh Newton atas
penemuannya dan sumbangannya untuk ilmu fisika ?

BAB IV
SUMBANGAN AGAMA TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Ilmu pengetahuan bermula dari rasa ingin tahu, yang merupakan ciri khas manusia.
Manusia mempunyai rasa ingin tahu tentang benda-benda disekitarnya, seperti bulan,
bintang, dan matahari. Bahkan ingin tahu tentang dirinya sendiri.
Ilmu pengetahuan abad ke-20 telah mengubah segalanya, kemajuan- kemajuan serupa itu
sebenarnya telah terjadi di masa-masa sebelumnya. Salah satunya terjadi kira-kira tahun 2500
SM, ketika Stonehenge didirikan di Inggris dan Piramida dibangun di Mesir. Kedua
monument ini menyatukan gagasan astronomis dan religius yang kecanggihannya tidak
sepenuhnya di ketahui hingga abad ini. Penyelidikan mendalam tentang Stonehenge dan
piramida-piramida tersebut mengungkap pengetahuan matematika yang mengejutkan. Orang
yang membangun kedua monumen ini telah memahami istilah-istilah praktis yang paling
sederhana tentang hubungan antara dua sisi tegak dengan sisi miring dari segitiga siki-siku
yang tertentu. Dengan kata lain mereka telah memahami dasar dari apa yang kita kenal
sebagai dalil Pythagoras sekitar 2000 tahun sebelum Pythagoras lahir.
Selain itu, perkembangan pesat juga terjadi pada ilmu fisika terutama sejak abad ke-19.
Oleh karena itu orang membagi fisika dalam fisika klasik dan fisika modern. Fisika klasik
merupakan akumulasi dari pengatahuan, teori-teori, hukum-hukum, tentang sifat zat dan
energi yang sebelum tahun 1900 mengalami penyempurnaan. Adapun bidang-bidang yang
menjadi bahasannya meliputi mekanika, akustik, termometri, termodinimika, listrik dan
magnet, optika. Bidang bahasan ini tetap merupakan dasar dan kerekayasaan dan teknologi,
serta merupakan awal pelajaran fisika. Sekitar tahun 1900 terjadi beberapa fenomena anomali
dalam flsika klasik sehingga melahirkan fisika modern.
Sejarah perkembangan ilmu pengetahuan secara khusus ilmu fisika juga mengungkapkan
tentang peranan Agama di dalamnya.Ada banyak ilmuan baik muslim maupun non muslim
yang menyumbang banyak teori serta pemikiran yang sangat membantu dalam perkembangan
ilmu fisika.
Untuk itu makalah ini akan membahas semuanya tentang Sumbangan Agama terhadap
perkembangan ilmu fisika.

B. Tujuan
1. Mengetahui kehidupan ilmuwan muslim dan non muslim
penyumbang
perkembangan ilmu fisika.
2. Mengethui peran dan sumbangan ilmuwan muslim dan non muslim dalam
perkembangan ilmu fisika.
SUMBANGAN AGAMA ISLAM (MUSLIM)
Kaum muslimin meyakini bahwa semua ilmu pengetahuan berasal dari Allah. dan AlQur'an merupakan Kalamullah. Pengetahuan tentang zat, energi, ruang waktu dan interaksi
benda-benda di alam yang disebut dengan fisika. Berikut 3 contoh ilustrasinya:

a) Teori bahwa bumilah yang pusat tata surya (geosentris), bahkan alam semesta , karena di Al
Qur'an tidak pernah menyebutkan ada ayat menyatakan bumi beredar, tetapi matahari, bulan,
dan bintanglah yg beredar (QS 13:2, 14:33). Teori ini bahkan didukung seorang syeikh
terkemuka dari Arab Saudi, yg memfatwakan bahwa percaya kepada teori heliosentris bisa
menjerumuskan pada kemusrikan.
b) Teori bahwa besi magnet dapat digunakan sebagai pembangkit energi yg tak ada habisnya,
dengan dalil QS 57:25 yang menyatakan bahwa Allah menciptakan besi yg di dalamnya
terdapat kekuatan yang hebat, yang ia tafsirkan sebagai energi.
c) Teori 7 lapis atmosfir, karena dikatakan hujan turun dari langit QS 35:27 sedangkan Allah
menciptakan tujuh langit QS 41:12, sehingga hujan itu terjadi pada lapis langit pertama.
Dengan melihat teori dan klaim tersebut, sepertinya mereka mengulang apa yg pernah
dilakukan kaum mutakalimin (Pencipta filsafat) di masa lalu, yg mencari-cari suatu
kesimpulan hanya berdasarkan asumsi, sekalipun asumsi itu berasal dari suatu ayat Qur'an yg
ditafsirkan secara subyektif.Tentu saja, cara berpikir mutakalimin seperti ini tidak pernah
menghasilkan terobosan ilmiah yang hakiki, apalagidapat dipakai untuk keperluan praktis.
Para fisikawan muslim pada masa keemasan Islam adalah orang-orang yang dididik dari awal
dengan aqidah Islam, rata-rata mereka hafal Qur'an sebelum baligh. Mereka sagat memahami
bahwa alam memiliki hukum-hukumnya yang obyektif, yang dapat terungkap sendiri pada
mereka yag sabar melakukan pengamatan dan penelitian dengan sangat cermat.

Tokoh Dan Ilmuwan Islam Yang Berperan Dalam Perkembangan Fisika


1) Al-Khawarizmi (780-850M).

Nama lengkap Al-Khwarizmi adalah Mu ammad ibn Ms al-Khwrizm, seorang


kebangsaan persia yang sekolah di baghdad. Al-Khawarizmi adalah penemu Alqarisme
(Logaritma) dalam Ilmu Matematika, dia pula yang menjembatani antara matematika klasik
(Yunani, India) menjadi matematika modern. Dia mampu menggunakan sistem matematika
yang tinggi yaitu integrasi dan persamaan, yang dalam matematika disebut integral dan
deferensial, yang dalam matematika modern kedua macam teori itu bisa digabungkan dan
dinamakan Kalkulus.
Ia dilahirkan di Bukhara dan hidup pada awal pertengahan abad ke-9 M. Ketika masih
muda, al-Khawarizmi bekerja di bawah pemerintahan Khalifah al-Mamun di Bait alHikmah di Baghdad. Dia juga bekerja dalam sebuah observatori guna mempelajari

matematika dan astronomi di era kekuasaan Dinasti Abbasiyah.


Al-Khawarizmi juga dipercaya untuk memimpin perpustakaan Khalifah al-Mamun.
Sejawaran Sains George Sarton mengatakan, Pencapaian-pencapaian yang tertinggi telah
diperoleh

oleh

orang-orang

Timur

(maksudnya

adalah

Al-Khawarizmi).''

Dalam pendidikan telah dibuktikan bahawa al-Khawarizmi ialah seorang tokoh Islam yang
berpengetahuan luas. Pengetahuan dan kemahiran beliau bukan saja meliputi bidang syariat
tapi di dalam bidang falsafah, logika, aritmetika, geometri, kesusastraan, sejarah
Islam dan kimia.

Al-Khawarizmi sebagai guru aljabar di Eropa. Beliaulah yang mula-mula


menggunakan istilah algebra atau al-jabar dalam bahasa Arab. Kata aljabar berasal dari
judul kitab matematikawan terkenal Persia abad ke-9 Kitab al-Jabr Wal-Mugabala, yang
diterjemahkan

ke

dalam

buku

The

Book

of

Reasoning

and

Balancing.

Al-Khawarizmi menciptakan istilah secans dan tangens dalam penyelidikan trigonometri


dan astronomi.
Dia juga menemukan Sistem Nomor yang sangat penting bagi sistem nomor modern.
Dalam Sistem Nomor itu, al-Khawarizmi memuat istilah Cosinus, Sinus dan Tangen untuk
menyelesaikan persamaan trigonometri, teorema segitiga sama kaki, perhitungan luas
segitiga, segi empat maupun perhitungan luas lingkaran dalam geometri. Dalam hal ini ia
mengembangkan teorema segitiga yang antara lain untuk menghitung luas segitiga, jajaran
genjang dan luas lingkaran. Untuk ia menetapkan harga 3,1428571 yang hingga
sekarang tetap digunakan orang.Masalah pecahan dan sifat nomor perdana dan teori nomor
juga diperkenalkan. Banyak lagi konsep dalam matematik yang telah diperkenalkan alkhawarizmi sendiri.
Beliau juga memperkenalkan sistem angka India kepada orang Arab dan Barat. Istilah
matematik, logaritma telah dicipta oleh orang Barat untuk mengenang jasa-jasa beliau.
Konsep geometri dalam matematika yang diperkenalkan oleh al-Khawarizmi juga sangat
penting dalam bidang astronomi. Pasalnya Astronomi merupakan ilmu yang mengkaji
tentang bintang-bintang termasuk kedudukan, pergerakan, dan penafsiran yang berkaitan
dengan bintang. Guna menghitung kedudukan bintang terhadap bumi membutuhkan
perhitungan geometri.Bidang astronomi juga membuatkan al-Khawarizmi dikenali pada
zaman tamadun Islam.

2) Al-Kindi (801 M - 873 M).

Al-Kindi bukan hanya filsuf tetapi juga ilmuwan yang menguasai ilmu-ilmu pengetahuan
yang ada di zamannya. Ia adalah Abu Yusuf bin Ishaq dan terkenal dengan sebutan Filosof
Arab keturunan Arab asli.Dalam dunia barat dia dikenal dengan nama Al-Kindus. Memang
sudah menjadi semacam adat kebiasaan orang barat pada masa lalu dengan melatinkan
nama-nama orang terkemuka, sehingga kadang-kadang orang tidak mengetahui apakah
orang tersebut muslim atau bukan.
Tetapi para sejarawan kita sendiri maupun barat mengetahui dari buku-buku yang
ditinggalkan bahwa mereka adalah orang Islam, karena karya orisinil mereka dapat
diketahui dalam bentuk tulisan ilmiah mereka sendiri. Ilmuwan Muslim pertama yang
mencurahkan pikirannya untuk mengkaji ilmu optik adalahAbu Yusuf Yacub Ibnu Ishak AlKindi. Teori-teori yang dicetuskan Al-Kindi tentang ilmu optik telah menjadi hukumhukum perspektif di era Renaisans Eropa. Secara lugas, Al-Kindi menolak konsep tentang
penglihatan yang dilontarkan Aristoteles. Dalam pandangan ilmuwan Yunani itu,
penglihatan merupakan bentuk yang diterima mata dari obyek yang sedang dilihat. Namun,
menurut Al-Kindi penglihatan justru ditimbulkan daya pencahayaan yang berjalan dari mata
ke
obyek
dalam
bentuk
kerucut
radiasi
yang
padat.
Buku-buku yang ditinggalkannya mencakup berbagai cabang ilmu pengetahuan seperti
matematika, geometri, astronomi, pharmacologi (teori dan cara pengobatan), ilmu hitung,
ilmu jiwa, politik, musik, dan sebagainya. Hasil kerja kerasnya mampu menghasilkan
pemahaman baru tentang refleksi cahaya serta prinsip-prinsip persepsi visual. Buah pikir
Al-Kindi tentang optik terekam dalam kitab berjudul De Radiis Stellarum. Buku yang
ditulisnya itu sangat berpengaruh bagi sarjana Barat seperti Robert Grosseteste dan Roger
Bacon.

3) Ibnu Sina

Lahir pada tahun 980M, ia bernama Abu Ali Husain Ibn Abdillah Ibn Sina lahir di Afshana
suatu tempat di dekat Bukhara. Orang tuanya adalah pegawai tinggi pada pemerintahan
Dinasti Saman ,Sejak kecil Ia telah memperlihatkan ketajaman otaknya maupun daya
ingatannya yang luar biasa. Pada usia 18 tahun ia telah menguasai berbagai ilmu yang ada
pada waktu itu, yakni ilmu hukum matematika, politik, fisika, filsafat, dan kedokteran. Ia
banyak melakukan eksperimen dalam bidang fisika antara lain studi tentang gerak, gaya,
cahaya, panas dan berat jenis. Ia berpendapat bahwa cahaya itu terjadi karena adanya
diseminasi partikel-partikel yang berasal dan sumber cahaya. Pendapat Ibnu Sina ini
ternyata sesuai deagan teori foton yang kita kenal sekarang. Foton adalah partikel-partikel
cahaya yang mengandung energi yang dipancarkan dari sumber cahaya.
Menurut Abu Ubaid Al-Juzjani Ibn Sina selalu sibuk menulis.Buku yang ditulisnya
besar kecil, berjumlah lebih dari dua ratus, kebanyakannya dalam bahasa Arab dan
sebahagian kecil dalam bahasa Persia. Yang membuat nama Ibnu Sina terkenal ialah dua
diantara buku-buku itu, Al-Qanun Fi Al-Tibb dan Al-Syifa, diterjemahkan kedalam bahasa
Latin di abad kedua belas Masehi dan untuk masa lima ratus tahun menjadi buku pegangan
di Universitas-universitas Eropa. Al-Syifa merupakan ensiklopedi tentang falsafat
Aristoteles dan ilmu pengetahuan. Ibnu Sina dikenal di Barat dengan nama Avicenna
(Spanyol Aven Sina) dan kemasyurannya di dunia Barat sebagai dokter melampaui
kemasyhurannya sebagai filosuf, sehinga ia mereka beri gelar the Prince of the
Physicians. Di dunia Islam ia dikenal dengan nama Al-Syaikh Al-Ra is, Pemimpin Utama
(dari filosof-filosof).Ibn Sina adalah seorang filosofi, astrononi, geologi, teologi islam,
metematika dan fisikawan.Beliau meninggal pada tahun 1037 di Iran.
4) Ibnu al-Haytham (Alhazen)

Fisikawan ternama ini bernama lengkap Abu Ali Al-Hasan Ibn Al-Hasan (atau alHusain) Ibn Al-Haitham. Ia lahir tahun 965 di Basrah (Irak). Al-Haitham pun sempat
mengenyam pendidikan di Universitas al-Azhar. Setelah itu, secara otodidak, ia
mempelajari hingga menguasai beragam disiplin ilmu seperti ilmu falak, matematika,
geometri, pengobatan, fisika, dan filsafat. Dialah orang pertama yang menulis dan
menemukan pelbagai data penting mengenai cahaya. Al-Haitham memecahkan misteri
tentang lintasan cahaya melalui serangkaian percobaan dengan tingkat ketelitian yang
tinggi.
Namun namanya mulai masyhur di Mesir, saat pemerintahan Islam dipimpin oleh Khalifah
Al-Hakim (996-1020). Fisikawan Muslim terbesar dan salah satu pakar optik terbesar
sepanjang masa, itu wafat di Kairo sekitar tahun 1039. Selain fisikawan, Al-Haitham juga
dikenal
sebagai
astronom
dan
matematikawan.
Sepanjang hidupnya, Al-Haitham telah menulis sekitar 70 kitab. Salah satu kitabnya, AlManazir, telah diterjemahkan ke dalam bahasa Latin dengan tajuk Opticae Thesaurus.
Dalam kitabnya Al-Haitham mengatakan, proses melihat adalah jatuhnya cahaya ke
mata. Bukan karena sorot mata sebagaimana diyakini orang sejak zaman Aristoteles.
Dalam kitab itu ia juga menjelaskan berbagai cara untuk membuat teropong dan kamera
sederhana (kamera obscura) atau "pinhole camera". Kata "kamera" sendiri, konon berasal
dari kata "qamara", yang bermakna "yang diterangi". Kamera al-Haitham memang
berbentuk bilik gelam yang diterangi berkas cahaya dari lubang di salah satu sisinya.
Bukunya tentang teori optic, al-Manazir banyak dikutip ilmuwan Eropa. Selama abad ke-16
sampai 17, Isaac Newton dan Galileo Galilei, menggabungkan teori al-Haitham dengan
temuan mereka. Juga teori konvergensi cahaya tentang cahaya putih terdiri dari beragam
warna cahaya yang ditemukan oleh Newton, juga telah diungkap oleh al-Haitham abad ke11 dan muridnya Kamal ad-Din abad ke-14. Dalam teori pembiasan yang dikemukakan
dalam kitabnya, diadopsi oleh Snell dalam bentuk yang lebih matematis.
Kitab tentang optika ini telah menginspirasi para ilmuwan Barat seperti Roger Bacon dan
Johann Kepler. Dalam alat optik, ilmuwan Inggris, Roger Bacon (1292) menyederhanakan
bentuk hasil kerja al-Haitham, tentang kegunaan lensa kaca untuk membantu penglihatan,
dan pada waktu bersamaan kacamata dibuat dan digunakan di Cina dan Eropa.
Tak heran jika Al-Hazen, demikian Barat menyebut nama Al-Haitham, mendapat
gelar Bapak Optika Modern.Keberhasilannya yang lain adalah ditemukannya teori
pembiasan cahaya. Al-Haitham pun sukses melakukan eksperimen pertamanya tentang
penyebaran cahaya terhadap berbagai warna. Dalam kitab yang ditulisnya, Al-Haitham
menjelaskan tentang ragam cahaya yang muncul saat matahari terbenam. Ia pun
mencetuskan teori tentang berbagai macam fenomena fisik seperti bayangan, gerhana, dan
juga pelangi. Keberhasilan lainnya yang terbilang fenomenal adalah kemampuannya
menggambarkan
indra
penglihatan
manusia secara detail.
Hasil penelitian Al-Haitham itu lalu dikembangkan Ibnu Firnas di Spanyol dengan membuat
kaca mata. Dalam buku lainnya yang diterjemahkan dalam bahasa Inggris berjudul Light
dan On Twilight Phenomena Al-Haitham membahas mengenai senja dan lingkaran cahaya
di sekitar bulan dan matahari serta bayang-bayang dan gerhana. Al-Haitham juga

mencetuskan teori lensa pembesar. Teori itu digunakan para saintis di Italia
untuk menghasilkan kaca pembesar pertama di dunia.
Al-Haitham juga dinilai telah memberikan sumbangan besar bagi kemajuan metode
penelitian. Ia telah memulai suatu tradisi metode ilmiah untuk menguji sebuah hipotesis,
600 tahun mendahului Rene Descartes yang dianggap Bapak Metode Ilmiah Eropa di zaman
Rennaisance. Metode ilmiah Al-Haitham diawali dari pengamatan empiris, perumusan
masalah, formulasi hipotesis, uji hipotesis dengan melakukan penelitian, analisis hasil
penelitian, interpretasi data dan formulasi kesimpulan, serta diakhiri dengan publikasi.
5) Abdurrahman Al-Khazini.

Abdurrahman Al-Khazini hidup di abad ke-12 M. Dia berasal dari Bizantium atau Yunani,
al-Khazini menjadi budak Dinasti Seljuk Turki, setelah kerajaan Islam itu menaklukkan
wilayah kekuasaan Kaisar Konstantinopel, Romanus IV Diogenes.Beliau kemudian dibawa
ke Merv, sebuah metropolitan terkemuka pada Abad ke-12 M. Merv berada di Persia dan
kini Turkmenistan. Sebagai seorang budak, nasib al-Khazini sungguh beruntung. Oleh
tuannya yang bernama al-Khazin, ia diberi pendidikan yang sangat baik. Ia diajarkan
matematika dan filsafat.Tak cuma itu, al-Khazini juga dikirimkan untuk belajar pada
seorang ilmuwan dan penyair agung dari Persia bernama Omar Khayyam. Dari sang guru,
dia mempelajari sastra, metematika, astronomi dan filsafat. Menurut Boris Rosenfeld (1994)
dalam bukunya Abul-Fath Abd al-Rahman al-Khazini, saat itu Omar Khayyam juga
menetap di kota Merv.
Berbekal otak yang encer, al-Khazini pun kemudian menjelma menjadi seorang
ilmuwan berpengaruh. Ia menjadi seorang matematikus terpandang yang langsung berada di
bawah perlindungan, Sultan Ahmed Sanjar, penguasa Dinasti Seljuk. Sayangnya, kisah dan
perjalanan hidup al-Khazini tak banyak terekam dalam buku-buku sejarah.
Para sejarawan sains mengungkapkan, pemikiran-pemikiran al-Khazini sangat
dipengaruhi oleh sejumlah ilmuwan besar seperti Aristoteles, Archimedes, Al-Quhi, Ibnu
Haitham atau Alhacen, al-Biruni serta Omar Khayyam. Selain itu, pemikiran al-Khazini
juga sangat berpengaruh bagi pengembangan sains di dunia Barat dan Islam. Salah satu
ilmuwan Barat yang banyak terpengaruh al-Khazini adalah Gregory Choniades astronom
Yunani yang meninggal pada abad ke-13 M.

Kontribusi penting lainnya yang diwariskan al-Khazini dalam bidang fisika adalah kitab
Mizan al-Hikmah atau Balance of Wisdom. Buku yang ditulisnya pada 1121 M itu
mengungkapkan bagian penting fisika Islam. Dalam buku itu, al-Khazini menjelaskan
sacara detail pemikiran dan teori yang diciptakannya tentang keseimbangan hidrostatika,
konstruksi dan kegunaan, serta teori statika atau ilmu keseimbangan dan hidrostatika.
Selain menjelaskan pemikirannya tentang teori-terori itu, al-Khazini juga menguraikan
perkembangan ilmu itu dari para pendahulu serta ilmuwan yang sezaman dengannya. Dalam
bukunya itu, al-Khazini juga menjelaskan beberapa peralatan yang diciptakan ilmuwan
pendahulunya seperti araeometer buatan Pappus serta pycnometer flask yang diciptakan alBiruni.Buku itu dinilai Nasr sebagai sebuah karya ilmiah Muslim yang paling esensial
tentang mekanika dan hidrostatika, dan terutama studi mengenai pusat gravitasi.
Dalam buku itu pula, al-Khazini mengupas prinsip keseimbangan hidrostatis dengan
tingkat ketelitian obyek sampai ukuran mikrogram (10-6 gr), suatu level ketelitian yang
menurut K Ajram dalam The Miracle of Islamic Science hanya tercapai pada abad ke 20 M.
Al-Biruni and al-Khazini merupakan dua ilmuwan Muslim yang pertama kali
mengembangkan metode ilmiah dalam bidang ilmu keseimbangan atau statika dan
dinamika. Metode itu dikembangkan untuk menentukan berat yang didasarkan pada teori
kesembangan dan berat. Al-Khazini dan ilmuwan pendahulunya menyatukan ilmu statika
dan dinamika ke dalam ilmu baru bernama mekanika.
Beliau juga berhasil menciptakan sejumlah peralatan penting untuk penelitian dan
pengembangan astronomi. Ia berhasil menemukan sekitar tujuh peralatan ilmiah yang
terbilang sangat penting.Ketujuh peralatan yang diciptakannya itu dituliskannya dalam
Risala fil-alat atau Manuskrip tentang Peralatan. Ketujuh alat yang diciptakannya itu
adalah triquetrum, dioptra, perlatan segi tiga, quadran dan sektan, astrolab serta peralatan
asli tentang refleksi.
Selain berjasa mengembangkan fisika dan astronomi, al-Khazini juga turut
membesarkan ilmu kimia dan biologi. Secara khusus, dia menulis tentang evolusi dalam
kimia dan biologi. Dia membandingkan transmutasi unsur dengan transmutasi spesies.
Secara khusus, al-Khazini juga meneliti dan menjelaskan definisi berat. Menurut dia,
berat merupakan gaya yang inheren dalam tubuh benda-benda padat yang mnenyebabkan
mereka bergerak, dengan sendirinya, dalam suatu garis lurus terhadap pusat bumi (gravitasi)
dan terhadap pusat benda itu sendiri.Gaya ini pada gilirannya akan tergantung dari
kerapatan benda yang bersangkutan.Al-Khazini juga mempunyai gagasan mengenai
pengaruh temperatur terhadap kerapatan, dan tabel-tabel berat spesifiknya umumnya
tersusun dengan cermat.
Sebelum Roger Bacon menemukan dan membuktikan suatu hipotesis tentang
kerapatan air saat ia berada dekat pusat bumi, al-Khazini lebih dahulu telah mendalaminya.
Al-Khazini pun telah banyak melakukan observasi mengenai kapilaritas dan menggunakan
aerometer untuk kerapatan dan yang berkenaan dengan temperatur zat-zat cair, teori tentang
tuas (pengungkit) serta penggunaan neraca untuk bangunan-bangunan dan untuk
pengukuran waktu. Al-Khazini wafat pada abad ke-12 M. Meski begitu, pemikiranpemikiran yang telah diwariskannya bagi peradaban dunia hingga kini masih tetap abadi
dan dikenang.

6) Ibnu Bajjah (1138M)

Ibnu Bajjah, nama lengkapnya Abu-Bakr Muhammad Ibnu Yahya Ibnu Al-Sayigh. Tapi ia
biasa dipanggil Ibnu Bajjah yang berarti "anak emas". Ibnu Bajjah lahir di Saragoza,
Spanyol, pada tahun 1082 dan wafat pada 1138 M. Ia mengembangkan berbagai ilmu
pengetahuan di zaman kekuasaan Dinasti Murabbitun. ''Avempace'' (sebutan Barat untuk
Ibnu Bajjah)antara lain mengembangkan ilmu fisika, matematika, astronomi, musik, ilmu
kedokteran, psikologi, sastra, dan filsafat.
Sebagaimana Al-Haitham, karya Ibnu Bajjah dalam bidang fisika banyak
mempengaruhi fisikawan Barat abad pertengahan seperti Galileo Galilei. Ibnu Bajjah
menjelaskan tentang hukum gerakan. Menurutnya, kecepatan sama dengan gaya gerak
dikurangi resistensi materi. Prinsip-prinsip yang dikemukakannya ini menjadi dasar bagi
pengembangan ilmu mekanika modern. Karena itu tidak mengherankan jika hukum
kecepatan yang dikemukakan Galilei sangat mirip dengan yang dipaparkan Ibnu Bajjah.
Karya-karya Ibnu Bajjah mengenai analisis gerakan juga sangat mempengaruhi pemikiran
Thomas Aquinas.

7) Al-Farisi

Nama lengkapnya Kamal al-Din Abu'l-Hasan Muhammad Al-Farisi lahir di Tabriz, Persia
(sekarang Iran) pada tahun 1267 dan wafat pada 1319 M. Al-Farisi terkenal dengan
kontribusinya tentang optik. Dalam bidang optik, ia berhasil merevisi teori pembiasan
cahaya yang dicetuskan para ahli fisika sebelumnya. Al-Farisi membedah dan merevisi teori
pembiasan cahaya yang telah ditulis oleh Al-Haitham. Hasil revisi itu ia tulis dalam kitab
Tanqih al-Manazir (Revisi tentang Optik).
Menurut Al-Farisi, tidak semua teori optik yang dikemukakan Al-Haitham benar.
Karena itulah ia berusaha memperbaiki kelemahan dan menyempurnakan teori Al-Haitham.
Tak cuma itu, teori Al-Haitham soal pelangi juga ia perbaiki. Bahkan Al-Farisi mampu
menggabungkan teori Al-Haitham ini dengan teori pelangi dari Ibnu Sina. Dia mampu
menjelaskan fenomena pelangi. Melalui penelitian yang dilakukannya, ia berhasil
mengungkapkan bagaimana cahaya matahari direfraksi melalui hujan serta terbentuknya
pelangi primer dan sekunder. Al-Farisi mampu menjelaskan fenomena alam ini dengan
menggunakan matematika.Inilah salah satu karya fenomenalnya.

8) Al-Battani atau Abu Abdullah atau Albategnius (929 M).

Nama lengkap: Ab Abdullh Muhammad ibn Jbir ibn Sinn ar-Raqq al-Harrani as-Sabi
al-Battn), lahir di Harran dekat Urfa. Menurut penelitian dia lahir dari keluarga miskin
dari kalangan budak arab. Namun pemikirannya dibidang astronomi luar biasa dengan
pengetahuan matematik dan trigonometrinya Ia mengoreksi dan memperbaiki system
astronomi Ptolomeus, orbit matahari dan planet tertentu. Ia membuktikan kemungkinan
gerhana matahari tahunan, mendesain catalog bintang, merancang jam matahari dan alat
ukur mural quadrant. Karyanya De scientiastellarum, dipakai sebagai rujukan oleh Kepler,
Copernicus, Regiomantanus, dan Peubach.Salah satu pencapaiannya yang terkenal adalah
tentang penentuan tahun matahari sebagai 365 hari, 5 jam, 46 menit dan 24 detik.

9) Taqi al-Din

Selain dikenal sebagai pakar fisika, Taqi al-Din Muhammad ibnu Ma'ruf al-Shami al-Asadi
(1526-1585 M) adalah pakar matematika, pakar botani, astronom, astrolog, dan ahli teknik.
Taqi al-Din juga teolog, filsuf, ahli hewan, ahli obat-obatan, hakim, guru, dan imam masjid.
Sebagai

ahli

teknik,

ia

misalnya

membuat

jam

dinding

dan

jam

tangan.

Taqi al-Din menulis sekitar 90 kitab. Salah satunya bertajuk Al-Turuq al-Samiyya fi al-Alat
al-Ruhaniyya. Kitab yang ditulis pada 1551 ini menjelaskan kerja mesin dan turbin uap air.
Karya ini mendahului penemuan Giovanni Branca (1629) tentang mesin uap air. Kitab-kitab
lainnya antara lain menerangkan tentang optik, matematika, mekanika, astronomi, dan
astrologi.
10) Hibatullah Abu l-Barakat al-Baghdadi
Hibatullah Abu l-Barakat al-Baghdadi (1080-1165) membantah Aristoteles yang
mengatakan bahwa gaya yang konstan akan menghasilkan gerak yang seragam, ketika
dalam alkitabnya al-Mutabar dia menulis bahwa gaya konstan akan menghasilkan
percepatan (akselerasi). Menurutnya akselerasi adalah rerata dari perubahan kecepatan.

11) Ibnu Rusyd

Ibnu Rusyd adalah seorang filsuf dari Spanyol (Andalusia). Abu Walid Muhammad bin
Rusyd lahir di Kordoba (Spanyol) pada tahun 520 Hijriah (1128 Masehi). Ayah dan kakek
Ibnu Rusyd adalah hakim-hakim terkenal pada masanya. Ibnu Rusyd kecil sendiri adalah
seorang anak yang mempunyai banyak minat dan talenta.
Masa hidupnya sebagian besar diberikan untuk mengabdi sebagai Kadi (hakim) dan
fisikawan. Di dunia barat, Ibnu Rusyd dikenal sebagai Averroes dan komentator terbesar
atas filsafat Aristoteles yang mempengaruhi filsafat Kristen di abad pertengahan, termasuk
pemikir semacam St. Thomas Aquinas. Ibnu Rusyd (1126-1198) adalah mujtahid dalam
fiqih yang juga fisikawan, terbukti dalam salah satu kitabnya dia mendefinisikan gaya
berbagai tingkat kerja yang harus dilakukan untuk mengubah kondisi kinetic dari sebuah
benda yang lembam. Apa yang ditulis ibnu Rusyd ini 500 tahun lebih awal dari mekanika
klasik Newton.

12) Al-Biruni

Abu Raihan Muhammad ibn Ahmad Al Biruni, ilmuwan besar ini dilahirkan pada 362 H
atau bulan September 973 M, di desa Khath yang merupakan ibukota kerajaan Khawarizm,
Turkmenistan (kini kota Kiva, wilayah Uzbekistan). Prestasi paling menonjol di bidang

ilmuwan fisika Muslim yang pertama kali memperkenalkan permainan catur ke negerinegeri Islam ini adalah tentang penghitungan akurat mengenai timbangan 18 batu. Selain
itu, ia juga menemukan konsep bahwa cahaya lebih cepat dari suara. Dalam kaitan ini, AlBiruni membantah beberapa prinsip fisika Aristotelian seperti tentang gerak gravitasi langit,
gerak edar langit, tempat alamiah benda serta masalah kontinuitas dan diskontinuitas materi
dan ruang.
Dalam membantah dalil kontinuitas materi yang menyatakan, benda dapat terus-menerus
dibagi secara tak terhingga, Al-Biruni menjelaskan bahwa jika dalil itu benar tentu benda
yang bergerak cepat tidak akan pernah menyusul benda yang mendahuluinya, namun
bergerak lambat.

13) Abdus Salam (1926-1996)

Seorang tokoh dunia Islam yang harus disebut secara khusus adalah Abdus Salam (19261996), seorang fisikawan asal Pakistan, beliau merupakan praktisi ilmuwan Muslim
terpenting di abad ini. Sebagai ilmuwan, ia adalah satu-satunya Muslim yang mendapat
penghargaan Nobel pada 1979 di bidang Fisika Teori untuk kajian elektroweak. Ia sering
mengungkapkan keyakinannya bahwa kerjanya dalam ilmu pengetahuan memiliki
landasan normatif yang cukup kuat dalam al-Quran.
Beberapa artikel pendek yang ditulisnya mengangkat tema tak adanya pertentangan antara
ilmu pengetahuan dengan iman, khususnya Islam. Dengan penguasaannya atas teori-teori
astro-fisika mutakhir ia bahkan berusaha menunjukkan kesesuaian ilmu pengetahuan
dengan agama misalnya, pandangan tentang asal usul alam semesta Yang juga cukup
menarik, dalam argumennya ia sempat pula menyebut ahli bedah Perancis Maurice
Bucaille.
Kebanyakan usaha keilmiahan di Pakistan ditimbulkan oleh imajinasi Abdus Salam
dan bobot pengaruh pribadinya. Abdus Salam adalah simbol kebanggaan dan

gengsi bangsa Pakistan dalam dunia keilmiahan.


Memoar sebelum penyakit stroke merenggutnya di Oxford, Inggris: Saya banyak
melibatkan diri pada pemikiran kesimetrian alam, yang datang dari konsep Islam, karena
dalam Islam kita merenungkan universum ciptaan Allah dengan ide keindahan dan
kesimetrian serta keharmonisan, dan diperoleh kepuasan dapat melihat sebagian kecil dari
rahasia alam ini.

14) Abbas Ibn Firnas

Abbas Ibn Firnas adalah orang pertama yang mencoba membuat konstruksi sebuah
pesawat terbang dan menerbangkannya. Di abad ke-9 dia mendesain sebuah perangkat
sayap dan secara khusus membentuk layaknya kostum burung. Dalam percobaannya yang
terkenal Cordoba Spanyol, Firnas terbang tinggi untuk beberapa saat sebelum kemudian
jatuh ke tanah dan mematahkan tulang belakangnya. Desain yang dibuatnya secara tidak
terduga menjadi inspirasi bagi seniman Italia Leonardo da Vinci ratusan tahun kemudian.

15) Ibnu Tufail (1185M)

Dilahirkan di lembah Asya, dekat Granada pada 1106M. Ibnu Tu

fail menjadi pemerintah negeri Morocco yang disegani. Pandai bergaul dan menekuni diri
dalam pendidikan, pengobatan, pengadilan dan politik. Salah satu bukunya adalah Hay
Ibn Yaqzan yang menerangkan satu falsafah dalam diri manusia. Buku ini menunjukkan
bagaimana

beliau

menganalisis hubungan antara manusia,akal dan Tuhan.

Dalam bidang fisika, beliau menjelaskan tiga cara pemanasan yaitu melalui pergerakan,
geseran dan pencahayaan. Dalam metafisik, beliau menerangkan bahawa alam ini baru
dan berpenghujung.

SUMBANGAN AGAMA KRISTEN


Tokoh Dan Ilmuwan Kristen Yang Berperan Dalam Perkembangan Fisika
1. Nicolaus Copernicus(Pelopor Heliosentris /Matahari adalah Pusat Tata Surya)

Niklas Koppernigk (latin: Nicolaus Copernicus; bahasa Polandia Mikoaj Kopernik; lahir di
Toru, 19 Februari 1473 meninggal di Frombork, 24 Mei 1543 pada umur 70 tahun) adalah
seorang astronom, matematikawan, dan ekonom berkebangsaan Polandia, yang
mengembangkan teori heliosentrisme (berpusat di matahari) Tata Surya dalam bentuk yang
terperinci, sehingga teori tersebut bermanfaat bagi sains. Ia juga seorang pelayan gereja,
gubernur dan administrator, hakim, astrolog, dan tabib.
Teorinya tentang matahari sebagai pusat Tata Surya, yang menjungkirbalikkan teori
geosentris tradisional (yang menempatkan Bumi di pusat alam semesta) dianggap sebagai
salah satu penemuan yang terpenting sepanjang masa, dan merupakan titik mula fundamental
bagi astronomi modern dan sains modern (teori ini menimbulkan revolusi ilmiah). Teorinya
memengaruhi banyak aspek kehidupan manusia lainnya.Universitas Nicolaus Copernicus di
Torun, didirikan tahun 1945, dinamai untuk menghormatinya.
Kaum Lutheran merupakan yang pertama-tama menyebut buku itu "tidak masuk
akal". Martin Luther bahkan pernah berkata bahwa: "Si Dungu itu akan mengacaukan seluruh
ilmu astronomi". Gereja Katolik, meski pada mulanya tidak menyatakan kecaman, namun
akhirnya memutuskan bahwa buku itu bertentangan dengan doktrin resminya dan pada tahun
1616 mencantumkan karya Copernicus ke dalam buku-buku terlarang. Buku itu baru dicabut

dari daftar ini pada tahun 1828. Tidak sedikit kecaman, bahkan ancaman dari pihak gereja
saat itu yang memasukkan Copernicus sebagai penyesat.
Mengenai anggapan bahwa teori Kopernikus bertentangan dengan ajaran Alkitab, Galileo
menulis, " [Copernicus] tidak mengabaikan Alkitab, tetapi ia tahu betul bahwa jika
doktrinnya terbukti, hal itu tidak akan bertentangan dengan Alkitab apabila ayat-ayatnya
dipahami dengan benar".
Dewasa ini, Copernicus disanjung oleh banyak orang sebagai Bapak Astronomi
Modern. Memang, uraiannya tentang alam semesta telah dimurnikan dan diperbaiki oleh
ilmuwan yang tekemudian, seperti Galileo, Kepler, dan Newton.
2. Johannes Kepler(Pakar Astrofisika Terbaik Sepanjang Masa).

Johannes Kepler (27 Desember 1571 15 November 1630), seorang tokoh penting dalam
revolusi ilmiah, adalah seorang astronom Jerman, matematikawan dan astrolog. Dia paling
dikenal melalui hukum gerakan planetnya. Dia kadang dirujuk sebagai "astrofisikawan
teoretikal pertama".
Meskipun keluarganya miskin, beasiswa dari para bangsawan lokal memungkinkan
Johannes mendapatkan pendidikan yang baik. Ia mempelajari teologi di Universitas
Tbingen, sesuai niatnya untuk menjadi rohaniwan Lutheran.
Sepanjang kehidupannya, Kepler yang adalah seorang Lutheran mengalami penganiayaan
dan prasangka agama. Ia dipaksa keluar dari Grazyang berarti kehilangan segala sesuatu
dan mengalami kesukaransebab ia menolak untuk menganut Katolik Roma. Di Bentky, ia
sekali lagi dibujuk untuk berganti agama. Tetapi, Kepler menolak penyembahan kepada
patung dan santo; menurutnya praktek semacam inilah adalah pekerjaan Iblis. Di Linz,
ketidaksepakatan dengan rekan-rekannya dari Lutheran yang mempercayai bahawa Allah ada
di mana-mana membuat ia dikucilkan dari Perjamuan Malam mereka. Intoleransi keagamaan
sangat memuakkan bagi Kepler, yang yakin bahwa keharmonisan di antara planet-planet
seharusnya terdapat juga di antara umat manusia. Ia berpaut pada keyakinannya dan rela
menderita. "Menderita bersama banyak saudara demi agama dan demi kemuliaan Kristus
dengan bertekun menghadapi bahaya dan aib, harus meninggalkan rumah, ladang, sahabat,
dan kampung halaman seseorangbelum pernah terpikirkan oleh saya bahwa ini bisa
menjadi pengalaman yang sedemikian memuaskan," tulis Kepler.
Kepler sangat dihargai bukan hanya dalam bidang matematika. Ia menjadi sangat
terkenal di bidang optik dan astronomi. Kepler, meski perawakannya kecil, memiliki

kecerdasan yang memukau dan juga kepribadian yang gigih. Ia didiskriminasi sewaktu tidak
mau pindah agama ke Katolik Roma, sekalipun di bawah tekanan hebat.
3. Zacharias Janssen(Penemu Mikroskop)

Zacharias Janssen adalah seorang ilmuwan yang berasal dari Belanda. Dia adalah penemu
mikroskop pertama untuk melihat benda-benda yang sangat kecil.Dengan adanya mikroskop
ini memberikan pengaruh besar pada perkembangan ilmu pengetahuan, karena tidak sedikit
penemuan-penemuannya yg besar yg sangat bermanfaat bagi peradaban dunia yg teliti
dengan menggunakan mikroskop.
Menurut sejarah,beliau di lahirkan pada tahun 1580dan meninggal dunia pada usia 58 tahun
atau tepatnya pada tahun 1638.
4.

Galileo Galilei(Penemu Teori Dinamika)

Galileo Galilei (lahir di Pisa, Toscana, 15 Februari 1564 meninggal di Arcetri, Toscana, 8
Januari 1642 pada umur 77 tahun) adalah seorang astronom, filsuf, dan fisikawan Italia yang
memiliki peran besar dalam revolusi ilmiah.
Sumbangannya dalam keilmuan antara lain adalah penyempurnaan teleskop, berbagai
observasi astronomi, dan hukum gerak pertama dan kedua (dinamika). Selain itu, Galileo
juga dikenal sebagai seorang pendukung Copernicus mengenai peredaran bumi mengelilingi
matahari.
Akibat pandangannya yang disebut terakhir itu ia dianggap merusak iman dan
diajukan ke pengadilan gereja Italia tanggal 22 Juni 1633. Pemikirannya tentang matahari

sebagai pusat tata surya bertentangan dengan ajaran Aristoteles maupun keyakinan gereja
bahwa bumi adalah pusat alam semesta. Ia dihukum dengan pengucilan (tahanan rumah)
sampai meninggalnya. Baru pada tahun 1992 Paus Yohanes Paulus II menyatakan secara
resmi bahwa keputusan penghukuman itu adalah salah, dan dalam pidato 21 Desember 2008
Paus Benediktus XVImenyatakan bahwa Gereja Katolik Roma merehabilitasi namanya
sebagai ilmuwan.
5. Blaise Pascal(Penggagas Kalkulator)

Blaise Pascal (lahir di Clermont-Ferrand, Perancis, 19 Juni 1623 meninggal di Paris,


Perancis, 19 Agustus 1662 pada umur 39 tahun) berasal dari Perancis. Dia dikenal dengan
hukum Pascalnya untuk bidang fisika dan Teorma Pascal untuk bidang matematika.
Minat utamanya ialah filsafat dan agama, sedangkan hobinya yang lain adalah matematika
dan geometri proyektif. Bersama dengan Pierre de Fermat menemukan teori tentang
probabilitas. Pada awalnya minat riset dari Pascal lebih banyak pada bidang ilmu
pengetahuan dan ilmu terapan, di mana dia telah berhasil menciptakan mesin penghitung
yang dikenal pertama kali. Mesin itu hanya dapat menghitung.
pascal disimbolkan dengan Pa satuan turunan SI untuk tekanan atau tegangan. Satu pascal
setara dengan satu newton per meter persegi. Dalam kehidupan sehari-hari, pascal dikenal
karena penggunaannya untuk menyatakan laporan tekanan udara yang umumnya dilaporkan
dalam hektopascal (1 hPa = 100 Pa). Satuan ini dinamakan menurut nama Blaise Pascal,
seorang matematikawan,fisikawan dan filsuf Perancis.
Definisi 1 Pa
1Pa = 1N/m = 1(kgm/s)/m=1kg/ms.

6. Robert Boyle(Sains diciptakan Tuhan untuk KemuliaanNya)

Robert Boyle (25 Januari 1627 30 Desember 1691) adalah filsuf, kimiawan, fisikawan,
penemu, dan ilmuwan Irlandia yang terkemuka karena karya-karyanya di bidang fisika dan
kimia. Walaupun riset dan filsafat pribadinya jelas berakar dari tradisi alkimia (alchemist), ia
sering dianggap sebagai kimiawan modern pertama. Di antara karya-karyanya, The Sceptical
Chymist dipandang sebagai batu loncatan kimia modern.
Sebagai Direktur East India Company, ia menyumbang banyak uang untuk mendukung
gerakan penginjilan di dunia Timur (Asia), serta membiayai para misionaris dan juga para
penerjemah Alkitab dengan tujuan agar Alkitab bisa dibaca oleh banyak bangsa dengan
menggunakan bahasanya sendiri.
Perkataannya yang paling dikenal dan diingat orang yaitu " Sains diciptakan untuk
kemuliaan Tuhan". Meskipun sangat kaya, bangsawan ini adalah orang Kristen yang saleh,
yang mengakui bahwa semua kekayaannya berasal dari Allah. "Tidak diragukan lagi,
kesalehannya berperan penting dalam membentuk pikiran si anak yang kelak menjadi ahli
kimia terkemuka pada abad tujuh belas."
7. Isaac Newton(Bapak Fisika Modern)

Sir Isaac Newton FRS (lahir di Woolsthorpe-by-Colsterworth, Lincolnshire, 4 Januari 1643


meninggal 31 Maret 1727 pada umur 84 tahun) adalah seorang fisikawan, matematikawan,
ahli astronomi, filsuf alam, alkimiwan, dan teolog yang berasal dari Inggris. Ia merupakan
pengikut aliran heliosentris dan ilmuwan yang sangat berpengaruh sepanjang sejarah, bahkan
dikatakan sebagai bapak ilmu fisika klasik.
Karya bukunyaPhilosophi Naturalis Principia Mathematica yang diterbitkan pada tahun
1687 dianggap sebagai buku paling berpengaruh sepanjang sejarah sains. Buku ini
meletakkan dasar-dasar mekanika klasik. Dalam karyanya ini, Newton menjabarkan hukum

gravitasi dan tiga hukum gerak yang mendominasi pandangan sains mengenai alam semesta
selama tiga abad. Newton berhasil menunjukkan bahwa gerak benda di Bumi dan bendabenda luar angkasa lainnya diatur oleh sekumpulan hukum-hukum alam yang sama. Ia
membuktikannya dengan menunjukkan konsistensi antara hukum gerak planet Kepler dengan
teori gravitasinya. Karyanya ini akhirnya menyirnakan keraguan para ilmuwan akan
heliosentrisme dan memajukan revolusi ilmiah.
Dia dikenal karena hasratnya yang besar dalam dunia theologi khususnya terhadap sejarah
doktrin gereja. Dia juga menulis buku berjudul "Observasi Pewahyuan Daniel dan
Pewahyuan Yohanes".

8. Andre Ampere(Ampere Meter)

Andr-Marie Ampre (lahir 20 Januari 1775 meninggal 10 Juni 1836 pada umur 61 tahun)
adalah fisikawan dan ilmuwan Perancis yang serba bisa yang juga merupakan salah satu
pelopor di bidang listrik dinamis (elektrodinamika). Ia lahir di Polmiux-au-Mont-dOr
dekat dengan kota Lyon. Ampere merupakan ilmuwan pertama yang mengembangkan alat
untuk mengamati bahwa dua batang konduktor yang diletakkan berdampingan dan keduanya
mengalirkan listrik searah akan saling tarik menarik dan jika berlawanan arah akan saling
tolak menolak (elektromagnetisme).
Ampere pernah berkata bahwa pada usia delapan belas tahun, dia mengalami
beberapa hal yang benar-benar mengubah hidupnya yaitu dimana dia menerima "komuni"
(Perjamuan Kudus) pertamanya dan pertama kali dia menerima Yesus sebagai
Juruselamatnya.
Ketika istrinya meninggal, dia menulis dua ayat yang diambil dari kitab Mazmur dan juga
sebuah doa "Ya Tuhan maha pengasih, persatukan kami di Sorga sebagaimana Engkau telah
mengizinkan aku mencintainya selama di bumi ini".

9. Michael Faraday(Bapak Listrik)

Michael Faraday (22 September 1791-25 Agustus 1867) ialah ilmuwan Inggris yang
mendapat julukan "Bapak Listrik", karena berkat usahanya listrik menjadi teknologi yang
banyak gunanya. Ia mempelajari berbagai bidang ilmu pengetahuan, termasuk
elektromagnetisme dan elektrokimia. Dia juga menemukan alat yang nantinya menjadi
pembakar Bunsen, yang digunakan hampir di seluruh laboratorium sains sebagai sumber
panas yang praktis.
Efek magnetisme menuntunnya menemukan ide-ide yang menjadi dasar teori medan magnet.
Ia banyak memberi ceramah untuk mempopulerkan ilmu pengetahuan ilmu pengetahuan pada
masyarakat umum. Pendekatan rasionalnya dalam mengembangkan teori dan menganalisis
hasilnya amat mengagumkan.
Dia merekayasa generator dan transformator, dan mengembangkan salah satu motor
listrik yang paling awal. Hidup Michael Faraday juga dipenuhi oleh kuasa Tuhan.
10. Lord Kelvin(Penemu Skala Kelvin)

Lord Kelvin (William Thomson, 1st Baron Kelvin) adalah seorang fisikawan dan
matematikawan Britania (1824-1907). Lahir dengan nama William Thomson di Belfast.
Kelvin adalah orang pertama yang mengusulkan skala mutlak dari suhu.
Studinya terhadap teori Carnot menuntunnya ke ide bahwa kalor tidak pernah berpindah
secara spontan dari benda bersuhu rendah ke benda bersuhu tinggi, teori ini dikenal sebagai
hukum kedua termodinamika.

Skala Kelvin (simbol: K) adalah skala suhu di mana nol absolut didefinisikan sebagai
0 K. Satuan untuk skala Kelvin adalah kelvin (lambang K), dan merupakan salah satu dari
tujuh unit dasar SI. Satuan kelvin didefinisikan oleh dua fakta: nol kelvin adalah nol absolut
(ketika gerakan molekuler berhenti), dan satu kelvin adalah pecahan 1/273,16 dari suhu
termodinamik triple point air (0,01 C). Skala suhu Celsius kini didefinisikan berdasarkan
Kelvin.

KESIMPULAN
Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa:
1. Tokoh tokoh yang terlibat dalam sumbangan agama islam terhadap perkembangan ilmu
fisika yaitu : Al-Khawarizmi, Al-Kindi, Ibnu Sina, Ibnu al-Haytham (Alhazen), Abdurrahman
Al-Khazini, Ibnu Bajjah, Al-Farisi, Al-Battani, Taqi al-Din, Hibatullah Abu l-Barakat alBaghdadi, Ibnu Rusyd, Al-Biruni, Abdus Salam, Abbas Ibn Firnas dan Ibnu Tufail.
2. Tokoh-tokoh yang terlibat dalam sumbangan agama Kristen terhadap perkembangan ilmu
Fisika yaitu :Nicolaus Copernicus,Johannes Kepler,Zacharias Jenssen,Galileo Galilei,Blaise
Pascal,Robert Boyle,Isaac Newton,Andre Ampere,Michael Faraday Dan Lord Kelvin.
3. Ilmuwan Muslim dan non muslim dari abad ke-12 M itu tak hanya mencetuskan sejumlah
teori penting dalam fisika dan astronomi. Namun, juga berhasil menciptakan sejumlah
peralatan penting untuk penelitian dan pengembangan astronomi.

EVALUASI
1. Karya karya apa yang dihasilkan oleh Ibnu Sin untuk ilmu fisika ?
2. Alat apa yang digunakan oleh Ibnu al-Haytham untuk membuktikan teori optic ?
3. Dalam materi ini dan bahkan sumber-sumber lain tidak tertera sumbangan agama
hindu dan budha maupun para ilmuan untuk perkembangan ilmu fisika. Jadi, apa
agama hindu dan budha dan ilmuan tidak ada ? Jelaskan !

BAB V
SUMBANGAN CINA TERHADAP PERKEMBANGAN FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Fisika telah berkembang dengan kelemahan dan kemutakhirannya. Hal itu tidak terlepas dari
pengaruh sosial budaya yang ada di seluruh dunia, termasuk Cina. Pepatah Kejarlah ilmu
hingga ke Negeri Cina agaknya dapat mengusik pemikiran kita, mengapa Cina seolah
digambarkan dalam pepatah tersebut oleh suatu generasi sebagai tujuan terjauh bagi penimba
ilmu atau pusat perkembangan ilmu. Makalah ini hadir untuk memaparkan apa sumbangan
Cina bagi perkembangan fisika.
B. Tujuan
1. Mengetahui sumbangan Cina terhadap perkembangan ilmu fisika

KITAB YI JING
Zhou Yi, Kitab tentang hakekat perubahan di zaman Dinasti Zhou, seiring perjalanan
waktu akhirnya mengalami perubahan nama. Kemudian menjadi populer dengan sebutan Yi
Jing ( baca: I Ching ). Sesuai dengan namanya, kitab ini memuat pelajaran tentang metafisika
perubahan. Kitab kuno ini, konsep awalnya diperkenalkan oleh Raja Fu Xi (2953 -2838 SM),
bertutur tentang Hakekat Perubahan. Baik perubahan mengenai fenomena Alam Semesta
maupun tentang Kehidupan Manusia.
Falsafah Perubahan I Ching merupakan cikal bakal dari berbagai Ilmu
Kebathinan/Metafisika China, seperti; Chinese Medicine Classic, Akupuntur, Akupreiser, Ba
Zi ( Ilmu 8 Huruf Kelahiran ), Feng Shui (Hong Sui / Ilmu Pengaturan Angin & Air ), Zi Wei
Dou Shu ( Ilmu Bintang Ungu ), Strategi Perang Sun Tsu, Ilmu Perbintangan Khong Beng,
Mien Xiang ( Ilmu Bentuk Wajah), Telapak Tangan Ba Gua, Erl Shi Ba Xing (Ilmu
Pergerakan Dua Puluh Delapan Bintang), Shi Erl Chin Wei (Ilmu 12 Konstelasi Bintang),
Dong Shu / Tung Su ( Primbonisasi China), Ciam Si, Wushu/Kungfu, dsb.
Konsep inti dari I Ching, yaitu; Yin &Yang ( konsep tentang Minus & Plus / Negatif
& Positif ) adalah sumber inspiratif dari segala macam bentuk Ilmu Pengetahuan Modern,
seperti; Medan Magnet, Kelistrikan, Komputer, Genetika, Fisika, Matematika,Mekanika,
Ilmu Hitung sampai ke Ilmu Sosial, dll.
Menurut kitab ini, segala hal yang tercipta yang terkondisikan dengan jelas maupun
yang tersamarkan kondisinya tak ada yang luput dari perubahan. Setiap aksi akan
mendatangkan reaksi dan dari reaksi yang muncul pasti akan memunculkan kembali aksi
yang baru. Dengan adanya kondisi aksi reaksi seperti ini maka terjadilah perubahan demi
perubahan yang terus bersiklus tak pernah berhenti. Tercapainya suatu kondisi yang membuat
berhentinya proses perubahan, inilah yang dinamakan sebagai pencapaian pencerahan abadi
atau berakhirnya segala fenomena. Suatu kondisi yang mungkin terjadi tapi entah kapan fakta
riilnya.
Berdasarkan konsep penghayatan Yin Yang, selalu saja ada hal antagonis didalam
kehidupan ini. Ada panas pasti ada dingin. Ada keras ada lembut, ada siang ada malam, ada
yang tidak takut pasti akan kita temui mereka yang takut. Karena adanya sesuatu yang enak
maka akan memunculkan juga hal yang tidak enak. Kenyamanan baru bisa kita rasakan bila
sebelumnya kita sudah merasakan tentang hal yang tidak nyaman. Bila seumur hidup kita
tidak pernah tahu sesuatu yang tidak nyaman itu seperti apa, bagaimana mungkin kita bisa

tahu rasa nyaman itu seperti apa. Ada sehat ada sakit, ada optimisme tentu ada pula
pesimisme. Ada yang bergerak pasti ada yang tidak bergerak.
Dari logika pemikiran tersebut , berarti akan muncul jalur pemikiran yang
menyimpulkan bahwa ; dengan adanya perubahan pasti ada suatu kondisi yang tidak berubah.
Apa itu yang tidak berubah?

Jawabnya cuma satu, yaitu Hukum Perubahan itu

sendiri. Seperti matahari yang selalu terbit di timur dan tenggelam di barat, muncul setiap
pagi hari dan tenggelam di sore hari. Begitu juga dengan fenomena alam lainnya. Semua
terus berulang-ulang dalam siklus yang tetap dan terprediksikan alur pergerakannya
(perubahannya). Ini dimungkinkan terjadi karena adanya Hukum Perubahan yang tetap, dari
dulu sampai sekarang hukumnya tetap sama tak pernah berubah. Dengan adanya hukum yang
tetap / abadi (tidak pernah berubah) akan hakekat dari Perubahan, maka Perubahan itu
bukanlah sesuatu yang unpredictable, semuanya menjadi suatu fenomena yang bisa kita
prediksikan.
Adanya Hukum Perubahan yang tetap seperti inilah yang dipakai oleh Fu Xi (2953 2838 SM) sebagai dasar pemikiran bahwa perubahan adalah sesuatu yang pasti, tidak ada
yang tidak berubah. Semua berderap dalam proses perubahan, tiada yang luput dari
perubahan, tiada yang tidak akan berubah. Dan perubahan itu sendiri adalah sesuatu yang
berproses, bergerak dari momen ke momen, tidak ada yang langsung instan atau serba
mendadak.
Kalau saja kita mau cermat mengamati fenomenanya maka perubahan yang akan
terjadi, seperti apapun bentuk dan wujudnya adalah sesuatu yang sesungguhnya bisa kita
antisipasi. Segala apa yang akan terjadi (perubahan yang muncul), di dalam logika
penghayatan I Ching tidak ada yang tidak bisa diprediksikan karena semuanya bergerak
dalam alur proses yang didasari oleh hukum yang tetap. Hukum yang bisa dihitung dan
dijabarkan secara matematis. Cuma memang ukuran matematisnya agak unik, bukan
perpaduan angka tapi matematis tentang kombinasi dan transformasi elemen.
Filsafat Perubahan I Ching, yang dicanangkan Fu Xi sejak hampir 5.000 tahun yang
lalu, membeberkan secara detail tentang proses dari setiap perubahan. Baik perubahan alam
maupun perubahan yang disebabkan karena aksi manusia. Apapun yang kita lakukan
sekarang ini (sebab) pasti akan membuahkan reaksi (akibat) yang masuk ke dalam alur hidup
kita. Seperti apa reaksi yang kita terima? Semua tergantung dari aksi apa yang kita lakukan.
Dalam pengertian lain, apapun yang kita lakukan akan menghasilkan reaksi yang berbedabeda, bisa baik bisa buruk. Bisa mendatangkan kemujuran bisa pula mendatangkan

kemalangan. Sekali lagi, tergantung dari apa yang kita perbuat dan bagaimana kita
mengantisipasinya.
Penganalisaan untuk semua bentuk-bentuk perubahan ini tertuang dengan gamblang
di dalam I Ching. Asal saja kita mau mendalami dan menekuni I Ching dengan sungguhsungguh, kita akan dapat dengan mudah membuat perhitungan yang matematis untuk
memprediksikan tentang apa yang akan terjadi kelak.
Tidak tanggung-tanggung, Kong Fu Zi (Khong Hu Cu) seorang filusuf besar , yang oleh
komunitas tertentu di posisikan sebagai Nabi Agung, dalam salah satu ujarnya ada
mengatakan:
"Bila Thian (baca:Tuhan) berkenan memperpanjang usiaKu setahun untuk memberikan
kesempatan padaKu mendalami Kitab I Ching maka selanjutnya Aku pasti dapat
menghindarikesalahan besar."
Seperti halnya Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) memprediksikan ramalan cuaca,
begitulah I Ching mengupas setiap proses dari bentuk - bentuk perubahan. Melalui data atas
aksi yang kita lakukan, dipadukan dengan elemen alam yang sedang berkuasa, munculah
suatu perhitungan yang merumuskan tentang apa yang akan terjadi. Bukan klinik, bukan
mistik, bukan pula ramalan tahayul, tapi perhitungan matematis Ilmiah Timur, yang oleh
kalangan Barat tidak diakui sebagai sesuatu yang ilmiah. Jika kita menyelami lebih jauh
tentang I Ching, semakin kita dalami akan semakin kita temukan hal-hal yang fenomenal.
Banyak hal yang kita hayati sebagai sesuatu yang tak mungkin tapi menjadi mungkin dan
logis begitu kita telaah dalam logika matematis I Ching.
Konsep dasar yang dibangun dalam pemahaman I Ching ini, mengandung hal-hal
faktual yang tak bisa kita pungkiri kebenarannya. Dari dulu sejak diperkenalkan oleh Fu Xi
sampai ke zaman millenium sekarang ini, butir-butir pemikiran Fu Xi yang tertuang dalam I
Ching terbukti benar adanya, tak terbantahkan.
Adapun konsep perubahan yang dicanangkan di dalam I Ching, yang merupakan
butir-butir pemikiran otentik seorang Fu Xi adalah sebagai berikut.
Hakekat Perubahan meliputi fenomena faktual , berupa pemahaman bahwa;
Semua yang terkondisikan pasti akan mengalami perubahan.
Tidak ada sesuatu yang kekal selain hukum perubahan itu sendiri, termasuk benda mati
sekalipun. Kita contohkan saja, sebuah batu besar yang diletakkan di taman lalu biarkan
jangan disentuh, jangan di apa-apakan. Setelah didiamkan selama, katakanlah, 6 bulanan,
akankah batu itu berubah? Jawabnya ya. Apanya yang berubah? Ya, paling tidak warna
permukaan atas dan bagian bawahnya pasti sudah berubah. Yang atas semakin terang

memutih karena sering terkena siraman cahaya matahari, sementara yang bawahnya malah
tambah gelap dan mungkin juga mulai berjamur. Batu besar yang tak disentuh manusiapun
ternyata tetap saja mengalami suatu proses perubahan. Apalagi kalau harus berbenturan
dengan sentuhan atau pengrusakan oleh manusia pasti akan semakin kompleks efek
perubahannya.
Ada yang terkondisikan sebagai sesuatu yang mudah sekali berubah.
Seperti halnya angin, awan, air, formasi pasir di gurun, pikiran, perasaan hati, emosi manusia
serta naluri/insting binatang dan semua benda yang bergerak.
Ada yang terkondisikan sebagai sesuatu yang mengalami perubahan total.
Seperti telur - ulat - kepompong kupu-kupu; telur - kecebong - kodok; benih janin- embriobayi, dan lain semacamnya.
Ada sesuatu yang selalu berubah dengan pola yang tetap.
Seperti halnya Matahari yang selalu terbit di Timur tenggelam di Barat. Bumi dan Planet
lainnya yang bergerak mengelilingi Matahari. Bulan yang berevolusi mengelilingi Bumi.
Gerakan Bumi yang berotasi pada porosnya. Angin yang selalu mengalir ke daerah tekanan
udara yang lebih rendah. Air yang selalu mengalir ke bawah. Api yang selalu bergerak ke
atas.
Tunas pohon yang selalu tumbuh mengarah ke sumber masuknya cahaya matahari. Setiap
benda yang dilempar ke atas pasti akan turun ke bawah, dan fenomena sejenis lainnya.
Ada pula yang selalu berubah-ubah.
Seperti kumpulan gambaran awan yang berarak, bunglon yang selalu berubah warna
mengikuti warna yang ada di dekatnya, fatamorgana yang memantulkan aneka cahaya
berlain-lainan tergantung dari sudut mana kita melihatnya, deburan ombak yang menghantam
ke pantai, arah tiupan angin, dan model sejenis lainnya.
Apa yang di konsepkan di atas, sampai sekarang hal-hal tersebut tetap berlangsung
seperti itu. Hakekat Hukumnya tetap, tidak ada yang berubah. Tidak terbantahkan, semua
benar dan faktual adanya. Dengan dalih pemahaman seperti diatas, I Ching menjabarkan
semua fenomena perubahan tersebut ke dalam bentuk-bentuk dan konfigurasi elemen. Tidak
ada satupun fenomena alam maupun benda - benda di sekitar kita yang tidak terwakili ke
dalam pengelompokan elemen Wu Xing (Lima Elemen).
Ada dua aliran Yi Ching. Pertama aliran Taoist sering juga disebut Symbol & Number
School. Aliran ini mementingkan kalkulasi garis dan hubungan antar garis serta numerology
dan fenomena yang diwakili oleh symbol tersebut. Sepintas aliran ini paling mudah di cerna
karena memiliki aturan matematika. Akan tetapi menginterpretasi fenomena yang

diwakilinya adalah luar biasa.sulit. Karenanya sangat sedikit orang yang berhasil, sehingga
orang menjadi frustasi. Ujung-ujungnya mereka mengkategorikan seni Taoist ini "mistik". Ini
adalah perilaku umum karena scientist di dunia modern pun bersikap demikian. Sebagai
contoh sampai saat ini scientist tidak dapat memecahkan misteri temuan sebatang besi di
India yang memiliki kemurnian 99%. Karena tak ada penjelasan yang masuk akal, para
ilmuwan tersebut memberi "label" besi peninggalan prasejarah.
Aliran kedua yang menekankan moralitas dengan Grand Masternya adalah Konfusius,
sering juga disebut Moral & Reason School berisi petunjuk pengelolaan negara, sikap
penjabat, strategi bertempur sampai aturan-aturan yang harus dilakukan sebagai rakyat.
Karena mudah dicerna, pengaruh Yi Ching aliran konfusius jauh lebih besar dibanding aliran
Taoist. Buktinya siapa yang tak kenal The Art of War-nya Sun Tzu.
Wu Xing yang terurai menjadi sepuluh karena pengaruh Yin dan Yang, saling berinter aksi
satu dengan lainnya.
Begitu juga terhadap elemen faktor langit, faktor bumi dan faktor manusia itu sendiri, semua
berstimulasi sesuai hukum-hukum kodratinya. Pergeseran yang terjadi dari setiap interaksi
elemen inilah yang memunculkan suatu reaksi perubahan demi perubahan.
Karena faktor kejiwaan manusia, aktivitas manusia, kondisi situasional alam lingkungan,
siklus perubahan elemen tahunan, bulanan, harian dan jam, semuanya terpolarisasi dalam
penjabaran elemen. Maka perhitungan interaksi elemen berarti merupakan perhitungan
terhadap proses perubahan. Dan sekaligus juga bisa kita jadikan sebagai sarana antisipatif
menghadai segala kemungkinan yang akan terjadi.
Demikian kurang lebih sedikit gambaran atau penyederhanaan dalam memahami
hakekat dari nilai-nilai fenomenal I Ching. Sepintas, pengenalan ini serasa sulit untuk
dipahami tapi bila kita mempelajarinya dalam kelas pembelajaran I Ching, semua menjadi
lain. I Ching menjadi suatu ilmu metafisika yang menarik untuk dipelajari dan mudah
dihayati bagi mereka yang sungguh-sungguh mau mempelajarinya.
Simbol-simbol kehidupan yang dipergunakan yang tertuang dalam I Ching, yaitu:
1.

Wu Chi.
Diartikan sebagai Alam Suwung, keadaan kosong yang hampa, yang melambangkan tentang
alam semesta yang bermula dari suatu keadaan kosong yang belum ada apapun di dalamnya.
Ini bisa juga dijabarkan sebagai adanya sesuatu yang tak terjangkau akal pikiran kita dan kita
tidak tahu pasti

seperti

apa persisnya.

Ini disimbolkan sebagai

sesuatu

hampa/kosong. Simbol ini digambarkan sebagai sebuah lingkaran yang kosong.

yang

2.

Tai Chi.
Arti harafiahnya adalah Maha Kutub. Simbol ini menggambarkan tentang suatu kondisi
bahwa kehampaan/kekosongan yang mengawali konsep kehidupan sebagaimana disimbolkan
di atas, ternyata berporos pada Satu Titik Pusat / Maha Kutub (Pusat Kegaiban Semesta) yang
kemudian menjadi sumber penggerak bagi semua fenomena yang ada di alam semesta ini dan
bagi segala proses perubahan, pertumbuhan maupun kehidupan/dinamika yang ada di Jagad
Raya. Pusat penggerak ini kemudian dikenal sebagai Hukum Alam, yang merupakan Satu
Kesatuan Utuh sebagai ibu dari segala hal yang tercipta dan sumber penggerak atas semua
fenomena alam yang terjadi. (note penulis : dalam bahasa agama, inilah yang kita posisikan
sebagai Tuhan - dalam pelajaran I Ching tidak disebut sebagai Tuhan karena di jaman itu
belum dikenal adanya agama) Pelajaran ini disimbolkan sebagai sebuah lingkaran kosong
dengan satu titik hitam di pusatnya.

3.

Yin Yang.
Merupakan penggambaran tentang adanya kondisi yang saling antagonis. Ada gelap ada
terang, ada dingin ada panas, ada yang buruk ada yang bagus, kecil-besar, lentur-kaku,
lembut-keras, jinak-ganas, pasif-aktif, dll. Ke semuanya itu dijabarkan sebagai
Hukum Negatif dan Positif. Simbol yin-yang ini bergambar lingkaran dengan kombinasi
hitam putih dan dua buah mata yang juga hitam putih dalam komposisi yang saling simetris.
Sekarang ini, lambang tersebut lebih dikenal sebagai Simbol / Lambang Tao.

4.

Wu Xing.
Yang diartikan sebagai Lima Elemen, yaitu Kayu, Api, Tanah, Logam & Air. Kayu,
melambangkan warna Hijau, Cinta Kasih, Lever, Musim Semi, Sifat yang kaku, Hutan, dll.
Api sebagai gambaran warna Merah, Kesusilaan, Jantung, Musim Panas, Sifat yang pemarah,
Matahari, dll. Tanah sebagai symbol warna Kuning, Kejujuran, Lympha dan Lambung,
Musim Pancaroba, Sifat yang malas, Bumi, dll. Logam yang mencerminkan warna Putih,
Perikebajikan, Paru-paru, Musim Gugur, Sifat yang egois, Awan, dll. Air sebagai gambaran
dari warna Hitam, Rendah Hati, Ginjal, Musim Dingin, Sifat yang liar, Laut,dll. Semua
fenomena alam dan juga seluruh aktivitas kehidupan, bisa dikelompokkan /dijabarkan ke
dalam kategori Lima Elemen di atas.

5.

Ba Gua / Pat Kwa.


Yaitu Delapan Trigram yang digambarkan sebagai kompilasi dari perpaduan Garis Utuh (
Yang / Positif ) dan Garis Putus ( Yin / Negatif ). Tiap trigram menggambarkan tentang

Langit-Bumi, Gunung-Danau, Api-Air dan Petir-Angin. Langit-Bumi, sebagai Ayah & Ibu
serta Sesuatu yang Aktif & Pasif. Api-Air sebagai Putri Tengah & Putra Tengah serta
Kondisi yang Panas & Dingin. Gunung-Danau sebagai Putra Bungsu & Putri Bungsu serta
Sifat yang Tinggi Hati & Rendah Hati. Petir-Angin, sebagai lambang dari Putra Sulung &
Putri Sulung serta Hal tentang Kegalauan & Kedamaian. Masing-masing trigram terdiri atas 3
buah garis yang tersusun sedemikian rupa, tanpa ada satupun perpaduan kombinasi garis
yang sama satu dengan lainnya.
Dengan menggunakan simbol-simbol kehidupan inilah, Fu Xi menjabarkan konsep
filsafatnya tentang Hakekat Perubahan yang terjadi di alam kehidupan ini. Fu Xi wafat di
usianya yang ke 130 tahun. Sekitar 200 tahun kemudian, di Jaman Kepemimpinan Huang Di /
Hwang Ti ( Raja Kuning ), Chong Kiat seorang cendekiawan kala itu, untuk pertama kalinya
memperkenalkan bentuk-bentuk awal huruf / tulisan.
Guratannya masih kuno dan berbentuk seperti gambar-gambar kecil. Inilah yang
kemudian berkembang menjadi Huruf Kanji / Mandarin. Di zaman Huang Di ini (2698-2598
SM), mulailah konsep tentang Hakekat Perubahan yang dicanangkan Fu Xi, dibubuhi
berbagai catatan/tulisan, tapi masih belum dibukukan. Di zaman Dinasti Xia (2205-1766 SM)
mulai dibukukan dan bukunya dinamakan Lian Shan ( Jajaran Agung ). Di zaman Dinasti
Shang (1766-1066 SM ) dikenal dengan nama Gui Cang ( Kembali ke Kegaiban ). Lalu di
masa Dinasti Zhou ( 1066-221 SM ) popular dengan sebutan Zhou Yi ( Kitab Perubahan dari
Dinasti Zhou ), dan akhirnya, kini dikenalsebagai Yi Jing ( baca: I Ching ) , yang secara
harafiah berarti Kitab (tentang) Perubahan.

FISIKAWAN CINA

Tsung Dao Lee

Tahun 1957, untuk pertama kalinya Cina menempatkan warganya dalam jajaran
penerima hadiah Nobel Fisika. Tidak hanya satu melainkan dua orang sekaligus. Salah satu
dari mereka tercatat hingga saat ini sebagai orang Asia termuda yang menerima penghargaan
prestisius itu, ia adalah Tsung Dao Lee.
Anak ketiga dari enam bersaudara ini lahir di Shanghai, Cina, pada 24 November
1926 dari pasangan Tsing Kong Lee seorang pebisnis dan Ming Chang Chang. Lee
mendapatkan pendidikan menengahnya di sekolah menengah Kiangsi, Kanchow, dan lulus
tahun 1943. Ia kemudian masuk Universitas Nasional Chekiang di Provinsi Kweichow.
Ketika Jepang menginvansi Cina, aktivitas pendidikan Lee terpaksa pindah ke
Kunming, Yunnan. Di sinilah ia kemudian masuk National Southwest Associated University
dan bertemu Chen Ning Yang. Keduanya kelak menjadi pasangan fisikawan yang sangat
kompak dan berhasil memadukan talenta masing-masing sehingga membuahkan Nobel atas
kontribusi penting mereka dalam bidang partikel elementer. Semasa kuliah, Lee sudah
memperlihatkan potensi dirinya sebagai mahasiswa yang cemerlang, Namun, Lee sadar otak
brilyan saja tidak cukup. Ibarat hanya merupakan bahan baku, ia harus mengolahnya dengan
kerja keras untuk meraih puncak kesuksesan. Karena itulah, kabarnya pria berwajah kekanakkanakan ini hampir tidak punya waktu untuk bermalas-malasan. Ia pernah mengatakan bahwa
baginya berpikir adalah proses yang berkesinambungan.
Pada

tahun

1946,

Lee

menerima

beasiswa

dari

Pemerintah

Cina

yang

memungkinkannya untuk belajar di Universitas Chicago. Gelar PhD ia peroleh dari sana pada
usia 24 tahun setelah menulis tesis berjudul Kandungan Hidrogen pada Bintang Kerdil Putih
(Hydrogen Content of White Dwarf Stars). Setelah itu, Lee berkarier sebagai peneliti dan
dosen di Universitas California, Berkeley, dan dari tahun 1951 hingga tahun 1953 dia
bergabung dengan institut pendidikan lanjut (Institute of Advanced Study) di Princeton. Hasil
kerja kerasnya dalam memecahkan berbagai persoalan sulit di bidang mekanika statistik dan
fisika nuklir membuat popularitas Lee sebagai fisikawan berkualifikasi internasional melesat
dengan cepat.
Lee bergabung dengan Universitas Columbia tahun 1953 dan pada usia 29 tahun telah
menjadi profesor penuh termuda di sana. Meskipun terpisah institusi, kerja samanya dengan
Yang tetap dilanjutkan dengan kunjungan dan telepon. Pada tahun 1956 Lee dan Yang
mengemukan bahwa paritas tidak kekal dalam proses elektrolemah (electroweak), artinya jika
suatu sistem dicerminkan kiri menjadi kanan, atas menjadi bawah, depan menjadi belakang,

hasilnya adalah berupa suatu sistem baru yang berbeda dengan sistem semula. Setelah
pembuktian secara eksperimen oleh fisikawan wanita Wu Chien Hsiung dari Universitas
Columbia, hasil penelitian Lee dan Yang membuahkan Nobel fisika untuk mereka. Topik
riset lain yang digandrungi Lee adalah teori medan, astrofisika, turbulensi, dan
superkonduktivitas suhu tinggi. Bersama dengan Dr Yang, Lee juga aktif menulis artikel di
jurnal fisika internasional, The Physical Review.
Beberapa penghargaan yang diterimanya antara lain Albert Einstein Commemorative
Award dalam bidang sains dari Yeshiva University, New York (1957) dan The Science
Award of the Newspaper Guild of New York. Ia juga menjadi anggota kehormatan American
Physical Society dan The Academia Sinica. Tahun 1958, ia pun dianugerahi gelar DSc dari
Princeton University.
Dalam bidang pendidikan, Lee dikenal sebagai ilmuwan yang cukup peduli. Lee
pernah bergabung dengan Weisskof tahun 1977 untuk memprotes kebijakan politik terhadap
perkembangan sains yang merugikan di Argentina. Lee juga mempunyai ide cemerlang untuk
mengundang ribuan mahasiswa terbaik Cina belajar di berbagai universitas di Amerika
Serikat melalui program CUSPEA (China-US Physics Examination and Application 19801990). Usahanya itu telah membuahkan hasil yang luar biasa, kini banyak sekali kontribusi
penting dalam fisika dihasilkan oleh para alumni CUSPEA .

Yang Chen Ning

Yang Chen Ning dilahirkan di Hefei, Cina Anhui pada tanggal 1 Oktober 1922 tetapi
berkebangsaan

Amerika

Serikat.

Ayahnya

bernama

Ko

Chuan

adalah

seorang

matematikawan dan ibunya bernama Luo Mnghu adalah seorang ibu rumah tangga. Yang
melaksanakan sekolah dasar dan sekolah tinggi di Beijing. Di musim gugur 1937 keluarganya
pindah ke hefei setelah Jepang menyerbu Cina. Pada tahun 1938 mereka pindah ke Kunming,
Yunnan tempat di mana Universitas Association Southwestern National berada.
Pada tahun yang sama, sebagai mahasiswa tahun kedua, Yang lulus ujian masuk dan
belajar di Universitas Association Southwestern National (19072000). Ia menerima gelar
sarjana pada tahun 1942, tesis yang mengenai aplikasi teori grup spektrum molekuler, di
bawah pengawasan Wu Ta-Anda. Ia melanjutkan studi pascasarjana di sana selama dua tahun
di bawah pengawasan Zhuxi Wang, bekerja pada mekanika statistik. Pada tahun 1944 ia
menerima gelar master. Pada tahun yang sama, Yang mendapat dana bantuan khusus antara
Cina dan Amerika, dikenal sebagai Boxer Peggantian restitusi, bagian dari kompensasi
perang Delapan-Negara Amerika Tentara Agresi di Cina untuk belajar di Amerika. Tapi ia
tunda selama satu tahun, karena waktu ia mengajar di sebuah sekolah menengah sebagai guru
dan mempelajari teori medan.
Dari tahun 1946, Yang belajar di uninversitas Chicago dengan Edward Teller (19082003), di mana ia menerima gelar doktor pada tahun 1948 dan tinggal selama satu tahun
sebagai asisten Enrico Fermi. Pada tahun 1949 ia pindah ke Institute for Advance Study di
mana dia memulai masa subur kerjasama dengan Tsug-Dao Lee. Pada tahun 1966 ia pindah
ke Universitas Negeri New York di Stony Brook dan menjadi Albert Einstein Professor
Fisika dan direktur pertama dari institute baru yang didirikan yaitu Institute for Theoritical
Physics yang sekarang dikenal sebagai Yang CN Institute for Theoritical Physics. Dia
pensiun dari Stony Brook pada tahun 1999 sebagai Profesor Emeritus.
Dia telah terpilih sebagai Fellow dari American Physical Society, Yang Cina
Academy of Sciences (Beijing), Yang Academia Sinica (Taiwan), di Akademi Ilmu
Pengetahuan Rusia, di Royal Society dan dianugerahi kehormatan doktor oleh Princeton
University (1958), Moscow State University (1992), Universitas Cina-Hong Kong
(1997).Yang mengunjungi daratan Cina pada tahun 1971 untuk pertama kalinya setelah
mencair dalam hubungan Cina-AS, dan kemudian melakukan usaha besar untuk membantu
komunitas fisika Cina untuk membangun kembali suasana penelitian yang dihancurkan oleh
gerakan-gerakan politik radikal selama Revolusi Kebudayaan Proletar Besar. Setelah pensiun
dari Stony Brook ia kembali menjabat sebagai direktur kehormatan Universitas Tsinghua
Beijing, di mana dia sebagai Huang Jibei - Lu Kaiqun (professor) di Center for Advanced

Study ( CASTU). Yang menikah Tu Chih-li, seorang guru. Pada 1950 dan memiliki dua anak
laki-laki dan seorang putri: Franklin Jr, Gilbert, dan Eulee. Ayah mertuanya adalah
Kuomintang Jenderal Du Yuming. Istrinya meninggal pada musim dingin 2003.
Pada usia 82, Yang bertunangan dengan Weng fan yng berusia 28 tahun yang sedang
belajar untuk gelar master di Guang dong university of Foreign Studies. Mereka menikah
pada awal 2005. Yang telah bekerja pada berbagai mata pelajaran fisika, namun memiliki
minat utamanya dalam dua bidang: mekanika statistik dan prinsip-prinsip simetri. Gelar B.Sc.
ia peroleh dengan thesis yang berjudul : "Group Theory and Molecular Spectra", ditulis di
bawah bimbingan Profesor Ta-You Wu,gelar M.Sc. ia peroleh melalui thesis yang berjudul :
"Contributions to the Statistical Theory of Order-Disorder Transformations"(Kontribusi
dalam Statistik Teori Transformasi), ditulis di bawah bimbingan Profesor JS Wang, Dan gelar
Ph.D.ia peroleh melalui thesis: "On the Angular Distribution in Nuclear Reactions and
Coincidence Measurements", ditulis di bawah bimbingan Profesor E. Teller, adalah
instrumental dalam memperkenalkan dirinya ke bidang-bidang ini. Dr. Yang adalah juga
seorang penulis produktif, dengan sejumlah artikel yang muncul dalam Buletin American
Mathematical Society, The Physical Review, Review of Modern Fisika, dan Cina Journal of
Physics.
Karya Yang bekerja sama dengan temannya sebagai titik balik dalam perkembangan
teori fisika: mereka menunjukkan bahwa hukum kekekalan paritas (yaitu bahwa hukum fisika
tidak berubah dalam sistem bayangan cermin) tidak berlaku untuk yang lemah interaksi
nuklir (1956). Prediksi ini dikonfirmasi oleh studi eksperimental menyeluruh dan dengan
cepat mengarah pada pemberian Hadiah Nobel untuk fisika untuk Yang dan Lee (1957) yang
dikenal dengan persamaan Yang-Baxter. Yang juga tercatat untuk pengembangan nonHabilian teori gauge dengan RL Mills (1924 -), maka dikenal dengan teori Yang-Mills. Hal
ini terbukti keberangkatan baru yang penting dalam teori-teori kuantum partikel dasar dan
garapannya.

Daniel Chee Tsui

Daniel Chee Tsui bersama Robert Lughin tahun 1998 diumumkan sebagai
pemenang

nobel fisika. Kehebatan dua fisikawan ini tak lepas dari keuletannya

sebagai eksperimentalis fenomena material baru elektron. Karya mereka sangat luar biasa
dalam proses pembuatan chip komputer.
Ketika sekolah menengah, Tsui ditawarkan beasiswa penuh dari Augustana College di
Rock Island Illinois. Ia mengatakan, bahwa di sini dia bukan saja belajar fisika dan
matematika, tetapi dia bebas membaca, belajar dan berpikir tentang keimanan kristennya
yang telah dipeluknya sejak dia kecil.Lulus dari sekolah menengah, Tsui melanjutkan
kuliahnya ke University of Chicago. University of Chicago yang berada di kota besar
Chicago menuntut bukan hanya kemampuan intelektual yang tinggi saja, tetapi juga kerja
keras. Para mahasiswa diharuskan menekuni bidang yang digeluti secara serius. Tsui
menyukai eksperimen fisika dan di bawah bimbingan Prof. Royal Stark, Tsui mencoba
menjadi eksperimentalis yang baik. Tsui tidak hanya belajar hal-hal yang kecil seperti
menyolder, menggambar teknik, tetapi juga ia mencoba mendesain sendiri alat-alat
eksperimen dan membangun laboratoriumnya sendiri. Keinginan belajar mandiri dari hal-hal
kecil dan kerja keras inilah yang membuat dia percaya diri dan melambungkan dia menjadi
eksperimentalis tingkat dunia.
Tahun 1968, Tsui bekerja di Bell Laboratories, New Jersey sebagai peneliti dalam
bidang fisika zat padat. Dengan fasilitas yang lengkap, Tsui mencoba mengekspor sifat-sifat
elektron dan ia menemukan banyak sifat-sifat baru elektron yang mampu membuka suatu
bidang baru dalam fisika dan menstimulasi banyak terobosan-terobosan fisika teori dan
eksperimen yang dapat diaplikasikan ke bidang lain selain fisika. Bekerja bersama-sama
dengan Horst Stormer, Tsui mengembangkan material baru di mana electron dapat bergerak
dipermukaannya tanpa gesekan.
Penemuannya ini kini digunakan untuk pembuatan chip-chip komputer yang
merupakan peralatan utama di era teknologi canggih saat ini. Karena penemuannya yang luar
biasa ini, pada tahun 1998 Daniel Tsui mendapat anugerah hadiah nobel fisika bersama-sama
dengan Robert Lughin dari Stanford University dan Horst Stormer dari Columbia University.
Tsui bukan saja seorang peneliti yang ulung, tetapi dia juga seorang yang sangat
humanis. Dia selalu menekankan pada mahasiswanya, bahwa hidup ini harus seimbang. Kita
tidak hanya bisa hidup dari fisika saja. Ada sisi lain, dari fisika yang tidak bisa mengubah
kehidupan , seperti yang sering dia ucapkan : Physics can change the environment of life but
it cant improve the content of life. Tsui juga sering mengingatkan mahasiswanya untuk
jangan takut mengambil jurusan yang disukainya. Dia mengatakan, bahwa apapun yang
dipelajarinya, asalkan dipelajari dengan sungguh-sungguh akan membawa seseorang menjadi
sukses.Walaupun sudah menjadi terkenal, Tsui masih menyukai mengajar. Saat ia mengajar

di Princeton University, seorang alumni TOFI, Oki Gunawan (peraih perunggu Olimpiade
Fisika Dunia 1993) telah berhasil menyelesaikan studi Ph.D di bawah bimbingannya. Salah
satu semboyan Daniel Tsui yang membuat dia terus mengajar dan belum pensiun adalah the
only meaningful life is a life of learning. What better way is there to learn than through
teaching.

ASTRONOMI CINA
Sebagai salah satu ilmu pengetahuan tertua dalam peradaban manusia, Astronomi
kerap dijuluki sebagai 'ratu fisika'. Astronomi memang menempati posisi yang terbilang
istimewa dalam kehidupan manusia. Sejak dulu, manusia begitu terkagum-kagum ketika
memandang kerlip bintang dan pesona benda-benda langit yang begitu luar biasa.
Awalnya, manusia menganggap fenomena langit sebagai sesuatu yang magis. Seiring
berputarnya waktu dan zaman, manusia pun memanfaatkan keteraturan benda-benda yang
mereka amati di angkasa untuk memenuhi kebutuhan hidup seperti penanggalan. Dengan
mengamati langit, manusia pun bisa menentukan waktu utuk pesta, upacara keagamaan,
waktu untuk mulai menabur benih dan panen.
Masyarakat Cina kuno 4000 SM sudah mengenal astronomi. Awalnya, astronomi di
Cina digunakan untuk mengatur waktu. Orang Cina menggunakan kalender lunisolar.
Namun, kerena perputaran matahari dan bulan berbeda, para ahli astronomi Cina sering
menyiapkan kalender baru dan membuat observasi.

Rasi bintang Cina

Rasi Bintang Cina Merupakan merupakan cara dari bangsa Cina dalam mengelompokkan
bintang-bintang. Pengelompokan ini sangat berbeda dari pengelompokan resmi yang dikenal
sekarang ini. Pengelompokan ini berdasarkan perkembangan dari ilmu astronomi pada zaman
Cina Kuno.
Para pengamat pada masa Cina Kuno mengelompokkan bintang-bintang kedalam 31
area, disebut Tiga Batasan (Three Enclosures, , Sn Yun) dan Dua Puluh Delapan
Rumah Besar (Twenty-eight Mansions, , Ershb Xi). Tiga Batasan mencakup
area yang dekat dengan Kutub Utara Langit. Bintang-bintang yang berada di area ini akan
terlihat sepanjang tahun.
Dua Puluh Delapan Rumah Besar mencakup area zodiak di langit. Zodiak ini sama
dengan 12 zodiak yang ada pada astronomi barat. Berbeda dengan astronomi barat, Duapuluh
Delapan Rumah Besar merefleksikan pergerakan Bulan. Tiga Batasan dan Dua puluh

Delapan Rumah Besar kemudian dibagi menjadi 23 asterisms. Setiap bintang yang terlihat
akan dimasukkan kedalam salah satu asterisms dan beberapa asterisms memiliki hanya satu
bintang. Secara tradisional, sebuah bintang dinamai dengan kambinasi asterism-nya dengan
angka.
1. Tiga Batasan
Tiga Batasan terdiri dari Batasan Ungu yang Terlarang (Purple Forbidden
Enclosure, , Z Wi Yun), Batasan Istana Sang Tertinggi (Supreme Palace
Enclosure, , Ti Wi Yun) dan Batasan Pasar di Langit (Heavenly Market
Enclosure, , Tin Sh Yun). Batasan Ungu yang Terlarang mencakup sebagian besar
bagian utara area di langit. Berdasarkan pandangan orang pada masa Cina Kuno, Batasan
Ungu yang Terlarang berada di area tengah langit dan dikelilingi oleh bintang-bintang
lainnya.
Batasan Istana Sang Tertinggi terletak di timur dan utara Batasan Ungu yang
Terlarang, sedangkan Batasan Pasar di Langit terletak di barat dan selatannya. Tiga batasan
masing-masing dibatasi oleh "dinding pembatas" dimana asterism dengan berbagai bentuknya
merepresentasikan namanya.

2. Duapuluh Delapan Rumah Besar


Duapuluh Delapan Rumah Besar terdiri dari :
Empat Simbol
()

Naga Biru di
Timur
()
Musim Semi
Seiryuu
CheongRyong

Rumah Besar ()
Nama Pinyin

Jepang

Korea

Arti

Lokasi

Jio

SuBoshi

Gaak

Tanduk

Spica (alpha vir)

Kng

AmiBoshi

Haang

Leher

Virgo

TomoBoshi

Zeo

Akar

Libra

Fng

SoiBoshi

Baang

Ruangan

Libra

Xn

NakagoBoshi

Shim

Jantung

Antares

Wi

AshitareBoshi

Mi

Ekor

Scorpius

MiBoshi

Ki

Keranjang
Tampi

Sagittarius

Kura-kura
Hitam di
Utara
()
Musim Dingin
Genbu
HyeonMu

Harimau
Putih di
Timur
()
Musim Gugur
Byakko
BaekHo

Burung Merah
di Selatan
()
Musim Panas
Suzaku
ZuZak

Du

HikitsuBoshi

Duu

Gayung

Sagittarius

Ni

InamiBoshi

Wuu

Sapi

Capricornus

UrukiBoshi

Yeo

Gadis

Aquarius

TomiteBoshi

Heo

Kehampaan

Aquarius

Wi

UmiyameBoshi

Wii

Bahaya, Atas
Aquarius/Pegasus
Atap

Sh

HatsuiBoshi

Shil

Ku

TokakiBoshi

Lu

Ruangan,
Tempat
Berkemah

Pegasus

Dinding

Algenib
(Pegasus)

Gyu

Kaki

Andromeda

TataraBoshi

Ru

Tali Ikatan

Aries

Wi

EkieBoshi

Wii

Perut

Aries

Mo

SubaruBoshi

Myo

Kepala yang
Berambut

Pleiades

AmefuriBoshi

Pil

Jala

Taurus

TorokiBoshi

Zaa

Paruh Kurakura

Orion

Shn

KagasukiBoshi

Saam

Tiga Bintang

Orion

Jng

ChichiriBoshi

Zeong

Sumur

Gemini

Gu

TamahomeBoshi

Kui

Iblis /
Monster,
Hantu

Cancer

Li

NurikoBoshi

Ryu

Pohon Willow

Hydra

Xng

HotohoriBoshi Seong

Bintang

Alphard

Zhng

ChirikoBoshi

Pertumbuhan,
Jala yang
Terkembang

Crater

NamameBoshi Byeok

Zaang

TasukiBoshi

Zhn MitsukakeBoshi

Ik

Sayap

Corvus

Jin

Kekuatan,
Kereta Perang

Corvus

3. Asterisme di Selatan
Langit di kutub selatan langit dan sekitarnya sebelumnya tidak diketahui pada masa
Cina Kuno. Oleh karena itu, asterisme-asterisme yang berada di selatan langit tidak termasuk
pada Tiga Batasan dan Duapuluh Delapan Rumah Besar. Namun pada masa Dinasti Ming,
Xu Guangqi memperkenalkan 23 asterisme berdasarkan astronomi barat.
23 asterisme tersebut adalah sebagai berikut.
Nama asterisme

Nama
(bahasa Cina)

Jumlah bintang

Rasi bintang

Laut dan Gunung

Carina/Centaurus/Musca

Salib

Crux

Ekor Kuda

Centaurus

Perut Kuda

Centaurus

Lebah

Musca

Segitiga

Triangulum Australe

Burung Eksotik

Apus

Burung Merak

11

Pavo

Orang Persia

11

Indus

Ekor Ular

Hydrus/Octans

Perut Ular

Hydrus

Kepala Ular

Hydrus/Reticulum

Paruh Burung

Tucana

Burung Bangau

12

Grus/Tucana

Burung Api

10

Sculptor/Phoenix

Air Deras yang

Eridanus/Phoenix

Hydrus / Octants

Reticulum/Dorado

Ikan Emas

Dorado

Karang di Laut

Carina

Ikan Terbang

Volans

Perahu di Selatan

Carina

Gayung Kecil

Chamaeleon

Berbelok
Tambalan Putih
Terdekat
Tambalan Putih
Terlampir

4. Pemetaan Bintang di Cina


Astronom di masa Cina Kuno memberikan nama kepada bintang yang dapat dilihat
secara sistematis, sekitar 1000 tahun sebelum Johann Bayer melakukannya dengan cara yang
sama. Pada dasarnya, setiap bintang ditempatkan pada suatu asterisma, kemudian
ditambahkan suatu angka / bilangan dibelakangnya, sehingga rumusnya adalah "nama
asterisma" + "angka / bilangan". Pemberian angka / bilangan tidak tergantung pada besarnya
magnitudo sebagaimana yang dilakukan oleh Johann Bayer, tetapi lebih kepada posisinya di
asterisma. Namun beberapa bintang diberikan nama berdasarkan mitologi dan astrologi.
Seperti contoh di atas, Altair juga dikenal dengan nama atau (bintang
Pengendara Sapi) dalam bahasa China, berdasarkan mitologi Pengendara Sapi dan Gadis
Penganyam (salah satu mitologi Cina). Sistem penamaan bintang ini juga berlaku pada masa
China modern.

5. Pengaruhnya di Jepang, Korea dan Vietnam


Sistem pemetaan bintang ini merupakan salah satu pengaruh dari astronomi China
kepada Jepang, Korea dan Vietnam, dimana sistem tersebut ditranslasikan ke dalam bahasa
masing-masing.

Pada malam tanggal 4 Juli 1054, para ahli astronomi Cina menyaksikan kejadian luar
biasa: Sebuah bintang yang sangat terang muncul secara tiba-tiba di sekitar gugusan Taurus.
Begitu terang sehingga dapat disaksikan bahkan pada siang hari. Pada malam hari, bintang
tersebut lebih terang daripada bulan.
Apa yang diamati para ahli astronomi Cina adalah salah satu fenomena astronomis yang
paling menarik dan bencana paling besar di alam semesta. Itulah supernova. Supernova
adalah sebuah bintang yang hancur oleh ledakan. Sebuah bintang raksasa menghancurkan diri
dalam ledakan dahsyat, dan materi intinya bertebaran ke seluruh penjuru. Cahaya yang
dihasilkan dalam peristiwa ini ribuan kali lebih terang daripada keadaan normal.

KALENDER CINA
System kalender Cina menggunakan unisolar yaitu penggabungan system kalender
solar dan system kalender lunar. Sekarang kalender yang biasa digunakan masyarakat Cina
untuk kegiatan harian adalah kalender Gregorian, sedangkan kalendar Cina masih digunakan
untuk menandakan perayaan tradisi orang Cina seperti Tahun Baru Cina, perayaan Duan Wu,
dan perayaan Kuih Bulan.
Dalam bidang Astrologi, seperti memilih tarikh sesuai untuk melangsungkan perkawinan atau
meresmikan pembukaan bangunan baru.

Di China, Kalender tradisional dikenal sebagai "kalendar pertanian, kalendar


Gregorian dikenali sebagai "kalendar umum" atau "kalendar Barat".

Kalender Cina dikenal juga dengan "kalendar Yin" diambil dari rujukan aspek kitaran
bulan.

Kalender Gregorian disebut "kalendar Yang" merujuk kepada aspek kitaran matahari.

Kalendar Cina juga bergelar "kalendar lama" (tulisan Cina Tradisi: tulisan Cina
Mudah: pinyin: jul)

Setelah "kalendar baru" (xnl), yaitu kalender Gregorian digunakan sebagai kalender
resmi. Kalendar tradisi juga merujuk kepada "Kalendar Xia.

kalendar Xia secara tepatnya tidak merujuk kepada kalendar Cina, sebaliknya
merujuk pada kalender yang digunakan kaum Cina sebelum ini.

Tradisi menetapkan tahun pertama dalam kitaran pertama pada 2637 AD (Herbert A.
Giles, A Chinese-English Dictionary (1912), dan pengarang Barat lain yang
mengarang sewaktu penghujung dinasti Qing).

Maka kitaran yang bermula pada 1984 adalah kitaran yang ke-78. Ada yang
menetapkan tahun asalan tersebut pada 2697 SM (ketika Huang Di masih belum
dewasa), menjadikan kitaran ini yang ke-79.

Sejarah awal
Bukti arkeologi terawal mengenai kalendar Cina muncul pada tulang orakel pada alaf
kedua sebelum Masihidinasti Shang yang memaparkan tahun lunisolar yang lazimnya 12
bulan namun kadang-kadang adanya bulan ke-13, lebih-lebih lagi bulan ke-14.
Menambahkan bilangan bulan dalam tahun kalendar memastikan peristiwa tahun baru tetap
dilangsungkan dalam satu musim saja, seperti kalendar Gregorian meletakkan satu hari
tambahan pada bulan Februari setiap empat tahun.
Hukum kalender
sejak kira-kira 104 SM

Bulan-bulan dalam kalendar ini merupakan bulan qamari. (Catatan: satu "hari"
dalam kalendar Cina mula pada pukul 11 malam dan bukannya 12 malam.) Setiap
tahun ada 12 bulan biasa, yang diberi nomor susunan (1 hingga 12).

Setiap jiq dalam tahun solar Cina bersamaan dengan kemasukan matahari kepada
satu lambang zodiak tropika (satu tempoh atau bucu utama).

Matahari sentiasa melalui solstis musim sejuk (memasuki Capricorn) pada bulan ke11.

Jika terdapat 12 bulan antara dua kejadian bulan ke-11 berturut-turut, sekurangkurangnya satu daripada 12 bulan itu mestilah bulan penuh yang dilalui matahari
yang kekal dalam lambang zodiak yang sama

Waktu-waktu bulan baru astronomi dan matahari memasuki lambang zodiak baru
ditentukan dalam Zon Masa Cina oleh Balai Cerap Gunung Ungu (Zjnshn
Tinwnti)

Lambang zodiak yang dimasuki matahari dalam satu-satu bulan dan longitude ekliptik. Bulan
Pertama, zhngyu. Bulan-bulan yang selebihnya diberi nomor susunan, yaitu bulan ke-2,
bulan ke-3, dan sebagainya.

KESIMPULAN
Negeri Cina dari dahulu memang dikenal sebagai sumber ilmu dan kebudayaan tinggi
di benua Asia. Hal ini terbukti dengan terkenalnya Cina sebagai negeri eksportir barangbarang elektronik yang murah. Hal ini tentunya tidak lepas dari kedisiplinan penduduk Cina
baik dalam menuntut ilmu maupun dalam bekerja.
Sejarah membuktikan pula bahwa Cina tidak lepas untuk menyumbangkan anak
negeri yang menggoreskan tinta emas dalam buku perkembangan fisika. Dalam catatan
sejarah Richtmeyer, sumbangan Cina ini termasuk ke dalam periode sebelum tahun 1550
yaitu filsafat yang diajarkan oleh Kitab Yi Jing dan periode 4 yaitu antara tahun 1890 (1900)
s.d. sekarang yaitu Tsung Dao Lee, Yang Che Ning, dan Daniel Chee Tsui. Sedangkan dalam
catatan sejarah Boer Jacob, Kitab Yi Jing termasuk ke dalam periode 1 yaitu antara zaman
purbakala s.d. 1500 dan penemuan-penemuan oleh Tsung Dao Lee, Yan Chen Ning, dan
Daniel Chee Tsui termasuk kedalam periode 5 yaitu antara tahun 1925 s.d. sekarang.

EVALUASI

1. Zhou Yi merupakan kitab Dinasti Zhou, seiring berjalannya waktu kitab ini
mengalami perubahan nama yaitu Yi Jing.
Apa yang menyebabkan atau hal apa yang mendasari sehingga mengalami perubahan
nama ?
2. Tsung Dao Lee dan Chen Ning Yang merupakan pasangan fisikawan yang
membuahkan Nobel Fisika.
Apa teori / eksperimen yang berhasil mereka lakukan sehingga mendapat Nobel
Fisika?
3. Tsung Dao Lee menerima penghargaan dari Albert Einstein dalam bidang sains dari
Yeshiva University.Penghargaan berupa apa yang diterima oleh Lee ?
4. Yang Chen Ning belajar di University Chicago dan menerima gelar doktor.Penemuan
apa yang dihasilkan sehingga mendapat gelar doktor ?
5.

Pada tanggal 4 juli 1054 terjadi ledakan dari sebuah bintang yang disebut Supernova.
Hal apa yang menyebabkan sehingga bintang hancur ?

BAB VI
SUMBANGAN INDIA TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar belakang
Ilmu pengetahuan dewasa ini telah cukup mengalami perkembangan yang cukup pesat.
Begitu juga perkembangan fisika yang telah berkembang dengan pesat. Ilmu pengetahuan
yang saat ini kita pelajari tidaklah lepas dari apa yang para ahli dahulu pelajari, dan yang para
ahli temukan pada jaman dahulu. Jadi penting bagi kita untuk mempelajari sejarah, termasuk
sejarah perkembangan ilmu pengetahuan khususnya fisika.
Saat kita mempelajari tentang perkembangan fisika, tentu kita memulai dari peradaban di
Cina dan India, karena peradaban Cina dan Indialah yang tertua di dunia. Cina dan India pada
abad ke-7 SM sampai abad ke 2 M mencapai masa keemasaannya (Aholiab Watloly, 2001:
44-54). Hal ini ditandai dengan munculnya Konfusianisme dan Taoisme di China, serta
Budhisme di India.
Meskipun India adalah negara yang belum bisa dikatakan negara yang kaya, dan tingkat
kemakmurannya belum memuaskan, tetapi India tidak dapat diremehkan dalam bidang
pendidikan. India adalah salah satu negara yang mendapatkan beberapa penghargaan Nobel
Fisika.Banyak bukti-bukti penemuan fisika yang ditemukan oleh orang-orang India yang
sampai sekarang kita gunakan sejak abad ke 12 SM. Selain itu juga ditemukan tempat-tempat
yang digunakan dalam rangka penelitian-penelitian fisika.
B. Tujuan
1. Mengetahui Perkembangan Fisika Periode Klasik di India.
2. Mengetahui Perkembangan Fisika Periode Modern di India.

INDIA
Di India, sejak abad ke 7 SM telah mulai berkembang peradaban di India termasuk
peradaban tentang ilmu pengetahuan. Perkembangan fisika klasik di India pada periode
klasik sifatnya masih tidak terlalu signifikan, karena belum adanya konsep dasar modern
yang dibutuhkan untuk membangun dan mengembangkan ilmu fisika itu sendiri sebelum
diterbitkannya Principia oleh Newton pada tahun 1687, misalnya, tidak ada pengertian
yang memadai mengenai gravitasi. Untuk Itulah, kita hanya akan mengacu pada
perkembangan ilmu-ilmu yang berhubungan erat dengan fisika, misalnya matematika,
astronomi, dan metalurgi.
Perkembangan fisika di India tidak hanya berlangsung 1 sampai 2 abad saja, tetapi
selalu berkembang dalam masa ke masa. Perkembangan fisika di India terbagi atas
perkembangan fisika periode klasik dan modern.
Republik Indiaadalah sebuah negara di Asia yang memiliki jumlah penduduk
terbanyak kedua di dunia, dengan populasi lebih dari satu miliar jiwa, dan adalah negara
terbesar ketujuh berdasarkan ukuran wilayah geografis. Jumlah penduduk India tumbuh
pesat sejak pertengahan 1980-an. Ekonomi India adalah terbesar keempat di dunia dalam
PDB, diukur dari segi paritas daya beli (PPP), dan salah satu pertumbuhan ekonomi
tercepat di dunia. India, negara dengan sistem demokrasi liberal terbesar di dunia, juga
telah muncul sebagai kekuatan regional yang penting, memiliki kekuatan militer terbesar
dan memiliki kemampuan senjata nuklir.
Terletak di Asia Selatan dengan garis pantai sepanjang 7.000 km, dan bagian dari
anak benua India, India merupakan bagian dari rute perdagangan penting dan bersejarah.
Dia membagi perbatasan dengan Pakistan, Republik Rakyat Cina, Myanmar. Banglades,
Nepal, Bhutan, dan Afganistan. Sri Lanka, Maladewa, dan Indonesia adalah negara
kepulauan yang bersebelahan.
India adalah letak dari peradaban kuno seperti Budaya Lembah Indus dan merupakan
tempat kelahiran dari empat agama utama dunia: Hindu, Buddha, Jainisme, dan
Sikhisme. Negara ini merupakan bagian dari Britania Raya sebelum meraih kemerdekaan
pada 194.
Meskipun India hanya menerima sekitar tiga juta pengunjung asing setiap tahun,
pariwisata tetap penting tapi masih sumber pendapatan nasional yang belum
berkembang. Pariwisata menyumbangkan 5,3 persen dari PDB India. Partner
perdagangan utama India termasuk Amerika Serikat, Jepang, Republik Rakyat Cina dan
Uni Emirat Arab.

Arsitektur India sangat melambangkan kebinekaan kebudayaan India. Sebagian di


antaranya, termasuk monumen megah seperti Taj Mahal dan bangunan berarsitektur
arsitektur MughalMughal dan India Selatan merupakan campuran dari tradisi kuno dan
beraneka ragam tradisi lokal dari berbagai wilayah di India dan luar negeri. Arsitektur
vernakular juga menunjukkan variasi regional yang mencolok.
Sejarah di India
SejarahIndia dimulai dari Peradaban Lembah Indus, yang menyebar di bagian
barat laut subbenua India, dari tahun 3300 sampai 1700 SM. Peradaban Zaman Perunggu
runtuh di pertengahan milenum kedua SM dan diikuti dengan Zaman Besi India. Pada
abad ke-6 SM, Mahavira dan Gautama Buddha lahir. Pada tanggal 15 Agustus1947,
India merdeka dari Britania Raya dan Nehru terpilih sebagai Perdana Menteri India yang
pertama.
Peradaban Lembah Sungai Indus, 2800 SM1800 SM, merupakan sebuah
peradaban kuno yang hidup sepanjang Sungai Indus dan Sungai Ghaggar-Hakra yang
sekarang Pakistan dan India barat. Peradaban ini sering juga disebut sebagai Peradaban
Harappan Lembah Indus, karena kota penggalian pertamanya disebut Harappa, atau juga
Peradaban Indus Sarasvati karena Sungai Sarasvati yang mungkin kering pada akhir
1900 SM. Pemusatan terbesar dari Lembah Indus berada di timur Indus, dekat wilayah
yang dulunya merupakan Sungai Sarasvati kuno yang pernah mengalir. Sebuah
peradaban tinggi bernama Harappa pernah berada di India pada ribuan tahun yang lalu
dengan lay-out kota yang sangat canggih.
Asal mula peradaban India, berasal dari kebudayaan sungai India, mewakili
dua kota peninggalan kuno yang paling penting dan paling awal dalam peradaban sungai
India, yang sekarang letaknya di kota Mohenjodaro, propinsi Sindu Pakistan dan kota
Harappa dipropinsi Punjabi.
Peradaban di India
Daerah India merupakan salah satu tempat munculnya peradaban tertua di
dunia khususnya di Asia.Daerah India merupakan suatu Jazirah Benua Asia yang disebut
dengan nama anak benua. Disebelah utara daerah India terbentang Pegunungan
Himalaya yang menjadi pemisah India dengandaerah lainnya di Asia.Antara Pegunungan
Himalaya dan Hindu Kush terdapat Celah Kaibar. Celah Kaibar inilah yangdilalui oleh
masyarakat India untuk menjalin hubungan dengan daerah-daerah lain di Asia. Ditengahtengah daerah India terdapat Pegunungan Windya. Pegunungan ini membagi India
menjadidua bagian, yaitu India Utara dan India Selatan. Pada daerah India bagian utara

mengalir Sungai Shindu (Indus), Gangga, Yamuna, dan Brahmaputra. Daerah itu
merupakan daerah yang subursehingga sangat padat penduduknya. Di daerah itu pulalah
muncul pusat peradaban awal di Asia,yaitu peradaban Lembah Sungai Indus dan Lembah
Sungai Gangga.
Sungai Gangga juga dianggap keramat dan suci oleh umat Hindu. Menurut
kepercayaan umat Hindu India, air Sungai Gangga dapat menyucikan diri manusia dan
menghapus segala dosa.
PERKEMBANGAN FISIKA PERIODE KLASIK DI INDIA
Perkembangan fisika klasik di India dapat dibagi menjadi 2 periode, yaitu periode
lama dan periode pertengahan.
# Periode Lama
a. Bukti sudah digunakannya bilangan-bilangan besar, misalnya dalam manuskrip
yajurvedasamitha (1200-900 SM), telah tertera bilangan dalam orde Giga (1012)
b. Baudhayana (800 SM)

Baudhayana adalah seorang matematikawan India. Dia tercatat sebagai penulis paling
awal Sulba Sutra -lampiran ke Veda memberikan aturan untuk pembangunan altar disebut ulbastra Baudhyana, yang berisi beberapa hasil penting matematika. Dia
lebih tua dari ahli matematika terkenal lainnya pastambha .

Baudhayana juga menyatakan bahwa jika a dan b adalah kedua belah pihak dan c
menjadi miring, sehingga 'a' habis dibagi 4 (seperti dalam semua kembar tiga
pythogorean salah satu ateast dua sisi pendek habis dibagi 4). Sekarang, c = (a - a / 8) + b
/ 2 Metode ini membuat kami mengatasi tanpa menggunakan kuadrat dan akar kuadrat.
Ini tampaknya mengacu pada persegi panjang atau persegi (dalam beberapa kasus
sebagaimana ditafsirkan oleh beberapa orang), meskipun beberapa interpretasi
menganggap hal ini merujuk kepada sebuah persegi . Dalam kedua kasus, menyatakan
bahwa kuadrat dari sisi miring sama dengan jumlah kuadrat sisi. Jika terbatas pada sikusiku segitiga sama kaki, bagaimanapun, akan merupakan klaim yang kurang umum,
tetapi teks tampaknya cukup terbuka untuk pihak yang tidak setara.
Jika ini mengacu pada sebuah persegi panjang, itu adalah pernyataan paling awal
tercatat dari teorema Pythagoras .
Baudhyana juga menyediakan demonstrasi non-aksiomatis menggunakan ukuran tali
dari bentuk tereduksi dari teorema Pythagoras untuk sama kaki segitiga siku-siku :
Kabel yang membentang di persegi menghasilkan area ganda ukuran persegi asli.
Masalah lain yang ditangani oleh Baudhyana adalah bahwa untuk menemukan
lingkaran yang luasnya sama dengan sebuah persegi (kebalikan dari squaring lingkaran ).
Nya Sutra i.58 memberikan konstruksi ini:
Menggambar setengah diagonalnya tentang pusat terhadap garis Timur-Barat,
kemudian menggambarkan sebuah lingkaran bersama-sama dengan bagian ketiga yang
terletak di luar alun-alun.
Baudhyana memberikan panjang diagonal dari sebuah persegi dalam hal sisi-sisinya,
yang setara dengan formula untuk akar kuadrat dari 2:
Samasya dvikara.prama ttyena vardhayettac caturthentmacatustrionena
saviea
Diagonal [yang menyala. "Doubler"] persegi. Mengukur adalah untuk ditingkatkan
dengan ketiga dan keempat dengan penurunan sebesar tiga puluh empat. Itu adalah
sekitar diagonal. yang benar untuk lima desimal.
Teorema lainnya termasuk: Diagonal-diagonal persegi panjang membagi dua sama
lain, Diagonal-diagonal membagi dua belah ketupat di sudut kanan, luas sebuah persegi
dibentuk dengan bergabung titik tengah persegi adalah setengah dari aslinya, titik tengah

dari persegi panjang bergabung membentuk belah ketupat yang bidang adalah setengah
persegi panjang dan lain-lain.
Perhatikan penekanan pada persegi panjang dan bujur sangkar; ini timbul dari
kebutuhan untuk menentukan Yajna bhmik s-yaitu altar di mana ritual dilakukan,
termasuk persembahan api (Yajna).
c. Arjabatta (476-535)

Arjabatta atau Aryabhata adalah matematikawan paling awal dari India. Dia
tokoh yang pertama kali menggunakan aljabar. Dia membuat aturan dalam berhitung dan
menulis tentang persamaan tak tentu dengan penerapan fraksi metode yang digunakan
hari ini. Sebagai astronom Arjabatta menemukan rotasi bumi dan menjelaskan alasan
tentang matahari dan gerhana bulan.
Arjabatta juga mengaprokasikan nilai (pi):
((4+100) x 8 + 62000) / 20000 = 62832 / 20000 = 3.1416

d. Brahmagupta (598-670)

Brahmagupta adalah astronom India kuno yang paling berhasil. Brahmagupta


memperkenalkan aturan untuk perhitungan dengan nol, menulis persamaan tentang
kuadrat, dan ia menulis sebuah tabel untuk perhitungan sinus. Dia juga menemukan teori
tentang gerhana bulan, konjungsi planet, dan penentuan posisi planet-planet.
Brahmagupta juga menemukan sebuah identitas menarik:

# Periode Pertengahan
a. Penemuan proses pengolahan berlian di kerajaan Golkonda (c. 1364-1512), yaitu 11
km barat laut Hyderabad.
b. Penemuan konsep bilangan binary oleh Pingala, mendahului Leibniz. Selain itu juga
telah mengenali Segitiga Pascal dan Koefisien Binomial.
c. Ditemukan solusi integral untuk persamaan Pell (Pells Equation) oleh Brahmagupta
(598-668).
d. Bhaskara (1114 1185) (kannada)

Dikonsepkan mesin derak abadi oleh Bhaskara II () (1114-1185) pada


1150, meskipun terbukti salah karena mengabaikan konsep gesekan, selain itu, ia juga
telah mengenal apa yang kini dikenal sebagai teorema Rolle dalam kalkulus diferensial.
Bhaskara (juga dikenal sebagai Bhaskara II dan Bhaskara Achrya ("Bhaskara sang
pengajar")) adalah seorang matematikawan dan astronom India. Ia lahir di Bijjada Bida
(kini terletak di Distrik Bijapur, Karnataka, India Selatan) dalam keluarga Deshastha
Brahmin. Bhaskara adalah kepala observatorium di Ujjain, pusat matematika India kuno.
Penerusnya meliputi matematikawan Brahmagupta (598c. 665) dan Varahamihira. Ia
tinggal di wilayah Sahyadri.
Bhaskara memberikan kontribusi yang penting terhadap ilmu matematika dan
astronomi abad ke-12. Karya utamanya adalah Lilavati (mengenai aritmatika), Bijaganita
(Aljabar) dan Siddhanta Shiromani (ditulis tahun 1150) yang meliputi dua bagian:
Goladhyaya (bola) dan Grahaganita (matematika planet-planet).
e. Sekolah Matematika dan Astronomi Kelara, didirikan oleh Mandhava Sangaragama,
memberikan konstribusi sebagai berikut:
Hasil yang dikenal sebagai identitas Leibniz-Gregory
f. Nilakantha Somayaji (1144-1544)
Nilakantha Somayaji
Lahir

1444 CE

Meninggal

1544 CE

Tempat
tinggal
Kebangsaan

Trikkandiyur, Tirur , Kerala


India

Nama lainnya Kelallur Comatiri


Etnis

Malayali

Pendudukan

Astronom-matematika

Dikenal

Karangan dari Tantrasamgraha

Terkemuka
kerja (s)

Golasara, Candrachayaganita,
Aryabhatiya-bhashya,
Tantrasamgraha

Kelallur

Judul

Somayaji

Agama

Hindu

Istri

Arya

Anak-anak

Rama, Dakshinamurti

Orangtua

Jatavedan (ayah)

Nilakantha

Somayaji

(Malayalam

Hindi

) (1444-1544) (juga disebut sebagai Kelallur Comatiri) adalah seorang


besar ahli matematika dan astronom dari sekolah Kerala astronomi dan matematika .
Salah satu karya yang paling berpengaruh adalah risalah yang komprehensif astronomi
Tantrasamgraha selesai pada 1501. Dia juga terdiri komentar yang menguraikan
Aryabhatiya disebut Bhasya Aryabhatiya. Dalam Bhasya, Nilakantha telah membahas
terbatas seri expansions fungsi trigonometri dan masalah aljabar dan geometri bola.
Grahapareeksakrama adalah manual melakukan pengamatan dalam astronomi
berdasarkan instrumen dari waktu.
Nilakantha Somayaji adalah salah satu penulis sangat sedikit dari tradisi ilmiah dari
India yang telah merawat untuk merekam rincian tentang hidupnya sendiri dan waktu.
Jadi untungnya sebuah keterangan akurat tentang beberapa Nilakantha Somayaji
diketahui. Dalam salah satu karyanya berjudul Siddhanta-darpana dan juga dalam
komentarnya sendiri di Siddhanta-darpana, Nilakantha Somayaji telah menyatakan
bahwa ia lahir pada hari Kali- 1.660.181 yang bekerja untuk 14 th Juni 1444 CE. Sebuah
referensi kontemporer untuk Nilakantha Somayaji dalam Malayalam bekerja pada
astrologi menyiratkan bahwa Somayaji hidup sampai usia lanjut bahkan menjadi
umurnya seratus tahun seorang. Sankara Variar, murid dari Nilakantha Somayaji, dalam
komentarnya pada Tantrasamgraha berjudul Tantrasamgraha-vyakhya, menunjukkan
bahwa ayat pertama dan terakhir Tantrasamgraha mengandung chronograms menentukan
Kali-hari dimulainya (1.680.548) dan penyelesaian (1.680.553) dari Somayaji magnum
opus Tantrasamgraha . Kedua hari ini terjadi pada tahun 1500 Masehi.
Dalam Aryabhatiya -bhashya, Nilakantha Somayaji telah menyatakan bahwa ia adalah
anak dari Jatavedas dan ia memiliki saudara bernama Sankara. Somayaji telah lebih jauh
menyatakan bahwa dia adalah seorang Bhatta milik Gargya-gotra dan pengikut

Asvalayana-sutra dari Rgveda. Referensi dalam sendiri Laghuramayana menunjukkan


bahwa Nilakantha Somayaji adalah anggota keluarga Kelallur (Sanskritised sebagai
Kerala-sedih-Grama) berada di Kundagrama, sekarang dikenal sebagai Trikkandiyur
modern Tirur, Kerala. Istrinya bernama Arya dan ia memperoleh dua anak Rama dan
Dakshinamurti.
Nilakantha Somayaji mempelajari vedanta dan beberapa aspek astronomi bawah satu
Ravi. Namun, itu Damodara , anak-Kerala drgganita penulis Paramesvara, yang memulai
dia ke dalam ilmu astronomi dan memerintahkannya dalam prinsip-prinsip dasar
perhitungan matematika. Yang besar Malayalam penyair Thunchaththu Ramanujan
Ezhuthachan dikatakan telah menjadi mahasiswa Nilakantha Somayaji.
Para Somayaji julukan adalah gelar ditugaskan atau diasumsikan oleh Namputiri yang
telah melakukan ritual Weda dari Somayajna. Jadi dapat menduga bahwa Nilakantha
Somayaji juga melakukan ritual Somayajna dan diasumsikan judul sebuah Somayaji di
kemudian hari. Dalam penggunaan sehari-hari yang Malayalam Somayaji kata telah
rusak untuk Comatiri.
Tulisan Nilakantha itu membuktikan pengetahuannya tentang beberapa cabang dari
filsafat India dan budaya. Dikatakan bahwa ia bisa merujuk kepada otoritas yang
Mimamsa untuk mendirikan nya titik pandang dalam sebuah perdebatan dan dengan
kebahagiaan sama menerapkan diktum gramatikal untuk tujuan yang sama. Dalam
tulisannya ia merujuk kepada otoritas yang Mimamsa, mengutip secara ekstensif dari itu
pingala chandas-sutra, suci, Dharmasastras, Bhagavata dan Vishnupurana juga.
Sundararaja, seorang astronom Tamil kontemporer, mengacu Nilakantha sebagai sedihdarshani-parangata, orang yang telah menguasai enam sistem filsafat India.
Dalam karyanya Tantrasangraha, Nilakantha direvisi Aryabhata Model karena planet
Merkurius dan Venus. Persamaan Nya dari pusat untuk planet-planet ini tetap yang
paling akurat sampai saat Johannes Kepler pada abad ke-17.
Dalam Aryabhatiyabhasya, sebuah komentar tentang Aryabhata yang Aryabhatiya,
Nilakantha mengembangkan sistem komputasi untuk sebagian heliosentris Model planet
dimana Merkurius, Venus, Mars, Jupiter dan Saturnus mengorbit Matahari , yang pada
gilirannya mengorbit Bumi, mirip dengan sistem Tychonic kemudian diusulkan oleh
Brahe Tycho pada abad 16-an. Kebanyakan astronomers dari sekolah Kerala yang
mengikutinya menerima model planet.

Berikut ini adalah penjelasan singkat mengenai karya Nilakantha Somayaji berurusan
dengan astronomi dan matematika.
1. Tantrasamgraha
2. Golasara: Deskripsi elemen astronomi dasar dan prosedur
3. Sidhhantadarpana: Sebuah karya pendek di 32 slokas mengucapkan konstanta

astronomi dengan mengacu pada Kalpa dan menetapkan pandangannya tentang


konsep dan topik astronomi.
4. Candrachayaganita: Sebuah karya di 32 ayat tentang metode untuk perhitungan

waktu dari pengukuran bayangan cor gnomon oleh bulan dan sebaliknya.
5. Aryabhatiya-bhashya: Menguraikan komentar pada Aryabhatiya.
6. Sidhhantadarpana-vyakhya: Komentar pada Siddhantadarapana sendiri.
7. Chandrachhayaganita-vyakhya: Komentar pada Chandrachhayaganita nya sendiri.
8. Sundaraja-prasnottara: Nilakantha jawaban untuk pertanyaan yang diajukan oleh

Sundaraja, seorang Tamil Nadu astronom berbasis.


9. Grahanadi-grantha: Pemikiran akan perlunya memperbaiki konstanta astronomi lama

dengan pengamatan.
10. Grahapariksakrama: Keterangan tentang prinsip dan metode untuk memverifikasi

perhitungan astronomi dengan pengamatan biasa.


11. Jyotirmimamsa : Analisis astronomi

g. Bukti lain perkembangan fisika di periode pertengahan India Klasik adalah


ditemukannya Lukisan Jantar Mantar di Jaipur, India yang melukiskan 13 peralatan
astronomi. Lukisan ini diambil pada tahun 1724.

PERKEMBANGAN FISIKA PERIODE MODERN DI INDIA


Fisika di India terus berkembang dan terus mengalami kemajuan pada periode
modern.
a. Sir Chandrasekhara Venkata Raman, FRS (1888-1970)

Sir Chandrasekhara Venkata Raman adalah salah satu penerima penghargaan paling
prestisius dan berkaliber internasional. Raman dilahirkan pada tanggal 7 November 1888
di Trichinopoly, daerah pemerintahan Madras, India. Ia mengikuti pendidikan di
Perguruan tinggi Hindu, Vishakapatam, dimana ayahnya menjadi tenaga pengajar untuk
bidang matematika dan fisika. Kegemarannya melakukan riset sudah ia perlihatkan sejak
masih kuliah. Cabang fisika yang menarik perhatiannya saat itu adalah akustik dan optik.
Pada usia 18 tahun, ia mempublikasikan karya tulisnya pertama kali di majalah filosofi.
Sayangnya potensi, energi serta semangatnya yang luar biasa dalam riset fisika tidak bisa
disalurkan dengan leluasa, karena ternyata tidak ada kesempatan bagi orang muda India
untuk berkarir di bidang sains pada masa itu. Raman terpaksa menghabiskan waktu 10
tahun bekerja di Departemen Keuangan India.
Namun, ia tidak serta merta menghentikan aktivitas penelitiannya. Bahkan di tengah
kesibukan kerjanya, ia masih sempat mempublikasikan tidak kurang dari 30 kertas kerja.
Ketika ada tawaran bekerja di Universitas Calcutta, ia segera menerimanya dan
memperoleh jabatan serta penghasilan yang cukup memuaskan. Selama 16 tahun berada

di posisi itu, Raman tidak menyia-nyiakannya kesempatan untuk mewujudkan obsesinya


di bidang sains. Bersama dengan M Saha dan SN Bose, Raman membangun pusat
penelitian sains di Calcutta. Hasilnya, terciptalah sederetan kontribusi penting dalam
bidang getaran dan bunyi, konsep getaran alat-alat musik, difraksi cahaya oleh
gelombang akustik baik yang ultrasonik maupun hipersonik, sifat optik koloid, difraksi
sinar-x, dan Spektroskopi Raman.Pada tahun 1925, setelah penemuan efek Compton
untuk sinar-X, Heisenberg memprediksi adanya efek yang sama untuk cahaya tampak.
Pada saat bersamaan Raman sedang meneliti hamburan cahaya.
Raman ternyata mendapat kesimpulan yang sama dengan apa yang diprediksi oleh
Heisenberg. Raman mendapati bahwa ketika cahaya monokromatik diarahkan pada suatu
kristal, sebagian cahaya itu akan terhambur. Energi sinar yang terhambur ini lebih kecil
dari energi semula. Penyebab perubahan ini adalah karena sebagian energi sinar itu
dipakai untuk mengubah energy vibrasi (getaran) molekul-molekul kristal. Hasil
penelitiannya kemudian dipublikasikan dalam Indian Journal Physics pada tahun 1928,
dan efek perubahan energi sinar yang terhambur ini dikenal dengan efek Raman.
Ternyata karyanya itu merupakan sumbangan yang sangat berarti bagi pengembangan
studi mengenai tingkat energi vibrasi molekul. Untuk itulah, Royal Swedish Academy of
Science di Stockholm menganugrahinya hadiah nobel. Tak pelak lagi, reputasi Raman di
dunia sains internasional sejak itu kian terdongkrak naik dan hari-harinya makin
dipenuhi kesibukan. Mulai pada tahun 1930-an, Raman diminta memberi pelatihan bagi
pimpinan masa depan dalam bidang ilmu pengetahuan. Sementara itu ia tetap
mencurahkan perhatiannya dalam bidang riset, kali ini tentang kristalografi yang ia
yakini akan membawa dampak luar biasa bagi dunia sains. Ia pun menyisihkan
sebagian perolehan uang dari hadiah nobelnya untuk membeli berbagai alat laboratorium
untuk melakukan penelitian lanjutan. Pada 1933 Raman dipercaya sebagai direktur
Indian Institute of Science di Bangalore. Di sana ia menekuni riset dalam bidang difraksi
cahaya oleh gelombang ultrasonik. Pada tahun 1947, Raman mendirikan institusinya
sendiri, di dekat kantor akademi sains India yang sebelumnya telah didirikannya pula
pada tahun 1935. Melalui pengabdiannya dalam bidang sains, Raman dihormati dan
disegani selayaknya pahlawan nasional di negerinya. Oleh kolega-koleganya, Raman
dikenal memiliki kepribadian yang penuh percaya diri dan humoris.
Dalam berbagai pertemuan ilmiah tingkat internasional, ia sering kali memperlihatkan
kejenakaannya dan kelancarannya berbahasa Inggris dengan slang Amerika. Selain
memiliki minat yang besar mempelajari fisika, Raman ternyata juga tertarik mempelajari

spektroskopik bunga. Dalam kesehariannya, Raman memang pencinta bunga mawar. Ia


memiliki kebun bunga mawar yang besar dan dikremasikan di sana ketika wafat pada
usia 82 tahun. (Yohanes Surya).
b. Satyendy Nath Bose

Satyendra Nath Bose

Shottendro-Nath Bosh

Satyendra Nath Bose in 1925


Lahir

Meninggal

1 Januari1894
Calcutta, India
4 Februari1974 (umur 80)
Calcutta, India

Tempat tinggal

India

Warga Negara

Indian

Bidang

Mathematics and Physics

Institusi

University of Calcutta
University of Dhaka

Alma mater

University of Calcutta

Pembimbing

None

doctoral
Dikenal atas

BoseEinstein condensate, Bose


Einstein statistics, Bose gas

*Note that Bose didn't have a doctorate, and the highest


degree he obtained was an M. Sc. from the University of
Calcutta in 1915; his mentor was Sahill Poddar.
Satyendra Nath Bose (bahasa Bengali: Shottendronath Bosh, Templat:IPAbn; 1 Januari 1894 4 Februari 1974), FRS adalah seorang ahli mathematika dan fisika
asal India yang terkenal oleh karena kolaborasinya dengan Albert Einstein dalam
mengembangkan teori kualitas radiasi elektromagnetik. Bose sangat terkenal oleh karena
hasil penelitiannya dalam bidang kuantum mekanik pada tahun 1920-an. Hasilnya antara
lain adalah Statistik Bose-Einstein dan teori kondensat Bose-Einstein. Untuk mengingat
jasanya, namanya dipakai untuk nama Boson yaitu partikel sub-atomik yang mengikuti
karakteristik prinsip-prinsip statistik Bose-Einstein
Dia dilahirkan Kolkata. Ayahnya adalah seorang insinyur di perusahaan East
India Railway. Setelah lulus dari sekolah dasar, dia melanjutkan ke Presidency College.
Di sanalah dia bertemu dengan J. Chandra Bose dan P. Chandra Ray, ilmuwan-ilmuwan
yang memberikan inspirasi positif baginya.
Karirnya sebagai dosen fisika dijalaninya antara tahun 1916 hingga 1921 di
Universitas Kolkata. Pada tahun 1921 dia bergabung pada Departement Fisika di
Universitas Dhaka di Bangladesh. Pada tahun 1924, Bose menulis artikel yang
menurunkan Prinsip kuantum Planck tanpa referensi pada fisika klasik dan hanya
menggunakan cara-cara yang baru. Makalahnya ini diterjemahkannya sendiri ke dalam
bahasa Jerman dan dikirimnya ke Albert Einstein di Jerman. Setelah itu, dia diundang
berkunjung ke Eropa selama 2 tahun.
Ide-ide Bose banyak yang diterima oleh masyarakat fisika dunia. Pada tahun
1924, dia bekerja sama dengan Marie Curie dan beberapa ilmuwan Eropa terkenal
lainnya. Setelah itu dia bekerja di Berlin bersama Albert Einstein. Bidang-bidang
karyanya dimulai dari kristalografi dengan sinar X, teori medan, dan juga bersama
Meghnad Saha memublikasikan persamaan dari gas riil.
Pada tahun 1926, Bose kembali ke Universitas Dhaka dan menjadi professor pada
Departement Fisika. Oleh karena pembagian India di kemudian hari, Bose kembali ke

Universitas Kolkata dan mengajar hingga tahun 1956. Pada tahun 1958, Bose diangkat
menjadi seorang Fellow dari Royal Society of London.
c. Subrahmanyan Chandrasekhar

Subrahmanyan Chandrasekhar (Tamil: ) (IPA:


[ tn.d. e().k], lahir di Lahore, India Britania (kini di Pakistan), 19
Oktober1910 meninggal 21 Agustus1995 pada umur 84 tahun) adalah fisikawanIndiaAmerika Serikat. Ia adalah keponakanChandrasekhara Raman, fisikawan pemenang
Hadiah Nobel Fisika1930.
Ia menerima gelar B.A. dari Universitas Madras. Di Universitas Cambridge ia
menerima gelar Ph.D. dan mengembangkan teori bintang kerdil putih, menunjukkan
bahwa tekanan degenerasi mekanika kuantum tidak bisa menstabilkan bintang raksasa. Ia
bekerja di Universitas Chicago dan Observatorium Yerkes dari 1937 hingga 1995.
Chandrasekhar adalah pegawai di Ballistic Research Laboratory di Aberdeen Proving
Ground, Maryland selama PD II.
Ia meneliti dan menulis sejumlah buku penting mengenai struktur dan evolusi bintang,
sifat-sifat dinamis kluster dan galaksi bintang, transfer energi radiasi, stabilitas
hidrodinamika dan hidromagnetika, stabilitas bilangan persamaan ellips, dan teori
matematislubang hitam. Ia juga bekerja pada astrofisika relativistik, dan buku
terakhirnya adalah Newton's Principia for the Common Reader. Ia mengedit
Astrophysical Journal selama hampir 20 tahun. Ia terkenal atas cintanya pada
keanggunan dan presisi matematika.

KESIMPULAN
Dari pembahasan di atas tentang perkembangan fisika di India, dapat disimpulkan
bahwa bangsa India telah memberikan sumbangan yang signifikan pada perkembangan
ilmu fisika. Pada periode klasik mereka telah menyiapkan berbagai landasan kokoh
dalam analisis numerik (numerical analisys) dan kalkulus yang menjadi alat matematis
utama bagi para fisikawan untuk menelaah alam semesta, dan pada periode modern,
beberapa fisikawan india yang terunggul hinggadan belajar di Eropa telah menciptakan
berbagai penemuan teoritis yang terus memperluas cakupan fisika modern dalam
berbagai bidang, misalnya fisika optik dan fisika partikel (particle physics), dan oleh
karena itu, para fisikawan India yang berjasa telah memperoleh berbagai penghargaan
tinggi untuk karya-karya mereka, misalnya Nobel untuk fisika.
Pembahasan ini sekaligus menunjukkan sifat universalitas ilmu pengetahuan termasuk
fisika, yaitu bahwa perkembangan ilmu pengetahuan bukan saja milik atau diberikan
oleh bangsa Eropa dan Amerika, seperti yang sering kita pikirkan selama ini, tetapi juga
mampu disumbangkan bangsa-bangsa dunia ketiga (third-world countries), dan India
merupakan salah satu contohnya. Namun sayang, para fisikawan India tidak terlalu
dikenal di kalangan luas, sehingga seringkali kita tidak mengetahui dan kurang
menghargai jasa-jasa mereka.
Semoga makalah ini dapat memperluas pengetahuan di bidang sejarah fisika dan
menginspirasi perkembangan ilmu fisika di Indonesia.

EVALUASI
1. Pada periode lama sudah digunakan bilangan-bilangan besar seperti giga (1012 ).
Pada periode ini bilangan-bilangan dimulai dari mana hingga pada bilangan besar
yaitu giga ?
2. Pada orde lama, ilmuan yang dijelaskan hanya ilmuan matematika. Apakah pada orde
lama tidak ada ilmuan fisika ? Jelaskan !
3. Pada orde lama sekolah apa yang mereka gunakan untuk mengembangkan teori
pemikiran mereka ? Jika ada siapa pendiri sekolah tersebut ?
4.

Sir Chandrasekhara Verikata Raman adalah salah satu penerima penghargaan paling
pretisius dan berkaliber internasional. Penghargaan apa yang dia terima dan dalam
bidang apa ?

BAB VII
SUMBANGAN INDONESIA UNTUK PERKEMBANGAN ILMU FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Fisika telah berkembang dengan kelemahan dan kemutakhirannya. Hal itu tidak terlepas dari
pengaruh sosial budaya yang ada di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Menjadi bangsa yang
maju dan sejahtera merupakan tujuan didirikannya negara ini, sesuai dengan amanat
Pancasila maupun konstitusi dasar negara yakni Undang-undang dasar 1945. Keinginan
bangsa ini untuk dapat maju dan berkembang menjadi suatu bangsa yang disegani dan
memiliki peranan besar di mata dunia tentunya dapat dicapai dengan peningkatan kualitas
manusia Indonesia, yakni dengan adanya kemajuan dalam dunia pendidikan.
Buku ini hadir untuk memaparkan apa sumbangan Indonesia bagi perkembangan fisika.

B. Tujuan
1. Mengtahui sumbangan Indonesia untuk perkembangan ilmu fisika

LETAK INDONESIA

Letak Astronomis

Letak astronomis adalah letak suatu tempat dilihat dari posisi garis lintang dan garis
bujur. Garis lintang merupakan garis imajiner yang membentang horisontal melingkari bumi
sedangkan garis bujur merupakan garis imajiner yang melingkari bumi secara vertikal.
Garis Lintang dan Bujur dibagi menjadi dua yaitu Garis Lintang Utara dan Garis Lintang
Selatan yang dibatasi oleh garis ekuator(khatulistiwa) dan Garis Bujur Barat dan dan Bujur
Timur yang dibatasi oleh Greenwich Mean Time.

Letak Astronomis Indonesia adalah 6o LU (Lintang Utara) - 11o LS (Lintang


Selatan) dan antara 95o BT (Bujur Timur) - 141o BT (Bujur Timur).

Jika dilihat dari posisi astronomis Indonesia terletak di kawasan iklim tropis dan
berada di belahan timur bumi.

Indonesia berada di kawasan tropis, hal ini membuat Indonesia selalu disinari
matahari sepanjang tahun. Di Indonesia hanya terjadi dua kali pergantian musim dalam
setahun yaitu musim kemarau dan hujan. Negara-negara yang memiliki iklim tropis pada

umumnya dilimpahi alam yang luar biasa. Curah hujan tinggi akan membuat tanah menjadi
subur. Flora dan fauna juga sangat beraneka ragam.

Sedangkan pengaruh dari letak dilihat dari garis bujur, maka Indonesia memiliki
perbedaan waktu yang dibagi menjadi tida daerah waktu yaitu Indonesia bagian timur (WIT),
Indonesia bagian tengah(WITA), dan Indonesia bagian barat(WIB).

Letak Geografis

Letak geografis ditentukan berdasarkan posisi nyata dibanding posisi daerah lain.
Indonesia terletak diantara Benua Asia dan Benua Australia, serta Samudera Hindia dan
Samudera Pasifik. Posisi Indonesia sangat setrategis dan penting dalam kaitannya dengan
perekonomian. Indonesia berada persimpangan lalu lintas dunia.Letak geografis merupakan
salah satu determinan yang menentukan masa depan dari suatu negara dalam melakukan
hubungan internasional. Meski untuk sementara waktu diacuhkan, kondisi geografis suatu
negara sangat menentukan peristiwa-peristiwa yang memiliki pengaruh secara global. Robert
Kaplan menuturkan bahwa geografi secara luas akan menjadi determinan yang
mempengaruhi berbagai peristiwa lebih dari pada yang pernah terjadi sebelumnya (Foreign
Policy, May/June, 09).

Letak Geologis

Letak geologis adalah letak suatu wilayah melihat keadaan geologinya. Berdasarkan
keadaan geologinya, kepulauan di Indonesia dapat dikategorikan menjadi 3 daerah, yaitu :
1. Daerah dangkalan Sunda
2. Daerah dangkalan Sahul
3. Daerah antara dangkalan Sunda dan dangkalan Sahul
Indonesia bagian barat merupakan bagian dari Benua Asia, Indonesia bagian timur
merupakan bagian dari Benua Australia, sedangkan Indonesia bagian tengah merupakan
peralihan yang disebut daerah Wallace. Dilihat dari segi jalur pegunungan yang ada,
kepulauan Indonesia terletak di antara dua rangkaian pegunungan muda. Pegunungan di
Indonesia bagian barat merupakan bagian dari rangkaian pegunungan Sirkum Mediterania,
sedangkan pegunungan Indonesia bagian timur merupakan bagian dari rangkaian pegunungan
Sirkum Pasifik.
Akibat dari letak geologis Indonesia tersebut adalah:
1. Kepulauan Indonesia memiliki banyak gunung api yang aktif.
2. Laut di bagian Indonesia barat dan lndonesia timur dangkal, di Indonesia tengah lautnya
dalam.
3. Indonesia menyimpan banyak barang tambang mineral
4. Wilayah Indonesta termasuk daerah yang labil dan sering mengalami gempa bumi tektonik
dan vulkanik
5. Pegunungan di Indonesia merupakan rangkaian pegunungan muda Sirkum Mediterania dan
Sirkum Pasifik

PENDIDIKAN DI INDONESIA

Menjadi bangsa yang maju dan sejahtera merupakan tujuan didirikannya negara ini,
sesuai dengan amanat Pancasila maupun konstitusi dasar negara yakni Undang-undang dasar
1945. Keinginan bangsa ini untuk dapat maju dan berkembang menjadi suatu bangsa yang
disegani dan memiliki peranan besar di mata dunia tentunya dapat dicapai dengan
peningkatan kualitas manusia Indonesia, yakni dengan adanya kemajuan dalam dunia
pendidikan.
Pendidikan sangat menjadi begitu penting, apabila berbicara tentang kualitas
pembangunan manusia pada suatu negara, sebab suatu bangsa dapat dikatakan negara maju
jika pendidikan di negara tersebut juga telah maju dan berkualitas tinggi, atau dengan kata
lain suatu bangsa dapat telah maju jika pendidikannya maju dan berkualitas atau mundur jika
dunia pendidikan di negara tersebut berkualitas buruk.
Namun, sangatlah miris jika kita melihat kondisi pendidikan di Indonesia saat ini.
Kualitas pendidikan di Indonesia saat ini sangat memprihatinkan, hal ini dibuktikan dengan
indeks pengembangan manusia Indonesia yang semakin menurun, seperti yang saya kutip
Berdasarkan laporan Education for All Global Monitoring Report yang dirilis UNESCO 2011
yang dimuat dalam situs indonesiaberkibar.org, bahwa Indonesia berperingkat 67 dari 127
negara dalam Education Development Index dan menghasilkan empat orang anak putus
sekolah dalam setiap menitnya. Masih dikutip dari situs yang sama, kualitas guru di
Indonesia juga mendapat sorotan tajam sebab lebih dari 50 % guru tidak memiliki kualifikasi
yang cukup untuk mengajar, sebuah angka yang sangat fantastis, apabila kita melihat kembali
tujuan negara ini yang katanya mencerdaskan kehidupan bangsa.
Apa yang kita rasakan? Ketertinggalan dalam berbagai bidang dari negara lain, yang
disebabkan karena sumber daya manusia yang dihasilkan oleh pendidikan yang ada
diIndonesia berkualitas rendah.
Pendidikan memang menjadi faktor utama dan penentu dalam meningkatkan kualitas
sumber daya manusia agar tidak terus-terusan kalah bersaing dengan sumber daya manusia
dari negara lain. Oleh karena itu, sebenarnya kita dapat meningkatkan sumber daya manusia
indonesia dengan memperbaiki buruknya Pendidikan yang ada di Indonesia, baik itu berupa
pendidikan formal maupun pendidikan inforrmal, agar manusia Indonesia tidak kalah lagi
dalam bersaing dengan sumber daya manusia bangsa lain. Lalu apa yang salah sehingga
menyebabkan Kualitas Pendidikan Indonesia buruk? Berdasarkan pandangan saya sebagai
seorang mahsiswa calon guru yang sedang menempuh pendidikan dan akan menjadi seorang

pendidik di masa depan, ada beberapa hal yang menyebabkan rendahnya mutu pendidikan di
Indonesia, menurut saya diantaranya :
Penyebab pertama adalah sistem pendidikan nasional. Di sekolah siswa dituntut
menguasai berbagai bidang keilmuan yang begitu memberatkan mereka, menurut saya
kurikulum di Indonesia terlalu padat, sebab tidak akan mungkin siswa mampu menjejali
dirinya dengan semua mata pelajaran yang harus ia terima setiap hari di sekolah. Seorang
siswa tentu memiliki suatu ketertarikan pada bidang-bidang tertentu saja, tetapi otaknya
dipaksakan untuk dimasukkan semua bidang keilmuan. Sistem seperti ini belum tentu
berguna bagi masa depannya kelak, sebab dalam kehidupannya kedepan ia akan menjalani
suatu bidang profesi yang menjadi ketertarikannya, dan akan lebih berkualitas jika
dibandingkan ia harus menjalani suatu bidang yang bukan menjadi sebuah ketertarikanya.
Hal inilah yang menyebabkan kualitas manusia Indonesia merosot, seseorang yang bekerja
atau menjalankan suatu bidang yang bukan menjadi ketertarikkannya, tidak akan benar-benar
serius atau bekerja secara sungguh-sungguh dan tidak mencintai pekerjaannya.
Kondisi Pendidikan di Indonesia
Penyebab kedua, adalah mahalnya biaya pendidikan di Indonesia. Permasalahan
mengenai biaya pendidikan selalu mendapat peran dengan porsi besar dalam menambah
semakin buruknya kualitas pendidikan kita. Pendidikan yang berkualitas baik harus menelan
biaya yang tidak sedikit, hal ini tak dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat.
Masyarakat yang kurang mampu menyekolahkan anaknya di sekolah yang berkualitas baik
atau bagus terpaksa hanya mampu menyekolahkan putra-putri mereka di sekolah yang sarana
dan prasarananya minim dan terbatas. Di berbagai daerah di Indoseia terdapat banyak sekali
sekolah-sekolah yang memiliki kondisi yang amat memprihatinkan, terutama di daerah
pedalaman dan perbatasa, sarana dan prasarana tidak berfungsi dengan baik, bangunan yang
sangat tidak layak, sarana yang tidak lengkap atau tak jarang tidak memiliki sarana untuk
menunjang proses belajar mengajar. Suatu hal yang tak dapat dihindarkan adalah adanya
kenaikan biaya kehidupan termasuklah biaya pendidikan hal ini berimbas dengan banyak
diantara mereka yang tidak memiliki biaya harus putus sekolah, Pendidikan yang berkualitas
menjadi sesuatu yang amat mahal dan sangat sulit untuk diperoleh.
Menjadi harapan kita bersama, kualitas Manusia Indonesia membaik dan meningkat
hingga mampu bersaing dengan sumber daya manusia dari negara-negara lain, hal ini sudah
barang tentu dapat diwujudkan dengan meningkatkan kualitas pendidikan di negara ini yakni
dengan terus memperbaiki sistem pendidikan yang ada serta menekan biaya sekolah
seminimal mungkin agar semua yang berhak mendapatkan pendidikan dapat memperoleh

pendidikan yang baik tanpa adanya ketakutan akan putus di tengah jalan karena ketiadaan
biaya. Pendidikan adalah hak semua orang dan menjadi tanggung jawab negara untuk
menyelenggarakannya serta memfasilitasinya.
ILMUAN INDONESIA

Para ilmuwan sebagai elemen bangsa India tidak kalah dalam bersaing dengan para
ilmuwan yang berasal dari benua Eropa maupun Amerika. Mereka telah memberikan
kontribusi yang tidak sedikit dalam ilmu sains khususnya Fisika. Berikut adalah beberapa
profil ilmuwan tersebut.

a. Prof. Achmad Baiquni, M.Sc., Ph.D.

Prof. Dr. Achmad Baiquni


MSc, Ph.D (lahir di Surakarta, 31
Agustus1923 meninggal 21
Desember1998 pada umur 75
tahun[1][2] dan dimakamkan di
Tonjong,

Bogor)

Fisikawan

Atom

adalah

pertama

di

Indonesia. Dan termasuk dalam


jajaran

ilmuwan

fisika

atom

internasional yang dihormati.

Sejak

kecil,

ia

sudah

memperoleh pendidikan agama.


Pada usia kanak-kanak, ahli fisika atom ini sudah mampu membaca juz ke-30 (juz terakhir Al
Quran yang memuat sejumlah surah pendek), sebelum saya bisa nembaca huruf Latin,
katanya. Dan seperti kebiasaan anak-anak santri, ia pun masuk madrasah: belajar agama pada
sore hari, setelah paginya bersekolah sekolah dasar. Malahan, ia melanjutkan menuntut ilmu
agama di madrasah tinggi Mambaul Ulum, madrasah yang didirikan Paku Buwono X. Di
situ Baiquni sekelas dengan Munawir Sjadzali, mantan Menteri Agama. Lulusan Fakultas
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UI di Bandung, 1952. Kemudian mengajar di UGM

Yogyakarta. Menikah dengan Sri Hartati, pasangan ini dikaruniai 6 orang anak, 5 putra dan 1
putri.

Pada tahun 1950, ilmu fisika atom masih menjadi monopoli Amerika Serikat yang
lima tahun sebelumnya menjatuhkan bom atom di Hiroshima. Baru pada tahun 1954,
Presiden Eisenhower mengizinkan fisika atom diajarkan secara terbuka di perguruan tinggi.
Baiquni tahun ltu memang sedang memperdalam ilmu fisikanya di Amerika Serikat.
Terbukanya bidang baru itu tak dilewatkan begitu saja. Di universitas inilah, pada 1964, ia
meraih Ph.D.-nya. Sekembalinya ke tanah air Achmad Baiquni kembali mengajar di UGM
Yogyakarta.
Beliau juga menulis beberapa buku, tapi yang saya tahu hanya ini ALQURAN ILMU
PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI. Inti dari buku ini adalah pendapat penulis sebagai
seorang Muslim sekaligus seorang Ilmuwan Indonesia, bahwa Al Quran tidak akan berubah
sejak diturunkan hingga akhir zaman, sedangkan sains dapat berubah temuannya dari masa
kemasa karena bertambahnya informasi/data yang diperoleh sebagai akibat makin
canggihnya peralatan/teknologi dan berkembangnya fisika dan matematika. Dan pendapat
bahwa mempercayai kebenaran Al Quran adalah sikap yang tidak bisa ditawar. Apabila
sains tampak menemukan suatu yang tidak serasi dengan Al Quran, ada dua kemungkinan
penyebabnya: sains belum lengkap datanya dan belum terungkap semua gejala yang
berkaitan sehingga kesimpulannya meleset, atau pemahaman terhadap ayat yang
bersangkutan kurang benar.

b. Prof Tjia May On

Tjia May On merupakan


salah satu dari enam ilmuwan
Indonesia yang masuk daftar Wise
Index of Leading Scientists and
Engineer, pada tahun 2008. Daftar
tersebut

dikeluarkan

oleh

Comstech (Standing Committee on Scientific and Technological Cooperation), lembaga yang


bertujuan meningkatkan promosi serta kerja sama sains dan teknologi di antara negara
negara anggota Organisasi Konferensi Islam (OKI)
Tjia menyelesaikan studi sebagai sarjana fisika pada 1962 di ITB. Setahun kemudian
ia memasuki studi fisika partikel di Northwestern University, AS hingga PhD tahun 1969
dengan tesis Saturation of A Chiral Charge Current Commutator. Kemudian pada tahun
1966, risetnya bersama fisikawan CH Albright dan LS Liu masuk Physical Review Letters
dengan judul Quark Model Approach in the Semileptonic Reaction.
Pada awal 1960 an, para sarjana fisika di Indonesia baru mempelajari partikel
kuantum dan kosmologi relativistik. Dua bidang itu yang mengubah pandangan dunia secara
radikal revolusioner awal abad 20 tentang alam semesta dan asal usulnya. Sepuluh tahun
kemudian tercatat hanya lima nama yang punya otoritas bicara tentang kuantum dan
relativitas yaitu: Ahmad Baiquni, Muhammad Barmawi, Tjia May On, Pantur Silaban,
Mereka angkatan pertama yang jumlah penerusnya relatif sedikit dibanding bidang fisika
terapan.
Pria kelahiran Probolinggo, 25 Desember 1934 ini juga sempat ikut riset di
International Center of Theoretical Physics (ICTP), Trieste, Italia, yang didirikan fisikawan
asal Pakistan peraih hadiah Nobel, Abdus Salam. Saat itulah, dia meninggalkan fisika partikel
dan memasuki riset polimer, optik nonlinier, dan superkonduktor yang menghantarkan
namanya di kancah internasional.

Dalam 33 tahun penelitiannya, ia telah menerbitkan dua buku teks, 24 penelitian


kolaboratif internasional, 86 jurnal ilmiah internasional, 44 presentasi simposium
internasional, 44 publikasi jurnal nasional, dan 77 presentasi ilmiah nasional. Karya
karyanya ini, sebagian dipublikasikan di jurnal internasional Physical Review, Nuclear
Physics, Physica C, International Journal of Quantum Chemistry, Review of Laser
Engineering, dan Journal of Non linear Optical Physics.

c. Pantur Silaban

Hukum

Snellius

mengenai

pembiasan itu merupakan pintu masuk bagi


Pantur Silaban mencintai fisika. Karena tak
ada jawaban jitu dari sang guru, ia pun
bernazar akan menggeledah rahasia alam
melalui studi fisika di kemudian hari.
Dalam

perjalanan

ruang-waktu,

minat Pantur melanjutkan pendidikan di


perguruan tinggi setelah lulus SMA ikut pula
bergerak.

Selain

berhasrat

pula

mendalami
mempelajari

fisika,

ia

teologi.

Meninggalkan Sumatera selepas sekolah


lanjutan atas, pria kelahiran Sidikalang, 11
November 1937 itu mampir di Jakarta
membekali diri mengikuti ujian saringan masuk sekolah tinggi teologi
Orangtua Pantur, pasangan Israel Silaban dan Regina br. Lumbantoruan, adalah
pedagang yang berhasil. Pendek cerita, keluarga ini tergolong berada di lingkungan
Sidikalang dan sekitarnya. Dalam tempo enam setengah tahun, waktu optimal pada zaman itu
merampungkan kuliah tingkat sarjana, Pantur lulus pada tahun 1964 dan berhak menyandang
gelar doktorandus dalam fisika. Ia langsung diterima sebagai anggota staf pengajar Fisika
ITB. Selama kuliah kecenderungannya pada bidang tertentu dalam fisika mulai terbentuk.
Pantur amat menggandrungi matematika murni dan mata kuliah yang tergolong dalam
kelompok fisika teori, seperti mekanika klasik lanjut, teori medan elektromagnetik, mekanika
kuantum, dan teori relativitas Einstein. Maka, ketika datang kesempatan studi lanjut di
Amerika Serikat pada tahun 1967, tujuannya sudah jelas. I go there just for the General
Relativity Theory, no other things, katanya. Itu yang ada di benak saya waktu itu. Pantur
diterima di sekolah itu. Tentang pentingnya kedudukan sekolah gravitasi Universitas
Syracuse itu, Dr. Clifford M. Will dari Universitas Washington di St. Louis seperti dikutip
The New York Times (23 Oktober 2002) ketika menurunkan obituari atas Peter G. Bergmann
menulis sebagai berikut: Pada masa-masa akhir 1940an Syracuse adalah tempat yang tepat
untuk bekerja dalam Relativitas Umum karena tak ada tempat lain di dunia yang
melakukannya.
Pantur merupakan fisikawan Indonesia yang berguru langsung kepada murid dan
kolega Einstein dalam Relativitas Umum. Ia merupakan satu dari 32 mahasiswa dari seluruh

dunia yang mempelajari Relativitas Umum di Syracuse dengan Bergmann sebagai


pembimbing atau ko-pembimbing dalam kurun tahun 1947-1982. Tak salah kalau orang
menyebutnya sebagai cucu murid Einstein.Adapun pembimbing utamanya lebih muda dari
Bergmann, tapi juga raksasa dalam Relativitas Umum. Dialah Joshua N. Goldberg. Namanama itu terasa Yahudi. Universitas Syracuse memang didominasi oleh orang-orang Yahudi,
baik dosen maupun mahasiswanya. Sekali waktu dalam sebuah kuliah, Pantur
menggambarkan almamaternya itu dengan lelucon segar yang tentu saja didasarkan pada
fakta: Hanya ada dua jenis manusia yang diterima di Syracuse. Yang pertama Yahudi, yang
kedua adalah orang pintar. You tahu, saya bukan Yahudi.
Alih-alih berkeras mendapatkan kuantum gravitasi, akhirnya Pantur mengikuti saran
Goldberg, mengalihkan topik untuk disertasinya: mengamputasi prinsip Relativitas Umum
dengan menggunakan Grup Poincare untuk menemukan kuantitas fisis yang kekal dalam
radiasi gravitasi. Temuan ini mengukuhkan keberpihakannya kepada Dentuman Besar (Big
Bang) sebagai model pembentukan Alam Semesta ketimbang model-model lain.
Pekerjaan itu selesai pada tahun 1971 dan mengukuhkan Pantur Silaban sebagai Ph.D.
dengan disertasi berjudul Null Tetrad Formulation of the Equations of Motion in General
Relativity. Setahun setelah menyelesaikan disertasinya, Pantur kembali di Bandung pada
tahun 1972 dan mengajar di Jurusan Fisika ITB. Orang pertama Indonesia yang mendapat
doktor dalam Relativitas Umum itu adalah orang Sumatera pertamatidak sekadar orang
Batak pertamayang mendapat Ph.D. dalam fisika. Sebuah risetnya setelah disertasi ini
dimuat di Journal of General Relativity and Gravitation..

d. Hans Wospakrik

Hans Jacobus Wospakrik (lahir di Serui,


Papua,

10

September1951 meninggal

di

Jakarta, 11 Januari2005 pada umur 53 tahun)


adalah

seorang

merupakan

fisikawanIndonesia

dosenfisika

teoritik

di

yang
Institut

Teknologi Bandung.

Ia memberi sumbangan berarti kepada


komunitas fisika dunia berupa metode-metode
matematika guna memahami fenomena fisika
dalam partikel elementer dan Relativitas Umum
Einstein.

Hasil-hasil

penelitiannya

ini

dipublikasikannya di jurnal-jurnal internasional


terkemuka, seperti Physical Review D, Journal of Mathematical Physics, Modern Physics
Letters A, dan International Journal of Modern Physics A . Ia meninggal pada 11 Januari
2005 akibat leukimia.

Tahun 1971 Hans masuk ITB dengan mengambil jurusan Teknik Pertambangan, yang
tidak diminatinya sehingga pindah pada tahun berikutnya ke jurusan Fisika. Tahun 1976 ia
menyelesaikan pendidikan sarjananya. Pada akhir tahun 1970an, ia pergi ke Belanda dalam
rangka melanjutkan studi pascasarjana di bidang fisika teoritik. Semenjak tahun 1999 Hans
pergi ke Universitas Durham, Inggris. Tapi baru tahun 2002 ia mengambil program doktor di
universitas yang sama. Awal tahun 1980an, sembari melanjutkan studi pascasarjananya,
Hans pernah mengadakan riset bersama Martinus JG Veltman (tahun 1999, Veltman meraih
Nobel Fisika), di Utrecht, Belanda, dan di Ann Arbor, Michigan, Amerika Serikat (AS).

Dari Atomos Hingga Quark adalah sebuah buku hasil karya Hans yang menceritakan
mengenai pencarian manusia sepanjang sejarah mengenai penyusun terkecil dari materimateri alam ini. Berawal dari Yunani di mana para filsuf saat itu berfilsafat mengenai
penyusun terkecil setiap materi, Jazirah Arab yang disinggung oleh Hans sebagai pemegang
obor pengetahuan berikutnya setelah Yunani, ilmu alkemi, reaksi nuklir yang
menceritakan pada kita tentang keberadaan atom, proton dan neutron, sampai temuan saat
ini mengenai satuan materi yang lebih kecil, yaitu quark .

Karya-karya
Hans J. Wospakrik,, Nonrecursive zeta-function regularization of the Fujikawa anomaly
factor, Phys. Rev. D 40, 1367 1369 (1989)
Tracy LaQuey, Sahabat Internet: Pedoman bagi Pemula untuk Memasuki Jaringan Global,
diterjemahkan oleh Hans J. Wospakrik, Kedutaan Besar Amerika Serikat, Jakarta, Penerbit
ITB, 1997; Judul asli: Tracy LaQuey, Internet Companion: A Beginners Guide to Global
Networking. Copyright 1994 by Tracy LaQuey and Editorial Inc. First published by
Addison-Wesley Publishing Company, Inc., Reading, Massachusetts, USA
Hans J. Wospakrik, Freddy P. Zen, Inhomogeneous Burgers Equation and the Feynman-Kac
Path Integral, arXiv.org, solv-int/9812014 (December 1998)
Hans J. Wospakrik, Path Integral Evaluation of the Free Propagator on the (D-1)-dimensional
Pseudosphere, arXiv.org, quant-ph/9903005 (March 1999)
Hans J. Wospakrik and Freddy P. Zen, CPT Symmetries and the Backlund Transformations,
arXiv.org, solv-int/9909007 (September 1999)
Hans J. Wospakrik, Classical Equation Of Motion Of A Spinning Nonabelian Test Body In
General Relativity, Phys.Rev.D26:523-526,1982.

e. Terry Mart

Riset fisika, apalagi fisika dasar,


selama ini dianggap tidak memiliki
prospek ekonomis

yang baik

bagi

penelitinya. Karena salah satu alasan


itulah, hingga kini hanya segelintir
orang yang tetap menekuni ilmu rumit
ini. Di antara mereka yang langka dan
mampu

mematahkan

anggapan

itu

adalah Terry Mart, Ilmuwan Fisika


Nuklir dan Partikel tingkat dunia.
Menekuni bidang Fisika Nuklir
dan Partikel Teoretis sejak 20 tahun lalu,
Terry kini menjadi orang yang kaya
ilmu dan dipandang oleh komunitas ilmuwan fisika di tingkat dunia. Kekayaannya itu terlihat
pada makalahnya yang terbit di jurnal dan prosiding internasional, jumlahnya mencapai
sekitar 100 makalah.
Dari paper internasional, yang dihasilkan rata-rata dua kali setahun, ia mendapat
insentif dari Universitas Indonesia Rp 10 juta per makalah. Belum lagi tawaran dana
penelitian dan penggunaan fasilitas riset dari perguruan tinggi asing.
Bila ditanya apa kiatnya bisa seproduktif itu? Kuncinya adalah kreativitas dan perhatian
sepenuh hati pada ilmu yang ditekuni. Bila tiap hari kita memikirkannya, setiap kali pula
muncul ide untuk mengembangkannya, ujar Terry.
Di ruang kerjanya yang berukuran 4 x 3 meter ada seperangkat komputer yang
bekerja 24 jam, melakukan komputasi ribuan data eksperimen yang kemudian dicocokkan
dengan model yang dikembangkannya. Dengan menggunakan satu komputer, waktu yang
diperlukan untuk memproses data mencapai 3 hingga 11 hari. Karena itu, ia bercita-cita
memiliki 50 komputer yang bekerja paralel untuk mempercepat proses tersebut dan dengan
jumlah data input yang jauh lebih besar.
Prinsip tiada hari tanpa meneliti diterapkan bukan hanya untuk diri sendiri, melainkan
juga mahasiswa dan peneliti lain di kelompok Peminatan Fisika Nuklir & Partikel UI yang
dipimpinnya sejak tahun 1998.
Dengan begitu dapat tumbuh budaya riset, yaitu seorang dosen dan mahasiswa merasa malu
dan ketinggalan jika tidak ikut melakukan penelitian. Saat ini di Jurusan Fisika sudah mulai
mengarah ke situ, urainya.

Namun bagi Terry, suasana kampus di Indonesia memang belum kondusif untuk
kegiatan riset karena rendahnya proses kreatif, sikap santai, bahkan cenderung malas yang
melekat di sebagian masyarakat kampus. Inilah yang menyebabkan terjadinya scientific
decomposition atau pembusukan ilmiah.
Karena itu, secara periodik Terry harus menyetrum kembali semangatnya dengan
mengadakan penelitian di luar negeri. Ini dijalaninya selama tiga bulan setiap dua tahun.
Bila ingin maju, peneliti ilmu dasar memang harus keluar dan bersaing dengan peneliti
dunia lainnya. Jangan hanya bermain di tingkat nasional, ujar salah satu pendiri Grup Fisika
Teoritik di Indonesia pada tahun 2004 ini.
Baginya tidak sulit mendapat dukungan dana dari universitas terkemuka yang
membuka peluang baginya melakukan kerja sama riset di luar negeri. Paling tidak ada lima
universitas dari empat negara maju yang menerimanya sebagai peneliti tamu dan
menanggung semua biaya riset dan perjalanan.
Meski penelitiannya kerap dilakukan di luar negeri, Terry sangat mencintai Indonesia
sehingga tidak tebersit sedikit pun untuk hijrah ke negeri orang. Justru hasil penelitian di luar
negeri menjadi oleh-oleh untuk diteliti lebih lanjut para mahasiswanya menjadi bahan tesis.
Terry Mart lahir di Palembang 3 Maret 1965. Ia mengenyam pendidikan S1 di Universitas
Indonesia lulus dengan cum laude pada 1988 dan mengambil S3 di Universitat Mainz,
Jerman dan lulus cum laude pada 1996.
Pengalaman kerja Terry antara lain menjadi pengajar fisika di UI (1990-sekarang),
Asisten peneliti Universitat Mainz (1996), Ketua Peminatan Fisika Nuklir & Partikel UI
(1998-sekarang), Sekretaris program Studi Ekstensi Fisika UI (2002-2009), Peneneliti tamu
di George Washington University, AS; Okayama University of Science, Jepang; Tohoku
University, Jepang; Universitat Mainz, Jerman; Univeristy of Stellenbosch, Afrika Selatan.
Dalam berorganisasi, Terry menjadi Anggota Dewan Pendidikan Tinggi Indonesia (2009sekarang), Anggota Komite Pengarah Internasional IUPAP & Asia Pacific Few-Body
Conference (2005-sekarang), Anggota Komite Seleksi Bersama Lembaga Pertukaran
Akademik Jerman/DAAD (1998-sekarang), serta Editor dan Referee pada beberapa jurnal
nasional dan internasional (2005-sekarang).
Selain itu, Terry pernah menerima penghargaan berupa Mahasiswa Teladan FMIPA
UI (1987), Penghargaan publikasi internasional UI (1998-2010), Habibie Award (2001),
Dosen berprestasi III UI (2004), Satyalancana Karya Satya 10 tahun (2007), Leading
Scientist dari COMSTECH/Organisasi Konferensi Islam (2008), Ganesa Widya Jasa

Adiutama ITB (2009), Anugerah Kekayaan Intelektual Luar Biasa dari Departemen
Pendidikan Nasional (2009), dan Excellent Researcher dari SEA EU NET (2009).

f. Jony Setiawan

Dr. Johny Setiawan adalah astronom


asal Indonesia yang bekerja di Max Planck
Institute for Astronomy (MPIA), Jerman.
Bersama timnya, Dr. Johny Setiawan,
menemukan 10 planet di tata surya hydrae.
Yang membuat bangga, beliau adalah satusatunya ilmuwan non Jerman sekaligus
sebagai ketua tim proyek tersebut.
Di Jerman, Dr. Johny Setiawan
sangat mudah dikenali. WNI yang sudah 17
tahun tinggal di Jerman itu selalu tampil
plontos, bercelana pendek, dan kaus tanpa
lengan. Walaupun beliau adalah astronom
dan penemu lebih dari sepuluh planet baru
namun penampilannya begitu sederhana.
Meski telah 17 tahun merantau ke negeri Jerman, Johny masih fasih berbahasa
indonesia. Bukan hanya itu. Pria yang lahir di Jakarta 16 agustus 1974 (35 tahun) tersebut
mengaku selain bahasa indonesia, beliau telah menguasai empat bahasa dengan lancar, yakni
Inggris, Spanyol, Prancis, dan Jerman. Masa kecil beliau dihabiskan di jakarta, lebih tepatnya
di daerah Bintaro.

Johny menamatkan S-1 dan S-3-nya di Freiburg, Jerman, dan tercatat sebagai lulusan
termuda di Albert-Ludwigs-Universitat, Freiburg, Jerman. Di universitas yang sama, Johny
meraih gelar s-3 dan menjadi ilmuwan postdoctoral di departemen planet dan formasi bintang
Max Planck Institute for Astronomy (mpia).
Awal ketertarikan Johny pada astronomi dan bercita-cita menjadi astronom adalah
ketika ayahnya mulai sering mengajaknya ke atap rumah untuk melihat bintang-bintang tiap
petang. saat itu di Jakarta masih bisa lihat bintang tiap malam karena langitnya masih bersih,
tidak seperti sekarang, jelasnya. Kebiasaan inilah yang membangkitkan minatnya akan ilmu

astronomi. waktu itu ayah saya sering bercerita yang aneh-aneh tentang bintang-bintang
tersebut. Dia juga memberi nama aneh-aneh pula. Setelah saya dewasa, saya baru tahu bahwa
apa yang dibicarakan ayah dulu salah semua,
Meski mengidamkan profesi astronom, beliau mengakui sejak kecil justru tidak
terlalu suka dengan pelajaran fisika yang menjadi elemen penting dalam ilmu tersebut.
Menurut dia, banyak pertanyaan di fisika yang aneh-aneh dan cenderung tidak perlu, maka
itu Johny Setiawan malah lebih tertarik dengan pelajaran sejarah.
Sejak mengamati bintang-bintang di jagat raya, beliau telah menemukan lebih dari 10
planet. Lima di antaranya sudah dipublikasikan, sementara yang lain dalam tahap penelitian.
Planet-planet tersebut di antaranya adalah planet yang dinamai hd 47536c, hd 110014b, dan
hd 110014c, akan dipublikasikan tahun depan dalam jurnal astronomi.
Namun, dari sekian banyak temuannya, yang paling berkesan adalah planet tw hydrae
b. Pasalnya, itu satu-satunya planet temuannya yang tidak menggunakan angka-angka seperti
yang lain. Planet itu adalah planet termuda yang beliay temukan. Planet ini juga dalam
kontroversi karena masih banyak yang belum percaya karena pembuktian adanya planet ini
kan secara tidak langsung. Selain itu, penemuan planet ekstrasolarnya (planet di luar sistem
tata surya) dipublikasikan dalam majalah nature pada 4 Januari 2008. Sebelumnya tim
astronom dari mpia yang diketuainya berhasil menemukan sistem extrasolar termuda plus
dengan metode variasi kecepatan radialnya. Temuan bintang muda dan pleanetnya menjadi
begitu penting. Kenapa? Karena dari situ kita bisa tahu awal mula tata surya dan
pembentukan planet-planet yang mengitarinya. Pencarian planet pada bintang muda menjadi
penting karena tidak lepas dari masalah aktivitas bintang, karena bintang di usia yang masih
muda permukaannya masih tidak stabil.

g. Haryo Sumowidagdo

Bagi anda yang pernah membaca


novel Dan Brown, berjudul Angel and
Demon, pasti tak asing lagi dengan CERN
(Conseil

Europene

pour

la

Recherche

Nuclaire) atau European Organization for Nuclear Research. Sebuah komplek laboratorium
percepatan partikel terbesar di dunia yang terletak di perbatasan antara Perancis dan Swiss,
persis di sebelah barat Jenewa, yang memiliki daya tarik tersendiri bagi para peminat ilmu
fisika

Namun, siapa nyana ternyata ada orang Indonesia di antara ribuan ilmuwan itu. Salah
satunya adalah Haryo Sumowidagdo. Lelaki yang menggondol Ph.D dari Florida State
University dan S1 dan S2 di Universitas Indonesia
Ada tiga kegiatan utamanya di CERN, yaitu sebagai teknisi, pembimbing, dan
fisikawan. Sebagai teknisi, ia menulis program kendali dan kontrol untuk alat
eksperimennya.Sebagai pembimbing, ia membimbing dan menjadi tempat bertanya para
mahasiswa program doktoral. Interaksinya dengan mahasiswa terjadi dua arah, karena ia juga
kadang bertanya kepada mereka.
Sebagai fisikawan, Haryo menganalisis data untuk melakukan pengukuran besaran
fisika atau mencari penemuan baru dalam bidang fisika. Kemudian tentunya menulis
karangan ilmiah dan mempublikasikannya di jurnal ilmiah.
Ada kegiatan keempat yang belum banyak ia lakukan, yakni mempopulerkan iptek
kepada masyarakat luas. Di CERN, kendala utama bagi Harya adalah belum fasih berbahasa
Prancis. Saat ini Haryo terlibat proyek Large Hadron Collider (LHC) secara tidak langsung.
Ia menjadi anggota Compact Muon Solenois (CMS), sebuah eksperimen fisika partikel yang
terletak di LHC. LHC sendiri merupakan bagian dari CERN.
LHC merupakan sebuah akselerator/pemercepat zarah. Akselerator adalah sebuah
mesin yang bisa mempercepat sesuatu. Mirip dengan pedal gas di sebuah mobil yang bisa
menaikkan kecepatan mobil dari diam ke kecepatan tinggi. Zarah (diadaptasi dari bahasa
Arab) adalah sesuatu yang sangat kecil, tidak kasat mata, namun merupakan bahan baku yang
menyusun semua benda yang kita lihat di sekitar kita. Di dalam LHC, zarah-zarah dipercepat
sampai mendekati kecepatan cahaya. Zarah-zarah yang berkecepatan tinggi ini kemudian
saling ditubrukkan. Dalam tubrukan tersebut bisa tercipta zarah-zarah lain yang kemudian
dilihat oleh alat-alat eksperimen fisika partikel.

LHC merupakan sebuah terowongan di bawah tanah yang membentuk lintasan


lingkaran dengan diameter delapan kilometer. Bandara Soekarno-Hatta bisa diletakkan di
dalam lingkaran LHC. Letak LHC adalah dekat kota Jenewa di Swiss.

Profesinya saat ini sebenarnya tidak sesuai dengan cita-citanya sejak kecil. Sewaktu
Haryo masih SD, ia sebenarnya ingin menjadi petani dan ingin masuk IPB. Alasannya karena
ia terkesan dengan cerita Rumah Kecil (Little House) karangan Laura Ingalls Wilder yang
menceritakan betapa petani bisa menjadi orang yang makmur, mandiri, dan hidup dari usaha
dan tanahnya sendiri. Ketika di SMP kemudian berubah, ingin menjadi sarjana teknik
komputer.
Terakhir ketika SMA, barulah Haryo mulai suka kepada fisika dengan serius. Di kelas
III SMA, ia melamar untuk program penerimaan mahasiswa tanpa tes di Universitas
Indonesia (UI). Ia memilih Fisika dan diterima. Ketika di Fisika UI, ia bertemu dengan
mendiang Prof. Darmadi Kusno dan Dr. Terry Mart. Mereka berdua memberikan pengaruh
besar padanya sehingga Haryo akhirnya mantap dengan cita-cita untuk menjadi fisikawan.
Selain Haryo, ada juga orang Indonesia lain yang tergabung di CERN, yaitu Rahmat dari
University of Mississipi dan Romulus Godang dari University of South Alabama. Mereka
berdua merupakan anggota CMS, sehingga mereka juga terlibat dengan CERN.
Awal cerita Haryo bergabung di CERN dimulai dari sebuah artikel di Kompas tanggal
8 Juni 1994 yang berjudul Seorang Fisikawan Indonesia Terlibat Penemuan Top
Quark. Artikel itu menceritakan tentang kisah seorang alumni Fisika UI yang tengah
menempuh studi doktoral di Amerika Serikat (AS) dan bekerja di Fermilab (sebuah
laboratorium fisika seperti CERN yang terletak dekat Chicago, Amerika Serikat). Alumni
tersebut terlibat dalam eksperimen fisika partikel yang menemukan top quark, salah satu
partikel elementer.
Penemuan top quark merupakan salah satu penemuan sangat penting dalam bidang
fisika, setara dengan penemuan-penemuan penting lain yang sudah dianugrahi Hadiah Nobel
Fisika. Meski kemudian Haryo menyelesaikan sarjana fisika dengan topik skripsi fisika
partikel teoretik, kesan yang ditinggalkan artikel itu sangat dalam.
h. Nelson Tansu

Prof. Nelson Tansu, Ph.D dilahirkan di


Medan, Sumatera Utara, tanggal 20 Oktober
1977. Dia adalah anak kedua di antara tiga
bersaudara buah pasangan Iskandar Tansu dan
Lily Auw

yang berdomisili di Medan,

Sumatera Utara. Kedua orang tua Nelson

adalah pebisnis percetakan di Medan. Mereka adalah lulusan universitas di Jerman. Abang
Nelson, Tony Tansu, adalah master dari Ohio, AS. Begitu juga adiknya, Inge Tansu, adalah
lulusan Ohio State University (OSU). Tampak jelas bahwa Nelson memang berasal dari
lingkungan keluarga berpendidikan. Ia adalah lulusan terbaik SMU Sutomo 1 Medan pada
tahun 1995 dan juga menjadi finalis Tim Olimpiade Fisika Indonesia (TOFI).
Setelah menamatkan SMA, ia memperoleh beasiswa dari Bohns Scholarships untuk
kuliah di jurusan matematika terapan, teknik elektro, dan fisika di Universitas WisconsinMadison, Amerika Serikat. Tawaran ini diperolehnya karena ia menjadi salah satu finalis
TOFI. Ia berhasil meraih gelar bachelor of science kurang dari tiga tahun dengan predikat
summa cum laude. Setelah menyelesaikan program S-1 pada tahun 1998, ia mendapat banyak
tawaran beasiswa dari berbagai perguruan tinggi ternama di Amerika Serikat. Walaupun
demikian, ia memilih tetap kuliah di Universitas Wisconsin dan meraih gelar doktor di bidang
electrical engineering pada bulan Mei 2003.
Penelitan doktornya di bidang photonics, optoelectronics, dan semiconductor
nanostructires juga meraih penghargaan tertinggi di departemennya, yakni The 2003 Harold
A. Peterson Best ECE Research Paper Award.
Setelah memperoleh gelar doktor, Nelson mendapat tawaran menjadi asisten profesor
dari berbagai universitas ternama di Amerika Serikat. Akhirnya pada awal tahun 2003, ketika
masih berusia 25 tahun, ia menjadi asisten profesor di bidang electrical and computer
engineering, Lehigh University.

Saat ini Prof. Nelson menjadi profesor di universitas ternama Amerika, Lehigh
University, Pensilvania dan mengajar para mahasiswa di tingkat master (S-2), doktor (S-3)
dan post doctoral Departemen Teknik Elektro dan Komputer. Lebih dari 84 hasil riset
maupun karya tulisnya telah dipublikasikan di berbagai konferensi dan jurnal ilmiah
internasional. Ia juga sering diundang menjadi pembicara utama di berbagai seminar,
konferensi dan pertemuan intelektual, baik di berbagai kota di AS dan luar AS seperti
Kanada, Eropa dan Asia. Prof Nelson telah memperoleh 11 penghargaan dan tiga hak paten
atas penemuan risetnya. Ada tiga penemuan ilmiahnya yang telah dipatenkan di AS, yakni
bidang semiconductor nanostructure optoelectronics devices dan high power semiconductor
lasers.
Nelson adalah pemuda mandiri. Semangatnya tinggi, tekun, visioner, dan selalu
mematok standar tertinggi dalam kiprah riset dan dunia akademisinya. Orang tua Nelson

hanya membiayai hingga tingkat S-1. Selebihnya ia sendiri yang membiayainya melalui
beasiswa yang didapatkan.
Bahkan, di AS yang negeri supermaju pun reputasi Nelson bukan fenomena umum.
Bayangkan, pada usia semuda itu, dia menyandang status guru besar. Sehari-hari dia
mengajar program master, doktor, dan bahkan post doctoral. Yang prestisius bagi seorang
ilmuwan, ada tiga riset Nelson yang dipatenkan di AS. Kemudian, dua buku teksnya untuk
mahasiswa S-1 dalam proses penerbitan.
Nelson jadi profesor muda di Lehigh University sejak awal 2003. Untuk bidang
teknik dan fisika, universitas itu termasuk unggulan dan papan atas di kawasan East Coast,
Negeri Paman Sam. Untuk menjadi profesor di Lehigh, Nelson terlebih dahulu menyisihkan
300 doktor yang resume (CV)-nya juga hebat-hebat.

KESIMPULAN
Pendidikan sangat menjadi begitu penting, apabila berbicara tentang kualitas
pembangunan manusia pada suatu negara, sebab suatu bangsa dapat dikatakan negara maju
jika pendidikan di negara tersebut juga telah maju dan berkualitas tinggi, atau dengan kata
lain suatu bangsa dapat telah maju jika pendidikannya maju dan berkualitas atau mundur jika
dunia pendidikan di negara tersebut berkualitas buruk.
Beberapa ilmuan Indonesia yang membantu perkembangan ilmu fisika di Indonesia
diantanya, Prof. Achmad Baiquni, M.Sc., Ph.D. ,Prof Tjia May On ., Pantur Silaban, Hans
Wospakrik, Terry Mart, Jony Setiawan, Haryo Sumowidagdo, Nelson Tansu

EVALUASI
1. Indonesia terikat pada pancasila, salah satu bunyinya adalah mencerdaskan
kehidupan bangsa . Bagaimana dengan anak-anak yang putus sekolah hanya
karena biaya pendidikan ? Bagaimana pemerintah dapat menyelesaikan masalah
seperti ini ?
2. Kurikulum dari tahun ke tahun selalu berubah. Tujuan kurikulum untuk
membantu meningkatkan daya berpikir siswa. Tetapi kenyataannya malah
membuat siswa merasa bosan dan juga mutu pendidikan di Indosia juga rendah.
Tindakan apa yang harus dilakukan untuk membantu meningkatkan daya pikir
siswa dan daya saing siswa dan juga mutu pendidikan di Indonesia dapat
meningkat !
3. Mengapa Surya Yohanes tidak termasuk dalam Ilmuan Indonesia yang memberi
sumbangan terhadap ilmu fisika, padahal Surya adalah ketua olimpiade fisika
nasional!
4. Riset apa yang dilakukan oleh Hans Wospakrik dan Martinus JG Veltman
sehingga menerima Nobel Fisika?

BAB VIII
SUMBANGAN JEPANG TERHADAP PERKEMBANGAN FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Jepang adalah salah satu negera paling maju yang ada di Asia. Baik dari segi teknologi,
pendidikan, kesehatan, maupun dalam pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya Ilmu
Fisika. Di bawah ini adalah beberapa dari Ilmuwan Jepang yang telah menyumbangkan ilmu
yang mereka punya terhadap perkembangan ilmu Fisika Dunia.

B. Tujuan
1.Mengetahui sumbangan Jepang terhadap perkembangan ilmu fisika

Ilmuwan Jepang dan Kontribusinya dalam Ilmu Fisika


Para ilmuwan sebagai elemen bangsa Jepang tidak kalah dalam bersaing dengan para
ilmuwan yang berasal dari benua Eropa maupun Amerika. Mereka telah memberikan
kontribusi yang tidak sedikit dalam ilmu sains khususnya Fisika. Berikut adalah beberapa
profil ilmuwan tersebut.
a.

Hantaro Nagaoka
Nagaoka menerima gelar sarjananya dalam fisika dari Universitas Tokyo pada tahun
1887, kemudian melanjutkan pendidikan pascasarjana di Jepang. Antara 1892 dan 1896,
Nagaoka belajar di luar negeri di Wina, Berlin, dan Munich, di mana ia sangat terpesona oleh
Ludwig Boltzmann's saja di Teori kinetik gas dan Maxwell yang bekerja pada stabilitas
cincin Saturnus, dua pengaruh yang akan mengarah pada pengembangan (yang salah) model
Saturnus. Tahun 1903 mengusulkan model atom yang berisi nukelus kecil dikelilingi oleh
cincin elektron (saturnus). Model ini ditemukan pada tahun 1911 oleh Ernest Rutherford
(Cavendish di Calmbridge, Inggris).
Dari tahun 1901 sampai 1925, Nagaoka menjabat sebagai seorang profesor fisika di
Universitas Tokyo, di mana murid-muridnya antara lain Kotaro Honda dan pemenang hadiah
nobel pada 1949 Hideki Yukawa.

b.

Hideki Yukawa
Dibesarkan di Kyoto, Jepang, dan belajar di universitas Kyoto di kota itu. Setelah
menerima gelardoktor dari Osaka ia kembali ke Kyoto dan bekerja di sana.
Pada awal 1930 Yukawa menangani masalah yang menyebabkan inti atom tetap utuh
meski ada gaya tolak-menolakproton yang membangun inti itu. Interaksinya harus cukup kuat
namun jangkauannya terbatas, dan Yukawa mendapatkan bahwa hal itu dapat dijelaskan
menurut pertukaran partikel (meson) antara nukleon, dengan massapartikel sekitar 200 kali
massa elektron.
Pada 1936, tahun setelah ia mengajukan gagasannya, partikel dengan massa madya
seperti itu didapatkan dalam sinar kosmik oleh Carl D. Anderson yang juga pernah
menemukan positron. Namun, partikel ini-yang saat itu dinamai muon-berinteraksi lemah
dengan inti seperti yang diharapkan.
Yukawa menerima Hadiah Nobel Fisika pada 1949 dan menjadi fisikawan pertama
asal Jepang serta merupakan orang Jepang pertama yang menerima hadiah Nobel.

c.

Yoshio Nishina

Fisikawan Jepang ini merupakan salah seorang rekan Niels Bohr, dan rekan dekat
Albert Einstein. Nishina adalah seorang ilmuwan kelas dunia dengan kualitas kepemimpinan
yang sangat baik bahkan untuk menghormati namanya maka sebuah kawah di bulan diberi
nama Nishina.
Nishina melakukan riset bersama Niels Bohr di Kopenhagen pada tahun 1921 dan
pada tahun 1928 ia menulis sebuah makalah tentang inkoheren atau hamburan Compton
dengan Oskar Klein di Kopenhagen, dari sinilah muncul rumus Klein-Nishina berasal. Pada
tahun yang sama ia kembali ke Jepang, dan mengundang beberapa sarjana Barat ke Jepang
termasuk Heisenberg,Dirac dan Bohr untuk merangsang fisikawan Jepang mempelajari fisika
kuantum. Pada 1946 ia dianugerahi Order of Culture oleh Kaisar Jepang.
d.

Sin-Itiro Tomonaga
Lahir di Tokyo, Jepang pada 31 Maret 1906. Tomonaga menyelesaikan Rigakushi (sebutan
untuk gelar sarjana Jepang) dalam bidang fisika di Kyoto Imperial University pada tahun
1929. Setelah itu ia terlibat dalam proyek riset selama tiga tahun di universitas yang sama dan
kemudian ditunjuk sebagai asisten riset oleh Dr Yoshio Nishina, seorang fisikawan terkenal
di institut riset fisika dan kimia, Tokyo. Di sana ia memulai penelitiannya mengembangkan
teori fisika kuantum elektrodinamika di bawah bimbingan Dr Nishina. Hasil riset yang
kemudian dipublikasikannya dengan judul Photoelectric Pair Creation tercatat sebagai
sebuah karya penting dan terkenal pada masa itu.
Tahun 1942 ia pertama kali mengajukan formulasi kovarian relativistik dari pengembangan
teori medan kuantum. Ia berhasil memecahkan persoalan gerak elektron dalam magnetron
dan juga mengembangkan teori terpadu tentang sistem yang terdiri dari resonator pandu
gelombang (wave guides resonators) dan resonator rongga (cavity resonators).
Perhargaan-penghargaan diperolehnya berkat berbagai karyanya dalam bidang kuantum
elektrodinamika, teori meson, fisika nuklir, sinar kosmis dan banyak topik lainnya yang
dipublikasikan dalam berbagai jurnal ilmiah.. Bukunya Mekanika Kuantum yang
dipublikasikan tahun 1949 sangat terkenal dan diterjemahkan dalam bahasa Inggris tahun
1963.

e.

Leo Esaki
Leo Esaki yang juga dikenal sebagai Esaki Leona adalah Fisikawan Jepang-Amerika
Serikat. Bekerja pada peralatan kristal (Dioda Semikonduktor). Ia menunjukkan bahwa
besarnya hambatan listrik terkadang menurun dengan bertambahnya arus listrik melalui
pendekatan mekanika kuantum. Untuk penemuannya ini, ia menerima penghargaan Nobel

Fisika pada tahun 1973 bersama dengan Ivan Giaever dan Brian David Josephson mengenai
fenomena yang dikenal sebagai terobosan elektron (electron tunneling).
Di dalam dunia elektronika, Esaki sering dikenal dengan hasil penemuannya berupa
Dioda Esaki yang dikemangkan berdasarkan prinsip dasar terobosan elektron tersebut.
f.

Kosiba Masatoshi
Lahir 19 September1926 di Toyohashi, Prefektur Aichi adalah fisikawanJepang yang
memenangkan Penghargaan Nobel dalam Fisika pada 2002 bersama dengan Raymond Davis,
Jr dan Riccardo Giacconi.
Dari 1955 sampai 1958, ia mengadakan riset di Jurusan Fisika di Universitas Chicago sebagai
Kolega Riset. Dr. Koshiba telah memainkan peranan utama dalam eksperimen fisika sinar
kosmik, khususnya Kamiokande, sebuah detektor di Jepang yang dapat dengan tepat
mencatat waktu kedatangan, energi, dan arah neutrino yang masuk, dan Super-Kamiokande,
sebagaimana percobaan dalam fisika energi tinggi menggunakan penabrak positron-elektron
dengan energi tertinggi.

g.

Makoto Kobayashi, Toshihide Maskawa, dan Yoichiro Nambu


Tiga ilmuwan peneliti tersebut diberi anugerah nobel atas karya mereka yang fundamental di
bidang fisika partikel. Karya tersebut memperbaiki pemahaman mengenai materi di alam
semesta yaitu penjelasan mengenai anomali dalam konsep pembentukan materi di alam
semesta pada saat dentuman besar 14 milyar tahun lalu.
Yoichiro Nambu diberi penghargaan atas hasil penelitiannya tahun 1960 mengenai
mekanisme pembiasan simetri secara spontan. Penemuanya menjadi landasan bagi model
standar fisika yang merupakan sebuah teori yang menjelaskan keberadaan partikel elementer
serta tiga dari empat gaya yang ada di alam semesta.
Kobayashi dan Maskawa melakukan penelitian berdasarkan teori pembiasan simetri secara
spontan hingga dapat menjelaskan keberadaan partikel yang disebut quarks.
Beberapa Teknologi yang Dikembangkan oleh Jepang
Banyak sekali teknologi yang telah dikembangan oleh Jepang. Teknologi tersebut
tentunya berasal dari pemikiran para ilmuwan yang telah bekerja keras menemukan suatu
konsep baru dalam sains sehingga dapat diwujudkan menjadi sebuah karya teknologi.
Beberapa jenis karya teknologi yang dikembangkan di Jepang antara lain:

a.

Kereta Api Cepat Shinkansen

Ada beberapa jenis kereta yang digunakan dalam jaringan kereta api Shinkansen,
diantaranya yaitu:
JR500-Series yang berbentuk sangat ramping
JR Central seri 300 Nozomi yang memiliki kecepatan operasi maksimum 270 km/jam dan
hanya memerlukan waktu tempuh dua jam 30 menit antara Tokyo dan Shin-Osaka
The JR West series 500 Nozomi merupakan kereta tercepat yang dapat mengurangi hambatan
angin pada kecepatan yang tinggi.
Pembuatan jenis-jenis kereta di atas didasarkan pada percobaan besar yang sampai saat
ini masih dilakukan yaitu penggunaan teknologi pengangkatan magnet (Maglev). Teknologi
ini memanfaatkan daya magnetik untuk mengangkat kereta, dan dipadukan dengan motor
pendorong linear yang memberikan potensi untuk memberikan kecepatan yang lebih tinggi
dengan menghilangkan gesekan dan getaran.
b.

Teknologi Telekomunikasi
Teknologi telekomunikasi di Jepang semakin meningkat dengan diluncurkannya
sebuah roket H-2A dengan membawa satelit eksperimental Kizuna . Para ahli Jepang
merancang Kizuna sebagai upaya untuk mewujudkan sistem komunikasi internet tanpa kabel
(wireless) super cepat yang mampu menjangkau wilayah Asia Pasifik.
Kecepatan transfer data internet bagi publik Jepang tergolong cepat dengan
menggunakan jaringan serat optik berkecepatan transfer data minimal 100 megabit per detik
(Mbps).
Pihak pembuat satelit itu mengklaim bahwa Kizuna merupakan sistem komunikasi
tercepat yang ada di dunia saat ini. Manfaat lainnya dengan kapasitas transfer data super
cepat itu adalah mampu mengembangkan layanan konsultasi kedokteran jarak jauh.

c.

Teknologi robot Jepang


Cikal bakal robot di Jepang telah ada sejak zaman Edo [1603-1867] yaitu sebuah
boneka mekanik yang dikenal sebagai Karakuri Ningyo. Robot mulai benar-benar
dikembangkan di Jepang sejak tahun 1973 oleh Professor Ichiro Kato dari universitas
Waseda. Jenis-jenis robot yang telah dikembangkan di Jepang antara lain:

1)

Asimo
Asimo adalah robot humanoid yang diciptakan oleh Honda Motor Company. Tingginya
130 cm dengan berat 54 kg. Menyerupai astronot kecil yang membawa backpack dan bisa
berjalan di atas dua kaki dengan kecepetan 6km/jam. Secara resmi, nama Asimo merupakan

akronim dari advance Step in Innovative Mobility. Menurut pernyataan resmi Honda
pemberian nama tersebut tidak ada hubungannya dengan nama penulis science fiction dana
penemu Three Laws of Robotics, Isaac Asimov.
Asimo bisa memberi respon bila namanya dipanggil, menatap wajah seorang yang
sedang mengajaknya bicara dan mengenali secara cepat bunyi benda jatuh atau benturan dan
menghadap kearah asal suara. Asimo dapat mengenali wajah seseorang, meskipun ia atau
orang tersebut sedang bergerak. Asimo dapat mengenali kira-kira 10 orang yang namanya
sudah didaftarkan dan dapat memberikan salam kepada pengunjung yang datang dan
memberi informasi atas kedatangan seseorang dengan mentransmisikan pesan dan foto
pengunjung serta dapat membimbing pengunjung ke tempat yang telah ditentukan.
2)

Actroid
Actroid adalah robot humanoid dengan tampilan menyerupai manusia yang
sesungguhnya dikembangkan oleh universitas Osaka dan diproduksi oleh Kokoro Company
Ltd. Actrod adalah contoh pelopor untuk mesin nyata yang mirip android atau gynoid dalam
fiksi ilmiah. Actroid mampu berekspresi seperti mengedipkan mata, berbicara,dan bernafas.

3)

Q-Rio
Q-Rio atau Quest for curiosity memiliki tinggi sekitar 0,6 meter dengan berate sekitar
7,3 kilogram. Q-RIO mampu mengenali wajah dan suara untuk mengingat seseorang,
berinteraksi dengan anak-anak, dan bisa berlari dengan kecepatan 23 cm/detik .

4)

Aibo
AIBO atau Artificial Intelligence Robot adalah salah satu dari beberapa jenis hewan
robotic yang dirancang dan dibuat oleh Sony tahun 1999. Mampu untuk berjalan, mengenali
lingkungan sekitarnya dan mengenali perintah. AIBO memiliki kemampuan untuk
berkembang dari tahapan anak anjing sampai anjing dewasa yang dapat mengenali 100
perintah suara.

EVALUASI
1. Teori dan percobaan apa yang berhasil dilakukan oleh Hantaro Nagaoka ?
2. Penemuan apa yang berhasil dilakukan oleh Hideki Yukawa sehingga pada tahun
1949 ia mendapat hadih Nobel Fisika ?
3. Penelitian ( riset ) apa yang dilakukan oleh Nishina dan Neils Bord di
Kopenhagen pada tahun 1921 ?
4. Alat apa yang digunakan oleh Sin-Itiro Tomonaga dalam penelitian teori fisika
kuantum elektrodinamika ?
5. Jepang merupakan negara terkenal atas teknologinya, misalnya robot. Jika dilihat
pada film robot, manusia sebagai hamba robot.Apa yang akan dilakukan oleh
pemerintah jika film ini menjadi nyata ?

BAB IX
MENGENAL ALBERT ABRAHAM MICHELSON

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Albert Abraham Michelsonlahir di Strelno, Polandia pada tanggal 19 Desember 1852.
Ketika baru berusia 2 tahun, ia dan keluarganya pindah ke Amerika Serikat, dan mengubah
kewarganegaraan menjadi warga negara Amerika Serikat. Michelson dan keluarganya tinggal
di San Fransisco. Ia adalah Fisikawan pertama dari Amerika Serikat yang menerima hadiah
Nobel dalam bidang Sains. Michelson muda masuk sekolah menengah di San Fransisco.
Setelah lulus, ia kemudian melanjutkan pendidikannya ke Akademi Kelautan Amerika
Serikat. Ia mengarungi Hindia Barat selama 2 tahun sebelum ia memutuskan menjadi dosen
Fisika dan Kimia di Akademi di bawah Admiral Sampson.
Sepanjang karier keilmuwannya, Michelson sudah banyak melakukan penelitian di
bidang Fisika. Salah satunya adalah keberhasilannya dalam menentukan besar kecepatan
cahaya dengan ketepatan yang tinggi menggunakan alat yang ia buat sendiri. Pada tahun
1887, Michelson menemukan alat Interferometer yang digunakan bersama kimiawan
Amerika Edward Williams Morley. Eksperimen Michelson dan Morley menunjukkan bahwa
2 buah berkas cahaya dalam arah terpisah dari bumi dipantulkan dalam gelombang dengan
kecepatan yang sama. Sesuai dengan teori eter, berkas cahaya dapat dipantulkan dalam
gelombang dengan kecepatan yang berbeda dalam hubungannya dengan kecepatan bumi.
Percobaan ini membuktikan bahwa ternyata eter itu tidak ada. Hasil ini selanjutnnya
digunakan untuk perkembangan Teori Relativitas.
Banyak tanda kehormatan yang telah diterima oleh Michelson. Di antaranya adalah
Nobel Fisika yang ia dapatkan pada tahun 1907 untuk pengembangan instrumen. Ia juga
terdaftar sebagai anggota perkumpulan cendekiawan bergengsi di beberapa universitas di
Eropa dan Amerika. Ia dan istrinya Edna dikaruniai 4 orang anak, satu laki-laki dan tiga
perempuan. Michelson tutup usia pada tanggal 9 Mei 1931.

B. Tujuan
1. Mengetahui Biografi Albert Abraham Michelson
2. Mengetahui Penemuan-penemuan Albert Abraham Michelson

Biografi Albert Abraham Michelson


Albert Abraham Michelson dilahirkan pada
tanggal 19 desember 1852 di Strelno, Provinsi Posen di
Kerajaan prusia (sekarang polandia) dalam sebuah
keluarga yahudi. Dia pindah ke Amerika Serikat bersama
Orangtuanya pada tahun 1855, ketika ia berusia dua
tahun. Michelson dibesarkan di kota pertambangan kasar
Murphys Camp, California dan Virginia City, Nevada.
Dimana ayahnya adalah seorang pedagang. Michelson
adalah warga negara Amerika Serikat pertama yang
menerima Nobel dalam bidang sains.
Michelson masuk sekolah menengah di Francisco pada tahun 1869. Setelah lulus, ia
melanjutkan pendidikannya ke Akademi Kelautan Amerika Serikat. Pada tahun 1873 ia
mengarungi Hindia Barat selama dua tahun sebelum ia memutuskan menjadi dosen Fisika
dan Kimia di akademi di bawah Admiral Sampson. Pada tahun 1879, ia ditempatkan di
Kantor Penanggalan Laut, Washington. Setahun setelah itu, ia melanjutkan studinya ke
Eropa. Ia masuk Universitas Berlin dan Heidelberg, College of France, dan Politeknik Ecole
di Paris. Pada tahun 1883, Michelson kembali ke Amerika Serikat dan menjadi professor
Fisika di Sekolah Fisika Terapan, Cleveland, Ohio. Jabatan yang sama juga ia terima dari
Universitas Clark, Worcester, Massachusetts pada tahun 1890 dan dari Universitas
Chicago pada tahun 1892. Di Universitas Chicago, Michelson adalah orang pertama yang
menjabat sebagai Ketua Jurusan. Dia bergabung dengan Angkatan laut selama perang dunia I.
Pada tahun 1899 Michelson menikah dengan Edna Stanton dan kemudian mempunyai
satu orang putra dan tiga orang putri. Pada tahun 1918 kembali ke Chicago di mana pada
tahun 1925 ia diangkat untuk yang pertama dari Distiunguished service Profesor. Michelson
mengundurkan diri pada tahun 1929 untuk bekerja di Observatorium Mount Wilson,
Pasadena.
Sepanjang karirnya, Michelson sudah banyak melakukan penelitian di bidang fisika.
Ia berhasil menentukan besar kecepatan cahaya dengan ketepatan yang tinggi menggunakan
alat yang ia buat sendiri. Pada tahun 1887, Michelson menemukan interferometer yang ia
gunakan bersama kimiawan Amerika Edward Williams Morley. Eksperimen Michelson dan
Morley menunjukkan bahwa dua buah berkas cahaya dalam arah terpisah dari bumi
dipantulkan dalam gelombang dengan kecepatan yang sama. Sesuai dengan teori Eter, berkas

cahaya dapat dipantulkan dalam gelombang dengan kecepatan yang berbeda dalam
hubungannya dengan kecepatan bumi. Eksperimen ini membuktikan bahwa eter itu tidak ada.
Pada tahun 1907, Michelson mendapat kehormatan menjadi orang Amerika pertama
yang menerima Penghargaan Nobel dalam Fisika untuk ketepatan alat optik dan meteorologi
spektroskopi dan penyelidikan dilakukan dengan bantuan mereka. Ia juga memenangkan
medali Copley pada tahun 1907, Henry Draper Medal pada tahun 1916 dan Gold Medal dari
Royal Astronomical Society pada tahun 1923. Sebuah kawah di Bulan dinamai menurut
namanya.
Michelson dihormati oleh kenggotaan dari banyak pelajar masyarakat di seluruh
Amerika dan sepuluh negara-negara Eropa. Ia menerima kehormatan ilmu pengetahuan dan
gelar sarjana hukum dari sepuluh universitas Amerika dan asing. Ia Presiden dari American
Physical Society (1900), Asosiasi Amerika untuk Kemajuan Ilmu Pengetahuan (1910-1911),
dan National Academy of Sciences (1923-1927). Dia juga merupakan anggota Royal
astronomical Society, Royal Society of London dan Optical Society, Associate dari
lAcademie Francaise danbanyak penghargaan yang ia terima adalah Matteucci Medali
(Societ Italiana), 1904; Copley Medal ( Royal Society), 1907; Elliot Cresson Medal
(Franklin Institute), 1912; Draper Medal (National Academy of Sciences), 1916; Franklin
Medal (Franklin Institute) dan Medali Royal Astronomical Society, 1923; dan Duddell
Medali (Fisik Society), 1929.
Michelson meninggal pada 9 Mei 1931 di Pasadane, california pada usia 78 tahun.
The University of Chicago Residence Halls mengingat Michelson dan prestasi dengan
mendedikasikan Michelson House untuk menghormatinya. Case Western Reserve juga
mempersembahkan sebuah rumah Michelson padanya dan gedung sekolah di Akademi
Angkatan Laut Amerika Serikat juga namanya. michelson Laboratory di Naval Air Weapons
Station di Cina Danau Ridgecrest, California dinamai menurut namanya. Ada tampilan yang
menarik di daerah yang dapat diakses publik dari Laboratorium yang mencakup Michelson
Faksimili dari medali hadiah Nobel, hadiah Dokumen, dan contoh-contoh kisi-kisi difraksi.
Penemuan-Penemuan Albert Abraham Michelson
Michelson unggul dalam optik, panas dan klimatologi serta menggambar. Setelah
lulus pada tahun 1873 dan dua tahun di laut, ia kembali ke Akademi pada tahun 1875 untuk
menjadi seorang instruktur dalam fisika dan kimia sampai 1879. Michelson terpesona dengan
masalah mengukur kecepatan cahaya pada khususnya. Sementara di Annapolis, ia melakukan
percobaan pertama dari kecepatan cahaya, sebagai bagian dari sebuah kelas demonstrasi pada

1877. Pada 1879, ia telah diposting ke Nautical Almanac Office, Washington, untuk bekerja
sama dengan Simon Newcomb. Pada 1883 kembali ke Amerika untuk mengambil janji
sebagai Profesor Fisika di Sekolah Kasus Sains Terapan, Cleveland, Ohio. Ia menerima
posisi sebagai profesor fisika di Sekolah Kasus Applied Science di Cleveland, Ohio dan
berkonsentrasi pada pengembangan interferometer yang diperbaiki. Pada awal 1877
Michelson mulai merencanakan penyempurnaan dari cermin berputar-metode Lon Foucault
untuk mengukur kecepatan cahaya, menggunakan optic.

Pada 1887 ia dan Edward Morley melakukan percobaan yang dikenal dengan
percobaan Michlson-Morley. Hasil karya Michelson yang sangat penting diperolehnya pada
tahun 1887 sebagai hasil kerja samanya dengan Edward Morley, yaitu eksperimen
pengukuran gerak bumi melalui eter, suatu medium hipotesisi yang memenuhi alam
semesta ini sehingga cahaya dapat merambat. Dalam percobaan ini Michelson dan Morley
merakit sebuah alat yang disebut Interferometer yang dapat mendeteksi adanya interferensi
gelombang cahaya. Michelson terpesona dengan masalah mengukur kecepatan cahaya pada
khususnya.
Pengertian eter merupakan warisan dari zaman sebelum gelombang cahaya dikenal
sebagai gelombang elektromagnetik, tetapi pada waktu tidak ada seorangpun yang mau
menyingkirkan bahwa cahaya menjalar relatif terhadap semacam kerangka acuan universal.
Percobaan mereka untuk gerakan yang diharapkan bumi relatif terhadap eter, hipotesis
medium cahaya yang seharusnya berjalan, menghasilkan hasil nol. Michelson Terkejut, dan
mengulangi percobaan dengan ketepatan yang lebih besar dan lebih besar selama bertahun-

tahun, namun tetap tidak menemukan kemampuan untuk mengukur eter. Percobaan
Michelson-Morley yang hasilnya sangat berpengaruh dalam komunitas fisika, Eksperimen
Michelson-Morley, tidak mendapatkan gerak bumi terhadap eter. dua buah berkas cahaya
dalam arah terpisah dari bumi dipantulkan dalam gelombang dengan kecepatan yang sama.
Sesuai dengan teori Eter, berkas cahaya dapat dipantulkan dalam gelombang dengan
kecepatan yang berbeda dalam hubungannya dengan kecepatan bumi. Ini berarti tidak
mungkin ada eter dan tidak ada pengertian gerak absolut. Setiap gerak adalah relatif
terhadap kerangka acuan khusus yang bukan merupakan kerangka acuan universal. Pada
eksperimen yang pada hakekatnya membandingkan kelajuan cahaya sejajar dengan dan tegak
lurus terhadap kelajuan bumi mengelilingi matahari, juga eksperimen ini memperlihatkan
bahwa cahaya sama bagi setiap pengamat, suatu hal yang tidak benar bagi gelombang
memerlukan medium material untuk merambat (seperti gelombang bunyi dan air).
Eksperimen Michelson-Morley telah meletakkan dasar bagi teori relativitas khusus Einstein
yang dikemukakan pada tahun 1905, suatu teori yang sukar diterima waktu itu. Ia
menemukan eselon spectroscope dan layanan selama masa perang di Angkatan Laut, dia
melakukan penelitian pada penggunaan perangkat Rangefinder yang diadaptasi bagi peralatan
Angkatan Laut AS.
Pada tahun 1920, dengan menggunakan interfernsi cahaya dan versi yang sangat
berkembang dari alat sebelumnya, ia mengukur diameter bintang Betelgeuse. Dari tahun
1920 sampai 1921 Michelson dan Francis G. Pease menjadi orang pertama untuk mengukur
diameter bintang selain matahari. Mereka menggunakan interferometer astronomi di
observatorium Gunung Wilson untuk mengukur diameter bintang super raksasa Betelgeuse.
Sebuah pengaturan periskop digunakan untuk mendapatkan densified interferometer, sebuah
metode kemudian diselidiki secara rinci oleh Antoine Emile henry Labeyrie untuk digunakan
dalamHypertelescopes.
Pada 1920 Michelson mulai merencanakan pengukuran definitif dari observatorium
Mount Wilson. Panjang baseline didirikan pada tahun 1924, pengukuran dilakukan selama
dua tahun untuk memperoleh nilai yang diterbitkan 299.796 4 km/s.
Periode setelah 1927 ditandai dengan munculnya pengukuran baru dari kecepatan
cahaya menggunakan elektro-optik novel perangkat, semua jauh lebih rendah dari nilai yang
di hasilkan pada tahun 1926.
Michelson mencari pengukuran lain tapi kali ini dalam tabung dievakuasi untuk
menghindari kesulitan dalam menafsirkan gambar karena efek atmosfer. Tahun 1930, ia

memulai kolaborasi dengan Francis G. Pease dan Fred Pearson untuk melakukan penukuran
dalam 1.6 km tabung di Pasadena, california.
Michelson meninggal dengan hanya 36 dari 233 seri pengukuran percobaan selesai.
Michelson telah berkontribusi banyak surat-surat ke banyak majalah ilmiah dan lebih
substansial di antara karya-karya klasik, velocity of light (1902) Gelombang cahaya dan
Penggunaannya (1899-1903), dan Studies in Optics (1927).
Interferometer Michelson
Interferometer Michelson adalah salah satu jenis dari interferometer, yaitu suatu alat
yang digunakan untuk menghasilkan suatu pola interferensi. Interferometer Michelson
merupakan alat yang paling umum digunakan dalam mengukur polainterferensi untuk bidang
optik yang ditemukan oleh Albert Abraham Michelsonpada tahun 1887. Sebuah
pola interferensi dihasilkan dengan membagi seberkascahaya menggunakan sebuah alat yang
bernama pembagi sinar (beam splitter). Interferensi terjadi ketika dua buah cahaya yang telah
dibagi

digabungkan kembali.Interferensi

Michelson

menghasilkan

interferensi

dari

pembelokkan sinar cahaya dalam dua bagian. Setiap bagian dibuat melalui bagian yang
berbeda dan membawa kembali semuanya menurut intreferensi panjang gelombang yang
berbeda.

Skema interferensi michelson

Dalam percobaan interferometer Michelson cahaya laser dibagi menjadi


dua oleh beam spliter, kemudian satu bagian dipantulkan ke cermin datar 1, dan satu bagian
yang laindipantulkan ke cermin datar 2, sinar refleksi dari cermin datar 1 dan 2 akan bertemu
kembalidibeam spliter yang kemudian difokuskan oleh lensa untuk kemudian berinterferensi
dan t e r d e t e k s i d i l a y a r p e n a m p a n g . D i s i n i b i s a t e r j a d i d u a k e m u n g k i n a n

y a i t u i n t e r f e r e n s i konstruktif (penguatan sinar) terjadi ketika gelombang cahaya dalam


keadan fase yang samasaling bebaur, dan interferensi destruktif (pelemaha cahaya atau
keadan gelap) terjadi ketikadua gelombang cahaya yang memiliki beda fase 1800 saling
berbaur.

Pada percobaan Michelson dan Morley, Eter diasumsikan memenuhi alam semesta
dan berperan sebagai sebuah kerangka gerak. Jika seorang pengamat bergerak terhadap eter
dengan kecepatan v, maka ia akan mengukur kecepatan cahaya sebesar cdengan c = c + v.
Kedua ilmuwan itupun akan mengamati ether wind yang memiliki kecepatan relatif sebesar
v terhadap bumi. Diasumsikan bahwa v sama besar dengan kecepatan bumi mengorbit
matahari yaitu sebesar 30 km/s, maka Michelson merancang sebuah inferometer optik dengan
sensitivitas tinggi untuk dapat mendeteksi keberadaan eter ini.
Michelson dan Morley melakukan percobaan dengan menggunakan sebuah
interferometer yang di harapkan dapat menghasilkan pola interferensi. Interferensi terjadi
ketika dua gelombang datang bersama pada suatu tempat, agar hasil interferensi dapat
diamati maka syarat yang harus dipenuhi adalah dua sumber cahaya harus koheren keduanya
memiliki beda fase yang selalu tetap (memiliki frekuensi dan amplitudo harus sama).
Untuk mengukur panjang gelombang atau perubahan panjang gelombang dengan
ketelitian sangat tinggi berdasarkan interferensi digunakana alat interferometer Michelson.
Interferometer Michelson digunakan untuk mengukur panjang gelombang berdasarkan
pergeseran salah satu cermin yang berhubungan dengan perubahan pola interferensi yang
terjadi. Dasar pemikiran Michelson adalah sebagai berikut :

Keterangan :

= sinar

M1M2 = cermin datar


M

= beam spliter

= layar

Sinar yang berasal dari sumber setelah melewati c2, terbagi menjadi dua gelombang,
satu ditransmisikan menuju c1 tanpa perubahan fase.Oleh c1dipantulkan lagi menuju
c1 dengan mengalami loncatan fasa 180o, kemudian oleh ctdipantulkan menuju layar dengan
fase yang sama seperti cahaya dari sumber munuju ct yang kedua dipantulkan menuju oleh
ct menuju c2 mengalami loncatan fasa 180o, oleh c2 dipantulkan menuju ct juga dengan
loncatan 180o kemudian oleh ctditransmisikan menuju layar (disebut berkas).

Berkas dua fasanya sama dengan gelombang dating dari sumber c1, jadi berkas 1 dari
berkas 2 adalah cahaya berasal dari c1 dan c2 yang koheren karena beda fasanya tetap yaitu
00 (karena berkas 1 fasanya sama dengan berkas 2). Hal ini akan menimbulkan pola
interferensi pada layar, apabila c1 dan c2 saling tegak lurus, efeknya sama dengan sinar yang
jatuh pada udara dengan ketebalan (c1 c2). Jadi apabila c2 (cermin ke-2) digeser-geser akan
terjadi kolom udara (c1 c2) akibatnya akan terjadi perubahan pola interferensi layar, apabila
dengan menggeser c2mengakibatkan terang pertama berubah menjadi pusat pola cahaya
bolak-balik, dengan kata lain L berubah sebesar , jadi 2L = , L = n . Jika ada n
perubahan pola interferensi maka :
L = n atau d sin = n
Dimana :
= panjang gelombang sinar
= pergeseran cermin (c1 c2)
n

= jumlah pola interferensi yang hilang atau muncul

Tokoh-Tokoh Yang Membantu Abraham Michelson


1. Edward Williams Morley

Edward Williams Morley lahir pada tanggal 29 Januari 1838 di Newark, AS. Ahli
kimia Amerika yang terkenal karena kolaborasinya dengan fisikawan Michelson dalam upaya
untuk mengukur gerakan relatif dari Bumi melalui hipotetis eter. Morley lulus dari Williams
College pada tahun 1860 dan kemudian dikejar kedua studi ilmiah dan teologis.Dia
mengambil sebuah gembala Congregational di Ohio pada 1868 dan pada tahun berikutnya
bergabung dengan fakultas Western Reserve College, yang tersisa dengan sekolah ketika
pindah ke Cleveland pada tahun 1882 dan menjadi Western Reserve University. Dia terus

mengajar di sana sampai ia pensiun pada tahun 1906. Dari 1873-1888 ia juga mengajar di
Cleveland Medical School.
Penelitian pribadi Morley berpusat pada pertanyaan yang memerlukan penentuan
tepat dari kepadatan dan berat atom dari berbagai gas, terutama oksigen. Reputasinya sebagai
eksperimen terampil menarik perhatian Michelson, kemudian di dekat Sekolah Kasus Sains
Terapan. Pada tahun 1887 pasangan dilakukan apa yang telah datang untuk dikenal sebagai
percobaan Michelson-Morley, yang gagal definitif untuk mendeteksi "ether-tarik" efek
pada kecepatan cahaya diukur dalam berbagai arah relatif terhadap gerakan bumi. Hasil ini
merupakan langkah besar menuju ke arahAlbert Einstein teori relativitas khusus. Morley
meninggal pada 24 Februari 1923.

2. Francis Gladheim Pease


Francis Gladheim Pease (14 Januari 1881) adalah seorang astronom Amerika.Ia
bergabung dengan Observatorium Yerkes di Wisconsin, di mana ia adalah seorang pengamat
dan ahli optik. Di sana ia dibantu George W. Ritchey yang membangun banyak besar pertama
Amerika teleskop mencerminkan. Pada tahun 1908 ia menjadi pembuat astronom dan
instrumen di Observatorium Mount Wilson. Di antara desain nya adalah 100-inch (2.500
mm) teleskop di observatorium itu, dan 50 kaki (15 m) interferometer bahwa ia digunakan
untuk mengukur diameter bintang.
Dia adalah seorang asisten lama untuk Albert A. Michelson. Pada tahun 1920,
Michelson dan Pease mampu menggunakan interferometer Michelson bintang dipasang pada
100 inci (2.500 mm) teleskop di Mt. Wilson untuk mengukur diameter sudut
bintang Betelgeuse. Perkiraan

mereka

dari

0,047

"sangat

dekat

dengan

nilai

yang Eddington telah diprediksi.


Dia

kemudian

terlibat

dalam

desain

200-inch

(5100

mm) Hale

Telescope di Observatorium Mount Palomar. Pada tahun 1928 ia membuat penemuan


pertama

dari nebula

planet dalam gugus

bola, kemudian

disebut Pease

1.Kawah Pease pada Bulan dinamai menurut namanya.


Ia meninggal pada tanggal 7 Februari 1938.
3. Dr .Frederick Stark Pearson

Dr .Frederick Stark Pearson adalah anak dari Ambrose dan Hannah (Edgerly)
Pearson. Dia lulus dari Tufts University pada tahun 1883 dengan AMB dan menerima gelar
AMM satu tahun kemudian. Sebelumnya, selama satu tahun (1879-1880), ia adalah instruktur
di bidang kimia di Massachusetts Institute of Technology; kemudian (1883-1886), ia
instruktur dalam matematika dan diterapkan mekanik di Tufts College. Dari perguruan tinggi,
ia melanjutkan untuk mengembangkan sistem transportasi listrik di Boston dan, dengan trem
bertenaga listrik utama pentingnya, pada tahun 1894 ia diangkat insinyur kepala untuk
Metropolitan Jalan Kereta Api di New York City. Pearson membangun reputasi sebagai
seorang insinyur listrik yang inovatif di Amerika Serikat dan dia segera dikontrak oleh
pemerintah dan bisnis sebagai insinyur konsultasi untuk pembangkit listrik stasiun di
seluruh Amerika Utara. Seorang pria dengan keterampilan bisnis yang besar dan pandangan
ke depan, dengan para pendukung keuangan siap dia melakukan proyek-proyek besar
diUtara dan Amerika Selatan.
Sementara di Kanada, ia mengembangkan hubungan dengan seorang pengacara muda
pialang saham dan agresif dalam Montreal, Quebec dengan nama James Dunn. Pearson
didorong Dunn untuk mengambil residensi di London, pada saat pasar keuangan yang paling
penting di dunia.
Dengan broker rumah Dunn underwriting usaha nya pangsa korban, modal yang
cukup dibesarkan untuk memungkinkan Pearson untuk membuat kerajaan bisnis besar yang
termasuk So Paulo Tramway, Light dan Power Company di Brasil, Meksiko North Western
Railway,

Meksiko

Tramway

Perusahaan,

dan Meksiko

Cahaya

dan

Power

Company di Meksiko, dan British American Nickel Company di Kanada.


Pemerintah yang tidak stabil di Meksiko bersama dengan suap merajalela dan korupsi
pejabat publik disebabkan Pearson kesedihan yang cukup. Pemerintah Presiden Venustiano
Carranza dinasionalisasi nya Meksiko Tramway Perusahaan dan pada akhirnya, dia
kehilangan hampir segala sesuatu yang telah diinvestasikan di Meksiko. Selama ini, ia berada
di balik 1911 pembangunan Madinah Dam di Sungai Medina yang sekarang Mico, Texas dan
membangun kabupaten irigasi meliputi lebih dari 34.000 acre (138 km). Kota Pearson,
Texas bernama menghormatinya.
Pada tahun 1912, ia menyelenggarakan sebuah sindikat di Hale County,
Texas dekat Plainview untuk sumur bor irigasi untuk mengairi sekitar 60.000 hektare (243

km). Selama karyanya di Texas, Pearson mendirikan kota Natalia, penamaan itu setelah
putrinya, Natalie Pearson Nicholson.
Pada tahun 1913, ia merundingkan kesepakatan dengan Spanyol pemerintah untuk
proyek hydro di Sungai Ebro dan membentuk Barcelona Traction, Light dan Power Company
untuk melaksanakan pembangunan yang selesai pada tahun 1915. Namun, Perang Dunia
I dibatasi aktivitasnya.
Dia dan istrinya, Mabel Ward Pearson, kehilangan nyawa mereka pada tanggal 7 Mei
1915, saat bepergian ke Inggris pada bisnis dan untuk mengunjungi putrinya Natalie yang
kemudian tinggal di sana. Mereka berada di kapal laut RMS Lusitaniaketika torpedo di lepas
pantai selatan Irlandia oleh Jerman U-boat U-20.

EVALUASI
1. Pada tahun 1901, Michelson mendapat gelar LL.D dari Yale University, New Haven,
Connecticut. Dalam bidang apa ia menyelesaiak gelarnya ?
2. Setelah ia mendapat gelar Ph.D dari University of Leipzing, Germany. Michelson
langsung diangkat menjadi Presiden Physical Society pada tahun 1910-1911. Hal apa
yang mendasari sehingga ia hanya menjabat selama 1 tahun saja ?
3.

Pada tahun 1899, ia mendapat gelar D.Sc dari University of Cambridge London. Teori
dan riset apa yang berhasil dilakukan sehingga ia mendapat gelarnya ?

4.

Ditahun 1914 Michelson kembali ke NAVY dan bergabung dengan angkatan laut
melawan pasukan Jerman. Penemuan apa yang berhasil dilakukan oleh Michelson
untuk melawan pasukan Jerman ?

6.

Karya karya apa yang masih ada sekarang yang dibuat oleh Michelson ?

5.

Panghargaan - penghargaan apa saja yang diterima oleh Michelson atas penemuannya
dan sumbangannya untuk ilmu fisika selain ia menerima Nobel Fisika?

BAB X
PERKEMBANGAN TEORI ATOM

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Apakah yang menyusun suatu materi? Pertanyaan ini yang membawa para ilmuwan pada
pemikiran tentang atom. Pada tahun 440 SM dan 420 SM,Leucippus dari Miletus -Yunani
dan Democritus dari Abdera menyumbangkan pemikiran mereka secara terpisah namun
saling bersesuaian. Mereka berpendapat bahwa jika suatu materi dibelah maka pembelahan
materi akan berakhir pada tingkat di mana partikel tidak dapat dibelah lagi, yang dinamakan
atom. Aristoteles (384 - 322 SM) dari Staigera Yunani, Plato dan Galen (130-200
SM) menolak konsep atom tersebut. Umumnya mereka memandang materi merupakan satu
kesatuan yang utuh ( kontinu ) dapat dibagi terus-menerus menjadi bagian sekecil-kecilnya
tanpa batas dan dalam alam semesta tidak ada kehampaan (ruang hampa). Alam semesta
terdiri dari 4 elemen, yaitu tanah, api, udara dan air karena masing-masing cenderung
ditemukan di alam.
Pada tahun 1803 Jhon Dalton mengemukakan pendapat yang mendukung pernyataan
Leucippus dan Democritus. Akan tetapi pendapat tentang atom yang dikemukakan Dalton ini
memiliki banyak kekurangan. Pada abad ke 19, Thomson mengemukakan pendapatnya
tentang atom yang diperolehnya dari penelitiannya menggunakan sinar katode. Thomson
menyatakan bahwa sinar katode adalah partikel bermuatan negatif yang bergerak dari katode
menuju anode. Partikel ini selanjutnya disebut elektron. Hal ini menunjukkan bahwa atom
bukanlah bagian terkecil dari suatu unsur.
Pendapat Thomson kemudian diteliti oleh Rutherford melalui percobaan hamburan
partikel. Berdasarkan hasil penelitiannya, Rutherford menyatakan bahwa atom terdiri atas inti
bermuatan positif dan elektron yang bergerak mengelilinginya. Namun, Rutherford tidak
dapat menjelaskan mengapa elektron tidak jatuh ke dalam inti atom. Sehingga pada tahun
1913 pakar fisika Denmark bernama Niels Bohr memperbaiki kegagalan atom Rutherford
melalui percobaannya tentang spektrum atom hidrogen. Hingga sekarang teori atom
mengalami banyak perkembangan yang kemudian dikenal sebagai teori atom modern.

B. Tujuan
1. Mengetahui sejarah perkembangan teori atom pada tiap periode.
Pemikiran tentang atom dimulai sejak masa sebelum masehi, yang merupakan hasil
pemikiran dari para filsuf Yunani masa itu, salah satunya Democritus. Dari pemikiran para

filsuf, para ilmuwan lain mulai melakukan penelitian yang berkaitan dengan atom.
Penelitian- penelitian yang dilakukan menghasilkan model-model atom tertentu yang terus
berkembang.
Teori Atom pada Masa Sebelum Masehi

Dalam memikirkan alam semesta, sebagian besar ahli filsafat Yunani meninjaunya
dalam skala makro, yaitu berdasarkan apa yang mereka lihat secara kasat mata saja.
Namun ada pula beberapa ahli filsafat yang memikirkan lebih jauh makna terdalam dari
jagat raya ini dalam konsep berskala mikro, artinya berpikir secara abstrak hal-hal yang
tidak dapat mereka lihat namun mereka yakini keberadaannya. Mereka disebut para
atomist.
Atomist pertama adalah Leucippus dari Miletus-Yunani (440 SM) dan Democritus
seorang filsuf yunani kuno. Demokritos lahir di kota Abdera, Yunani Utara. Ia hidup
sekitar tahun 460 SM hingga 370 SM.Ia adalah murid dari Leukippos, ia juga belajar
kepada Anaxagoras dan Philolaos. Selain sebagai filsuf, Demokritos juga dikenal
menguasai banyak keahlian. Sayangnya, karya-karya Demokritos tidak ada yang
tersimpan. Demokritos menulis tentang ilmu alam, astronomi, matematika, sastra,
epistemologi, dan etika. Ada sekitar 300 kutipan tentang pemikiran Demokritos di dalam
sumber-sumber kuno. Sebagian besar kutipan-kutipan tersebut berisi tentang etika.
Oleh karena menjadi murid dari Leucippus, maka pada hakekatnya gagasan
Leucippus dan Democritus mengenai materi bersifat diskontinu. Materi tersusun dari
partikel-partikel kecil yang tidak dapat dibagi-bagi lagi yang diketahui sebagai atom.
Atom-atom penyusun materi itu senantiasa bergerak di dalam kehampaan (ruang vakum =
ruangan yang mengandung ketiadaan absolut). Istilah atomos (a=tidak, tomos = dapat
dibagi) diberikan untuk partikel materi itu, karena atom-atom sangat halus dan tidak
dapat dibagi-bagi lagi.
Para ahli fisafat alam pada zaman ini seperti Aristoteles (384-322 SM) dari Staigera
Yunani, Plato dan Galen (130-200 SM) menolak konsep atom tersebut. Umumnya mereka
memandang materi merupakan satu kesatuan yang utuh ( kontinu ) dapat dibagi terusmenerus menjadi bagian sekecil-kecilnya tanpa batas dan dalam alam semesta tidak ada
kehampaan (ruang hampa). Alam semesta terdiri dari 4 elemen, yaitu tanah, api, udara dan
air karena masing-masing cenderung ditemukan di alam. Pandangan itu diperkuat oleh

Thales dari Miletus (sekitar 580 tahun SM), Anaximenes (550-475 SM) dan Anaximander
(tahun 610-545 SM) menyatakan dunia terdiri atas tanah, air, udara dan api.
Pandangan para ahli filsafat alam itu, terutama Aristoteles lebih diyakini di
masyarakat, karena popularitas dan kredibilitasnya. Hal ini berlangsung, terutama sampai
abad pertengahan (27 SM- 476 M). Sedangkan konsep atom Leucippus dan Democritus
tidak dihiraukan orang.
Pada Abad kegelapan di Eropa, umumnya perkembangan sains dan teknologi
mengalami hambatan. Hal ini karena saat itu pemikiran para ilmuwan, terkungkung oleh
ajaran agama Katolik Ortodoks, yang mengikat kebebasan berpikir tentang keduniawian,
terutama ilmu pengetahuan. Pemikiran yang nampaknya bertentangan dengan ajaran
agama, dianggap sebagai kesalahan dan dosa yang harus ditebus dengan hukuman fisik
bahkan dengan nyawa. Paradigma Aristotelian masih diakui, karena dianggap tidak
bertentangan dengan ajaran agama.

1. Teori Atom Dalton ( awal abad 19 )


John Dalton (1766-1844) ialah seorang guru SMU di Manchester, Inggris. Ia juga
merupakan seorang ahli kimia, ahli meteorologi dan fisikawan. Pada musim semi tahun
1793, ia pindah ke Manchester. Melalui John Gough, seorang filsuf buta dan polymath,
Dalton belajar pengetahuan ilmiah, Dalton diangkat menjadi guru matematika dan filsafat
alam di "New College" di Manchester sampai tahun 1800, ketika memburuknya situasi
keuangan di perguruan tinggi itu Dalton untuk mengundurkan diri jabatannya dan memulai
karir baru di Manchester sebagai tutor pribadi untuk matematika dan filsafat alam.Dalton
juga menjadi penulis di beberapa koran harian, dan pada tahun 1787 ia mulai menyimpan
buku harian meteorologi, selama 57 tahun ia berhasil menulias lebih dari 200.000
pengamatan. Publikasi pertama Dalton adalah Pengamatan Meteorologi dan Essay (1793),
yang berisi benih-benih beberapa penemuan di kemudian hari. Sebuah karya kedua oleh
Dalton, Elements of English Grammar, diterbitkan pada tahun 1801.Pada tahun 1803, ia
terpilih untuk memberikan kursus kuliah tentang filsafat alam di Royal Institution di
London, di sana ia menyampaikan kursus lain di 1809-1810.

Ia terkenal karena teorinya yang membangkitkan kembali istilah "atom". Dalam buku
karangannya yang berjudul New System of Chemical Philosophy ia berhasil merumuskan
hal tentang atom sekitar tahun 1803. Dalton menghidupkan kembali gagasan atom
Democritus.

Pokok-pokok pikiran yang dipaparkan Dalton dalam tulisannya New System


of Chemical Philosophy yang dipublikasikannya pada tahun 1830 itu adalah sebagai
berikut:
a. Semua zat terdiri dari sejumlah partikel yang sangat kecil atau atom-atom materi yang
terikat bersama-sama melalui suatu gaya atraksi yang kekuatannya sesuai dengan
keadaanya.
b. Atom-atom setiap zat murni adalah identik, artinya mempunyai bentuk dan ukuran
yang sama. Namun, atom suatu zat murni berbeda sifat dan ukurannya dengan atom
zat lain.
c. Analisis dan sintesis zat kimia atau suatu reaksi kimia merupakan suatu proses yang
berlangsung tidak lebih daripada penyusunan ulang atom-atom dari suatu
senyawa yang akan menghasilkan senyawa baru dengan sifat-sifat yang berlainan
dengan asalnya. Namun tidak ada penciptaan/ kreasi partikel-partikel atau atom-atom
yang jenisnya baru ataupun proses pemusnahan yang terkait di dalamnya. Oleh
karena jumlah total atom tidak berubah, maka tidak akan terjadi perubahan massa
(pembenaran terhadap Hukum Kekekalan Massa Lavoisier).
d. Dalam reaksi kimia ada suatu keteraturan dalam segi kuantitatif, yaitu bila 2 unsur A
dan B membentuk 2 senyawa atau lebih, dan salah satu unsur yang dikandung tiap
senyawa beratnya sama, maka berat unsur kedua pada tiap senyawa akan berbanding
dengan bilangan bulat dan sederhana (Hukum Perbandingan Berganda Dalton).
Aturan-aturan ini selanjutnya diadopsi sebagai penuntun dalam semua penyelidikan
kimia sintesis.

Gambar:

Model atom yang dikemukakan Dalton adalah berupa bola pejal yang sangat kecil.
Model atom yang dikemukakan Dalton ini memiliki kelebihan, yaitu dapat menerangkan
hukum kekekalan massa (Lavoisier) dan hukum perbandingan tetap (Proust). Selain
memiliki kelebihan, teori atom ini memiliki beberapa kekurangan yakni :

1. Asumsinya bahwa semua atom dari suatu unsur memiliki massa dan sifat yang sama
terbukti tidak benar.
Setelah diketemukannya isotop oleh Mc. Coy dan Ross pada 1907. Isotop yang
hampir tidak dapat dipisahkan satu sama lain secara kimia, mempunyai susunan
elektron yang sama tetapi mempunyai massa yang berbeda.
2. Asumsinya bahwa selama reaksi kimia, atom tidak bisa diciptakan dan dimusnahkan
(tidak mengalami perubahan), teori ini kurang tepat. Bagaimana atom dapat saling
mengadakan ikatan baik dengan atom-atom lain yang

sejenis

maupun

yang

tidak sejenis, jika sama sekali tidak mengalami perubahan? Sekarang ditemukan fakta
bahwa ada sedikit perubahan energi listrik pada bagian luar atom sehingga atom dapat
mengadakan ikatan satu dengan lainnya.
3. Teori atom Dalton tidak dapat menerangkan suatu larutan dapat menghantarkan arus
listrik.
Bagaimana mungkin bola pejal dapat menghantarkan arus listrik? padahal listrik
adalah elektron yang bergerak. Berarti ada partikel lain yang dapat menyebabkan
terjadinyadaya hantar listrik.
4. Dalton mengatakan bahwa atom merupakan bagian terkecil dari suatu unsur,
kemudian pendapat ini ditepis oleh J. J. Thomson.
2. Teori Atom Thomson
Pada akhir abad ke-19 para ahli melakukan penelitian tentang aliran listrik di dalam
tabung yang dilengkapi dengan dua elektrode yang terpisah satu sama lain dan
dihubungkan dengan beda potensial 10.000 volt. Elektrode yang terhubung dengan kutub
positif disebut anode, sedangkan yang terhubung dengan kutub negatif disebut katode.
Tabung ini juga dilengkapi dengan pemompa udara keluar sehingga tekanan udara dapat
diatur.

Ketika tekanan udara di dalam tabung sama dengan tekanan udara luar, pada
rangkaian tidak terjadi aliran listrik. Jika tekanan udara di dalam tabung dikurangi sedikit
demi sedikit, pada rangkaian terjadi aliran listrik yang disertai nyala sinar. Jika tekanan

udara di dalam tabung mendekati hampa maka tabung yang dilapisi seng sulfida (ZnS)
akan berpendar. Berpendarnya ZnS disebabkan oleh sinar tidak tampak yang memancar
dari katode. Sinar ini dikenal sebagai sinar katode.
Penemuan sinar katode menarik perhatian para ilmuwan, salah satunya adalah Sir
Joseph John Thomson. Joseph John Thomson lahir di Creetham Hill, pinggiran kota
Manchester pada tanggal 18 Desember 1856. Dia mendaftar di Owens College,
Manchester tahun 1870, dan tahun 1876 mendaftar di Trinity College, Cambridge sebagai
pelajar biasa. Dia menjadi anggota Trinity College tahun 1880, ketika dia menjadi
penerima Penghargaan Wrangler dan Smith (ke-2). Dia tetap menjadi anggota Trinity
College seumur hidupnya. Dia menjadi penceramah tahun 1883, dan menjadi profesor
tahun 1918. Dia adalah professor fisika eksperimental di laboratorium Cavendish,
Cambridge, dimana dia menggantikan John Strutt dari tahun 1884 sampai tahun 1918 dan
menjadi profesor fisika terhormat di Cambridge dan Royal Institution, London.
Karena

ketertarikan

pada

penemuan

sinar

katode,

Thomson

kemudian

mengembangkan penelitian tentang sinar katode. Penelitian sinar katode oleh Thomson
dilakukan dengan menggunakan tabung yang dilengkapi medan listrik dan medan
magnetik.
Berdasarkan hasil penelitiannya, Thomson menyatakan bahwa sinar katode adalah
partikel bermuatan negatif yang bergerak dari katode menuju anode. Partikel ini
selanjutnya disebut elektron. Penelitian yang dilakukan oleh Thomson tersebut
membawanya pada teori tentang model atom.
Ia menjadi perintis ilmu fisika nuklir. Thomson memenangkan Hadiah Nobel Fisika pada
tahun 1906.

Model atom yang diberikan Thomson adalah berupa sebuah bola pejal bermuatan
positif dengan elektron tersebar merata di seluruh isi atom. Model atom thomson ini
dikenal dengan model atom roti kismis.

Gambar:

3. Teori Atom Rutherford


Ernest Rutherford lahir pada tanggal 30 Agustus 1871, di Nelson, Selandia Baru,
Ayahnya James Rutherford dari Skotlandia adalah seorang tukang roda. Ibunya, Nee
Martha Thompson, adalah seorang guru sekolah di Inggris. Ernest menerima pendidikan
awal di sekolah pemerintah Nelson Collegiate School pada usia 16 tahun. Pada tahun 1889
ia mendapat beasiswa Universitas dan ia pindah ke Universitas di Selandia Baru,
Wellington, di mana ia masuk Canterbury College.
Ia lulus MA pada tahun 1893 di Fakultas Matematika dan Ilmu Fisika dan kemudian
dia melanjutkan dengan penelitian di Collegenya dengan waktu yang singkat, dan
menerima gelar B.Sc. di tahun berikutnya. Pada tahun yang sama, 1894, ia mendapatkan
beasiswa di bidang Sains pada tahun 1851 yang memungkinkan dia pergi ke Trinity
College, Cambridge, sebagai mahasiswa riset di Cavendish Laboratory di bawah pimpinan
J J Thomson. Pada tahun 1897 ia dianugerahi titel B.A. dari Penelitian Gelar dan
Kesiswaan Trotter Coutts-Trinity College.
Rutherford kembali ke Inggris pada tahun 1907 menjadi Profesor Fisika di
Universitas Manchester, menggantikan Sir Arthur Schuster, dan pada 1919 ia menerima
undangan untuk dari Sir Joseph Thomson sebagai Profesor Fisika Cavendish di
Cambridge. Rutherford menerbitkan beberapa buku Radioaktivitas (1904), radioaktif
Transformations (1906), Radiasi dari zat radioaktif, dengan James Chadwick dan CD Ellis
(1919, 1930). Rutherford menikah dengan Mary Newton, putri dari Arthur dan Maria de
Renzy Newton, pada tahun 1900. Anak tunggal mereka, Eileen, menikah dengan fisikawan
RH Fowler. Ia meninggal di Cambridge pada 19 Oktober 1937.

Sebelumnya, ia pernah menguji model atom Thomson secara eksperimental. Pada


tahun 1911 Hans William Geiger dan Ernest Marsden di bawah pengawasan Ernest
Rutherford melakukan percobaan hamburan sinar alfa untuk menguji kebenaran hipotesis
Thomson. Mereka menggunakan pemancar partikel alfa di belakang layar timbal yang
berlubang kecil sehingga dihasilkan berkas partikel alfa yang tajam. Berkas ini diarahkan
pada selaput emas tipis. Pada sisi lain dipasang layar berlapis seng sulfida (ZnS) yang
dapat berpendar bila tertumbuk partikel alfa.

Berdasarkan hasil percobaan tersebut Rutherford mengemukakan model atom lain.


Rutherford menyatakan bahwa atom terdiri atas inti bermuatan positif dan elektron yang
bergerak mengelilinginya.

4. Teori Atom Bohr


Pada tahun 1913 pakar fisika Denmark bernama Niels Bohr memperbaiki kegagalan
atom Rutherford melalui percobaannya tentang spektrum atom hidrogen.Niels Henrik
David Bohr lahir di Kopenhagen pada tanggal 7 Oktober 1885, sebagai anak Kristen Bohr,
Profesor Fisiologi di Universitas Kopenhagen, dan istrinya Ellen, Adler ne.ia masuk
Universitas Kopenhagen di mana dia berada di bawah bimbingan Profesor C. Christiansen,
seorang ahli fisika Pada 1913-1914 Bohr mengadakan Lektor dalam Fisika di Universitas
Kopenhagen dan di 1914-1916 janji yang sama di Universitas Victoria di Manchester.
Pada tahun 1916 ia diangkat sebagai Profesor Fisika Teoritis di Universitas Kopenhagen,

dan sejak 1920 (sampai kematiannya pada tahun 1962) ia berada di kepala Institut untuk
Fisika Teoritis, didirikan untuk dia di universitas itu.
Pengakuan atas karyanya pada struktur atom datang dengan penghargaan dari Hadiah
Nobel untuk tahun 1922. Sejak 1930 semakin banyak diarahkan untuk penelitian pada
konstitusi inti atom, dan transmutasi dan disintegrasi. Pada tahun 1936 ia menunjukkan
bahwa dalam proses nuklir kecilnya wilayah di mana interaksi berlangsung, serta kekuatan
interaksi ini, membenarkan proses transisi yang akan dijelaskan lebih dengan cara klasik
daripada dalam kasus atomNiels Bohr adalah Presiden dari Denmark Royal Academy of
Sciences, Komite Kanker Denmark, dan Ketua Komisi Energi Atom Denmark. Dia adalah
Anggota Asing Royal Society (London), Royal Institution, dan Akademi di Amsterdam,
Berlin, Bologna, Boston, Gttingen, Helsingfors, Budapest, Mnchen, Oslo, Paris, Roma,
Stockholm, Uppsala, Wina, Washington, Harlem, Moskow, Trondhjem, Halle, Dublin,
Liege, dan Krakow. Dia adalah Dokter, honoris causa, satu universitas berikut, akademi,
dan institut: (1923-1939) - Cambridge, Liverpool, Manchester, Oxford, Kopenhagen,
Edinburgh, Kiel, Providence, California, Oslo, Birmingham, London; (1945 - 1962) Sorbonne (Paris), Princeton, Mc. Gill (Montreal), Glasgow, Aberdeen, Athena, Lund, New
York, Basel, Aarhus, Macalester (St Paul), Minnesota, Roosevelt (Chicago, Illinois),
Zagreb, Technion (Haifa), Bombay, Calcutta, Warsawa, Brussels, Harvard, Cambridge
(Mass), dan Rockefeller (New York).
Profesor Bohr menikah, pada tahun 1912 dengan Margrethe Nrlund. Mereka
memiliki enam anak, dua di antaranya meninggal, empat lainnya telah membuat karir
dibedakan dalam berbagai profesi - Hans Henrik (MD), Erik (insinyur kimia), Aage
(Ph.D., ahli fisika teoritis, mengikuti ayahnya sebagai Direktur Institut untuk Fisika
Teoritis), Ernest (pengacara). Niels Bohr meninggal di Kopenhagen pada tanggal 18
November 1962
Pada Tahun 1913 Niels Bohr mencoba menjelaskan model atom Bohr melalui konsep
elektron yang mengikuti orbit mengelilingi inti atom yang
mengandung proton dan neutron. Menurut Bohr, hanya
terdapat orbit dalam jumlah tertentu, dan perbedaan antar
orbit satu dengan yang lain adalah jarak orbit dari inti atom.
Keberadaan elektron baik di orbit yang rendah maupun yang tinggi
sepenuhnya tergantung oleh tingkatan energi elektron.

Sehingga elektron di orbit yang rendah akan memiliki energi yang lebih kecil daripada
elektron di orbit yang lebih tinggi.
Bohr menghubungkan elektron yang mengorbit dan pengamatan terhadap spektrum gas
melalui sebuah pemikiran bahwa sejumlah energi yang dikandung dalam elektron dapat
berubah, dan karena itu elektron dapat mengubah orbitnya tergantung dari perubahan
energinya. Dalam situasi pemakaian arus listrik melewati gas bertekanan rendah, elektron
menjadi de-eksitasi dan berpindah ke orbit yang lebih rendah. Dalam perubahan ini,
elektron kehilangan sejumlah energi yang merupakan perbedaan tingkat energi kedua
orbit.
Energi yang dipancarkan ini dapat dilihat dalam bentuk sebuah photon cahaya yang
panjang

gelombangnya

berdasar

pada

perbedaan

tingkat

energi

kedua

orbit.

Secara ringkas, Bohr mengemukakan:


a. Elektron dalam atom bergerak mengelilingi inti pada lintasan-lintasan tertentu, tidak
memancarkan energi. Lintasan-lintasan elektron itu disebut kulit atau tingkat energi
elektron.
b. Elektron hanya dapat berpindah dari satu lintasan stasioner ke lintasan stasioner lain.
Pada peralihan ini, sejumlah energi tertentu terlibat, besarnya sesuai dengan
persamaan planck, E = hv.
c. Perpindahan elektron dari tingkat energi tinggi ke rendah disertai pemancaran energi,
sedangkan perpindahan elektron dari tingkat energi rendah ke tinggi disertai
penyerapan energi.
d. Elektron yang bergerak pada lintasannya berada pada keadaan stasioner, artinya
elektron tidak memancarkan atau menyerap energi.Walaupun model atom Bohr cukup
untuk memodelkan spektrum hidrogen, model ini terbukti tidak cukup untuk
memprediksikan spektrum elemen yang lebih kompleks

Kelebihan model atom Bohr adalah dapat menjelaskan spektrum atom hidrogen dan
menjawab kesulitan teori atom Rutherford. Akan tetapi teori atom yang dikemukakan
Rutherford tidak dapat menjelaskan atom berelektron banyak, tidak dapat menerangkan
efek Zeeman bila atom ditempatkan pada medan magnet, dan model atom ini tidak bisa
menjelaskan spektrum warna dari atom berelektron banyak.

5. Teori Atom Mekanika Gelombang


Salah satu keberatan terhadap model atom Bohr ialah bahwa model ini didasarkan
atas beberapa anggapan yang bertentangan dengan aturan-aturan yang berlaku pada waktu
itu. Oleh karena itu sulit sekali menerimanya tanpa disertai dengan suatu penjelasan
mengenai keterbatasan-keterbatasannya. Menurut model atom Bohr, elektron digambarkan
sebagai suatu partikel yang bergerak dengan lintasan yang mengikuti aturan-aturan
mekanika sederhana. Padahal sebenarnya gerakan elektron jauh lebih rumit dan sama
sekali tidak dapat digambarkan bentuk lintasannya berupa lingkaran atau elips.
Pada tahun 1924, Louis de Broglie mengemukakan bahwa materi yang bergerak
mempunyai sifat-sifat gelombang, artinya elektronpun mempunyai sifat gelombang seperti
halnya cahaya.
Gagasan ini diperkuat kebenarannya oleh Davisson dan Germer yang menemukan
bahwa seberkas sinar elektron dapat didifraksikan melalui sebuah kristal. Peristiwa
difraksi ini hanya dapat diterangkan dengan teori gelombang, karenanya dapat ditarik
kesimpulan bahwa elektron bersifat sebagai gelombang. Persyaratan kuantum untuk
gerakan elektron yang sebelumnya oleh Bohr dianggap sebagai postulat ternyata dapat
dibuktikan kebenarannya dengan teori de Broglie.
Pada prinsipnya mekanika gelombang menerangkan model atom adalah sebagai
berikut berikut ini :
a. Elektron tidak mungkin mempunyai kedudukan yang pasti di dalam mengelilingi inti
atom, yang mungkin bisa ditentukan dan dihitung hanyalah kebolehjadian menemukan
elektron di dalam suatu daerah tertentu di dalam atom. Daerah ruang di mana dapat
ditemukan elektron disebut orbital. Ini disebut juga Prinsip ketidakpastian Heisenberg
b. Gerakan gelombang dari elektron di dalam atom merupakan gerak harmonis, di mana
setiap orbit elektron merupakan kelipatan bilangan bulat terhadap panjang gelombang
(seperti yang dinyatakan de Broglie).
c. Elektron hanya menempati orbit yang harmonis saja dan tidak bisa menempati orbit
yang tidak harmonis. Bila elektron mendapat tambahan energi dari luar, maka panjang
gelombang elektron berubah dan orbit semula menjadi tidak harmonis lagi. Oleh
karena itu elektron harus melompat ke orbit baru yang merupakan kelipatan panjang
gelombang baru.
d. Dengan persamaan Schrodinger hanya dapat ditentukan besarnya daerah kebolehjadian
menentukan elektron di tempat-tempat tertentu di dalam atom, yaitu yang disebut
dengan orbital. Dari persamaan Schrodinger diketahui dalam sub-kulit (sub-tingkat

energi) s mempunyai 1 orbital berbentuk bola, sub-kulit p mempunyai 3 orbital dengan


bentuk balon terpilin dengan tiga salib sumbu, sub-kulit d mempunyai 5 orbital dan
sub-kulit f dengan 7 orbital. Setiap orbital masing-masing ditempati maksimum 2 buah
elektron dengan arah spin yang berlawanan.

KESIMPULAN
Pemikiran tentang atom dimulai sejak zaman Yunani kuno oleh para filsuf Yunani,
salah satunya Democritus. Democritus menyatakan bahwa atom merupakan bagian terkecil
dari suatu partikel yang tidak dapat dibagi lagi. Pendapat ini tidak disetujui oleh ilmuwan
lain,termasuk Aristoteles. Pendapat Democritus kemudian dihidupkan kembali oleh Dalton.
Dalton mengemukakan model atomnya dimana atom dipandang sebagai suatu bola pejal yang
sangat kecil. Pendapat Dalton ini kemudian dipatahkan oleh Thomson karena ia menemukan
bahwa ada bagian yang lebih kecil dari atom, yaitu elektron. Model atom yang dikemukakan
Thomson adalah atom merupakan sebuah bola bermuatan positif dengan elektron yang
tersebar merata di seluruh isi atom.
Setelah Thomson, ilmuwan yang melakukan percobaan lebih lanjut adalah Ernest
Rutherford. Dari percobaan penembakan partikel alfa yang dilakukan, Rutherford
menyatakan bahwa atom terdiri atas inti bermuatan positif dan elektron yang bergerak
mengelilinginya. Model atom yang dikemukakan Bohr ini memiliki beberapa kelemahan.
Kelemahan dari model atomnya dijawab oleh Niels Bohr, yang menyatakan bahwa elektron
dalam atom bergerak berdasarkan tingkat energi tertentu. Model atom Bohr disempurnakan
oleh beberapa ahli lain, yaitu Erwin Schrodinger, Louis de Broglie, dan Werner Heisenberg,
sehingga model atom yang dikenal sekarang adalah model atom mekanika kuantum.

EVALUASI
1. Menurut Demockritus ( abad ke 5 SM ) ia menyatakan bahwa atom tidak dibagi
lagi. Kita ketahui bahwa atom tidak bisa dilihat dengan mata sendiri tanpa bantuan
alat. Jadi alat apa yang digunakan oleh Demockritus untuk mengetahui atom tidak
di bagi lagi ?
2. Teori Jhon Dalton mendeskripsikan bahwa atom-atom dapat membentuk senyawa
kimia. Senyawa kimia apa yang dibentuk oleh atom?
3. Ada beberapa kelemahan model atomJhon Dalton, apakah kelemahan ini masih
berlaku sampai sekarang atau ada perbaikan dan ada yang melengkapi kelemahan
model atom dalton ?
4. Atom tersusun dari inti atom dan elektron yang mengelilingi inti. Mengapa
elektron yang mengelilingi inti tidak dapat jatuh kedalam inti atom ?
5. Apa yang ditemukan oleh Neils Bohr dalam teori atom ?

BAB XI
PERKEMBANGAN SAINS DAN KEBUMIAN

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Bumi terbentuk miliaran tahun lalu, tetapi permukaan bumi telah banyak mengalami
proses perkembangan dan perubahan sepanjang masa. Bumi adalah sebuah planet kebumian,
yang artinya terbuat dari batuan, berbeda dibandingkan gas raksasa seperti Jupiter. Planet ini
adalah yang terbesar dari empat planet kebumian, dalam kedua arti, massa dan ukuran. Dari
keempat planet kebumian, bumi juga memiliki kepadatan tertinggi, gravitasi permukaan
terbesar, medan magnet terkuat dan rotasi paling cepat. Bumi juga merupakan satu-satunya
planet kebumian yang memiliki lempeng tektonik yang aktif. Manusia telah menjadi agen
perubahan terbesar bagi topografi dan iklim bumi selama dua abad terakhir ini.Tiap-tiap
lapisan kerak bumi mengungkap bagaimana kondisi di masa lampau Bumi.
Para peneliti telah menelaah secara teliti sejarah geologis ini, memilah-milah lapisan, dan
mengklasifikasikannya ke dalam berbagai durasi seperti eon, era, perioda, dan epoh. Ilmu
bumi adalah suatu istilah untuk kumpulan cabang-cabang ilmu yang mempelajari bumi.
Cabang ilmu ini menggunakan gabungan ilmu fisika, geografi, matematika, kimia, dan
biologi untuk membentuk suatu pengertian kuantitatif dari lapisan-lapisan bumi. Ilmu
kebumian mulai berkembang sejak periode awal sains. Perkembangan tersebut menciptakan
berbagai teori pembentukkan bumi. Para ilmuan (khususnya peneliti kebumian) yang
hiduppada setiap periode terus meneliti bagaimana sejarah terbentuknya bumi sesuai pada
periodenya. Teori-teori yang berkembang pun sangat variatif pada tiap-tiap periode. Tentunya
perkembangan tersebut lebih ke arah yang rasional dan memungkinkan difahami oleh
masyarakat yang ada pada tiap periode. Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode
B. Tujuan
Dalam pembuatan makalah ini tujuan yang ingin dicapai yaitu selain untuk
memenuhi salah satu tugas mata kuliah Sejarah Fisika, juga untuk mengetahui
perkembangan sains kebumian pada tiap periode dan siapa saja tokoh populer yang
berpartisipasi dalam perkembangan sains kebumian pada tiap periode.

Bumi telah terbentuk sekitar 4,6 milyar tahun yang lalu. Bumi merupakan planet
dengan urutan ketiga dari delapan planet yang memiliki jarak dekat dengan matahari. Jarak
bumi dengan matahari sekitar 150 juta km, berbentuk bulat dengan radius 6.370 km. Bumi
merupakan satu-satunya planet yang dapat dihuni oleh berbagai jenis mahluk hidup dari
kedelapan planet yang ada di tata surya kita. Permukaan bumi terdiri dari daratan dan lautan.
II.1 Periode Pra-Sains (Antara zaman purbakala s.d. 1550) Pada periode pra-sains manusia
belum berfikir mengenai awal terbentuknya bumi.
Dari mana bumi berasal atau kapan bumi ini terbentuk. Perkembangan pengetahuan
mengenai bumi pada periode ini masih seputar bentuk-bentuk bumi yang di kemukakan atas
dasar pemikiran yang sederhana. Pada tahun 384-322 SM, Aristoteles mengemukakan teori
geosentris (bumi sebagai pusat tata surya) yang kemudian di awal abad ke-2 Claudius
Ptolemaus juga mengungkapkan teori tersebut. Sedangkan sekitar tahun 310-230 SM
Aristrachus mengajukan teori heliosentris (matahari sebagai pusat tata surya) yang kemudian
Copernicus juga mengungkapkan teori tersebut pada abad ke-15. II.2 Periode Awal Sains
(1550 s.d. 1800) Pada periode ini merupakan periode awal manusia berfikir mengenai dari
mana dan bagaimana proses bumi ini terbentuk. Hipotesis nebula pertama kali dikemukakan
oleh Immanuel Kant(17241804) pada tahun 1775.Kabut/nebula adalah kabut yang terdiri dari
gas (terutama helium dan hidrogen) dan partikel-partikel angkasa.Kemudian ahli matematika
terkenal dari PrancisSimon de Laplace mengusulkan teori yang hampir sama (teori kantlaplace).
Dalam teori ini dikemukakan bahwa di jagat raya terdapat gas yang kemudian
berkumpul menjadi kabut (nebula). Gaya tarik-menarik antar gas ini membentuk kumpulan
kabut yang sangat besar dan berputar semakin cepat. Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian
tiap

Periode

Dalam proses perputaran yang sangat cepat ini, materi kabut bagian khatulistiwa terlempar
memisah dan memadat (karena pendinginan). Bagian yang terlempar inilah yang kemudian
menjadi planet-planet dalam tata surya. II.3 Periode Fisika Klasik (1800 s.d. 1900) Seabad
sesudah teori kabut tersebut, muncul Teori Planetesimal yang dikemukakan oleh Chamberlin
dan Moulton.
Teori ini mengungkapkan bahwa pada mulanya telah terdapat matahari asal. Pada
suatu ketika, matahari asal ini didekati oleh sebuah bintang besar, yang menyebabkan
terjadinya penarikan pada bagian matahari. Akibat tenaga penarikan matahari asal tadi,
terjadilah ledakan ledakan yang hebat. Gas yang meledak ini keluar dari atmosfer matahari,
kemudian mengembun dan membeku sebagai benda-benda yang padat, dan disebut
planetesimal. Planetesimal ini dalam perkembangannya menjadi planetplanet, dan salah
satunya adalah planet Bumi kita. Pada dasarnya, proses-proses teoritis terjadinya planetplanet dan bumi, dimulai daribenda berbentuk gas yang bersuhu sangat panas. Kemudian
karena proses waktu dan perputaran cepat, maka terjadi pendinginan yang menyebabkan
pemadatan (pada bagian luar).
Adapaun tubuh Bumi bagian dalam masih bersuhu tinggi. II.4 Periode Fisika Modern
(1900 saat ini) Teori Pasang Surut Gas ini dikemukakan oleh Jeans dan Jeffreys pada tahun
1917, yakni bahwa sebuah bintang besar mendekati matahari dalam jarak pendek, sehingga
menyebabkan terjadinya pasang surut pada tubuh matahari, saat matahari itu masih berada
dalam keadaan gas. Terjadinya pasang surut air laut yang kita kenal di Bumi, ukuranya sangat
kecil. Penyebabnya adalah kecilnya massa bulan dan jauhnya jarak bulan ke Bumi (60 kali
radius orbit Bumi). Tetapi, jika sebuah bintang yang bermassa hampir sama besar dengan
matahari mendekati matahari, maka akan terbentuk semacam gunung-gunung gelombang
raksasa pada tubuh matahari, yang disebabkan oleh gaya tarik bintang tadi. Gunung-guung
tersebut akan mencapai tinggi yang luar biasa dan membentuk Sejarah Fisika FI335 Sains
Kebumian tiap Periode

semacam lidah pijar yang besar sekali, menjulur dari massa matahari tadi dan merentang kea
rah bintang besar itu.
Dalam lidah yang panas ini terjadi perapatan gas-gas dan akhirnya kolomkolom ini
akan pecah, lalu berpisah menjadi benda-benda tersendiri, yaitu planetplanet. Bintang besar
yang menyebabkan penarikan pada bagian-bagian tubuh matahari tadi, melanjutkan
perjalanan di jagat raya, sehingga lamba laun akan t hilang pengaruhnya terhadap-planet yang
berbentuk tadi. Planet-planet itu akan berputar mengelilingi matahari dan mengalami proses
pendinginan. Proses pendinginan ini berjalan dengan lambat pada planet-planet besar, seperti
Yupiter dan Saturnus, sedangkan pada planet-planet kecil seperti Bumi kita, pendinginan
berjalan relatif lebih cepat. Sementara pendinginan berlangsung, planet-planet itu masih
mengelilingi matahari pada orbit berbentuk elips, sehingga besar kemungkinan pada suatu
ketika meraka akan mendekati matahari dalam jarak yang pendek. Akibat kekuatan penarikan
matahari, maka akan terjadi pasang surut pada tubuh -tubuh planet yang baru lahir itu.
Matahari akan menarik kolom-kolom materi dari planet-planet, sehingga lahirlah
bulan-bulan (satelit-satelit) yang berputar mengelilingi planet-planet. peranan yang dipegang
matahari dalam membentuk bulan-bulan ini pada prinsipnya sama dengan peranan bintang
besar dalam membentuk planet-planet, seperti telah dibicarakan di atas. Teori Bintang
Kembar dikemukakan oleh seorang ahli Astronomi R.A Lyttletonsekitar tahun 1930. Menurut
teori ini, bahwa dahulunya tata surya kita berupa dua bintang yang hampir sama ukurannya
dan berdekatan yang salah satunya meledak meninggalkan serpihan-serpihan kecil sehingga
banyak material yang terlempar. Karena bintang yang tidak meledak mempunyai gaya
gravitasi yang masih kuat, maka sebaran pecahan ledakan bintang tersebut mengelilingi
bintang yang tidak meledak. Bintang yang tidak meledak itu adalah matahari, sedangkan
pecahan bintang yang lain adalah planet-planet yang mengelilinginya. Sejarah Fisika FI335
Sains Kebumian tiap Periode

Teori Dentuman besar (Big Bang Theory 1972).Teori ini berdasarkan jenis asumsi adanya
massa yang sangat besar dan mempunyai massa jenis sangat besar. Adanya reaksi inti
menyebabkan amssa tersebut meledak hebat.
Massa tersebut kemudian mengembang dengan sangat cepat, menjauhi pusat ledakan.
Karena adanya gravitasi, maka bintang yang paling kuat gravitasinya akan menjadi pusatnya.
Dari berbagai teori yang dikemukakan para ahli, kebanyakan ilmuwan mendukung teori
dentuman besar. Menurut mereka, ledakan besar tersebut merupakan awal terbentuknya alam
semesta. Berdasarkan Theory Big Bang, proses terbentuknya bumi berawal dari puluhan
milyar tahun yang lalu. Pada awalnya terdapat gumpalan kabut raksasa yang berputar pada
porosnya. Putaran yang dilakukannya tersebut memungkinkan bagian-bagian kecil dan ringan
terlempar ke luar dan bagian besar berkumpul di pusat, membentuk cakram raksasa. Suatu
saat, gumpalan kabut raksasa itu meledak dengan dahsyat di luar angkasa yang kemudian
membentuk galaksi dan nebula-nebula. Selama jangka waktu lebih kurang 4,6 milyar tahun,
nebula-nebula tersebut membeku dan membentuk suatu galaksi yang disebut dengan nama
Galaksi Bima Sakti, kemudian membentuk sistem tata surya.
Sementara itu, bagian ringan yang terlempar ke luar tadi mengalami kondensasi
sehingga membentuk gumpalangumpalan yang mendingin dan memadat. Kemudian,
gumpalan-gumpalan itu membentuk planet-planet, termasuk planet bumi. II.5 Perkembangan
Ilmu Kebumian Dalam perkembangannya, planet bumi terus mengalami proses secara
bertahap hingga terbentuk seperti sekarang ini. Ada tiga tahap dalam proses pembentukan
bumi. Awalnya, bumi masih merupakan planet homogen dan belum mengalami perlapisan
atau perbedaan unsur.Pembentukan perlapisan struktur bumi yang diawali dengan terjadinya
diferensiasi. Material besi yang berat jenisnya lebih besar akan tenggelam, sedangkan yang
berat jenisnya lebih ringan akan bergerak ke permukaan. Ilmu bumi adalah suatu istilah untuk
kumpulan cabang-cabang ilmu yang mempelajari bumi. Sejarah Fisika FI335 Sains
Kebumian

tiap

Periode

Dalam perkembangan ilmu kebumian muncul cabang-cabang ilmu baru yang berkaitan
dengan kebumian. Cabang-cabang utama ilmu kebumian antara lain adalah: y Geologi
mempelajari lapisan batuan dari kulit bumi (atau litosfer) dan perkembangan sejarahnya.
Cabang utama dari ilmu ini adalah mineralogi, petrologi, geokimia, paleontologi, stratigrafi
dan sedimentologi. y Geofisika mempelajari sifat-sifat fisis bumi, seperti bentuk bumi, reaksi
terhadap gaya, serta medan potensial bumi (medan magnet dan gravitasi).
Geofisika juga menyelidiki interior bumi seperti inti, mantel bumi, dan kulit bumi
serta kandungan-kandungan alaminya. y Geodesi ilmu tentang pengukuran dan pemetaan
permukaan bumi dan dasar laut. y Ilmu tanah mempelajari lapisan terluar kulit bumi yang
terlibat dalam proses pembentukan tanah (atau pedosfer). Disiplin ilmu utama antara lain
adalah edafologi dan pedologi. y Oseanografi dan hidrologi mempelajari bagian air dari bumi
(laut dan air tawar) atau hidrosfer. Kadang cabang ilmu ini digabungkan dengan geofisika. y
y Glasiologi mempelajari bagian es dari bumi (atau kriosfer). Ilmu atmosfer mempelajari
bagian gas dari bumi (atau atmosfer) antara permukaan bumi sampai lapisan eksofer (~1000
km). Cabang utama bidang ini adalah meteorologi, klimatologi, dan aeronomi. II.6 Struktur
Bumi Bumi terbagi menjadi beberapa lapisan yaitu inti bumi, mantel bumi, dan kerak bumi.
Kerak bumi (crush) merupakan kulit bumi bagian luar (permukaan bumi). Tebal lapisan
kerak bumi mencapai 70 km dan merupakan lapisan batuan yang terdiri dari batu-batuan basa
dan masam. Lapisan ini menjadi tempat tinggal bagi seluruh mahluk hidup. Suhu di bagian
bawah kerak bumi mencapai 1.100oC. Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode

Lapisan kerak bumi dan bagian di bawahnya hingga kedalaman 100 km dinamakan litosfer.
Selimut atau selubung (mantle) merupakan lapisan yang terletak di bawah lapisan kerak
bumi. Tabal selimut bumi mencapai 2.900 km dan merupakan lapisan batuan padat. Suhu di
bagian bawah selimut bumi mencapai 3.000 oC. Inti bumi (core), yang terdiri dari material
cair, dengan penyusun utama logam besi (90%), nikel (8%), dan lain-lain yang terdapat pada
kedalaman 2900 5200 km. Lapisan ini dibedakan menjadi lapisan inti luar dan lapisan inti
dalam.
Lapisan inti luar tebalnya sekitar 2.000 km dan terdiri atas besi cair yang suhunya
mencapai 2.200 oC. inti dalam merupakan pusat bumi berbentuk bola dengan diameter
sekitar 2.700 km. Inti dalam ini terdiri dari nikel dan besi yang suhunya mencapai 4.500 oC.
Berdasarkan susunan kimianya, bumi dapat dibagi menjadi empat bagian, yakni bagian padat
(lithosfer) yang terdiri dari tanah dan batuan, bagian cair (hidrosfer) yang terdiri dari berbagai
bentuk ekosistem perairan seperti laut, danau dan sungai, bagian udara (atmosfer) yang
menyelimuti seluruh permukaan bumi serta bagian yang ditempati oleh berbagai jenis
organisme (biosfer). Lithosfer berasal dari bahasa yunani yaitu lithos artinya batuan, dan
sphera artinya lapisan lithosfer yaitu lapisan kerak bumi yang paling luar dan terdiri atas
batuan dengan ketebalan rata-rata 1200 km. Batuan tersebut adalah batuan beku,batuan
sedimen,dan batuan metamorf. Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode

Hidrosfer adalah lapisan air yang ada di permukaan bumi. Kata hidrosfer berasal dari kata
hidros yang berarti air dan sphere yang berarti lapisan. Hidrosfer di permukaan bumi meliputi
danau, sungai, laut, lautan, salju atau gletser, air tanah dan uap air yang terdapat di lapisan
udara. Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari
permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa. Di bumi, atmosfer terdapat dari
ketinggian 0 km di atas permukaan tanah, sampai dengan sekitar 560 km dari atas permukaan
bumi.
Atmosfer tersusun atas beberapa lapisan, yang dinamai menurut fenomena yang
terjadi di lapisan tersebut.Transisi antara lapisan yang satu dengan yang lain berlangsung
bertahap. Studi tentang atmosfer mula-mula dilakukan untuk memecahkan masalah cuaca,
fenomena pembiasan sinar matahari saat terbit dan tenggelam, serta kelap-kelipnya bintang.
Biosfer adalah bagian luar dari planet Bumi, mencakup udara, daratan, dan air, yang
memungkinkan kehidupan dan proses biotik berlangsung. Dalam pengertian luas menurut
geofisiologi, biosfer adalah sistem ekologis global yang menyatukan seluruh makhluk hidup
dan hubungan antarmereka, termasuk interaksinya dengan unsur litosfer (batuan), hidrosfer
(air), dan atmosfer (udara) Bumi.
Bumi hingga sekarang adalah satu-satunya tempat yang diketahui yang mendukung
kehidupan. Biosfer dianggap telah berlangsung selama sekitar 3,5 milyar tahun dari 4,5
milyar tahun usia Bumi. II.7 Medan Magnet Bumi Magnetosfer adalah lapisan medan magnet
yang menyelubungi benda angkasa. Selain Bumi, Merkurius, Jupiter, Saturnus, Uranus dan
Neptunus juga diselubungi magnetosfer. Magnetosfer Bumi terjadi disebabkan oleh inti Bumi
Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode

yang tidak stabil. Molekul di dalam inti Bumi (yang umumnya berwujud ion) selalu bergerak
dengan sangat cepat karena suhu dan pengaruh medan gravitasi, menimbulkan arus listrik
yang menciptakan medan magnet raksasa yang disebut magnetosfer. Magnetosfer Bumi
adalah suatu daerah di angkasa yang bentuknya ditentukan oleh luasnya medan magnet
internal Bumi, plasma angin matahari, dan medan magnet antarplanet. Di magnetosfer,
campuran ion-ion dan elektronelektron bebas baik dari angin matahari maupun ionosfir bumi
dibatasi oleh gaya magnet dan listrik yang lebih kuat daripada gravitasi dan tumbukan.
Magnetosfer Bumi ditemukan tahun 1958 oleh satelit Explorer 1 selama penelitian yang
dilakukan pada masa Tahun Geofisika Internasional.
Sebelumnya, para ilmuwan tahu bahwa arus listrik mengalir di ruang angkasa, karena
letusan matahari kadang menyebabkan gangguan-gangguan badai magnetik. Namun tidak
seorangpun tahu, di mana arus itu mengalir dan mengapa, atau bahwa angin matahari itu ada.
Pada Agustus dan September 1958, Proyek Argus dilakukan untuk menguji teori tentang
pembentukan sabuk radiasi yang mungkin memiliki kegunaaan taktis dalam perang. Pada
tahun 1959 Thomas Gold mengusulkan nama magnetosfer. II.8 Fenomena yang Terjadi pada
Bumi Tsunamiyang secara harfiah berarti "ombak besar di pelabuhan" adalah perpindahan
badan air yang disebabkan oleh perubahan permukaan laut secara vertikal dengan tiba-tiba.
Perubahan permukaan laut tersebut bisa disebabkan oleh gempa bumi yang berpusat di bawah
laut, letusan gunung berapi bawah laut, longsor bawah laut, atau atau hantaman meteor di
laut. Gelombang tsunami dapat merambat ke segala arah.
Tenaga yang dikandung dalam gelombang tsunami adalah tetap terhadap fungsi
ketinggian dan kelajuannya.Sejarawan Yunani bernama Thucydides merupakan orang
pertama yang mengaitkan tsunami dengan gempa bawah lain. Namun hingga abad ke-20,
Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode

pengetahuan mengenai penyebab tsunami masih sangat minim. Penelitian masih terus
dilakukan untuk memahami penyebab tsunami. Gempa bumi adalah getaran atau guncangan
yang terjadi di permukaan bumi.
Gempa bumi biasa disebabkan oleh pergerakan kerak bumi (lempeng bumi). Kata
gempa bumi juga digunakan untuk menunjukkan daerah asal terjadinya kejadian gempa bumi
tersebut. Bumi kita walaupun padat, selalu bergerak, dan gempa bumi terjadi apabila tekanan
yang terjadi karena pergerakan itu sudah terlalu besar untuk dapat ditahan. Gempa bumi
vulkanik ( Gunung Api ) : Gempa bumi ini terjadi akibat adanya aktivitas magma, yang biasa
terjadi sebelum gunung api meletus. Apabila keaktifannya semakin tinggi maka akan
menyebabkan timbulnya ledakan yang juga akan menimbulkan terjadinya gempabumi.
Gempa bumi tektonik : Gempa bumi ini disebabkan oleh adanya aktivitas tektonik, yaitu
pergeseran lempeng lempeng tektonik secara mendadak yang mempunyai kekuatan dari yang
sangat kecil hingga yang sangat besar. Gempabumi ini banyak menimbulkan kerusakan atau
bencana alam di bumi, getaran gempa bumi yang kuat mampu menjalar keseluruh bagian
bumi. Gempa bumi tektonik : gempa ini disebabkan oleh perlepasan (tenaga) yang terjadi
karena pergeseran lempengan plat tektonik seperti layaknya gelang karet ditarik dan
dilepaskan dengan tiba-tiba. Tenaga yang dihasilkan oleh tekanan antara batuan dikenal
sebagai kecacatan tektonik. Teori dari tectonic plate (lempeng tektonik) menjelaskan bahwa
bumi terdiri dari beberapa lapisan batuan, sebagian besar area dari lapisan kerak itu akan
hanyut dan mengapung di lapisan seperti salju.
Lapisan tersebut begerak perlahan sehingga berpecah-pecah dan bertabrakan satu
sama lainnya. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya gempa tektonik. Sejarah Fisika FI335
Sains Kebumian tiap Periode

KESIMPULAN
Dari pembahasan pada bab sebelumnya dapat disimpulkan bahwa sejarah periodisasi
ilmu kebumian mulai pesat berkembang pada periode ke-2 awal sains. Pada periode prasainsmanusia belum terlalu memikirkan bagaimana proses bumi ini terbentuk. Pada periode
tersebut, ilmuan khususnya masih bergelut mengemukakan teori mengenai bentuk bumi dan
pusat tata surya. Selanjutnya pada periode ke-2 mulailah manusia berfikir tentang proses
terbentuknya bumi.
Berawal dari Immanuel Kant (1724-1804) pada tahun 1775 mengemukakan mengenai
teori hipotesis nebula yang kemudian diikuti oleh Simon de Laplace yang mengusulkan teori
yang hampir sama (teori kant-laplace). Pada periode Fisika Klasik muncul Teori Planetesimal
yang dikemukakan oleh Chamberlin dan Moulton. Ini merupakan satu-satunya teori yang
terkenal pada periode fisika klasik bahkan muncul di akhir periode tersebut. Ada pula yang
menganggap bahwa teori ini muncul pada periode fisika modern. Bermunculannya teori
mengenai kebumian pada periode Fisika Modern lebih banyak dibandingkan periode lainnya.
Pada periode ini muncul Teori Pasang Surut Gasyang dikemukakan oleh Jeans dan Jeffreys
pada tahun 1917,Teori Bintang Kembaryang dikemukakan oleh seorang ahli Astronomi R.A
Lyttletonsekitar tahun 1930, dan Teori Dentuman besar (Big Bang Theory 1972)yang
dikemukakan oleh Stephen Hawking. Disamping teori-teori di atas, ilmu kebumian terus
berkembang sampai saat ini.
Sebagai bukti perkembangannya adalah dengan munculnya cabang ilmu fisika terbaru
yakni geologi geofisika. Sejarah Fisika FI335 Sains Kebumian tiap Periode

EVALUASI
1. Pada periode awal sains ( 1550 1800 ), apa mereka sudah menggenal kalender ?
dan kalender apa yang digunakan pada sat itu ?
2. Pada periode fisika klasik, munculnya teori planetesimal. Teori ini menyatakan
bahwa ada matahari asal. Matahari asal ini berdekatan dengan bintang besar dan
terjadi penarikan sehingga menghasilkan ledakan pada bintang besar. Ledakan ini
yang berkembang menjadi planet-planet. Eksperimen apa yang dilakukan oleh
Chamberlin dan Moultan untuk membuktukan adanya planetesimal ?
3. Dalam perkembangannya, planet bumi terus menggalami proses secara bertahap
sehingga sampai sekarang ini. Sebutkan dan Jelaskan proses terjadinya bumi
sampai sekarang ?
4. Alat apa yang digunakan untuk mengukur ketebalan bumi dan siapa yang
mengeluarkan teori bahwa tebal lapisan kerak bumi mencapai 70 km ?

BAB XII
PERKEMBANGAN MEKANIKA KUANTUM TIAP PERIODE

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Mekanika merupakan cabang ilmu fisika tertua yang berhubungan dengan materi
(benda), yaitu ilmu yang mempelajari gerak benda, baik benda yang diam (statika)
maupun benda yang bergerak (kinematika dan dinamika). Kinematika merupakan ilmu
fisika yang mempelajari gerak suatu benda tanpa memperhatikan penyebab gerak benda
tersebut, sedangkam dinamika merupakan ilmu fisika yang mempelajari gerak suatu
benda dengan memperhatikan atau memperhitungkan penyebab gerak benda tersebut.
Masalah mekanika merupakan hal yang cukup penting dalam perkembangan ilmu
fisika untuk kita pelajari karena masalah mekanika sangat erat kaitannya dengan peristiwa
yang tejadi dalam kehidupan kita sehari-hari. Sebagaimana kita ketahui bahwa fisika
merupakan ilmu yang mempelajari gejala alam yang dapat diamati dan diukur, dan kasus
mekanika merupakan salah satu gejala alam yang dapat diamati dan diukur.
Dalam perkembangannya, mekanika dibagi dalam menjadi dua yaitu mekanika klasik
dan mekanika kuantum. Mekanika klasik dititik beratkan pada benda-benda yang
bergerak dengan kecepatan jauh dibawah kecepatan cahaya, sedangkan mekanika
kuantum dititik beratkan pada benda-benda yang bergerak mendekati kecepatan cahaya.
B. Tujuan
Mengetahui perkembangan mekanika kuantum tiap periode

PERKEMBANGAN MEKANIKA KLASIK


Perkembangan mekanika klasik didasarkan pada perkembangan sejarah fisika, yaitu :
Periode I ( Pra Sains sampai dengan 1550 M )
1.

Aristoteles ( 384-332 SM )
Aristoteles dilahirkan di kota Stagira, Macedonia, 384 SM. Ayahnya seorang ahli

fisika kenamaan. Pada umur tujuh belas tahun Aristoteles pergi ke Athena belajar di Akademi
Plato. Dia menetap di sana selama dua puluh tahun hingga tak lama Plato meninggal dunia.
Dari ayahnya, Aristoteles mungkin memperoleh dorongan minat di bidang biologi dan
"pengetahuan praktis".
Aristoteles membedakan dua jenis gerak yaitu gerak alamiah (pure motion) dan gerak
paksa (violent motion). Menurutnya tiap unsur memiliki tempat alamiah di alam semesta
ini seperti di pusat bumi yang dikelilingi oleh air udara dan api. Dengan cara serupa, tiap
unsur memiliki suatu gerak alamiah untuk bergerak kearah tempat alamiahnya jika ia tidak
ada di sana. Umumnya, bumi dan air memiliki sifat berat, yaitu cenderung bergerak ke
bawah, sementara udara dan api memiliki sifat levitasi, yaitu cenderung bergerak ke atas.
Gerak alamiah ether adalah melingkar, dan ether selalu dalam tempat alamiahnya.
Gerak paksa disebabkan oleh gaya luar yang dikenakan dan boleh ke sembarang arah.
Gerak tersebut akan berhenti segera setelah gaya dihilangkan. Salah satu kekurangan
dinamika Aristoteles adalah bahwa kecepatan sebuah benda akan menjadi tak hingga jika tak
ada resistansi terhadap geraknya. Adalah sukar sekali bagi para penganut aliran Aristoteles
(Aristotelian) untuk membayangkan gerak tanpa resistansi. Memang, kenyataan bahwa gerak
seperti itu akan menjadi cepat secara tak terhingga jika tak ada gesekan dengannya seperti
seperti benda yang bergerak di ruang kosong.
Teori Aristoteles bahwa gerak paksa membutuhkan suatu gaya yang bekerja secara
kontinyu ternyata bisa disangkal dengan memandang gerak proyektil. Aristoteles
mencontohkan pada sebuah anak panah yang ditembakkan dari sebuah busur akan tetap
bergerak untuk beberapa jarak meskipun jelas-jelas tidak selamanya didorong. busur entah
bagaimana memberi suatu daya gerak kepada udara, yang kemudian mempertahankan anak
panah tetap bergerak. Penjelasan ini sangat tidak meyakinkan, dan masalah gerak peluru terus
berlanjut hinga membuat kesal para Aristotelian selama berabad-abad.

2.

Eratoshenes (273 192 SM)

Eratoshenes melakukan penghitungan diameter bumi pada tahun 230 SM. Dia
menengarai bahwa kota Syene di Mesir terletak di equator, dimana matahari bersinar vertikal
tepat di atas sumur pada hari pertama musim panas. Eratoshenes mengamati fenomena ini
tidak dari rumahnya, dia menyimpulkan bahwa matahari tidak akan pernah mencapai zenith
di atas rumahnya di Alexandria yang berjarak 7 dari Syene. Jarak Alexandria dan Syene
adalah 7/360 atau 1/50 dari lingkaran bumi yang dianggap lingkaran penuh adalah 360.
Jarak antara Syene sampai Alexandria +/- 5000 stade. Dengan dasar itu dibut prakiraan
bahwa diameter bumi berkisar: 50x5000 stade = 25.000stade = 42.000Km.
Pengukuran tentang diameter bumi diketahui adalah 40.000 km Astronomer jaman
kuno juga tidak kalah cerdasnya, dengan deviasi kurang dari 5%.

Periode II ( Awal Sains 1550-1800 M )

1.

Galileo ( 1564 M - 1642 M)

Pada Aristoteles mengajarkan, benda yang lebih berat jatuh lebih cepat ketimbang
benda yang lebih ringan tetapi, Galileo memutuskan mencoba dulu benar-tidaknya, dan lewat
serentetan eksperimen dia berkesimpulan bahwa Aristoteles keliru.
Yang benar adalah, baik benda berat maupun ringan jatuh pada kecepatan yang sama
kecuali sampai batas mereka berkurang kecepatannya akibat pergeseran udara.
Galileo melakukan eksperimen ini di menara Pisa. Pada satu sisi benda ringan akan
menghambat benda berat dan benda berat akan mempercepat benda ringan, dan karena itu
kombinasi tersebut akan bergerak pada suatu laju pertengahan.
Mengetahui hal ini, Galileo mengambil langkah-langkah lebih lanjut. Dengan hatihati dia mengukur jarak jatuhnya benda pada saat yang ditentukan dan mendapat bukti bahwa
jarak yang dilalui oleh benda yang jatuh adalah berbanding seimbang dengan jumlah detik
kwadrat jatuhnya benda. Penemuan ini (yang berarti penyeragaman percepatan) memiliki arti
penting tersendiri..

Sumbangan besar Galileo lainnya ialah penemuannya mengenai hukum kelembaman


(inersia). Sebelumnya, orang percaya bahwa benda bergerak dengan sendirinya cenderung
menjadi makin pelan dan sepenuhnya berhenti kalau saja tidak ada tenaga yang menambah
kekuatan agar terus bergerak. Tetapi percobaan-percobaan Galileo membuktikan bahwa
anggapan itu keliru. Bilamana kekuatan melambat seperti misalnya pergeseran, dapat
dihilangkan, benda bergerak cenderung tetap bergerak tanpa batas.
Analisis Galileo mencapai resolusi akhir dari masalah gerak peluru. Dia juga
memperlihatkan bagaimana komponen-komponen horisontal dan vertikal dari gerak peluru
bergabung menghasilkan lintasan parabolik. Galileo menganggap bahwa sebuah benda yang
menggelinding ke bawah pada suatu bidang miring adalah dipercepat seragam yaitu,
kecepatannya bertambah dengan besar yang sama dalam tiap interval waktu yang kecil. Dia
kemudian menunjukkan bahwa asumsi ini dapat diuji dengan mengukur jarak yang dilalui,
dari pada mencoba mengukur kecepatan secara langsung.
2.

Descartes ( 1596 M 1661 M )


Rene Descartes lahir Di desa La Haye tahun 1596, filosof, ilmuwan, matematikus

Perancis yang tersohor abad 17. Waktu mudanya dia sekolah Yesuit, College La Fleche.
Hukum Gerak Descartes terdiri atas dua bagian, dan memprediksi hasil dari benturan
antar dua massa:
1. Bila dua benda memiliki massa dan kecepatan yang sama sebelum terjadinya
benturan, maka keduanya akan terpantul karena tumbukkan, dan akan
mendapatkan kecepatan yang sama dengan sebelumnya.
2. Bila dua benda memiliki massa yang berbeda, maka karena tumbukkan tersebut,
benda yang memiliki massa yang lebih kecil akan terpantul dan menghasilkan
kecepatan yang sama dengan yang memiliki massa yang lebih besar. Sementara,
kecepatan dari benda yang bermassa lebih besar tidak akan berubah.
Descartes telah memunculkan hukum ini berdasarkan pada perhitungan simetris dan
suatu gagasan bahwa sesuatu harus ditinjau dari proses tumbukkan. Sayangnya, gagasan
Descartes memiliki kekurangan yang sama dengan gagasan Aristoteles yaitu masalah
diskontinuitas. Descartes menerima prinsip Galileo bahwa benda-benda cenderung untuk
bergerak dalam garis lurus, dia beranggapan bahwa tidak pernah ada sembarang ruang

kosong ke dalam mana sebuah benda dapat bergerak. maka konsekuensinya adalah satusatunya gerak yang mungkin adalah rotasi dari suatu kumpulan partikel-partikel.
Descartes mendefinisikan momentum sebagai perkalian massa dan kecepatan, mv. Ini
tidak sepunuhnya benar kecuali kecepatan diperlakukan sebagai sebuah vektor yaitu suatu
besaran yang memiliki arah tertentu di dalam ruang sehingga kecepatan-kecepatan yang sama
dalam arah belawanan akan saling menghilangkan.
3.

Torricelli (1608 M 1647 M)


Torricelli (1608-1647), fisikawan Italia kelahiran Faenza dan belajar di Sapienza

College Roma. Ia menjadi sekretaris Galileo selama 3 bulan sampai Galileo wafat pada
tahun 1641. Tahun 1642 ia menjadi profesor matematika diFlorence. Pada tahun 1643 ia
menetapkan

tentang tekanan

atmosfer dan

menemukan

alat

untuk

mengukurnya,

yaitu barometer.
Pada tahun 1643, Torricelli membuat eksperimen sederhana, yang dinamakan
Torricelli Experiment, yaitu ia menggunakan sebuah tabung kaca kuat dengan panjang kirakira 1 m dan salah satu ujungnya tertutup. Dengan menggunakan sarung menghadap ke atas.
Dengan menggunakan corong ia menuangkan raksa dari botol ke dalam tabung sampai
penuh. Kemudian ia menutup ujung terbuka tabung dengan jempolnya, dan segera
membaliknya. Dengan cepat ia melepaskan jempolnya dari ujung tabung dan menaruh tabung
vertikal dalam sebuah bejana berisi raksa. Ia mengamati permukaan raksa dalam tabung dan
berhenti ketika tinggi kolom raksa dalam tabung 76 cm di atas permukaan raksa dalam
bejana. Ruang vakum terperangkap di atas kolam raksa
4. Otto von Guericke ( 1602 M 1686 M)
Otto von Guericke (30 November 1602- 21 Mei 1686) adalah seorang ilmuwan
Jerman, pencipta, dan politikus. Prestasi ilmiah utama nya menjadi penetapan dari ilmu
fisika ruang hampa.Pada 1650 Guericke menemukan pompa udara. Guericke menerapkan
barometer ke ramalan cuaca untuk meteorologi. Kemudiannya bidang kajianya dipusatkan
pada listrik, tetapi sangat sedikit hasil nya. Ia menemukan generator elektrostatik yang
pertama, Elektrisiermaschine.

5.

Blaise Pascal ( 1623 M -1662 M )


Blaise Pascal (19 Juni 1623- 19Agustus 1662) adalah ilmuwan Perancis Ahli

matematik, ahli ilmu fisika, dan ahli filsafat religius. Dalam bidang fisika, khususnya
mekanika, dia melakukan percobaan dengan cara mengukur beda tinggi barometer di dasar
dan di puncak gunung.
Dari keterangan-keterangannya itu nantinnya dia mengemukakan prinsip hidrostatik
yang kita kenal dengan Hukum Pascal, yaitu Jika suatu zat cair dikenakan tekanan, maka
tekanan itu akan merambat ke segala arah sama besar dengan tidak bertambah atau berkurang
kekuatannya.
6.

Isaac Newton ( 1642 M 1727 M )


Isaac Newton (1642-1727), lahir di Woolsthrope, Inggris. Dia lahir di tahun kematian

Galileo. Penemuan-penemuan Newton yang terpenting adalah di bidang mekanika,


pengetahuan

sekitar

bergeraknya

sesuatu

benda

didasarkan

pada

tiga

hukum

fundamental. Hukum pertamanya adalah hukum inersia Galileo, Galileo merupakan penemu
pertama hukum yang melukiskan gerak sesuatu obyek apabila tidak dipengaruhi oleh
kekuatan luar.
Tentu saja pada dasarnya semua obyek dipengaruhi oleh kekuatan luar dan persoalan
yang paling penting dalam ihwal mekanik adalah bagaimana obyek bergerak dalam keadaan
itu. Masalah ini dipecahkan oleh Newton dalam hukum geraknya yang kedua dan termasyhur
dan dapat dianggap sebagai hukum fisika klasik yang paling utama. Hukum kedua (secara
matematik dijabarkan dengan persamaan F = m.a atau a = F/m) menetapkan bahwa
percepatan obyek adalah sama dengan gaya netto dibagi massa benda.
Hukum

kedua

Newton

memiliki

bentuk

sama

seperti

hukum

dinamika

Aristoteles, v = kF/R, dengan dua perbedaan penting. Yang satu adalah bahwa gaya
menghasilkan percepatan dari pada kecepatan, sehingga dalam ketidak hadiran gaya,
kecepatan tetap konstan (hukum pertama). Perbedaan yang lain adalah bahwa hambatan
terhadap gerak adalah disebabkan oleh massa benda itu sendiri, terhadap medium di mana ia
bergerak. hukum ketiganya yang masyhur tentang gerak (menegaskan bahwa pada tiap aksi,
misalnya kekuatan fisik, terdapat reaksi yang sama dengan yang bertentangan) serta yang
paling termasyhur penemuannya tentang kaidah ilmiah hukum gaya berat universal.

Newton juga membedakan antara massa dan berat. Massa adalah sifat intrinsik suatu
benda yang mengukur resistansinya terhadap percepatan, sedangkan

berat adalah

sesungguhnya suatu gaya, yaitu gaya berat yang bekerja pada sebuah benda. Jadi
berat W sebuah benda adalah W = mag, di mana ag adalah percepatan karena gravitasi.
Keempat perangkat hukum ini, jika digabungkan, akan membentuk suatu kesatuan sistem
yang berlaku buat seluruh makro sistem mekanika, mulai dari ayunan pendulum hingga gerak
planet-planet dalam orbitnya mengelilingi matahari.
Diantara banyak prestasi Newton, ada satu yang merupakan penemuan terbesar ialah
Hukum Gravitasi. Pada penemuan ini, Newton menggunakan dengan baik penemuan
penting sebelumnya tentang pergerakan angkasa yang dibuat oleh Kepler dan yang lainnya.
Newton menyadari hukum semacam ini pada pertengahan 1660. Pada masa kreatif ini, ia
menulis hampir satu abad kemudian bahwa,Saya menarik kesimpulan bahwa kekuatan yang
menjaga planet-planet pada orbitnya pasti berbanding terbalik sama dengan kuadrat dari jarak
mereka dengan pusat dimana mereka berevolusi. Diungkapkan sebagai sebuah persamaan di
mana F gaya gravitasi diantara dua benda bermassa m1 dan m2, r adalah jarak antara pusatpusatnya, dan G adalah tetapan gravitasi . Gerak sebuah planet mengelilingi matahari adalah
suatu kombinasi gerak garis lurus yang ia harus miliki jika tak ada gaya yang bekerja
kepadanya dan percepatannya karena gaya gravitasi matahari.

Periode III ( Fisika Klasik 1800 M -1890 (1900 ) M )

1.

Daniel Bernoulli (1700 M 1780 M)


Daniel Bernoulli ( 8 Pebruari 1700 17 Maret 1782) adalah ilmuwan swiss Ahli

matematik. Keahlian matematikanya untuk diaplikasikan ke mekanika, terutama ilmu


mekanika zat cair (fluida) dan gas. Prinsip Bernoulli adalah sebuah istilah di dalam mekanika
fluida yang menyatakan bahwa pada suatu aliran fluida,peningkatan pada kecepatan fluida
akan menimbulkan penurunan tekanan pada aliran tersebut. Prinsip ini sebenarnya
merupakan penyederhanaan dari Persamaan Bernoulli yang menyatakan bahwa jumlah energi
pada suatu titik di dalam suatu aliran tertutup sama besarnya dengan jumlah energi di titik
lain pada jalur aliran yang sama.

2.

Leonhard Euler ( 1707 M 1783 M )


Leonard Euler lahir tahun 1707 di Basel, Swiss. Dia diterima masuk Universitas Basel

tahun 1720 tatkala umurnya baru mencapai tiga belas tahun. Euler khusus ahli
mendemonstrasikan bagaimana hukum-hukum umum mekanika, yang telah dirumuskan di
abad sebelumnya oleh Isaac Newton, dapat digunakan dalam jenis situasi fisika tertentu yang
terjadi berulang kali. Misalnya, dengan menggunakan hukum Newton dalam hal gerak cairan,
Euler sanggup mengembangkan persamaan hidrodinamika. Juga, melalui analisa yang cermat
tentang kemungkinan gerak dari barang yang kekar, dan dengan penggunaan prinsip-prinsip
Newton. Dan Euler berkemampuan mengembangkan sejumlah pendapat yang sepenuhnya
menentukan gerak dari barang kekar. Dalam praktek, tentu saja, obyek benda tidak
selamanya mesti kekar. Karena itu, Euler juga membuat sumbangan penting tentang teori
elastisitas yang menjabarkan bagaimana benda padat dapat berubah bentuk lewat penggunaan
tenaga luar.
3.

Hamilton
Jika ditinjau gerak partikel yang terkendala pada suatu permukaan bidang, maka

diperlukan adanya gaya tertentu yakni gaya konstrain yang berperan mempertahankan kontak
antara partikel dengan permukaan bidang. Namun tak selamanya gaya konstrain yang beraksi
terhadap partikel dapat diketahui. Pendekatan Newtonian memerlukan informasi gaya total
yang beraksi pada partikel. Gaya total ini merupakan keseluruhan gaya yang beraksi pada
partikel, termasuk juga gaya konstrain. Oleh karena itu, jika dalam kondisi khusus terdapat
gaya yang tak dapat diketahui, maka pendekatan Newtonian tak berlaku. Sehingga diperlukan
pendekatan baru dengan meninjau kuantitas fisis lain yang merupakan karakteristik partikel,
misal energi totalnya. Pendekatan ini dilakukan dengan menggunakan prinsip Hamilton,
dimana persamaan Lagrange yakni persamaan umum dinamika partikel dapat diturunkan dari
prinsip tersebut.
Prinsip Hamilton mengatakan, Dari seluruh lintasan yang mungkin bagi sistem
dinamis untuk berpindah dari satu titik ke titik lain dalam interval waktu spesifik (konsisten
dengan sembarang konstrain), lintasan nyata yang diikuti sistem dinamis adalah lintasan yang
meminimumkan integral waktu selisih antara energi kinetik dengan energi potensial.

4.

Joseph-Louis Lagrange ( 1736 M 1813 M )


Persamaan gerak partikel yang dinyatakan oleh persamaan Lagrange dapat diperoleh

dengan meninjau energi kinetik dan energi potensial partikel tanpa perlu meninjau gaya yang
beraksi pada partikel. Energi kinetik partikel dalam koordinat kartesian adalah fungsi dari
kecepatan, energi potensial partikel yang bergerak dalam medan gaya konservatif adalah
fungsi dari posisi.
Persamaan Lagrange merupakan persamaan gerak partikel sebagai fungsi dari
koordinat umum, kecepatan umum, dan mungkin waktu.

Waktu berpengaruh dalam

persaman Lagrange dikarenakan persamaan transformasi yang menghubungkan koordinat


kartesian dan koordinat umum mengandung fungsi waktu. Pada dasarnya, persamaan
Lagrange ekivalen dengan persamaan gerak Newton, jika koordinat yang digunakan adalah
koordinat kartesian.
Dalam mekanika Newtonian, konsep gaya diperlukan sebagai kuantitas fisis yang
berperan dalam aksi terhadap partikel. Dalam dinamika Lagrangian, kuantitas fisis yang
ditinjau adalah energi kinetik dan energi potensial partikel. Keuntungannya, karena energi
adalah besaran skalar, maka energi bersifat invarian terhadap transformasi koordinat. Dalam
kondisi tertentu, tidaklah mungkin atau sulit menyatakan seluruh gaya yang beraksi terhadap
partikel, maka pendekatan Newtonian menjadi rumit atau bahkan tak mungkin dilakukan.

PERKEMBANGAN MEKANIKA MODERN


Mekanika Kuantum
1.

Max Planck (Tahun 1900)


Perkembangan muktahir di bidang mekanika kuantum dimulai dari teori Max Planck.

Max Planck mencoba menerangkan radiasi karakteristik yang dipancarkan oleh benda
mampat.Radiasi inilah yang menunjukan sifat partikel dari gelombang.
Planck berpendapat bahwa kuanta yang berbanding lurus dengan frekuensi tertentu dari
cahaya, semuanya harus berenergi sama
Jadi :E =n h f

E = Energi kuantum
h = Tetapan Planck = 6,626 x 10 -34 J.s
f = Frekuensi
n = 1, 2, 3= Bilangan kuantum
2.

Albert Einstein (Tahun 1905)


Einstein melakukan eksperimen dengan menembakkan cahaya pada permukaan
logamNatrium (Sodium) dan mengamati partikel-partikel atau elektron-elektron
padapermukaan

logam

terhambur

dengan

kecepatan

tertentu.Elektron-elektron

yangterhambur memiliki energi kinetik sebesar mv2


Peristiwa pergerakan elektron dengan kecepatan tertentu merupakan sifat dari partikel,
sehingga dikatakan bahwa gelombang cahaya dapat berperilaku seperti partikel.
hf = Kmaks + hfo
hf = Isi energi dari masing-masing kuantum cahaya datang
Kmaks = Energi fotoelektron maksimum
hVo

= Energi minimum yang diperlukan untuk melepaskan sebuah elektron dari

permukaan logam yang disinari

Bila cahaya melalui celah-celah, cahaya berlalu sebagai gelombang, ketika tiba di layar
cahaya berlalu sebagai partikel.Berdasarkan data tersebut, dilakukan eksperimen menjelaskan
Dualisme Gelombang dan Partikel
3.

Niels Bohr (Tahun 1913)


Niels Bohr menjelaskan apabila elektron dalam orbit atom menyerap suatu kuantum
energi, elektron akan meloncat keluar menuju orbit yang lebih tinggi. Sebaliknya, jika
elektron itu memancarkan suatu kuantum energi, elektron akan jatuh ke orbit yang lebih

dekat dengan inti atom. Melalui teori kuantum, Bohr juga menemukan rumus matematika
yang dapat dipergunakan untuk menghitung panjang gelombang dari semua garis yang
muncul dalam spektrum atom hidrogen
4. Mekanika kuantum modern lahir pada tahun 1925, ketika Werner Karl Heisenberg
mengembangkan mekanika matriks dan Erwin Schrodinger menemukan mekanika
gelombang dan persamaan Schrodinger. Schrodinger beberapa kali menunjukkan bahwa
kedua pendekatan tersebut sama. Pada tahun 1927, Heinseberg merumuskan prinsip
ketidakpastiannya dan interpretasi Kopenhagen terbentuk dalam waktu yang hampir
bersamaan.
5. Pada tahun 1927, percobaan dimulai untuk menggunakan mekanika kuantum ke dalam
bidang di luar partikel satuan yang menghasilkan teori medan kuantum. Pekerja awal
dalam bidang ini termasuk Dirac, Wolfgang Pauli, Victor Weisskopf dan Pascaul Jordan.
Bidang riset area ini dikembangkan dalam formulasi elektrodinamika kuantum oleh
Richard Feynman, Freeman Dyson, Julian Schwinger dan Tomonaga pada tahun 1940-an.
Elektrodinamika

kuantum

adalah

teori

kuantum

elektron,

proton

dan

medan

elektromagnetik dan berlaku sebagai contoh untuk teori kuantum berikutnya.


6. Teori Kromodinamika Kuantum diformulasikan pada awan 1960an. Teori yang kita kenal
sekarang ini diformulasikan oleh Polizter, Gross dan Wilzcek pada tahun 1975.
Pengembangan awal oleh Schwinger, Peter Higgs, Goldstone dan lain-lain.Sheldon Lee
Glashow, Steven Wienberg, dan Abdus Salam menunjukkan secara independen bagaimana
gaya nuklir lemah dan elektrodinamika kuantum dapat digabungkan menjadi satu gaya
lemah elektro

EVALUASI
1. Pada periode I, Eratoshenes melakukan perhitungan diameter bumi sehingga
diketahui bahwa diameter bumi adalah 40.000 km. Alat apa yang digunakan
untuk mengukur diameter bumi ?
2. Eksperimen apa yang dibuat oleh Gallileo pada periode II yang membuktikan
bahwa baik benda berat maupun ringan jatuh pada kecepatan yang sama kecuali
sampai batas berkurangnya kecepatan karena pergeseran udara ?
3. Jelaskan perkembangan mekanika kuantum ?
4. Sebutkan dan jelaskan ilmuan pada periode III ?

BAB XIII
SUMBANGAN YUNANI DAN MESIR KUNO UTUK PERKEMBANGAN ILMU
FISIKA

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Sejarah fisika merupakan salah satu mata kuliah yang kami programkan di semester
ini. Adapun yang menjadi kegiatan dalam proses penerimaan materi perkuliahan ini
adalah, kami dianjurkan untuk mengetahui asal-usul ilmu fisika yang telah kita kenal saat
ini. Kita diharuskan mengetahui periode perkembangan fisika, mulai dari zaman pra
sejarah hingga zaman moderen seperti sekarang ini Pada zaman sekarang ini, tiap-tiap
bangsa menyadari sungguh-sungguh bagaimana pentingnya mengetahui sejarah
kebangsaan, sejarah tanah air untuk dapat mengimbangi dan mengikuti persoalanpersoalan yang mungkin saja suatu ketika dapat melanda negaranya serta dapat
mengimbangi kualitas negara-negara lain di dunia.
Begitu pula dengan sejarah perkembangan fisika, penting untuk diketahui karena
pengetahuan ini akan memberikan pengertian yang lebih mendalam tentang kemajuan
fisika dewasa ini. Sejarah fisika sepanjang yang telah diketahui telah dimulai pada tahun
sekitar 2400 SM, ketika kebudayaan Harappan menggunakan suatu benda untuk
memperkirakan dan menghitung sudut bintang di angkasa. Sejak saat itu fisika terus
berkembang sampai sekarang. Perkembangan ini tidak hanya membawa perubahan di
dalam bidang dunia benda, matematika dan filosofi, namun juga melalui teknologi,
membawa perubahan ke dunia sosial masyarakat.
Fisika berasal dari bahasa Yunani, yaitu : physikos, "alamiah", dan physis, "Alam".
Jadi fisika adalah sains atau ilmu tentang alam dalam makna yang terluas. Fisika
mempelajari gejala alam yang tidak hidup atau materi dalam lingkup ruang dan waktu.
Fisikawan mempelajari perilaku dan sifat materi dalam bidang yang sangat beragam,
mulai dari partikel submikroskopis yang membentuk segala materi (fisika partikel) hingga
perilaku materi alam semesta sebagai satu kesatuan kosmos.
Beberapa sifat yang dipelajari dalam fisika merupakan sifat yang ada dalam semua
sistem materi yang ada, seperti hukum kekekalan energi. Sifat semacam ini sering disebut
sebagai hukum fisika. Fisika sering disebut sebagai "ilmu paling mendasar", karena setiap
ilmu alam lainnya (biologi, kimia, geologi, dan lain-lain) mempelajari jenis sistem materi
tertentu yang mematuhi hukum fisika. Misalnya, kimia adalah ilmu tentang molekul dan
zat kimia yang dibentuknya. Sifat suatu zat kimia ditentukan oleh sifat molekul yang
membentuknya, yang dapat dijelaskan oleh ilmu fisika seperti mekanika kuantum,
termodinamika, dan elektromagnetika (Afifah : 2014).

Demikain tentang pengantar fisika, untuk lebih jelasnya tentang bagaimana sejarah
perkembangan ilmu fisika, terutama perkembangannya pada masa yunani dan mesir kuno,
maka penulis telah menyajikannnya dengan jelas dalam buku ini.

B. Tujuan
1. Untuk mengetahui perkembangan fisika pada masa Yunani
2.

Untuk mengetahui perkembangan fisika pada masa Mesir kuno

YUNANI
Ilmu pengetahuan tidak diperoleh secara spontan, melainkan secara bertahap dan proses
tertentu untuk berkembang. Setiap periode memiliki ciri tahap dan proses sendiri di setiap
perkembangan ilmu di eranya. Untuk lebih memahami sejarah pekembangan ilmu maka
dilakukan klasifikasi secara periodik, dan pada kesempatan kali ini akan kita akan mencoba
membahas tentang perkembangan ilmu pada masa yunani kuno.
Periode Yunani kuno merupakan sebuah awal dari berkembangnya ilmu pengetahuan
modern seperti saat ini.Yang paling ekstensi dalam perkembangan ilmu pada era ini adalah
filsafat ,yang merupakan induk dari setiap ilmu pengatahuan. Zaman Yunani kuno dipandang
sebagai zaman keemasan filsafat, karena pada masa ini orang memiliki kebebasan
mengungkapkan ide-ide atau pendapatnya. Bangsa Yunani tidak menerima pengalaman yang
didasarkan pada sikap yang menerima begitu saja, melainkan dengan sikap yang senang
menganalisa atau mempelajari sesuatu secara kritis.
Sikap kritis inilah yang menjadikan bangsa Yunani mampu menjadi ahli pikir terkenal
sepanjang masa. Pada masa ini Filsafat lebih bercorak kosmosentris, artinya para filsuf
pada waktu itu memusatkan perhatian mereka terhadap masalah-masalah yang berkaitan
dengan asal mula terjadinya alam semesta. Mereka berupaya mencari jawaban tentang prinsip
pertama (arkhe) dari alam semesta, karena itulah mereka dikenal dengan julukan FilsufFilsuf Alam. Selain berkembangnya filsafat, hasil pemikiran para tokoh-tokoh besar seperti
Arestoteles,plato,herodotus dan lain-lain juga telah mampu melahirkan berbagai disiplin ilmu
lain seperti ilmu komunikasi dan ilmu politik.
Peradaban dalam sejarah Yunani yang dimulai dari periode Yunani Arkais pada abad ke-8
sampai ke-6 SM, hingga berahirnya Zaman Kuno dan dimulainya Abad Pertengahan Awal.[1]
Peradaban ini mencapai puncaknya pada periode Yunani Klasik, yang mulai berkembang
pada abad ke-5 sampai ke-4 SM. Pada periode klasik ini Yunani dipimpin oleh negara-kota
Athena dan berhasil menghalau serangan Kekaisaran Persia. Masa keemasan Athena berakhir
dengan takluknya Athena kepada Sparta dalam Perang Peloponnesos pada tahun 404 SM.
Seiring penaklukan oleh Aleksander Agung, kebudayaan Yunani, yang dikenal sebagai
peradaban Hellenistik, berkembang mulai dari Asia Tengah sampai ujung barat Laut Tengah.

Istilah Yunani Kuno diterapkan pada wilayah yang menggunakan bahasa Yunani pada
Zaman Kuno. Wilayahnya tidak hanya terbatas pada semenanjung Yunani modern, tapi juga
termasuk wilayah lain yang didiami orang-orang Yunani, di antaranya Siprus dan Kepulauan
Aigea, pesisir Anatolia (saat itu disebut Ionia), Sisilia dan bagian selatan Italia (dikenal
sebagai Yunani Besar), serta pemukiman Yunani lain yang tersebar sepanjang pantai Kolkhis,
Illyria, Thrakia, Mesir, Kyrenaika, Galia selatan, Semenanjung Iberia timur dan timur laut,
Iberia, dan Taurika.
Oleh sebagian besar sejarawan, peradaban ini dianggap merupakan peletak dasar bagi
Peradaban Barat. Budaya Yunani memberi pengaruh kuat bagi Kekaisaran Romawi, yang
selanjutnya meneruskan versinya ke bagian lain Eropa. Peradaban Yunani Kuno juga sangat
berpengaruh pada bahasa, politik, sistem pendidikan, filsafat, ilmu, dan seni, mendorong
Renaisans di Eropa Barat, dan bangkit kembali pada masa kebangkitan Neo-Klasik pada abad
ke-18 dan ke-19 di Eropa dan Amerika.
PERADABAN YUNANI KUNO
Menurut Bertrand Russel, diantara semua sejarah tak ada yang begitu mencengangkan
atau begitu sulit diterangkan selain lahirnya peradaban di Yunani secara mendadak. Zaman
ini berlangsung dari abad 6 SM sampai dengan sekitar abad 6 M. Zaman ini menggunakan
sikap an inquiring attitude (suatu sikap yang senang menyelidiki sesuatu secara kritis), dan
tidak menerima pengalaman yang didasarkan pada sikap receptive attitude (sikap menerima
segitu saja). Sehingga pada zaman ini filsafat tumbuh dengan subur.
Pada zaman ini banyak bermunculan ilmuwan terkemuka. Ada beberapa nama yang
popular pada masa ini, yaitu Thales (624-545 SM) dari Miletus, Pythagoras (580 SM500
SM), ocrates (469 SM-399 SM), Plato (427 SM-347 SM), Aristoteles (384 SM- 322 SM).
Selain nama-nama tersebut, masih ada filosof-filosof seperti Anaximander (610 SM-546
SM) dengan diktum falsafinya bahwa permulaan yang pertama, tidaklah bisa ditentukan
(Apeiron), karena tidaklah memiliki sifat-sifat zat yang ada sekarang. Anaximenes yang
hidup pada abad ke 6 SM., masih satu generasi dengan Anaximander, ia berpendapat bahwa
zat yang awal ada adalah udara. Ia menganggap bahwa semuanya di alam semesta dirasuki
dengan udara.

Demokreitos (460-370 SM), ia mengembangkan teori mengenai atom sebagai dasar


materi, sehingga ia dikenal sebagai Bapak Atom Pertama. Empedokles (484-424 SM)
adalah seorang filsuf Yunani berpendapat bahwa materi terdiri atas empat unsur dasar yang ia
sebut sebagai akar, yaitu air, tanah, udara, dan api. Selain itu, ia menambahkan satu unsur
lagi yang ia sebut cinta (philia). Hal ini dilakukannya untuk menerangkan adanya keterikatan
dari satu unsur ke unsur lainnya.
Empedokles juga dikenal sebagai peletak dasar ilmu-ilmu fisika dan biologi pada
abad 4 dan 3 SM dan juga Archimedes, (sekitar 287 SM-212 SM) ia adalah seorang ahli
matematika, astronom, filsuf, fisikawan, dan insinyur berbangsa Yunani. Archimedes,
dianggap sebagai salah satu matematikawan terbesar sepanjang masa, hal ini didasarkan pada
temuannya berupa prinsip matematis tuas, sistem katrol (yang didemonstrasikannya dengan
menarik sebuah kapal sendirian saja), dan ulir penak, yaitu rancangan model planetarium
yang dapat menunjukkan gerak matahari, bulan, planet-planet, dan kemungkinan konstelasi
di langit. Di bidang matematika, penemuannya terhadap nilai p (phi) lebih mendekati dari
ilmuan sebelumnya. Dari karya-karyanya yang bersifat eksperimental, ia kemudian dijuluki
sebagai, Bapak IPA Eksperimental.
Ilmu filsafat dipahami melalui sejarah perkembangan pemikiran filsafat. Menurut
catatan sejarah, filsafat barat bermula di Yunani. Bangsa Yunani mulai mempergunakan akal
ketika mempertanyakan mitos yang berkembang di masyarakat sekitar abad VI SM.
Pemahaman filsafat tidak dapat dilepaskan dari perjalanan panjang sejarah pemikiran
manusia itu sendiri. Sebagimana pemikiran manusia pada awalnya masih diliputi dengan
corak berpikir mitilogis. Corak pemikiran ini diwarnai dengan pertimbangan-pertimbangan
magis dan animistik terkait dengan corak kehidupannya sehari-hari. Dalam perkembangan
selanjutnya manusia mulai berpikir yang lebih rasional dengan disertai argumentasi yang
logis.
Dari sinilah fase awal dari berpikir secar filsafati, manusia mulai merumuskan
pernyataan-pernyataan logis dan sistematis terkait dengan persoalan-persoalan yang tengah di
hadapinya. Filsafat Yunani muncul dari pengaruh mitologi, mistisisme, matematika dan
persepsi yang kental sehingga segalanya nyaris tidak jelas dan seakan mengacaukan
pandangan dunia. Kebudayaan mereka kaya dan kreatif namun dikelilingi oleh orang-orang
yang sportif dan kompetitif. Pertentangan atau kerjasama antara akal dan hati itulah pada
dasarnya isi sejarah filsafat.Yang dimaksud dengan akal adalah akal logis yang terdapat

dikepala,sedangkan hati adalah rasa yang bertempat di dalam dada. Akal akan menghasilkan
pengetahuan logis yang disebut filsafat,sedangkan hati pada dasarnya menghasilkan
pengetahuan supralogis yang disebut pengetahuan mistik,seperti iman.Pada zaman Yunani
kuno,secara akal menang,dan hal itu dihentikan oleh Socrates ,sehingga akal dan hati samasama menang.

TOKOH YANG HIDUP PADA ZAMAN YUNANI KUNO


Yunani Kuno memiliki sejumlah besar dampak pada budaya di dunia Barat. Beberapa
karya sastra pertama di barat yang tercatat, berasal dari Yunani, dan meskipun karya-karya
itu diciptakan lebih tua dari Mesopotamia, puisi epik seperti Iliad dan Odyssey telah
membawa pengaruh

yang luas dari

generasi

ke

generasi

para pemikir barat.

Yunani telah membuat kontribusi besar untuk dunia dalam berbagai aspek, namun hal yang
paling nyata ada dalam sastra, arsitektur, Olimpiade, ilmu pengetahuan, matematika dan
politik. Berikut adalah daftar dari beberapa tokoh Yunani kuno yang paling berpengaruh dan
mengesankan.
1. Hippocrates of Cos
Hippocrates dari Cos adalah seorang dokter Yunani kuno Zaman Pericles (Athena
Klasik), dan dianggap salah satu tokoh paling terkemuka dalam sejarah kedokteran. Ia disebut
sebagai bapak kedokteran Barat sebagai pengakuan atas kontribusi abadi untuk bidang medis
sebagai pendiri dari Sekolah Kedokteran Hippocrates. Sekolah intelektual ini merevolusi
ilmu kedokteran di Yunani kuno, menetapkan sebagai disiplin yang berbeda dari bidang lain
yang secara tradisional dikaitkan dengan (terutama sihir dan filsafat), sehingga membentuk
kedokteran sebagai sebuah profesi.
2. Thales of Miletus
Thales adalah seorang filsuf pra-Sokrates Yunani dari Miletus, di Asia Kecil, dan
salah satu dari Seven Sages of Greece. Banyak, terutama Aristoteles, menganggapnya sebagai
filsuf pertama dalam tradisi Yunani. Menurut Bertrand Russell, dimulai filsafat Barat
dengan Thales. Thales berusaha untuk menjelaskan fenomena alam tanpa mengacu pada
mitologi, dan sangat berpengaruh dalam hal ini. Dalam matematika, Thales menggunakan

geometri untuk memecahkan masalah, seperti menghitung ketinggian piramida dan jarak
kapal dari pantai. Dia dikreditkan dengan penggunaan pertama dari penalaran deduktif yang
diterapkan pada geometri, dengan menurunkan empat akibat wajar dari Teorema Thales.
Akibatnya, ia telah dianggap sebagai matematikawan sejati pertama, dan individu yang
dikenal pertama pada kaitan penemuan matematika. Juga, Thales adalah orang pertama yang
diketahui mempelajari listrik.
3. Phidias
Phidias, atau Pheidias yang Agung, adalah seorang pematung pelukis, dan arsitek
Yunani, yang tinggal di abad ke-5 SM, dan dianggap sebagai salah satu pematung terbesar di
Yunani Klasik. Patung Phidias termasuk patung Zeus, di Olympia,yang menjadi salah satu
dari Tujuh Keajaiban Dunia Kuno. Phidias juga mendesain patung-patung dewi Athena di
Acropolis Athena, yaitu parthenos Athena, di dalam Parthenon dan Promachos Athena,
sebuah patung perunggu Athena kolosal yang berdiri antara itu dan Propylaea, sebuah
gateway monumental yang menjadi pintu masuk ke Acropolis di Athena. Sebelum perang
Peloponnesia, Phidias dituduh menggelapkan emas dalam pembuatan patung Athena di
Parthenon. Pericles musuh menemukan saksi palsu yang mencoba menjatuhkan Phidias,
bernama Menon. Phidias meninggal dalam penjara, meskipun pendamping Pericles, Aspasia,
dibebaskan dari tuduhan.
4. Solon
Dalam membuat penilaian mereka sendiri Solon, sumber-sumber kuno berkonsentrasi
pada apa yang dianggap sebagai fitur konstitusi demokratis. Tapi Solon diberikan komisi
yang luar biasa oleh para bangsawan, yang menginginkan dia untuk menghilangkan ancaman
bahwa posisi para bangsawan secara keseluruhan akan digulingkan Stanton, GR Athenian
Politics c800-500BC: A Sourcebook, Routledge, London (1990), hal 76.
Solon adalah seorang negarawan Athena, anggota parlemen dan penyair. Dia
dikenang atas usahanya untuk undang-undang terhadap penurunan politik, ekonomi dan
moral di Athena kuno. Reformasinya yang gagal dalam jangka pendek, namun dia sering
dikreditkan dengan peletakan dasar bagi demokrasi di Athena.
5. Democritus

Democritus adalah seorang filsuf Yunani Kuno, lahir di Abdera, Thrace, Yunani. Dia
adalah seorang filsuf berpengaruh pra-Socrates dan murid dari Leucippus, yang merumuskan
sebuah teori atom untuk kosmos. Kontribusi yang tepat sulit untuk memisahkan Democritus
dari Leucippus, mentornya, seperti yang sering disebutkan secara bersamaan dalam teks-teks.
Spekulasi mereka pada atom, yang diambil dari Leucippus, dikenakan lewat kemiripan
parsial untuk memahami abad ke-19 tentang struktur atom yang telah menyebabkan beberapa
menganggap Democritus sebagai lebih dari seorang ilmuwan dari filsuf Yunani lainnya,
namun, ide-ide mereka berkembang di bidang yang sangat berbeda. Diabaikan di Athena
kuno,Plato mengatakan tidak menyukainya sehingga dia berharap semua buku-bukunya
dibakar. Namun Banyak yang menganggap Democritus sebagai bapak ilmu pengetahuan
modern.

6. Herodotus
Herodotus adalah sejarawan Yunani kuno yang lahir di Halicarnassus, Caria, dan
tinggal di abad 5 SM (484 SM 425 SM). Dia disebut sebagai Bapak Sejarah, dan
sejarawan pertama yang diketahui mengumpulkan bahan sistematis, uji akurasi sampai batas
tertentu, dan mengaturnya dalam sebuah narasi yang dibangun dengan baik dan jelas.
The Histories karya dan pekerjaannya yang dikenal telah menghasilkan catatan dari
penyelidikan nya (atau Historia, sebuah kata yang berlalu ke dalam bahasa Latin
dan mengambil makna sejarah modern), menjadi penyelidikan asal dari Perang Yunani-Persia
dan termasuk kekayaan informasi geografis dan etnografis. Meskipun beberapa ceritanya
tidak sepenuhnya akurat, dia mengklaim bahwa dia hanya melaporkan apa yang telah
diberitahu kepadanya. Sedikit yang diketahui dari sejarah pribadinya, karena catatan kuno
yang langka, dan sering bertentangan dan juga fantastis.
7. Leonidas I
Leonidas adalah seorang raja Sparta, keturunan ke-17 dari garis Agiad, salah seorang
putra Raja Anaxandridas II dari Sparta, yang diyakini dalam mitologi menjadi keturunan dari
Heracles, memiliki banyak kekuatan terakhir dan keberanian. Leonidas I menjadi penting
untuk kepemimpinannya pada Pertempuran Thermopylae, yang telah lama menjadi topik
inspirasi budaya, yang mungkin menjadi sejarah militer yang paling terkenal sepanjang masa.

Usahanyaa melawan segala rintangan cerita diteruskan kepada kita dari tulisan Yunani
Herodotus.
Dia menceritakan kisah 300 Spartan dan 700 Thespians mempertahankan pintu masuk
Thermopylae dari gempuran hampir 2 juta pasukan Persia selama tiga hari.
Meskipun sejarawan modern telah mempertanyakan angka-angka yang disajikan oleh
Herodotus, dengan sebagian besar sekitar 100.000 hingga 250.000 pasukan, cerita telah
bergaung menjadi inspirasi bagi penulis dan penyair selama berabad-abad atas keberanian
inspirasi dan resolusi Spartan. Kinerja para pembela di pertempuran Thermopylae sering
digunakan sebagai contoh keuntungan dari pelatihan, peralatan, dan pengenalan medan yang
baik untuk memaksimalkan potensi tentara dan telah menjadi simbol keberanian melawan
rintangan besar. Bahkan penulis kuno dan modern menggunakan Pertempuran Thermopylae
sebagai contoh kekuatan tentara unggul dan relawan merdeka membela tanah air.
Pengorbanan Spartan dan Thespians telah mempengaruhi banyak pikiran di sepanjang zaman
dan telah melahirkan banyak referensi budaya sebagai hasilnya.
8. Archimedes
Archimedes dari Syracuse adalah seorang matematikawan, fisikawan Yunani,
insinyur, penemu dan astronom. Meskipun sedikit rincian hidupnya diketahui, ia dianggap
sebagai salah satu ilmuwan terkemuka di zaman klasik. Di antara kemajuan dalam fisika
adalah

dasar

hidrostatika,

statika

dan

penjelasan

dari

prinsip

tuas.

Dia dikreditkan dengan merancang mesin yang inovatif, termasuk mesin pengepungan dan
pompa sekrup yang menyandang namanya. Percobaan modern telah menguji penemuan
Archimedesdan mengklaim bahwa : rancangan mesin Archimedes mampu mengangkat kapal
menyerang keluar dari air (menggulingkan kapal) dan mesin lain mampu untuk membakar
sebuah kapal dengan bantuan cermin.
Archimedes dianggap sebagai ahli matematika terbesar dari jaman kuno, dan
sepanjang masa. Dia menggunakan metode ekshaus untuk menghitung luas di bawah busur
parabola dengan penjumlahan dari seri terbatas, dan memberikan perkiraan yang sangat
akurat. Dia juga menemukan spiral yang dinamakan sesuai namanya, rumus untuk volume
permukaan revolusi dan sistem cerdas untuk mengekspresikan jumlah yang sangat besar.
Berbeda dengan penemuannya, tulisan-tulisan matematika Archimedes dikenal di zaman
kuno. Matematikawan dari Alexandria membaca dan mengutip karya Archimedes, tapi

kompilasi komprehensif pertama tidak dibuat sampai tahun 530 M oleh Isidorus dari Miletus,
sementara komentar tentang karya-karya Archimedes, yang ditulis oleh Eutocius pada abad
ke 6, membuka mereka untuk pembaca yang lebih luas untuk pertama kalinya.

9. Pythagoras
Pythagoras membuat kontribusi berpengaruh untuk filsafat dan ajaran agama pada
akhir abad ke 6 SM. Dia sering dipuja sebagai matematikawan, mistik dan ilmuwan besar,
tetapi dia yang terbaik dikenal untuk Teorema Pythagoras yang dinamakan berdasar
namanya. Namun, karena legenda dan penafsiran karyanya lebih sulit dibandingkan dengan
pra-Socrates filsuf lainnya, karya Phytagoras relatif sedikit diterapkan dan diikuti. Banyak
prestasi dikreditkan untuk Pythagoras yang mungkin sebenarnya adalah prestasi rekan dan
penerusnya. Apakah atau tidak murid-muridnya percaya bahwa segala sesuatu itu terkait
dengan matematika dan bahwa nomor adalah realitas terakhir tidak diketahui. Dikatakan
bahwa dia adalah orang pertama yang menyebut dirinya seorang filsuf, atau pecinta
kebijaksanaan dan ide-ide Pythagoras dilaksanakan atau berpengaruh yang nyata pada Plato,
juga pada semua filsafat Barat.
10. Pericles
Pericles adalah seorang negarawan terkemuka dan berpengaruh, orator dan Jendral
dari Athena selama jaman-jaman keemasan di Kota Athena, yaitu saat terjadi perang antara
Persia dan Peloponnesia. Pericles memiliki pengaruh yang mendalam pada masyarakat
Atena. Dan Thucydides, sejarawan kontemporer, mengakui dia sebagai warga pertama dari
Athena. Saat Pericles bergabung pada Liga Delian menjadi sebuah kekaisaran Athena dan
memimpin bangsanya selama dua tahun pertama pada Perang Peloponnesia. Periode di mana
dia memimpin Athena, sekitar 461-429 SM, kadang-kadang dikenal sebagai Zaman
Pericles,periode yang dilambangkan sebagai awal Perang Persia, atau sebagai sebagai akhir
abad berikutnya. Pericles mempromosikan seni dan sastra, ini adalah alasan utama Athena
memegang reputasi sebagai pusat pendidikan dan budaya dunia kuno. Dia memulai sebuah
proyek ambisius yang menghasilkan sebagian besar struktur hidup di Acropolis (termasuk
Parthenon). Proyek ini memperindah kota, memamerkan kemuliaan, dan memberikan

pekerjaan kepada orang-orang. Selanjutnya, Pericles memupuk demokrasi di Athena


sedemikian rupa sehingga para kritikus menyebutnya seorang populis.
Warisan Pericles yang paling terlihat dapat ditemukan dalam karya-karya sastra dan
artistik Golden Age of Athena, sebagian besar masih bertahan sampai hari ini. Acropolis,
meskipun dalam reruntuhan, masih berdiri dan merupakan simbol modern Athena. Seorang
sejarawan Yunani menulis bahwa karya Pericles juga dipuji sebagai tipe ideal negarawan
yang sempurna di Yunani kuno cukup untuk membuat nama Yunani abadi di dunia kita.,
Dan Orasi Pemakamannya saat ini identik dengan perjuangan untuk demokrasi partisipatif
dan kebanggaan warga.
11. Plato
Plato, adalah seorang filsuf Yunani Klasik, matematika, mahasiswa Socrates, penulis
dialog filosofis dan pendiri Academy di Athena, lembaga pendidikan tinggi pertama di dunia
Barat. Seiring dengan mentornya, Socrates, dan muridnya, Aristoteles, Plato membantu
meletakkan dasar-dasar filsafat dan sains Barat. Dalam kata-kata terkenal dari AN
Whitehead: Karakterisasi umum paling aman dari tradisi filsafat Eropa adalah bahwa hal itu
terdiri dari serangkaian catatan kaki Plato. Saya tidak bermaksud skema pemikiran yang
sistematis sarjana telah diekstrak dengan keragu-raguan dari tulisan-tulisannya. Saya
menyinggung kekayaan ide-ide umum yang tersebar melalui mereka dialog-dialog Plato telah
digunakan untuk mengajar berbagai mata pelajaran, termasuk filsafat, logika, etika, retorika
dan matematika.
12. Aristoteles
Aristoteles adalah seorang filsuf Yunani dan polymath, seorang mahasiswa Plato dan
guru dari Alexander Agung. Tulisan-tulisannya banyak mencakup mata pelajaran, termasuk
fisika, metafisika, puisi, teater, musik, logika, retorika, linguistik, politik, pemerintahan,
etika, biologi dan zoologi. Bersama dengan Plato dan Socrates, Aristoteles adalah salah satu
tokoh pendiri paling penting dalam filsafat Barat. Tulisan-tulisan Aristoteles yang pertama
dimaksudkan untuk menciptakan sistem yang komprehensif pada filsafat Barat, meliputi
moralitas

dan

estetika,

logika

dan

ilmu

pengetahuan,

politik

dan

metafisika.

Pandangan Aristoteles tentang ilmu-ilmu fisika sangat berbentuk kelembagaan sekolah di


abad pertengahan, dan pengaruh mereka diperpanjang sampai zaman Renaisance, meskipun

akhirnya digantikan oleh fisikanya Newton. Dalam ilmu zoologi, beberapa pengamatan
diteguhkan akurat dalam abad ke-19. Karya-karyanya mengandung studi awal resmi dikenal
logika, yang didirikan pada akhir abad 19 ke dalam logika formal modern. Dalam metafisika,
Aristotelianisme memiliki pengaruh besar pada pemikiran filosofis dan teologis dalam tradisi
Islam dan Yahudi pada Abad Pertengahan, dan terus mempengaruhi teologi Kristen,
khususnya tradisi skolastik Gereja Katolik. Etika ilmunya, meskipun selalu berpengaruh,
mendapatkan minat yang diperbarui dengan munculnya etika moralitas modern.
Semua aspek filsafat Aristoteles terus menjadi objek studi akademis aktif hari ini. Meskipun
Aristoteles menulis banyak risalah elegan dan dialog (Cicero menggambarkan gaya sastranya
sebagai sungai emas), diperkirakan bahwa sebagian besar tulisan-tulisannya sekarang
hilang dan hanya sekitar sepertiga dari karya asli yang masih bertahan.

13. Homer
Dalam tradisi klasik Barat, Homer adalah penulis Iliad dan Odyssey, dan dihormati
sebagai penyair epik terbesar Yunani kuno.Epos ini terletak di awal Western canon of
literature, dan memiliki pengaruh sangat besar pada sejarah sastra. Pengaruh formatif yang
dimainkan oleh epos Homer dalam membentuk kebudayaan Yunani secara luas diakui, dan
Homer digambarkan sebagai guru Yunani. Iliad dan Odyssey mengungkapkan banyak
tentang nilai-nilai dari Yunani kuno. Pahlawan itu menampilkan kesan kemashuran,
keberanian, dan kefasihan, sebagaimana ketika Achilles mendemonstrasikan pasukannya.
Selama hampir 3.000 tahun, epik Homer telah mengilhami penulis dan seniman di seluruh
dunia.
14. Socrates
Socrates adalah seorang filsuf Athena Yunani klasik. Dikreditkan sebagai salah satu
pendiri filsafat Barat, dia adalah sosok misterius yang dikenal terutama melalui karya yang
disebut tulisan klasik selanjutnya, terutama tulisan siswanya: Plato dan Xenophon, dan peran
dari Aristophanes yang kontemporer. Banyak orang akan mengklaim bahwa dialog-dialog
Plato adalah account yang paling komprehensif dari Socrates untuk bertahan dari zaman
kuno. Melalui perannya dalam dialog Plato, Socrates terkenal karena kontribusinya pada

bidang etika, dan inilah Socrates Platonis yang juga meminjamkan namanya pada concepts of
Socratic irony dan metode Socrates, atau elenchus.
Yang terakhir ini tetap merupakan alat yang umum digunakan dalam berbagai diskusi,
dan merupakan jenis pedagogi di mana serangkaian pertanyaan yang diajukan tidak hanya
untuk menggambar jawaban individu, tetapi juga untuk mendorong wawasan mendasar
dalam masalah yang ada dalam pandangan. Plato Socrates yang juga membuat kontribusi
penting dan abadi untuk bidang epistemologi dan logika, dan pengaruh dari ide dan
pendekatan yang tetap kuat dalam memberikan landasan bagi filsafat Barat banyak yang
diikuti. Salah satu komentator terakhirnya, Plato, idealis, menawarkan satu idola, tokoh
master, untuk filsafat. Seorang santo, seorang nabi dari dewa matahari, seorang guru yang
mengutuk ajarannya sebagai bidah.
15. Alexander Agung
Alexander III dari Makedonia, umumnya dikenal sebagai Alexander Agung (bahasa
Yunani: ), adalah seorang raja dari Makedonia, sebuah negara di
Yunani kuno utara. Lahir di Pella, Yunani pada 356 SM, Alexander diajari oleh Aristoteles
sampai usia 16. Pada usia 30, ia telah menciptakan salah satu imperium terbesar dunia kuno,
membentang dari Laut Ionia ke Himalaya. Dia tak terkalahkan dalam pertempuran, dan
dianggap salah satu komandan paling sukses dalam sejarah. Alexander menggantikan
ayahnya, Philip II dari Makedonia, ke takhta pada 336 SM setelah Philip dibunuh.
Setelah kematian Philip, Alexander mewarisi kerajaan yang kuat dan tentara yang
berpengalaman. Dia dianugerahi jenderal Yunani dan menggunakan otoritas ini untuk
memulai rencana ekspansi dengan militer ayahnya. Pada 334 SM ia menyerbu Persia yang
menguasai Asia Kecil dan memulai serangkaian kampanye yang berlangsung 10 tahun.
Alexander mematahkan kekuatan Persia dalam serangkaian pertempuran yang menentukan,
terutama pertempuran Issus dan Gaugamela.
Dia kemudian menggulingkan Raja Persia Darius III dan menaklukkan keseluruhan
dari Kekaisaran Persia. Pada saat itu kerajaannya membentang dari Laut Adriatik sampai ke
Sungai Indus. Pencarian untuk mencapai ujung dunia dan Samudra besar di luar sana ia
menginvasi India pada 326 SM, namun akhirnya terpaksa kembali atas permintaan dari
pasukannya.

Alexander meninggal di Babilonia pada 323 SM, sebelum melaksanakan serangkaian


kampanye yang direncanakan yang akan dimulai dengan invasi Arab. Pada tahun-tahun
setelah kematiannya serangkaian perang sipil mengoyak kerajaannya hingga terpisah,
sehingga di beberapa negara bagian diperintah oleh Diadochi (Bekas Komandan Perang
pasukan Alexander) dan pewarisnya.
Warisan Alexander meliputi difusi penaklukan budaya yang ditimbulkan. Dia
mendirikan beberapa kota yang melahirkan dua puluh namanya, yang paling terkenal
Alexandria di Mesir. Penyelesaian Alexander untuk koloni Yunani dan penyebaran yang
dihasilkan dari kebudayaan Yunani di timur menghasilkan sebuah peradaban Helenistik baru,
aspek yang masih jelas dalam tradisi Kekaisaran Bizantium di pertengahan abad ke-15.
Alexander menjadi pahlawan klasik legendaris dalam karya dari Achilles, dan fitur menonjol
dalam sejarah dan mitos budaya Yunani dan non-Yunani. Dia menjadi standar idola untuk
para pemimpin militer dan akademi militer di seluruh dunia masih mengajarkan taktiknya.
SEJARAH PERKEMBANGAN POLITIK YUNANI KUNO
Tak begitu lama setalah kemunculan pemikiran politik Asia Kuno, sekitar tahun 450 SM, di
tempat lain kemudian muncul pemikiran tentang politik, yaitu Yunani. Pemikiran politik ini
lebih serius dan terarah dibandingkan dengan yang muncul di Asia. Itulah sebabnya jika
membahas mengenai pemikiran politik, hampir semua ahli cenderung untuk melihat ke
Yunani Kuno.
Bermula dari penyelidikan terhadap watak dan jalannya institusi politik yang pembahasannya
mencakup persoalan kenegaraan (negara-kota) di Yunani, kemudian berkembang dan meluas
hingga membahas mengenai hukum, keadilan dan kebebasan. Perkembangan pemikiran
politik inilah yang kemudian menjadi dasar konsep sosial dan politik budaya barat yang
akhirnya mempengaruhi pemikiran dan pola politik di seluruh dunia. Konsep seperti
kebebasan manusia, keadilan, pengakuan terhadap individu,hubungan manusia dan negara,
hingga demokrasi lahir di Yunani Kuno. Pemikiran-Pemikiran tersebut bukan saja ada dalam
dunia ide, namun juga terwujud dalam sistem pemerintahan dan kehidupan sosial masyarakat
Yunani Kuno.
Pemikiran- pemikiran yang muncul di Yunani kuno ini merupakan ide-ide briliant
yang menjadi dasar dari kehidupan masyarakat modern di hampir seluruh belahan dunia dan

sampai kini konsep-konsep tersebut masih dipakai oleh para ahli modern sebagai dasar
berfikir dan rujukan ketika muncul permasalahan-permasalahan sosial dan politik.Hal ini
menunjukkan perkembangan ide yang sangat cepat serta sistematis diantara para filsuf jenius
masa lalu. Sehingga buah pemikiran mereka memberi dampak yang sangat besar dan luas.
Perkembangan paling klimaks pada masa Yunani kuno adalah adanya negara-kota
atau polis di Yunani. Kehidupan politik selama periode Yunani kuno adalah negara-kota.
Terdapat ratusan negara kota di Yunani dengan ukuran, bentuk pemerintahan dan tingkat
peradaban yang berbeda. Kota tersebut talah memiliki sistempmerintahan sendiri yang
otonom dan mengelola sistem keamanannya.
Perkembangan tertinggi dalam kehidupan politik pada masa Yunani kuno terjadi pada abad
ke-5 di negara-kota Athena masa ini disebut dengan masa keemasan pericles. Hal ini
dikarenakan Athena memiliki perundang-undangan, sistem serta lembaga politik yang sangat
diperlukan sebagai kelengkapan untuk suatu masyarakat yang bernegara. Melalui
kelengkapan-kelengkapan yang masih serba sederhana inilah masyarakat Athena melakukan
kegiatan politiknya. Karenanya Athena meberikan pengaruh paling besar terhadap
perkembangan politik barat.Dikarenakan kecilnya ukuran dan kekuasaan raja,negara-kota
menjadi bentuk masyarakat politik yang akrab dan hebat. Seluruh warga berperan langsung
dalam pemerintahan sehingga setiap masyarakat memiliki sense of belonging terhadap kota
tersebut.
PERKEMBANGAN TEKNOLOGI YUNANI KUNO
Teknologi Yunani Kuno berkembang maju pada saat abad ke-5 SM, dan sampai dengan
zaman Roma dan seterusnya. Penemun yang dianggap dihasilkan oleh Yunani Kuno
termasuk gir, skrup, obeng, jam air, ketapel, teknik pembuatan barang dari perunggu dan
penggunaan uap untuk menggerakkan mesin dan mainan. Kebanyakan ciptaan ini berlaku di
akhir zaman Yunani, sering kali diinspirasikan untuk memperbaiki senjata dan taktik dalam
peperangan. Dan juga diterapkannya teknologi kincir air untuk alat eksloitasi oleh orangorang Roma. Mereka juga mempunyai sistem pensurveian dan matematika tahap tinggi, dan
banyak kemajuan mereka, diterbitkan oleh ahli falsafah seperti Archimedes dan Hero.

Teknologi air

Sumber air adalah antara sumbangan terpenting dari Yunani kuno kepada banyak teknologi
modern. Banyak bidang yang bergantung kepada sumber air, terutama di kawasan pelabuhan,
seperti penggunaan air bawah tanah, perpipaan untuk saluran air, tanggul dan saluran air
hujan, air mancur, air untuk kebutuhan rumah tangga dan serta air untuk tujuan rekreasi.

Pertambangan

Orang Yunani membangun tambang-tambang perak sampai di Laurium, dan keuntungannya


digunakan untuk pembangunan Athena sebagai sebuah pelabuhan dan negara. Bijih-bijih
yang ditambang dari dalam tanah dibersihkan dan kemudiannya dileburkan untuk
menghasilkan logam perak asli. Tempat-tempat pembersihan bijih ini, yang dipercantik.
Pertambangan tersebut dilengkapi tangki-tangki yang menampung air hujan atau salju ketika
musim dingin.

Teknologi

Perkembangan teknologi yunani Kuno agak terhambat karena pandanganya terhadap buruh,
menurut mereka buruh adalah hina dan tidak boleh mengaplikasikan teknologi. Namun,
akhirnya pada abad ke-6SM oleh Eupalinos di Samos telah memberi pandangan baru bahwa
buruh harus mempunyai skill dan boleh mengakplikasinya.

Teknologi Yunani Kuno

Teknologi
Kartografy

Derek

Tahun

Keterangan

sekitar

Penggabungan peta geografi pertama dibuat oleh Anaximander dan

600 SM

Erasthothenes

sekitar
515 SM
sekitar

pasak

abad ke-5
SM

Gear

sekitar
abad ke-3

Alat penghemat tenaga yang membuat pekerjaan menjadi lebih


efisien. Kemudian pemakaian roda ditambah untuk pekerjaan yang
lebih berat.
Pasak dengan jenis yang lain, diperkenalkan di Yunani pada abad 5
SM

Perkembangan dari zaman prasejarah untuk tujuan yang praktis

SM
sekitar
Sistem Pipa abad ke-5
SM

Perencanaan
Kota

sekitar
abad ke-5
SM

Saluran pipa digunakan untuk mencukupi kebutuhan air yang biasa


digunakan sehari-hari

Miletus adalah orang yang pertama kali merencanakan tata kota


yang mempunyai batas dan ruang terbuka

sekitar
Lighthouse

abad ke-3 Lighthouse di Alexandriaas didesain oleh Sostratus dari Cnidus.


SM

Astrolabe

sekitar

Digunakan pertama kali pada tahun 200SM, ditemukan oleh

300 SM

Ctesitius

sekitar
Odometer

abad ke-3
SM
sekitar

Meriam

abad ke-3
SM

sekitar

Dermaga

200 SM

Kincir

sekitar

Angin

dan abad ke-2

pompa air

Komputer
analog

SM

150 SM

Odometer adalah alat untuk menentukan jarak perjalanan, ditemukan


pada abad 3 SM oleh Archimedes

Ctesibius dari Alexandria mencipta sebuah bentuk meriam primitif,


dioperasi oleh tekanan angin.

Ditemukan oleh Athenaeus dari Naucratis.

Ditemukan oleh Ctesibius yang sangat berguna untuk mencukupi


kebutuhan

Komputer analog sebagai alat hitung sederhana dan ditemukan oleh


Archimedes

Pintu

Abad

otomatis

1SM

Ditemukan oleh Alexandria, Pintu otomatis untuk kuil.

ARSITEKTUR YUNANI KUNO


Arsitektur (bangunan yang dikerjakan menjadi suatu desain yang estetik) mulai
berakhir di Yunani dari akhir periode Mycenaean ( sekitar 1200 BC) sampai abad ke 7 BC,
manakala kehidupan kota dan kemakmuran kembali dan sampai batas di mana gedung
pemerintah dapat dikerjakan. Tetapi sejak bangunan Yunani kuno berada di Archaic dan awal
periode klasik dibuat dari kayu atau tanah liat, tidak ada apapun sisa reruntuhan di antara
bangunan tersebut kecuali tanah dan di sana hampir tidak ada sumber tertulis tentang awal
arsitektur atau uraian dari bangunan tersebut. Kebanyakan pengetahuan tentang Arsitektur
Yunani datang dari minoritas bangunan yang menyangkut gaya klasik,Hellenistic dan periode
Roma (sejak arsitektur roma mengikuti gaya Yunani). Ini berarti hanya kuil yang
bangunannya kuat yang bertahan.
Arsitektur, seperti lukisan dan pahatan tidak dilihat sebagai suatu seni pada Periode
Yunani jaman kuno. Arsitek adalah seorang tukang yang ahli yang dipekerjakan oleh
bangsawan atau orang kaya. Tidak ada perbedaan antara arsitek dan pemborong bangunan.
Arsitek merancang bangunan, menyewa tenaga kerja dan tenaga ahli untuk membangun dan
bertanggung jawab atas anggaran dan penyelesaian tepat waktu kedua-duanya. Ia tidak
menikmati statusnya, tidak seperti arsitek pada bangunan modern. Bahkan nama arsitek tidak
dikenal sebelum abad ke 5. Seorang arsitek seperti Iktinos, yang merancang Parthenon, yang
hari ini dinilai sebagai seorang arsitektur yang genius, diperlakukan pada waktu itu dalam
seumur hidupnya tidak lebih daripada seorang pedagang.
Bentuk standar Gedung pemerintah Yunani dikenal mempunyai bantuk yang sama
dari Parthenon, dan bahkan bangsa Roma membangun bangunan mereka ,engikuti gaya
Yunani, seperti Kuil untuk semua dewa di Roma. Bangunan pada umumnya membentuk
suatu dadu atau kubus ataupun suatu segiempat panjang dan dibuat dari batu gamping.
Pualam adalah suatu material bangunan mahal di Yunani: pualam mutu tinggi datang hanya
dari Mt Pentelus di Attica dan dari beberapa pulau seperti Paros, dan jalur transportasinya

sangat sulit. Batu pualam digunakan dalam pahatan dekorasi, tidak berstruktur, kecuali di
dalam bangunan paling agung periode zaman Klasik seperti Parthenon.
Titik dari atap Yunani yang rendah membuat suatu bentuk persegi tiga pada masingmasing tepi bangunan, pediment, yang mana pada umumnya diisi dengan dekorasi pahatan.
Sepanjang sisi dari bangunan, antara kolom dan atap, adalah suatu baris blok sekarang
dikenal sebagai entablature, yang permukaannya menyajikan suatu ruangang untuk memahat,
dekorasi yang dikenal sebagai metopes dan triglyphs. Tidak ada yang dapat menyelamatkan
bagunan Yunani dari keruntuhan, tetapi bangunan aslinya dapat dilihat pada beberapa tiruan
dari bangunan modern Yunani, seperti Yunani Akademi Nasional yang membangun di
Athena.
Format Arsitektur umum lainnya yang digunakan dalam arsitektur Yunani adalah
tholos, suatu struktur lingkaran dimana contoh yang terbaik adalah pada Delphi dan tujuan
religiusnya adalah melayani pemuja kuil, propylon atau serambi, yang mengapit pintu masuk
ke ruangan terbuka dan cagar alam (contoh yang terbaik yang dikenal adalah pada Acropolis
Athens), dan stoa, suatu aula yang sempit panjang dengan suatu colonnade terbuka pada satu
sisi yang digunakan untuk mengatur barisan kolom kuil Yunani. Suatu stoa yang telah
dipugar adalah Stoa Attalus dapat dilihat di Athena.
Dasar dari segiempat panjang atau kubus pada umumnya diapit oleh colonnades (baris
kolom) pada bagian atas baik dua maupun pada keempat sisinya. Ini adalah format dari
Parthenon. Sebagai alternatif, suatu bangunan berbentuk kubus akan membuat suatu serambi
bertiang-tiang ( atau pronaos dalam) istilah Yunani) sebagai pembentukan pintu masuknya,
seperti terlihat pada setiap Kuil untuk semua dewa. Yunani memahami prinsip dari pekerjaan
menembok bangunan lengkung tetapi penggunaannya sangat sedikit dalam bangunan Yunani
dan bangunan Yunani tidak meletakkan kubah pada atas bangunan mereka tetapi mengatapi
bangunan mereka dengan balok kayu yang ditutup dengan terra cotta ( atau adakalanya batu
pualam).
Kuil adalah tempat terbaik yang dikenal umum dalam dunia arsitektural. Kuil tidak
mempunyai fungsi yang sama dalam melayani seperti pada gerja modern. Untuk satu hal,
altar memikul langit yang terbuka di dalam temenos atau tempat pengorbanan suci. Kuil
bertindak sebagai tempat penyimpanan benda-benda yang dianggap berhubungan langsung
dengan dewa yang dipuja. Kuil adalah suatu tempat untuk pemuja dewa untuk meninggalkan

sesaji yang memenuhi nazar mereka, seperti persembahan patung, Pada bagian dalam kuil,
cella, begitu para pemuja sebagian besar menyimpan barang pemujaan mereka dalam ruangan
besi dan gudang. Dan bangunan itu pada umumnya dilapisi oleh baris kolom yang lain .
Tiap-Tiap Kota di Yunani dengan segala ukurannya juga mempunyai suatu palaestra
atau ruang olah raga. Ruangan ini sangat terbuka dengan atap terbuka menghadap ke langit
dan dilapisi dengan colonnades, digunakan untuk kejuaraan atletik dan latihan juga sebagai
pusat perkumpulan kegiatan sosial dan juga tempat perkumpulan kaum pria. Kota Yunani
juga perlu sedikitnya satu bouleuterion atau sidang, suatu bangunan yang besar yang sebagai
ruang pertemuanyang menempatkan dewan kota ( boule) dan sebagai gedung pengadilan.
Karena Yunani tidak menggunakan bangunan lengkung atau kubah, mereka tidak bisa
membangun ruang besar tanpa didukung oleh atap, bouleuterion adalah baris tiang dan kolom
internal yang digunakan untuk menopang atap atas.
Terakhir, tiap-tiap Kota di Yunani mempunyai suatu teater. Ini digunakan untuk
pertemuan-pertemuan publik atau drama. Acara di dalam teater berkisar pada abad ke 6 BC (
lihat Teater Yunani). Teater pada umumnya yang ditetapkan dalam suatu lereng bukit di luar
kota itu , dan mempunyai tempat duduk berupa barisan yang ditetapkan dalam suatu seperdua
lingkaran di sekitar area pusat orkes atau acara. Di belakang orkes adalah suatu bangunan
rendah yang disebut skene, yang mana bertindak sebagai suatu gudang, suatu kamar ganti,
dan juga sebagai latar belakang pada tindakan yang berlangsung di dalam orkes atau
pertunjukkan tersebut. Sejumlah Teater Yunani hampir tetap utuh, yang terbaik yang dikenal
adalah teater Epidaurus.
Ada dua gaya utama dalam Arsitektur Yunani, yaitu Doric dan Ionik. Nama ini digunakan
hanya untuk bangsa Yunani sendiri. dan mencerminkan kepercayaan mereka pada Ionic dan
Doric dari zaman kegelapan, tetapi ini tidak sepenuhnya benar. gaya Doric digunakan di
tanah daratan Yunani dan tersebar dari sana pada wilayah jajahan Yunani di Italia. gaya Yang
bersifat ionik digunakan di kota besar Ionia ( sekarang pantai barat Turki) dan sebagian dari
pulau Aegean. Gaya Doric jadi lebih keras dan formal, yang bersifat ionik jadi lebih longgar
dan dekoratif. Gaya Corinthian yang mempunyai banyak hiasan adalah perkembangan akhir
dari gaya ionik. Gaya ini dikenal hingga ke ibu kota, tetapi ada perbedaan banyak dalam
poin-poin desain dan dekorasi antara gaya tersebut. Lihatlah artikel yang terpisah pada
golongan klasik.

Matematika Yunani Kuno


Pengaruh matematika Yunani berlanjut selama beraba-abad. Aritmatika, Geometri dan
aljabar yang masih banyak digunakan saat ini. Sebagai contoh, Phytagoras memiliki gagasan
bahwa segala sesuatu di semesta dapat dinyatakan dengan angka. Ilmuwan penting dalam
bidang ini:
a. Phytagoras: Teorema Phytagoras, bilangan irrasional,
b. Archimedes: Menyumbangkan kombinatorik & persamaan kubik.
c. Aristoteles: Menyumbangkan logika matematika.
d. Plato: Menyumbangkan matriks, invers, dan teorema dasar aljabar (bersama Ababar).
Astronomi Yunani kuno
a. Astronomi Yunani cukup maju setelah berabad-abad pengamatan Yunani Kuno untuk
pertama kalinya model matematika. Dalam ilmu ini, heliosentris mengalami perdebatan yang
cukup panjang.
b. Beberapa ilmuwan yang mengambil peranan dalam astronomi Yunani antara lain:
1. Archimedes
2. Pythagoras
3. Chios Methodorus
4. Democritus
5. Empedokles
6. Epicurus
7. Copernicus

8. Ptolomeus
9. Newton

Geologi dan Seismologi


Gempa Bumi yang berasal dari bawah tanah telah berhasil diteliti oleh orang Yunani
kuno. Banyak pendapat yang muncul sehingga menjadikan topik ini terus berlanjut.
Christopher L Linier adalah orang yang meneliti hal teresebut
Fisika dan Meteorologi
Perkembangan ini dimulai saat Archimedes yang menemukan tekanan Hidrostatis. Dan
Democratus, Leocippus, dan beberapa ilmuwan lainnya menemukan teori model atom. Plato
juga turut menyumbangkan sumbangsihnya lewat Polihedron dan Segitiga. Hal lainnya yang
ditemukan adalah listrik, magnet, siklus air dan lainnya. Socrates juga menjelaskan mengenai
fenomena alam dan bagaimana terjadinya alam dan bgaimana terjadinya fenomena atmosfer.
Kimia Yunano mempunyai teori atom dan selanjutnya Thales meneliti air. Anaximenes
menelaah udara, helicratus meneliti api sebagai sumber substansial bumi. Empedocles
menambahkan bahwa bumi terkombnasi oleh unsur elemen yang bekerja sama dengan cinta
dan kekejaman. Teori ini yang dikembangkan Aristoteles,dia juga ikut mengkritik model
atom Leocippus dan Democritus.

Obat-obatan dan psikologi

Obat-obatan, memegang peranan penting selama 1500 tahun. Penemuan ini telah ada
sebelum Hipocrates mengembangkannya dan di Alexandria telah terkumpul 20.000 teks
halaman masalah psikologi. Pada zaman Yunani kuno ini ada banyak macam perkembangan
dan banyak pula ilmuwan yang mengembangkannya. Hal tersebut menggambarkan, betapa
penuh misterinya dunia seisinya ini. Meskipun, beberapa teori zaman ini sebagagian
terbantahkan dan terpatahkan namun, tetap saja beberapa ilmu yang banyak lainnya tetap
sebagai dasar ilmu-ilmu danpenelitian lain. Masa Yunani telah ter;ebih dahulu berlalu,
akankah berlalu tanpa arti? Inilah tantangan generasi muda dan ilmuwan untuk tetap

berinovasi, berkreasi, bercipta, rasa, karsa untuk sebuah kemauan ilmu denagn logika yang
berasional dan berbudaya.
Istilah Yunani Kuno diterapkan pada wilayah yang menggunakan bahasa Yunani pada
Zaman Kuno. Wilayahnya tidak hanya terbatas pada Semenanjung Yunani modern, tapi juga
termasuk wilayah lain yang didiami orang-orang Yunani, di antaranya Siprus dan Kepulauan
Aigea, pesisir Anatolia (saat itu disebut Ionia), Sisilia dan bagian selatan Italia (dikenal
sebagaiYunani kuno), serta pemukiman Yunani lain yang tersebar sepanjang pantai Kholkhis,
Illyria, Thrakia, Mesir, Kyrenaika, Galia selatan, Semenanjung Iberia timur dan timur laut,
Iberia, dan Taurika.
Oleh sebagian besar sejarawan, peradaban ini dianggap merupakan peletak dasar bagi
Peradaban Barat. Budaya Yunani memberi pengaruh kuat bagi Kekaisaran Romawi, yang
selanjutnya meneruskan versinya ke bagian lain Eropa. Peradaban Yunani Kuno juga sangat
berpengaruh pada bahasa, politik, sistem pendidikan, filsafat, ilmu, dan seni, mendorong
Renaisans di Eropa Barat, dan bangkit kembali pada masa kebangkitan Neo-klasik pada abad
ke-18 dan ke-19 di Eropa danAmerika.
Sains Pada Masa Mesir Kuno
Peradaban baru dimulai dari Neolitik Mesir atau zaman batu akhir, yang digulingkan oleh
adanya ras- ras yang memiliki peradaban yang lebih tinggi yang berasal dari Timur. Pada
periode ini terjadi kegiatan intelektual prasejarah manusia yaitu alat batu api, potongan
tembikar, fragmen tulang yang dibuat dalam bentuk karya seni dan dianggap sebagai
arkeologi bukan sejarah.

Pada abad ke- 20 para ilmuwan mengatakan bahwa Mesir sudah mulai mengenal
pengetahuan mekanika praktis, yang berhasil membangun piramida dengan balok- balok
besar. Dalam pembuatan piramida tersebut, memanfaatkan prinsip bidang miring yang bisa
bergerak dan mengangkat serta menempatkan dalam posisi blok terbesar yang masuk ke
dalam piramida. Ilmu ilmiah murni Mesir didasarkan pada pengamatan modern piramida
mereka yang secara jelas berorientai dengan prinsip astronomi.

Awal periode hasil perhitungan kalender Mesir yang membuat 1 tahun terdiri dari 360
hari. Karena belum ditemukan kejelasan mengenai tanggal kalender, maka Alexandria

menambahkan satu hari untuk setiap tahun ke empat dan juga mengadopsi kalender Julian
yang dianggap memberikan lompatan tahun. Namun, orang Mesir kuno gagal mempelajari
kalender tersebut dan kembali berpedoman pada hari yang bertepatan pada banjirnya sungai
Nil. (Pusparini : 2012)

Selain itu, para pengamat menjelaskan bahwa pergeseran bumi akan mempengaruhi
sirkuit lengkap kalender, sehingga setelah (4 x 365) =1460 tahun hari pertama tahun kalender
akan bertepatan dengan matahari Shotis yang terbit dan juga datangnya banjir pada sungai
Nil. Dengan kata lain kalender tahun Mesir dihitung dari 365 1/4 hari, masing- masing.
Periode ini dihitung dengan melihat terbitnya matahari Sothis, yang juga disebut sebagai
siklus Sothic. Orang orang mesir belum mampu membuat perhitungan kalender secara
modern karena dipengaruhi oleh perkembangan ilmu pengetahuan (Permatasari : 2012)

KESIMPULAN
Setiap perkembangan ilmu pengetahuan didalam periode memiliki ciri-ciri tersendiri
di eranya, begitu pula di era zaman Yunani kuno. Banyak orang mengatakan bahwa zaman
Yunani kuno adalah zaman keemasan yang melahirkan bebagai ilmu pengetahuan. Semuanya
tidak terlepas dari sikap kritis dan rasa ingin tahu yang dimiliki filsuf Yunani kuno. Sikap
kritis itulah yang menjadikan bangsa Yunani yang mampu menjadi ahli pikir yang terkenal
sepanjang masa yang hasil pemikirannya memberikan dampak pada kehidupan kita sampai
masa kini. Perlu diketahui di Yunani, bahwa kedudukan Astronomi sama seperti geometri,
menjadi bagian terpenting bagi pertumbuhan sejarah fisika. Bahkan astronomi lebih
berkembang ketimbang fisika itu sendiri di zaman Yunani
Peradaban Mesir kuno, misalnya, mewariskan peninggalan-peninggalan bermutu
tinggi seperti piramida, kuil, dan sistem penatanan kota. Peninggalan-peninggalan ini tidak
mungkin ada tanpa adanya ilmu yang mereka miliki. Proses pembangunan piramida yang
menjulang tinggi dan tersusun dari batu-batu besar pilihan tak bisa lepas dari matematika dan
arsitektur. Begitu pula dengan proses pembangunan kuil megah mereka. Sementara itu,
sistem penataan kota membutuhkan arsitektur dan administrasi pemerintahan. Dengan kata
lain, peninggalan-peninggalan bersejarah tersebut menunjukkan adanya ilmu-ilmu tertentu
yang mereka miliki sehingga mereka bisa mewujudkan impian mereka menjadi kenyataan.
Menurut Haekal, Mesir adalah pusat yang paling menonjol membawa peradaban pertama ke
Yunani atau Rumawi.

EVALUASI
1. Menurut Empedokles mengatakan bahwa ada 5 unsur dasar yang ia sebut
sebagai akar yaitu : air, tanah, udara, api dan cinta.Dari kelima unsur ini coba
jelaskan hubungan dengan ilmu fisika ?
2. Dalam materi mengenai arsitektur Yunani kuno ( bangunan yang dikerjakan
menjadi suatu desain yang estik ).Siapa yang menjadi kepala dalam desain
bangunan ini dan apa pekerjaannya sehingga mampu membuat suatu desain
yang begitu terkenal ?
3. Kebanyakan para arsitek membuat bangunan dalam bentuk peregi dan
kubus.Apa makna dari ke dua bentuk ini ?
4. Pada zaman Yunani kuno, alat alat fisika apa saja yang mereka gunakan
untuk membuktikan teori mereka?
5. Pada zama Mesir kuno, apakah ada ilmuan fisika? Jika ada maka jelaskan apa
penumuannya dalam ilmu fisika

DAFTAR PUSTAKA
O'Connor, J.J. and Robertson, E.F. "Archimedes of Syracuse"

. University of St

http://www.budakfisika.net/2008/09/sejarah-perkembangan-ilmu-fisika.html
Anonim.2014.Mekanika Kuantumhttp://id.wikipedia.org/wiki/Mekanika_kuantum. Di akses
pada 31 agustus 2014.
Anonim.2014.Teori Kuantum [serial online]. http://www.forumsains.com. Di akses pada 31
agustus 2014.
Bertans, K. 1981. Sejarah Filsafat Yunani. Yogyakarta: Kanisius.
Badri Yatim, Sejarah Peradaban Islam, Dirasah Islamiyah II, (Jakarta: Rajawali Pers, 1998),
Bahtiar, A. 2014. Fisika Modern, Definisi, Konsep dan Aplikasinya [serial online].
http://pustaka.unpad.ac.id. Di akses pada 31 agustus 2014.
en.wikipedia.org/wiki/Hideki_Yukawa
en.wikipedia.org/wiki/Makoto_Kobayashi_(physicist)
en.wikipedia.org/wiki/Sin-Itiro_Tomonaga
tomonaga.nobelpr.com/1.htm
Enskiklopedia Pelajar Oxford. Grolier Internasional. 2002. Jakarta
http://kunhadi.blogspot.com/2009/12/perkembangan-teori-atom-dan-mekanika.html(di unduh
pada tanggal 16 oktober 2015)
http://www.ilmukimia.info/2013/02/perkembangan-teori-atom.html (di unduh pada tanggal
16 oktober 2015)
http://tokoh-ilmuwan-penemu.blogspot.com/2009/10/tokoh-pra-socrates-pythagoras-dan.html
http://www.tokoh-ilmuwan-penemu.com
http://tonnykus.blogspot.com/2010/06/sejarah-perkembangan-fisika12.html
http://id.wikipedia.org/wiki/sejarah fisika
http://mudahnyafisika.wordpress.com/category/profil-peraih-nobel-fisika/
http://www.himasaifi.com/2011/07/peraih-nobel-fisika-dari-masa-ke-masa.html
http://www.gurumuda.com/prof-tsung-dao-lee/
http://www.harunyahya.com/indo/buku/semesta006.htm
http://en.wikipedia.org/wiki/Cassiopeia_(constellation)
http://en.wikipedia.org/wiki/Spica
http://www.mail-archive.com/budaya_tionghua@yahoogroups.com/msg20460.html
http://www2.gol.com/users/stever/jastro.html
http://www.stellarium.org/wiki/index.php/Sky_cultures#Korean

http://fisikadansastra.blogspot.com/2012/02/sumbangan-india-terhadap-perkembangan.html,
Agustia Maulida
http://gurusma3.blogspot.com/2010/06/ilmuwan-hebat-yang-membangun-dasar.html,
Marjohan, M.Pd
Haliday, D., & Resnick, R. 1984.Fisika Moderen. Jakarta: Erlangga.
Liong, T.H. 1992. Konsep Fisika Modern. Jakarta: Erlangga.
Mustansyir, Rizal. 2004. Filsafat Analitik Sejarah, Perkembangan, dan Peranan Para
Tokoh. cet. 1. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Muhammad Fathurrohman . SEJARAH PERKEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN PADA
ZAMAN YUNANI KUNO | Muhammad Fathurrohman. (Internet) (Terdapat di :
http://muhfathurrohman.wordpress.com/2012/10/08/sejarah-perkembangan-ilmu-pengetahuan-padazaman-yunani-kuno/) [Diakses pada 14 desembr2015]
Yunani Kuno - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas. (Internet) (Terdapat di :
http://id.wikipedia.org/wiki/Yunani_Kuno#Kronologi). [Diakses pada 14 desember 2015]

Andrews. Archivedfrom the original on 6 February 2007. Retrieved 2007-01-02.


Anonim. Perkembangan Ilmu Fisika.2008
Anonim.2014.MekanikaKuantum [serialonline].http://id.wikipedia.org/wiki/Mekanika_kuant
um di akses onlinepada tanggal 22 november 2015
Badri Yatim, Sejarah Peradaban Islam, Dirasah Islamiyah II, (Jakarta: Rajawali Pers, 1998),
Clark, Ronald (1971). Einstein: The Life and Times. New York: Avon Books.
Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia , Edisi Ketiga.
(Jakarta:Balai Pustaka, 2002)
Anonim.2005. Fluks Magnetik. http://www.wikipedia.net/fluks-magnetik
http://fisikadansastra.blogspot.com/2012/02/sumbangan-india-terhadap-perkembangan.html,
Agustia Maulida
http://gurusma3.blogspot.com/2010/06/ilmuwan-hebat-yang-membangun-dasar.html,
Marjohan, M.Pd
http://orangbroadcast.blogspot.com/2011/01/kumpulan-ilmuwan-dari-500-thn-sebelum.html
http://tokoh-ilmuwan-penemu.blogspot.com/2009/10/tokoh-pra-socrates-pythagoras-dan.html
http://www.tokoh-ilmuwan-penemu.com
http://tonnykus.blogspot.com/2010/06/sejarah-perkembangan-fisika12.html
http://id.wikipedia.org/wiki/sejarah fisika

http://nary-junary.blogspot.co.id/2013/04/sumbangan-islam-dalam-fisika.html
http://kristenpenghujat.blogspot.co.id/2012/04/kontribusi-fisikawan-muslim-untuk.html
http://www.harunyahya.com/indo/buku/semesta006.htm
http://en.wikipedia.org/wiki/Cassiopeia_(constellation)
http://www.mail-archive.com/budaya_tionghua@yahoogroups.com/msg20460.html
http://www.adipedia.com/2011/05/sejarah-ilmu-mekanika-fisika.html diakses online pada
tanggal 22 november 2015

TENTANG PENULIS

Nama : Stefen Biaf, biasa di


panggil
Stefen,
lahir
di
di
Soe
Kabupaten Timor Tengah Selatan pada
tanggal 16 september 1993 .Penulis
menyelesaikan
pendidikan
Sekolah
Dasar di SD. Inpres Oenupsai pada
tahun
2006,
lalu
melanjutkan
pendidikannya ke Sekolah Menengah
Pertama (SMP) di SMP. Negeri 2 Soe
pada tahun 2007 dan selesai pada
tahun 2009.
Pada
tahun
2010
penulis
melanjutkan pendidikannya ke Sekolah
Menengah Atas (SMA) di SMA. Efata Soe
dan selesai pada tahun 2013. Pada
tahun 2013 penulis juga melanjutkan
pendidikannya ke Perguruan Tinggi
Negeri
(Universitas
Nusa
Cendana
Kupang), pada Fakultas Keguruan Dan
Ilmu Pendidikan, Jurususan pendidikan
Matematika
dan
Ilmu
Pengetahuan
Alam, Program Study Pendidikan Fisika
dan Penulis Sekarang berada Pada
Semester V.

Anda mungkin juga menyukai