Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) KELOMPOK KONTROL Sekolah Kelas / Semester Mata Pelajaran : SMP : VII (tujuh)/Semester II : IPA

Fisika Memahami gejala-gejala alam melalui pengamatan.

Standar Kompetensi : 5. Kompetensi Dasar

: 5.2 Menganalisis data percobaan GLB dan GLBB serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.

Indikator

: 1. Mendefinisikan gerak dalam Fisika. 2. Membedakan perpindahan dengan jarak. 3. Memberikan contoh gerak dalam Fisika. 4. Menghitung perpindahan dan jarak. 5. Membedakan kecepatan dengan kelajuan. 6. Menghitung besar kecepatan rata-rata. 7. Menjelaskan konsep kecepatan dan kelajuan dalam kehidupan sehari-hari. 8. Memberikan contoh benda yang mengalami percepatan. 9. Menganalisis jejak pada pita ticker timer untuk objek yang bergerak dengan kecepatan konstan. 10. Menghitung kecepatan dan perpindahan dari objek yang bergerak dengan kecepatan konstan. 11. Menganalisis grafik perpindahan terhadap waktu dari objek yang bergerak dengan kecepatan konstan 12. Menentukan kecepatan dari grafik perpindahan terhadap waktu objek yang bergerak dengan kecepatan konstan. 13. Membedakan grafik perpindahan terhadap waktu dari beberapa objek yang bergerak dengan kecepatan konstan. 14. Menganalisis grafik kecepatan terhadap waktu dari objek yang bergerak dengan kecepatan konstan.

15. Mendefinisikan GLB. 16. Menganalisis jejak pada pita ticker timer untuk objek yang bergerak dengan percepatan konstan. 17. Menentukan perpindahan dari grafik kecepatan terhadap waktu. 18. Menghitung kecepatan, percepatan dan perpindahan dari objek yang bergerak dengan percepatan konstan. 19. Menentukan grafik perpindahan terhadap waktu dari objek yang bergerak dengan percepatan konstan 20. Menghitung kecepatan akhir objek yang mengalami percepatan. 21. Membuat grafik kecepatan terhadap waktu dari benda yang bergerak GLB dan GLBB. 22. Menganalisis grafik perpindahan terhadap waktu dari objek yang bergerak dengan percepatan konstan. 23. Menganalisis grafik kecepatan terhadap waktu dari objek yang bergerak dengan percepatan konstan. 24. Menggambarkan grafik percepatan dari grafik kecepatan. 25. Menjelaskan konsep GLB dan GLBB dalam kehidupan sehari-hari.

Materi Pembelajaran : Gerak Lurus Metode Pembelajaran: Model Pembelajaran : Metode Pembelajaran : Diskusi, Eksperimen

Langkah-langkah kegiatan:

PERTEMUAN PERTAMA Tujuan Pembelajaran : Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat memahami konsep

gerak serta besaran-besaran gerak dalam Fisika. Alokasi Waktu Langkah pembelajaran: A. Kegiatan awal (Motivasi dan Apersepsi) : 2 jam pelajaran (2 x 40 menit)

Menjelaskan cara penggunaan Multimedia Interaktif. Siswa menjalankan MMI animasi gerak dalam Fisika sebagai motivasi dan apersepsi.

B. Kegiatan Inti Siswa menjalankan MMI Sub. Bab Besaran-besaran dalam gerak. Siswa mempelajari animasi perpindahan dan jarak dalam gerak lurus yang ada dalam MMI. Siswa mempelajari konsep perpindahan dan jarak dalam MMI sampai selesai. Guru bertanya kepada siswa, apakah ada diantara mereka yang masih belum memahami tentang perpindahan dan jarak. Guru mempersilahkan siswa yang belum memahami materi perpindahan dan jarak untuk mengulangi materi dalam MMI. Guru mempersilahkan siswa yang sudah memahami materi perpindahan dan jarak untuk melanjutkan penggunaan MMI ke materi kecepatan dan kelajuan. Siswa mempelajari MMI untuk materi kecepatan dan kelajuan, serta percepatan. Siswa menggunakan animasi tentang percepatan pada MMI. Guru mempersilahkan siswa yang belum memahami materi kecepatan, kelajuan, dan percepatan untuk mengulangi penggunaan MMI. C. Evaluasi Siswa mengerjakan soal evaluasi yang ada di MMI. Jika siswa mampu menjawab minimal 4 soal dari 5 soal yang disediakan, maka siswa dapat melanjutkan ke materi Gerak Lurus Beraturan (GLB). Namun, jika siswa menjawab kurang dari 4 soal, maka siswa harus mempelajari pembahasan soal terlebih dahulu sebelum melanjutkan ke materi selanjutnya. D. Kegiatan Penutup Siswa menyimpulkan hasil pembelajaran. Guru memberikan tugas rumah berupa latihan soal.

Anda mungkin juga menyukai