Anda di halaman 1dari 2

Lembaran soal materi training :

HUBUNGAN INDUSTRIAL & KERJASAMA TEMPAT KERJA


Nama
Tanggal

: _______________
: _______________

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan memberikan tanda silang ( X )


pada huruf A, B, C atau D yang dianggap benar :
1. Kerjasama dalam bentuk menjalin komunikasi yang baik antara sesama karyawan
maupun dengan manajemen merupakan salah satu tujuan dari :
A. Hubungan kerja.
B. Hubungan industrial.
C. Hubungan pribadi.
D. Huhungan kekeluargaan.
2. Untuk menjamin hubungan yang baik antara pimpinan dan bawahan dan untuk
mengkoordinasi kegiatan-kegiatan bawahan agar tertuju kepada realisasi tujuan
perusahaan merupakan bentuk kerjasama :
A. Ke atas.
B. Ke bawah.
C. Ke samping.
D. Intern.
3. Di bawah ini termasuk Hubungan Industrial, adalah :
A. Hubungan langsung.
B. Hubungan tidak langsung.
C. Hubungan induksi.
D. Jawaban semua benar.
4. Hasil akhir dari suatu kerjasama yaitu sikap dan tingkah laku orang sesuai atau tidak
dengan yang diinginkan dinamakan :
A. Sumber.
B. Efek.
C. Media.
D. Channel.
5. Salah satu sarana Hubungan Industrial dalam perusahaan adalah :
A. Percakapan melalui terlpon.
B. Spesifikasi kerja.
C. Perjanjian Kerja Bersama.
D. Laporan kerja.
6. Tujuan kerjasama tempat kerja antara lain, kecuali :
A. Menciptakan pengertian yang sama.
B. Merangsang pemikiran sesama karyawan.
C. Melakukan suatu tindakan yang selaras.
D. Menggerak orang lain untuk menjadi pengikut saja.
7. Selain mengetahui secara persis tugas dan wewenang, perlu juga berusaha
mengenali dengan baik perusahaan atau organisasi tempat kerja, apa tujuannya,

bagaimana garis wewenangnya, strategi dan rencana kerja, hal ini termasuk dalam
faktor :
A. Agenda kerja.
B. Wawasan.
C. Inter personal skill.
D. Job description.
8. Kerjasama yang terjadi diantara anggota unit kerja yang tata caranya telah diatur
dalam struktur organisasi kerja perusahaan disebut :
A. Kerjasama internal.
B. Kerjasama nonformal.
C. Kerjasama informal.
D. Kerjasama formal.
9. Hubungan Industrial dapat digambarkan sebagai berikut, kecuali :
A. Hubungan antara wakil pekerja dengan pengusaha/manajemen.
B. Hubungan yang terjadi oleh karena situasi kerja.
C. Hubungan pekerja dengan relasi pengusaha/manajemen.
D. Hubungan karyawan dengan pengusaha/manajemen.
10.Berikut adalah manfaat kerjasama tempat kerja, kecuali :
A. Karyawan mendapat kesempatan untuk mengembangkan diri.
B. Memudahkan perolehan ijin untuk kepentingan pribadi karyawan.
C. Terjalinnya komunikasi yang baik dan efektif.
D. Terciptanya iklim kerja yang serasi dan harmonis.
1. B
2. B
3. D
4. B
5. C
6. D
7. B
8. D
9. C
10.B

Anda mungkin juga menyukai