Anda di halaman 1dari 1

Job Desk bagian Gudang :

- Gudang Bahan Baku, Bahan Pembantu & produk Assembly:

1. Memastikan keluar masuknya bahan baku tercatat pada form yang telah
di sediakan
2. Memastikan setiap barang masuk diberi label per pallet dan diletakkan
pada line yang telah disediakan sesuai dengan cepat/lambatnya
perputaran pemakaian material.
3. Memastikan setiap barang masuk sudah dilakukan pengecekan oleh QC
(Quality Control)
4. Memenuhi kebutuhan material untuk produksi setiap harinya.
5. Pencatatan kartu stock yang selalu update, baik hardcopy (kartu kuning)
maupun softcopy (excel)
6. Pencatatan lokasi/line bahan baku dan bahan pembantu pada program
excel sebagai control stock, material masuk dan material keluar.
7. Memastikan setiap keluar masuknya barang menggunakan sistem FIFO
(First In First Out)
8. Melakukan Stock Opname (SO) setiap bulannya untuk mencocokkan data
stock dan mengetahui total pemakaian bahan baku dan bahan pembantu
perbulan untuk di laporkan ke bagian keuangan, pelaporan paling lambat
tanggal 10 setiap bulannya.
9. Memastikan kebersihan area gudang bahan baku dan bahan pembantu
terjaga dan tercatat pada check list oleh office boy/ girl dan melakukan
otorisasi pada check list tersebut.

- Gudang Barang Jadi :

1. Memastikan setiap barang jadi dan over stock diberi label part sebagai
identitas barang
2. Memberi otorisasi & penempatan lokasi barang jadi pada form delivery
packing yang ditempel pada setiap pallet barang jadi yang berisi informasi
tanggal produksi, nama barang, nomor PO, jumlah per pallet (Dus/Pack
dan pcs) dan lokasi/line penempatan barang.
3. Pencatatan penempatan barang jadi/Line pada program excel sebagai
control stock, barang masuk dan barang keluar.
4. Memastikan barang tersedia untuk dikirim sesuai jadwal/ permintaan
5. Memastikan setiap barang yang dikirim tercatat pada form yang telah di
sediakan
6. Melakukan pengecekan kondisi armada pengiriman dan dicatat pada
check list yang telah disediakan
7. Pencatatan Sales order selalu update untuk mengetahui kurang kirim sales
order tersebut
8. Melakukan Stock Opname (SO) setiap bulannya untuk mencocokkan data
stock dan melaporkannya ke bagian admin produksi untuk direkap.
9. Memastikan pallet dibersihkan sesuai jadwal
10.Memastikan kebersihan area produksi terjaga dan tercatat pada check list
oleh office boy/ girl dan melakukan otorisasi pada check list tersebut.

Anda mungkin juga menyukai