Anda di halaman 1dari 39

EXECUTIVE SUMMARY

KITOKI adalah sebuah unit usaha dan merk dagang yang berfokus pada penjualan packaging atau
pengemasan. Dengan memiliki konsep yang khas, kami berfokus pada penjualan Business-to-
business dengan menyasar industri kreatif. Kami yakin bahwa packaging memiliki dampak yang
besar untuk penjualan produk dan akan semakin disadari betapa pentingnya packaging yang
tidak cuma menarik, tetapi juga memiliki value. KITOKI menawarkan sebuah packaging yang unik
dengan material utama berupa fabric dan kertas, dimana selain sebagai sarana komunikasi
antara industri dengan konsumennya, tetapi juga turut mendukung green industry dengan
menawarkan produk yang reusable dan recyclable.

KITOKI menawarkan beberapa keuntungan bagi penggunanya, antara lain sebagai penarik
perhatian konsumen, memberikan kesan perlakuan yang baik, sarana penyampaian nilai,
kemudahan handling produk, memberikan ciri khas, dan turut mendukung aksi environmental-
friendly. Bisnis ini bertujuan untuk menjadi produsen kemasan unik yang terkemuka di Indonesia
dengan mewujudkan mimpi konsumen dengan ide-ide kreatif. Untuk mencapai hal tersebut
diperlukan konsistensi dan kerja keras dalam menjalankan bisnis ini, termasuk dukungan
investasi dari bank dan pemilik modal.

Dengan melalukan peramalan finansial, bisnis KITOKI ini membutuhkan investasi sebesar Rp
230.993.900,00 dengan 20%-nya atau sebesar Rp 46.198.780,00 berasal dari investor. Bisnis ini
menghasilkan pengembalian sebesar 308% per tahun atau pengembalian modal selama jangka
waktu 0.32 tahun. KITOKI membagi keuntungan dalam bentuk dividen kepada investor dengan
metode biaya, sesuai Penyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 13 tentang Akuntansi untuk
Investasi.

1
DAFTAR ISI
EXECUTIVE SUMMARY .................................................................................................................... 1
DAFTAR ISI ....................................................................................................................................... 2
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................................ 4
DAFTAR TABEL ................................................................................................................................. 4
DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................................................... 4
BAB I PERUSAHAAN ......................................................................................................................... 5
1.1 Status yang Sekarang ........................................................................................................ 5
1.2 Tujuan Jangka Pendek ...................................................................................................... 6
1.3 Tujuan Jangka Panjang ..................................................................................................... 7
1.4 Team Manajemen ............................................................................................................. 7
1.6 Tujuan Manajemen........................................................................................................... 8
BAB II PASAR DAN PERSAINGAN ..................................................................................................... 9
2.1 Pasar yang Sekarang ......................................................................................................... 9
2.2 Keuntungan Pemakai ...................................................................................................... 10
2.3 Keuntungan-keuntungan Lain Bagi Konsumen .............................................................. 10
2.4 Pasar dalam Jangka Pendek............................................................................................ 11
2.5 Pasar dalam Jangka Panjang ........................................................................................... 11
2.6 Kesimpulan terhadap Proyeksi Pasar ............................................................................. 11
2.7 Persaingan ...................................................................................................................... 12
2.8 Proyeksi Penjualan dan Market Share............................................................................ 13
2.9 Target Pasar Secara Spesifik ........................................................................................... 13
2.10 Strategi Penjualan untuk Mencapai Tujuan ................................................................... 15
BAB III PRODUK ............................................................................................................................. 18
3.1 Teori Pengoperasian ....................................................................................................... 18
3.2 Aplikasi ............................................................................................................................ 18
3.3 Data Performansi Produk ............................................................................................... 19
3.4 Product Economics dan Keuntungan .............................................................................. 20
3.5 Status Produk yang Sekarang ......................................................................................... 20
3.6 Paten dan Propietary Know-how .................................................................................... 20
BAB IV PENJUALAN ........................................................................................................................ 21
4.1 Metode Penjualan yang Sekarang .................................................................................. 21

2
4.2 Metode Penjualan Jangka Pendek.................................................................................. 21
4.3 Metode Penjualan Jangka Panjang ................................................................................. 21
4.4 In-House Sales Support ................................................................................................... 22
4.5 Sales Engineer yang Dibutuhkan Penjualan ................................................................... 22
4.6 Harga Produk dan Garansi .............................................................................................. 23
BAB V MANUFAKTUR .................................................................................................................... 24
5.1 Kebutuhan Fasilitas......................................................................................................... 24
5.2 Pembuatan/Pembelian yang Menjadi Perhatian ........................................................... 24
5.3 Masalah-masalah Pembelian yang Utama ..................................................................... 25
5.4 Perencanaan Pengendalian Kualitas .............................................................................. 26
5.6 Staff yang Diperlukan ..................................................................................................... 27
BAB VI DATA FINANSIAL ................................................................................................................ 28
6.1 Budget Realisasi .............................................................................................................. 28
6.2 Proyeksi Finansial ........................................................................................................... 28
6.3 Ringkasan Operasi .......................................................................................................... 30
6.4 Pemegang Saham ........................................................................................................... 30
BAB VII INVESTASI ......................................................................................................................... 31
7.1 Penggunaan untuk Maju ................................................................................................ 31
7.2 Deskripsi dari Sumbangan .............................................................................................. 31
APPENDIX ...................................................................................................................................... 33
TIM MANAJEMEN .......................................................................................................................... 38

3
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Konsep Memphis dalam Packaging ............................................................................... 6
Gambar 2 Contoh Produk Fabric ................................................................................................... 19
Gambar 3 Contoh Produk Karton .................................................................................................. 19

DAFTAR TABEL
Tabel 1 Target Pasar Spesifik ......................................................................................................... 13
Tabel 2 Harga Produk .................................................................................................................... 16
Tabel 3 Data Performansi Produk ................................................................................................. 20
Tabel 4 In-House Sales Support ..................................................................................................... 22
Tabel 5 Harga Produk .................................................................................................................... 23
Tabel 6 Kebutuhan Fasilitas........................................................................................................... 24
Tabel 7 Staff yang Diperlukan ....................................................................................................... 27
Tabel 8 Budget Realisasi ................................................................................................................ 28
Tabel 9 Kebutuhan Produksi ......................................................................................................... 29
Tabel 10 Pengembalian Hutang .................................................................................................... 29
Tabel 11 Analisis Kelayakan Investasi ........................................................................................... 30
Tabel 12 Required Investment ...................................................................................................... 31
Tabel 13 Deskripsi Sumbangan ..................................................................................................... 32

DAFTAR LAMPIRAN
LAMPIRAN 1 BIAYA MATERIAL LANGSUNG .................................................................................. 33
LAMPIRAN 2 BIAYA MATERIAL TIDAK LANGSUNG ........................................................................ 33
LAMPIRAN 3 BIAYA TENAGA KERJA LANGSUNG ........................................................................... 33
LAMPIRAN 4 BIAYA TENAGA KERJA TIDAK LANGSUNG ................................................................ 33
LAMPIRAN 5 BIAYA LISTRIK ........................................................................................................... 33
LAMPIRAN 6 BIAYA OPERASIONAL................................................................................................ 34
LAMPIRAN 7 HARGA POKOK PENJUALAN BOX ............................................................................. 35
LAMPIRAN 8 HARGA POKOK PENJUALAN FABRIC......................................................................... 36
LAMPIRAN 9 PROYEKSI CASH FLOW ............................................................................................. 36
LAMPIRAN 10 PROYEKSI LABA RUGI ............................................................................................. 37
LAMPIRAN 11 ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI ........................................................................... 37

4
BAB I
PERUSAHAAN

1.1 Status yang Sekarang

Pada jaman sekarang, dalam era globalisasi persaingan usaha semakin ketat sehingga tidak hanya
persaingan mengenai produk yang ditawarkan, akan tetapi juga pada usaha untuk mendapatkan
nilai tambah untuk memberikan emotional benefit kepada konsumen. Salah satu usaha
mendapatkan nilai tambah tersebut adalah melalui penyampaian produk melalui desain
pengemasan produk yang dibuat secara menarik dimana kemasan ini dapat menggambarkan
nilai yang ingin disampaikan kepada konsumen. Estetika dapat berfungsi sebagai perangkap
emosional yang sangat ampuh untuk menarik perhatian konsumen. Kemasan merupakan
pemicu karena ia langsung berhadapan dengan konsumen. Karena itu kemasan harus dapat
mempengaruhi konsumen untuk memberikan respon positif, dalam hal ini membeli produk
karena tujuan akhir dari pengemasan adalah untuk menciptakan penjualan.

Kemasan bukan lagi sebagai pelindung atau wadah tetapi harus dapat menjual produk yang
dikemasnya dan sekarang berfungsi sebagai media komunikasi serta berfungsi untuk
mengkomunikasikan suatu citra tertentu. Hal ini mengakibatkan pasar peminat kemasan dari
tahun ke tahun selalu meningkat secara eksponensial seiring dengan meningkatnya persaingan
penjualan produk. Salah satu yang menjadi faktor pengaruh pertumbuhan industry packaging ini
adalah kebutuhan diferensiasi untuk masalah branding yang memiliki rating tertinggi ketiga
setelah kenyamanan dan kesadaran akan kesehatan.

Selain itu, kondisi bumi yang semakin memprihatinkan akibat global warming membuat
kepentingan akan pemilihan material yang tepat semakin tinggi. Material yang digunakan
haruslah ramah lingkungan dan dapat didaur ulang untuk mencegah semakin parahnya kondisi
lingkungan di bumi ini.

5
Gambar 1 Konsep Memphis dalam Packaging

Maka dari itu, kami, KITOKI, ingin memberikan layanan berupa produk pengemasan unik bergaya
Memphis yang menjadi ciri khas produk kami. Gaya Memphis adalah sebuah gaya dalam dunia
desain dimana memiliki konsep berwarna-warni, cerah, dan berelemen geometris. Kami
mewujudkan konsep yang ingin dibangun oleh suatu produk dengan menyalurkannya melalui
kemasan yang dapat menarik para konsumen dan menonjolkan keunikan yang menjadi akan
menjadi ciri khas tersendiri. Tidak lupa bahwa material yang digunakan pada pembuatan
kemasan ini sangat mempedulikan lingkungan sekitar sehingga kemasan akan ramah lingkungan
dan dapat digunakan berulang-ulang untuk kepentingan yang sama maupun berbeda.

1.2 Tujuan Jangka Pendek

Tujuan jangka pendek yang ingin dicapai oleh KITOKI adalah:

1. Mendapatkan customer awareness dari masyarakat.


2. Menguasai 10% market share untuk wilayah Bandung.

6
1.3 Tujuan Jangka Panjang

Tujuan jangka panjang yang ingin dicapai oleh KITOKI adalah:

1. Meningkatkan kesadaran kepada masyarakat akan penggunaan bahan ramah lingkungan


dan produk daur ulang.
2. Menguasai 20% market share untuk seluruh wilayah Indonesia terutama Jabodetabek.
3. Mendapatkan dan mempertahankan profit margin sebesar 20%.
4. Menciptakan lapangan pekerjaan.

1.4 Team Manajemen

Berikut adalah struktur organisasi yang membentuk KITOKI:

Human
Resource Finance Procurement
Development

Rizky Putri Anwar


Chief Finance Officer

Chandra Singgih Pitoyo Kintan Permata De Rose


Chief Marketing Officer Chief Operation Officer

Media
Sales and Design
Komunikasi dan Partnership Production Quality Control
Marketing Development
Informasi

7
1.6 Tujuan Manajemen

Visi

Menjadi produsen kemasan unik terkemuka di Indonesia yang dapat mewujudkan mimpi
konsumen dengan ide-ide kreatif yang tidak dapat ditemukan oleh orang lain

Misi

o Menghasilkan kemasan yang kreatif dan unik.


o Melibatkan konsumen dalam proses produksi sehingga seluruh keinginan konsumen
dapat terpenuhi.
o Menghasilkan kemasan yang detail dan berkualitas tinggi.
o Menghasilkan produk yang ramah lingkungan dan dapat didaur ulang.

8
BAB II
PASAR DAN PERSAINGAN

2.1 Pasar yang Sekarang

Pertumbuhan industri perekonomian semakin pesat. Semakin banyak usaha usaha yang berdiri
yang memperketat persaingan. Persaingan industri yang semakin ketat membuat setiap usaha
harus dapat menyajikan keunikannya sendiri, baik itu melalui keunggulan produk, after services
yang diberikan, hingga cara penyampaian produk kepada konsumen.

Cara penyampaian produk yang unik dan menarik sudah banyak diterapkan oleh industri-industri
kreatif untuk menarik perhatian konsumen. Penyampaian produk secara unik bisa melalui
penyampaian cerita produk dan yang paling sederhana adalah melalui kemasan yang menarik.

Kemasan yang unik dan menarik dapat menarik perhatian konsumen yang menjadi nilai tambah
produk. Dengan kemasan yang baik, nilai jual produk dapat meningkat dan konsumen akan
merasa lebih puas dan merasa mendapatkan pelayanan yang baik. Maka dari itu, KITOKI hadir
untuk memperkenalkan produk kemasan yang unik, menarik, dan mudah digunakan dengan gaya
Memphis.

Produk KITOKI dipersembahkan untuk membantu usaha-usaha khususnya industri kreatif untuk
mengemas produknya dengan lebih menarik. Selain itu, KITOKI membantu usaha-usaha kreatif
untuk menyajikan nilai produk yang ingin disampaikan kepada konsumen melalui kemasan.
Target pasar KITOKI secara umum adalah industri kreatif khususnya dalam bidang fashion, dan
makanan. Di indonesia sendiri, industri kreatif telah berkontribusi sebesar 7,05% dari total
produk domestik atau sebesar Rp 642 triliun. Kontribusi terbesar berasal dari usaha kuliner
sebesar 32,4% dan fashion sebesar 27,9%. Selain itu industri kreatif merupakan sektor keempat
terbesar penyerapan tenaga kerja sebesar 10,7% atau 11,8 juta orang. Pada tahun 2015, telah
didata bahwa terdapat lebih dari 1500 industri kreatif. Hal ini mengindikasikan bahwa industri
kreatif merupakan pasar yang baik bagi industri kemasan.

Selain itu adapula target pasar lainnya yaitu wedding organizer, sebagai penyedia kemasan cantik
untuk souvenir. Sudah tercatat lebih dari satu juta pernikahan yang terjadi pada tahun 2015.
Tidak sedikit pasangan yang ingin hari istimewanya tidak dirayakan melalui resepsi. Maka dari
itu, pasar perayaan pernikahan ini menjadi target pasar yang baik untuk menjadi sasarn.
9
2.2 Keuntungan Pemakai

Produk yang dihasilkan KITOKI merupakan packaging dengan desain kreatif yang memberikan
keunikan tersendiri yang dapat memberi nilai tambah dari produk yang akan dikemas. Dengan
ciri khas, desain kreatif dan kualitas kemasan yang diberikan oleh KITOKI, konsumen akan
mendapat banyak keuntungan dari penggunaan produk ini. Keuntungan yang didapatkan adalah
sebagai berikut:

Desain yang unik, kreatif, dan anti mainstream akan menarik perhatian konsumen untuk
membeli produk yang ditawarkan.
Kemasan yang baik akan memberikan kesan perlakuan yang baik terhadap konsumen.
Sebagai sarana untuk menyalurkan nilai dan cerita produk yang ingin produsen sampaikan
kepada konsumen.
Memberikan kemudahan handling melalui kemasan mudah pakai sehingga tidak terjadi
kesulitan saat konsumen dalam membawa atau menggunakan produk.
Memberikan ciri khas tersendiri bagi produk yang dapat mempermudah ingatan
konsumen terhadap produk tersebut.

2.3 Keuntungan-keuntungan Lain Bagi Konsumen

Selain keuntungan yang didapatkan konsumen akibat fungsi utama dari kemasan unik KITOKI ini,
terdapat juga keuntungan lain yang akan didapatkan akibat nilai tambah yang ingin diberikan
oleh KITOKI kepada konsumen. Berikut adalah keuntungan lain yang akan didapatkan oleh
konsumen:

Kemasan ramah lingkungan yang mudah terurai sehingga tidak merusak lingkungan.
Kemasan merupakan produk yang reusable, sehingga dapat digunakan berulang kali.
Kemasan juga didesain untuk mudah didaur ulang secara mandiri dengan cara merubah
bentuk kemasan menjadi barang dengan fungsi lain. Maka dari itu kemasan ini dapat
digunakan untuk berbagai fungsi.

10
2.4 Pasar dalam Jangka Pendek

Pada tahap awal dimana KITOKI masih menjajaki fase start up, pasar dalam jangka pendek yang
ditargetkan adalah konsumen pada berdomisili di wilayah Bandung, Jawa Barat yang dinobatkan
sebagai kota kreatif. Dalam fase awal usaha, pasar yang difokuskan adalah industri kreatif startup
dan wedding organizer. Definisi usaha startup sendiri adalah umur usaha kurang dari 3 tahun dan
masih memiliki sedikit pegawai yaitu kurang dari 20 pegawai. Cara penjualan produk KITOKI
masih dilakukan secara online tanpa menggunakan penjualan offline.

2.5 Pasar dalam Jangka Panjang

Ketika usaha sudah cukup matang dan melewati fase startup, maka target penjualan KITOKI
semakin luas yaitu seluruh Indonesia yang difokuskan pada kota-kota besar sebagai wilayah yang
menjadi domisili usaha kreatif. Selain dari segi wilayah, target usaha yang dibidik pun tidak lagi
usaha startup, akan tetapi seluruh industri kreatif dengan fokus industri fashion dan makanan.
Dalam penjualannya, KITOKI telah membuka kantor pusat dan beberapa cabang untuk
mempermudah kegiatan kontrak kerja sama dan pembelian.

2.6 Kesimpulan terhadap Proyeksi Pasar

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, proyeksi pasar utama KITOKI yang menjadi fokus
pemasaran terbagi menjadi dua, yaitu badan usaha industri kreatif dan acara-acara yang
memberikan bingkisan seperti wedding organizer. Dari proyeksi pasar tersebut dapat diketahui
bahwa usaha ini dapat berupa business to business dan business to consumer.

1. Industri Kreatif
Industri kreatif khususnya di bidang fashion dan makanan merupakan industri yang
membutuhkan kemasan untuk menyampaikan produknya kepada konsumen. Di
Indonesia sendiri, jumlah industri kreatif pangan maupun mode sendiri telah mencapai
lebih dari 2500. Proyeksi pasar difokuskan pada wilayah Bandung, Jawa Barat dan industri
kreatif untuk usia muda dengan strata menengah ke atas dimana pada pasar ini,
penyampaian produk dengan estetika baik sangat memengaruhi preferensi konsumen.
Target pasar ini adalah usaha yang melakukan penjualannya secara offline maupun
online.
11
Dengan mengambil rentang usia 15-35 tahun dan rentang penghasilan menengah ke atas,
didapat bahwa pasar yang dapat dibidik berjumlah 165.304 orang. Dari hasil penelitian
didapatkan bahwa 30% penduduk bandung membeli barang di industri kreatif lokal.
Dengan asumsi penduduk berbelanja pakaian setiap 6 bulan dan penduduk berbelanja
makanan yang sama setiap satu bulan. Maka orang yang dapat menjadi pengguna
kemasan KITOKI sebesar 694.277 per tahun.

2. Wedding Organizer
Pada tahun 2016 telah tercatat bahwa terjadi pernikahan sebanyak 9463 pasangan. Dari
sebuah riset yang telah dilakukan, dicatat bahwa 44,5% melakukan pernikahan dengan
mewah dengan definisi pernikahan mewah adalah mengundang lebih dari 100 orang.
Sehingga dapat diketahui bahwa pernikahan yang akan dilakukan secara mewah ada
sejumlah 8422. Dari penelitian ini, didapatkan bahwa target pasar produk KITOKI sebesar
421.125 unit per tahun.

2.7 Persaingan

Industri kemasan bukanlah hal yang baru. Berikut adalah beberapa kompetitor utama KITOKI
yang berada di daerah Bandung:

1. Packaging House
Packaging House merupakan usaha yang memproduksi kemasan
untuk melayani masalah KUMKM sehingga produk yang akan dijual
akan memiliki nilai jual yang baik. Produk yang ditawarkan berupa
flexible packaging yang terbuat dari plastik, composite can, dan
kemasan kertas dan karton. Packaging House terletak di Komplek Ruko Surapati Core,
Bandung.
2. Motekar Print and Packaging Box
Motekar Print and Packaging Box adalah usaha yang bergerak di bidang
percetakan yang melayani pembuatan packaging box. Produk yang
dihasilkan hanya kemasan yang terbuat dari bahan kardus dan kertas.
Motekar Print and Packaging Box memiliki visi untuk memberikan

12
kualitas yang baik dilengkapi dengan uji kekuatan dari box yang diproduksi. Perusahaan
ini terletak di Jl. Cisitu Lama, Bandung.
3. Rumah Kemasan Bandung
Rumah Kemasan Bandung merupakan perusahaan yang bergerak
dibidang kemasan baik konsultasi, desain kemasan hingga produksi
kemasan. Perusahaan memiliki tujuan untuk mensejahterakan usaha
mikro dan kecil dan telah telah bekerja sama dengan pemerintah melalui
pelatihan kemasan. Rumah Kemasan Bandung terletak di Jl. RE Martadinata, Bandung.

2.8 Proyeksi Penjualan dan Market Share

Berdasarkan perhitungan proyeksi pasar yang dilakukan pada subbab sebelumnya, didapatkan
proyeksi penjualan dengan market share sebesar 10% yang tertera pada tabel berikut.

Tabel 1 Target Pasar Spesifik

Kebutuhan Per Orang Total Kebutuhan


Target Pasar 10%
Box Fabric Box Fabric
Fashion 9919 0.6 0.4 5952 3968
Industri Kreatif
Kuliner 59510 0.8 0.2 47608 11902
Wedding Organizer 42113 0.5 0.5 21057 21057
Proyeksi Penjualan per Tahun 74617 36927

2.9 Target Pasar Secara Spesifik

Pemilihan target pasar secara spesifik akan dilakukan dengan cara segmenting, targeting, dan
positioning. Berikut adalah pembahasan untuk ketiga tahap:

Segmenting
Secara umum, konsumen terdiri dari tiga segmen besar yaitu:
1. Geografi
Segmen pasar KITOKI untuk jangka pendek adalah wilayah Bandung dengan tingkat
usaha kreatif dan startup yang tinggi. Lalu, untuk jangka panjang, segmen pasar
KITOKI adalah seluruh wilayah Indonesia khususnya Jawa yang menjadi pusat bisnis
dan usaha di Indonesia.

13
2. Demografi
Segmen pasar KITOKI merupakan bisnis dan usaha yang pendistribusian produknya
perlu menggunakan kemasan baik itu kemasan dalam bentuk dus atau kain seperti
totebag.
3. Psikografi
Segmen pasar KITOKI merupakan bisnis dan usaha yang memiliki kesadaran akan
pentingnya keunikan dan kreativitas dalam proses delivery produknya pada
konsumen sehingga tercipta added value dan kesan spesial yang dirasakan oleh
konsumen.
Targeting
Konsumen yang akan dijadikan fokus berdasarkan ketiga segmen yang telah dijelaskan di
atas adalah bisnis dan usaha kreatif dan event organizer maupun wedding organizer yang
menjunjung nilai kreativitas dalam proses produksi hingga delivery kepada konsumennya.
Positioning
Nilai yang diangkat oleh KITOKI untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen
serta bersaing dengan kompetitor lain adalah keunikan dengan ciri khas gaya Memphis.
Hasil dari produk KITOKI pun memudahkan pembawaan barang dengan handling yang
ergonomis baik untuk orang yang membawa dan produk yang dibawa.

Produk juga dapat dialih fungsikan dengan cara merubah bentuk kemasan ke bentuk lain
dengan prinsip DIY (Do It Yourself). Selain itu, KITOKI menawarkan produk yang ramah
lingkungan sehingga mudah terurai dan tidak mengakibatkan polusi lingkungan. Desain
yang unik dan kreatif ini pun tidak lepas dari campur tangan konsumen itu sendiri untuk
memenuhi keinginan konsumen.

14
2.10 Strategi Penjualan untuk Mencapai Tujuan

Dalam menyusun strategi penjualan, KITOKI menggunakan pendekatan marketing mix 7P yaitu
product, price, place, promotion, people, process, dan physical evidence. Berikut adalah
penjelasan mengenai setiap aspek pemasaran:

1. Product
KITOKI menghasilkan sebuah produk kemasan yang dibuat secara unik dan kreatif untuk
dapat membantu meningkatkan daya jual produk yang dikemas dengan kemasan KITOKI.
Dengan gaya Memphis yang menjadi khas KITOKI, akan dibuat suatu kemasan yang
menarik perhatian konsumen dan memudahkan pembawaan barang dengan handling
yang ergonomis baik untuk orang yang membawa dan produk yang dibawa.

Selain gaya dan bentuknya yang khas, produk KITOKI merupakan suatu produk yang
dapat dialih fungsikan dengan cara merubah bentuk kemasan ke bentuk lain yang dapat
digunakan konsumen untuk fungsi lain ketika fungsi kemasan sudah tidak terpakai
kembali. Perubahan bentuk ini sangat mudah dan dapat dilakukan secara mandiri tanpa
perlu alat bantu lain, seperti lem atau gunting. Bentuk dan detail dari produk akan
dijelaskan secara rinci di Bab berikutnya.
Tanpa menghilangkan rasa peduli terhadap lingkungan, KITOKI menawarkan produk yang
ramah lingkungan sehingga mudah terurai dan tidak mengakibatkan polusi lingkungan
2. Price
Skema pemberian harga yang dilakukan adalah dengan strategi price lining dengan cara
memberikan range harga berbeda-beda untuk setiap kelompok dengan karakteristik
berbeda-beda, sehingga dengan berbagai harga, maka konsumen akan dapat
menyesuaikan permintaan dengan kondisi keuangannya. Berikut adalah daftar harga
standar yang ditawarkan dimana dapat dilakukan penyesuaian material dan desain yang
akan disertai dengan penyesuaian harga.
Strategi lain yang diterapkan adalah discounted pricing strategy dimana jika semakin
banyak pemesanan, maka harga untuk setiap produknya akan diberikan potongan harga
untuk menarik konsumen agar ingin memesan dalam jumlah besar. Untuk pemesanan di

15
atas 200 unit akan diberikan diskon sebesar 5%, sedangkan untuk pemesanan di atas 500
unit akan diberikan diskon sebesar 10%.

Tabel 2 Harga Produk

Paket Karakteristik Harga/pcs

Small Paper Jenis Material: Duplex 5000


Finishing: Standar
Ukuran: 10 x 10 x 10
Medium Paper Jenis Material: Duplex 7000
Finishing: Standar
Ukuran: 20 x 15 x 10
Large Paper Jenis Material: Duplex 9000
Finishing: Standar
Ukuran: 30 x 20 x 15
Small Fabric Jenis Material: Kanvas 10.000
Ukuran: 10 x 15
Medium Fabric Jenis Material: Kanvas 12.000
Ukuran: 15 x 25
Large Fabric Jenis Material: Kanvas 14.000
Ukuran: 20 x 30
Ivory +Rp 500/pcs
Laminasi +Rp 500/pcs

3. Place
Letak pemasaran untuk creative packaging ini sangat penting untuk memperkenalkan
produk KITOKI kepada pasar yang tepat. KITOKI akan bekerja sama dengan event
organizer atau wedding organizer serta melakukan kolaborasi atau featuring dengan unit
bisnis produk lain yang membutuhkan packaging. Selain itu, KITOKI memanfaatkan
penjualan dengan media online yaitu melalui website sebagai sarana penjualan utama
dan media sosial sebagai tempat promosi.
4. Promotion
Ada beberapa kegiatan promosi yang dilakukan oleh KITOKI sebagai bentuk penarik
perhatian konsumen. Berikut adalah kegiatan-kegiatan promosi KITOKI:
Pemberian Potongan Harga
Pemotongan harga merupakan bentuk perlakuan khusus untuk konsumen baru
yang diberikan dalam bentuk kupon diskon yang hanya dapat digunakan sekali
saat pertama membeli.

16
Layanan Tambahan Gratis
Layanan tambahan gratis diberikan untuk memberikan kemudahan lebih kepada
konsumen sehingga konsumen yang sebelumnya melakukan kegiatan tersebut
secara mandiri, dengan layanan tambahan ini kemasan yang dipesan sudah
dikirim dalam bentuk siap pakai. Contoh layanan tambahan ini adalah jasa
pelipatan untuk souvenir. Pada pembelian biasa, konsumen hanya dikirimkan
souvenir dalam tumpukan sehingga harus dilakukan pelipatan secara mandiri.
Kontrak Jangka Panjang
Untuk menjaga loyalitas konsumen, maka akan diberikan harga di bawah harga
pasar bagi konsumen yang melakukan kontrak dalam jangka panjang yaitu lebih
dari satu tahun.
5. People
Mayoritas dari proses produksi hingga distribusi dari produk KITOKI ditangani oleh pihak
luar atau outsourcing. Yang dijual oleh pihak KITOKI sendiri adalah ide kreatif serta
menjual jasa untuk membuat ide-ide konsumen menjadi nyata dalam bentuk kemasan.
Maka dari itu, sangat penting agar pihak-pihak yang akan menjadi bagian dari KITOKI
memiliki pemikiran yang kreatif serta teliti dalam hal pengendalian kualitas agar produk
yang sampai ke konsumen tidak cacat dan memuaskan.
6. Process
Proses pembuatan creative packaging ini didesain seunik dan semenarik mungkin dengan
melakukan research agar produk yang diproduksi merupakan satu-satunya produk yang
ada sehingga menjadi unik. Pembuatan desain ini juga akan melibatkan diskusi dengan
konsumen sehingga keinginan dan ide konsumen akan terpenuhi. Meskipun menerapkan
sistem outsourcing, manajemen KITOKI pun memastikan bahwa produksi yang dihasilkan
merupakan hasil dari homemade yang memiliki sentuhan detail.
7. Physical Evidence
Hasil yang produk akan sangat unik dan kreatif dengan ciri khas dari KITOKI dengan gaya
Memphis. KITOKI menginginkan konsumen dengan bangga menunjukkan hasil produknya
yang dikemas dengan kemasan produksi KITOKI.

17
BAB III
PRODUK

3.1 Teori Pengoperasian

Dalam menjalankan bisnis ini, langkah operasi yang pertama kali dijalankan adalah adanya bisnis
pembuatan kertas dan kain. Bisnis pembuatan kertas sebagai bahan dasar packaging dihasilkan
dari perkebunan kayu penghasil kertas. Kayu tersebut dibudidayakan untuk kemudian ditebang
ketika panen, diambil kayunya untuk dijadikan pulp, diolah sedemikian rupa sehingga menjadi
kertas dengan varian yang bermacam-macam. Selain bisnis kertas, industri yang menjadi hulu
dalam bisnis packaging KITOKI ini adalah bisnis kain. Bisnis kain bermula dari perkebunan kapas.
Kapas yang telah masak kemudian dipanen dan dipintal menjadi kain. Selain kedua bahan dasar
utama dalam pembuatan packaging, terdapat pula bahan baku pendamping, seperti misalnya
tinta untuk menyablon kain, serta tinta untuk memberi gambar atau tulisan pada kertas.

Dalam menjalankan bisnis packaging ini, bisnis pembuatan kertas dan kain, serta tinta
merupakan sebuah hal yang vital karena bisnis ini adalah sebagai bahan baku utama dan
pendukung yang penting. Proses pembuatan packaging dimulai dengan pembuatan desain
rancangan packaging yang sesuai dengan keinginan konsumen. Desain rancangan tersebut
dikonsultasikan kepada konsumen apakah sudah sesuai atau belum. Proses pembuatan
selanjutnya dilanjutkan dengan pembuatan prototipe. Sama seperti pembuatan desain,
pembuatan prototipe juga merupakan proses yang dapat diiterasi sesuai dengan keinginan
konsumen dengan adanya revisi. Pembuatan prototipe telah menggunakan bahan dasar dan
pendukung yang spesifikasinya sudah sesuai dengan keinginan konsumen. Setelah pembuatan
prototipe selesai dilakukan, maka langkah selanjutnya adalah melakukan produksi masal yang
jumlahnya disesuaikan dengan keinginan konsumen.

3.2 Aplikasi

Dalam melakukan bisnis ini, sebagai bisnis yang termasuk dalam industri hilir, membutuhkan
kertas, kain, dan tinta sebagai pemasok bahan baku. Untuk dapat menghasilkan packaging yang
akan disampaikan ke konsumen, maka akan dilakukan proses produksi packaging tersebut yang
sesuai dengan keinginan konsumen.

18
Untuk dapat menghasilkan produk packaging yang dihasilkan konsumen, desain rancangan
diaplikasikan ke dalam media kertas atau kain. Pengaplikasian tinta ke kertas untuk packaging,
dilakukan dengan teknik print untuk rancangan warna, bentuk, dan tulisan. Sedangkan untuk
bentuknya, dilakukan dengan terlebih dahulu membuat rancangan pola, yang kemudian dicetak
dengan teknik print (sama seperti warna, bentuk, dan tulisan) baru kemudian dilakukan teknik
pemotongan dengan menggunakan teknik laser cutting. Packaging tersebut kemudian dibentuk
sehingga sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan.

Berbeda halnya dengan bahan kertas, untuk packaging dengan bahan dasar kain, tinta dapat
diaplikasikan sebelum atau sesudah pembentukan kain menjadi packaging, tergantung tingkat
kerumitan dan kemampuan proses pengaplikasiannya. Setelah itu, packaging dijemur agar
tintanya kering dan siap diberikan kepada konsumen.

3.3 Data Performansi Produk

Gambar 2 Contoh Produk Fabric

Gambar 3 Contoh Produk Karton


19
Tabel 3 Data Performansi Produk

Packaging Kertas Packaging Kain


Produk diskrit, fashion,
Penggunaan Produk diskrit, fashion
makanan, souvenir
Variatif dari kecil sekali
Ukuran Cenderung terbatas
hingga besar sekali
Kekuatan Rusak apabila basah Tidak rusak apabila basah
Warna Bervariatif Terbatas
Kurang cocok untuk dibawa Lebih cocok untuk jarak yang
Lain-lain
dalam jarak yang jauh jauh, dapat dicuci

3.4 Product Economics dan Keuntungan

Dengan tujuan utama menghasilkan keuntungan, bisnis KITOKI sebagai bisnis packaging memiliki
ekspektasi terhadap keuntungan yang akan diperoleh di masa mendatang. Sebelum menetapkan
keuntungan, terlebih dahulu dilakukan penetapan biaya untuk membuatnya terlebih dahulu.
Setelah diketahui, maka target keuntungan yang ditetapkan pihak manajemen KITOKI adalah
sebesar 30-40% per produk.

3.5 Status Produk yang Sekarang

Pada saat ini, status produk yang ditawarkan adalah dapat dikostumisasikan sesuai dengan
keinginan konsumen. Kostumisasi yang bisa disesuaikan antara lain jumlah, ukuran, warna,
material, pengiriman, dan lain-lain. Selain itu, status produk yang KITOKI gunakan adalah make-
to-order serta inventori yang kami miliki sekarang hanyalah berupa beberapa jenis prototipe.

3.6 Paten dan Propietary Know-how

Segala bentuk desain dalam produk yang dikeluarkan oleh KITOKI serta memiliki tanda merk
KITOKI pada produk tersebut adalah hak kekayaan intelektual KITOKI. Segala bentuk penggunaan
harus seizin KITOKI, dan segala bentuk penyalahgunaan akan dilaporkan ke pihak berwenang.

20
BAB IV
PENJUALAN

4.1 Metode Penjualan yang Sekarang

Saat ini, KITOKI masih merencanakan bisnis yang akan dilakukan. Oleh karena itu, saat ini KITOKI
belum melaksanakan kegiatan penjualan.

4.2 Metode Penjualan Jangka Pendek

Penjualan jangka pendek bertujuan untuk menggaet konsumen baru dan memperkenalkan
produk. Berikut adalah metode-metode dalam rangka penjualan jangka pendek produk KITOKI.

1. Membuat akun sosial media dan media promosi online, seperti Facebook, Instagram, Line
Official Account, dan website.
2. Menjaring dan menjalin kerjasama dengan industri souvenir di Bandung, seperti misalnya
souvenir pernikahan, khitanan, merchandise organisasi, dan lain-lain.
3. Melakukan penetrasi promosi ke industri kreatif yang ada di Bandung, seperti sepatu
Brodo, sepatu Cibaduyut, jeans, batik, dan lain-lain.
4. Melakukan penetrasi promosi ke industri makanan yang ada di Bandung, seperti dessert
shop, cookies shop, bakery, dan lain-lain.
5. Membuat Customer Service dan Hotline untuk meningkatkan CRM.
6. Membuat program referral, dimana setiap konsumen yang merekomendasikan produk
kami kepada calon konsumen lain, maka akan mendapatkan merchandise terbaik dari
kami.

4.3 Metode Penjualan Jangka Panjang

Penjualan jangka panjang dilakukan untuk meningkatkan brand awareness KITOKI di mata
masyarakat. Berikut adalah rincian metodenya.

1. Mengoptimalisasikan Search Engine Optimization (SEO) di search engine Google, Yahoo!,


dan Bing.
2. Membuat iklan online di sosial media dan internet.

21
3. Meningkatkan program promosi dengan membuat kontrak jangka panjang dengan
industri souvenir, kreatif, dan makanan.
4. Mempekerjakan penjahit sendiri dan membuat kontrak jangka panjang dengan industri
percetakan.
5. Membuat program Notice Us, dimana apabila masyarakat menemukan produk kami di
manapun, post di sosial media, dan akan mendapatkan penawaran menarik.
6. Membuka gallery packaging dan offline store, yang melayani pembuatan dan konsultasi
packaging.
7. Melakukan perluasan penjualan ke Asia Tenggara.
8. Membuat usaha Marketing Consultancy.

4.4 In-House Sales Support

In-house sales support adalah hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk mengakomodasi penjualan
di tempat/gerai yang akan kami buka. Berikut adalah kebutuhan yang perlu dipersiapkan dalam
rangka membuka gerai.

Tabel 4 In-House Sales Support

Kebutuhan Jumlah Biaya Satuan Total Biaya Keterangan


Sewa gedung/ 40 m2 Rp5.000.000/m2/thn Rp 200.000.000/thn
lokasi usaha
Kebutuhan 1 Rp20.000.000 Rp20.000.000 Etalase,
pendukung prototipe
produk,
komputer, meja
dan kursi
Katalog produk 50 buah Rp25.000/buah Rp1.250.000
Seragam 5 buah Rp100.000/buah Rp500.000
karyawan
Operasional 12 bulan Rp3.000.000/bulan Rp36.000.000/thn
(listrik, telepon,
internet, website)

4.5 Sales Engineer yang Dibutuhkan Penjualan

Dalam menjalankan kegiatan bisnis, KITOKI tentu perlu untuk memiliki pihak yang bertemu
langsung dengan calon konsumen, serta sebagai perwakilan bisnis kami di masyarakat, oleh

22
karena itu dibutuhkanlah seorang sales engineer. Berikut adalah deskripsi kerja yang dibutuhkan
oleh sales engineer.

1. Menjadi representatif KITOKI di pasar, dimana mengetahui segala hal terkait KITOKI dan
produk yang dihasilkan.
2. Mengembangkan model bisnis dengan memetakan dan meilhat setiap peluang yang ada.
3. Mengadakan riset pasar dan pemasaran guna mengetahui profitabilitas dan keinginan
calon konsumen (voice of customer).
4. Merespons atas setiap kritik dan saran terkait KITOKI.

4.6 Harga Produk dan Garansi

Dalam menentukan harga produk, kami menentukan dengan berdasarkan tingkat kesulitan dan
biaya yang dikeluarkan. Karena produk kami adalah produk yang dikostumisasi sesuai dengan
konsumen, maka harganya tidak dapat ditetapkan secara persis. Oleh karena itu, kami membuat
jangkauan harga untuk setiap produk yang kami keluarkan.

Tabel 5 Harga Produk

Produk Harga Minimum Harga Maksimum


Packaging Kertas Rp 2.000/unit Rp 50.000/unit
Packaging Kain Rp 3.000/unit Rp 25.000/unit

23
BAB V
MANUFAKTUR

5.1 Kebutuhan Fasilitas

Pembuatan packaging mayoritas dilakukan dengan outsourching, proses pembuatan yang


dilakukan oleh perusahaan sendiri adalah proses desain. Fasilitas yang diperlukan dalam proses
desain adalah sebuah laptop dengan spesifikasi yang cocok untuk grafis. Berikut merupakan
beberapa jenis laptop yang dapat digunakan:

Tabel 6 Kebutuhan Fasilitas

Asus Zenbook UX305 Dell Inspiration i7559

Apple MacBook Pro Retina Display Lenovo IdeaPad Yoga 3 Pro

5.2 Pembuatan/Pembelian yang Menjadi Perhatian

Bisnis packaging merupakan bisnis yang memerlukan desain yang kreatif dan menarik serta
kualitas produk yang baik. Hal ini membuat aspek proses desain dan outsourching seperti
pemilihan bahan dan pemilihan vendor harus sangat diperhatikan. Pada aspek pembuatan,
proses desain merupakan proses kritis karena hal ini yang akan menjadi daya jual kepada
konsumen. Desain atau portofolio desain yang menarik dan kreatif akan memunculkan rasa
keinginan konsumen untuk memakai jasa pembuatan packaging ini. Desain pun harus dapat

24
memenuhi spesifikasi yang konsumen minta sehingga hasil dari produk yang dibuat akan
membuat konsumen puas sehingga akan menghantarkan kepada customer relationship yang
berkepanjangan.

Pada aspek pembelian, hal utama yang perlu diperhatikan adalah pemilihan material packaging
serta pemilihan vendor yang berkualitas dan terpercaya. Material packaging harus merupakan
material yang ramah lingkungan. Hal ini sejalan dengan nilai yang dianut oleh perusahaan yaitu
reusable dan go green. Pemilihan vendor yang dimaksud adalah pemilihan vendor dalam
percetakan desain kepada material dan vendor pembentukan packaging. Percetakan dapat
dalam berbagai macam cara, dimulai dari printing, sablon, sampai jahit desain. Hasil percetakan
yang berkualitas merupakan aspek yang sangat penting agar dapat mencapai titik kepuasan
konsumen akan jasa atau produk yang ditawarkan oleh perusahaan. Packaging dengan gambar
yang tajam dan warna yang sesuai ketentuan awal tentunya akan membuat konsumen puas bila
dibandingkan dengan gambar yang samar dengan warna yang tidak memenuhi ketentuan awal.
Hal ini berlaku juga pada pembentukan packaging, bentuk yang sesuai dengan minimal cacat
akan membuat puas memakai jasa dari perusahaan.

5.3 Masalah-masalah Pembelian yang Utama

Beberapa masalah pembelian yang kerap kali muncul yaitu ketidaksesuaian pemilihan material,
percetakan serta ketidak disiplinan vendor. Ketidaksesuaian pemilihan material yang dimaksud
adalah material yang telah dibeli ternyata tidak membuat hasil packaging menjadi baik, misalkan
saja bahwa cetakan desain tidak dapat tercetak rapih bila menggunakan material tertentu.

Pada masalah percetakan, kerap kali ditemukan masalah bahwa vendor tidak dapat mencetak
beberapa bentuk dan warna tertentu sehingga dapat membuat timeline pembuatan packaging
terhambat. Sedangkan pada aspek ketidakdisiplinan vendor yang dimaksud adalah bahwa vendor
terlambat menyelesaikan produk, dan hasil yang diperoleh tidak sesuai ekspektasi. Sehingga
pemilihan vendor yang berkualitas dan memenuhi spesifikasi dari perusahaan merupakan hal
yang sangat penting dalam pembuatan packaging. Dengan demikian, hasil packaging tersebut
dapat dikirimkan tepat waktu, tepat jumlah, dan tentunya yang sesuai dengan standar kualitas
yang ditetapkan.

25
5.4 Perencanaan Pengendalian Kualitas

Pengendalian kualitas dilakukan untuk memastikan bahwa produk yang dihasilkan memenuhi
kualitas yang telah ditentukan sehingga dapat memenuhi kepuasan konsumen. Proses
pengendalian kualitas ini dilakukan mulai dari proses desain, pemilihan material, pemilihan
vendor hingga packaging dihasilkan. Beberapa poin penting dalam kontrol kualitas bahan baku
hingga produk yang dihasilkan dari bisnis ini antara lain sebagai berikut:

Proses desain
Kualitas desain yang dibuat dikendalikan dengan continous brainstorming dengan
konsumen terkait, sehingga hasil desain yang dibuat merupakan desain yang disetujui oleh
kedua belah pihak. Selain itu, perusahaan terus melakukan research dan workshop guna
melatih kekreatifan dalam menghasilkan desain yang berkualitas.
Pemilihan material dan Pemilihan vendor
Kualitas material dan kualitas hasil packaging dikontrol dengan perusahaan membuat
sebuah prototype dan menentukan standar atau spesifikasi yang harus dipenuhi oleh
vendor dan material dalam membuat produk sebelum nantinya dibuat secara massal.
Prototype dibuat dan di perlihatkan kepada konsumen, dan di cek kesesuaian dengan
spesifikasi dan ekspektasi sebelumnya. Hal ini pun dapat mencegah terjadinya cacat yang
fatal atau produk yang jauh melenceng dari keinginan konsumen. Tender dilakukan dalam
pemilihan vendor agar dapat mengestimasi keuntungan yang diperoleh, sehingga vendor
yang dipilih merupakan vendor yang memberikan keuntungan paling maksimal dengan
kinerja vendor yang optimal.

26
5.6 Staff yang Diperlukan

Tabel 7 Staff yang Diperlukan

Tenaga Kerja Job Description Jumlah


Staff operasional Mengemas hasil packaging, perhitungan 2
kebutuhan operasional, delivery packaging,
melakukan research kebutuhan operasional seperti
pemilihan kain dan vendor.
Admin Menjadi admin pada media marketing dan media 2
pemesanan produk
Creative graphic designer Bertanggung jawab dalam seluruh proses desain 2

27
BAB VI
DATA FINANSIAL

6.1 Budget Realisasi

Dalam merealisasikan suatu bisnis yang baru memasuki pasar, dibutuhkan investasi awal yang
harus dialokasikan pada beberapa sektor kritis. Sektor kritis dalam memulai usaha adalah
membuat konsumen awal aware akan produk atau jasa yang ditawarkan oleh perusahaan.
Langkah awal untuk membuat konsumen aware adalah membuat prototype produk dan mulai
memasarkannya ke publik. Berikut merupakan budget investasi yang diperlukan dalam
merealisasikan usaha ini:

Tabel 8 Budget Realisasi

No Item Harga Satuan Jumlah Total Biaya

1 PERALATAN
Laptop Rp7,000,000.00 1.00 Rp7,000,000.00
ATK Rp500,000.00 1.00 Rp500,000.00
2 PROTOTYPE
Material Prototype Rp50,000.00 3.00 Rp150,000.00
Percetakan desain
Rp25,000.00 3.00 Rp75,000.00
prototype
3 MARKETING
Pembuatan web Rp1,500,000.00 1.00 Rp1,500,000.00
Iklan media social Rp1,000,000.00 1.00 Rp1,000,000.00
TOTAL INVESTASI YANG DIBUTUHKAN Rp10,225,000.00

6.2 Proyeksi Finansial

Dalam menjalankan bisnis, perlu diketahui proyeksi keuangan yang akan berjalan ke depan. Hal
ini diperlukan agar mengetahui benefit, cost, serta keadaan keuangan kedepannya pada bisnis
yang dijalankan sehingga perusahaan dapat segera menyusun strategi guna meningkatkan
keadaan keuangan nantinya. Berikut merupakan proyeksi finansial pada KITOKI:

28
Peramalan permintaan
Peramalan permintaan atau proyeksi penjualan didapatkan berdasarkan hasil proyeksi
target pasar yang sudah dijelaskan sebelumnya. Proyeksi penjualan dapat dilihat pada
tabel berikut:

Tabel 9 Kebutuhan Produksi

Kebutuhan per Tahun


Box Fabric
74617 36927

Mekanisme pengembalian hutang


Berdasarkan rancangan pembagian modal untuk investasi awal dalam keberjalanan
bisnis, berikut merupakan amekanisme pengembalian hutang yang berasal dari pinjaman
bank. Mekanisme pengembalian hutang dilakukan selama 5 tahun dengan suku bunga
bank sebesar 6% per tahun :

Tabel 10 Pengembalian Hutang

BAYAR POKOK BAYAR BUNGA


TAHUN SISA PINJAMAN JUMLAH DIBAYAR
PINJAMAN PINJAMAN

0 Rp- Rp- Rp46,198,780.00 Rp-


1 Rp9,239,756.00 Rp2,771,926.80 Rp36,959,024.00 Rp12,011,682.80
2 Rp9,239,756.00 Rp2,217,541.44 Rp27,719,268.00 Rp11,457,297.44
3 Rp9,239,756.00 Rp1,663,156.08 Rp18,479,512.00 Rp10,902,912.08
4 Rp9,239,756.00 Rp1,108,770.72 Rp9,239,756.00 Rp10,348,526.72
5 Rp9,239,756.00 Rp554,385.36 Rp- Rp9,794,141.36

TOTAL Rp42,502,877.60
NPV Rp44,435,621.86

Proyeksi alur kas dan laba rugi


Berdasarkan target penjualan dan estimasi harga jual per produk yang telah
direncanakan, rencana keberjalanan bisnis KITOKI selama 5 tahun mendatang dapat
dilihat pada lampiran, dimana terdapat estimasi untuk setiap poin pada laporan
keuangan.

29
6.3 Ringkasan Operasi

Rencana bisnis dirangkum ke dalam bentuk perhitungan Net Present Value (NPV), Internal Rate
of Return (IRR), dan Payback Period (PP). Perhitungan ketiga lampiran ini dapat dilihat pada
lampiran. Tabel berikut merangkum nilai NPV, IRR, dan PP:

Tabel 11 Analisis Kelayakan Investasi

Analisis Kelayakan Investasi


IRR 308.83%
NPV Rp1,142,894,113
Payback Period (tahun) 0,.324
MARR 20%

6.4 Pemegang Saham

Pemegang saham sekarang dari perusahaan merupakan founder dari perusahaan itu sendiri,
yaitu Chandra Singgih Pitoyo, Rizky Putri Anwar, dan Kintan Permata De Rose. Namun,
pembagian modal pada bisnis KITOKI ini dilakukan dengan penanaman modal oleh investor luar
serta founder bisnis ini sendiri. Investasi modal tersebut dilakukan dengan mekanisme sebagai
berikut:

1. 60% investasi ditanam dengan modal sendiri.


2. 20% investasi ditanam dengan bantuan investor luar.
3. 20% investasi ditanam dengan peminjaman modal ke bank.

Investor akan mendapatkan dividen laba sesuai dengan jumlah investasi yang diberikan. Dividen
laba adalah berkisar sebesar 10-30% dari laba bersih, selain itu akan dipakai untuk keberjalan
bisnis kedepan.

30
BAB VII
INVESTASI

7.1 Penggunaan untuk Maju

Modal yang digunakan pada usaha ini terdiri dari modal sendiri sebesar 60%, modal investor luar
sebesar 20%, dan pinjaman bank sebesar 20%. Total modal yang diharapkan ini berjumlah Rp
230,993,900.00. Uang sejumlah tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan keuangan
untuk startup bisnis, terutama pada masa research and development. Penggunaan modal ini
akan digunakan untuk pembelian peralatan produksi dan fasilitas penunjang kegiatan bisnis serta
prototype agar produk tersebut dapat dipasarkan. Selain itu juga digunakan untuk menunjang
biaya operasional sebelum mencapai Pay Back Period. Berikut merupakan ringkasan total biaya
investasi yang digunakan untuk keberjalanan bisnis di tahun pertama :

Tabel 12 Required Investment

REQUIRED INVESTMENT

No Item Nilai
1 CAPITAL INVESTMENT Rp 10,225,000.00
2 WORKING CAPITAL
* Salaries & Wages Rp 108,000,000.00
* Material Rp 92,699,000.00
3 REKRUTMEN & TRAINING -

4 BIAYA TAK TERDUGA Rp 20,069,900.00

TOTAL Rp230,993,900.00

7.2 Deskripsi dari Sumbangan

Investor atau pemberi pinjaman dalam bisnis yang dijalankan termasuk ke dalam kategori
Commercial Lenders. Kategori ini meliputi komersial bank, perusahaan keuangan, perusahaan
penyewa, dan perusahaan asuransi. Pada bisnis yang akan dijalankan ini, total sebesar 40%
berasal dari investor dan pinjaman bank. Sumber pembiayaan dirangkum sebagai berikut :

31
Tabel 13 Deskripsi Sumbangan

No Sumber Pembiayaan Persen Jumlah


1 Modal Sendiri 60% Rp138,596,340.00

2 Modal Pinjaman Bank 20% Rp46,198,780.00

3 Investor 20% Rp46,198,780.00

TOTAL Rp230,993,900.00

Perusahaan menggunakan metode biaya dalam hal investasi oleh investor. Hal ini dikarenakan
perusahaan menetapkan kepemilikan investor atas perusahaan menurut modal diatas kurang
dari 20%. Pada metode ini dividen atau distribusi laba dicatat sebagai penghasilan, namun
apabila dividen yang diterima melebihi bagian investor atas laba investee dipandang sebagai
pemulihan investasi dan dicatat sebagai pengurang investasi sesuai dengan Pernyataan Standar
Akuntansi Keuangan No. 13 tentang Akuntansi untuk Investasi.

32
APPENDIX

LAMPIRAN 1 BIAYA MATERIAL LANGSUNG

Biaya Material Langsung


Harga perolehan
No Nama Material Jumlah 1 unit Harga Total (Rp)
Harga (Rp) Satuan
1 Kain 0.1 10000 m 1000
2 Kardus 0.1 5000 m 500
Total 1500

LAMPIRAN 2 BIAYA MATERIAL TIDAK LANGSUNG

Biaya Material Tak Langsung


Harga perolehan
No Nama Material Jumlah material/unit Harga Total(Rp)
Harga (Rp) Satuan
1 Pita 0.1 5000 m 500
Total 500.00

LAMPIRAN 3 BIAYA TENAGA KERJA LANGSUNG

GAJI POKOK TOTAL GAJI


No JABATAN JUMLAH
(PER BULAN) (PER TAHUN)
1 Staff Operasional 2 Rp 1,500,000.00 Rp 36,000,000.00
2 Creative Graphic Designer 2 Rp 2,500,000.00 Rp 60,000,000.00
GAJI TENAGA KERJA LANGSUNG 96,000,000.00

LAMPIRAN 4 BIAYA TENAGA KERJA TIDAK LANGSUNG

GAJI POKOK TOTAL GAJI


No JABATAN JUMLAH
(PER BULAN) (PER TAHUN)
1 Admin 2 Rp 1,000,000.00 Rp 12,000,000.00
GAJI TENAGA KERJA TIDAK LANGSUNG Rp 12,000,000.00

LAMPIRAN 5 BIAYA LISTRIK

Biaya Listrik
No Fasilitas
kw/alat Jumlah Jam/Unit/Bulan Biaya Pertahun
1 Laptop 0.4 1 60 IDR 267,840
2 Gedung 0.07 1 720 IDR 562,464
TOTAL BIAYA LISTRIK IDR 830,304

33
LAMPIRAN 6 BIAYA OPERASIONAL

Total Biaya (Rp/


No Jenis Biaya Satuan Kebutuhan Biaya
Tahun)
PENGELUARAN UNTUK PABRIKASI
Biaya Primer
1 Biaya Material Langsung Rp74,235,500
TOTAL BIAYA PRIMER Rp74,235,500
Pembelanjaan Pabrik
4 Biaya Material Tidak Langsung Rp18,463,500
5 Tenaga Kerja Tidak Langsung Rp12,000,000
8 Depresiasi Rp1,900,000
9 Biaya Konsumsi
Pemakaian Listrik Rp830,304
Total Biaya Konsumsi Rp830,304
10 Biaya shipping Rp4,200,000.00
TOTAL BIAYA PEMBELANJAAN PABRIK Rp37,393,804
Pengeluaran Penjualan dan Administrasi
12 Biaya Penjualan
Promosi BULAN 1 Rp200,000 Rp2,400,000.00
Biaya transportasi BULAN 1 Rp25,000 Rp3,000,000.00
Biaya telekomunikasi BULAN 1 Rp- Rp-
13 Biaya administrasi BULAN 1 Rp- Rp12,000,000.00
TOTAL BIAYA PENJUALAN DAN ADMINISTRASI Rp17,400,000
TOTAL BIAYA OPERASINAL PER TAHUN Rp129,029,304

34
LAMPIRAN 7 HARGA POKOK PENJUALAN BOX

Laporan Harga Pokok Penjualan


Per unit Per Small Box

Persediaan Material Langsung Awal IDR -


Pembelian Material Langsung IDR 500
Persediaan Material Langsung Akhir IDR -
Total Pemakaian Material Langsung IDR 500

Biaya Tenaga Kerja Langsung IDR 1,600


Biaya Overhead
Sub Kontrak IDR 900
Material tak langsung IDR -
Biaya pekerja tak langsung IDR -
Depresiasi mesin & peralatan IDR 380
Konsumsi Listrik IDR 166
Total Biaya Overhead IDR 1,546
Total Biaya Produksi IDR 3,646
Inventori Awal IDR -
(Inventori Akhir) IDR -
IDR -
Harga Pokok Produksi IDR 3,546

Harga Pokok Penjualan Per Produk


HPP IDR 3,546
Keuntungan 30% IDR 1,064
PPN 10% IDR 355
Total Harga Jual IDR 4,964
Harga jual per produk IDR 5,000

35
LAMPIRAN 8 HARGA POKOK PENJUALAN FABRIC

Laporan Harga Pokok Penjualan


Per unit Per Small Fabric
Persediaan Material Langsung Awal IDR-
Pembelian Material Langsung IDR1,000
Persediaan Material Langsung Akhir IDR-
Total Pemakaian Material Langsung IDR1,000

Biaya Tenaga Kerja Langsung IDR1,600

Biaya Overhead
Sub Kontrak IDR3,300
Material tak langsung IDR500
Biaya pekerja tak langsung IDR-
Depresiasi mesin & peralatan IDR380
Konsumsi Listrik IDR166
Total Biaya Overhead IDR4,346
Total Biaya Produksi IDR6,946
Inventori Awal IDR-
(Inventori Akhir) IDR-
IDR-
Harga Pokok Produksi IDR6,946

Harga Pokok Penjualan Per Produk


HPP IDR6,946
Keuntungan 10% IDR2,083.82
PPN 30% IDR694.61
Total Penjualan IDR9,724
Harga jual per produk IDR10,000

LAMPIRAN 9 PROYEKSI CASH FLOW

36
LAMPIRAN 10 PROYEKSI LABA RUGI

LAMPIRAN 11 ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI

ANALISIS KELAYAKAN INVESTASI

Net Cash Flow Pay Back Period IRR


(tidak memperhitungkan suku
bunga)

Perioda Ct Perioda Ct IRR (%) NPV

0 Rp(138,596,340.00) 0 Rp(138,596,340.00) 50% Rp605,501,577


1 Rp428,377,071.30 1 Rp289,780,731.30 60% Rp507,410,095

2 Rp428,454,685.25 2 Rp718,235,416.55 70% Rp430,378,474

3 Rp428,532,299.20 3 Rp1,146,767,715.75 80% Rp368,625,887

4 Rp428,609,913.15 4 Rp1,575,377,628.91 90% Rp318,229,961

5 Rp428,687,527.10 5 Rp2,004,065,156.01 IRR 308.830%


Pay
NPV Rp1,142,894,113 Back
Period 0.32
MARR 20.00%

Payback Period
400000000
net cash flow

200000000
0
1 2 3 4 5 6
-2E+08
-4E+08
perioda

37
TIM MANAJEMEN

CHANDRA SINGGIH PITOYO


13413013

RIZKY PUTRI ANWAR


13413015

KINTAN PERMATA DE ROSE


13413017

KONTAK:
CHANDRA SINGGIH PITOYO
0816 628 617
CSPITOYO@GMAIL.COM
WWW.KITOKI.COM

38

Anda mungkin juga menyukai