Anda di halaman 1dari 7

Ciri Ciri Dan Klasifikasi

Tumbuhan Angiospermae

Kelompok:
1) Khansa Z.S (17)
2) Muhammad Faiz Y.P (20)
3) Tauranaswa Farrel L.P.H (35)

By: Bu Widyastuti, S.Pd


Pengertian Angiospermae
Angiospermae berasal dari bahasa Yunani, angieo botol,
sperma biji. Tumbuhan anggota angiospermae mempunyai
biji yg dilindungi oleh bakal buah. Anggotanya dapat berupa
tumbuhan berkayu atau berbatang basah (herba), mempunyai
bentuk dan susunan bunga bermacam macam. Mikrosporangia
terdapat pada mikrosporofil yang disebut benang sari

Ciri ciri
Tumbuhan anggota kelas dikotil mempunyai ciri-ciri umum, terutama saat biji
berkecambah, biji mempunyai dua daun lembaga yang terbelah menjadi dua bagian. Ciri
lainnya adalah bagian-bagian bunga berkelipatan 2, 4, atau 5. Daunnya tunggal
atau majemuk dan mempunyai tulang daun menjari atau menyirip. Tumbuhan dikotil
mempunyai sistem akar tunggang, dapat berupa tumbuhan semak, herba, atau pohon.
Batang bercabang dengan buku-buku dan ruas-ruas tidak jelas. Batang dan akar tumbuhan
dikotil berkambium (di antara xilem dan floem), sehingga mengalami pertumbuhan sekunder
(tumbuh membesar). Dicotyledoneae (tumbuhan dikotil) memiliki beberapa ciri, yaitu
sebagai berikut.

Keping biji berbelah dua.


Berkas vaskuler (pembuluh angkut) pada batang bertipe kolateral terbuka (antara
xilem dengan floem terdapat kambium). Sementara berkas vaskuler pada akar
bertipe radial (letak xilem dan floem di dalam batang tersusun melingkar dengan
kedudukan xilem di sebelah dalam dan floem di sebelah luarnya).
Batang dan akar memiliki kambium sehingga terjadi pertumbuhan sekunder dan
dapat tumbuh membesar.
Batang bercabang-cabang dengan ruas batang yang tidak jelas.
Berakar tunggang yang bercabang-cabang.
Tidak memiliki pelindung ujung akar (koleoriza) dan pelindang ujung batang
(koleoptil).
Berdaun tunggal atau majemuk, dengan urat daun menyirip atau menjari, dan
umumnya tidak berpelepah.
Bagian bunga (kelopak bunga, mahkota bunga, benang sari) berjumlah 4 atau 5,
atau kelipatannya.

Berikut contoh famili dalam suatu ordo pada kelas Dicotyledoneae (Magnoliopsida)
serta contoh tumbuhannya.

1) Ordo Casuarinales

Famili Casuarinaceae

Casuarinaceae berbentuk pohon, berumah satu atau dua, memiliki ranting jarum yang hijau
dengan sendi antar-ruas yang beralur. Daun Casuarinaceae tereduksi (kecil), bunga dalam
bulir berbentuk kerucut, dan buah bongkol berbentuk kerucut. Terdapat sekitar 70 spesies
Casuarinaceae.
Casuarina equisetifolia (cemara laut, banyak tumbuh di pantai berpasir)

Casuarina junghuhniana (cemara gunung)

2) Ordo Capparales

Famili Capparaceae

Capparaceae berbentuk perdu, pohon, atau liana berkayu. Daunnya tunggal atau majemuk
menjari, dan berukuran kecil. Buah berbentuk kapsul memanjang (disebut buah buni).
Gynandropsis speciosa (kumis kucing)

3) Ordo Malvales

Famili Malvaceac

Malvaceae berbentuk perdu atau pohon. Daunnya tunggal, menjari atau berurat daun
menjari di bagian pangkal. Bunganya memiliki 5 daun kelopak dan 5 daun mahkota,
berkelamin dua, benang sari banyak, tangkai sari bersatu dan tangkai putik berada di
atasnya

kembang sepatu (Hibiscus rosa-sinensis)

kapas (Gossypium sp.)


4) Ordo Myrtales

Famili Myrtaceae

Myrtaceae berbentuk pohon atau perdu. Daunnya tampak selalu hijau dan beraroma jika
diremas.

Eucalyptus (minyak kayu putih)

Eugenia caryophyllus (cengkih)


5) Ordo Fabales

Famili Leguminosae (Fabaceae)

Leguminosae berbentuk perdu atau pohon, ada pula yang memanjat. Leguminosae memiliki
daun buah memanjang yang akan berkembang menjadi polong (legum). Sebagian besar
Leguminosae memiliki bintil-bintil pada akar yang merupakan bentuk simbiosis dengan
bakteri penambat nitrogen (Rhizobium sp.). Leguminosae terdiri atas tiga subfamili,
yaitu Mimosoideae, Caesalpinioideae, dan Papilionoideae (Faboideae).

Mimosoideae
Mimosa pudica (putri malu)

Leucaena leucocephala (petai cina).


Caesalpineae
Caesalpinia pulcherrima (bunga merak)

Delonix regia(flamboyan)

Papilionoideae
Arachis hypogaea(kacang tanah)

Anda mungkin juga menyukai