Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN PENDAHULUAN

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA

Nama Mahasiswa :

Tanggal :

Pertemuan Ke- :1

1. Pendahuluan

a. Latar belakang

Keperawatan sebagai pelayanan profesional dapat diberikan dalam lingkup klinis


maupun komunitas tidak hanya memberikan pelayanan kesehatan untuk tujuan kuratif
tetapi juga promotif, preventif dan rehabilitatif. Pelayanan kesehatan tidak dapat berdiri
sendiri tetapi saling berkaitan untuk meningkatkan derajat kesehatan yang optimal bagi
seluruh masyarakat. Salah satu bentuk pelayanan yang klinis maupun komunitas yang
terintegrasikan empat cara pelayanan kesehatan adalah asuhan keperawatan keluarga,
Asuhan keperawatan keluarga tidak hanya sebagai lanjutan asuhan yang diberikan klinis
tetapi juga lebih komprehensif.

Proses asuhan keperawatan keluarga tidak jauh berbeda dengan asuhan keperawatan
klinis yaitu dimulai dari pengkajian sampai evaluasi. Untuk mendapatkan hasil yang
optimal dari asuhan keperawatan keluarga diharapkan mampu menggali informasi sebagai
data dasar untuk menegakkan diagnosa, oleh karena itu diperlukanlah pendekatan yang
mampu menegakkan hubungan saling percaya antar care giver dan klien. Oleh karena itu
dilakukanlah interaksi Bina Hubungan Saling Percaya dan sekaligus mengkaji data awal
melalui anamnesa dan pemerikaaan penunjang

b. Data Umum

Setelah terbinanya hubungan saling percaya dan kesediaan keluarga menjadi


keluarga binaan di lakukan lah pengkajian melalui anamnesa yaitu data secara umum
mengenai kepala keluarga dan anggota keluarga, gambaran genogram, tipe keluarga, status
ekonomi, aktivitas dan keluhan saat ini yang mampu di tunjang melalui pemeriksaan head
to toe

2. Rencana Keperawatan

a. Diagnosa Keperawatan Keluarga


Belum bisa ditegakkan
b. Tujuan Umum
Dalam 1 x 60 menit terkumpul data yang menunjang timbulnya masalah keperawatan pada
keluarga
c. Tujuan Khusus

1) Terbinanya Hubungan Saling Percaya

2) Terkumpulnya data umum, riwayat dan tahapan perkembangan keluarga, data


lingkungan , struktur keluarga, dan fungsi keluarga

3) Teridentifikasi masalah keperawatan

3. Pelaksanaan

a. Media
Tidak menggunakan media
b. Waktu Dan Tempat

c. Metode
Wawancara
d. Strategi Pelaksanaan
1) Fase Orientasi
a) Ucapkan salam
b) Mahasiswa memperkenalkan diri
c) Jelaskan maksud dan tujuan kedatangan
d) Membuat kontrak tempat dan waktu
2) Fase Kerja
a) Tanyakan jumlah anggota keluarga dalam 1 rumah
b) Tanyakan data umum masing-masing keluarga
c) Tanyakan genogram 3 generasi keluarga
d) Tanyakan suku, agama, status sosial ekonomi, dan aktifitas rekreasi keluarga
e) Tanyakan keluhan kesehatan keluarga
3) Fase Terminasi
a) Akhiri interaksi sesuai kontrak waktu yang telah dibuat
b) Buat kontrak pertemuan selanjutnya tanggal

4. Kriteria Evaluasi

a. Evaluasi Struktur
1) LP disiapkan
2) Kontrak dengan keluarga
b. Evaluasi Proses
1) Pelaksanaan sesuai dengan waktu dan strategi pelaksanaan
2) Keluarga berperan aktif dalam kegiatan
c. Evaluasi Hasil
1) Didapatkan data umum, riwayat kesehatan dan tahap perkembangan keluarga, data
lingkungan, fungsi keluarga,dan struktur keluarga.
2) Masalah kesehatan teridentifikasi
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA

LAPORAN PENDAHULUAN

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA

Nama Mahasiswa :

Tanggal :

Pertemuan Ke- :2

1. Pendahuluan
a. Latar belakang

Manusia sebagai makhluk bio-psiko-sosial-spiritual mempunyai sifat yang utuh dan


unik (Effendy, 2009). Suatu individu memiliki karakteristik tertentu jadi karakteritik setiap
orang umumnya sangat berbeda satu sama lain. Seperti hanya dengan cara komunikasi
tentunya berbeda satu sama lain, oleh karena itu untuk menciptakan hubungan saling
percaya diperlukan beberapa pendekatan tertentu dan waktu yang tidak dapat ditentukan.

Asuhan keperawatan keluarga merupakan pelayanan yang komprehensif dan unik.


Identifikasi masalah kesehatan pada keluarag akan lebih complicated mengingat sasaran
tidak hanya pada satu individu. Sehingga untuk mendapatkan hasil yang optimal
diperlukan pengkajian yang lebih intensif. Oleh karena itu, pertemuan ke-2 masih
dilakukannya pengkajian.

c. Data Umum

Data yang akan digali yaitu riwayat dan tahap perkembangan keluarga, stress dan
koping keluarga, pengkajian head to toe per inidividu dan harapan keluarga tentang
kesehatannya
2. Rencana Keperawatan

a. Diagnosa Keperawatan Keluarga


Belum bisa ditegakkan
b. Tujuan Umum
Dalam 60 menit terkumpul data yang data menunjang timbulnya masalah keperawatan
pada keluarga
c. Tujuan Khusus
a. Terkumpulnya data lingkungan, struktur keluarga, aktivitas, fungsi keluarga, data
penunjang pemeriksaan fisik dan harapan keluarga.
b. Teridentifikasi masalah keperawatan

3. Pelaksanaan

a. Media
Tidak menggunakan media
b. Waktu Dan Tempat

c. Metode
Wawancara
d. Strategi Pelaksanaan
1. Fase Orientasi
a. Ucapkan salam
b. Jelaskan maksud dan tujuan kedatangan
c. Buat kontrak tempat dan waktu
d. Evaluasi pertemuan sebelumnya
2. Fase Kerja
a. Tanyakan perasaan dan keluhan saat ini
b. Tanyakan struktur keluarga
c. Tanyakan data lingkungan
d. Tanyakan fungsi keluarga
e. Tanyakan aktivitas keluarga
f. Lakukan pemeriksaan fisik
3. Fase Terminasi
a. Akhiri interaksi sesuai kontrak waktu yang telah dibuat
b. Buat kontrak pertemuan selanjutnya tanggal

4. Kriteria Evaluasi
a. Evaluasi Struktur
1. LP disiapkan
2. Kontrak dengan keluarga
b. Evaluasi Proses
1. Pelaksanaan sesuai dengan waktu dan strategi pelaksanaan
2. Keluarga berperan aktif dalam kegiatan
c. Evaluasi Hasil
1. Didapatkan data lingkungan , struktur keluarga, aktivitas, fungsi keluarga, data
penunjang pemeriksaan fisik dan harapan keluarga.
2. Masalah kesehatan teridentifikasi
LAPORAN PENDAHULUAN
ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA BINAAN
PERTEMUAN KE-3

Nama Mahasiswa :

Tanggal :

Pertemuan Ke- :3

1. Pendahuluan
a. Latar belakang
Proses asuhan keperawatan keluarga sama halnya dengan proses asuhan keperawatan
lainnya. Setelah di lakukan pengkajian dan analisa data di lakukanlah intervensi dan
direalisasikan melalui implementasi. Setelah teridentifikasi masalah keperawatan. Asuhan
keperawatan yang komprehensif dan berkala diharapkan mampu memberikan pengaruh
terhadap kesehatan keluarga.
b. Data Umum
Setelah melakukan kunjungan ke-2, didapatkan data yang menunjang perumusan
beberapa diagnose keperawatan yang menjadi prioritas pada keluarga Tn.P di RT 015 RW 04
Kecamatan Gandus. Dari hasil kunjungan tersebut untuk membuat suatu rencana asuhan
keperawatan pada keluarga Tn.P dan pada kunjungan ke 3 ini akan dilakukan penyuluhan
tentang penyakit ISPA yang menjadi masalah kesehatan pada salah satu anggota keluarga Tn.P
yaitu pada anaknya An.O.

2. Rencana Keperawatan

a. Diagnosa Keperawatan Keluarga


Gangguan bersihan jalan nafas berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga merawat
anggota keluarga Tn.P yang sakit khususnya An.O.
b. Tujuan Umum
Setelah dilakukan asuhan keperawatan sebanyak 3 kali kunjungan diharapkan tidak terjadi
gangguan bersihan jalan nafas pada keluarga Tn.P khususnya pada An.O.
c. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan kunjungan rumah 1x30 menit, keluarga mampu mengenal masalah dan
mengambil keputusan untuk merawat anggota keluarga yang menderita ISPA

3. Pelaksanaan

a. Media
Leaflet
b. Waktu Dan Tempat
Kamis, 1 Juni 2017 pukul 10.00 WIB di rumah Tn.P
c. Metode
Ceramah dan diskusi
d. Strategi Pelaksanaan
1. Fase Orientasi
a. Ucapkan salam
b. Jelaskan maksud dan tujuan kedatangan
c. Buat kontrak tempat dan waktu
d. Evaluasi pertemuan sebelumnya
2. Fase Kerja
a. Tanyakan perasaan dan keluhan saat ini
b. Bagikan leaflet pada semua anggota keluarga yang bisa baca
c. Berikan penjelasan mengenai pengertian penyakit ISPA
d. Berikan penjelasan mengenai penyebab penyakit ISPA
e. Berikan penjelasan mengenai tanda dan gejala penyakit ISPA
f. Berikan kesempatan keluarga untuk bertanya
g. Motivasi keluarga untuk menyebutkan kembali pengertian, penyebab, dan tanda gejala
ISPA
h. Berikan pujian kepada keluarga jika mampu menyebutkan dengan baik
3. Fase Terminasi
a. Akhiri interaksi sesuai kontrak waktu yang telah dibuat
b. Buat kontrak pertemuan selanjutnya tanggal 03 Juni 2017

e. Kriteria Evaluasi
1. Evaluasi Struktur
a. LP disiapkan
b. Kontrak dengan keluarga
2. Evaluasi Proses
a. Pelaksanaan sesuai dengan waktu dan strategi pelaksanaan
b. Keluarga berperan aktif dalam kegiatan
f. Evaluasi Hasil
1. Keluarga mengerti masalah kesehatan ISPA (pengertian, penyebab, dan tanda gejala)
2. Keluarga mengerti mengenai dampak dan bahaya lanjut ISPA
3. Keluarga mengatakan kesediaan merawat anggota keluarga dengan ISPA

Anda mungkin juga menyukai