Anda di halaman 1dari 2

SOAL PATOLOGI MULUT

1. Berikut ini yang termasuk tumor jinak odontogenik mesenkimal adalah:


A. Kistik ameloblastoma
B. Adenomatoid odontogenik tumor (AOT)
C. Odontogenik fibroma
D. Ameloblastik fibroma
E. Akanto ameloblastoma

Jawab : C

(Febrianti Nuraisyah 021611133148)

2. Pernyataan yang benar tentang histopatologis dari adenomatoid odontogenik tumor atau AOT
adalah:
A. Parenkim terdiri dari dua bentukan yaitu bentuk solid dan roseta
B. Tumor terdiri dari proliferasi sel-sel epitel odontogen berbentuk kolumnar atau kuboid
C. Parenkim terdiri dari dua komponen yaitu komponen epitel odontogen dan komponen
mesenkimal odontogen
D. Proliferasi jaringan ikat odontogen bentuknya lebih besar dari sel fibroblas dengan inti
bulat besar hiperkromatik
E. Tumor membentuk pulau-pulau epitel odontogen yang pada bagian tepi selnya tersusun
radier menghadap lumen

Jawab : A

(Yayas Qori A 021611133149)

3. Berikut ini merupakan tumor yang berasal dari jaringan epitel odontogen dan mesenkimal
odontogen adalah:
A. Odontogenik fibroma
B. Ameloblastik fibroma
C. Akanto ameloblastoma
D. Adenomatoid odontogenik tumor (AOT)
E. Kistik ameloblastoma

Jawab : B

(Monica Cynthia H 021611133150)

4. Apoptosis adalah suatu proses kematian sel yang terprogram, diatur secara genetik, dan
bersifat aktif. Berikut adalah peran apoptosis pada tubuh, kecuali...
A. Proses tumbuh kembang
B. Homeostasis
C. Pemeliharaan jaringan dan sel
D. Fagositosis sel
E. Reaksi imun

Jawab : D

(Anisa Zahra N 021611133151)

5. Kelainan yang merupakan tumor jinak rongga mulut yang berasal dari jaringan ikat epitel
odontogen tanpa melibatkan ektomesenkim adalah..
A. Ameloblastik fibroma
B. Ameloblastik fibro odontoma
C. Adenomatoid odontogenik tumor (AOT)
D. Squamous odontogenik tumor
E. Compound odontoma

Jawab : C

(Amalia Nurul Fitri 021611133152)

Anda mungkin juga menyukai