Anda di halaman 1dari 2

Cara Pengambilan Sampel Air

Jenis-jenis sampel air dapat dikelompokkan menjadi tiga, yaitu sebagai berikut:

1. Sampel sesaat (grab sample), yaitu sampel yang diambil secara langsung dari badan air
yang sedang dipantau. Sampel ini hanya menggambarkan karakteristik air pada saat
pengambilan sample. Pengambilan sampel dengan metode ini dilakukan satu kali setiap
titik dan langsung diperiksa.
2. Sampel komposit (composite sample), yaitu sampel campuran dari beberapa waktu
pengamatan. Pengambilan sampel campuran dari beberapa waktu pengamatan.
Pengambilan sampel komposit dapat dilakukan secara manual ataupun secara otomatis
dengan menggunakan peralatan yang dapat mengambil air pada waktu-waktu tertentu dan
sekaligus dapat mengukur debit air. Pengambilan sampel secara otomatis hanya
dilakukan jika ingin mengetahui gambaran tentang kareakteristik kualitas air secara terus-
menerus.
3. Sampel gabungan tempat (integrated sampel), yaitu smpel gabungan yang diambil secara
terpisah dari beberapa tempat, dengan volume yang sama.

Beberapa hal yang yang perlu dilakukan dalam pengambilan sampel kimiawi diantaranya
sebagai berikut :

1. Sebelum diisi air sampel, botol sampel diisi air sampel terlebih dahulu kemudian airnya
dibuang agar kotoran yang ada didalam botol sampel keluar.
2. Pengisian air sampel secara penuh, untuk mengantisipasi terjadinya aerasi.

Beberapa hal yang menyangkut teknik pengambilam sampel air dikemukakan dalam
Kumpulan Standar Nasional Indonesia Bidan Pekerjaan Umum Mengenai Kualitas Air (1990).
Pada dasarnya, pengambilam sampel air dapat dilakukan terhadap air permukaan maupun air
tanah.

1. Air permukaan, Air permukaan meliputi air sungai, danau, waduk, rawa, dan genangan
air lainnya. Pengambilan sampel di sungai yang dekat dengan muara atau laut yang
dipengaruhi oleh air pasang harus dilakukan agak jauh dari muara. Adapun pengambilan
sampel air sungai dapat dilakukan di lokasi-lokasi sebagai berikut.
2. Sumber alamiah, yaitu lokasi yang belum pernah atau masih sedikit mengalami
pencemaran.
3. Sumber air tercemar, yaitu lokasi yang telah mengalami perubahan atau di bagian hilir
dari sumber pencemar.
4. Sumber air yang dimanfaatkan, yaitu lokasi penyadapan/pamanfaatan sumber air.

HAL-HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN:

1. Sampel air yang diambil harus dalam keadaan steril. Hal ini dimaksudkan agar air yang
diambil mengandung bakteri yang murni berasal dari air tersebut, sehingga diperlukan
teknik- teknik pengambilan air sampel yang benar.
2. Selang waktu untuk pemeriksaaan bakteriologis minimal 1 jam dari pengambilan harus
sudah dilakukan pemeriksaan. Namun dapat dipertahankan lebih lama lagi asal disimpan
dalam lemari pendingin kurang lebih 30 jam.

HAL-HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN DALAM PENGAMBILAN SAMPEL


BAKTERIOLOGIS:
Dalam pengambilan air yang digunakan untuk pemeriksaan bakteriologis berbeda dengan
keperluan untuk pemeriksaan fisika dan kimia, terutama mengenai sterilisasi, yaitu :

1. Botol untuk tempat contoh air harus bersih dan steril. Sterilisasi dilakukan pada suhu
180o C selama 20 menit dalam oven atau sesuai dengan tabel suhu dan waktu sterilisasi
pada oven.
2. Botol harus mempunyai mulut lebar dan mempunyai tutup yang masuk kedalam leher
dengan diberi kertas pelindung yang dikaitkan pada sekeliling botol sebelum
disterilkan.Volume botol yang digunakan minimal 150 ml dan diisi dengan air paling
sedikit 100 ml, sehingga masih ada sisa ruangan diatas contoh air untuk mencampur
contoh air sebelum diperiksa.
3. Untuk pemeriksaan air yang telah diolah seperti air PDAM harus dipakai botol kain yang
diberi natrium thio sulfat untuk menetralisasi sisa chlor. Tutup botol dan kertas pelindung
diambil sebagai satu kesatuan dan dipegang antara jari-jari tangan.
4. Untuk pengambilan dipegang di bagian bawah botol, diisi dengan contoh air, dan
secepatnya ditutup kembali.
5. Pengambilan harus dilakukan secara hati-hati dan aseptis.
6. Setelah selesai pengambilan sampel, botol bungkus kertas kembali kemudian diberi label,
diantaranya memuat (kode sampel, jenis sampel, lokasi pengambilan sampel, tujuan
pemeriksaan, pengambil sampel, tanggal pengambilan , jam, pengirim sampel, parameter
pemeriksaan, titik sampel).

Anda mungkin juga menyukai