Anda di halaman 1dari 6

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

(KONTRAK)

ANTARA

DENGAN

PT. BANYU BIRU BERKAH SEJATI

PEKERJAAN
PERENCANAAN INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH
SURAT PERJANJIAN KERJA
Antara

Dengan
PT. BANYU BIRU BERKAH SEJATI

Pada hari ini ……… tanggal ……………………………………………………………………………..,


kami yang bertanda tangan dibawah ini :

……………………. : Pemberi Kerja Pekerjaan pembangunan instalasi


pengolahan air limbah yang berkedudukan
di ....................................., selanjutnya disebut PIHAK
PERTAMA.

Supriatna : Direktur PT. BANYU BIRU BERKAH SEJATI bertempat di


Jl. Ir. H. Junaedi no 14 Bandung, selanjutnya disebut
PIHAK KEDUA.

PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA sepakat untuk mengadakan kerjasama


dengan ketentuan sebagai berikut :

Pasal 1
TUGAS PEKERJAAN

1. PIHAK PERTAMA memberi tugas kepada PIHAK KEDUA berupa perencanaan


instalasi pengolahan air limbah, dan PIHAK KEDUA Menyatakan menerima
tugas tersebut dengan baik.

2. Dalam mengerjakan perencanaan instalasi pengolahan air limbah dimaksud pada


ayat diatas, maka pelaksanaannya akan dilakukan oleh PT. BANYU BIRU
BERKAH SEJATI
Pasal 2
PENJELASAN

1. PIHAK PERTAMA menerima penawaran dari PIHAK KEDUA untuk


memberikan jasa pelayanan serta menyerahkan hasil pelaksanaan perencanaan
instalasi pengolahan air limbah yang sesuai dengan semua syarat dan kondisi
kesepakatan.

2. Material yang harus diserahkan PIHAK KEDUA kepada PIHAK PERTAMA adalah :
a. Layout yang menunjukkan lokasi IPAL
b. Flow diagram IPAL
c. Desain perhitungan IPAL
d. Gambar desain IPAL secara lengkap
e. Daftar peralatan yang ada di IPAL
f. SOP pengoperasian IPAL
g. SOP tanggap darurat IPAL
h. Rencana anggaran OM (Operation and Maintenance)

3. Penyerahan Material seperti tersebut diatas dilaksanakan oleh PIHAK KEDUA


kepada PIHAK PERTAMA, yang dinyatakan dengan Berita Acara Penyerahan
Hasil Pekerjaan yang disetujui oleh PIHAK PERTAMA.

Pasal 3
DOKUMEN KERJASAMA

Dokumen Kerjasama ini terdiri atas Surat Perjanjian Kerjasama;

Pasal 4
PELAKSANAAN PEKERJAAN

1. Pelaksanaan Pekerjaan tersebut diatas dilakukan dalam jangka waktu selama


100 (seratus) hari kerja sejak ditandatanganinya Surat Perjanjian Kerjasama ini
dan data awal diterima secara lengkap.

2. Data awal yang dibutuhkan


a. Dokumen AMDAL
b. Surat ijin tetangga
c. Gambar instalasi plumbing
d. Legalitas pemberi kerja
i. Ijin lingkungan
ii. Akte pendirian dan perubahan perusahaan
iii. KTP direktur utama
iv. NPWP direktur utama
v. NPWP badan hukum
vi. SK Pengesahan Perusahaan
e. Surat kuasa
f. Surat keabsahan dokumen dan permohonan ijin
3. Apabila memerlukan perpanjangan waktu karena batas waktu pekerjaan kurang
memadai atau hal-hal yang mengakibatkan terjadinya perubahan, akan
dimusyawarahkan antara PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA.

Pasal 5
PEMBIAYAAN
1. Biaya pekerjaan perencanaan instalasi pengolahan air limbah ini dibebankan
kepada Pihak Pertama.

2. Besarnya Biaya tersebut adalah sebesar Rp. 44.000.000,- (Empat puluh empat
juta rupiah), sudah termasuk PPn 10 %.

Pasal 6
PEMBAYARAN

1. Pembayaran Tahap Kesatu sebanyak 30% (Tiga Puluh Persen) dari Rp.
44.000.000,- (Empat puluh empat juta rupiah), yaitu sebesar Rp. 13.200.000,-
(Tiga belas juta dua ratus ribu rupiah) dibayarkan pada saat penandatanganan
perjanjian kerjasama.

2. Pembayaran Tahap Kedua sebanyak 30% (Tiga Puluh Persen) dari Rp.
44.000.000,- (Empat puluh empat juta rupiah), yaitu sebesar Rp. 13.200.000,-
(Tiga belas juta dua ratus ribu rupiah) dibayar oleh Pemberi Kerja kepada
Penerima Kerja setelah dokumen desain IPAL telah diselesaikan, dan dilampirkan
Berita Acara penyerahan dokumen.

3. Pembayaran Tahap Kedua sebanyak 40% (Empat Puluh Persen) dari Rp.
44.000.000,- (Empat puluh empat juta rupiah), yaitu sebesar Rp. 5.995.000,-
(lima Juta sembilan Ratus sembilan puluh lima Ribu Rupiah), akan dibayar oleh
Pemberi Kerja kepada Penerima Kerja setelah ijin IPAL dikeluarkan oleh PTSP.

4. Semua Pembayaran oleh PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA berkenaan


dengan pekerjaan tersebut diatas dilakukan secara langsung kepada PIHAK
KEDUA.

5. Pembayaran dapat ditransfer ke

Bank BCA
Cabang Kiara Condong Bandung
Atas nama PT. BANYU BIRU BERKAH SEJATI
No : 2809882882
Pasal 7
PENGAWASAN PEKERJAAN

PIHAK PERTAMA berhak mengadakan pengawasan dan memberikan masukan-


masukan dalam proses pelaksanaan kegiatan tugas pekerjaan yang diberikan
kepada PIHAK KEDUA.

Pasal 9
PENYELESAIAN PERSELISIHAN

1. Jika dalam pelaksanaan pekerjaan ini timbul perselisihan akan diselesaikan


secara musyawarah untuk mufakat.

2. Bilamana diperlukan, perselisiha yang timbul tersebut akan diselesaikan melalui


jalur hukum untuk hal mana PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA bersepakat
akan memilih tempat kedudukan yang sah di kantor panitera pengadilan Negeri
Bandung.

Pasal 10
PERUBAHAN KONTRAK

Perubahan kontrak harus dilakukan secara tertulis dan ditandatangani oleh PIHAK
PERTAMA dan PIHAK KEDUA yang akan di atur dalam Addendum/Amandemen
Surat Perjanjian Kerja.

Pasal 12
PENUTUP

1. Surat perjanjian kerjasama ini dianggap sah setelah ditandatangani oleh kedua
belah pihak.

2. Segala ketentuan dan syarat-syarat dalam perjanjian kerjasama ini berlaku serta
mengikat bagi pihak-pihak menandatangani serta berlaku sesaat setelah
ditandatangani perjanjian kerjasama ini oleh kedua belah pihak.

3. Hal-hal yang belum diatur dalam perjanjian kerjasama ini akan diselesaikan
dengan cara berunding antara kedua belah pihak yang dituangkan dalam bentuk
tertulis (addendum) dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari dan
mempunyai kekuatan hukum yang sama dengan perjanjian kerjasama ini.

Demikian Perjanjian Kerjasama ini dibuat dan diselesaikan di Bandung pada hari dan
tanggal tersebut pada bagian awal perjanjian kerjasama ini, yang dibuat dalam
rangkap 2 (dua) yang masing-masing mempunyai kekuatan hukum yang sama dan
pasti, lembar 1 (satu) untuk PIHAK PERTAMA dan lembar 2 (dua) untuk PIHAK
KEDUA untuk dipergunakan masing-masing pihak sebagaimana mestinya,
sedangkan untuk pihak-pihak yang berkepentingan denga tugas ini sebagai
tindasannya.

PIHAK KEDUA PIHAK PERTAMA,


PT. BANYU BIRU BERKAH SEJATI PEMBERI KERJA

Supriatna
Direktur

Anda mungkin juga menyukai