Anda di halaman 1dari 4

SOAL-SOAL MELAKUKAN EVALUASI PADA ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA

1. Salah satu fungsi dari evaluasi keperawatan yaitu…


a. Menentukan perkembangan kesehatan klien.
b. Menentukan faktor risiko kesehatan klien
c. Menentukan hasil akhir dari keperawatan
d. Merupakan tanggung jawab dari perawat
e. Merupakan data dari pasien
2. Dua jenis kriteria dalam evaluasi keperawatan menurut Basford Lynn dan Oliver Slevin
(2006) adalah…
a. Kriteria data dan kriteria proses
b. kriteria proses dan kriteria keberhasilan
c. kriteria tanggung jawab dan kriteria keperawatan
d. kriteria keberhasilan dan kriteria data
e. kriteria proses dan kriteria tanggung jawab
3. Teknik evaluasi keperawatan dimana perawat menanyakan atau membuat tanya-jawab
yang berkaitan dengan masalah yang dihadapi oleh klien disebut dengan…
a. Studi dokumentasi
b. Pengamatan
c. Observasi
d. Wawancara
e. Eksperimen
4. Empat langkah dalam teknik wawancara dalam evaluasi keperawatan yaitu…
a. Persiapan, pembukaan, tahap kerja, terminasi
b. Persiapan, isi, tahap kerja, terminasi
c. Pembukaan, persiapan, isi, terminasi
d. Pembukaan, persiapan, tahap kerja, terminasi
e. Perkenalan, tahap kerja, isi, terminasi
5. Apabila pasien mampu menunjukkan perilaku pada waktu atau tanggal yang ditentukan,
sesuai dengan pernyataan tujuan disebut pencapaian tujuan yang …
a. Tidak tercapai
b. Tercapai sebagian
c. Tercapai
d. Terlaksana
e. Tidak terlaksana
6. Perawat M. mengajarkan tentang teknik senam otak bagi lansia di Banjar Keden, Ketewel,
diakhir sesi penyuluhan, Perawat M meminta lansia untuk melakukan senam otak seperti
yang sudah diajarkan dalam penyuluhan tersebut. Jenis evaluasi yang dilakukan dari
Perawat M yaitu…
a. Formatif
b. Sumatif
c. Partisipatif
d. Normatif
e. Administratif
7. Apabila pasien telah mampu menunjukkan perilaku, tetapi tidak seluruhnya sesuai dengan
pernyataan tujuan yang ditentukan disebut pencapaian tujuan yang…
a. Tidak tercapai
b. Tercapai sebagian
c. Tercapai
d. Terlaksana
e. Tidak terlaksana
8. Menurut Craven dan Hirnle (2000), evaluasi keperawatan didefinisikan sebagai
keputusan dari efektivitas asuhan keperawatan antara dasar tujuan keperawatan klien
yang telah ditetapkan dengan respons perilaku klien yang tampil, merupakan pengertian
menurut:
a. Craven dan Hirnle (2000)
b. Potter and Perry
c. Florance Nightingale
d. Abraham Masllaw
e. Virginia Handerson
9. Adapun fungsi dari evaluasi keperawatan yaitu, kecuali :
a. Menentukan perkembangan kesehatan klien.
b. Kurang mampu menilai efektifitas, efesiensi dan produktifitas.
c. Menilai pelaksanaan asuhan keperawatan.
d. Sebagai umpan balik untuk memperbaiki mutu.
e. Menunjang tanggung gugat dan tanggung jawab
10. Potter and Perry (2005), mengemukakan tujuan evaluasi adalah untuk, kecuali :
a. Menilai atau membandingkan apakah tujuan yang ingin dicapai dalam rencana
keperawatan tercapai atau tidak, setelah dilakukan tindakan keperawatan
b. Melakukan pengkajian ulang apabila ternyata rencana keperawatan yang telah
ditetapkan belum atau sudah tercapai sehingga hasil evaluasi dapat dipergunakan untuk
perbaikan perencanaan selanjutnya.
c. Menilai keterlibatan secara aktif sasaran, tenaga pelaksana,serta tim kesehatan lainnya.
d. Menemukan factor penghambat maupun penunjang dalam pelaksanaan pemberian
pelayanan keperawatan.
e. Sebagai umpan balik untuk memperbaiki mutu
11. Ada dua kriteria dalam kita melakukan evaluasi, menurut Basford Lynn dan Oliver Slevin
(2006), yaitu:
a. Kriteria proses dan kriteria keberhasilan
b. Kriteria proses dan ketidak berhasilan
c. Kriteria proses dan kriteria evaluasi
d. Kriteria hasil dan keberhasilan
e. Kriteria intervensi dan kriteria evaluasi

12. Adapun teknik dalam melakukan evaluasi keperwatan yaitu:


a. Studi kasus, penelitian, studi dokumentasi
b. Wawancara, pengamatan (obeservasi), studi dokumentasi
c. Wawancara, studi kasus, studi dokumentasi
d. Pengamatan, penelitian, wawancara
e. Wawancara, konseling, evaluasi
13. Tujuan wawancara adalah :
a. Untuk memperoleh data tentang masalah kesehatan dan masalah keperawatan
klien, serta untuk menjalin hubungan antara perawat dengan klien
b. untuk memperoleh hasil dari masalah pasien
c. Menilai keterlibatan secara aktif sasaran, tenaga pelaksana,serta tim kesehatan lainnya.
d. Sebagai umpan balik untuk memperbaiki mutu.
e. Melakukan pengkajian ulang apabila ternyata rencana keperawatan yang telah
ditetapkan belum atau sudah tercapai sehingga hasil evaluasi dapat dipergunakan untuk
perbaikan perencanaan selanjutnya.
14. Yang merupakan urutan dalam tahapan wawancara yaitu :
a. Pesiapan, isi, terminasi
b. Persiapan, pembukaan, isi, terminasi
c. Kontrak waktu, isi, terminasi
d. Pembukaan, kontrak waktu, terminasi
e. Persiapan, kontrak waktu, isi, terminasi
15. Menurut Lismidar (1990), ada tiga alternative pencapaian tujuan yang dapat dipergunakan
untuk memutuskan atau menilai, sejauh mana tujuan yang telah ditetapkan itu tercapai,
yaitu:
a. Tujuan tercapai, tujuan tercapai sebagian, dan tujuan tidak tercapai
b. Tujuan tercapai setengah, tujuan tercapai
c. Tujuan tercapai dan tidak tercapai
d. Tujuan tercapai dan tujuan tercapai sebagian
e. Tujuan tidak tercapai dan tujuan tercapai sebagian

Anda mungkin juga menyukai