Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KASUS KELOMPOK PRAKTEK KLINIK 1

(PEMULA)
STROKE HEMIPARESE DEXTRA
RSJD Dr. RM. SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH

Disusun Oleh:
1. Bahtiar Dwi Santoso (P27228017 235)
2. Hanifah Ningtyas Widodo (P27228017 246)
3. Hanum Ertyasari (P27228017 247)

Disusun untuk memenuhi sebagian persyaratan menyelesaikan semester II

PROGRAM STUDI D-IV OKUPASI TERAPI


JURUSAN OKUPASI TERAPI
POLITEKNIK KEMETRIAN KESEHATAN SURAKARTA
TAHUN AJARAN 2017/2018

KATA PENGANTAR

1
Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT. karena berkat
rahmat dan karunianya, kami dapat menyelesaikan penyusunan tugas “Laporan
Kegiatan Praktik Klinik 1 (Pemula) di RSJD. Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa
Tengah” yang dilaksanakan pada tanggal 16 Juli - 28 Juli 2018.
Dalam menulis laporan ini, kami mendapatkan bantuan, arahan, dan
bimbingan yang bersifat dukungan moril maupun material. Maka, pada
kesempatan ini kami ingin menyampaikan terimakasih kepada :
1. Kepala RSJD RSJD Dr. RM Soedjarwadi Prov. Jawa Tengah.
2. Ibu Ummi Zakiyah Ulfah, SST.OT selaku pembimbing praktisi klinik 1
(pemula) di Klinik Okupasi Terapi di RSJD Dr. RM Soedjarwadi Prov.
Jawa Tengah.
3. Seluruh staf dan karyawan di Klinik Okupasi Terapi di RSJD Dr. RM
Soedjarwadi Prov. Jawa Tengah.
4. Seluruh dosen beserta staf pegawai di Jurusan Okupasi Terapi Politeknik
Kesehatan Surakarta.
5. Bapak, ibu dan keluarga besar kami serta para sahabat kami yang telah
memberikan dukungan, doa dan dorongan baik moril maupun material.
6. Semua pihak yang telah memberikan bantuannya sehingga laporan ini
dapat terselesaikan.
Selaku penulis, kami menyadari bahwa dalam pembuatan Laporan
Kegiatan Praktisi Klinik 1 (Pemula) ini masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu
kami mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi
kesempurnaan laporan berikutnya. Semoga laporan ini bisa bermanfaat
sebagaimana semestinya.

Klaten, 24 Juli 2018

Penyusun

LEMBAR PENGESAHAN

2
Telah disahkan oleh pembimbing praktek sebagai “ LAPORAN
PRAKTEK KLINIK 1 (PEMULA) MAHASISWA JURUSAN D-IV OKUPASI
TERAPI POLTEKKES KEMENTRIAN KESEHATAN SURAKARTA DI RSJD.
Dr. RM. SOEDJARWADI PROVINSI JAWA TENGAH, PERIODE 16 JULI - 28
JULI 2018” pada :

Hari :
Tanggal :

Menyetujui,
Ka. Prodi D-IV Okupasi Terapi Pembimbing Lahan
Poltekkes Surakarta

Wawan Ridwn M. SKM, SST.OT, M.Kes Ummi Zakiyah Ulfah, SST.OT


NIP. 197403082000031001 NIP. 19810201 200701 2 011

ISI LAPORAN

3
A. Identitas pasien :
Nama : Tn. Js

Jenis kelamin : Laki – laki

Usia : 52 tahun

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat : Pedan, Klaten, Jawa Tengah

Sisi Dominan : Sinistra

B. Data Subjektif
1. Data Hasil Obsevasi
Berdasarkan hasil observasi, pada tanggal 20 Juli 2018 Tn. Js
sangat kooperatif saat melakukan latihan aktivitas yang diberikan oleh
terapis. Pasien berpenampilan bersih dan rapi. Artikulasi pada saat
berbicara kurang jelas. Pasien juga mampu memahami perintah yang
diberikan oleh terapis. Kontak mata pasien pada saat berbicara dengan
terapis cukup baik, hanya saja fine motor pada jari-jari tangan kanan
belum mampu bergerak secara optimal dalam mengambil benda-benda
kecil seperti biji-bijian; kancing baju; paku pines; dan memegang
sendok, karena terdapat keterbatasan LGS pada jari-jari tangan kanan.

Berdasarkan rekam medik, pasien mengalami serangan stroke


pertama kali pada tanggal 23 April 2018. Pada saat bangun tidur jam
05.00 WIB, pasien merasa lemas pada bagian kaki dan tangan tidak
dapat digerakan, sulit untuk bericara, serta merasa pusing. Namun
pasien masih dalam keadaan sadar. Kemudian pasien dibawa ke RSJD
Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah pada tanggal 24 April
2018. Tekanan darah pada saat itu 220/150 mmHg merupakan
kategori Hipertensi derajat 2. Pasien memiliki riwayat hipertensi,
perokok aktif, dan mengkonsumsi minuman beralkohol

4
Berdasarkan hasil anamnesis, pasien dalam melakukan aktivitas
sehari-hari mampu melakukannya dengan mandiri, seperti berpakaian;
mandi; toiletting; dan merawat diri. Pasien juga memperoleh terapi
dari Fisioterapi dan Terapi Wicara. Pasien sangat mengerti dengan
kondisi yang dialaminya saat ini.

2. Data Screening
Berdasarkan data dari rekam medik diperoleh informasi bahwa Tn.
Js terdiagnosis post stroke hemiparese dextra. Dengan tanda dan gejala
yang ditemukan yaitu
a. Pasien mengalami keterbatasan LGS pada tangan kanan.
b. Berjalan dengan gerakan kompensasi pada sisi kanan.
c. Artikulasi pada saat berbicara kurang jelas
d. Menunjukan sikap yang kooperatif.
e. Atensi baik.
f. Spastik pada bagian jari-jari tangan kanan.
g. Kepatuhan baik.
h. Keterbatasan LGS pada jari-jari tangan kanan.

3. Diagnosis Pasien
a. Diagnosis medis : Post stroke hemipharese dextra
b. Diagnosis kausatif : Stroke non hemorage
c. Diagnosis topis : Hemipharese sinistra

4. Tindakan OT yang dilakukan :


a. Mengukur tekanan darah dengan hasil 130/80 mmHg
merupakan kategori Prehipertensi.
b. Adjunctive
- Stretching
- Joint compression
Dengan tujuan untuk mempersiapkan atau pemanasan agar
pasien rileks pada saat menerima terapi serta meningkatkan
tonus otot dan ROM Lingkup Gerak Sendi pada ekstremitas
atas sisi kanan khususnya pada bagian jari-jari tangan.

c. Enabling
- Latihan aktivitas melempar dan menangkap bola
- Latihan bermain dart

Dengan tujuan untuk meningkatkan kekuatan otot dan


lingkup gerak sendi.

5
- Latihan menancapkan paku pines pada sterofom yang telah
dibuat pola
Dengan tujuan untuk meningkatkan fine motor pada jari-jari
tangan

Anda mungkin juga menyukai