Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PENDAHULUAN MUSYAWARAH MASYARAKAT KELURAHAN (MMK)

KELURAHAN KOTABUMI TENGAH KECAMATAN KOTABUMI KABUPATEN


LAMPUNG UTARA

I. LATARBELAKANG
Windshield Survey merupakan pengamatan terhadap suatu wilayah untuk
mendapatkan gambaran umum situasi dan keadaan suatu wilayah, yang didapat melalui
wawancara dengan penduduk setempat, tokoh masyarakat dan observasi lingkungan.
Gambaran umum tersebut dapat digunakan sebagai langkah awal dalam penentuan
masalah yang ada di dalam suatu wilayah tersebut. Baik masalah kesehatan maupun
masalah maladaptive lainnya yang ada dalam suatu wilayah.
Dalam rangka pelaksanaan pendidikan profesi ners Stikes Muhammadiyah
Pringsewu kelompok 15 yang berjumlah 17 orang yang diadakan di Lingkungan I
kelurahan Kotabumi Tengah. Kelompok 15 telah melakukan windshield survey pada
tanggal 15 dan 16 Nopember 2018 dimana windshield survey ini bertujuan untuk
menginformasikan kepada masyarakat setempat tentang keadaan kesehatan secara umum
di Lingkungan I kelurahan Kotabumi Tengah.
Hasil Windshield Survey didapatkan data untuk RT 01, perumahannya padat dan
kumuh, MCK digunakan oleh beberapa KK, dan masyarakatnya masih kelas ekonomi
menengah kebawah, terbukti dengan banyaknya masyarakat yang bekerja sebagai
pemulung. RT 02, merupakan daerah yang rata-rata masyarakatnya kelas ekonomi
menengah keatas terbukti dengan banyaknya bangunan rumah besar belantai 2 dan
dipagar, namun ada juga sebagian kecil masyarakatnya yang kelas ekonomi menengah
kebawah, terutama pada daerah kontrakan, kebanyak masayrakatnya rutin memeriksakan
kesehatannya ke puskesmas atau dokter. RT 03 rata-rata adalah masyareakat menengah
keatas dengan MCK dan sumber air minumnya adalah sumur bor. RT 04 merupakan RT
yang padat dan kurangnya MCk di daerah tersebut, serta sumber air yang tercemar limbah
rumah tangga. RT 05 tidak beda jauh dengan RT 04, ditambah lagi terdapat beberapa
masyarakat dengan ODGJ (orang dengan gangguan jiwa).
Oleh karena itu kehadiran mahasiswa pendidikan profesi ners Stikes
Muhammadiyah Pringsewu kelompok 15 ingin membantu masyarakat di dalam
menentukan masalah kesehatan dan menerapkan ilmu yang telah didapatkan dipendidikan
untuk mengatasi masalah yang ditemukan di Lingkungan I kelurahan Kotabumi Tengah
dan tentunya peran aktif masyarakat sangat diharapkan, karena kehadiran mahasiswa
bersifat sementara dalam rangka memberikan pendidikan kesehatan kepada masyarakat
dan untuk seterusnya tentu di perlukan kesadaran dari masyarakat sendiri dalam menjaga
keseimbangan kesehatan lingkungan, diri pribadi dan bibit penyakit, oleh karena itu perlu
kiranya hasil winshield survey di sampaikan kepada masyarakat dan selanjutnya di
diskusikan bersama masyarakat untuk dilakukan tindak lanjut

II. RENCANA KEPERAWATAN


1. Tujuan umum
Setelah mengikuti Musyawarah Mayarakat di Lingkungan I kelurahan Kotabumi
Tengah diharapkan mahasiswa bersosialisasi dengan masyarakat dan mampu
mengidentifikasi ancaman kesehatan secara umum
2. Tujuan khusus
a) Berkenalan dengan masyarakat di Lingkungan I kelurahan Kotabumi Tengah.
b) Menyampaikan hasil Windshield Survey kepada masyarakat setempat yang telah
di laksanakan di Lingkungan I kelurahan Kotabumi Tengah
c) Memusyawarahkan kebenaran hasil Windshield Survey di Lingkungan I
kelurahan Kotabumi Tengah kepada masyarakat yang menghadiri MMK I
d) Mensosialisasikan tentang kelompok kerja kesehatan (POKJAKES) sekaligus
membentuk pengurus inti POKJAKES.

III. RANCANGAN KEGIATAN


1. Topik
Juduk kegiatan ini adalah MMK (Musyawarah Masyarakat Kelurahan) yang pertama
2. Metode
Diskusi
3. Media
LCD
4. Waktu dan tempat
Waktu : Jumat, 28 September 2018
Jam : 16:00 WIB
Kegiatan : MMK I
Tempat : Aula kelurahan

5. Strategi dan media

6. Pengorganisasian kelompok
Ketua Pelaksana
Sekretaris

7. Susunan acara
No Waktu Kegiatan Petugas

8. Pengoganisasian tempat

Keterangan:
IV. URAIAN TUGAS
1. Penanggung jwab kegiatan
2. Penyaji
3. Noulen/fasilitator
4. Fasilitator
5. Konsumsi
V. KRITERIA EVALUASI

Anda mungkin juga menyukai