Anda di halaman 1dari 3

Cara Menghitung Perbandingan RPM (

Round Per Minutes ) Pada Poros Input


Dengan Poros Output Transmisi
Written By juli andi Wednesday, September 5, 2018 Add Comment

Konstruksi penyaluran putaran pada transmisi

Transmisi adalah komponen yang berfundgsi untuk mengkounter putaran


dari mesin yang selanjutnya akan diteruskan ke setiap roda. Dengan
sistem mekanik perubahan gigi, maka transmisi dapat mempercepat dan
memperlambat putaran dari mesin sebelum disalurkan ke roda-roda.
Tujuannya adalah tergantung dari konsisi kendaraan, apakah
membutuhkan kecepatan yang tinggi atau tenaga yang besar.

Pengemudi hanya perlu memindahkan tongkat transmisi sesuai yang


diinginkan berdasarkan kondisi kendaraan pada saat itu. Putaran poros
input tidak serta merta mutlak langsung disalurkan ke poros output
transmisi. Namun, putaran akan disalurkan ke roda-roda gigi percepatan
untuk mendapatkan putaran terbaik pada poros output.
Related

 Perbedaan Spooring Dan Balancing Roda Pada Mobil


 Penyetelan Dan Pemasangan Pada Diffrential ( Gardan )
 Pemeriksaan Komponen - Komponen Diffrential ( Gardan )
Seperti bagaimana cara menghitung perbandingan roda gigi pada
transmisi, yang mana putaran dari poros input akan dikonversi sesuai
dengan percepatan gigi pada transmisi tersebut ( gigi 1, 2, 3, 4 atau
mundur ). Namun perbandingan gigi pada percepatan 4 yaitu 1 : 1 ( satu
bernding satu ). Itu artinya, putaran pada poros input akan sama dengan
putaran poros output.

Pada artikel ini kita akan mencoba menghitung perbandingan round per
minutes ( RPM ) pada poros input dengan poros output transmisi. Sampel
yang kita gunakan pada perhitungan ini yaitu transmisi pada mobil Suzuki
Katana.

Rumus yang digunakan untuk menghitung :

1. Menentukan RPM Pada Gigi Counter Gear

Jumlah roda gigi A x RPM


----------------------------------
Jumlah roda gigi B

2. Menghitung RPM Poros Output

Jumlah roda gigi C X RPM Counter Gear


-------------------------------------------------
Jumlah Roda Gigi D

Contoh : Diketahui RPM Pada poros input sebesar 1000 RPM,

1. Data dari gigi percepatan 1 yaitu :

A = 24
B = 35
C = 15
D = 36

Dari data diatas dapat kita hitung RPM pada counter gear,
( 24 x 1000 ) / 35 = 24000 / 35 = 685 RPM

RPM pada poros outputnya,


(15 x 685 ) / 36 = 10275 / 36 = 285 RPM

Jadi kesimpulan yang terjadi pada gigi percepatan gigi 1 apabila poros
inputnya 1000 RPM, maka putaran pada poros outputnya adalah 285
RPM.

2. Data dari gigi percepatan 2 yaitu :

A = 24
B = 35
C = 25
D = 32

Dari data diatas dapat kita hitung RPM pada counter gear,
( 24 x 1000 ) / 35 = 24000 / 35 = 685 RPM

RPM pada poros outputnya,


(25 x 685 ) / 32 = 15000 / 32 = 488 RPM

Jadi kesimpulan yang terjadi pada gigi percepatan gigi 2 apabila poros
inputnya 1000 RPM, maka putaran pada poros outputnya adalah 488
RPM.

Anda mungkin juga menyukai