Anda di halaman 1dari 5

Manfaat Buah Pisang Ambon

Pendahuluan

Buah pisang merupakan salah satu jenis buah yang kaya akan kandungan vitamun dan mineral
yang mudah didapatkan sekaligus murah harganya sehingga buah ini sangat bermanfaat untuk
dijadikan makanan suplemen pelengkap makanan pokok keluarga.

Oleh karena kekayaan manfaat yang terkandung dalam buah pisang, tulisan ini bermaksud untuk
melaporkan hasil penelitian yang meneliti kandungan serta manfaat pada tiap 100 gram buah
pisang.

Buah yang dijadikan objek dalam penelitian ini adalah buah pisang ambon.

Isi

Keberadaan Buah Pisang Di Indonesia

Di indonesia, pohon pisang bisa dikatakan bisa hidup di daerah manapun baik di dataran rendah
ataupun tinggi.

Di mana-mana, baik di pedesaan atau di pinggir jalan, pasti tanaman ini akan menjadi salah satu
pemandangan yang tak pernah absen.

Hal ini menandakan bahwa buah pisang belum menjadi buah yang langka karena pohon pisang
ini berbuah tak mengenal musim; sekiranya pohon pisang telah cukup umurnya, pohon tersebut
akan berbuah.

Yang paling menarik dari keberadaan pohon dan buah pisang ini, berbeda dengan pohon lainnya,
pohon pisang meski ditelantarkan begitu saja akan tetap hidup dan beranak pinak asalkan pohon
ini tidak mengalami kekeringan yang parah.

Tentu jika ditanam dengan cara yang lebih baik, maka kualitas hidup pohon pisang serta kualitas
buahnya juga akan semakin baik.

Saat ini, untuk merespon permintaan pasar atas kebutuhan buah pisang, banyak petani yang
mulai membudidayakan pohon pisang secara serius dan profesional.
Meski jumlah produksi pisang di Indonesia tidak sebanyak negara lain seperti Mexico dan
negara-negara di Amerika Latin, namun untuk saat ini produksi pisang lokal mampu mencukupi
kebutuhan buah pisang dalam negri.

Kandungan Buah Pisang Ambon

Berikut ini merupakan daftar nutrisi vitamin dan mineral yang terdapat dalam 100 gram pisang
ambon.

Angka yang tertera dalam tabel ini merupakan patokan saja yang artinya setiap buah pisang yang
dijadikan objek penelitian akan memiliki kadar kandungan yang sama namun dengan jumlah
presentase yang berbeda-beda.

Jenis Nutrisi/Gizi Kandungan

Air 76%

Karbohidrat 23 gr

Serat 2,5 gr

Protein 1,2 gr

Lemak 0,5 gr

Kalori 90 kal

Vitamin A 3 µg

Vitamin C 8,8 mg

Vitamin D 0 µg

Vitamin E 0,2 mg

Vitamin K 0,5 µg
Vitamin B1 (Thiamine) 0,05 mg

Vitamin B2 (Riboflavin) 0,08 mg

Vitamin B3 (Niacin) 0,68 mg

Vitamin B5 0, 34 mg

Vitamin B6 (Pyridoxine) 0,35 mg

Vitamin B9 (Folat) 20 µg

Vitamin B 12 0 µg

Kalsium 5 mg

Zat besi 0,25 mg

Cholin 10 mg

Potassium/Kalium 360 mg

Fosfor 23 mg

Magnesium 28 mg

Sodium 1 mg

Seng 0,17 mg

Tembaga 0,10 mg

Manganese 0,30 mg

Selenium 1 µg
Manfaat Buah Pisang Ambon

Dari jumlah kandungan nutrisi yang terkandung dalam buah pisang, tentu ada banyak sekali
manfaat yang bisa diambil sehingga buah pisang tak hanya enak dan mengenyangkan untuk
dikonsumsi namun juga baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

Berikut ini merupakan beberapa manfaat pisang untuk kesehatan tubuh;

1. Menjaga Kesehatan Kulit

Kita bisa melihat dari tabel di atas bahwa dalam 100 gram buah pisang terkandung sekitar 0, 34
gr vitamin B5 yang jika dikonsumsi setiap hari mampu menjaga kesehatan kulit dan mengatasi
beberapa masalah kulit seperti kulit kering, jerawat, kulit pecah-pecah, ketombe, dan kulit
sensitif.

Selain dengan cara mengonsumsinya, namun daging buah pisang juga bisa digunakan sebagai
masker kulit.

Berkenaan dengan kesehatan kulit, sebenarnya kulit pisang justru lebih ampuh untuk menjaga
kesehatan kulit, yakni dengan cara menggosokkan bagian permukaan dalam kulit pisang ke area
kulit yang kering dan berjerawat setiap hari.

Bahkan, kulit pisang ini merupakan penjaga kulit yang alami yang bisa membuat kulit selalu
sehat dan tapak berseri.

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Buah pisang terkenal sebagai buah yang kaya akan kandungan kalium dan antioksidan yang
sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan tubuh terutama pada jantung.

Tak hanya itu, kalium juga berperan untuk menjaga tekanan darah agar tetap stabil sehingga
jantung tidak bekerja ekstra.

Asupan kalium sebanyak 2 gr per hari mampu menurunkan 30 % resiko terserang penyakit
jantung. Sementara dalam 100 gram buah pisang terdapat sekitar 360 gr kalium.

Dari pada mengkonsumsi obat yang akan membut ginjal bekerja ekstra, sebaiknya
mengkonsumsi 2-3 buah pisang setiap hari untuk menjaga agar jantung tetap sehat.
3. Menjaga Kesehatan Mata

Buah pisang ternyata memiliki kandungan vitamin A yang cukup tinggi sehingga bisa
dipergunakan sebagai salah satu sumber nutrisi untuk menjaga kesehatan mata sejak dini dengan
cara mengkonsumsi buah pisang setiap hari.

4. Membantu Pencernaan

Serat tinggi dalam buah pisang sangat baik untuk membantu sistem pencernaan tubuh.

Dalam hal ini, mengkonsumsi pisang akan membuat feses tidak terlalu lembek dan tidak terlalu
keras sehingga buah pisang bisa dipergunakan sebagai makanan pendamping bagi penderita
diare sekaligus penderita sembelit.

5. Menurunkan Resiko Kanker

Kanker memang menjadi ancaman bagi setiap orang.

Namun keganasan penyakit kanker ini sebenarnya sangat mudah untuk ditangkal sejak dini
dengan cara banyak memakan sayuran dan buah-buahan yang salah satunya adalah buah pisang.

Penyakit kanker bisa disebabkan karena adanya tumpukan oksidan atau radikal bebas dalam
tubuh.

Buah pisang yang kaya akan kandungan vitamin c merupakan penangkal alami yang mampu
melawan pembentukan radikal bebas dalam tubuh sehingga dengan mengkonsumsi buah pisang
setiap hari merupakan cara mudah untuk menjaga tubuh dari penyakit kanker.

6. Menurunkan Resiko Ginjal

Kalium merupakan zat yang penting untuk mengatur keseimbangan cairan tubuh.

Salah satu cara untuk menjaga agar ginjal kita sehat adalah dengan mengkonsumsi makanan
dengan kadar kalium yang tinggi seperti misalnya buah pisang.

Untuk menjaga agar ginjal kita bebas dari masalah adalah dengan cara mengkonsumsi buah
pisang setiap hari.

Anda mungkin juga menyukai