Anda di halaman 1dari 6

1.

Nutrient Broth
Jenis media : Nutrien broth (NB) merupakan medium berwarna coklat yang
memiliki konsistensi yang cair.
Fungsi : Medium umum untuk menumbuhkan bakteri,Kultivasi bakteri.
Komposisi:
 3 g Ekstrak daging (beef).
 5 g Pepton.
 Aquadest 1 liter.
Pembuatan Nutrient Broth :
- Larutkan 5 g pepton dalam 850 ml air distilasi/akuades.
- Larutkan 3 g ekstrak daging dalam larutan yang dibuat pada langkah pertama.
- Atur pH sampai 7,0.
- Beri air distilasi sebanyak 1.000 ml.
- Sterilisasi dengan autoklaf.
Penggunaan :
Medium cair untuk pertumbuhan mikroorganisme yang umum digunakan dalam
berbagai kultur mikroorganisme.

2. Trypticase Soy Broth (TSB)


Jenis media :
Media TSB mengandung kasein dan pepton kedelai yang menyediakan asam amino
dan substansi nitrogen lainnya yang membuatnya menjadi media bernutrisi.
Fungsi :
- Medium dasar untuk menumbuhkan berbagai mikoorganisme.
- Untuk isolasi bakteri.
Komposisi :
- TSB ( Triptic Soy Broth) 30 g.
- Aquadest 500 ml.
*Dekstrosa adalah sumber energi dan natrium klorida mempertahankan
kesetimbangan osmotik.
*Dikalium fosfat ditambahkan sebagai buffer untuk mempertahankan pH.
Cara pembuatan Trypticase Soy Broth :
- TSB ( Triptic Soy Broth) ditimbang sebanyak 30 g.
- Aquades diukur sebanyak 500 ml.
- TSB dicampur dengan 500 ml aquades.
- Campuran dipanaskan sampai mendidih selama ± 40 menit. Kemudian media
ditunggu sampai hangat-hangat kuku.
- Dimasukkan ke dalam tabung erlenmeyer 100 ml masing-masing 18 ml.
- Menutup erlenmeyer dengan kapas dan alumunium foil.

3. EKG (Ekstrak Kentang Gula).


Perbanyakan massal media cair dengan media EKG (Ekstrak Kentang
Gula).Biasanya digunakan untuk perbanyakan agens hayati jenis bakteri, baik
bakteriantagonis maupun bakteri patogen serangga.
Untuk pembuatan media cair 1 liter,bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :
 Bahan Media EKG :
- Kentang : 300 gram
- Gula pasir :15 gram
- Air : 1 liter
 Bahan / Alat :
- Isolat bakteri
- Peka (KmnO4)
- Lilin / lem (aibon, powerglu)
- Slang kecil
- Botol aqua
- Jerigen
- Aerator
- Sambungan (keni)
- Pisau
 Cara pembuatan :
1. Kupas kentang, kemudian cuci bersih dan iris tipis-tipis.
2. Rebus kentang dengan air 1 liter, sampai kentang lunak atau sudahtidak
ada rasanya lagi kemudian saring.
3. Ambil ekstrak kentang (air kentang), masukan kedalam
panci,dipanaskan diatas kompor lalu tambahkan gula pasir, aduk sampai
laruthingga mendidih, dinginkan ( EKG)
4. Tuang kedalam jeligen dan tambahkan isolat bakteri yang
akandiperbanyak, untuk 1 isolat bakteri dapat digunakan 5 liter media
EKG

4. Malt Extract Broth


Jenis media :
Malt Extract Broth adalah medium cair yang banyak digunakan dalam medium kultur
untuk pertumbuhan jamur dan ragi dalam industry gula, dalam pembuatan sirup,
minuman ringan, dan minuman lainnya.
Sifat media : Umum
Fungsi :
Untuk pertumbuhan jamur dan ragi dalam industri gula, pembuatan sirup, minuman
ringan dan minuman lainnya.
Komposisi :
Bahan Ukuran (gram)
Malt Extrase 6.0
Maltose Certified 6.0
Dextrose 6.0
Yeast Extract 1.2
Cara pembuatan Malt Ekstrak Broth :
- Sebanyak 19.0 gram medium disuspensikan ked lam 1 L akuades atau deionized.
- Medium dipanaskan sampai mendidih agar tercampur dengan sempurna selama 1
menit.
- Disterilisasi di dalam autoklaf selama 15 menit, pada suhu 115-118 0C, tekamam 1-
2 atm.
- Tunggu hingga agak dingin sekitar suhu 40-45 0C.
- Masukkan ke dalam tabung reaksi.
- Inokulasi mikroorganisme dan inkubasi pada suhu 37 0C selama 18-24 jam.

5. Sabouraud Dextrose Broth (SDB)


Media lain yang digunakan dalam pembiakan jamur adalah Sabouraud
Dextrose Broth (SDB). Selain untuk jamur, SDB juga dapat digunakan untuk mold
dan mikroorganisme asam. Kandungan dekstrosa yang tinggi dan pH yang asam
merupakan sifat SDB yang mendukung pertumbuhan jamur dan menghambat
pertumbuhan bakteri. Medium ini merupakan modifikasi dari Sabouraud Dextrose
Agar (SDA), dengan setengah jumlah dekstrosa dan tanpa agar.
Dalam 1 liter SDB terkandung 20 gr dekstrosa, serta 10 gr campuran pepton
jaringan hewan dan kasein cernaan pankreas (1:1). Dekstrosa adalah sumber energi
karbohidrat, sedangkan campuran pepton adalah sumber nitrogen, vitamin, mineral,
dan asam amino. Pada suhu 25°C, pH SDB adalah 5,6 ± 0,2. Untuk persiapannya,
dilakukan pembuatan suspensi yang mengandung 30 gr medium dalam 1 liter air
destilasi, yang dicampur dengan baik sampai didapat suspensi yang homogen, lalu
dipanaskan selama 1 menit. Kandungan suspensi tersebut kemudian disterilkan pada
suhu 118–121°C selama 15 menit. Pemanasan yang berlebih tidak boleh dilakukan.
Media ini harus disimpan pada suhu 2–8°C di tempat yang kering, terhindar dari sinar
matahari langsung, dan dalam kontainer yang tertutup rapat.
Media ini tidak boleh digunakan apabila tanggal kadaluwarsa telah terlampaui,
atau bila terdapat tanda-tanda kontaminasi atau kerusakan seperti penyusutan,
pemecahan (cracking), penguapan, atau diskolorasi. Lalu sampel yang diinokulasi
diinkubasi selama 3–7 hari pada suhu 25°C. Sebelum inokulasi, suhu media yang
akan digunakan disesuaikan dengan suhu kamar. Selain C. albicans, Aspergillus niger,
Lactobacillus casei, dan Saccharomyces cerevisiae juga tumbuh baik dalam SDB,
sedangkan pertumbuhan Escherichia coli sebagian terhambat dalam SDB.
6. Clarified V-8 Juice Cholesterol Broth
Medium Untuk Phytium(Ayers and Lumsden,1975)
Buatlah sebanyak 200 ml V8 vegetables juice,tambahkan 2,5g CaCO2,Dan
jernihkan dengan sentrifugal pada 13,200 g selama 30 menit. Masukan Kedalam 1
liter air destilata. Tambahkan cholesterol(30/g/ml) dari suatu larutab 1,5 %(2ml)
dalam EtoH 95%. Masukkan autoclave.
Refrensi:
Condalab.com. (2011). www.condalab.com/pdf/1022.pdf. Malt Extract Broth. Research
Laboratorios Conda,AS. Diakses tanggal 15 Maret 2016
Firman. 2009. Medium dan Cara Pembuatan Medium. http://
www.firmangalung07.blogspot.com. Diakses tanggal 15 Maret 2010
Kadrianto, Theodorus Hedwin. 2008. Efek Xylitol Terhadap Resistensi Candida albicans
Dalam Serum (Uji In Vitro). Jakarta : Univeristas Indonesia
Schegel, G.H. 1993. General Microbiologi seventh edition. Cambrige University Press: USA
Rochdjatun,ika.2014. Medium Buatan Untuk Penelitian Penyakit Tumbuhan di
Laboratorium.Ub Press.Malang
TUGAS

KULIAH TEKNOLOGI PRODUKSI AGENS HAYATI

“MACAM-MACAM MEDIA CAIR UNTUK BAKTERI DAN FUNGI”

Oleh :

Nama : Heni Ambaryanti

NIM : 135040201111063

Kls/Klp : C

PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGI

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

2016

Anda mungkin juga menyukai