Anda di halaman 1dari 8

No.

Dokumen : PT-KITSBS-21
No. Revisi : 00
PROSEDUR PENANGANAN CECERAN Tanggal : April
& TUMPAHAN Halaman : i dari iv

LEMBAR PENGESAHAN DOKUMEN


DIBUAT OLEH
No Nama Jabatan Tanda Tangan

1. RM. Yasin Effendi PLT DM ADM Umum & Fas

2. Abdan Syakuro PLT DM Akuntansi

3. Bambang SA DM Pemeliharaan

4. Nursalim PLT DM Enjiniring

DIPERIKSA OLEH
No Nama Jabatan Tanda Tangan

1. Andi Aziz Wakil Manajemen

2. Budi Widi Asmoro Manajer Enjiniring

3. Ikram Manajer Produksi

4. Nyimas Rosdiana Manajer Keuangan

5. Suparyanto Manajer SDM & Umum

DISETUJUI OLEH
No Nama Jabatan Tanda Tangan

1. Ruly Firmansyah General Manager


No. Dokumen : PT-KITSBS-21
No. Revisi : 00
PROSEDUR PENANGANAN CECERAN Tanggal : April
& TUMPAHAN Halaman : ii dari iv

DAFTAR ISI

Uraian Halaman
LEMBAR PENGESAHAN DOKUMEN .................................................................... i
DAFTAR ISI .................................................................................................... ii
DAFTAR DISTRIBUSI DOKUMEN TERKENDALI ................................................... iii
DAFTAR PERUBAHAN DOKUMEN ...................................................................... iv
1. TUJUAN ...................................................................................................... 1
2. LINGKUP ..................................................................................................... 1
3. REFERENSI .................................................................................................. 1
4. DEFINISI ..................................................................................................... 1
5. PROSEDUR DAN TANGGUNG JAWAB ............................................................. 2
6. LAMPIRAN ................................................................................................... 3
No. Dokumen : PT-KITSBS-21
No. Revisi : 00
PROSEDUR PENANGANAN CECERAN Tanggal : April
& TUMPAHAN Halaman : iii dari iv

DAFTAR DISTRIBUSI DOKUMEN TERKENDALI

No Unit Kerja Salinan Dokumen


1. Wakil Manajemen/Sekretariat SMT MASTER
2. Seluruh Karyawan Softcopy
No. Dokumen : PT-KITSBS-21
No. Revisi : 00
PROSEDUR PENANGANAN CECERAN Tanggal : April
& TUMPAHAN Halaman : iv dari iv

DAFTAR PERUBAHAN DOKUMEN

Uraian yang Disahkan


No Tgl Hlm Uraian Perubahan
diubah oleh
No. dokumen : PT-KITSBS-21
PROSEDUR PENANGANAN No. revisi : 01
CECERAN DAN TUMPAHAN Tanggal : April
Halaman : 1 dari 3

1. TUJUAN
Untuk panduan bagi penanganan ceceran tumpahan material cair dan material padat dari
kegiatan di PT. PLN (Persero) Pembangkitan Sumbagsel agar lingkungan tampak asri dan
terjamin kenyamanan kerja serta menghindarkan dampak lingkungan yang ditimbulkan.

2. LINGKUP
Prosedur ini mengatur penanganan ceceran dan tumpahan bahan pengotor dari kegiatan di PT.
PLN (Persero) Pembangkitan Sumbagsel yang meliputi kegiatan persiapan dan penanganan
ceceran dan tumpahan.

3. REFERENSI
3.1. Persyaratan SMM ISO 9001:2008, Klausul 7.2.1 Penetapan Persyaratan yang Berkaitan
dengan Produk
3.2. Persyaratan SML ISO 14001:2004, Klausul 4.4.6 Pengendalian Operasional
3.3. Persyaratan SMK3 PP No. 50 Tahun 2012, Elemen 9.1.4 Terdapat prosedur untuk

penanganan bahan meliputi metode pencegahan terhadap kerusakan, tumpahan


dan/ atau kebocoran.
3.4. Himpunan Peraturan di bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Penegakan Hukum
Lingkungan serta Kementerian Lingkungan Hidup 2004

4. DEFINISI
4.1. MSDS (Material Safety Data Sheet) atau Lembar Data Keselamatan Bahan
Kumpulan data keselamatan dan petunjuk dalam penggunaan bahan-bahan berbahaya dan
beracun.
4.2. Bahan Berbahaya dan Beracun (B3)
Bahan yang karena sifatnya, jumlah dan/ atau konsentrasinya, baik langsung maupun tidak
langsung dapat mencemarkan atau merusak lingkungan, membahayakan lingkungan, kesehatan
dan kelangsungan hidup manusia serta makhluk hidup lainnya.
4.3. Ceceran dan Tumpahan
Merupakan kondisi tidak sesuai dari kegiatan operasional yang menyebabkan terjadinya ceceran
ataupun tumpahan material cair (air, minyak, oli, bahan kimia) dan material padat (coal,
limestone, grease, sludge, pasir).
No. dokumen : PT-KITSBS-21
PROSEDUR PENANGANAN No. revisi : 01
CECERAN DAN TUMPAHAN Tanggal : April
Halaman : 2 dari 3

5. PROSEDUR DAN TANGGUNG JAWAB


5.1. Persiapan.
5.1.1. Gunakan alat pelindung diri yang dibutuhkan sebelum melakukan pekerjaan.
5.1.2. Persiapkan peralatan-peralatan yang sesuai untuk penanganan ceceran dan tumpahan
yang terjadi.
5.1.3. Untuk penanganan ceceran dan tumpahan bahan kimia, sebelum melakukan
pembersihan terlebih dahulu harus memahami dan mengikuti petunjuk pada Material
Safety Data Sheet (MSDS) untuk bahan kimia tersebut.
5.2. Penanganan ceceran dan tumpahan.
5.2.1. Untuk melakukan pengendalian terhadap kemungkinan terjadinya ceceran dan tumpahan
dalam kegiatan operasional, setiap petugas yang melakukan pekerjaan yang dapat
menimbulkan potensi ceceran dan tumpahan diharuskan menyediakan tempat
penampungan yang sesuai dan memadai untuk menampung ceceran dan tumpahan
yang terjadi.
5.2.2. Untuk ceceran dan tumpahan material cair (dapat dikendalikan) dibersihkan terlebih
dahulu dengan absorben atau kain. Terutama untuk bahan kimia pastikan tidak ada lagi
sisa ceceran dan tumpahan yang tertinggal.
a. Ceceran/ tumpahan air dibersihkan dengan absorben cair atau peralatan lain sesuai
volume ceceran/ tumpahan untuk dibuang ke kanal air yang tersedia dan dilakukan
perbaikan terhadap sumber ceceran/ tumpahan
b. Ceceran/ tumpahan minyak (HSD dan pelumas) dibersihkan menggunakan oil
absorben selanjutnya dimasukkan ke tempat penampungan limbah B3.
c. Ceceran/ tumpahan bahan kimia dibersihkan menggunakan absorben yang sesuai
dengan MSDS bahan tersebut
5.2.3. Untuk ceceran dan tumpahan material cair (tidak dapat dikendalikan) dalam jumlah
besar harus segera dibuatkan lokalisir terhadap ceceran atau tumpahan tersebut dengan
absorben (pasir, serbuk gergaji).
5.2.4. Ceceran dan tumpahan tersebut ditempatkan pada tempat penampungan yang
beridentitas ”Limbah B3” dan diletakkan pada tempat penampungan limbah B3,
termasuk kain atau absorben lain yang terkontaminasi. Selanjutnya proses penanganan
didokumentasikan dengan menggunakan Formulir Penanganan Ceceran & Tumpahan
(FR-PT-KITSBS-23-01).
5.2.5. Kemasan bekas limbah B3 dapat digunakan kembali asalkan limbah B3 yang dibuang
mempunyai karakteristik yang sama dengan limbah sebelumnya. Jika karakteristiknya
berbeda, maka kemasan tersebut harus dicuci dulu.
No. dokumen : PT-KITSBS-21
PROSEDUR PENANGANAN No. revisi : 01
CECERAN DAN TUMPAHAN Tanggal : April
Halaman : 3 dari 3

5.2.6. Limbah B3 dapat disimpan dalam satu kemasan yang mempunyai karakteristik yang
sama dengan limbah lainnya sesuai prosedur pengendalian limbah (PT-KITSBS-11)
5.2.7. Untuk ceceran dan tumpahan material padat wajib segera dilakukan pembersihan
menggunakan peralatan yang tersedia, dengan penjelasan sebagai berikut:
a. Ceceran / tumpahan grease dibersihkan menggunakan peralatan yang sesuai
selanjutnya dimasukkan ke tempat penampungan limbah B3
b. Ceceran / tumpahan Sludge dibersihkan menggunakan peralatan yang sesuai
selanjutnya dimasukkan ke tempat penampungan limbah B3
5.2.8. Personil K2LH memantau pelaksanaan penanganan ceceran dan tumpahan di lokasi
sebelum dan sesudah dibersihkan atau dibuang limbahnya sesuai prosedur penanganan
limbah.

6. LAMPIRAN
6.1. Formulir Penanganan Ceceran dan Tumpahan (FR-PT-KITSBS-21-01)
No. formulir : FR-PT-KITSBS-21-01
No. revisi : 00
FORMULIR PENANGANAN CECERAN & TUMPAHAN Tanggal : April
Halaman :

Jenis Jumlah Tindakan Penanggung


No Tanggal Lokasi Petugas Ket
Ceceran/Tumpahan Ceceran/Tumpahan Penanganan Jawab

Dibuat oleh

( ……………………….. )

Anda mungkin juga menyukai