Anda di halaman 1dari 7

ASUHAN KEBIDANAN KOMUNITAS

TUGAS UTAMA DAN TANGGUNG JAWAB BIDAN DI KOMUNITAS

Dosen Pembimbing :

Aslina, Amd. Keb, M. Kes

Penyusun :

Ari Herlena

Ayu Gustiwarni

Betha Rosana

Cerah Kridahati Gea

Dedek Setiawati

Imelda Nainggolan

Novita Sari

Nida Salma

Ririn Safitri

Sandra Puspitasari

Selvi Nofrianti

Yuni Ariesti

AKADEMI KEBIDANAN INTERNASIONAL PEKANBARU

T.A 2017/2018
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN

Latar Belakang …………………………………………………………………

Rumusan Masalah …………………………………………………………………

Tujuan …………………………………………………………………

BAB II PEMBAHASAN

Tugas Utama Bidan Dalam Komunitas ………………………………………….

BAB III PENUTUP

Kesimpulan ………………………………………………………………………….

DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………………………….….


BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang
Bidan muncul sebagai wanita terpercaya dalam mendampingi dan menolong
ibu melahirkan. Peran bidan di masyarakat sangat dihargai dan dihormati
karena tugasnya yang sangat mulia, memberi semangat, membesarkan hati dan
mendampingi, serta menolong ibu melahirkan dan dapat merawat bayinya
dengan baik. Sebagai seorang bidan janganlah memilih milih klien miskin atau
kaya karena tugas bidan adalah membantu ibu, bukan materi. Pasien wajib
memberikan hak pada ibu ibu bidan yang telah menolong persalinan ibu
melahirkan.
Keterampilan dasar bidan di komunitas dalam melakukan pengelolaan
pelayanan ibu hamil, nifas, laktasi, bayi, balita, dan ibu KB di masyarakat
dapat mengidentifikasi status KIA serta dapat melakukan pertolongan
persalinan ibu di rumah dan polindes, melakukan kunjungan hamil, nifas,
laktasi, bayi, balita. Melakukan pergerakan dan pembinaan peran serta
masyarakat untuk mendukung upaya upaya kesehatan ibu dan anak melakukan
penyuluhan dan konseling kesehatan melaksanakan pencatatan dan pelaporan.

2. Rumusan Masalah
Bagaimana tugas utama dan tanggung jawab bidan dalam komunitas ?

3. Tujuan
Dapat mengetahui tugas utama dan tanggung jawab bian dalam komunitas
BAB II
PEMBAHASAN

TUGAS UTAMA BIDAN DALAM KOMUNITAS


1. Pelaksana asuhan atau pelayanan kebidanan.
a. Melaksanakan asuhan kebidanan dengan standar professional
b. Melaksanakan asuhan kebidanan ibu hamil normal dengan komplikasi
patologis dan resiko tinggi dengan melibatkan pelayanan keluarga.
c. Melaksanakan asuhan ibu bersalin normal dengan komplikasi, patologis dan
resiko tinggi dengan melibatkan pelayanan keluarga
d. Melaksanakan pelayanan kebidanan pada bayi baru lahir normal dengan
komplikasi patologis dan resiko tinggi dengan melibatkan klien dan kluarga
e. Melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu nifas dan menyusui normal dengan
komplikasi, patologis dan resiko tinggi dengan melibatkan klien dan keluarga.
f. Melaksanakan asuhan kebidanan pada bayi dan balita dengan melibatkan
pasien atau keluarga.
g. Melaksanakan asuhan kebidanan wanita atau ibu dengan gangguan sistem
reproduksi dengan melibatkan klien atau keluarga.
h. Melaksanakan asuhan kebidanan komunitas melibatkan klien dan keluarga.
i. Melaksanakan pelayanan keluarga berencana melibatkan klien dan keluarga
j. Melaksanakan pendidikan kesehatan dalam pelayanan kebidanan.
2. Pengelola pelayanan KIA/KB
a. Mengembangkan pelayanan kesehatan masyarakat terutama pelayanan
kebidanan untuk individu,keluarga, kelompok khusus dan masyarakat
diwilayah kerjanya dengan melibatkan keluarga dan masyarakat.
b. Berpatisipasi dalam tim untuk melaksanakan program kesehatan dan program
sector lain diwilayah kerjanya melalui peningkatan kemampuan dukun bayi,
kadar kesehatan, dan tenaga kesehatan lain yng berada diwilayah kerjanya.
3. Pendidikan klien, keluarga, masyarakat dan tenaga kesehatan.
Melaksanakan bimbingan/penyuluhan, pendidikan pada klien, masyarakat
dan tenaga kesehatan termasuk siswa, bidan/ keperawatan, kader dan dukun
bayi yang berhubungan dengan KIA/KB.
4. Penelitian dalam asuhan kebidanan.
Melaksanakan penelitian secara mandiri atau bekerjasama secara
kolaborasi dalam tim penelitian tetang askeb.

5. Tanggung jawab bidan dalam pengembalian keputisan dan bertindak adalah


 Berkomunikasi dan bekerjasama dengan anggota teknis
 Mengintegrasikan komponen proses pemecahan masalah
 Melakukan asuhan kebidanan kepada individu
 Melakukan investasi tentang masalah kesehatan dan kebutuhan masyarakat
 Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan
 Mendemontrasikan dan mengabsahkan praktik
BAB III
PENUTUP

Kesimpulan

Tugas Utama Bidan Dalam Komunitas


1. Pelaksana asuhan atau pelayanan kebidanan.
2. Pengelola pelayanan KIA/KB
3. Pendidikan klien, keluarga, masyarakat dan tenaga kesehatan.
4. Penelitian dalam asuhan kebidanan.
DAFTAR PUSTAKA

Jurnalbidandiah.blogsot.co.id/2012/06/tugas-dan-tanggung-jawab-bidan-di.html?m=1

Ratna Dewi Pudiastuti. Buku Ajar Kebidanan Komunitas. Numed

Anda mungkin juga menyukai