Anda di halaman 1dari 2

Tugas 2 : Semester Ganjil 2019/2020

Mata Kuliah : Termodinamika

Penjelasan: Tugas dikerjakan secara individual, ditulis tangan dengan tinta warna
hitam dikertas HVS ukuran A4 dan hasil jawaban juga discan dalam bentuk pdf dan
dikirim ke Portal Unilak.

1. Kenalilah mana di antara berikut merupakan properti ekstensif dan mana yang merupakan
properti intensif :
a) Volume sebesar 10 m3
b) Energi kinetik sebesar 30 J
c) Tekanan sebesar 90 kPa
d) Tegagan sebesar 1000 kPa
e) Masa seberat 75 kg
f) Kecepatan sebesar 60 m/s
g) Konversikan semua property ekstensif menjadi properti intensif dengan mengasumsikan
m = 75 kg

2. Gas dalam suatu volume kubik yang memiliki sisi-sisi dengan temperature yang berbeda di
isolasi secara tiba-tiba terhadap transfer massa dan energi, Apakah sistem ini berada dalam
kesetimbangan termodinamika ? Mengapa ya atau mengapa tidak ?

3. Tuliskanlah kuantitas-kuantitas berikut dalam satuan-satuan SI dasar (kg, m dan s):


a) Daya
b) Energi kinetik
c) Berat

4. Tentukanlah gaya yang diberikan untuk memberikan suatu massa sebesar 20 lbm percepatan
sebesar 60 ft/sec2 lurus ke atas.

5. Satu meter kubik air pada temperatur ruangan memiliki berat sebesar 9800 N pada suatu lokasi
dimana g = 9,80 m/s2, Berapakah densitas spesifiknya pada lokasi dimana g=9,77 m/s2?

6. Hitunglah densitas, berat spesifik, massa dan berat dari suatu benda yang memiliki volume 200
ft3 jika volume spesifiknya adalah 10 ft 3/lbm

7. Tekanan pada suatu titik adalah 50 mmHg absolut. Tuliskanlah tekanan ini dalam kPa, kPa
alat ukur dan m H2O absolut jika Patm = 80 kPa. Gunakanlah fakta bahwa air raksa memiliki
berat 13,6 kali dari air.

8. Suatu tabung dapat disisipkan ke ujung atas dari suatu pipa yang berisi cairan, dengan tekanan
yang relative rendah, sehingga cairan memenuhi tabung tersebut hingga ketinggian h.
Tentukanlah tekanan dalam pipa air jika air mencari ketinggian h = 6 ft diatas titik tengah pipa
tersebut.
9. Suatu benda 10 kg jatuh dari kondisi diam, dengan interaksi yang tidak signifikan dengan
lingkungannya (tidak ada gesekan). Tentukanlah kecepatannya setelah jatuh sejauh 5 m.

10. Suatu benda 0,8 lbm yang melaju 200 ft/sec memasuki suatu cairan kental dan pada intinya
dihentikan sebelum menabrak dindingnya. Seberapa besarkah kenaikan energy internalnya,
jika benda dan cairan tersebut diambil sebagai suatu sistem ? Abaikanlah perubahan energi
potensial.

Anda mungkin juga menyukai