Anda di halaman 1dari 10

MODUL PERKULIAHAN

PENGANTAR
EKONOMI MIKRO

Ruang Lingkup Teori Ekonomi


Metode Berpikir Ekonom

Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh

01
Fakultas Ekonomi dan Manajemen S1 Dr. Asep Risman, SE.MM.
Bisnis

Abstract Kompetensi
Menjelaskan tentang ruang lingkup teori Mahasiswa memahami tentang ruang
ekonomi dan metode berpikir seorang lingkup teori ekonomi dan metode
ekonom berpikir seorang ekonom
SESI 1
RUANG LINGKUP TEORI EKONOMI
METODE BERPIKIR EKONOM

TUJUAN PERKULIHAN:
 Mahasiswa memahami tentang ruang lingkup teori ekonomi
 Mahasiswa memahami tentang metode berpikir seorang ekonom

PENDAHULUAN

Dalam kehidupan sehari-hari setiap individu, perusahaan-perusahaan dan


masyarakat secara keseluruhannya akan selalu menghadapi persoalan-persoalan yang
bersifat ekonomi, yaitu persoalan yang menghendaki seseorang atau suatu perusahaan
ataupun suatu masyarakat membuaf keputusan tentang cara yang terbaik untuk melakukan
suatu kegiatan ekonomi. Sehubungan dengan pernyataan ini, timbul pertanyaan: “Apakah
yang diartikan dengan kegiatan ekonomi?” Di satu pihak kegiatan ekonomi meliputi usaha
individu-individu, perusahaan-perusahaan dan perekonomian secara keseluruhannya untuk
memproduksikan barang dan jasa yang mereka butuhkan. Di lain pihak, kegiatan ekonomi
meliputi pula kegiatan untuk menggunakan barang dan jasa yang diproduksikan dalam
perekonomian. Dengan demikian kegiatan ekonomi dapat didefinisikan sebagai kegiatan
seseorang atau suatu perusahaan ataupun suatu masyarakat untuk memproduksi barang
dan jasa maupun mengkonsumsi (menggunakan) barang dan jasa tersebut.

Pelaksanaan berbagai kegiatan ekonomi seorang individu, suatu perusahaan, atau


masyarakat secara keseluruhannya, akan mempunyai beberapa pilihan atau alternatif untuk
melakukannya. Berdasarkan kepada alternatif-alternatif yang tersedia tersebut mereka perlu
mengambil keputusan untuk memilih aIternatif yang terbaik.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


2 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
MASALAH POKOK PEREKONOMIAN

Masalah pokok perekonomian adalah kelangkaan.

Mengapa individu-individu, perusahaan-perusahaan dan masyarakat perlu


memikirkan “cara yang terbaik untuk melakukan kegiatan ekonom,”? Atau pertanyaan yang
sama maksudnya: “Mengapa mayarakat harus membuat pilihan”? Ahli-ahli ekonomi
menjawab pertanyaan seperti itu dengan menerangkan tentang masalah “scarcity” yaitu
masalah “kelangkaan” atau “kekurangan”.

Jadi pengertian Ilmu Ekonomi adalah:

a. Kelangkaan (Scarcity)
 kelangkaan atas sumber daya yag dimiliki, baik kuantitas, kualitas, tempat, waktu,
akibat dari ketidakseimbangan antara kebutuhan masyarakat dengan faktor-
faktor produksi yang tersedia dalam masyarakat. Di satu pihak, dalam setiap
masyarakat selalu terdapat keinginan yang relatif tidak terbatas untuk menikmati
berbagai jenis barang dan jasa yang dapat memenuhi kebutuhan mereka.
Sebaliknya di lain pihak, sumber-sumber daua atau faktor-faktor produksi yang
dapat digunakan untuk menghasilkan barang-barang tersebut adalah relatif
terbatas.

b. Pilihan-pilihan (Choices)
 Masyarakat harus membuat pilihan-pilihan untuk dapat memperoleh dan
menikmati semua barang yang mereka inginkan atau butuhkan atas kebutuhan
manusia yang tidak terbatas.

c. Biaya kesempatan (Opportunity Cost)


 kesempatan yang hilang karena telah memilih alternative lain yang terbaik.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


3 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
Permasalahan Mendasar
Organisasi Ekonomi
Sumberdaya
Langka

Alat Pemuas Kebutuhan


Terbatas Tdk.Terbatas

Masalah Pilihan
What, How, For whom

Solusi Sistem Ekonomi


= Untuk memilih sesuatu atau
Opportunity Cost aktivitas tertentu adalah nilai
dari alternatif terbaik yang
hilang

DEFINISI ILMU EKONOMI

Ilmu ekonomi merupakan suatu studi tentang perilaku individu dan masyarakat dalam
menentukan pilihan-pilihan untuk menggunakan sumber daya yang langka/terbatas dalam
rangka memproduksi berbagai komoditi, untuk kemudian menyalurkannya kepada berbagai
individu dan kelompok yang ada dalam suatu masyarakat dalam upaya meningkatkan
kualitas hidupnya.

Alasan mempelajari ilmu ekonomi

 Memperbaiki cara berpikir yang membantu dalam pengambilan keputusan


 Membantu memahami masyarakat
 Membantu memahami masalah-masalah internasional (global)
 Bermanfaat dalam membangun masyarakat demokratis

Masalah-masalah perekonomian (3 basis pertanyaan)

a. Apa yang harus diproduksi dan berapa banyak?


b. Bagaimana memproduksinya?
c. Untuk siapa barang dan jasa diproduksi?

Faktor-faktor produksi

Sumber daya : input atau faktor produksi yang digunakan untuk menghasilkan barang dan
jasa untuk memenuhi keinginan manusia.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


4 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
 Tenaga kerja : merupakan usaha manusia, yang mencakup fisik dan mental
 Kapital /modal : meliputi kreativitas manusia yang digunakan untuk menghasilkan
barang dan jasa
 Kapital fisik : pabrik, mesin, peralatan, bangunan, jalan tol, dsb.
 Kapital manusiawi : meliputi produktivitas kerja mereka, seperti pengetahuan
sopir taksi tentang jalan-jalan di kota, pengetahuan ahli bedah tentang
biologi.
 Tanah : tidak hanya meliputi tanah dalam pengertian konvensional, tetapi juga
sumber daya alam yang lain. Seperti air, pohon, cadangan minyak, mineral dan
binatang.
 Kewirausahaa : adalah bakat yang diperlukan untuk menghasilkan produk baru atau
cara yang lebih baik dalam menghasilkan produk yang sudah ada.

Barang dan jasa

Kebutuhan masyarakta adalah keinginan mesyarakat untuk memperoleh barang dan jasa.
Keinginan untuk memperoleh barang dan jasa dapat dibedakan kepada dua bentuk, yaitu :

keinginan yang idsertai dengan kemampuan untuk membeli


keinginan yang tidak disertai oleh kemampuan untuk membeli.
Keinginan yang disertai dengan kemampuan untuk membeli dinamakan permintaan efektif.

Barang adalah: benda-benda yang berwujud atau tak berwujud, digunakan masyarakat
untuk memenuhi kebutuhannya atau untuk menghasilkan benda lain yang akan memenuhi
kebutuhan masyarakat.

Jasa adalah: tidak berwujud, tetapi dapat memberikan kepuasan dan memenuhi kebutuhan
masyarakat.

Jenis-jenis barang :

Barang ekonomi dan barang bebas

Barang ekonomi (economic good) adalah: barang yang mempunyai kegunaan dan
langka, yaitu jumlah yang tersedia lebih sedikit dibandingkan dengan jumlah yang
dibutuhkan masyarakat, dan mempunyai harga.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


5 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
Barang bebas (free good) adalah: barang yang jumlahnya melimpah (tidak langka), yang
untuk memperolehnya tidak diperlukan pengorbanan.

Barang akhir, barang modal, dan barang antara

Barang akhir (final good) adalah: barang yang dihasilkan oleh berbagai kegiatan ekonomi
dan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Digolongkan menjadi dua:

a. Barang tahan lama (durable good)


b. Barang tidak tahan lama (non-durable good)
Barang modal (capital good) adalah: barang yang dihasilkan bukan untuk memenuhi
langsung kebutuhan konsumen, melainkan digunakan untuk menghasilkan barang-barang
lain

Barang antara (intermediate good) adalah: barang yang belum menjadi barang akhir dan
masih akan diproses lagi sebelum dapat digunakan oleh konsumen.

Dalam teori ekonomi terdapat dua cara penggolongan barang lain, yaitu:

1. berdasarkan kepentingan barang tersebut dalam kehidupan manusia. Barang-


barang tersebut dibedakan kepada barang inferior (contoh: ikan asin dan ubi kayu),
barang esensial (contoh: beras, gula dan kopi) dan barang mewah (contoh: mobil
dan emas).
2. Berdasarkan cara penggunaan barang tersebut oleh masyarakat. Barang-barang
tersebut dibedakan menjadi barang pribadi (contoh : makanan, pakaian dan mobil)
dan barang publik (contoh: jalan raya, lampu lalu-lintas dan mercu suar).

RUANG LINGKUP ILMU EKONOMI

a. Teori Ekonomi Mikro


Microeconomics mempelajari perilaku berkaitan dengan keputusan-keputusan yang
diambil oleh satuan-satuan ekonomi individu, meliputi konsumen (rumah tangga), tenaga
kerja, pemilik modal, pemilik tanah, kewirausahaan dan perusahaan rumah tangga
produksi.

Aspek penting yang dianalisa:

 Interaksi di pasar barang

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


6 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
 Tingkah laku pembeli dan penjual
 Interaksi di pasar faktor produksi

b. Teori ekonomi makro


Macroeconomics mempelajari perilaku ekonomi secara keseluruhan (agregat), meliputi
permintaan dan penawaran agregat, produksi atau output total secara keseluruhan dan
tingkat harga umum, tingkat dan laju pertumbuhan ekonomi, suku bunga, inflasi dan
pengangguran.

Aspek penting yang dianalisa:

1. Penentuan tingkat kegiatan perekonomian negara


2. Pengaruh agregat
3. Mengatasi pengangguran dan inflasi

SISTEM EKONOMI

a. Sistem ekonomi pasar


Pada sistem ini baik sektor rumah tangga maupun produsen mempunyai kekuatan
untuk menentukan alokasi sumber daya.

b. Sistem komando/terpimpin
Ciri khas sistem ini adalah terdapat sentralisasi dalam pengambilan keputusan
alokasi sumber daya

c. Sistem tradisional
Sistem yang kehidupan ekonomi didasarkan pada kebiasaan, adat, tradisi, budaya
dan agama

d. Sistem campuran
Sistem ekonomi yang paling banyak dianut oleh negara di dunia, yaitu sitem ekonomi
dikendalikan dan diawasi oleh pemerintah tetapi masyarakat masih mempunyai
kebebasan yang cukup luas untuk menentukan kegiatan-kegiatan ekonomi yang
akan mereka lakukan.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


7 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
METODOLOGI ILMU EKONOMI

a. Teori Ekonomi
Ilmu ekonomi menaruh perhatian besar terhadap kemampuan memberi penjelasan dan
prediksi atas gejala-gejala yang diamati. Penjelasan dan prediksi ini berdasarkan teori-
teori tertentu.

Teori adalah pernyataan atau sekumpulan pernyataan tentang sebab-akibat, aksi reaksi.

Dayaguna dan validitas sebuah teori diukur dari kemampuan dan keakuratannya
menjelaskan dan memprediksi gejala-gejala yang diamati.

b. Model Ekonomi
Berdasar teori ekonomi. Disusun model-model ekonomi yang merupakan pernyataan
formal sebuah teori.

Model ekonomi dapat dipresentasikan secara verbal (menggunakan kata-kata),


diagramatis, dan matematis.

Model yang baik dilihat dari variable yang digunakan.

Variabel adalah ukuran yang nilainya dapat berubah dari waktu ke waktu dan dari
obeservasi ke observasi

Dalam memilih variable-variabel untuk model, kita harus memperhatikan prinsip Ockam
Razor, yaitu detail-detail yang tidak relevan sebaiknya dikeluarkan dari model.

c. Metode deduktif dan induktif


Metode deduktif adalah metode pengambilan kesimpulan untuk hal-hal khusus
berdasarkan kesimpulan yang bersifat umum.

Metode induktif adalah pengambilan kesimpulan untuk hal-hal umum dari hal khusus.

d. Ceteris paribus
Model ekonomi merupakan penyederhanaan realitas ekonomi, karenanya memiliki
keterbatasan, istilahnya ceteris paribus, yang bermakna factor-faktor lain dianggap tetap.

e. Fallacy of Composition
Apa yang baik dalam skala kecil belum tentu baik dalam skala besar (keseluruhan).

Contoh: hidup hemat sangat baik bagi individu, tetapi jika seluruh individu hidup hemat,
maka permintaan agregat rendah dan pertumbuhan ekonomi pun rendah.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


8 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
f. Ekonomi Positif (positive economics) menerangkan tentang hal-hal yang akan terjadi
dalam ekonomi. Kebenaran pernyataan itu dapat dilihat dengan membandingkan isi
pernyataan itu dengan peristiwa yang sebenarnya terjadi.
Contoh: Apabila produksi semen turun maka harga akan naik.

g. Ekonomi Normatif (noramative ecnomics) adalah suatu pandangan subyektif atau


suatu value judgment, yang menerangkan mengenai apa yang sebaiknya harus terjadi.
Contoh: Usaha menaikkan kesejahteraan masyarakat harus dilakukan dengan berusaha
agar tambahan pendapatan dinikmati secara merata oleh seluruh golongan penduduk.

METODE BERPIKIR SEORANG EKONOM

Para ekonom menggunakan model untuk memahami apa yang terjadi di dalam
perekonomian. Berikut adalah dua hal penting tentang model: variabel endogen dan
eksogen variabel. Variabel endogen adalah sesuatu yang model mencoba menjelaskan.
Variabel eksogen adalah variabel yang model anggap sudah benar.

Variabel Endogen adalah variabel di dalam model, dan eksogen adalah variabel di luar
model.

Salah model yang akan diperlajari dalam pengantar ekonomi mikro adalah model
permintaan dan penawaran

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


9 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id
Daftar Pustaka
1. Samuelson, Paul A., Nourdaus, Willian D, 2005, “Economics”, edisi 18. McGraw-Hill.
2. Sadono Sukirno. Mikro Ekonomi: Teori Pengantar. Edisi Ketiga. Penerbit PT. Raja
Grafindo Persada. Jakarta. 2005.
3. Pratama Rahardja dan Mandala Manurung. Teori Ekonomi Mikro: Suatu Pengantar.
Penerbit Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi UI. 2002.

2018 PENGANTAR EKONOMI MIKRO Pusat Bahan Ajar dan eLearning


10 Dr. Asep Risman, SE, MM http://www.mercubuana.ac.id

Anda mungkin juga menyukai