Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PRAKTEK

PLESTERAN

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Matakuliah


Praktek Batu Beton.

Dibimbing Oleh : Fitra Rifwan,S.Pd.,M.T.

Oleh

Nama : Elgi Rahman


Nim : 19061029

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

FAKULTAS TEKNIK

JURUSAN TEKNIK SIPIL

2019/2020
PLESTERAN

A.Tujuan

Tujuan dari Plesteran Dinding adalah :


 Dapat melakukan dan mengetahui cara plesteran dinding dengan baik dan
benar.
 Dapat melakukan dan mengetahui cara plesteran dinding yang halus, merata
dan rapi.
 Dapat melakukan finishing dengan baik dan benar.

B.Kompetensi Yang Didapatkan

 Mengetahui Cara Membuat Plester Dengan Benar


 Mengetahui Jumlah Campuran Adukan Plesteran
 Mengetahui Alat Dan Bahan Yang Digunakan Dalam
Membuat Plesteran.

C.Keselamatan Kerja

a).Keselamatan Sendiri
-Pakailah Alat Pelindung Seperti Helm,Sarung Tangan,Sepatu Dan
Lainnya.
-Perhatikan Petunjuk Instruksi Atau Langkah Kerja
-Konsentrasi Pada Pekerjaan
-Tidak Bermain-Main Saat Praktek Berlangsung
b). Keselamatan Alat/Benda Kerja
-Periksalah Alat Sebelum Bekerja,Pastikan Tidak Ada Yang Rusak Sebelum
Dipakai.
-Gunakan Alat Sesuai Dengan Fungsinya.
-Setelah Digunakan Letakan Kembali Alat Pada Tempatnya.
D.Langkah Kerja

1. Menyiapkan alat dan bahan untuk melaksanakan plasteran.


2. Membuat campuran yang terdiri dari pasir, kapur dan air dengan perbandingan
pasir dan kapur = 3 : 1 dan menggunakan air secukupnya. Campuran dibuat
agak encer.
3. Menyiram permukaan dinding untuk melembabkan agar ikatan yang terjadi
menjadi lebih sempurna
4. Membuat kepala plesteran sebagai pedoman untuk kelurusan dan ketegakan
dalam memplester dinding.

Kepala Plesteran

5. Memulai melakukan plesteran pada kepala plesteran yang telah dibuat dengan
menyemprotkan campuran kepermukaan dinding menggunakan sendok spesi.
6. Meratakan plesteran pada kepala plesteran dengan menggunakan ruskam
hingga terlihat rapi dan rata.
7. Setelah mendiamkan beberapa saat, kepala plesteran yang dibuat dibuka dengan
hati-hati.
8. Memulai dengan melakukan plesteran pada lapisan dasar, dengan
mnyemprotkan kembali campuran yang encer ke permukaan dinding dengan
menggunakan sendok spesi mengikuti kepala plesteran yang tadi dibuat sebagai
patokan. Plesteran dimulai dari bawah.

9. Meratakan plesteran dengan menggunakan ruskam dengan cara menggosokkan


secara melingkar hingga plesteran terlihat rata dan rapi
E.GAMBAR KERJA

Gambar Tampak Atas

Gambar Tampak Depan


F.Kesimpulan
 Pembuatan kepala plesteran/patokan harus benar-benar padat.
 Pembuatan campuran plesteran sesuai perbandingan agar campuran lebih
mudah merekat.
 Plesteran yg dibuat harus digosok menggunakan ruskam agar terlihat rata dan
rapi.

Anda mungkin juga menyukai