Anda di halaman 1dari 67

LAPORAN KASUS

PADA Tn. S DENGAN TUMOR GINJAL


DI RUANG AMBUN SURI LANTAI 1 RSUD DR. ACHMAD
MOECHTAR BUKITTINGGI

Diajukan Untuk Melengkapi Tugas Kelompok KMB 2


Yang Di Bimbing Oleh Ns. Firmaneni, S. Kep, Ns. Rahmiwati, M. Kep,
dan Ns. Rola Oktorina, M.Kep

OLEH
KELOMPOK KMB 2 :

1. Ani Marlina, S.Kep


2. Deviya Srimarlis, S.Kep
3. Fitri Yanti, S.Kep
4. Nelvia, S.Kep
5. Niko Astuti, S.Kep
6. Rosy Refnadewi, S.Kep

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


STIKES FORT DE KOCK BUKITTINGGI
TAHUN 2019
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Tumor ginjal adalah pertumbuhan sel yang tidak normal dari sel jaringan
ginjal. Tumor lunak atau siste pada umumnya tidak ganas dan yang padat ganas
atau kanker. Kanker adalah pertumbuhan sel yang tidak normal sangat cepat dan
mendesak sel-sel disekitarnya (Febriani, 2013).
Tumor ginjal merupakan tumor urogenitalia nomor tiga terbanyak setelah
tumor prostat dan tumor kandung kemih. Tumor ginjal dapat berasal dari tumor
primer di ginjal atau pun merupakan tumor sekunder yang berasal dari metastasis
keganasan di tempat Iain (Melisa dkk, 2016). Sebagian besar tumor ginjal yang
solid (padat) adalah kanker, sedangkan kista (rongga berisi cairan) atau tumor
biasanya jinak. Seperti organ tubuh Iainnya, ginjal kadang bisa mengalami
kanker. Pada dewasa, jenis kanker ginjal yang paling sering ditemukan adalah
karsinoma sel ginjal (adenokarsinoma renalis, hipernefroma) yang berasal dari
sel-sel yang melapisi tubulus renalis (Febriani, 2013).
Penyebab pasti tumor ginjal tidak diketahui, beberapa keterkaitan telah
dibangun antara kanker ginjal dengan merokok, hipertensi, dan obesitas.
Terpapar timah, kadmium dan fosfat juga meningkatkan risiko perkembangan
kanker (Black dan Hawks, 2014). Merokok dan kegemukan adalah faktor risiko ;
iritasi kronik yang dikaitkan dengan batu ginjal juga dapat menjadi penyebab.
Beberapa kanker ginjal dikaitkan dengan faktor genetik. (Le Mone dkk, 2016).
Trias klasik gejala tumor ginjal yaitu hematuria, nyeri panggul atau nyeri
pinggang, dan massa abdomen teraba atau pada panggul/pinggang, ditemukan
hanya pada sekitar 100/0 orang yang menderita karsinoma sel ginjal. Manifestasi
sistemik mencakup demam tanpa infeksi, keletihan, mual, penurunan berat badan,
anemia atau polisitemia. Tumor dapat menghasilkan hormon atau zat seperti
hormon, termasuk hormon paratiroid, prostaglandin, prolaktin, renin, gonadotropin
dan glukokortikoid. Zat ini menghasilkan sindrom paraneoplastik, dengan
manifestasi tambahan seperti hiperkalsemia, hipertensi, dan hiperglikemia.

2 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Perburukan karsinoma sel ginjal berbeda-beda mulai dari periode lama penyakit
stabil hingga sangat agresif (LeMone dkk, 2016).
Karsinoma sel ginjal merupakan 3% dari seluruh tumor ganas pada orang
dewasa yang ditemukan pada umur 40-70 tahun. Kejadian tumor pada kedua sisi
(bilateral) hanya terdapat pada 2% kasus saja. Angka kejadian pada pria lebih
banyak daripada wanita dengan perbandingan 2:1. Di seluruh dunia, sekitar
270.000 kasus baru didiagnosis per tahun, dan sekitar 116.000 pasien meninggal
per tahun. Data lain menunjukan bahwa di seluruh dunia terdapat 209.000 kasus
baru dan 102.000 meninggal per tahunnya. Insiden RCC tertinggi terjadi di negara-
negara Barat dan terendah di negara Asia dan Afrika. Pada tahun 2015 di Amerika
Serikat, sekitar 62.000 telah di diagnosis RCC dan 14.000 telah meninggal karena
kasus ini (Melisa dkk, 2016).
Insidensi di Hongkong, India, Korea dan Taiwan berkisar 3.24-6.0 per
100.000 penduduk. Di Jepang 5.2 per 100.000 penduduk, dengan angka kematian
1.8 per 100.000 penduduk. Di Malaysia insidensi kanker ginjal adalah 1.9 per
100.000 penduduk. Rasio pria dibanding wanita 2.75:1, usia rerata penderita 57.1
tahun tetapi pada ras Cina reratanya lebih tua. Insidensi di India lebih rendah
dibandingkan orang India yang tinggal di Singapura, hal ini dimungkinkan karena
underdiagnosis, gaya hidup dan faktor lingkungan. Kejadian kanker ginjal di
Indonesia mencapai 2,4-3 kasus/100.000 penduduk yang meningkat dari perkiraan
sebelumnya sekitar 1,4-1,8 kasus/100.000 penduduk (Mochtar CA, et al, 2016).
Sedangkan di ruangan Lantai 5 Bedah RSPAD Gatot Soebroto selama periode Juli-
Desember 2017 terdapat 12 kasus Tumor Ginjal (8 kasus pada laki-laki dan 4 kasus
pada perempuan) dengan rata-rata umur lebih dari 50 tahun (56-88 tahun).
Faktor resiko terjadinya tumor ginjal adalah kebiasaan merokok, hipertensi,
dan obesitas. Oleh karena itu seseorang yang ingin menghindari kanker ginjal harus
berhenti atau tidak memulai merokok. Menghindari paparan kimia seperti timah,
fosfat, kadmium dan gaya hidup yang meminimalisasi perkembangan obesitas dan
hipertensi juga dapat mencegah kanker ginjal. Penyebab banyaknya kanker ginjal
tidak ditentukan, namun bisa dilakukan pencegahan dan perawatan meliputi
mencegah cedera dan infeksi, mengontrol tekanan darah bagi pasien yang
terdiagnosa kanker ginjal. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pendekatan ilmiah dalam

3 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
hal ini pendekatan proses keperawatan yaitu asuhan keperawatan untuk mencegah
dan mengatasi masalah tersebut.
Untuk menanggapi terjadinya dampak yang tidak diinginkan tersebut maka
seorang perawat membutuhkan teori yang sesuai dalam menyusun rencana untuk
mengatasi masalah-masalah yang ditimbulkan akibat dari dampak yang muncul.
Sebagaimana keperawatan yang terus berkembang sebagai suatu profesi,
pengetahuan dibutuhkan untuk menjelaskan intervensi tertentu dalam memperbaiki
hasil klien.
Teori keperawatan dan konsep yang berhubungan terus berkembang.
Virginia Henderson mendefenisikan keperawatan sebagai "penolong individu, saat
sakit atau sehat, dalam melakukan kegiatan tersebut yang bertujuan untuk
kesehatan, pemulihan, atau kematian yang damai dan individu akan dapat
melakukannya sendiri jika mereka mempunyai kekuatan, keinginan, atau
pengetahuan". Proses keperawatan mencoba melakukan hal tersebut dan tujuannya
adalah kebebasan. Henderson dalam teorinya mengkategorikan empat belas
kebutuhan dasar semua orang dan mengikutsertakan fenomena dari ruang lingkup
klien, yakni fisiologis, psikologis, sosiokultural, spiritual, dan perkembangan.
Bersama perawat dan klien bekerja sama untuk mendapatkan semua kebutuhan dan
mencapai tujuan (Perry, 2013).
Perawat memiliki tugas memenuhi kebutuhan dan membuat status
kesehatan klien dengan tumor ginjal meningkat melalui asuhan keperawatan.
Asuhan keperawatan merupakan suatu tindakan atau proses dalam praktik
keperawatan yang diberikan secara langsung kepada pasien untuk memenuhi
kebutuhan objektif pasien, sehingga dapat mengatasi masalah yang sedang
dihadapinya. Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti tertarik untuk membahas
tentang asuhan keperawatan pada pasien dengan tumor ginjal di ruang Ambun Suri
Lantai 1 RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi.

4 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Mengetahui gambaran asuhan keperawatan pada pasien dengan Tumor
ginjal di ruang Ambun Suri Lantai I RSUD Dr Achmad Mochtar Bukittinggi
Tahun 2019.

2. Tujuan Khusus
Setelah menyelesaikan makalah ini diharapkan mahasiswa mampu:
a. Melakukan pengkajian terhadap pasien dengan Tumor Ginjal
b. Menegakkan diagnosa keperawatan pada pasien dengan Tumor Ginjal
berdasarkan prioritas
c. Membuat rencana keperawatan pada pasien dengan Tumor Ginjal
berdasarkan diagnosa yang telah ditegakkan
d. Mengimplementasikan rencana keperawatan yang telah direncanakan
pada pasien dengan Tumor Ginjal
e. Melakukan evaluasi terhadap tindakan keperawatan yang telah
dilakukan pada pasien dengan Tumor Ginjal

C. Manfaat
1. Bagi Lahan
Untuk menambah pengetahuan perawat di ruang Ambun Suri Lantai I
RSUD Dr Achmad Mochtar dalam memberikan pelayanan kesehatan pada
pasien dengan Tumor Ginjal sesuai dengan asuhan keperawatan yang tepat
dan benar.
2. Bagi Pasien
Untuk memberikan informasi pada klien dan keluarga di ruang
Ambun Suri Lantai I RSUD Dr Achmad Mochtar tentang pengobatan pada
pasien dengan Tumor Ginjal.
3. Bagi Mahasiswa
Untuk menambah wawasan kepada mahasiswa Profesi Ners STIKes
Fort De Kock mengenai asuhan keperawatan yang tepat pada pasien dengan
Tumor Ginjal.

5 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
BAB II
TINJAUAN TEORITIS

1. KONSEP MEDIS TUMOR GINJAL


A. Definisi
Tumor ginjal yaitu tumor ginjal padat jinak dan tumor ginjal
ganas.Tumor ginjal padat ialah adenoma, onkositoma, leiomioma, lipoma,
hemangioma, dan hemartoma. Sedangkan tumor ginjal ganas biasanya
berupa tumor padat yang berasal dari urotelius, yaitu karsinoma sel
transional atau yang berasal dari sel epitel ginjal. (Nurarif & Kusuma, 2015,
p. 139)
Tumor ginjal adalah penyakit yang ganas dimana sel kanker
terbentuk dalam tubulus pada ginjal. Ketika tumor besar jinak terjadi secara
keseluruhan tidak mungkin membedakan dengan tumor ganas melalui
pemeriksaan rontgen, paling tidak 85% dari seluruh tumor ginjal adalah
ganas, dan sekitar 12.890 orang meninggal karena kanker ginjal setiap
tahunnya, (Black & Hwaks, 2014, hal. 196).
Berdasarkan definisi diatas dapat diambil kesimpulan penyakit
tumor ginjal adalah penyakit yang ganas dimana sel kanker terbentuk dalam
tubulus pada ginjal, dan biasanya berupa tumor padat yang berasal dari
urotelius, yaitu karsinoma sel transional atau yang berasal dari sel epitel
ginjal.

B. Etiologi
Mengenai etiologinya hanya sedikit yang diketahui merokok
mungkin mempunyai peran. Pada 40% penderita telah ditemukan
metastasis pada waktu tumor primer ditemukan. Lama hidup rata-rata
penderita ini 6-12 bulan,tanpa penanganan proses lokal ini meluas dengan
bertumbuh terus kedalam jaringan sekelilingnya dan bermetastasis
menyebabkan kematian. Progesititasnya berbeda beda karena itu periode
sakit total bervariasi anatara beberapa bulan dan beberapa tahun. Gambaran
histologiknya heterogen, di samping sel-sel (clear cell) dan eosinofil

6 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
glandular (granular cell) terdapat lebih bannyak sel polifrom,fusifrom dan
sel-sel raksasa. Bagian karsinoma sering terdapat disamping bagian – bagian
pseudosarkomatosa diselingi dengan nekrosis dan pendarahan. Penyebab
pasti dari kanker ginjal belum diketahui secara pasti. Ada beberapa faktor
resiko diketahui mampu memicu kejadian kanker ginjal yaitu :
1. Merokok
Perilaku merokok aktif/pasif meningkatkan resiko terkena kanker
ginjal (40%). Anak yang sering menjadi perokok pasif (status
paparan) meningkatkan resiko terkena Tumor ginjal.
2. Obesitas pada wanita
Mungkin juga obesitas pada wanita disebabkan karena pengaruh
faktor endokrin, karena kondisi ini muncul pada saat-sat adanya
perubahan hormonal tersebut.
3. Hormonal
Peningkatan kadar diethylstibestrol(berdasarkan uji eksperimen pada
hamster) mempengaruhi timbulnya adenoharsinoma pada ginjal. Dan
biasanya kanker ginjal dimulai setelah usia 40 tahun dan akan
memuncak pada usia antara 50 tahun sampai 60 tahun (Prabowo &
Pranata, 2014, hal. 76)

C. Anatomi dan Fisiologi


1. Anatomi
2.

Gambar Anatomi Ginjal

7 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Ginjal merupakan suatu organ yang terletak retroperitoneal pada
dinding abdomen di kanan dan kiri columna vertebralis setinggi vertebra
T12 hingga L3. Ginjal kanan terletak lebih rendah dari yang kiri karena
besarnya lobus hepar. Ginjal dibungkus oleh tiga lapis jaringan. Jaringan yang
terdalam adalah kapsula renalis, jaringan pada lapisan kedua adalah adiposa,
dan jaringan terluar adalah fascia renal. Ketiga lapis jaringan ini berfungsi
sebagai pelindung dari trauma dan memfiksasi ginjal. Ginjal memiliki
korteks ginjal di bagian luar yang berwarna coklat terang dan medula ginjal
di bagian dalam yang berwarna coklat gelap. Korteks ginjal mengandung
jutaan alat penyaring disebut nefron. Setiap nefron terdiri dari glomerulus
dan tubulus. Medula ginjal terdiri dari beberapa massa-massa triangular disebut
piramida ginjal dengan basis menghadap korteks dan bagian apeks yang
menonjol ke medial. Piramida ginjal berguna untuk mengumpulkan hasil
ekskresi yang kemudian disalurkan ke tubulus kolektivus menuju pelvis ginjal
(Tortora, 2011).

2. Fisiologi
Ginjal menjalankan fungsi yang vital sebagai pengatur volume dan
komposisi kimia darah dan lingkungan dalam tubuh dengan
mengekresikan zat terlarut dan air secara selektif. Fungsi vital ginjal
dicapai dengan filtrasi plasma darah melalui glomerulus dengan reabsorpsi
sejumlah zat terlarut dan air dalam jumlah yang sesuai di sepanjang
tubulus ginjal. Kelebihan zat terlarut dan air di eksresikan keluar tubuh
dalam urin melalui sistem pengumpulan urin (Price dan Wilson, 2012).
Menurut Sherwood (2011), ginjal memiliki fungsi yaitu:
a. Mempertahankan keseimbangan H2O dalam tubuh.
b. Memelihara volume plasma yang sesuai sehingga sangat berperan
dalam pengaturan jangka panjang tekanan darah arteri.
c. Membantu memelihara keseimbangan asam basa pada tubuh.
d. Mengekskresikan produk-produk sisa metabolisme tubuh.
e. Mengekskresikan senyawa asing seperti obat-obatan.

8 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Ginjal mendapatkan darah yang harus disaring dari arteri. Ginjal
kemudian akan mengambil zat-zat yang berbahaya dari darah. Zat-zat yang
diambil dari darah pun diubah menjadi urin. Urin lalu akan dikumpulkan
dan dialirkan ke ureter. Setelah ureter, urin akan ditampung terlebih dahulu
di kandung kemih. Bila orang tersebut merasakan keinginan berkemih dan
keadaan memungkinkan, maka urin yang ditampung dikandung kemih
akan di keluarkan lewat uretra (Sherwood, 2011).
Tiga proses utama akan terjadi di nefron dalam pembentukan urin,
yaitu filtrasi, reabsorpsi, dan sekresi. Pembentukan urin dimulai dengan
filtrasi sejumlah besar cairan yang hampir bebas protein dari kapiler
glomerulus ke kapsula Bowman. Kebanyakan zat dalam plasma, kecuali
protein, di filtrasi secara bebas sehingga konsentrasinya pada filtrat
glomerulus dalam kapsula bowman hampir sama dengan plasma. Awalnya
zat akan difiltrasi secara bebas oleh kapiler glomerulus tetapi tidak
difiltrasi, kemudian di reabsorpsi parsial, reabsorpsi lengkap dan kemudian
akan dieksresi (Sherwood, 2011).

D. Tanda Dan Gejala


Menurut (Prabowo & Pranata, 2014, hal. 76-77) tanda gejala pada
penderita kanker ginjal antara lain :
1. Hematuria
Pemeriksaan mikroskopis untuk melihat komponen pada urine(urinalisis)
sering didapatkan adanya gross hematuria pada kanker ginjal. Tanda ini
tanda pertama yang memberikan sinyal pada dugaan adanya keganasan
pada ginjal.
2. Nyeri
Merupakan alarm (sinyal) alamiah bagi tubuh akan adanya gangguan
fisiologis. Pada klien dengan kanker ginjal sering terjadi nyeri yang
konstan pada abdomen terlebih ketika kanker mengalami pendarahan.

9 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
3. Adanya massa
Pada palpasi akan teraba massa dengan jaringan yang halus,berkumpul,
dan adanya nyeri tekan (karena ada kompresi pada jaringan abnormal)
4. Demam
Biasanya terjadi karena adanya perdarahan, sehingga volume
intravaskuler menurun atau karena adanya jaringan tumor yang nekrosis.
5. Anoreksia
Anoreksia suatu masalah kesehatan jiwa yang mana pengidapnya
terobsesi untuk memiliki tubuh kurus dan sangat takut jika terlihat
gemuk.
6. Penurunan berat badan drastis
7. Edema lengan
8. Nausea
9. Vormiting
10. Hipertensi
Jika terjadi tekanan pada arteri renalis dengan iskemia pada jaringan
parenkim ginjal.
11. Hiperkalsemia
Karena dorpongan sekresi hormon parathyroid oleh rangsangan tumor.
12. Retensi urine

E. Patofisiologi
Tumor ginjal meskipun memiliki angka yang tidak signifikan dengan
kanker yang lain namun memiliki tingkat prognosa yang buruk jika tidak
tertangani dengan baik. Tumor ini berasal dari tubulus proksimalis ginjal
yang mula-mula berada di dalam kortex, dan kemudian menembus kapsul
ginjal. Beberapa jenis tumor ini disertai dengan pseudokapsul yang terdiri
atas perenkim ginjal yang tertekan oleh jaringan tumor dan jaringan fibrosa.
Tidak jarang ditemukan kista-kista yang berasal dari tumor yang mengalami
nekrosis dan diresorbsi. Fasia gerota merupakan barier yang menahan
penyebaran tumor ke organ sekitarnya. Pada irisan tampak berwarna kuning
sampai oranye sedangkan pada gambaran histopologik terdapat berbagai

10 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
jenis clear cell, granular, sarkomatoid, papiler dan berbentuk campuran.
(Prabowo & Pranata, 2014, p. 17)
Merokok, obesitas pada wanita, diet lemak tinggi dan kolesterol
mengakibatkan toksik pada vaskular yang mengakibatkan elastisitas vaskuler
turun yang menyebabkan hiposirkulasi.Hiperlipidemia pada wanita obesitas
mengakibatkan kompresi vaskuler juga mengakibatkan laju sirkulasi
menurun. Diet tinggi lemak dan kolesterol mengakibatkan pasien memiliki
resiko atherosklerosis. Hiposirkulasi dan atherosklerosis menyebabkan
hipoksia pada organ ginjal yang menyebabkan inflamasi sel sehingga sel akan
mengalami metaplasia/hiperplasia sel yang berpotensi menjadi kanker ginjal.
Ca ginjal mengakibatkan hipervaskularisasi sel ganas yang meningkatkan
tekanan intravaskuler yang mengakibatkan urine yang keluar bercampur
darah (hematuria) yang mengakibatakan nyeri akut (Nurarif & Kusuma, 2015,
p. 135).

F. Klasifikasi
1. Tumor Jinak
Tumor mulai pada sel-sel, blok-blok bangunan yang membentuk
jaringan-jaringan. Jaringan-jaringan membentuk organ-organ tubuh. Secara
normal, sel-sel tumbuh dan membelah untuk membentuk sel-sel baru ketika
tubuh memerlukan mereka. Ketika sel-sel tumbuh menua, mereka mati, dan
sel-sel baru mengambil tempat mereka. Adakalanya proses yang teratur ini
berjalan salah. Sel-sel baru terbentuk ketika tubuh tidak memerlukan
mereka, dan sel-sel tua tidak mati ketika mereka seharusnya mati. Sel-sel
ekstra ini dapat membentuk suatu massa dari jaringan yang disebut suatu
pertumbuhan atau tumor.
a. Hamartoma Ginjal
Hamartoma atau angiomiolipoma ginjal adalah tumor ginjal yang
terdiri atas komponen lemak, pembuluh darah dan otot polos. Tumor
jinak ini biasanya bulat atau lonjong dan menyebabkan terangkatnya
simpai ginjal. Lima puluh persen dari hamartoma ginjal adalah pasien
Tuberous sklerosis atau penyakit Bournville yaitu suatu kelainan bawaan

11 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
yang ditandai dengan retardasi mental, epilepsi, adenoma seseum dan
terdapat hamartoma di retina, hepar, tulang, pankreas dan ginjal. Tumor
ini lebih banyak menyerang wanita daripada pria dengan perbandingan 4
: 1 (Basuki, 2003).
Gambaran klinis hemartoma jika tidak bersamaan dengan
penyakit Tuberous sklerosis, hamartoma ginjal sering tanpa
menunjukkan gejala dan kadang-kadang didapatkan secara kebetulan
pada saat pemeriksaan rutin dengan ultrasonografi abdomen(Basuki,
2003). Gejala klinis yang mungkin dikeluhkan adalah : nyeri pinggang,
hematuria, gejala obstruksi saluran kemih bagian atas dan kadang kala
terdapat gejala perdarahan rongga retroperitonial(Basuki, 2003).
b. Fibroma Renalis
Tumor jinak ginjal yang paling sering ditemukan ialah fibroma
renalis atau tumor sel interstisial reno-medulari. Tumor ini biasanya
ditemukan secara tidak sengaja sewaktu melakukan autopsi, tanpa adanya
tanda ataupun gejala klinis yang signifikan. Fibroma renalis berupa
benjolan massa yang kenyal keras, dengan diameter kurang dari 10 mm
yang terletak dalam medula atau papilla. Tumor tersusun atas sel spindel
dengan kecenderungan mengelilingi tubulus di dekatnya.
c. Adenoma Korteks Benigna
Adenoma koreteks benigna merupakan tumor berbentuk nodulus
berwarna kuning kelabu dengan diameter biasanya kurang dari 20 mm,
yang terletak dalam korteks ginjal. Tumor ini jarang ditemukan, pada
autopsi didapat sekitar 20% dari seluruh autopsi yang dilakukan. Secara
histologis tidak jelas perbedaannya dengan karsinoma tubulus renalis ;
keduanya tersusun atas sel besar jernih dengan inti kecil. Perbedaannya
ditentukan hanya berdasarkan ukurannya ; tumor yang berdiameter
kurang dari 30 mm ditentukan sebagai tumor jinak. Perbedaan ini
sepenuhnya tidak dapat dipegang sebab karsinoma stadium awal juga
mempunyai diameter kurang dari 30 mm. Proses ganas dapat terjadi pada
adenoma korteks.

12 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
d. Onkositoma
Onkositoma merupakan subtipe dari adenoma yang sitoplasma
granulernya (tanda terhadap adanya mitokondria yang cukup besar dan
mengalami distorsi) banyak ditemukan. Onkositoma kadang-kadang
dapat begitu besar sehingga mudah dikacaukan dengan karsinoma sel
renalis.
e. Tumor Jinak Lainnya
Tumor jinak dapat timbul dari jenis sel apapun dari dalam ginjal.
Beberapa menyebabkan masalah klinis, seperti hemangioma yang dapat
menyebabkan terjadinya perdarahan, sehingga memberikan rasa nyeri
atau merupakan predisposisi kehilangan darah yang banyak sewaktu
terjadi trauma.Tumor yang jarang ditemukan ialah tumor sel
jukstaglomerulor yang memproduksi renin yang merupakan penyebab
terjadinya hipertensi (Underwood, 2000). Jenis tumor lain yang pernah
ditemui adalah lipoma dan leiomioma (De Jong, 2000).

2. Tumor Ganas (Kanker)


Tumor ginjal yang ganas biasanya berupa tumor padat yang berasal
dari urotelium, yaitu karsinoma sel transisional atau berasal dari sel epitel
ginjal atau adenokarsinoma, yaitu tumor Grawitz atau dari sel nefroblas,
yaitu tumor Wilms.
a. Adenokarsinoma Ginjal
Adenokarsinoma ginjal adalah tumor ganas parenkim ginjal yang
berasal dari tubulus proksimalis ginjal. Tumor ini paling sering
ditemukan pada umur lebih dari 50 tahun.
Angka kejadian pada pria lebih banyak daripada wanita dengan
perbandingan 2 : 1. Meskipun tumor ini biasanya banyak diderita pada
usia lanjut (setelah usia 40 tahun), tetapi dapat pula menyerang usia
yang lebih muda. Tumor ini dikenal dengan nama lain sebagai : tumor
Grawitz, Hipernefroma, Karsinoma sel Ginjal atau Internist tumor
(Basuki, 2003).

13 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Dalam keadaan normal, sel-sel di dalam saluran kemih tumbuh
dan membelah secara wajar. Tetapi kadang sel-sel mulai membelah
diluar kendali dan menghasilkan sel-sel baru meskipun tubuh tidak
memerlukannya. Hal ini akan menyebabkan terbentuknya suatu massa
yang terdiri jaringan berlebihan, yang dikenal sebagai tumor. Tidak
semua tumor merupakan kanker (keganasan). Tumor yang ganas
disebut tumor maligna. Sel-sel dari tumor ini menyusup dan merusak
jaringan di sekitarnya.
Sel-sel ini juga keluar dari tumor asalnya dan memasuki aliran
darah atau sistem getah bening dan akan terbawa ke bagian tubuh
lainnya (proses ini dikenal sebagai metastase tumor). Tanpa
penanganan proses lokal ini meluas dengan bertumbuh terus ke dalam
jaringan sekelilingnya dan dengan bermetastasis menyebabkan
kematian. Progesifitasnya berbeda-beda, karena itu periode sakit total
bervariasi antara beberapa bulan dan beberapa tahun.Yang
diindikasikan sebagai faktor etiologi ialah predisposisi genetik yang
diperlihatkan dengan adanya hubungan kuat dengan penyakit Hippel-
Lindau (hemangioblastoma serebelum, angiomata retina dan tumor
ginjal bilateral) suatu kelainan herediter yang jarang (Underwood,
2000). Tumor ini berasal dari tubulus proksimalis ginjal yang mula-
mula berada di dalam korteks, dan kemudian menembus kapsul ginjal.
Tidak jarang ditemukan kista-kista yang berasal dari tumor yang
mengalami nekrosis dan diresorbsi. Cara penyebaran bisa secara
langsung menembus simpai ginjal ke jaringan sekitarnya dan melalui
pembuluh limfe atau v. Renalis. Metastasis tersering ialah ke kelenjar
getah bening ipsilateral, paru, kadang ke hati, tulang , adrenal dan ginjal
kontralateral (De Jong, 2000).
Didapatkan ketiga tanda trias klasik berupa: nyeri pinggang,
hematuria dan massa pada pinggang merupakan tanda tumor dalam
stadium lanjut. Nyeri terjadi akibat invasi tumor ke dalam organ lain,
sumbatan aliran urin atau massa tumor yang menyebabkan peregangan
kapsula fibrosa ginjal. Secara klinis kelainan ini terpaparkan sebagai

14 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
keluhan hematuria. Febris yang disebabkan karena nekrosis tumor atau
terbebasnya pirogen endogen oleh tumor ginjal. Hipertensi yang
mungkin disebabkan karena: oklusi vaskuler akibat penekanan oleh
tumor, terjadinya A-V (arteri-venous) shunting pada massa tumor atau
hasil produksi subtansi pressor oleh tumor.Anemi karena terjadinya
perdarahan intra tumoral varikokel akut yang tidak mengecil dengan
posisi tidur. Varikokel ini terjadi akibat obstruksi vena spermatika
interna karena terdesak oleh tumor ginjal atau tersumbat oleh trombus
sel-sel tumor. Tanda-tanda metastasis ke paru atau hepar. Kadang-
kadang ditemukan sindroma paraneoplastik, yang terdiri atas:
1) Sindroma Staufer (penurunan fungsi liver yang tidak ada
hubungannya dengan metastasis pada hepar dengan disertai
nekrosis pada berbagai area pada liver),
2) hiperkalsemia (terdapat pada 10% kasus kanker ginjal), (3)
polisitemia akibat peningkatan produksi eritropoietin oleh tumor,
dan (4) hipertensi akibat meningkatnya kadar renin(Basuki, 2003)
b. Nefroblastoma atau Tumor Wilms
Nefroblastoma adalah tumor ginjal yang banyak menyerang
anak berusia kurang dari 10 tahun dan paling sering dijumpai pada
umur 3,5 tahun. Paling banyak menyerang anak-anak. Insiden
puncaknya antara umur 1- 4 tahun. Anak perempuan dan laki-laki sama
banyaknya. (Underwood, 2000). Tumor Wilm sering diikuti dengan
kelainan bawaan berupa: anridia, hemihipertrofi dan anomali organ
urogenitalia (Basuki, 2003).
Tumor berasal dari blastema metanefrik dan terdiri atas
blastema, stroma dan epitel. Kadang tidak tampak unsur epitel atau
stroma. Secara makroskopis tumor ini tampak sebagai massa yang besar
dan sering meluas menembus kapsula dan menginfiltrasi jaringan lemak
perinefrik dan bahkan sampai ke dasar mesenterium. Daerah perdarahan
dan nekrosis sering ditemukan menyatu dengan jaringan tumor solid
yang berwarna putih bersama dengan daerah kartilago dan musinosa.
Secara histologis kedua jaringan epitel dan mesenkim dapat ditemukan

15 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
dimana tumor berasal dari jaringan mesonefrik mesoderm. Glomerolus
dan tubulus terbentuk tidak sempurna yang terletak dalam stroma sel
spindle (De Jong, 2000).
Setelah keluar dari kapsul ginjal tumor akan mengadakan invasi
ke organ di sekitarnya dan menyebar secara limfogen melalui kelenjar
limfe para aorta. Penyebaran secara hematogen melalui vena renalis ke
vena kava kemudian mengadakan metastasis ke paru (85%), hati (10%)
dan bahkan pada stadium lanjut menyebar ke ginjal kontralateral
(Basuki, 2003).
c. Tumor Pelvis Renalis
Sesuai dengan jenis histopatologinya tumor ini dibedakan dalam
dua jenis yaitu : karsinoma sel transitional dan karsinoma sel skuamosa.
Seperti halnya mukosa yang terdapat pada kaliks, buli-buli dan uretra
proksimal, pielum juga dilapisi oleh sel-sel transitional dan mempunyai
kemungkinan untuk menjadi karsinoma transitional. Karsinoma sel
skuamosa biasanya merupakan metaplasia sel-sel pelvis renalis karena
adanya batu yang menahun pada pelvis renalis (Basuki, 2003).

G. Pemeriksaan Penunjang
1. Foto thoraks (Rontgen)
Merupakan pemeriksaan untuk mengevaluasi ada tidaknya metastasis
ke paru-paru. Arteriografi khusus hanya diindikasikan untuk pasien
dengan tumor Wilms bilateral atau termasuk horseshoe kidney.
2. Ultrasonografi
Merupakan pemeriksaan non invasif yang dapat membedakan tumor
solid dengan tumor yang mengandung cairan.Dengan pemeriksaan
USG, tumor Wilms nampak sebagai tumor padat di daerah ginjal.USG
juga dapat digunakan sebagai pemandu pada biopsi. Pada potongan
sagital USG bagian ginjal yang terdapat tumor akan tampak
mengalami pembesaran, lebih predominan digambarkan sebagai
massa hiperechoic dan menampakkan area yang echotekstur
heterogenus.

16 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
3. CT-Scan
Memberi beberapa keuntungan dalam mengevaluasi tumor Wilms. Ini
meliputi konfirmasi mengenai asal tumor intrarenal yang biasanya
menyingkirkan neuroblastoma; deteksi massa multipel; penentuan
perluasan tumor, termasuk keterlibatan pembuluh darah besar dan
evaluasi dari ginjal yang lain. CT scan memperlihatkan massa
heterogenus di ginjal kiri danmetastasis hepar multiple. CT scan dengan
level yang lebih tinggi lagi menunjukkan metastasishepar multipel
dengan thrombus tumor di dalam vena porta.
4. Laboratorium
Hasil pemeriksaan laboratorium yang penting yangmenunjang untuk
tumor Wilms adalah kadar lactic dehydro genase (LDH) meninggi dan
Vinyl mandelic acid (VMA) dalam batas normal. Urinalisis juga dapat
menunjukkan bukti hematuria, LED meningkat, dan anemia dapat juga
terjadi, terlebih pada pasien dengan perdarahan subkapsuler.Pasien
dengan metastasis di hepar dapat menunjukkan abnormalitas pada
analisa serum.
5. Biopsi
Di lakukan untuk mengambil contoh jaringan dan pemeriksaan
mikroskopik.Biopsi tumor ini untuk mengevaluasi sel dan diagnosis.

17 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
MIND MAPPING TEORITIS
DEFINISI ETIOLOGI PEMERIKSAAN PENUNJANG TANDA DAN GEJALA

Tumor ginjal yaitu tumor ginjal padat Penyebab pasti belum diketahui , 1. Foto thoraks (Rontgen) Hematuria, Nyeri, Adanya massa,
faktor resiko : 2. Ultrasonografi Demam, Anoreksia, Penurunan
jinak dan tumor ginjal ganas.Tumor
1. Merokok 3. CT-Scan berat badan drastic, Edema
ginjal padat ialah adenoma, onkositoma, lengan, Nausea,Vormiting,
2. Obesitas pada wanita 4. Laboratorium
leiomioma, lipoma, hemangioma, dan Hipertensi, Hiperkalsemia
3. Hormonal 5. Biopsi
hemartoma (Nurarif & Kusuma, 2015)

TUMOR GINJAL
DIAGNOSA KEPERAWATAN Konsep Asuhan Keperawatan
Merokok, Obesitas, Hormonal 1. Identitas Pasien
1. Nyeri kronis b/d Infiltrasi tumor
SLKI : Tingkat nyeri menurun 2. Riwayat Penyakit
SIKI : Manajemen nyeri Mutasi gen, sel menjadi tidak 3. Kebutuhan Dasar
2. Defisit nutrisi b/d peningkatan kebutuhan normal
4. Pemeriksaan Fisik
metabolisme Sel terus membelah diri,menjadi liar 5. Pemeriksaan Penunjang
SLKI : Status nutrisi membaik
6. Penatalaksanaan Medis
SIKI : Manajemen Nutrisi
Menimbulkan benjolan 7. Diagnose keperawatan
3. Intoleransi Aktfitas b/d kelemahan
SLKI : Toleransi aktifitas meningkat 8. Rencana keperawatan
SIKI : Manajemen Energi TUMOR GINJAL

5. Penurunan curah DAFTAR


Massa jaringan fibrosis Sel abnormal menjadi PUSTAKA
jantung b/d mengelilingi dan menentukan Massa Menginvasi Tumor membesar
Parasit dalam tubuh jaringan lainya
perubahan struktur tetapi tidak Bulechek, Gloria.dkk.
afterload menginvasi. Obstruksi Obstruksi Vena (2013). NIC NOC.
6. Perfusi perifer Fagosit Nutrisi oleh Bermetastase ke Ureter Inferior Edisi 5-6. Elsevier
tidak efektif b/d Rasa penuh pada perut ,mual NANDA. 2013.
sel abnormal sum sum tulang
muntah, Anoreksia Diagnosis Keperawatan
peningkatan belakang .Edisi jilid 1-2.
Edem Ekstrmitas
tekanan darah bawah Standar Diagnosa
Sel normal Anemia
Penurunan BB Keperawatan Indonesia
kekurangan nutrisi Gangguan 2016
Eliminasi Gangguan aliran balik
Metabolisme Urine darah ke jantung
Defisit Nutrisi Perfusi Perifer
naik,nutrisi berkurang
Tidak Efektif
Nyeri
Penurunan
kronik
Intoleransi Curah Jantung
18 aktivitas
Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. KONSEP ASUHAN KEPERAWATAN
1. Pengkajian Fokus
a. Identitas pasien dan identitas penanggung jawab
b. Riwayat kesehatan
1) Riwayat kesehatan sekarang
Klien mengeluh kencing berwarna seperti cucian daging,
bengkak sekitar perut.Tidak nafsu makan, mual, muntah dan
diare.Badan panas hanya 1 hari pertama sakit.
2) Riwayat kesehatan dahulu
Apakah klien pernah mengeluh kelainan pada ginjal
sebelumnya, atau gejala-gejala tumor wilms.
3) Riwayat kesehatan keluarga
Apakah ada riwayat keluarga klien pernah mengidap kanker
atau tumor sebelumnya.

c. Pemeriksaan Fisik
Melakukan pemeriksaan TTV pada klien, melakukan pemeriksaan
secara head to toe yang harus diperhatikan adalah palpasi abdomen yang
cermat dan pengukuran tekanan darah pada klien.Tumor dapat
memproduksi rennin atau menyebabkan kompresi vaskuler sehingga
mengakibatkan hipertensi pada anak.

d. Pemeriksaan kebutuhan Fisik dan Psikososial


1. Pola Nutrisi dan Metabolik.
Dapat terjadi kelebihan beban sirkulasi karena adanya retensi
natrium dan air, edema pada sekitar mata dan seluruh tubuh.Klien
mudah mengalami infeksi karena adanya depresi sistem
imun.Adanya mual,muntah,dan anoreksia menyebabkan intake
nutrisi yang tidak adekuat.BB meningkat karena adanya
edema.Perlukaan pada kulit dapat terjadi karena uremia.
2. Pola Eliminasi.

19 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Eliminasi urine : gangguan pada glomerulus menyebabkan sisa-
sisa metabolisme tidak dapat di ekskresi dan terjadi penyerapan
kembali air dan natrium pada tubulus ginjal yang tidak mengalami
gangguan yang menyebabkan oliguri, anuria, proteinuria, dan
hematuria. Pada klien dengan kelemahan malaise, kelemahan otot
dan kehilangan tonus karena adanya hiperkalemia. Dalam perawatan,
klien perlu istirahat karena adanya kelainan jantung dan tekanan
darah mutlak selama 2 minggu dan mobilisasi duduk di mulai bila
tekanan darah udah normal selama satu minggu. Adanya edema paru
maka pada inspeksi terlihat retraksi dada,penggunaan otot bantu
napas,teraba massa, auskultasi terdengar rales, dispnea, ortopnea,
dan pasien terlihat lemah (kelebihan beban sirkulasi sehingga
menyebabkan pembesaran jantung, anemia, dan hipertensi yang di
sebabkan oleh spasme pembuluh darah.
4. Pola Tidur dan Istirahat.
Klien tidak dapat tidur terlentang karena sesak dan gatal
karena adanya uremi,keletihan,kelemahan malaise, kelemahan otot
dan kehilangan tonus.
5. Pola Kognitif dan Perseptual.
Penigkatan ureum darah menyebabkan kuit bersisik kasar dan
gatal-gatal karena adanya uremia.Gangguan penglihatan dapat terjadi
apabila terjadi ensefalopati hipertensi.
6. Persepsi Diri
Klien dan orang tuanya cemas dan takut karena adanya warna
urine yang berwarna merah,adanya edema,serta perawatan yang
lama.

e. Pemeriksaan Penunjang
1. Foto thoraks (Rontgen)
Merupakan pemeriksaan untuk mengevaluasi ada tidaknya metastasis
ke paru-paru. Arteriografi khusus hanya diindikasikan untuk pasien
dengan tumor Wilms bilateral atau termasuk horseshoe kidney.

20 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. Ultrasonografi
Merupakan pemeriksaan non invasif yang dapat membedakan tumor
solid dengan tumor yang mengandung cairan.Dengan pemeriksaan
USG, tumor Wilms nampak sebagai tumor padat di daerah ginjal.USG
juga dapat digunakan sebagai pemandu pada biopsi. Pada potongan
sagital USG bagian ginjal yang terdapat tumor akan tampak
mengalami pembesaran, lebih predominan digambarkan sebagai
massa hiperechoic dan menampakkan area yang echotekstur
heterogenus.
3. CT-Scan
Memberi beberapa keuntungan dalam mengevaluasi tumor Wilms. Ini
meliputi konfirmasi mengenai asal tumor intrarenal yang biasanya
menyingkirkan neuroblastoma; deteksi massa multipel; penentuan
perluasan tumor, termasuk keterlibatan pembuluh darah besar dan
evaluasi dari ginjal yang lain. CT scan memperlihatkan massa
heterogenus di ginjal kiri danmetastasis hepar multiple. CT scan
dengan level yang lebih tinggi lagi menunjukkan metastasishepar
multipel dengan thrombus tumor di dalam vena porta.
4. Laboratorium
Hasil pemeriksaan laboratorium yang penting yangmenunjang untuk
tumor Wilms adalah kadar lactic dehydro genase (LDH) meninggi dan
Vinyl mandelic acid (VMA) dalam batas normal. Urinalisis juga dapat
menunjukkan bukti hematuria, LED meningkat, dan anemia dapat
juga terjadi, terlebih pada pasien dengan perdarahan
subkapsuler.Pasien dengan metastasis di hepar dapat menunjukkan
abnormalitas pada analisa serum.
5. Biopsi
Di lakukan untuk mengambil contoh jaringan dan pemeriksaan
mikroskopik.Biopsi tumor ini untuk mengevaluasi sel dan diagnosis.

3. Kemungkinan Diagnosa Keperawatan Yang Muncul :


1. Nyeri kronis b/d Infiltrasi tumor

21 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. Defisit nutrisi b/d peningkatan kebutuhan metabolisme
3. Intoleransi Aktfitas b/d kelemahan
4. Penurunan curah jantung b/d perubahan afterload
5. Perfusi perifer tidak efektif b/d peningkatan tekanan darah
6. Gangguan eliminasi urine b/d iritasi kandung kemih

22 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
RENCANA ASUHAN KEPERAWATAN
Diagnosa
No SLKI SIKI AKTIFITAS KEPERAWATAN
Keperawatan
1. Nyeri kronis b/d Tujuan : Manajemen nyeri Observasi
Infiltrasi tumor Tingkat nyeri menurun 1. Identifikasi lokasi, karakteristik, durasi,
frekuensi, kualitas, intensitas nyeri
Kriteria hasil : 2. Identifikasi skala nyeri
1. Keluhan nyeri menurun 3. Identifikasi respon nyeri non verbal
2. Sikap protektif 4. Identifikasi faktor yang memperberat dan
menurun memperingan nyeri
3. Meringis menurun 5. Identifikasi pengetahuan dan keyakinan
4. Gelisah menurun tentang nyeri
5. Nafsu makan membaik 6. Identifikasi pengaruh budaya terhadap respon
6. Kesulitan tidur nyeri
menurun 7. Identifikasi pengaruh nyeri pada kualitas hidup
7. Anoreksia menurun 8. Monitor keberhasilan terapi komplementer
8. Mual muntah menurun yang sudah diberikan
9. Frrkuensi nadi 9. Monitor efek samping penggunaan analgetik
membaik Terapeutik :
1. Berikan teknik non farmakologis untuk

23 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
mengurangi rasa nyeri (hipnosis, akupresur,
terapi musik, aromaterapy, teknik imajinasi
terbimibng, kompres hangat /dingin, terapi
bermain)
2. Kontrol lingkungan yang memperberat rasa
nyeri (suhu ruangan, pencahayaan,kebisingan)
3. Fasilitasi istirahat dan tidur
4. Pertimbangkan jenis dan sumber nyeri dalam
pemilihan strategi meredakan nyeri
Edukasi :
1. Jelaskan penyebab, periode dan pemicu nyeri
2. Jelaskan strategi meredakan nyeri
3. Anjurkan memonitor nyeri secara mandiri
4. Anjurkan menggunakan analgetik secara tepat
5. Anjurkan teknik non farmakologis untuk
mengurangi rasa nyeri
Kolaborasi :
1. Kolaborasi pemberian analgetik, jika perlu

24 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. Defisit nutrisi b/d Tujuan : Manajemen Observasi :
peningkatan Status nutrisi membaik Nutrisi 1. Identifikasi status nutrisi
kebutuhan 2. Identifikasi alergi dan intoleransi makanan
metabolisme Kriteria hasil : 3. Identifikasi makanan yang disukai
1. Posri makanan yang 4. Identifikasi kebutuhan kalori dan jenis nutrien
dihabiskan 5. Identifikasi perlunya pengguanan selang NGT’
meningkat 6. Monitor asupan makanan
2. Berat badan 7. Monitor berat badan
membaik 8. Monitor hasil pemeriksaan labor
3. Nafsu makan Terapeutik :
membaik 1. Lakukan oral higiene sebelum makan jika perlu
4. Membran mukosa 2. Fasilitasi menentukan pedomaan diit
membaik 3. Sajiikan makan secara menarik dan suhu yang
sesuai
4. Berikan makanan tinggi serat untuk mencegah
konstipasi
5. Berikan makanan TKTP
6. Berikan suplemen makanan jika perlu
Edukasi :
1. Anjurkan posisi duduk, jika mampu

25 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. Ajarkan diet yang diprogramkan
Kolaborasi ;
1. Kolaborasi pemberian medikasi sebelum
makan
2. Kolaborasi dengan ahli gizi untuk menentukan
jumlah kalori dan jenis nutrien yang
dibutuhkan

3. Intoleransi Tujuan : Manajemen Observasi :


Aktfitas b/d Toleransi aktifitas Energi 1. Identifikasi gangguan fungsi tubuh yang
kelemahan meningkat mengakibatkan kelelahan
2. Monitor kelelahan fisik dan emosional
Kriteria hasil : 3. Monitor pola dan jam tidur
1. Kemudahan dalam
4. Monitor lokasi dan ketidaknyamanan selama
aktifitas sehari-hari
melaksanakan aktifitas
meningkat
Terapeutik :
2. Keluhan lelah
1. Sediakan lingkungan yang nyaman dan rendah
menurun
stimulus
3. Perasaan lemah
2. Lakukan latihan gerak aktif dan pasif
menurun
3. Berikan aktifitas distraksi yang menyenankan

26 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
4. Dipsnea saat 4. Fasilitasi duduk disisi tempat tidur, jika tidak
aktivitas menurun berpindah atau berjalan
5. Frekuensi nafas Edukasi :
menurun 1. Anjurkan tirah baring
2. Anjurkan melakukan aktifitas secara bertahap
3. Ajarkan strategi koping untuk mengurangi
kelelahan
4. Ajarkan strategi koping untuk mengurangi
kelelahan
Kolaborasi :
1. Kolaborasi dengan ahli gizi tentang cara
meningkatkan asupan makanan

27 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
28 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
DAFTAR PUSTAKA

29 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
BAB III
LAPORAN KASUS

PENGKAJIAN KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH


IDENTITAS
Nama : Tn Sy Ruang Rawat : Ambun Suri Lantai I
Umur : 61 Thn No Rekam Medik : 518551
Pendidikan : SMA Tgl/jam masuk : 12 April 2019 / Jam 14.00
Suku : Minang Tgl/jam pengkajian : 19 April 2019
Agama : Islam Diagnosa Medis : Tumor ginjal
Status Perkawinan : Kawin Informan : Klien, Keluarga, Status,
Petugas kesehatan
RIWAYAT KESEHATAN
Keluhan Utama dan Riwayat Kesehatan Sekarang :
PBM ruang ambun suri lantai 1 tanggal 12 April 2019. Saat pengkajian klien mengatakan nyeri
pinggang kanan seperti ditusuk tusuk menjalar ke punggung. Nyeri hilang timbul dan dirasakan
lebih kurang selama 3- 5 menit, nyeri. badan terasa letih, lemah, lesu. Klien mengatakan nafsu
makan menurun, mual, muntah 2x. klien mengatakan badan letih tidak mampu mobilisasi, dan
aktifitas banyak dilakukan di tempat tidur, klien juga di bantu untuk duduk.

Riwayat Kesehatan Masa Lalu :


1. Penyakit : Klien mempunyai riwayat BAK seperti endapan pasir, sejak ± 6 bulan yang lalu, klien post
nefroktomy sejak 3 bulan yang lalu di RS. Medinah Bukittinggi
2. Pola Hidup : merokok, kurang olahraga, diet tidak teratur .
3. Faktor Resiko : Tidak ada
4. Riwayat Kesehatan Keluarga : Tidak ada
1. FISIOLOGIS

Data Subjektif
Pernapasan :
Dispnea berhubungan dengan batuk/sputum : Tidak ada
Perokok : Sudah berhenti merokok sejak 3 tahun yang lalu
Riwayat Penyakit paru sebelumnya : Tidak ada

30 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Sirkulasi :
Riwayat Hipertensi : Tidak ada, Masalah jantung : Tidak ada
Demam rematik : Tidak ada, Edema mata kaki/kaki : Tidak ada
Flebitis : Tidak ada, Penyembuhan lambat : Tidak
Klaudikasi : Tidak
Ekstremitas : Kesemutan : Tidak Kebas : Tidak
Batuk/hemoptisis : Tidak
Perubahan frekuensi/jumlah urin : Tidak ada
Nyeri dada : Tidak ada

Data Objektif :
Pernapasan :
Pernapasan : Frekuensi : 24 x/menit Kedalaman : Normal Simetris : Ki / Ka
OKSIGENASI DAN SIRKULASI

Penggunaan Otot Bantu napas : Tidak Cuping Hidung : Tidak


Fremitus : Sama kiri dan kanan
Bunyi Napas : Vesikuler
Sianosis : Tidak ada, Jari Tabuh : Tidak ada
Karakteristik Sputum : Sputum Tidak ada
Fungsi mental/gelisah : Tidak
Sirkulasi :
Bunyi jantung : Sonor
Frekuensi : 108 x / menit Irama : Reguler Kualitas : Sedang
Tekanan Vena Jugularis : 5-2 mmHg
Jantung (Palpasi) : Getaran : Normal Dorongan :
Hemodinamik :
Nadi Karotis : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irreguler
Nadi Jugularis : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irreguler
Nadi Temporalis : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irreguler
Nadi Radialis : 102 x/menitIrama nadi : regular/irreguler
Nadi Femoralis : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular
Nadi Popliteal : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irreguler
Nadi Postibial : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irregular

31 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Nadi Dorsalis Pedis : Tidak dilakukan x/menitIrama nadi : regular/irreguler
TD Kanan Baring : 110 / 80 mmHg, TD Kanan Duduk : .......... mmHg,
TD Kanan Berdiri : Tidak dilakukan mmHg
TD Kiri Baring : Tidak dilakukan mmHg, TD Kiri Duduk : ........... mmHg,
TD Kiri Berdiri : Tidak dilakukan mmHg
Ekstremitas : Suhu : 36,8 °C Warna : Sawo matang Akral : Hangat
Pengisian Kapiler : < 3 Detik, Varises : Tidak ada
Kuku : Noramal, bersih Penyebaran Rambut : Merata diseluruh kepala
Warna : Mukosa Bibir : Kering, Punggung kuku : Normal
Konjungtiva : Tidak anemis, Sklera : Tidak ikterik
Diaforesis : Tidak ada

Penunjang :
OKSIGENASI DAN SIRKULASI

Nilai Lab Nilai Normal


HB : 10,6 gr / dl 13 - 16
HT : 29,1 % 40 - 48
WBC : 5,22 5,0 - 10, 0
PLT : 195 150 – 400
Ureum : 30 20 - 40
Kreatinin : 0,7 0,5 - 1,5

1. Foto thoraks ( 2 April 2019 ) : Kesan : Cor Dan Pulmo tak tampak kelainan
2. Ekhokardiografi : Tidak dilakukan
3. EKG ( 18 April 2019 ) : Kesan : Normal sinus Rhytem

Masalah Keperawatan : Tidak ada

32 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Subjektif :
Diit biasa (tipe) : MLTKTP, Jumlah makanan per hari: 3 – 4 Sendok
Makan terakhir /masukan : MLTKTP Pola diit : MLTKTP
Kehiangan selera makan : ya Mual/muntah : Ya, muntah 2 kali dari pagi
Nyeri uluhati : Ya
Disembuhkan oleh : Ranitidin
Alergi makanan : Tidak ada
Gangguan menelan : Tiadak ada
Gigi : baik,
Berat badan biasa : 50 Kg perubahan berat badan : ya , menurun
Penggunaan diuretic : Tidak ada
MAKANAN DAN CAIRAN

Data Objektif :
BB : 44 Kg TB : 155 cm LILA : 22 cm
Pemasangan NGT : Tidak ada
Lingkar perut : 75 cm
Bentuk tubuh : Klien terlihat kurus
Turgor kulit : Kurang
Edema : Umum : Tidak dependen : Tidak Periorbital : Tidak
Asites : Tidak Shifting dullness : Tidak
Pembesaran tiroid : Tidak hernia : Tidak .Halitosis : Tidak
Kondisi gigi/gusi : Normal, Bersih
Bising usus : Meningkat, 24 x /menit
Nyeri tekan ulu hati : Ya
Perkusi abdomen : Tympani

33 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Intake dan Output
Intake Output
Minum : 1200 cc Urin : 2000 cc
IVFD : TPN : RL (1: 2) / 24 jam IWL = 15cc x BB
TPN : 1100 cc = 15 x 44
RL : 1000 cc = 660 / hr
Tranfusi :0 Muntah : 200 cc
Total Input : 3.300 cc Total Output : 2.860 cc
Balance Cairan : + 440 cc

Penunjang :
Lab : 14 April 2019
Nilai Lab Nilai Normal
Kalium : 2,55 3,5 – 5,5
Natrium : 133,2 135 – 147
Klorida : 99,5 100 – 106
Ureum : 30 15 – 43
Creatinin : 0.7 0.8 – 1.3
GDR : 116 -200
HB : 10,6 gr / dl 13 – 16

1. USG Abdomen : Tidak dilakukan


2. Endoskopi : Tidak dilakukan
3. Endoskopi : Tidak dilakukan

Masalah Keperawatan : Defisit Nutrisi

34 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Subjektif :
Pola BAB : Normal 1 Kali / hari Penggunaan laksatif : Tidak ada
Karakter feses : Lunak dan Berbentuk BAB terakhir : Tadi pagi
Riwayat perdarahan : Tidak ada Hemoroid : Tidak ada
Konstipasi : Tidak ada Diare : Tidak ada
Menggunakan ostomy : Tidak ada
Penggunaan laksatif : Tidak ada
Pola BAK : 5 – 7 kali / hari
Retensi : Tidak Dysuria : Tidak Inkontinensia : Tidak Urgensi : Tidak
Keseringan : Tidak Tidak lepas : Tidak
Riwayat penyakit ginjal/kandung kemih : Riwayat batu ginjal sudah di operasi

Data objektif :
Abdomen : Nyeri tekan : Ya Lunak/keras : Agak keras
Masa : Tidak teraba Linggar perut : 75 cm
ELIMINASI

Bising usus : + (Meningkat)


Hemoroid : Tidak
Cairan ostomy : Tidak ada
Konsistensi feses : Tidak ada Warna feses : Normal
Warna urine : Kuning pekat
Kateterisasi : Tidak ada
Urostomy : Tidak ada
Dialisa : Tidak ada

Penunjang :
Lab : 14 April 2019
Nilai Lab Nilai Normal
Ureum : 30 20 - 40
Kreatinin : 0,7 0,5 - 1,5

USG ginjal buli : Kesan (Tumor Ginjal)


Masalah Keperawatan : Tidak ada

35 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Subjektif :
Pekerjaan : Petani Aktivitas/Hobi : Menonton
Aktivitas Waktu luang : Menonton
Perasaan bosan/tidak puas : Tidak ada
Keterbatasan karena kondisi : Ya
Keluhan : Nyeri , Lemah, Lesu
Pola Tidur : Terganggu
Tidur Jam : 00.00 wib . Tidur siang : -
Kebiasaan tidur : Malam saja
Insomnia : Ya Penyebab : Nyeri pada pinggang
Rasa segar saat bangun : Tidak, klien sering tidak segar saat bangun
AKTIVITAS DAN ISTIRAHAT

Data Objektif :
Penggunaan alat bantu : Tidak
Toleransi aktifitas : Ya
Pelaksanaan aktifitas : Dibantu
Jenis aktifitas yang dibantu : Semua aktivitas dibantu keluarga
Keterbatasan gerak : Tidak
Masa/tonus otot Baik
Postur : Kurus Tremor : Tidak
Retang gerak : Pasif Kekuatan : 5555 5555
5555 5555
Deformitas : Normal

Penunjang :
1. Rontgen : Kesan (Tidak Ada Kelainan)
2. Pemeriksaan Lainnya : Tidak Ada

Masalah Keperawatan : Intoleransi aktifitas

36 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Subjektif :
Riwayat cedera : Tidak ada
Riwayat hipertermi : Tidak ada
Alergi : Tidak

Data Objektif :
Kulit : Luka, karakteristik : -
Inisial operasi, karakteristik -
Drainese, karakterisktik : Drain terpasang baik, Jumlah drain 0 cc
Rambut dan kuku : Bersih
Suhu : 36,8 0C
Membran Mukosa : Kering
Respon Inflamasi : Kemarahan, panas : Tidak ada
Integritas Kulit : Sedang
PROTEKSI

Luka Bakar : Tidak ada


Tandai Lokasi :

Keadaan Luka : Tidak Ada


Penunjang : Tidak Ada

Masalah Keperawatan : Tidak ada

37 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Skala Resiko Jatuh Morse :

NO PENGKAJI SKALA NILAI KET.


1. Riwayat jatuh: apakahAN
lansiapernah jatuh Tidak 0
dalam 3 bulan terakhir? Ya 25 0

2. Diagnosasekunder: apakah lansiamemiliki Tidak 0


lebih dari satu penyakit? Ya 15 0
3. Alat Bantu jalan:
-Bedrest/ dibantu perawat 0 0
- Kruk/ tongkat/ walker 15
-Berpegangan padabenda-bendadi sekitar 30
(kursi, lemari, meja)
4. TerapiIntravena: apakahsaat ini lansia Tidak 0
terpasanginfus? Ya 20 20
5. Gayaberjalan/ caraberpindah:
- Normal/ bed rest/ immobile (tidak dapat 0
bergerak(tidak
-Lemah sendiri)
bertenaga) 10 10
- Gangguan/ tidak normal (pincang/ diseret) 20
6. Status Mental
-Lansiamenyadari kondisi dirinya 0 0
-Lansiamengalami keterbatasan dayaingat 15
Total Nilai 30

Tingkatan Risiko Nilai MFS Tindakan


Tidak berisiko 0 -24 Perawatan dasar
Risiko rendah 25 -50 Pelaksanaan intervensi pencegahan jatuh standar
Risiko tinggi ≥ 51 Pelaksanaan intervensi pencegahan jatuh risiko tinggi

38 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Skala Braden untuk Luka Tekan

PARAMETER TEMUAN SKOR

Persepsi sensori 1.Tidakmerasakanat 2.Gangguansensor 3. Gangguansensori 4. Tidak ada


au i pada bagian½ pada 1atau 2 gangguansens
responterhadap permukaantubuh ekstremitas atau ori,
stimulus nyeri, atau hanya berespon pada beresponpenu
kesadaranmenuru beresponpada perintah verbal tapi h
n stimuli nyeri tidakselalumampu terhadapperi

Kelembapan 1.. 2. Sangatlembab mengatakan


3.Kadanglembab ntah verbal.
4. Kulitkering
Selaluterpapa ketidaknyamanan

r
Aktivitas 1.Terbaringditempattidu 2.Tidakbisa erjalan 3.Berjalandengan 4. Dapat
olehkeringata
r atautanpabantuan. berjalan
tau
sekitarRuan
Mobilitas urinebasah
1.Tidakmampuergera 2.Tidakdapat 3.Dapatmembuat 4. Dapatmerubah
gan
k merubahposis perubahan posisi posisi
i secara tepat tubuhatau ekstremitas tanpabantuan
dengan mandiri
dan teratur
Nutrisi 1.Tidakdapat 2.Jarangmamp 3.Mampu 4.
menghabiskan1/ u menghabiskan Dapatmengh
3 menghabiska lebihdari½ porsi abis
porsimakannya, n makannya kanporsi
sedikitminum,pu ½porsi Makannya,ti
asa makanannyaata dak
atauminumairput u intakecairan memerlukan
Gesekan 1.Tidakmampu 2.Membutuhka 3.Membutuhkan
ih, kurangdari suplementas
mengangkatbadan n bantuan
ataumendapatinf jumlahoptimu i nutrisi.
nya sendiri,atau bantuanminim minimal
us lebih m
spastik, al mengangkat mengangkat
dari5 hari
kontrakturatau tubuhnya tubuhnya
TOTAL SKOR
Gelisah

Keterangan :
Resiko ringan jika skor 15-23
Resiko sedang jikaskor13-14
Resiko berat jika skor10-12
Resiko sangat berat jika skor kurang dari 10

39 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Subjektif :
Keluhan : Tidak ada keluhan

Data Objektif :
Penglihatan : Normal
INDERA/SENSE

Pendengaran : Normal
Penghidu : Normal
Pengecap : Normal
Peraba : Normal
Penunjang : Tidak ada

Masalah keperawatan : Tidak Ada


Perubahan sensori persepsi : Tidak Ada

Data Subjektif :
rasa ingin pingsan/pusing : tidak ada
Sakit kepala : tidak ada
Kesemutan/kebas/kelemahan (lokasi) : tidak ada
Stroke (gejala sisa ) : tidak ada
Kejang : tidak ada
NEUROLOGI

Data Objektif :
Kesadaran :E4M6V5
kompos mentis
Status Mental : terorientasi Waktu , Tempat , Orang.
gelisah
Afasia : Tidak Disfagia : Tidak
Ukuran / Reaksi Pupil : Kanan : 2 mm/ + Kiri : 2 mm/ +
Kaku Kuduk : negatif Kernig Sign : negate Laseque : negatif
Brudzinnsky I : negatif
Brudzinsky II : negatif
Babinsky : negatif

40 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Nervus Kranialis :
No Nervus Data pengkajian

1 N. Olfaktorius Normal
2 N. Optikus Normal
3 N.Okulomotorius Normal
4 N. Troklearis Normal
5 N. Trigeminus Normal
6 N. Abdusen Normal
7 N. Fasialis Normal
8 N. Vestibulokohklearis Normal
NEUROLOGI

9 N. Glosofaringeus Normal
10 N. Vagus Normal
11 N. Assesorius Normal
12 N. Hipoglosus Normal

Refleks : Normal
Genggaman lepas : Kanan : Normal Kiri : Normal
Penunjang
CT Scan Kepala : Tidak dilakukan

Masalah Keperawatan : Tidak Ada

Riwayat DM : Tidak ada


pembengkakan kelenjar : Tidak ada
Periode menstruasi terakhir : Tidak ada
Lain – lain
ENDOKRIN

Data Penunjang
Labor
Nilai Lab Nilai Normal
GDR : 116 - 200

Masalah Keperawatan :Tidak ada

41 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Data Objektif :
Aktif melakukan hubungan seks : -
Penggunaan kondom :-
Masalah kesulitan seksual :-
Perubahan terakhir dalam fekuensi minat : -

Wanita : Tidak dilakukan


Usia menarche : Lamanya siklus : Durasi:
SEKSUALITAS

Periode menstruasi terakhir : Menopause :


Rabas Vaginal : Berdarah Antara Periodik :
Melakukan Pemeriksaan Payudara : Mamogram …………………………….
Sendiri……………… Pap smear terakhir

Pria :
Rabas Penis : Tidak dilakukan Gangguan Prostat : Tidak dilakukan
Sirkumsisi : Tidak diperiksa Vasektomi : Tidak
Melakukan pemeriksaan sendiri : Payudara/testis
Pemeriksaan prostat terakhir :

Masalah Keperawatan : Tidak ada


Data Subjektif
Lokasi : Pinggang Kanan Frekuensi Kualitas Hilang timbul Durasi 3- 5 menit
NYERI/KETIDAKNYAMANAN

Penjalaran : Ke Punggung Faktor Pencetus : Tumor Ginjal

Data Objektif
Skala nyeri : 6

Masalah Keperawatan : Nyeri Kronis

42 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
2. MODE KONSEP DIRI
Data Subjektif
Sensasi tubuh : Normal
Citra Tubuh : Baik
Konsistensi diri : Baik
KONSEP DIRI

Ideal Diri : Baik


Moral Etik – Spritual Diri : Baik

Data Objektif
Status emosional : Tenang
Respon fisiologis yang terobservasi : Tidak ada

Masalah Keperawatan : Kecemasan


3. MODE FUNGSI PERAN
Apakah memiliki cukup energi untuk melakukan aktivitas di rumah : Ya
Apakah bekerja di luar rumah : Tidak
Jika tidak, apakah pernah bekerja di luar rumah : Pernah
Jika pernah, apakah penyakit ini yang membuat tidak lagi bekerja : Bukan
Berpartisipasi dalam kegiatan di masyarakat : Tidak
Berpartisipasi dalam terapi : Kadang-kadang
Lain – lain

Masalah Keperawatan : Tidak Ada


4. MODE INTERDEPENDENSI
PERILAKU
Orang lain yang bermakna : Keluarga
Citra Tubuh : Baik
Konsistensi diri : Baik
Ideal Diri : Baik
Moral Etik – Spritual Diri : Baik

Masalah Keperawatan : Tidak Ada

43 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Discharge Planning :
Tanggal informasi didapatkan
1. Tanggal pulang yang diantisipasi : ……………………………………
2. Sumber yang tersedia : Orang……Keuangan ……
3. 3. Perubahan yang perlu diantisipasi dalam situasi kehidupan setelah pulang : Pola hidup sehat
4. 4. Area yang mungkin membutuhkan perubahan/bantuan :
5. 5. Penyiapan makanan : Tinggi kalori tinggi protein Berbelanja :
6. Transportasi : Ambulasi :

Obat/terapi : ……………………………….. Pengobtan : ……………………………….


Perawatan luka : ………………………........….. Peralatan : ………………………………..
Bantuan perawatan diri : Mandiri
Gambaran fisik rumah :
Bantuan merapihkan/pemeliharaan rumah :
Fasilitas kehidupan selain rumah (khusus) :

Nama Perawat : Tanda Tangan : Hari / Tanggal :

Penatalaksanaan
Tanggal Nama Obat Golongan Indikasi Efek samping Kontra Indikasi
19 April KSR Diuretik Membantu Batuk, gatal gatal Hiperkalemia
2019 pengeluaran
urin
Ondansentron Anti Mengobati Kebingungan, Hipersensitif
Emetik mual muntah kelemahan terhadap
ondansentron
Ranitidin Antasida Meurunkan Diare, muntah, Lansia, ibu hamil,
sekresi asam nyeri kepala, ibu menyusui,
lambung vertigo, ruam, penyakit ginjal
berlebih konstipasi
Combiflek + Perbaikan Sakit kepala, diare Hamil, pediatri,
lifofundin penyakit dibawah 18 tahun

44 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
Mind Mapping Kasus Pada Tn. S Dengan Tumor Ginjal

PENGKAJIAN KELUHAN UTAMA DAN RIWAYAT KESEHATAN SEKARANG: IMPLEMENTASI

No Hari Tgl
PBM ruang ambun suri lantai 1 tanggal 12 April 2019. Saat Respon Pasien
Nama : Tn. S (61 tahun) Dx jam
Ruang Rawat : Ambun Suri Lantai I pengkajian klien mengatakan nyeri pinggang kanan seperti ditusuk I Jumat Keluhan nyeri
No RM : 518551 tusuk menjalar ke punggung. Nyeri hilang timbul dan dirasakan 18-4-2019 belum
Tgl masuk : 12 April 2019 lebih kurang selama 3- 5 menit, nyeri. badan terasa letih, lemah, Jam 09.00 berkurang
Tgl pengkajian : 19 April 2019 lesu. Klien mengatakan nafsu makan menurun, mual, muntah 2x II Jumat Nafsu makan
Dx Medis : Tumor ginjal 18-4-2019 belum ada
Informan : Klien, Keluarga, dari pagi. klien mengatakan badan letih tidak mampu mobilisasi,
Jam 12.00
Petugas kesehatan dan aktifitas banyak dilakukan di tempat tidur, klien juga di bantu III Jumat Klien masih
keluarga untuk duduk. 18-4-2019 lemah, pat
Jam 09.00 masih terbaring
RENCANA ASUHAN KEPERAWAN Tumor ginjal di tempat tidur
I Sabtu Keluhan nyeri
1. Nyeri kronis b/d Infiltrasi tumor Ureum Kreatinin Meningkat 19-4-2019 sudah mulai
SLKI : Tingkat nyeri menurun Jam 09.00 berkurang
SIKI : Manajemen nyeri Nefroktomi II Sabtu Nafsu makan
2. Defisit nutrisi b/d factor psikologis : kengganan untuk makan 19-4-2019 masih kurang
Jam 12.00
SLKI : Status nutrisi membaik Insisi post nefroktomi + drainase III Sabtu Klien masih
SIKI : Manajemen Nutrisi 19-4-2019 lemah, klien
2. Intoleransi Aktfitas b/d kelemahan Jam 09.00 sudah mulai
SLKI : Toleransi aktifitas meningkat Sel abnormal menjadi duduk dibantu
SIKI : Manajemen Energi Massa jaringan fibrosis.
Parasit dalam tubuh keluarga
I Minggu Keluhan nyeri
20-4-2019 berkurang
EVALUASI Fagosit Nutrisi oleh Jam 09.00
Rasa penuh pada perut ,mual
muntah, Anoreksia sel abnormal II Minggu Nafsu makan
No
Hari Tgl Jam Hari Tgl Jam Hari Tgl Jam 20-4-2019 sudah mulai ada
Dx Jam 12.00
Sel normal
I Jumat 18-4-2019 Sabtu 19-4-2019 Minggu 20-4-2019 Penurunan BB
kekurangan nutrisi III Minggu Klien tampak
Jam 12.00 Jam 12.00 Jam 12.00 20-4-2019 sudah mulai
II Jumat 18-4-2019 Sabtu 19-4-2019 Minggu 20-4-2019 Jam 09.00 bisa duduk
Jam 16.00 Jam 16.00 Jam 16.00 Metabolisme meningkat
Defisit Nutrisi sendiri
III Jumat 18-4-2019 Sabtu 19-4-2019 Minggu 20-4-2019 ,nutrisi berkurang
Jam 12.00 Jam 12.00 Jam 12.00 Nyeri
kronik
Intoleransi aktivitas
45 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
DATA FOKUS
Data Subjektif Data Objektif
1. Klien mengatakan nyeri pada 1. Klien tampak meringis, skala nyeri 6
pinggang sebelah kanan, nyeri seperti 2. Palpasi abdomen : nyeri tekan pada
ditusuk-tusuk, nyeri dirasakan hilang kuadran kanan bawah
timbul selama 3-5 menit serta 3. Diit habis 3-4 sendok
menjalar ke punggung 4. DIIT MLTKTP
2. Klien mengatakan nafsu makan tidak 5. Klien tampak letih, lesu, lemah
ada 6. Klien mobilisasi tampak dibantu
3. Klien mengeluh mual, muntah 2 kali keluarga
dari tadi pagi 7. Klien tampak banyak berbaring dan
4. Klien mengatakan badan letih dan melakukan aktifitas di tempat tidur
lesu 8. TD : 100/70 mmHg Nadi : 102 x/i
5. Klien mengatakan tidak mampu RR : 24 x/i Suhu : 36,5o C
melakukan aktifitas 9. BB turun dari 50 kg, BB sekarang 44
6. Klien mengatakan perut kembung kg
7. Klien mengatakan nyeri ulu hati 10. Bising usus meningkat 24 x/i
8. Klien mengatakan sulit untuk tidur 11. Membran mukosa terlihat kering dan
pucat,
12. Lingkar perut 75 cm
13. LILA 22 cm
14. Klien terlihat kurus
15. Turgor kulit kurang
16. USG Ginjal : Kesan (Tumor Ginjal)
17. Hasil labor tgl 14 April 2019
HB 10,6 mg/dl
Ureum : 30,0
Creatinin : 0,7

46 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
ANALISA DATA
NO DATA ETIOLOGI MASALAH
1 Data Subjektif : Infiltrasi tumor Nyeri kronis
 Klien mengatakan nyeri pada pinggang
sebelah kanan,
 Nyeri seperti ditusuk-tusuk, nyeri
dirasakan hilang timbul selama 3-5
menit serta menjalar ke punggung
 Klien mengatakan sulit untuk tidur
karena nyeri
Data Objektif :
 Klien tampak meringis
 Skala nyeri 6
 Palpasi abdomen : nyeri tekan pada
kuadran kanan bawah
 USG Ginjal : Kesan (Tumor Ginjal)
 TTV : TD 110/80, Nadi : 108x/i,
RR : 24 x/i, S: 36,8oC
2 Data Subjektif : Faktor psikologis Defisit nutrisi
 Klien mengatakan nafsu makan tidak : keengganan
ada untuk makan
 Klien mengeluh mual, muntah 2 kali
dari tadi pagi
 Klien mengatakan badan letih dan lesu
 Klien mengatakan nyeri ulu hati
Data Objektif :
 Diit habis 3-4 sendok tiap makan
 DIIT MLTKTP
 Klien tampak letih, lesu, lemah

47 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
 BB turun dari 50 kg, BB sekarang 44
kg
 Bising usus meningkat 24 x/i
 Membran mukosa terlihat kering dan
pucat,
 Konjungtiva terlihat agak anemis
 Klien terlihat kurus
 Turgor kulit kurang
 LILA : 22 cm
 HB : 10,6
3 Data Subjektif : Kelemahan Intoleransi
 Klien mengatakan badan letih dan lesu Aktfitas
 Klien mengatakan tidak mampu
melakukan aktifitas seperti berjalan,
duduk sendiri
 Klien mengatakan sulit untuk tidur
Data Objektif :
 Klien tampak letih, lesu, lemah
 Klien mobilisasi tampak dibantu
keluarga
 Klien tampak banyak berbaring dan
melakukan aktifitas di tempat tidur

Diagnosa Keperawatan :
7. Nyeri kronis b/d Infiltrasi tumor
8. Defisit nutrisi b/d Faktor psikologis : keengganan untuk makan
9. Intoleransi Aktfitas b/d kelemahan

48 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
RENCANA ASUHAN KEPERAWATAN
Diagnosa
No SLKI SIKI AKTIFITAS KEPERAWATAN
Keperawatan
1. Nyeri kronis b/d Tujuan : Manajemen nyeri Observasi
Infiltrasi tumor Tingkat nyeri menurun 1. Identifikasi lokasi, karakteristik, durasi,
frekuensi, kualitas, intensitas nyeri
Kriteria hasil : 2. Identifikasi skala nyeri
1. Keluhan nyeri menurun 3. Identifikasi respon nyeri non verbal
2. Sikap protektif 4. Identifikasi faktor yang memperberat dan
menurun memperingan nyeri
3. Meringis menurun 5. Identifikasi pengetahuan dan keyakinan
4. Gelisah menurun tentang nyeri
5. Nafsu makan membaik 6. Identifikasi pengaruh budaya terhadap respon
6. Kesulitan tidur nyeri
menurun 7. Identifikasi pengaruh nyeri pada kualitas hidup
7. Anoreksia menurun 8. Monitor keberhasilan terapi komplementer
8. Mual muntah menurun yang sudah diberikan
9. Frrkuensi nadi 9. Monitor efek samping penggunaan analgetik
membaik Terapeutik :
1. Berikan teknik non farmakologis untuk
mengurangi rasa nyeri (hipnosis, akupresur,

49 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
terapi musik, aromaterapy, teknik imajinasi
terbimibng, kompres hangat /dingin, terapi
bermain)
2. Kontrol lingkungan yang memperberat rasa
nyeri (suhu ruangan, pencahayaan,kebisingan)
3. Fasilitasi istirahat dan tidur
4. Pertimbangkan jenis dan sumber nyeri dalam
pemilihan strategi meredakan nyeri
Edukasi :
1. Jelaskan penyebab, periode dan pemicu nyeri
2. Jelaskan strategi meredakan nyeri
3. Anjurkan memonitor nyeri secara mandiri
4. Anjurkan menggunakan analgetik secara tepat
5. Anjurkan teknik non farmakologis untuk
mengurangi rasa nyeri
Kolaborasi :
1. Kolaborasi pemberian analgetik, jika perlu

2. Defisit nutrisi b/d Tujuan : Manajemen Observasi :


factor psikologis : Status nutrisi membaik Nutrisi 1. Identifikasi status nutrisi
keengganan untuk 2. Identifikasi alergi dan intoleransi makanan

50 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
makan Kriteria hasil : 3. Identifikasi makanan yang disukai
1. Posri makanan yang 4. Identifikasi kebutuhan kalori dan jenis nutrien
dihabiskan meningkat 5. Identifikasi perlunya pengguanan selang NGT’
2. Berat badan membaik 6. Monitor asupan makanan
3. Nafsu makan membaik 7. Monitor berat badan
4. Membran mukosa 8. Monitor hasil pemeriksaan labor
membaik Terapeutik :
1. Lakukan oral higiene sebelum makan jika perlu
2. Fasilitasi menentukan pedomaan diit
3. Sajiikan makan secara menarik dan suhu yang
sesuai
4. Berikan makanan tinggi serat untuk mencegah
konstipasi
5. Berikan makanan TKTP
6. Berikan suplemen makanan jika perlu
Edukasi :
1. Anjurkan posisi duduk, jika mampu
2. Ajarkan diet yang diprogramkan
Kolaborasi ;
1. Kolaborasi pemberian medikasi sebelum makan
2. Kolaborasi dengan ahli gizi untuk menentukan

51 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
jumlah kalori dan jenis nutrien yang dibutuhkan

3. Intoleransi Tujuan : Manajemen Observasi :


Aktfitas b/d Toleransi aktifitas Energi 1. Identifikasi gangguan fungsi tubuh yang
kelemahan meningkat mengakibatkan kelelahan
2. Monitor kelelahan fisik dan emosional
KH : 3. Monitor pola dan jam tidur
1. Kemudahan dalam 4. Monitor lokasi dan ketidaknyamanan selama
aktifitas sehari-hari melaksanakan aktifitas
meningkat Terapeutik :
2. Keluhan lelah menurun 1. Sediakan lingkungan yang nyaman dan rendah
3. Perasaan lemah stimulus
menurun 2. Lakukan latihan gerak aktif dan pasif
4. Dipsnea saat aktivitas 3. Berikan aktifitas distraksi yang menyenankan
menurun 4. Fasilitasi duduk disisi tempat tidur, jika tidak
5. Frekuensi nafas berpindah atau berjalan
menurun Edukasi :
1. Anjurkan tirah baring
2. Anjurkan melakukan aktifitas secara bertahap
3. Ajarkan strategi koping untuk mengurangi
kelelahan

52 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
4. Ajarkan strategi koping untuk mengurangi
kelelahan
Kolaborasi :
1. Kolaborasi dengan ahli gizi tentang cara
meningkatkan asupan makanan

53 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
IMPLEMENTASI KEPERAWATAN
No. Hari Tanggal
Implementasi Respon Pasien
Dx Jam
I Jumat 18 1. Mengidentifikasi lokasi, Keluhan nyeri belum berkurang
April 2019 karakteristik, durasi, frekuensi,
Jam 09.00 kualitas, intensitas nyeri
2. Mengidentifikasi skala nyeri
3. Mengidentifikasi respon nyeri non
verbal
4. Memberikan teknik non
farmakologis untuk mengurangi rasa
nyeri (melakukan teknik relaksasi
nafas dalam)
5. Menganjurkan pat memonitor nyeri
secara mandiri
6. Menganjurkan menggunakan
analgetik secara tepat
II Jumat 18 1. Mengidentifikasi status nutrisi Nafsu makan belum ada
April 2019 2. Mengidentifikasi makanan yang
Jam 12.00 disukai
3. Memonitor asupan makanan
4. Memonitor berat badan
5. Menyajiikan makan secara menarik
dan suhu yang sesuai
6. Memberikan makanan TKTP
7. Kolaborasi dengan ahli gizi untuk
menentukan jumlah kalori dan
jenis nutrien yang dibutuhkan

54 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
III Jumat 18 1. Identifikasi gangguan fungsi tubuh Klien masih lemah, pat masih
April 2019 yang mengakibatkan kelelahan terbaring di tempat tidur
Jam 09.00 2. Monitor pola dan jam tidur
3. Monitor lokasi dan
ketidaknyamanan selama
melaksanakan aktifitas
4. Sediakan lingkungan yang nyaman
dan rendah stimulus
5. Fasilitasi duduk disisi tempat tidur,
jika tidak berpindah atau berjalan
6. Anjurkan melakukan aktifitas
secara bertahap
I Sabtu 19 1. Mengidentifikasi lokasi, Keluhan nyeri sudah mulai
April 2019 karakteristik, durasi, frekuensi, berkurang
Jam 09.00 kualitas, intensitas nyeri
2. Mengidentifikasi skala nyeri
3. Mengidentifikasi respon nyeri non
verbal
4. Memberikan teknik non
farmakologis untuk mengurangi
rasa nyeri (melakukan teknik
relaksasi nafas dalam)
5. Menganjurkan pat memonitor nyeri
secara mandiri
II Sabtu 19 1. Mengidentifikasi status nutrisi Nafsu makan masih kurang
April 2019 2. Memonitor asupan makanan
Jam 12.00 3. Menyajiikan makan secara menarik
dan suhu yang sesuai
4. Memberikan makanan TKTP

55 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
III Sabtu 19 1. Identifikasi gangguan fungsi tubuh Klien masih lemah, klien sudah
April 2019 yang mengakibatkan kelelahan mulai duduk dibantu keluarga
Jam 09.00 2. Monitor lokasi dan
ketidaknyamanan selama
melaksanakan aktifitas
3. Sediakan lingkungan yang nyaman
dan rendah stimulus
4. Fasilitasi duduk disisi tempat tidur,
jika tidak berpindah atau berjalan
5. Anjurkan melakukan aktifitas
secara bertahap
I Minggu, 20 1. Mengidentifikasi lokasi, Keluhan nyeri berkurang
April 2019 karakteristik, durasi, frekuensi,
Jam 09.00 kualitas, intensitas nyeri
2. Mengidentifikasi skala nyeri
3. Mengidentifikasi respon nyeri non
verbal
4. Memberikan teknik non
farmakologis untuk mengurangi rasa
nyeri (melakukan teknik relaksasi
nafas dalam)
5. Menganjurkan pat memonitor nyeri
secara mandiri
II Minggu, 20 1. Mengidentifikasi status nutrisi Nafsu makan sudah mulai ada
April 2019 2. Mengidentifikasi makanan yang
Jam 12.00 disukai
3. Memonitor asupan makanan
4. Menyajikan makan secara menarik
dan suhu yang sesuai

56 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
III Minggu, 20 1. Identifikasi gangguan fungsi tubuh Klien tampak sudah mulai bisa
April 2019 yang mengakibatkan kelelahan duduk sendiri
Jam 09.00 2. Monitor kelelahan fisik dan
emosional
3. Monitor lokasi dan
ketidaknyamanan selama
melaksanakan aktifitas
4. Lakukan latihan gerak aktif dan
pasif
5. Anjurkan melakukan aktifitas
secara bertahap

57 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
EVALUASI KEPERAWATAN
No. Hari Tanggal
Evaluasi
Dx Jam
I Jumat, S : Klien mengatakan nyeri belum bekurang
18 April 2019 Klien mengatakan masih sulit tidur karena nyeri
Jam 12.00 O : Pat tampak meringis
Skala nyeri 6
A : Masalah belum teratasi
P : Implementasi 1,2,3,4,5,6 dilanjutkan

II Jumat, S : Klien mengatakan nafsu makan belum ada


18 April 2019 Klien mengatakan pat sudah mulai memaksakan untuk
Jam 16.00 makan
Klien mengatakan mual masih masih, muntah tidak ada
sejak pagi ini
Klien mengatakan nyeri ulu hati sudah berkurang
O : Pat tampak masih lemah
Diit habis 3 sendok tiap makan
Membran mukosa kering, turgor kulit kurang
A : Masalah belum teratasi
P : Implementasi 1,2,4,5,6 dilanjutkan

III Jumat, S : Klien mengatakan belum mampu untuk mobilisasi


18 April 2019 Klien mengatakan masih lemah
Jam 12.00 O : Pat tampak berbaring di tempat tidur
A : Masalah belum teratasi
P : Implementasi 1,2,3,4,6 dilanjutkan

58 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
I Sabtu, S : Klien mengatakan nyeri pinggang masih ada
19 April 2019 Klien mengatakan nyeri sudah mulai berkurang dari nyeri
Jam 09.00 kemaren
Klien mengatakan kadang-kadang pat masih sulit tidur
O : Pat tampak meringis
Skala nyeri 5
A : Masalah teratasi sebagian
P : Implementasi 1,2,3,4,5, dilanjutkan

II Sabtu, S : Klien mengatakan nafsu makan masih kurang


19 April 2019 Klien mengatakan pat sudah mulai memaksakan untuk
Jam 16.00 makan
Klien mengatakan mual sudah berkurang, muntah tidak ada
sejak pagi ini
Klien mengatakan nyeri ulu hati sudah berkurang
O : Pat tampak masih lemah
Diit habis 5-6 sendok setiap makan
Membran mukosa tidak kering
A : Masalah teratasi sebagian
P : Implementasi 1,2,3,4, dilanjutkan

III Sabtu, S : Klien mengatakan klien sudah mulai duduk dibantu


19 April 2019 keluarga
Jam 12.00 Klien mengatakan masih lemah
O : Pat tampak dibantu keluarga untuk duduk di tempat tidur
Pat tampak sudah mulai mengerak-gerakan tangan dan kaki
Pat tampak melakukan aktifitas masih di tempat tidur
A : Masalah teratasi sebagian
P : Implementasi 1,2,4,6,8,9 dilanjutkan

59 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
I Minggu, S : Klien mengatakan nyeri berkurang
20 April 2019 Klien mengatakan sudah mulai nyaman
O : Pat tampak sudah mulai bersemangat
Skala nyeri 4
Pat sudah mulai nyaman saat tidur
A : Masalah sudah teratasi
P : Implementasi 1,4 dipertahankan

II Minggu, S : Klien mengatakan nafsu makan sudah mulai ada


20 April 2019 Klien mengatakan mual muntah tidak ada
Klien mengatakan nyeri ulu hati sudah berkurang
O : Pat tampak sudah mulai bersemangat untuk makan
Diit habis 1/3 porsi
Membran mukosa agak lembab
A : Masalah sudah teratasi
P : Implementasi 3,4 dipertahankan

III Minggu, S : Klien mengatakan sudah mulai duduk sendiri,


20 April 2019 Klien mengatakan lemah, letih sudah berkurang
Jam 12.00 O : Pat tampak sudah duduk ditempat tidur
Pat tampak sudah mulai mengerak-gerakan tangan dan kaki
Pat tampak melakukan aktifitas masih di tempat tidur
A : Masalah sudah teratasi
P : Implementasi 4,5 dipertahankan

60 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
BAB IV
PEMBAHASAN

1. Pengkajian
Berdasarkan asuhan keperawatan yang telah dilakukan pada Tn. S diruangan
Ambun Suri RSUD Dr. Achmad Muchtar Bukittinggi didapatkan pembahasan sebagai
berikut :
Berdasarkan hasil pengkajian pada Tn. S yang berusia 61 tahun di ruangan
Ambun Suri lantai 1 RSUD Dr. Achmad Muchtar Bukittinggi dengan diagnosa Tumor
Ginjal, Pada saat pengkajian pasien mengatakan nyeri pada pinggang sebelah kanan,
Nyeri seperti ditusuk tusuk, nyeri dirasakan hilang timbul selama 3- 5 menit serta
menjalar ke pungung, nafsu makan tidak ada, mual muntah, kembung, nyeri ulu hati,
badan terasa letuh dan lesu, dan sulit untuk tidur. Klien tampak meringis, skala nyeri 6,
TD 110/70 mmHg, Nadi 102 x/menit. BB turun 6 kg, bising usus meningkat 24 x
permenit, membrane mukosa terlihat kering dan pucat, Lingkar perut 75 cm, LILA 22
cm, HB 10,6 mg/dl. Hasil USG ginjal kesan: Tumor ginjal.
Secara teoritis klien dengan tumor ginjal beberapa keluhan utamanya adalah
Hematuria, nyeri, adanyateraba massa dan adanya nyeri tekan, demam, anoreksia,
penurunan berat badan, edema lengan, nausea, vomiting, hipertensi, hiperkalsemia.
Menurut jurnal Jenny Melisa dkk (2016) tentang Profil Penderita Karsinoma Sel Ginjal
di RSUP Prof Dr. R. D. Kandou Manado periode 2013-2015, dari 16 kasus karsinoma
sel ginjal yang diteliti didapatkan 14 kasus (87,5%) mengalami nyeri pinggang dan 2
kasus (12,5%) tidak mengalami nyeri pinggang. 5 kasus (31,25%) didapati adanya
massa dan 11 kasus (68,75%) tidak didapatkan adanya massa, 2 kasus (12,5%)
mengalami hematuria dan 14 kasus (87,5%) tidak mengalami hematuria, 2 kasus
(12,5%) mengalami anuria dan 14 kasus (87,5%) mengalami anuria, 4 kasus (25%)
mengalami keluhan lain (demam, lemah badan dan nafsu makan menurun) dan 12
kasus (75%) tidak mengalami keluhan lain.
Menurut analisis kelompok, keluhan utama yang dirasakan oleh Tn.S saat
pengkajian sebagian besar sesuai dengan teori tanda dan gejala tumor ginjal, kecuali
pada Tn.S pada saat palapasi tidak teraba massa, tidak demam, tidak hipertensi, tidak

61 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
hematuria. Hal ini juga didukung oleh jurnal Jenny Melisa dkk (2016) tentang Profil
Penderita Karsinoma Sel Ginjal di RSUP Prof Dr. R. D. Kandou Manado periode
2013-2015.

2. Diagnosa Keperawatan
Dalam menyelesaikan masalah Tn.S dengan tumor ginjal telah dilakukan proses
keperawatan yaitu pengkajian, diagnosa keperawatan, intervensi, implementasi dan
evaluasi proses keperawatan. Pada tahap pengkajian dilakukan pengkajian berdasarkan
pengkajian primer dan sekunder. Data yang didapatkan mendukung untuk menegakkan
diagnosa keperawatan. Penetapan diagnosa keperawatan dilakukan berdasarkan gejala
dan tanda mayor, minor SDKI (Standar Diagnosa Keperawatan Indonesia). Untuk
menetapkan tujuan dan kriteria hasil yang diharapkan berdasarkan SLKI (Standar
Luaran Keperawatan Indonesia). Yang selanjutnya untuk membuat rencana asuhan
keperawatan dan implementasi yang dilakukan kelompok menggunakan panduan SIKI
(Standar Intervensi Keperawatan Indonesia).
Dari data yang didapatkan saat pengkajian, maka ditetapkan beberapa diagnosa
untuk Tn. S yaitu nyeri kronis berhubungan dengan infiltrasi tumor, defisit nutrisi
berhubungan dengan peningkatan kebutuhan metabolisme, intoleransi aktivitas
berhubungan dengan kelemahan. Sedangkan pada teori diagnosa keperawatan yang
mungkin muncul pada klien dengan tumor ginjal adalah nyeri kronik, defisit nutrisi,
gangguan eliminasi urin, perfusi perifer tidak efektif, penurunan curah jantung,
intoleransi aktivitas.
Pada kasus Tn. S diagnosa gangguan eliminasi urin, perfusi perifer tidak efektif,
penurunan curah jantung tidak diangkat karena Tn. S tidak mengalami masalah anuria
dan hematuria, pengisian kapiler kurang dari 3 detik, akral hangat, edema tidak ada,
tekanan darah normal, gambaran sinus rhytim, distensi vena jugularis tidak ada.

62 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
3. Intervensi
Intervensi keperawatan berpedoman pada teori SIKI (Standar Intervensi
Keperawatan Indonesia). Penyusunan rencana tindakan keperawatan pada tinjauan
kasus sesuai dengan teoritis, namun dalam pelaksanaan nya disesuaikan dengan
keadaan pasien. Pada diagnosa pertama nyeri kronis berhubungan dengan infiltrasi
tumor dengan luaran tingkat nyeri menurun dan intervensi manajemen nyeri, pada
diagnosa kedua defisit nutrisi berhubungan dengan peningkatan kebutuhan
metabolisme dengan luaran status nutrisi membaik dan intervensi manajemen nutrisi,
pada diagnosa ketiga intoleransi aktivitas berhubungan dengan kelemahan dengan
luaran toleransi aktivitas meningkat dan intervensi manajemen energy.

4. Implementasi
Setelah rencana tindakan keperawatan ditetapkan maka dilanjutkan dengan
melakukan rencana keperawatan tersebut dalam bentuk nyata yaitu implementasi
keperawatan, tidak seluruh intervensi keperawatan dapat dilakukan, tergantung keluhan
dan keadaan klien. Pelaksanaan tindakan keperawatan harus diikuti oleh pencatatan
yang lengkap dan akurat terhadap suatu kejadian dalam proses keperawatan.

5. Evaluasi
Fase akhir dari proses keperawatan adalah evaluasi terhadap asuhan keperawatan
yang diberikan. Menurut teoritis, adapun evaluasi yang diperoleh berdasarkan hasil
yang diharapkan pada klien dengan kanker paru adalah bersihan jalan nafas kembali
efektif, nyeri hilang atau terkontrol, dan nutrisi mencukupi kebutuhan tubuh.
Setelah di lakukan asuhan keperawatan kepada pasien selama tiga hari, semua
diagnosa belum berhasil teratasi, sampai hari terakhir kelompok melakukan
implementasi, hasil evaluasi nya adalah intervensi dilanjutkan.

63 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan
Tumor ginjal yaitu tumor ginjal padat jinak dan tumor ginjal ganas. Tumor ginjal
padat ialah adenoma, onkositoma, leiomioma, lipoma, hemangioma, dan hemartoma.
Sedangkan tumor ginjal ganas biasanya berupa tumor padat yang berasal dari urotelius,
yaitu karsinoma sel transional atau yang berasal dari sel epitel ginjal. (Nurarif &
Kusuma, 2015, p. 139).
Seperti umumnya tumor yang lain, penyebab yang pasti dari tumor belum
diketahui, tapi paparan suatu zat yang bersifat karsinogenik seperti merokok, obesitas
pada wanita dan hormonal (Prabowo & Pranata, 2014, hal 76).
Dari uraian kelompok tentang pelaksanaan asuhan keperawatan pada Tn. S
dengan tumor ginjal dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:
1. Pengalaman seorang perawat dalam melakukan suatu pengkajian, analisa data,
dan menentukan diagnosa keperawatan sangat penting karena merupakan suatu
deteksi awal terhadap respon klien
2. Perencaanaan dibuat berdasarkan diagnosa yang telah ada dan mengacu pada
teori yang ada, walaupun pada pelaksanaannya disesuaikan dengan situasi di
lahan
3. Proses dokumentasi perawat harus dilaksanakan pada setiap tahap proses
keperawatan sebagai salah satu pembuktian pertanggung jawaban dan
pertangguang gugatan terhadap asuhan keperawatan yang telah diberikan kepada
klien
4. Perawat mampu mengevaluasi semua tindakan yang telah dilakukan sesuai
dengan kondisi dan tempat pasien dirawat dengan melibatkan berbagai
lingkungan perawat dan disiplin ilmu.

64 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
B. Saran
1. Perawat hendaknya melakukan pendekatan dengan baik pada klien sehubungan
dengan data yang didapatkan betul-betul akurat dan mampu mengidentifikasi
serta menemukan masalah keperwatan yang dialami klien
2. Dalam mengidentifikasi masalah yang muncul pada klien, hendaknya berfokus
pada masalah yang bersifat urgen, lalu mengatasi masalah yang bersifat resiko
3. Dalam melaksanakan askep diharapkan perawat melaksanakan tindakan sesuai
keluhan klien
4. Hendaknya mahasiswa lebih memaksimalkan diri dalam mengimplementasikan
antara teori yang diperoleh di akademik dengan kenyataan yang ada (kasus) di
lahan praktek.

65 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
DAFTAR PUSTAKA

Black. J dan Hawks, J ( 2014 ), Keperawatan Medikal Bedah : Manajemen Klinik Untuk
Hasil yang Diharapkan. Dialihbahasakan oleh Nampira R. Jakarta : Salemba Emban
Patria.
Nurarif, A. H dan Kusuma. H ( 2015 ). Aplikasi Asuhan Keperawatan Berdasarkan
Diagnosa Medis Dan Nanda, NIC, NOC , Jogjakarta : Media Action.
Prabowo,E. Pranata A.E, ( 2014 ), Buku Ajar Asuhan Keperawatan Sistem Perkemihan
Pendekatan Nanda, NIC dan NOC, Yogyakarta : Nuha Medika
Tim Pokja SDKI DPP PPNI (2018) Standar Diagnosa Keperawatan Indonesia, Jakarta
: Dewan Pengurus Pusat PPNI
Tim Pokja SIKI DPP PPNI (2018) Standar Intervensi Keperawatan Indonesia, Jakarta
: Dewan Pengurus Pusat PPNI
Tim Pokja SLKI DPP PPNI (2018) Standar Luaran Keperawatan Indonesia, Jakarta :
Dewan Pengurus Pusat PPNI

66 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019
67 Kelompok KMB 2 (Ani, Ipi, Chipit, Nel, Niko, Rosy) STIKES Fort De Kock Bukittinggi 2019

Anda mungkin juga menyukai