Anda di halaman 1dari 2

Pengaruh Budaya Asing terhadap Keluhuran Nilai Pancasila

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Globalisasi merupakan suatu kejadian yang tidak dapat terhindarkan dalam
perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan. Pengaruh globalisasi sangat
krusial karena seringkali digunakan dalam perkembangan suatu negara terutama di
daerah perkotaan, baik dalam aspek budaya, sosial, dll. Globalisasi telah
membukakan pikiran manusia terhadap dunia yang belum pernah dirasakan
individu itu sebelumnya. Hal ini dikarenakan globalisasi sejak pertama kali lahir
telah memberikan dampak bagi semua pihak, termasuk Indonesia.
Bagi sebuah negara seperti Indonesia, globalisasi tentu memberikan
dampak, baik positif maupun negatif. Selain karena merupakan negara
berkembang, globalisasi seringkali dijadikan contoh bagi Warga Negara Indonesia
dalam melakukan kegiatan sehari-hari dan perilaku. Hal ini disebabkan oleh
pengaruh globalisasi yang bersifat universal dalam setiap aspek kehidupan.
Salah satu aspek, Ideologi, juga menjadi suatu hal yang dapat terpengaruh
oleh adanya globalisasi. Tidak hanya dipengaruhi secara spesifik, tapi Ideologi
tersebut dapat dipengaruhi secara perlahan oleh satu aspek dalam globalisasi,
budaya. Secara umum, pengaruh ini dapat kita saksikan di SMA Unggul Del dimana
globalisasi mempengaruhi perilaku dan keseharian siswa maupun guru. Pengaruh
budaya seringkali melengserkan nilai-nilai dari Ideologi yang sudah ada di
Indonesia.
Sebagai contoh, akibat pengaruh globalisasi, nilai Ketuhanan Yang Maha
Esa yang tertulis dalam Pancasila dapat luntur akibat adanya budaya asing yang
tidak sejalan dengan paham yang ada di masyarakat Indonesia. Berangkat dari
kondisi ini, penelitian ini dibuat dalam rangka memahami pengaruh budaya asing
terhadap nilai-nilai Pancasila.
B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, masalah-masalah yang dapat
diidentifikasi adalah:
1. bebasnya globalisasi dalam menyebarkan pengaruh;
2. banyaknya budaya asing baru yang masuk melalui globalisasi;
3. ideologi yang dianut di Indonesia tidak cukup kuat untuk menghadang
pengaruh globalisasi.
C. Batasan Masalah
Pada penelitian ini, berdasarkan identifikasi masalah di atas, penulis
membatasi untuk menghindari pembahasan yang terlalu luas. Adapun batasan
penelitian ini adalah banyaknya budaya asing baru yang masuk melalui globalisasi.
D. Rumusan Masalah
1. Bagaimana ...
E. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dari makalah ini sebagai berikut:
F. Manfaat Penelitian
1. Manfaat Teoretis
2. Manfaat Praktis
a. Bagi Siswa
b. Bagi Guru
c. Bagi Penulis

Anda mungkin juga menyukai