Anda di halaman 1dari 92

LAPORAN MAGANG INDUSTRI

DI PT. TELKOMSEL (Regional Central Jabotabek)

JAKARTA TIMUR

Disusun Oleh :

Nama : Irfan Hary Firmansyah

NPM : 17.01.02.006

PROGRAM STUDI DIPLOMA III TEKNIK INFORMATIKA

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

POLITEKNIK NEGERI CILACAP

2020
i
ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan laporan magang ini
dengan sebaik-baiknya. Penulisan laporan magang ini dilakukan dalam rangka
memenuhi salah satu syarat untuk menyelesaikan Program Studi Teknik
Informatika di “POLITEKNIK NEGERI CILACAP”.

Laporan magang ini didasarkan atas hasil pelaksanaan praktek kerja


lapangan/magang selama 5 bulan, yang dimulai 2 September 2018 s/d 31 Januari
2020 di “PT. TELKOMSEL (Regional Central Jabotabek)”.

Pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih


kepada pihak-pihak yang selama ini telah memberi dukungan dan doanya dalam
program magang industri ini hingga selesai. Penulis menyadari bahwa, tanpa
bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, dari masa perkuliahan sampai pada
penyusunan laporan magang ini, sulit bagi penulis untuk menyelesaikan program
magang industri ini. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Allah SWT karena atas segala rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat
melaksanakan dan menyelesaikan Laporan Magang Industri.
2. Kedua Orang Tua Bapak dan Ibu yang selalu mendukung dengan luar biasa,
dengan ketulusan hati, motivasi, kasih sayang, kesabaran dan kepercayaan.
3. Dr. Ir. Aris Tjahyanto, M.Kom, selaku Direktur Politeknik Negeri Cilacap.
4. Dr. Eng. Agus Susanto selaku Wakil Direktur 1 Bidang Akademik.
5. Nur Wahyu Rahadi, S.Kom.,M.Eng, selaku Kepala Jurusan Teknik
Informatika Politeknik Negeri Cilacap
6. Abdul Rohman, selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak membantu
dan meluangkan waktu untuk memberikan pengarahan serta masukan.
7. Kuniawan Arif Aprianto selaku Manager Bagian Sales and Retention
Management PT. Telkomsel (Regional Central Jabotabek) Jakarta Timur
yang telah memberikan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan Magang

iii
iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN .................................................. Error! Bookmark not defined.


LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN ............................. Error! Bookmark not defined.
KATA PENGANTAR ........................................................................................................ iii
DAFTAR ISI....................................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................................... viii
DAFTAR SINGKATAN .................................................................................................... ix
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................... 1
1.2 Tujuan Pelaksanaan ............................................................................................ 2
1.3 Ruang Lingkup.................................................................................................... 2
BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN .................................................................. 4
2.1 Sejarah Perusahaan ............................................................................................. 4
2.2 Letak Perusahaan ................................................................................................ 5
2.3 Visi dan Misi Perusahaan.................................................................................... 6
2.3.1 Visi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek) ....................................... 6
2.3.2 Misi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek) ...................................... 6
2.4 Struktur Organisasi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek) ...................... 6
2.5 Makna Logo PT Telkomsel................................................................................. 8
BAB III HASIL PRODUK BARANG/JASA ................................................................... 11
3.1 Jasa .................................................................................................................... 11
3.2 Produk ............................................................................................................... 11
BAB IV HASIL PELAKSANAAN MAGANG INDUSTRI ........................................... 14
4.1 Hasil Pelaksanaan Magang Industri .................................................................. 14
4.2 Rangkuman Pekerjaan Yang Dilakukan Selama Magang Industri ................... 14
BAB V PENUTUP ........................................................................................................... 33
5.1 Kesimpulan ........................................................................................................... 33
5.2 Saran ..................................................................................................................... 33
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................... 35

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Kantor Telkomsel Branch Jakutim................................................................. 5


Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Telkomsel (Regional Central Jabotabek) ....................... 7
Gambar 2. 3 Logo Telkomsel ............................................................................................. 9

Gambar 4. 1 Tampilan Login SQLYog ............................................................................ 15


Gambar 4. 2 Menu utama SQLYog .................................................................................. 15
Gambar 4. 3 Tampilan mengambil msisdn menggunakan query ...................................... 16
Gambar 4. 4 Tampilan Login LBA ................................................................................... 17
Gambar 4. 5 Login menggunakan akun internal ............................................................... 17
Gambar 4. 6 Tampilan Dashboard .................................................................................... 18
Gambar 4. 7 Membuat campaign list baru dengan klik new............................................. 18
Gambar 4. 8 Mengisi Info dan deskripsi LBA .................................................................. 18
Gambar 4. 9 Form target subscriber (pelanggan) dan msisdn .......................................... 19
Gambar 4. 10 Memilih lokasi yang akan di broadcast ..................................................... 19
Gambar 4. 11 Tampilan setelah mengisi form lalu ke langkah berikutnya....................... 19
Gambar 4. 12 Demand form atau form permintaan untuk waktu dilaksanakan broacast
tersebut. ...................................................................................................... 20
Gambar 4. 13 Daftar LBA Request ................................................................................... 20
Gambar 4. 14 Diisi dengan sesuai permintaan .................................................................. 20
Gambar 4. 15 Keterangan bahwa form telah terisi ........................................................... 21
Gambar 4. 16 Mengisi form creative material yang berisikan masking dari pembuat dan
message atau pesan yang diisi oleh pembuat ............................................. 21
Gambar 4. 17 Form telah berhasil diisi dan ter-submit ..................................................... 21
Gambar 4. 18 Summary atau rangkuman isi form yang terisi ........................................... 22
Gambar 4. 19 klik Finish untuk meyelesaikan ................................................................. 22
Gambar 4. 20 List LBA Campaign ................................................................................... 23
Gambar 4. 21 pilih opsi Geo Location .............................................................................. 23
Gambar 4. 22 Daftar lokasi – lokasi yang sudah terdaftar atau terinput ........................... 24
Gambar 4. 23 Tampilan form mapping Geo Location ...................................................... 24
Gambar 4. 24 Mencari titik lokasi untuk dijadikan titik baru ........................................... 24
Gambar 4. 25 Form LBA Mapping................................................................................... 25
Gambar 4. 26 Berikut tampilan bila sudah sukses memasukan titik LBA ........................ 25
Gambar 4. 27 Jarvis .......................................................................................................... 26
Gambar 4. 28 Data kategori campaign ............................................................................. 27
Gambar 4. 29 Form Jarvis ................................................................................................. 27
Gambar 4. 30 Menambahkan file msisdn.......................................................................... 28
Gambar 4. 31 Menambahkan file content id ..................................................................... 28

vi
Gambar 4. 32 Form campaign Jarvis yang telah terisi...................................................... 29
Gambar 4. 33 Postingan Instagram (A). Tujuan Postingan Akan Dikirimkan (B). .......... 30
Gambar 4. 34 Memilih target audience (A), Mengatur budget promosi (B). ................... 31
Gambar 4. 35 Menyelesaikan tahapan pembuatan promosi.............................................. 32

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Ijin Orang Tua

Lampiran 2. Surat Keterangan Industri

Lampiran 3. Laporan Daftar Hadir

Lampiran 4. Form Penilaian Magang Industri

Lampiran 5. Laporan Mingguan

Lampiran 6. Laporan Feedback

Lampiran 7. Berita Acara Seminar Magang

Lampiran 8. Daftar Hadir Seminar Magang

viii
DAFTAR SINGKATAN

TELKOMSEL : Telekomunikasi Selular

IT : Information Technology

GM : General Manager

SPV : Supervisor

SRM : Sales Retention Management

HVC : High Value Customer

LBA : Location Based Advertiser

GraPARI : Graha Pari Sraya

ix
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Magang Industri merupakan salah satu program yang tercantum
dalam kurikulum Program Studi Teknik Informatika Politeknik Negeri
Cilacap yang dilaksanakan pada awal semester V.
Magang Industri ini juga merupakan bagian pendidikan yang
menyangkut proses belajar mengajar berdasarkan pengalaman diluar sistem
belajar dibangku kuliah dan praktek di dalam kampus. Mahasiswa secara
perorangan maupun kelompok dipersiapkan untuk mendapatkan
pengalaman dan keterampilan khusus dari keadaan nyata di lapangan dalam
bidang Information dan Technology (IT). Dengan pengalaman tersebut
diharapkan mahasiswa akan memperoleh keterampilan yang tidak semata-
mata bersifat teoritis saja, akan tetapi lebih daripada keterampilan yang
bersifat skill yang meliputi keterampilan fisik, intelektual, serta kemampuan
berinteraksi dan berintegrasi di dunia luar. (Apriyani, 2019)
Pada magang industri ini, mahasiswa melaksanakan kegiatan
kurikuler kerja praktek pada suatu industri, baik itu industri jasa maupun
industri manufaktur. Dengan demikian peserta didik akan memperoleh
pengalaman, keterampilan dan keahlian dengan kompetensi yang harus
dikuasainya. Jurusan atau program studi yang penulis ambil adalah Teknik
Informatika, dimana mempelajari seputar pemrograman, sistem informasi,
database, software engineering, hardware, maupun network .
Penulis menetapkan PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek)
sebagai tempat magang industri, karena penulis berharap dapat menerapkan
teori yang penulis pelajari di bangku perkuliahan pada dunia kerja serta
dapat menambah wawasan baru dalam dunia kerja dalam bidang IT dan
manajemen. Selama kegiatan magang industri ini penulis ditempatkan di
bagian Sales and Retention Management (SRM). Dimana bagian tersebut

1
memiliki tugas penuh dalam pemasaran dan penjualan produk serta layanan
Telkomsel diwilayah Jakarta Timur.
Pada SRM mempunyai jobdesk mengelola data pelanggan, data
mitra kerjasama atau merchant. Selain itu juga ada pendataan dan
pembaharuan atau update yang dilakukan sebagai tugas dari Sales
Retention.

1.2 Tujuan Pelaksanaan


a. Mahasiswa dapat merasakan langsung bekerja pada suatu
industri/perusahaan.
b. Untuk memperoleh pengalaman kerja di tempat industri/perusahaan.
c. Untuk mengetahui lingkungan kerja yang sebenarnya dalam suatu
industri/perusahaan.
d. Membandingkan ilmu yang diperoleh di perkuliahan dengan
pelaksanaan magang di industri/perusahaan.
e. Untuk melatih kedisiplinan dan kemandirian mahasiswa dalam
dunia kerja di industri
f. Menyesuaikan dan mempersiapkan diri untuk dapat terjun langsung
dalam menghadapi lingkungan kerja setelah menyelesaikan studi
g. Membuat suatu laporan berbentuk karya tulis yang dapat bermanfaat
dan menjadi masukan bagi peningkatan management perusahaan

1.3 Ruang Lingkup


Ruang lingkup dari pelaksanaan Magang atau sasaran yang akan
dicapai oleh mahasiswa adalah untuk mendapatkan pengalaman belajar
diluar perkuliahan melalui pengamatan, analisis dan pengerjaan pada
berbagai bidang di PT. Telkomsel Dalam kesempatan ini, mahasiswa
ditugaskan untuk membantu bagian SRM (Sales Retention and
Management) dalam menyelesaikan tugasnya. Ruang lingkup yang di capai
diantaranya :

2
a. Pengelolaan Merchant
1. Melakukan akuisisi, dengan tujuan menciptakan nilai keuntungan
setelah bekerja sama dengan merchant atau bisa disebut mitra usaha
tersebut dalam skema “barter benefit”
2. Monitoring performansi POIN REDEEM setiap merchant
3. Mengevaluasi quality & non-quality merchants
4. Campaign benefit merchant mitra kerja sama
5. Menarik data msisdn pada database corporate.
b. Pengelolaan Loyalty & Retention
1. Membuat program agar pelanggan Telkomsel me-redeem Telkomsel
POIN mereka yang nantinya memberikan kepuasan kepada
pelanggan
2. Memastikan engagement dengan pelanggan tinggi (HVC) melalui
program, event dan hal lainnya.
c. Pengeksekusian Campaign
1. Meningkatkan ARPU (Average Revenue Per User) dari rata-rata
revenue 3 Bulan Sepenuhnya
2. Melakukan mapping LBA (Location Base Advertiser) pada situs
corporate untuk menarget penjualan lewat titik lokasi
3. Mengupload report campaign pada situs corporate yaitu Jarvis
4. Melakukan campaign di social media dan berbagai macam platform
terkait produk Telkomsel
5. Membuat konten lalu memostingnya pada media sosial Instagram
lalu mempromosikan postingan tersebut untuk memenuhi kebutuhan
program campaign.

3
BAB II

TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Perusahaan


PT Telkomsel merupakan salah satu penyedia layanan di Indonesia
yang didirikan pada tanggal 26 Mei 1995. Sejak berdiri pada tanggal 26 Mei
1995, Telkomsel secara konsisten melayani negeri, menghadirkan akses
telekomunikasi kepada masyarakat Indonesia yang tersebar dari Sabang
sampai Merauke.

Saat ini Telkomsel adalah operator selular terbesar di Indonesia


dengan lebih dari 170 juta pelanggan dan untuk melayani pelanggannya
yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk juga di daerah terpencil dan
pulau terluar serta daerah perbatasan negara, Telkomsel menggelar lebih
dari 209 ribu BTS. Telkomsel secara konsisten mengimplementasikan
teknologi seluler terkini dan menjadi yang pertama meluncurkan secara
komersial layanan mobile 4G LTE di Indonesia. Memasuki era digital,
Telkomsel terus mengembangkan bisnis digital, diantaranya Digital
Advertising, Digital Lifestyle, Mobile Financial Services, dan Internet of
Things. Untuk melayani kebutuhan pelanggan, Telkomsel menggelar call
center 24 jam dan layanan GraPARI yang tersebar di seluruh Indonesia.

Untuk memberikan layanan yang prima kepada masyarakat di dalam


menikmati gaya hidup digital (digital lifestyle), Telkomsel turut
membangun ekosistem digital di tanah air melalui berbagai upaya
pengembangan DNA (device, network, application) penetration nationwide,
yang diharapkan akan mempercepat terbentuknya masyarakat digital
Indonesia. Selain itu Telkomsel juga aktif mendorong generasi muda untuk
secara positif menggunakan teknologi. (Telkomsel, 2018)

4
Telkomsel akan selalu hadir untuk menginspirasi masyarakat dengan
memanfaatkan teknologi terdepan, produk dan layanan yang kompetitif,
serta solusi inovatif. Hal ini akan mengantarkan Indonesia menuju
perekonomian masyarakat berbasis broadband sesuai roadmap teknologi
selular. Kecintaan pada negeri mendorong Telkomsel untuk terus berkreasi
menghadirkan layanan telekomunikasi terbaik bagi masyarakat Indonesia.

2.2 Letak Perusahaan


PT. Telkomsel (Regional Central Jabotabek) bertanggung jawab
dalam sales, pelayanan dan manajemen untuk customer di wilayah bagian
selatan Jakarta meliputi Jakarta Timur, Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

Gambar 2. 1 Kantor Telkomsel Branch Jakutim

Wilayah kerja PT Telkomsel (Regional Central Jakarta) terletak di


bagian timur kota Jakarta yang jaraknya 1 km tidak jauh dari pusat kota.
Secara geografis wilayah kerja Telkomsel Regional Central berada di
daerah yang cukup padat penduduk dan transportasi. Beralamatkan di
RT.4/RW.3, Kb. Manggis, Kec. Matraman, Kota Jakarta Timur, Daerah
Khusus Ibukota Jakarta 13150

5
2.3 Visi dan Misi Perusahaan

2.3.1 Visi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek)


Visi merupakan kondisi masa depan yang dicita-citakan dan
komitmen bersama agar terwujud perusahaan yang besar dan semakin
berkembang. Berdasarkan diskusi yang panjang oleh jajaran tertinggi PT
Telkomsel dan juga pegawai lainnya terbentuklah visi yang bernilai tinggi
adalah “Menjadi penyedia layanan dan solusi gaya hidup digital mobile
kelas dunia yang terpercaya.”

2.3.2 Misi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek)


Misi adalah kesepakatan yang sudah dibentuk dan harus
dilaksanakan oleh perusahaan agar cita-cita atau tujuan utama dapat
tercapai, menjadikan program perusahaan yang berkualitas dan berhasil
dengan maksimal . misi PT Telkomsel yaitu “Memberikan layanan dan
solusi digital mobile yang melebihi ekspektasi para pengguna,
menciptakan nilai lebih bagi para pemegang saham serta mendukung
pertumbuhan ekonomi bangsa.” (Telkomsel, 2018)

2.4 Struktur Organisasi PT Telkomsel (Regional Central Jabotabek)


Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap
bagian serta posisi yang ada pada suatu Organisasi atau Perusahaan dalam
menjalankan kegiatan operasional untuk mencapai tujuan yang diharapkan
dan diinginkan. Struktur organisasi menggambarkan dengan jelas
pemisahan kegiatan pekerjaan antara yang satu dengan yang lain dan
bagaimana hubungan aktivitas dan fungsi yang di batasi. Susunan organisasi
yang disebutkan diatas dapat digambarkan dalam gambar dibawah ini.

6
Gambar 2. 2 Struktur Organisasi Telkomsel (Regional Central Jabotabek)

Dibawah ini akan dijelaskan tugas dari masing-masing bagian:


a. General Manager Area
Kinerja Utama : Mencoba untuk selalu meningkatkan dan
mempertahankan kinerja utama perusahaan dalam segi pelayan terhadap
pelanggan agar mencapai tingkat kepuasaan yang dibutuhkan dan selalu
menjadikan citra perusahaan lebih baik, disamping kinerja unit lainnya.
General Manager Area mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut :
1. Memimpin perusahaan dan menjadi motivator bagi karyawan
2. Memastikan setiap departeen melakukan strategi yang diterapkan
dengan baik, efektif dan optimal
3. Mensinergikan seluruh unit divisi yang terdapat di area untuk bisa
bersatu padu mencapai visi & misi perusahaan
4. Menjalin komunikasi dan hubungan kerja internal dan eksternal
yang efektif dan mengembangkan serta memperdayakan seluruh
potensi SDM untuk meningkatkan budaya perusahaan

7
5. Menghadiri pertemuan internal maupun eksternal yang berhubungan
dengan program kerja perusahaan
b. Manager Departement
Kinerja Utama : Perencanaan dan evaluasi menyeluruh pada bagian
kerja yang mengurus pendapatan sales, perencanaan dan evaluasi
penjualan dan revenue, perencanaan dan evaluasi anggaran program,
sistem teknologi informasi, mapping data jaringan dan pelanggan.
c. Sales and Retention Management Central Jabotabek Department
1. Supervisor Sales Program Central
Kinerja : Membuat program event, Planning program event
2. Supervisor Competitive Inteligence and Performance
Kinerja : Memonitoring, Controlling data, Menganalisa data selling
3. Supervisor Retention Program
Kinerja : Mengelola, Memonitoring, Mengakuisisi, Campaign,
Mengesekusi Program
d. Branch Jakarta Timur Department
Supervisor Consumer Sales Operation
Kinerja : Pengendalian susut dan PJU dan penertiban pemakaian tenaga
listrik.
e. HVC Sales and Management
Supervisor HVC Sale and Management
Kinerja : Administrasi pelanggan HVC, Akuntansi, Mengelola.
f. Non-HVC Sales Consumer and Customer Operation
Supervisor Non-HVC Sales Consumer and Customer Operation
Kinerja : Administrasi pelanggan Non-HVC, Akuntansi, Mengelola.

2.5 Makna Logo PT Telkomsel


PT Telkomsel memiliki logo resmi perusahaan. Hal tersebut
bertujuan agar Perusahaan memiliki ciri khas, sebagai lambing perbedaan
dengan Perusahaan lain.

8
Logo PT Telkomsel terdiri dari tulisan telkomsel disisi samping
elemen lingkaran warna silver, segi enam warna merah, abu gelap, dan
didampingi oleh logo “by Telkom Indonesia” yang menjadi lambang
kebanggaan dari Perusahaan saat ini. Logo kebanggaan PT Telkomsel yang
dimaksud dapat dilihat pada gambar 1.1 dibawah ini.

Gambar 2. 3 Logo Telkomsel

Filosofi Logo Perusahaan Identitas TELKOMSEL yang


direpresentasikan dalam sebuah logo tidak semata-mata hanya logo biasa
tetapi logo tersebut dari setiap bagian dan warna dari Logo TELKOMSEL
di atas memiliki maksud dan arti tersendiri yaitu :

1. Lingkaran elips Vertikal, Melambangkan penyelenggara jasa


telekomunikasi internasional di Indonesia (PT Indosat) sebagai salah
satu “The founding fathers”
2. Heksagon merah, Heksagon itu sendiri melambangkan seluler
sedangkan warna merah memiliki makna bahwa TELKOMSEL berani
dan siap menyongsong masa depan dengan segala kemungkinannya.
3. Heksagon abu-abu kehitam-hitaman, TELKOMSEL selalu
siapmengayomi dan terus memenuhi kebutuhan pelanggannya,
sedangkan warna abu- abu adalah warna logam yang berarti juga
kesejukan, luwes dan fleksibel.

9
4. Pertemuan dua lingkaran elips berwarna putih, Kedua lingkaran elips
tersebut berpotongan di atas heksagon merah yang membentuk huruf “t”
yang merupakan huruf awal dari TELKOMSEL. Warna putih
mengandung makna kebersihan, keterbukaan dan transparansi. (Usman,
Zulma, & Nirwana, 2017)

10
BAB III

HASIL PRODUK BARANG/JASA

3.1 Jasa
PT. Telkomsel dalam menjalankan usahanya, mempunyai beberapa
jenis pelayanan yang jenisnya termasuk jasa, berikut jasa berupa layang
yang dimiliki oleh Telkomsel:

1 TelkomsePOIN
Program TELKOMSELpoin merupakan program loyalitas
pelanggan yang ditujukkan untuk seluruh pelanggan TELKOMSEL.
Pelanggan dapat mulai mendapatkan TelkomselPoin setelah mengisi
pulsa minimal Rp. 50.000,- dalam satu bulan. Setiap pengisian pulsa
berikutnya sebesar Rp. 5.000,- akan mendapatkan 1 poin (untuk
simPATI dan Kartu AS) dan 2 poin (untuk KartuHalo), berlaku
kelipatan.

2 GraPARI
GraPARI adalah akronim dari Graha Pari Sraya yang dijadikan
nama pusat layanan pelanggan Telkomsel. Nama tersebut berasal dari
bahasa Sanskerta yang diberikan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X
sebagai tanda penghargaan atas diresmikannya kantor pelayanan
Telkomsel di Yogyakarta. Sejak saat itu, seluruh pusat layanan
pelanggan Telkomsel ditetapkan dengan nama GraPARI Telkomsel.

3.2 Produk
Telkomsel sebagai penyedia layanan selular bagi seluruh masyarakat
Indonesia selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para
pelanggannya. Saat ini, Telkomsel memiliki beberapa produk unggulan

11
yaitu diantaranya ada kartu prabayar dan pascabayar. Berikut informasi
produk - produk tersebut:

1. kartuHALO
Singkat kata kartuHalo merupakan salah satu produk kartu perdana
pascabayar yang ditawarkan pada awal berdirinya telkomsel. Secara
umum tidak ada perbedaan pembayaran kartu prabayar maupun kartu
pascabayar. Dari sisi jaringan pun tentu jelas tidak akan Anda temukan
perbedaan mendasar antara kedua kartu tersebut, karena memang
jangkauan Telkomsel yang sudah mencakup seluruh nusantara ini
bekerja baik terhadap karu prabayar maupun kartu pasca bayar.
KartuHalo memang merupakan salah satu produk yang ditawarkan oleh
Telkomsel kepada konsumen kelas menengah ke atas. Diposisikan
sebagai merek pilihan pascabayar untuk pelanggan profesional dan
korporat, kartuHalo menyediakan rangkaian lengkap yang tak
tertandingi layanan seluler dan hak eksklusif. Kita memperluas merek
kartuHalo kami untuk menerima profesional muda, memposisikan
kartuHalo sebagai kartu pascabayar keren dan nilai terbaik untuk
menengah dan segmen atas.

2. simPATI
Kartu simPATI adalah kartu perdana prabayar yang diproduksi oleh
Telkomsel, diluncurkan pada tahun 1997. Diposisikan sebagai merek
prabayar untuk yang cerdas atau segmen kelas menengah, kartu
prabayar milik Telkomsel “simPATI” ini memenangkan penghargaan
dengan julukan lifestyle prepaid brand. pemenang penghargaan.
Simpati terus menawarkan beragam inovasi yang menarik paket dan
berkampanye untuk mendorong permintaan data seluler.

12
3. kartu As
Kartu As adalah produk dari Telkomsel. Kartu ini diluncurkan pada
tahun 2004. Kartu As ini memiliki slogan "Pas Buat Semua"
Diposisikan sebagai 'Merek Prabayar yang Terjangkau', Kartu As adalah
prabayar Telkomsel yang paling populer merek yang menawarkan nilai
terbaik kepada pelanggan.

4. LOOP
LOOP adalah produk dari Telkomsel. LOOP mulai diluncurkan
pada tahun 2014 dan mulai banyak digunakan pada tahun 2017 silam.
Diposisikan sebagai merek prabayar yang menargetkan segmen
pemuda. Dengan tagline "Ini KITA" (This Is Us), LOOP memiliki citra
muda yang didukung oleh proposisi mereknya "menjadi lebih baik
bersama" dan fokus pada penawaran Data yang menarik dan Layanan
Digital. (Telkomsel, 2018)

13
BAB IV

HASIL PELAKSANAAN MAGANG INDUSTRI

4.1 Hasil Pelaksanaan Magang Industri


Pelaksanaan kegiatan Magang Industri pada semester V di PT.
Telkomsel (Regional Central Jakarta) dimulai tanggal 2 September 2019 s/d
31 Januari 2020. Penulis ditempakan pada bagian departemen sales
retention program. Penulis ditugaskan mengikuti kegiatan magang di lima
hari kerja dimulai pukul 08.00 sampai pukul 17.00 dan disertai break kerja
pada pukul 12.00 sampai pukul 13.00. Pada saat magang penulis diberikan
tugas secara individu, penulis pun selama dalam kegiatan magang juga
bekerja sama dengan departemen lain untuk menyelesaikan tugas –
tugasnya.

4.2 Rangkuman Pekerjaan Yang Dilakukan Selama Magang Industri


Hasil Kegiatan magang selama lima bulan di PT. Telkomsel
(Regional Central Jakarta) pada bagian sales retention management.

4.2.1 Pengelolaan merchant


Dalam pengelolaan merchant atau mitra, kita membutuhkan
aplikasi komputer bernama SQLYog, gunanya untuk menarik
msisdn atau nomor selular pelanggan dari database “LRO_POIN”.
Nantinya nomor – nomor tersebut akan dibroadcast atau
diluncurkan ke pengguna untuk memenuhi kebutuhan mitra dalam
menjalankan pemasaran produk atau jasanya tersebut. Nomor –
nomor tersebut akan menerima SMS Blast setiap melewati atau
mendekati wilayah yang terdapat message broadcast area. Berikut
penjelasan dibawah ini :

14
1. Menarik data msisdn sesuai permintaan merchant dengan aplikasi
SQLYog menggunakan akun corporate, dibawah ini adalah
tampilannya.

Gambar 4. 1 Tampilan Login SQLYog

Gambar 4. 2 Menu utama SQLYog

15
2. Menggunakan query untuk mencari dan mengambil msisdn yang
diperlukan

Gambar 4. 3 Tampilan mengambil msisdn menggunakan query


3. Setelah itu export seluruh msisdn yang dipilih ke dalam sebuah file
berekstensikan “.csv” atau comma delimited file agar dapat didata dan
diberikan sesuai seperti yang dibutuhkan oleh bagian sales retention.

4.2.1 Mengeksekusi Campaign


Campaign dilakukan disaat menawarkan produk atau jasa kepada
pelanggan agar tertarik untuk membeli apa yang kita tawarkan.
1. LBA Campaign
Untuk memenuhi semua itu, sebelum diluncurkannya SMS Blast perlu
dibuatnya permintaan atau demand untuk melakukan penawaran
kepada pelanggan dengan kriteria dan lokasi tertentu berikut langkah
dan penjelasannya :

16
a. LBA adalah situs yang dibuat oleh IT corporate telkomsel
yang digunakan untuk mapping lokasi broadcast, situs ini
hanya dapat diakses oleh internal telkomsel saja.

Gambar 4. 4 Tampilan Login LBA

Gambar 4. 5 Login menggunakan akun internal

17
b. Dalam dashboard LBA dibawah ini bisa dilihat jumlah
audience dengan kriteria – kriteria tertentu

Gambar 4. 6 Tampilan Dashboard


membuat campaign baru untuk LBA, klik new untuk
membuat baru

Gambar 4. 7 Membuat campaign list baru dengan klik new

Gambar 4. 8 Mengisi Info dan deskripsi LBA

18
c. Gambar diatas merupakan tampilan untuk membuat campaign
LBA yang nantinya dilengkapi dengan keterangan, msisdn,
waktu dan isi SMS Blast. Berikut langkah – langkahnya
dengan gambar :

Gambar 4. 9 Form target subscriber (pelanggan) dan msisdn

Gambar 4. 10 Memilih lokasi yang akan di broadcast

Gambar 4. 11 Tampilan setelah mengisi form lalu ke langkah berikutnya

19
Gambar 4. 12 Demand form atau form permintaan untuk waktu dilaksanakan
broacast tersebut.
dibawah ini adalah keterangan yang dibutuhkan untuk melengkapi LBA (LBA
Request)

Gambar 4. 13 Daftar LBA Request

Gambar 4. 14 Diisi dengan sesuai permintaan

20
Gambar 4. 15 Keterangan bahwa form telah terisi
Mengisi message SMS Blast untuk ditujukan ke msisdn yang terpilih

Gambar 4. 16 Mengisi form creative material yang berisikan masking dari


pembuat dan message atau pesan yang diisi oleh pembuat
Menyelesaikan campaign dengan submit data yang telah
dimasukan

Gambar 4. 17 Form telah berhasil diisi dan ter-submit

21
d. Membuat campaign LBA telah selesai, lalu menuju langkah
berikutya yaitu summary, gunanya untuk memastikan bahwa
kebutuhan LBA Campaign telah terpenuhi.

Gambar 4. 18 Summary atau rangkuman isi form yang terisi

Gambar 4. 19 klik Finish untuk meyelesaikan

22
e. Dibawah ini adalah tampilan jika sudah terbuatnya LBA
Campaign, yang selanjutnya akan diserahkan ke bagian
networking untuk meng-approved LBA campaign tersebut.

Gambar 4. 20 List LBA Campaign

2. LBA Mapping
Mapping adalah istilah pemetaan untuk menentukan sebuah titik atau
lokasi di suatu wilayah tertentu, Maka dari itu perlu dibuatnya lokasi
untuk menangkap msisdn pelanggan yang terdapat di lokasi tertentu
dengan kriteria tertentu berikut langkah dan penjelasannya :
a. Membuat Geo Location atau lokasi secara geografis untuk
membroadcast campaign.

Gambar 4. 21 pilih opsi Geo Location

23
b. Untuk membuat Geo Location baru dapat klik tombol new.

Gambar 4. 22 Daftar lokasi – lokasi yang sudah terdaftar atau terinput

Gambar 4. 23 Tampilan form mapping Geo Location

Gambar 4. 24 Mencari titik lokasi untuk dijadikan titik baru

24
c. Dalam mapping LBA kita membutuhkan sebuah kebutuhan yang
kriterianya beragam, pada gambar dibawah ini memiliki keterangan titik
pada “St. Moritz Apartement” yang mengambil radius “1000m” yang
setelah di generalisasikan akan memiliki populasi sebesar “67.864” dengan
lokasi yang berbeda-beda untuk ditambahkan.

Gambar 4. 25 Form LBA Mapping

Gambar 4. 26 Berikut tampilan bila sudah sukses memasukan titik LBA

25
3. Upload Campaign Jarvis
Jarvis adalah situs aplikasi berbasis web milik IT support corporate
Telkomsel yang fungsinya untuk mengrekap data campaign yang
telah terkonfirmasi setiap harinya dan setelah itu untuk mengunggah
kembali data yang dibutuhkan untuk mencakup performance setiap
bulannya. Berikut penjelasannya :

Gambar 4. 27 Jarvis
a. Jarvis hanya bisa digunakan atau diakses oleh internal Telkomsel
saja. Dalam mengerjakan Jarvis dibutuhkan file yang mencakup
kebutuhan unggahan, file – file yang diperlukan pun dikategorikan
dalam beberapa kategori seperti ”broadband” dan “digital”.
Penulis diberikan tugas untuk mengunggah data dari file “Ms.
Excel” yang bernama TPC

26
File TPC yang dimaksud isinya yaitu seperti gambar berikut

Gambar 4. 28 Data kategori campaign

Saat berada di tampilan awal Jarvis seperti tadi, klik sub bar
“Upload Campaign”

Gambar 4. 29 Form Jarvis

27
b. Tak hanya mengambil data dari TPC, menambahkan file
tambahan untuk di generalisasikan pun diperlukan pada Jarvis,
karena data tersebut data campaign yang sudah di eksekusikan
terlebih dahulu, file – file tersebut antara lain adalah file msisdn,
content id dan vascode.

Gambar 4. 30 Menambahkan file msisdn

Gambar 4. 31 Menambahkan file content id

28
Gambar dibawah berikut adalah form yang telah terisi sesuai
dengan TPC yang ada di dipenjelasan sebelumnya

Gambar 4. 32 Form campaign Jarvis yang telah terisi


Dengan ini form dapat di upload yang nantinya akan di proses
dan diterima oleh manajemen pusat.

4. Social Media Campaign


Departemen yang di tempati penulis mempunyai semacam program,
program tersebut tujuannya untuk memasarkan produk, menawarkan
layanan, meningkatkan sales dan sebagainya melalui media sosial
seperti Instagram. Dalam kesempatan ini, penulis ditugaskan untuk
membuat campaign berupa postingan yang nantinya akan
dipromosikan untuk mencapai audience. Berikut langkah – langkah
mempromosikan postingan di media sosial Instagram, pastikan akun
Instagram sudah terintegrasikan dengan kartu kredit dan facebook :
a. Untuk memulai promosi, gunakan postingan Instagram yang
sudah di dipos karena pada awalnya setiap postingan hanya
bersifat normal dan belum ter-promosi, setelah menuju ke
postingan lalu klik tombol “Promote”. Saat sudah meng-klik
tombol maka akan diarahkan ke tampilan selanjutnya yaitu

29
tampilan untuk memilih kemana promosi akan dijalankan, disini
penulis memilih “Your Profile” profil sendiri

A B

Gambar 4. 33 Postingan Instagram (A). Tujuan Postingan Akan Dikirimkan (B).


b. Jika sudah selesai, kita menuju ke tampilan selanjutnya yaitu
tampilan “Target audience” untuk menargetkan penonton
postingan untuk menerima promosi, penulis memilih audience
“CHARITY”. Lalu menuju ke tampilan selanjutnya yaitu
tampilan “Budget & Duration” untuk mengelola biaya
pengeluaran yang dibutuhkan dan jangka waktu untuk promosi
yang dinaikan.

30
A B

Gambar 4. 34 Memilih target audience (A), Mengatur budget promosi (B).


c. Penulis memberikan budget Rp.50.000 per-hari dengan durasi promosi 5
hari dengan total budget yang dikeluarkan Rp.300.000, target audience yang
sekiranya dicapai sekitar 20.000 – 53.000 dan tidak selalu akan terus
diangka tersebut bisa saja bertambah atau menurun, jika selesai kita
lanjutkan ke tampilan selanjutnya yaitu tampilan konfirmasi bahwa anda
akan membuat promosi dengan kondisi tersebut. “Create Promotion” untuk
selesai.

31
Gambar 4. 35 Menyelesaikan tahapan pembuatan promosi

32
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Magang Industri merupakan kegiatan yang sangat penting untuk dilakukan
oleh mahasiswa guna menunjang pengetahuan yang telah di terimanya dari
Lembaga Pendidikan dan dapat menerapkan secara langsung ilmu yang
dimilikinya di dalam dunia kerja yang sesungguhnya. Setelah melaksanakan
kegiatan Magang selama kurang lebih lima bulan penulis mendapat banyak
pengalaman dalam dunia kerja. Mendapat pelajaran dan pengalaman yang sangat
berharga untuk bekal serta wawasan penulis dimasa yang akan datang. Dalam
pelaksanaan magang industri mahasiswa diminta untuk membantu berbagai
pekerjaan, baik yang berhubungan dengan dunia IT maupun juga yang tidak
berhubungan dengan dunia IT. Mahasiswa juga diminta menjalankan jobdesc
dan program yang dimiliki oleh departemen perusahaan.

5.2 Saran
Saran dari penulis ini bertujuan sebagai evaluasi Bersama agar menjadi
lebih baik lagi di masa mendatang. Beberapa saran dari penulis untuk institusi
dan tempat magang industri adalah sebagai berikut :

1. Sebaiknya Politeknik Negeri Cilacap meningkatkan pengetahuan yang lebih


mendukung dalam bidang komunikasi.
2. Sebaiknya dari pihak Politeknik Negeri Cilacap untuk kegiatan Magang
Industri selanjutnya dapat memonitoring para mahasiswa setidaknya lebih
dari satu kali di tempat Magang Industri secara langsung sehingga
mahasiswa dapat berkonsultasi mengenai informasi-informasi terbaru dari
Politeknik Negeri Cilacap.
3. Sebaiknya pihak yang tergabung dalam perusahaan PT. Telkomsel seperti
Jajaran Tinggi, Staff dan Karyawan Lebih sering melakukan sharing
knowledge terhadap mahasiswa magang industri.

33
4. Bila perlu perusahaan tidak ragu dalam melibatkan mahasiswa kerja praktek
dalam setiap pekerjaan yang bersifat non-vital sehingga mahasiswa mampu
lebih mendalami dan bertanggung jawab atas job description dari
perusahaan tersebut.

34
DAFTAR PUSTAKA

Apriyani, W. (2019). Laporan Magang Industri di PT. PLN (Persero) UP3


Cilacap. Cilacap.

PT Telkomsel. (2018). Telkomsel Annual Report 2018. Retrieved from


https://www.telkomsel.com/download?type=annual&category=report&file=
%28FINAL%29-TELKOMSEL_2018AR_Web-ver.pdf

Usman, Fachrul Hijriah; Zulma, Aditya Shofwan; Nirwana, A. (2017). Laporan


Kerja Praktek Pengembangan Aplikasi Informasi Perangkat Router Berbasis
Web Dan Troubleshooting Management Support System Pada Telkomsel
Telecommunication Center Semarang. Bandung.

35
LAMPIRAN

36
LAMPIRAN 1
SURAT IJIN ORANG TUA

37
38
LAMPIRAN 2
SURAT KETERANGAN INDUSTRI

39
40
LAMPIRAN 3
LAPORAN DAFTAR HADIR

41
42
LAMPIRAN 4
FORM PENILAIAN MAGANG
INDUSTRI

43
44
LAMPIRAN 5
LAPORAN MINGGUAN

45
46
47
48
49
50
51
52
53
54
55
56
57
58
59
60
61
62
63
64
65
66
67
68
69
70
71
72
73
74
75
76
LAMPIRAN 6
LAPORAN FEEDBACK

77
FORM FEEDBACK PELAKSANAAN MAGANG INDUSTRI
TAHUN : 2019/2020
NAMA PERUSAHAAN : PT. TELKOMSEL (Regional Central Jabotabek) Jakarta
Timur

No. Kompetensi yang Terpakai di No. Kompetensi yang Terpakai di


Perusahaan dan Belum
Perusahaan dan Sudah diberikan di
Politeknik diberikan di Politeknik

1. Basis Data (MySQL) 1. Cronjobs


2. Multimedia (Adobe Photoshop) 2. Digital Ads
3. Mengecek dan Mengatur IP 3. Setting & Sharing Printer
4. Troubleshooting IP PC antar PC
5. Mapping Lokasi
6. Pemrograman Web Laravel

Saran Tambahan

Direkomendasikan Pelaksanaan Magang untuk tahun berikutnya, contreng


jika setuju

78
LAMPIRAN 7
BERITA ACARA SEMINAR
MAGANG

79
80
LAMPIRAN 8
DAFTAR HADIR SEMINAR
MAGANG

81
82

Anda mungkin juga menyukai