Anda di halaman 1dari 3

NAMA : Eikel Kristianta Surbakti

NIM : 21080117120027
KELAS :A

RESUME
WHAT HAPPENS AT THE LANDFILL

Di kota San Diego, spesies langka dan tanaman asli dilindungi dan dipelihara dalam
rangka melestarikan habitat yang terancam. Area ini merupakan salah satu dari bagian TPA
Miramar. TPA Miramar berlokasi di 5180 Convoy St, San Diego, CA 92111, United States.
TPA Marimar sendiri mulai beroperasi pada Desember 1959 pada lahan yang disewakan oleh
pemerintah yang pada saat itu tanah ini dianggap jauh dari peradaban dan tidak ada
pengembangan sama sekali. Namun saat ini TPA Miramar terletak di pusat kota San Diego
yang dikelilingi oleh kawasan bisnis, rumah penduduk dan Stasiun Udara Korps Marinir.
Dinas Lingkungan Hidup bekerja keras setiap hari untuk mengelola satu – satunya
landfill yang ada di kota San Diego dengan mematuhi peraturan – peraturan negara bagian
dan federal serta memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat San Diego. Peraturan
negara mewajibkan bahwa jumlah tertentu dari sampah sekali pakai harus dialihkan dari
penguburan di TPA. Hal itu dilakukan agar sampah tidak dikubur atau ditimbun di landfill
melainkan dipilah terlebih dahulu. San Diego memiliki sasaran self-imposed zero waste untuk
dicapai pada tahun 2040 mendatang. Ide untuk pengalihan limbah ini sederhana yaitu
semakin sedikit sampah yang masuk ke TPA maka dapat memperpanjang umur TPA yang
dapat menghemat uang pajak hingga jutaan dollar. Maka dari itu, penduduk kota harus
bekerja sama untuk memisahkan material sampah yaitu menjadi kelompok sampah bisa
didaur ulang, sampah organik dan sampah tidak bisa didaur ulang. Selanjutnya sampah-
sampah tersebut dikumpulkan secara terpisah dan dibawa ke fasilitas yang berbeda untuk
didaur ulang, dipakai kembali (reuse) atau dibuang.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan dalam mengalihkan limbah di landfill
sebelum memasuki pintu masuk landfill. Penduduk dapat mengantar dan menurunkan barang
– barang yang dapat didaur ulang di pusat daur ulang Kota Miramar. Produk seperti kertas,
kaleng, peralatan elektronik, dan peralatan lainnya lebih banyak dikumpulkan untuk didaur
ulang di fasilitas ini setiap tahunnya. San Diego juga memiliki fasilitas transfer limbah
berbahaya dan beracun (B3) yang terletak disebelah fasilitas daur ulang. Penduduk kota bisa
membuang limbah B3 rumah tangga secara aman dan gratis sesuai dengan persyaratan yang
berlaku. Fasilitas ini menerima bahan – bahan seperti baterai, cat untuk kolam renang, lampu
neon, tabung pelarut, oli bekas dan racun. Limbah B3 tersebut selanjutnya dibawa ke fasilitas
pengolahan berlisensi yang dioperasikan oleh para professional di bidangnya. Sampah yang
tidak dibawa ke fasilitas daur ulang atau fasilitas pembuangan sampah rumah tangga
berbahaya dan beracun akan dibawa atau ditempatkan ke landfill untuk pembuangan.
Kemudian anggota staff TPA akan memeriksa angkutan sampah yang masuk. Material yang
tidak diizinkan akan diidentifikasi dengan cepat dan pelanggan akan diberi tahu dimana
sampah tersebut harus dibuang. Setelah masuk, mereka akan melintasi kawasan hijau
Miramar. Kawasan hijau adalah tempat dimana penduduk dapat membuang sampah organik.
Lebih dari 99.000 ton sampah organik didaur ulang setiap tahun di kawasan hijau Miramar
untuk memproduksi jerami dan kompos. Penduduk dapat mengambil jerami atau kompos
sebanyak 2 yd3 dengan gratis dengan menunjukkan bukti kependudukan. Staff TPA juga
menggunakan jerami tersbut untuk mengontrol erosi dan kondisi tanah. Inspektor limbah B3
memeriksa material terlarang sebelum dikubur di area ujung (tipping area). Permukaan
tipping adalah jantung operasi. Disini sampah diturunkan, dipindahkan ke tempat lain,
dipadatkan untuk memaksimalkan ruang dan ditutup.
TPA dibagi menjadi beberapa sel yang didesain untuk melindungi lingkungan
sekitarnya. Sel-sel ini terhubung dengan plastik kelas tinggi untuk mengeluarkan polutan dari
air tanah. Teknisi TPA Miramar mengontrol proses untuk memastikan pemasangan liner
dengan benar. Gas TPA adalah gas metana yang mudah terbakar yang terbentuk dari material
organik yang terdekomposisi saat dikubur. Di TPA ini gas metana dikumpulkan dan dialirkan
dengan pipa menuju fasilitas pengolahan metro biosolid dimana gas trsebut dijadikan sumber
listrik. Gas metana berlebih akan dibawa ke permukaan TPA yang telah ditutup, melalui
jaringan sumur dan pipa yang selanjutnya ditransfer ke lokasi sentral untuk dibakar. Di
sekitar TPA, truk akan menyiram air secara berkala ke jalan tak beraspal untuk mengurangi
debu. Penggunaan air pada proses operasional semuanya didaur ulang sehingga biayanya
50% lebih murah daripada air minum. Pekerja menjaga area permukaan tipping TPA tetap
sempit dan ditutup setiap hari. Kru pekerja memanfaatkan Enviro Cover untuk mencegah
burung memasuki area. Selain itu juga untuk mencegah penyebaran kontaminan dan
penyakit. Dengan adanya penutupan harian, ruang yang digunakan menjadi sangat terbatas
dengan mengurangi jumlah kotoran yang digunakan untuk menutup sampah. Tidak hanya
menghemat ruang, tapi juga uang. Ketika satu bagian TPA sudah terisi, proses restorasi
dimulai. Pekerja menanam kembali spesies lokal seperti hewan dan tanaman. Tanaman-
tanaman akan menjadi habitat untuk burung dan hewan lainnya termasuk beberapa hewan
langka untuk menjamin kelangsungan hidup mereka di masa depan.

Anda mungkin juga menyukai