Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Saat ini, produk pangan khususnya produk permen sangat digemari dari
kalangan anak – anak hingga dewasa. Oleh karena itu, pada praktikum kali ini
kami memilih membuat permen nougat. Permen adalah sejenis gula-gula
(confectionary) yang dibuat dengan mencairkan gula di dalam air. Perbedaan
tingkat pemanasan menentukan jenis permen yang dihasilkan seperti suhu panas
menghasilkan permen keras, suhu menengah menghasilkan permen lunak, dan
suhu dingin menghasilkan permen kenyal. Permen dinikmati karena rasa
manisnya. (Anonimuos, 2009).
Nougat berasal dari bahas Belanda yang berarti kacang. Kacang tanah
digiling dicampur gula kemudian dimasak untuk dijadikan karamel. Kacang
pistachio, almond, hazelnut plus buah buahan kering lainnya. Tekstur nougat
berbeda-beda, ada yang lunak ada yang keras tergantung bahan yang dipakai.
Tidak hanya tekstur, warnanya pun bisa berbeda. Nougat putih terbuat dari putih
telur, sedangkan nougat cokelat dibuat dari gula carame. Agar karamel tidak
terlalu lengket digiling kembali hingga gumpalan-gumpalan kacang pecah dan
lebih lembut, permen traditional bernama Nougat ini berasal dari perancis. Nougat
merupakan sebuah permen yang terbuat dari gula atau madu, kacang panggang
(badam, kenari, pistachio atau hazelnut, namun bukan kacang tanah) dan beberapa
buah kering. Nougat dapat berbentuk lunak atau keras tergantung bahan yang
dipakai, nougat juga dipakai sebagai isi batang permen atau cokelat. (Anonimous,
2010).
Bradley (2007) menyatakan bahwa nougat merupakan jenis permen atau
kembang gula yang mirip dengan dengan karamel yang dicampur dengan putih
telur kocok untuk memberikan konsistensi berongga dan biasanya ditambahkan
kacang tanah atau kombinasi antara kacang tanah dan buah-buahan. Komposisi
nougat yang mulai dikembangkan sejak tahun 1900an secara umum terdiri dari
gula, sirup jagung, kacang tanah, putih telur kocok, vanili, dan air. Pada
perkembangannya beberapa bahan yang dibutuhkan untuk membuat nougat dapat
disubstitusi dengan bahan lain seperti sirup jagung yang dapat diganti dengan
glukosa atau putih telur yang diganti dengan gelatin.
Salah satu ide yang dipilih adalah produk dengan pengembangan bentuk
nougat. Nougat yang dikenal dipasaran Indonesia saat ini adalah dengan bentuk
kubus (kotak) atau persegi. Dalam hal ini orang biasanya salah menafsirkan
nougat sebagai coklat karena bentuknya yang relatif sama. Nougat dengan bentuk
seperti lollipop masih jarang ditemukan dipasaran. Kelebihan nougat dengan
bentuk lollipop ini akan terkesan lebih unik dan baru serta masih memiliki sisi
praktis. Bisa juga nougat yang berbentuk kubus (kotak) atau persegi yang orang
biasanya menafsirkannya sebagai coklat dilapisi dengan layer tebal dari coklat
sehingga terdapat kesan coklat diluar dan gurih nougat didalam. Kelebihan nougat
dengan pengembangan ini adalah ini akan terkesan lebih unik dari segi estetika
dan lebih enak karena adanya lapisan coklat yang tebal.
1.2 Tujuan
Agar mahasiswa dapat mengetahui cara pembuatan permen nougat.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
Permen adalah sejenis gula-gula(confectionary)/makanan berkalori tinggi
yang pada umumnya berbahan dasar gula, air, dan sirup fruktosa. Permen adalah
gula-gula (confectionery) yang dibuat dengan mencampurkan gula dengan
konsentrasi tertentu ke dalam air yang kemudian ditambahkan perasa dan
pewarna. Permen yang pertama kali dibuat oleh bangsa Cina, Timur tengah,
Mesir, Yunani dan Romawi tidak menggunakan gula tetapi menggunakan madu.
Mereka menggunakan madu untuk melapisi buah atau bunga untuk
mengawetkannya atau membuat bentuk seperti permen (Minifie,B.W.1989).
Nougat adalah sebuah permen yang terbuat dari gula atau madu, kacang
panggang (badam, kenari, pistachio atau hazelnut, namun bukan kacang tanah)
dan beberapa buah kering. Nougat dapat berbentuk lunak atau keras tergantung
bahan yang dipakai, nougat juga dipakai sebagai isi batang permen atau cokelat.
Ada dua macam nougat: putih dan cokelat. Nougat putih dibuat dari putih telur
yang dikocok sampai halus, sedangkan nougat cokelat (Perancis: Nougatine)
terbuat dari gula yang menjadi karamel dan memiliki tekstur keras, kadang garing.
(wikipedia 2010)
DAFTAR PUSTAKA

https://lordbroken.wordpress.com/2010/04/18/permen-nougat/

https://id.wikipedia.org/wiki/Nougat

Anda mungkin juga menyukai