Anda di halaman 1dari 9

UJIAN SEKOLAH BERSTANDAR NASIONAL (USBN)

TAHUN PELAJARAN 2019-2020

LEMBAR SOAL

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti


Satuan Pendidikan : Sekolah Menengah Kejuruan
Program Keahlian : Semua Program Keahlian
Hari/Tanggal : Senin, 23 Maret 2020
Waktu : 07.30 – 09.30 WIB (120 Menit)

PETUNJUK UMUM

1. Berdoalah sebelum mengerjakan.


2. Isi identitas Anda pada Lembar Jawaban Ujian Sekolah yang tersedia dengan
menggunakan pensil 2B.
3. Hitamkan bulatan di depan nama mata ujian pada LJUSBN.
4. Jagalah LJUSBN agar tidak rusak, sobek ataupun terlipat.
5. Jumlah soal sebanyak 40 butir dengan 5 (lima) pilihan jawaban dan 5 (lima ) soal uraian.
6. Periksa dan bacalah setiap butir soal dengan seksama sebelum Anda menjawabnya.
7. Laporkan pada pengawas ujian bila lembar soal yang kurang jelas, rusak atau tidak
lengkap.
8. Periksa kembali pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujia.
9. Lembar soal tidak boleh dicorat-coret.
10. Apabila ada jawaban yang dianggap salah, maka hapuslah jawaban yang salah tersebut
sampai bersih, kemudian hitamkanlah bulatan pada huruf jawaban lain yang Anda
anggap benar.
11. Yakinlah kepada kemampuan Anda sendiri.
12. Setiap bentuk kecurangan adalah pelanggaran.

SELAMAT MENGERJAKAN
I. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan memilih A, B, C, D atau E pada lembar
jawaban yang tersedia !

1. Dandi sebagai seorang muslim tentunya wajib mengimani adanya Malaikat, ia tidak menyontek ketika ulangan di
sekolah. Hal ini menunjukkan contoh perilaku yang mencerminkan iman kepada Malaikat Allah SWT. Sikap Dandi
adalah ...
A. Selalu berbuat baik walaupun tida k ada yang memperhatikan.
B. Kuarang optimis ketika menghadapi masalah dalam kehidupan.
C. Selalu mementingkan kehidupan akhirat dan melupakan kehidupan dunia.
D. Belajar kritis dan berani mempertahankan nilai-nilai kebenaran.
E. Bertindak sesuka hati karena kesempatan tidak akan datang dua kali.

2. Kitab Al Qur’an berfungsi sebagai pedoman hidup seorang muslim karena isinya yang mencakup seluruh aspek
kehidupan, selain Al Qur’an Allah SWT pun menurunkan kitab yang lain seperti; Injil, Taurat, Zabur serta lembaran-
lembaran yang tidak dibukukan (suhuf).
Dari ilustrasi di atas sikap seorang muslim kepada kitab selain Al Qur’an sebaiknya adalah .....
A. Berusaha sekali-kali mendalaminya dengan baik dan benar.
B. Mengimaninya bahwa kitab-kitab itu datangnya darin Allah SWT.
C. Mempelajarinya sesuai kebutuhan agar dapat dijadikan pedoman.
D. Berusaha mencegah agar orang lain tidak mengimani kitab selain Al Qur’an.
E. Berusaha membaca kandungannya dan menerapkannya walaupun sesaat.

3. Al Qur’an merupakan pedoman hidup bagi setiap muslim dimanapun mereka berada, agar hidup kita terarah dan
terhindar dari kesesatan, maka seorang muslim seharusnya menjadikan Al Qur’an tidak hanya dibaca dan dihafal
namun lebih penting yaitu diaplikasikan dalam semua aspek kehidupan.
Berdasar narasi di atas, yang bukan merupakan hikmah beriman kepada kitab Al Qur’an adalah ....
A. Menghormati dan memuliakan semua isi kitab suci Al Qur’an.
B. Meyakini sepenuh hati akan kebenaran dari Al Qur’an.
C. Memahami isi dan menjalankan semua ajaran-ajaran Al Qur’an.
D. Senantiasa beribadah sesuai petunjuk kitab yang benar yaitu Al Qur’an.
E. Meyakini kebenaran semua isi kitab Allah SWT selain Al Qur’an.

4. Iman kepada Rasul merupakan rukun iman yang ke-empat, salah satu tanda beriman kepada Rasul Allah adalah
meyakini mukjizat yang Allah berikan kepada-Nya, meneladani risalah yang dibawa-Nya. Mencontoh akhlak Rasul
berarti mentaati Rasul, mentaati Rasul berarti mentaati Allah SWT.
Pernyataan yang paling tepat untuk meneguhkan keimanan kita kepada Rasul sesuai narasi di atas adalah ...
A. Kita mempelajari dan mendalami ajaran Rasul yang dianggap penting.
B. Kita mempelajari dan mengamalkannya sesuai dengan perilaku para Rasul.
C. Melakukan ajaran para nabi dan Rasul saja tanpa memperdulikan ajaran yang lain.
D. Kita memahami dan melakukan sesuai yang dianjurkan Allah dan Rasul-Nya.
E. Melakukan apa yang dilakukan orang shaleh dan mengingkari nabi dan Rasul.

5. Allah swt. memberikan karunia-Nya kepada seluruh makhluk tanpa diminta. Sikap yang merupakan keteladanan
dari sifat Allah swt. tersebut adalah ...
A. Allah Maha Kukuh
B. Allah Maha Mengumpulkan
C. Allah Maha Mulia
D. Allah Maha Pemurah
E. Allah Maha Sejahtera

6. Setiap muslim harus berbusana muslimah dan berhias sesuai dengan syariat Islam. Berikut yang diperbolehkan
bagi laki-laki ...
A. Memakai baju sutera
B. Memakai cincin emas
C. Memakai sarung
D. Memakai kalung emas
E. Bertato

7. Jumhur ulama berpendapat bahwa hadits menempati urutan kedua sebagi sumber hukum Islam setelah Al Qur’an.
Dalil naqli yang menyatakan hal tersebut di antaranya surat ....
A. Al Baqarah ayat 278
B. Al Maidah ayat 173
C. Ali Imran ayat 132
D. Al Ahzab ayat 37
E. Al Hasyr ayat 8

8. Bangsa Arab sebelum Islam disebut bangsa Jahiliyyah. Alasan yang paling tepat di bawah ini adalah ......
A. Pada masa itu masyarakat banyak yang hidup secara nomaden (berpindah-pindah)
B. Kehidupan bangsa Arab pada masa itu masih sangat tradisonal
C. Bangsa yang berpegang pada adat secara kuat
D. Bangsa Arab pada masa itu tenggelam dalam kesesatan, kepercayaannya jauh dari ajaran para nabi
E. Mereka banyak yang buta huruf, sehingga tidak bisa membaca, menulis, dan berhitung

9. Apabila telah berbuat dosa, bagi orang yang berhusnuzhan kepada Allah swt. akan ...
A. Berputus asa untuk mendapatkan rahmat Allah swt.
B. Berputus asa untuk mendapatkan ampunan dari Allah swt.
C. Selalu yakin bahwa Allah swt. akan mengampuni dosa-dosanya
D. Tidak yakin bahwa Allah swt. akan mengampuni dosa-dosanya
E. Yakin bahwa Allah swt. tidak akan mengampuni dosa-dosanya

10. Saat yang tepat untuk mawas diri, merenungi atas apa yang pernah dilakukan, menyesali dan bertobat atas segala
dosa yang dikerjakan, serta memikirkan apa yang akan dilakukan untuk menjadi muslim yang taat kepada Allah
swt. dalam ibadah haji adalah ketika ...
A. Melakukan ibadah thawaf
B. Melakukan ibadah Sa’i
C. Melakukan ibadah wukuf
D. Melakukan ibadah tahalul
E. Memakai baju ihram

11. Ahmad menduga bahwa ketika ia melakukan suatu kejahatan yang tidak dilihat oleh orang lain, ia akan merasa
aman dan selamat. Padahal sama sekali tidak. Ia tetap dilihat oleh dua malaikat Allah swt. yang selalu siap setiap
saat, tak pernah tidur dan tak pernah lalai, yakni Malaikat ....
A. Munkar dab Nakir
B. Jibril Mikail
C. Raqib dan Atid
D. Malik dan Ridwan
E. Israfil dan Izrail

12. Ayat Al Qur’an yang menjelaskan tentang keberadaan Malaikat Malik adalah ...
A. Q.S. Al Baqarah ayat 285
B. Q.S. Az Zukhruf ayat 77
C. Q.S. Al Baqarah ayat 6
D. Q.S. Al Maidah ayat 26
E. Q.S. An Nisa ayat 38

13. Kekayaan harus berada dalam kontrol dan dalam kekuasaan yang memiliki, (tidak bersangkut di dalamnya hak
orang lain), baik kekuasaan pendapatan maupun kekuasaan menikmati hasilnya. Dalam hal ini, syarat zakat
tersebut dinamakan ..
A. Haul
B. Bebas dari utang
C. Lebih dari kebutuhan pokok
D. Berkembang
E. Hak milik penuh

14. Berikut yang termasuk syarat zakat yang berhubungan dengan jenis harta adalah ...
A. Tidak berkembang
B. Milik penuh
C. Penyerahan amil kepada orang yang berhak menerima zakat sebagai milik
D. Pengeluaran hak milik pada sebagian harta yang dikenakan wajib zakat
E. Penyerahan sebagian harta tersebut dari orang yang mempunyai harta kepada orang yang bertugas atau
orang yang mengurusi zakat
15. Agar keluarga yang berzakat dapat hidup wajar sebagai manusia, maka harta orang yang berzakat harus ...
A. Dapat dikembangkan
B. Lebih dari kebutuhan pokok
C. Dapat diwariskan pada tujuh turunan
D. Disimpan di celengan
E. Ditabung agat mendapat bunga

16. Seorang muslim yang baik terhadap Al Qur’an seharusnya bersikap menjadikan Al Qur’an ...
A. Sebagai bacaan wajib bagi dirinya setiap hari
B. Sebagai pajangan rumah
C. Sebagai aji-aji yang ditulis dalam ikat pinggangnya
D. Sebagai barang dagangan di tokonya
E. Sebagai alat untuk menunjukkan dirinya orang Islam

17. Salah satu sikap orang yang beriman kepada kitab-kitab Allah swt. adalah ketika sukses dan berhasil ia akan...
A. Sombong
B. Merasa hebat
C. Bercerita kemana-mana
D. Bersyukur
E. Pamer

18. Hasan al Banna menyebutkan bahwa Syaja’ah bisa diwujudkan dalam bentuk-bentuk berikut, kecuali ...
A. As sarahah fil haq
B. Kitmanus sirr
C. As shabru fi at ta’at
D. Al i’tiraf bil khatha’
E. Al insaf min an nafs

19. Berikut faktor-faktor yang menyebabkan seseorang memiliki keberanian, kecuali ...
A. Rasa takut kepada Allah swt.
B. Lebih mencintai akhirat daripada dunia
C. Takut mati
D. Tidak ragu-ragu
E. Tawakal dan yakin akan pertolongan Allah swt.

20. Syaja’ah bisa diwujudkan dalam bentuk terus terang dalam kebenaran, menyembunyikan rahasia tidak
membukanya apalagi menyebarluaskannya, mengakui kesalahan, dan objektif kepada diri sendiri. Pandangan
tersebut menurut ...
A. Hasan Al Banna
B. Mahmud Syaltut
C. Manna’ Al Qattan
D. Yusuf Qardawi
E. Husain Haikal

21. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


(1) Yang shalat jenazah harus orang Islam
(2) Merendahkan suara bacaan ketika shalat
(3) Shalat jenazah dilakukan setelah jenazah dimandikan
(4) Membaca surat pendek setelah Al Fatihah
(5) Letak jenazah di sebelah kiblat dari yang menyalatkan
Dari pernyataan-pernyataan tersebut, pernyataan yang termasuk syarat-syarat sah shalat jenazah adalah ...
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (5)
C. (3), (4), dan (5)
D. (1), (2), dan (4)
E. (2), (3), dan (4)

22. Bila anggota keluarga yang ditinggalkan adalah orang yang tidak mampu, maka penyediaan kain kafan menjadi
kewajiban ....
A. Adik dari orang yang meninggal
B. Meminjam dari tetangga
C. Kas anggota masyarakat
D. Menjual barang berharga
E. Menggunakan kain yang ada

23. Di bawah ini merupakan syarat sah menjadi khatib Jum’at, kecuali ...
A. Muslim yang sudah mukalaf, beriman, dan bertaqwa
B. Mengetahui ajaran Islam terutama aqidah, ibadah, dan akhlaq
C. Dapat membaca hamdalah, syahadat, dan shalawat dengan baik
D. Orang yang dipandang terhormat, dihormati, dan disegani
E. Hafal surat-surat termasuk juz ‘amma

24. Jika dilihat dari segi bahasa, tidak ada perbedaan antara khatbah dengan pidato, karena ...
A. Dilaksanakan berkaitan dengan shalat Jum’at
B. Dilakukan dengan metode ceramah atau pidato
C. Dilakukan oleh orang terlatih pidato
D. Pelaksanaannya di tengah banyak orang dan kondisinya campur
E. Lazimnya dilakukan di atas mimbar depan orang banyak

25. Dengan menjaga keseimbangan antara bekerja dan beribadah dalam kehidupan membawa akibat ...
A. Menjadi orang yang pesimistis dan berkarakter lemah
B. Cenderung serakah akan dunia dan lupa akan akhirat
C. Mudah melupakan urusan dunia dan mengutamakan akhirat
D. Melahirkan jiwa pekerja keras sekaligus ahli ibadah
E. Menjadi orang yang malas dan enggan berusaha

26. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


(1) Membaca hamdalah
(2) Membaca syahadatain
(3) Membaca shalawat
(4) Berwasiat taqwa
(5) Membaca ayat Al Qur’an pada salah satu khatbah
(6) Berdo’a pada khatbah kedua
Pernyataan di atas adalah termasuk ...
A. Syarat khatib
B. Syarat dua khatbah
C. Rukun khatbah
D. Sunnah khatbah
E. Rukun dan sunnah khatbah

27. Ketika melaksanakan tabligh, seorang mubaligh harus memperhatikan hal-hal berikut, kecuali ...
A. Keadaan dan kondisi penonton
B. Honor ceramah yang akan diberikan jama’ah kepadanya
C. Sikap dan penanpilan dirinya di hadapan penonton
D. Berlaku santun dan lemah lembut terhadap penonton
E. Menyampaikan materi sesuai dengan kemampuan dan latar belakang pendidikan penonton

28. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!


(1) Seruan yang disampaikan oleh mubaligh tidak boleh bertentangan dengan akidah dan syari’at Islam
(2) Salah satu rukun khatbah Jum’at adalah memulai khatbah dengan memuji Allah swt.
(3) Dakwah tidak boleh dibatasi hanya untuk memperbaiki individu-individu masyarakat saja. Tetapi dakwah
harus ditujukan untuk memperbaiki masyarakat dan negara
(4) Dakwah harus ditujukan untuk mengajak orang masuk Islam, dan menegakkan amar ma’ruf nahi munkar
(5) Dalam berdakwah seorang mubaligh harus memperhatikan secara seksama honor yang diberikan penonton
kepada dirinya
Dari pernyataan-pernyataan tersebut, pernyataan yang benar ditujukan pada nomor ...
A. (1), (4), dan (5)
B. (2), (3), dan (5)
C. (1), (3), dan (4)
D. (1), (2), (3), dan (4)
E. (2), (4), dan (5)
29. Berikut yang termasuk hikmah menghormati dan patuh kepada kedua orang tua dan guru adalah ....
A. Banyak uang hasil pemberian
B. Diridhai Allah swt.
C. Dicintai sesama manusia
D. Mendapatkan nilai yang memuaskan
E. Disukai teman

30. Jika orang tua menyuruh kepada sesuatu yang dilarang agama, yang harus dilakukan adalah ...
A. Tetap patuh karena yang menyuruh orang tua
B. Menolak dengan keras dan tegas ajakan orang tua
C. Mendiskusikannya terlebih dahulu
D. Menolak dengan halus agar tidak menyinggung perasaannya
E. Tidak menentangnya

31. Kriteria perintah orang tua dan guru yang boleh dita’ati adalah ...
A. Semua perintahnya harus dita’ati
B. Perintah yang tidak bertentangan dengan ajaran agama
C. Perintah yang sulit untuk dilakukan
D. Perintah yang merugikan orang lain
E. Perintah yang bertentangan dengan ajaran agama

32. Berikut merupakan standar penilaian proyek investasi dalam Islam, kecuali ....
A. Proyek yang baik menurut Islam
B. Memberikan rezeki seluas mungkin kepada anggota masyarakat
C. Memberantas kefaqiran, memperbaiki pendapatan, dan kekayaan
D. Memelihara dan menumbuhkembangkan harta
E. Mementingkan kepentingan pribadi

33. Memberikan kebebasan menjalankan ibadah kepada pemeluk agama lain merupakan cermin dari perilaku ...
A. Diskriminasi
B. Saling menghormati
C. Saling menolong
D. Toleransi
E. Demokrasi

34. Berikut merupakan akibat dari tidak mengamalkan sikap toleransi dalam kehidupan bermasyarakat adalah ...
A. Terciptanya perselisihan
B. Terciptanya kerukunan
C. Terciptanya rasa persaudaraan
D. Terciptanya rasa saling menghormati
E. Terciptanya saling menolong

35. Suatu keadaan ketika seseorang melakukan tindakan yang dapat membahayakan secara fisik, baik terhadap diri
sendiri, orang lain maupun lingkungan disebut ...
A. Perilaku yang baik
B. Perilaku kekerasan
C. Perilaku mandiri
D. Perilaku teladan
E. Perilaku terpuji

36. Pada hari kiamat manusia bagaikan laron yang beterbangan, gunung-gunung bagaikan bulu-bulu yang
berhamburan. Penjelasan tentang hari kiamat ini dapat ditemukan dalam Al Qur’an surah ...
A. Az Zalzalah ayat 1-4
B. Al Baqarah ayat 1-5
C. An Nas ayat 1-3
D. Al A’raf ayat 5
E. Al Qari’ah ayat 1-5

37. Berikut di antara sikap dan perilaku orang yang berpikir kritis, kecuali ...
A. Senantiasa mengambil pelajaran dan mampu melihat kebenaran dengan penglihatan mata dan
penglihatan hatinya
B. Senantiasa bersyukur kepada Allah swt. atas anugerah akal sehat
C. Melakukan kajian-kajian terhadap ayat-ayat Al Qur’an bersama orang-orang yang sepaham dengan kita
D. Menjadikan ayat-ayat Al Qur’an sebagai inspirasi dalam melakukan penelitian ilmiah untuk mengungkap
misteri penciptaa alam
E. Mengoptimalkan pemanfaatan alam dengan ramah untuk kepentingan manusia

38. Bertawakal kepada Allah swt. setelah bermusyawarah berarti .....


A. Tidak menjalankan keputusan musyawarah
B. Berkomitmen keluar dari keputusan yang telah disepakati
C. Berpasrah semata tanpa mau menjalankan keputusannya
D. Secara bersama-sama menjalankan keputusan musyawarah
E. Meninggalkan keputusan musyawarah yang berlainan dengan pendapatnya

39. Agar musyawarah dapat berjalan dengan lancar, maka QS. Ali Imran : 159 menekankan kepada peserta
musyawarah agar membersihkan jiwanya dengan ...
A. Saling membangun komunikasi yang harmonis dalam suasana kondusif
B. Saling menyelamatkan diri masing-masing agar tidak termakan isu dan terpancing emosinya
C. Saling memaafkan dan memohonkan ampunan kepada Allah swt.
D. Saling menahan diri dan menjaga emosinya
E. Saling menerima kritik , saran, dan protes sekalipun

40. Rasulullah saw. sering melakukan musyawarah untuk memecahkan suatu persoalan. Musyawarah dilakukan
khususnya jika ..
A. Tidak mendapatkan wahyu
B. Kurang bersemangat dalam melaksanakan dakwah
C. Khawatir dalam menyelesaikan urusan agama
D. Mendapat tantangan darin orang-orang Quraisy
E. Kurang konsentrasi dalam menyampaikan gagasan

41. Seorang pemuda punya keinginan besar untuk menikah, tetapi secara ekonomi kondisinya belum memadai, agar
selamat dari perbuatan dosa, sebaiknya pemuda tersebut ...
A. Menunda keinginan untuk menikah sampai cukup secara materi
B. Banyak berpuasa untuk meredam nafsu sambil mengumpulkan materi
C. Menikah dengan meminta bantuan orang tua
D. Menikah dengan mengadakan resepsi sederhana
E. Menahan keinginannya karena dalam kondisi tidak wajib

42. Bagi seorang yang memiliki keinginan untuk menikah dan sudah mempunyai kemampuan, apabila tidak segera
menikah dikhawatirkan terjerumus pada perbuatan zina, maka baginya menikah hukumnya ...
A. Wajib
B. Sunah
C. Makruh
D. Haram
E. Mubah

43. Seorang suami yang telah menjatuhkan talak ba’in kubra isterinya harus mematuhi syarat-syarat tertentu agar
dapat menikah lagi dengan mantan isterinya. Salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah ...
A. Telah menikah dan hamil
B. Menikah dan memiliki anak dengan suami baru
C. Masih dalam masa iddahsetelah bercerai
D. Telah habis masa iddahnya sesudah bercerai dengan suami barunya
E. Menikah dengan akad dan mahar baru

44. Surah Ar Ruum ayat 21 yang artinya, “Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu
istri-istri dari jenismu sendiri supaya ...”
A. Menciptakan keluarga sakinah
B. Kesejahteraan di akhirat
C. Mendapatkan keturunan
D. Rasa kasih sayang di antaramu
E. Supaya merasa tenteram kepadanya
45. Salah satu tujuan nikah adalah membentuk keluarga sakinah, mawaddah, dan rahmah. Hal tersebut dijelaaskan
dalam Al Qur’an surah ...
A. Al Isra ayat 2
B. Al Baqarah ayat 227
C. Ar Ruum ayat 21
D. An Nisa ayat 34
E. Ali Imran ayat 159

46. Tsunami yang melanda Selat Sunda Banten meluluhlantakan semua insfrastruktur yang ada, baik jalan,
pepohonan, bangunan bahkan manusia pun menjadi korban akan ndahsyatnya tsunami yang terjadi, mayat
berserakan dimana-mana bahkan banyak yang terjepit bangunan dan tertimpa ppepohonan, dalam kondisi
sepertiitu sangat sulit dalam pengurusan jenazah dengan kondisi yang sangat memprihatinkan.
Dari kasus di atas, maka pengurusan terhadap jenazah sebaiknya dilakukan sebagai berikut, kecuali ...
A. Jenazah bisa dimandikan satu persatu
B. Kantong mayat bisa dijadikan untuk mengkafani
C. Jenazah bisa dikuburkan secara masal
D. Jenazah boleh dikuburkan di tempat jenazah ditemukan
E. Jenazah boleh dikuburkan tanpa memisahkan jenazah laki-laki dan perempuan

47. Pak Udin memiliki pohon rambutan yang sangat lebat buahnya, namun buahnya masih teramat kecil, pak Udin
berani membeli buah rambutan yang masih kecil semuanya dengan cara diborong sesuai dengan kesepakatan
harga. Menjual buah-buahan yang masih kecil di pohon hukumnya haram. Contoh jual beli tersebut dinamakan ...
A. Ijon
B. Inan
C. Khiyar
D. Gharar
E. Saman

48. Bapak Syamsudin meninggal dunia dengan meninggal harta warisan sebesar Rp. 196.000.000,- Ahli waris terdiri
dari istri, ibu, seorang anak laki-laki dan seorang anak perempuan. Jumlah harta yang diterima oleh ahli waris istri
sebesar ...
A. Rp. 22.500.000,-
B. Rp. 23.500.000,-
C. Rp. 24.500.000,-
D. Rp. 30.500.000,-
E. Rp. 35.500.000,-

49. Sejarah membuktikan bahwa proses penyebaran Islam di Indonesia berkembang dengan sangat pesat terutama
di Sumatera, Jawa dan beberapa wilayah lainnya. Hal ini terjadi karena didukung oleh beberapa faktor.
Berikut ini yang tidak termasuk faktor yang melatarbelakangi perkembangan Islam di Indonesia adalah ....
A. Ajaran Islam tidak mengenal kasta yang membedakan manusia dari status sosial
B. Penyebaran Islam dilakukan dengan jalan damai tanpa paksaan dan kekerasan
C. Kesungguhan hati dari para mubaligh dalam menyampaikan ajaran Islam
D. Ritual ibadah dalam ajaran Islam sangat sederhana dan lebih masuk akal
E. Ajaran Islam sangat menjunjung tinggi hak asasi manusia dan kebebasan

50. Penyebaran aagama Islam sangat berkembang dengan pesat hampir di seluruh wilayah Nusantara khususnya di
pulau Jawa. Hal ini tidak lepas dari peranan penting para mubaligh yang dikenal dengan sebutan Wali Songo
(Sembilan Wali Allah).
Berikut ini yang bukan merupakan peranan penting mereka dalam penyebaran agama Islam adalah ....
A. Mendirikan beberapa kerajaan Islam di pulau Jawa
B. Mendirikan lembaga-lembaga pendidikan pesantren
C. Mendirikan masjid sebagai sarana ibadah umat Islam
D. Mendirikan organisasi-organisasi Islam di bidang politik
E. Mengganti budaya Hindu dengan ajaran Islam secara perlahan
KUNCI JAWABAN
MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI
UJIAN SEKOLAH BERSTANDAR NASIONAL
2019 – 2020

1 A 11 C 21 B 31 B 41 B
2 B 12 A 22 C 32 E 42 A
3 E 13 E 23 C 33 D 43 D
4 D 14 B 24 B 34 A 44 E
5 D 15 A 25 D 35 B 45 C
6 C 16 E 26 C 36 E 46 A
7 C 17 D 27 B 37 B 47 A
8 D 18 C 28 C 38 D 48 C
9 C 19 C 29 A 39 C 49 A
10 A 20 A 30 D 40 A 50 A

Anda mungkin juga menyukai