Anda di halaman 1dari 2

Perubahan karena ingin menghayati manfaatnya (internalization) :

Manusia adalah makhluk yang sempurna di antara makhluk ciptaan Tuhan yang lain,
karena hanya manusia yang mampu berpikir tentang hidup, pandai memahami rahasia hidup,
menghayati kehidupan dengan arif, dan mempertajam pengalaman-pengalaman baru.
Biasanya perubahan perilaku karena penghayatan ini cenderung dari pengalaman pribadi
individu tersebut atau bahkan mengadopsi dari orang lain. Seseorang yang merasa perilaku
tersebut pantas dan harus ada pada dirinya, maka dengan terbuka dia akan melakukan
peruahan perilaku dalam dirinya.

Contoh perilaku dalam upaya promkes karena menghayati manfaatnya ASI eksklusif :
Seorang ibu nifas yang berpengalaman tidak memberikan ASI eksklusif selama 6
bulan pada anak pertamanya karena sibuk dengan karirnya dan anaknya sering sakit.
Pengalaman tersebut membuat ibu sadar bahwa sangat penting memberikan ASI eksklusif
selama 6 bulan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan bayi terutama untuk kekebalan sistem
imun bayi. Dari pengalaman tersebut akhirnya ibu lebih mementingkan kesehatan anaknya
yaitu dengan memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan pada anak keduanya dan merasakan
bahwa anak kedua jarang sekali sakit dibandingkan dengan anak pertamanya.

Anda mungkin juga menyukai