Anda di halaman 1dari 3

VIGNETTE Ibu menyusui dengan usia bayi 8 bulan datang ke poli gizi untuk

menanyakan berapa banyak kecukupan gizinya. Ahli gizi menjelaskan bahwa


untuk seorang ibu menyusui membutuhkan zat gizi sama dengan wanita
dewasa ditambah dengan sejumlah zat gizi yang besarannya tergantung usia
bayi.
PERTANYAAN Berapa anjuran tambahan zat gizi pada kasus tersebut?

PILIHAN JAWABAN A. 300 Kkal


B. 330 Kkal
C. 400 Kkal
D. 430 Kkal
E. 400 Kkal

KUNCI JAWABAN C

VIGNETTE Pada kehamilan protein sebagai sumber zat pembangun, diperlukan untuk
pertumbuhan janin, uterus, jaringan payudara, hormon, penambahan cairan darah
ibu serta persiapan laktasi. 2/3 dari protein yang dikonsumsi sebaiknya berasal dari
protein hewani yang mempunyai nilai biologi tinggi.
PERTANYAAN Berapa tambahan zat gizi tersebut selama kehamilan?

PILIHAN JAWABAN A. 17 g
B. 18 g
C. 19 g
D. 20 g
E. 21 g

KUNCI JAWABAN D

VIGNETTE Kebugaran adalah serangkaian karakteristik fisik yang dimiliki atau dicapai
seseorang yangberkaitan dengan kemampuan untuk melakukan aktivitas
fisik/ olahraga. Kebugaran juga diartikan sebagai kesegaran jasmani.

PERTANYAAN Apakah tujuandari kondisi tersebut bagi seseorang?

PILIHAN JAWABAN A. Meningkatkan daya tahan kardiorespiratori.


B. Meningkatkan daya tahan lambung.
C. Mempertahankan paru-paru.
D. Mempertahankan jantung
E. Meningkatkan masa otot.

KUNCI JAWABAN A

VIGNETTE MP-ASI pada anak usia 1-2 tahun harus diupayakan untuk memberikan
makanan yang beraneka ragam setiap kali makan. Makanan yang disajikan
harus mengandung makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati, sayur dan buah.

PERTANYAAN Apa prinsip MP-ASI pada pernyataan diatas?

PILIHAN JAWABAN A. Jumlah


B. Variasi
C. Frekuensi
D. Kepekatan
E. Kebersihan

KUNCI JAWABAN B

VIGNETTE Seoran bayi usia 3 bulan dibawa ibunya ke Puskesmas dengan keluhan
demam ,suhu tubuh 37.5oC. Ahli gizi puskesmas melakukan pengkajian data
metode recall 24 jam, sehingga diperoleh data konsumsi meliputi ; frekuensi
pemberian, lama atau durasi tiap kali menyusu dalam 24 jam.

PERTANYAAN Apa data riwayat makanan yang dilakukan pada pengkajian tersebut ?

PILIHAN JAWABAN A. Asupan energi


B. Asupan protein
C. Asupan Air Susu Ibu
D. Frekuensi pemberian ASI
E. Asupan kecukupan lemak ASI

VIGNETTE Pemberian makanan lunak pada penderita hepatitis kadangkala menimbulkan


kerugian besar pada asupan, karena pola menu makanan lunak di Indonesia
berpotensi mempunyai porsi besar (volumenous), di sisi lain pada penderita
hepatitis cenderung ada gangguan fisik berupa masalah saluran pencernaan,
tidak ada nafsu makan bahkan mual.

PERTANYAAN Apa prinsip pemberian makanan lunak yang sesuai pada masalah tersebut ?

PILIHAN JAWABAN A. Porsi kecil diberikan setiap 1 jam


B. Porsi kecil diberikan setiap 2 jam
C. Porsi kecil diberikan setiap 4 jam
D. Porsi kecil, densitas tinggi dan diberikan tiap 2-3 jam sekali
E. Porsi kecil, densitas tinggi dan diberikan tiap 4-5 jam sekali

KUNCI JAWABAN D

VIGNETTE Pada pasien chirrosis hepatis lanjut cenderung mengalami beberapa kondisi yang
ditandai gangguan mental, neuromuskular dan gangguan kesadaran yang disebut
Hepatic Enchepalopathy. Pengaturan diet pola lama diberikan diet rendah
bahkan bebas protein. Dewasa ini fakta ilmiah membuktikan tidak ada manfaat
pemberian ketat protein.
PERTANYAAN Bagaimana pengaturan pemberian protein yang tepat pada kasus tersebut ?
PILIHAN JAWABAN A. Diberikan cukup AAA
B. Diberikan tinggi BCAA
C. Diberikan cukup protein
D. Diberikan rendah protein AAE
E. Diberikan protein 1.5 g/kg BB
KUNCI JAWABAN B

VIGNETTE Pengkajian pemeriksaan diagnostik terdiri atas pemeriksaan laboratorium,


radiografik, dan endoskopik, seperti pemeriksaan laboratorium dalam
mengevaluasi kolitis ulseratif ditemukan pasien dengan dengan kondisi anemia,
trombositosis dan peningkatan tingkat sedimentasi.
PERTANYAAN Berapa kadar Hb pada pasien tersebut ?

PILIHAN JAWABAN A.<14 gr/dl pada pria dan < 12 mg/dl pada wanita
B. <14 gr/dl pada pria dan < 10 mg/dl pada wanita
C. > 14 gr/dl pada pria dan > 10 mg/dl pada wanita
D.<16 gr/dl pada pria dan < 12 mg/dl pada wanita
E. <16 gr/dl pada pria dan < 10 mg/dl pada wanita

KUNCI JAWABAN A

VIGNETTE Penyakit gastritis kronik dapat menyebabkan gangguan yang menyebabkan


sekresi asam lambung menjadi tidak normal, seperti gangguan penyerapan
vitamin yang dapat menyebabkan kejadian anemia perniciosa.
PERTANYAAN Apa vitamin yang terganggu penyerapannya pada kondisi tersebut?

PILIHAN JAWABAN A. Vitamin B1


B. Ribovlafin
C. Asam Folat
D. Vitamin B12
E. Betakaroten

KUNCI JAWABAN D

Anda mungkin juga menyukai