Anda di halaman 1dari 6

PEDOMAN PENYUSUNAN SKRIPSI

PRODI PENDIDIKAN MATEMATIKA


FAKULTAS PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS

Oleh:
Tim Fakultas Pendidikan Matematika dan Sains

INSTITUT KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


(IKIP) SILIWANGI
TAHUN 2020
PEDOMAN PENYUSUNAN SKRIPSI
PRODI PENDIDIKAN MATEMATIKA
FAKULTAS PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN SAINS
IKIP SILIWANGI

1. RASIONAL
Pandemi Corona saat ini sedang terjadi hampir di seluruh belahan dunia. Termasuk salah
satunya adalah Negara tercinta kita Indonesia. Tidak dapat dipungkiri dengan adanya
pandemic ini, hampir seluruh kegiatan rutin yang sifatnya offline, dan segera diganti menjadi
online. Kegiatan-kegiatan dengan mobilitas yang tinggi yang menyangkut banyak orang harus
terhenti karena harus ada social distancing/physical distancing dengan tujuan untuk
menghambat penyebaran virus corona / covid-19. Berangkat dari hal tersebut, instansi
pendidikan termasuk perguruan tinggi melaksanakan work from home (WFH) dan study from
home (SFH). Dengan adanya SFH, terdapat salah satu diantara kegiatan-kegiatan mahasiswa
yang terhambat terkait dengan penyusunan tugas akhir/skripsi yang secara khusus adalah
pengumpulan data penelitian. Ada sejumlah mahasiswa yang terkendala dalam melaksanakan
pengumpulan data yang diawali dengan perlakuan terhadap subyek penelitian di sekolah-
sekolah. Dengan pertimbangan pelayanan prima bagi mahasiswa, dan untuk menjamin
kelancaran penyelesaian studi mahasiswa, maka diperlukan adanya tindakan yang bijak dari
Fakultas Pendidikan Matematika dan Sains dan lembaga IKIP Siliwangi. Dalam hal ini,
Fakultas mengambil langkah untuk mengatasi hal yang merupakan hambatan bagi
penyelesaian studi mahasiswa. Hal tersebut diwujudkan dengan memberikan beberapa
alternative bagi mahasiswa dalam menyusun skripsinya yang terhambat dengan pandemic
covid – 19 ini. Alternative yang diberikan didasarkan pada sejauh mana tahapan
perkembangan skripsi tiap mahasiswa.
Progress penyusunan skripsi mahasiswa sendiri itu diakomodasi oleh alternative solusi
yang diberikan oleh prodi dan fakultas agar kelangsungan penulisan skripsi dapat terwujud,
sehingga mahasiswa dapat menyelesaikan studi pada waktu yang telah ditetapkan bagi
mahasiswa yang belum sampai pada tahap penyusunan instrument atau masih pada tahap
bimbingan instrument. Langkah-langkah solusi untuk kasus tersebut akan disajikan berikut
ini.
2. LANGKAH-LANGKAH UNTUK KASUS

Mahasiswa yang belum sampai pada tahap penyusunan instrument/masih pada tahap
bimbingan instrument

Untuk kasus mahasiswa belum menyusun instrument/sedang menyusun instrument tetapi


belum selesai. Maka Dalam kasus ini mahasiswa harus mencari 2 sumber sekunder
(skripsi/tesis/disertasi/artikel) minimal 5 tahun terakhir yang berhubungan dengan judul
penelitian skripsi, kemudian dikaji dan dianalisis. Dalam hal ini akan terjadi
penyesuaian/perubahan judul skripsi, pendahuluan, dll. Berikut sistematika penyusunan skripsi
yang berdasarkan Sumber Sekunder.

Judul : Desain Bahan Ajar Materi . . . dengan Pendekatan . . . pada Siswa . . .


BAB I
Pendahuluan Membahas mengenai pendekatan yang akan dianalisis, serta
membahas pendekatan yang terdapat di dalam 2 sumber
sekunder, menjelaskan alasan-alasan logis dalam mengambil
2 sumber sekunder. Dalam hal ini mahasiswa dapat
mengambil langkah-langkah pendekatan dari dua sumber
sekunder yang sudah maksimal dan belumnya atau dapat
juga menganalisis indikator materi yang tidak maksimal
Pertanyaan Penelitian 1. Bagaimana keunggulan dan kelemahan pendekatan
terpilih dalam sumber sekunder?
2. Bagaimana desain bahan ajar yang disusun berdasarkan
keunggulan dan kelemahan sumber sekunder ?
Atau
1. Bagaimana indikator-indikator materi yang belum
terpenuhi/masih kurang di dalam sumber sekunder?
2. Bagaimana desain bahan ajar yang disusun berdasarkan
indikator materi yang belum terpenuhi di dalam sumber
sekunder?
Tujuan Penelitian Untuk mengembangkan bahan ajar berdasarkan keunggulan
dan kelemahan atau berdasarkan indikator materi
Batasan Penelitian Hanya membahas mengenai hal-hal yang berkaitan dengan
desain bahan ajar yang berbasis pada keunggulan dan
kelemahan atau indikator materi yang kurang/tidak
maksimal
Definisi Operasional Gambaran secara singkat dan jelas mengenai kata kunci di
dalam skripsi
BAB II
Kajian Pustaka Berisi penjelasan kata kunci di dalam skripsi berdasarkan
sumber yang relevan maksimal 10 tahun terakhir dan
diutamakan artikel jurnal
BAB III
Metode Penelitian Penelitian deskriptif
Teknik Pengumpulan Data-data hasil Dokumentasi.
Data Bagaimana cara menganalisis data sekunder:
1. Wawancara online, dilakukan untuk mengetahui
penggunaan bahan ajar atau penerapan model
pembelajaran yang selama ini sudah dilaksanakan.
Wawancara dilakukan secara online kepada guru mata
pelajaran.
2. Studi dokumentasi, mengkaji dan membandingkan dua
skripsi yang memiliki topik/judul yang relevan dengan
bahan ajar yang sedang dikembangkan. Pengkajian dua
skripsi harus sampai pada penarikan simpulan berupa
kelebihan dan kekurangan dari bahan ajar/model
pembelajaran yang dikaji.
3. Desain bahan ajar/model pembelajaran, mencari dan
merancang solusi yang dapat menjadi altervatif untuk
mengatasi kelemahan/kekurangan yang telah ditemukan
sebelumnya
4. Memvalidasi kelayakan bahan ajar/model pembelajaran
yang telah dikembangkan, baik secara uji coba terbatas
atau melalui judgment expert. Expert terdiri atas
pembimbing 1, pembimbing 2, dan satu orang guru yang
sudah berpengalaman mengajar.
Teknik analisis Data Bagaimana cara menganalisis data yang didapat dari sumber
sekunder
Tahap-tahap penelitian Digambarkan secara diagram/table
BAB IV
Pembahasan Menjawab Pertanyaan penelitian 1: dengan cara membahas
Hal-hal apa saja yang didapat di dalam sumber sekunder, apa
saja yang dianalisis (keunggulan dan kelemahan atau
indikator materi yang kurang/tidak maksimal)
Menjawab Pertanyaan penelitian 2: dengan cara
menyusun/mengembangkan bahan ajar yang sesuai
berdasarkan hal-hal yang didapat/dihasilkan dari pertanyaan
penelitian 1 (produk bahan ajar)
BAB V
Kesimpulan Jawaban-jawaban dari pertanyaan penelitian 1 dan 2 dijawab
secara singkat, padat, dan jelas.
Saran Masukan-masukan dan harapan untuk penelitian ke
depannya dalam mengembangkan keilmuan khususnya
pendidikan matematika
DAFTAR PUSTAKA
Maks 10 tahun terakhir, menggunakan mendeley, style APA

3. PERAN DOSEN

Peran dosen dalam hal ini sangat dibutuhkan sekali dan harus ekstra dalam membimbing
mahasiswa menyelesaikan tugas akhir/skripsi. Hal-hal yang harus dilakukan dosen
pembimbing adalah.
a. Melaksanakan bimbingan secara terjadwal online (Google
Classroom/Zoom/WAG/Email)
b. Responsive terhadap mahasiswa bimbingan
c. Membantu mahasiswa konsultasi dalam mencari data sekunder
d. Mengarahkan mahasiswa untuk mengambil pilihan basic data sekunder (keunggulan
dan kelemahan pendekatan atau indikator materi yang tidak maksimal)
e. Mensuport mahasiswa agar senantiasa aktif dalam menyusun skripsi
f. Dosen harus tegas, humble dan lugas (tidak memudahkan atau menyusahkan)

4. PERAN MAHASISWA
a. Mahasiswa berlaku sopan terhadap dosen pembimbing.
b. Mahasiswa menjaga etika dalam berkomunikasi baik langsung maupun
berkomunikasi dalam media sosial dengan dosen pembimbing.
c. Mahasiswa disiplin dan tepat waktu dalam menyelesaikan skripsinya.
d. Mahasiswa mengisi kartu bimbingan jika telah melaksanakan pembimbingan dengan
dosen pembimbing.
e. Mahasiswa berkonsultasi secara rutin dengan dosen pembimbing.
f. Mahasiswa bersungguh-sungguh dalam menyelesaikan skripsi.
g. Mahasiswa melaksanakan bimbingan sesuai jadwal dengan dosen pembimbing.
h. Mahasiswa mengikuti arahan dosen pembimbing 1 dan pembimbing 2 dalam
penyusunan skripsinya.

5. ALAT KOMUNIKASI
Alat komunikasi yang digunakan dalam bimbingan bisa melalui whatsapp, e-mail, zoom
meeting, google classroom, dll.

6. TIME LINE
Jadwal bimbingan bersama Fakultas Pendidikan Matematika dan Sains adalah sebagai
berikut:

Pertemuan
Tanggal Kegiatan
ke-

I 11-Des-19 Konsultasi soal tes dan nontes

II 18-Des-19 Konsultasi revisi soal tes dan non tes

Konsultasi Perangkat Pembelajaran


III 15-Jan-20
(RPP dan LKS)

Konsultasi hasil uji coba dan revisi


IV 29-Apr-20
bahan ajar/LKS

V 06-Mei-20 Konsultasi hasil penelitian

VI 28-Mei-20 Konsultasi seluruh skripsi

Catatan: Karena waktu penulisan /pengerjaan skripsi sangat singkat, maka mahasiswa
wajib memberi prioritas pada penulisan skripsi dan konsultasi. Artinya, tugas penulisan
skripsi harus dinomor satu kan.

Anda mungkin juga menyukai