Anda di halaman 1dari 3

Soal cairan dan elektrolit Tubuh

A. OBJEKTIF
1. Berikut merupakan Komponen cairan ekstraseluler, Kecuali....
a. Intravaskular c. Transeluler
b. Interstitial d. Transvaskular

2. Dibawah ini fungsi cairan tubuh yang benar ialah....


a. Mengatur suhu tubuh dan melancarkan ASI
b. Mengatur suhu tubuh dan melancarkan peredaran darah
c. Mengatur peredarah darah dan meningkatkan berat badan
d. Mengatur peredaran darah dan melancarkan ASI

3. Bergeraknya pelarut bersih seperti air, melalui membran semipermeabel dari larutan
yang berkonsentrasi lebih rendah ke konsentrasi yang lebih tinggi disebut....
a. Transfor Aktif c. Osmosis
b. Difusi d. Difusi Pasif

4. Berikut adalah jenis elektrolit di dalam tubuh, kecuali...


a. Ba c. Ca
b. Na d. HCO3

5. Elektrolit yang berfungsi pada pembekuan darah adalah....


a. Kalsium c. Fospat
b. Kalium d. Magnesium

6. Pada fase III dari perpindahan cairan dan elektrolit tubuh, terjadi perpindahan cairan
interstitial masuk ke...
a. Paru-paru c. Sel
b. Gastrointestinal d. Pembuluh Darah

7. Sampel yang dapat digunakan pada pemeriksaan elektrolit tubuh,Kecuali...


a. Urine c. Serum
b. Saliva d. Cairan serebrospinal

8. Metode yang dapat digunakan dalam pemeriksaan kadar natrium adalah.....


a. Titrasi merkurimetri c. Atomic absorption spectrofotometry
b. Titrasi kolorimetri d. Flame emission spectrofotometry

9. Sampel dimasukkan tanpa diluen dan banyak digunakan untuk analisa gas darah
merupakan metode pemeriksaan secara....
a. Indirek c. Kuantitatif
b. Direk d. Kualitatif

10. Nilai normal elektrolit natrium di dalam tubuh berkisar antara.....


a. 125-135 meq/L c. 135- 145 meq/L
b. 125-145 meq/L d. 135- 155 meq/L

B. ESSAY
1. Bagaimana pengaturan Cairan tubuh pada orang Diabetes Mellitus ?
2. Sebutkan Metode Pemeriksaan cairan dan elektrolit tubuh !
KUNCI JAWABAN

A. OBJEKTIF
1. D. Transvaskular
2. B. Mengatur suhu tubuh dan melancarkan darah
3. C. Osmosis
4. A. Ba
5. A. Kalsium
6. C. Sel
7. B. Saliva
8. D. Flame emission spectrofotometry
9. B. Direk
10. C. 135- 145 meq/L

B. ESSAY
1. Pada penderita DM mengalami poliuria(banyak buang air kecil), polidipsi(banyak
minum) dan polifagia(banyak makan). Ketika penderita DM poliuria, maka cairan
dan elektrolit akan berkurang di dalam tubuh. Seiringan dengan hal itu penderita juga
mengalami polidipsi sehingga dengan banyaknya cairan yang dikeluarkan maka akan
banyak juga yang di masukkan sehingga terjadi keseimbangan elektrolit.

2. Metode pemeriksaannya adalah:

 Pemeriksaan dengan Metode Elektroda Ion Selektif (Ion Selective Electrode/ISE)


 Pemeriksaan dengan Spektrofotometer Emisi Nyala (Flame Emission
Spectrofotometry/FES)
 Pemeriksaan dengan Spektrofotometer berdasarkan Aktivasi Enzim
 Pemeriksaan dengan spektrofotometer atom serapan (Atomic Absorption
Spectrophotometry/ AAS)
 Pemeriksaan Kadar Klorida dengan Metode Titrasi Merkurimeter
 Pemeriksaan Kadar Klorida dengan Metode Titrasi Kolorimetrik-Amperometrik

Anda mungkin juga menyukai