Anda di halaman 1dari 4

SILABUS DAN KONTRAK KULIAH

Mata kuliah : Kewirausahaan


Semester : Gasal 2020/2021
Jurusan : Akuntansi
Fakultas : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis
Universitas Trunojoyo Madura
Kode : UNG 107
Bobot : 3 SKS
Pengampu : Mery Satya, M.Ak.
Dewi Rahayu, M.Ak

DESKRIPSI MATAKULIAH

Matakuliah ini membahas tentang teori, praktik, dan gambaran kasus-kasus mengenai dunia
kewirausahaan, seperti pengenalan dunia UMKM, konsep dan motivasi berwirausaha, serta
perencanaan dalam kewirausahaan.

TUJUAN MATAKULIAH

Tujuan pengajaran matakuliah ini adalah mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan


mengenai dasar-dasar kewirausahaan. Menjadi seorang wirausaha bukan berarti bahwa
mahasiswa harus mampu membuat usaha sendiri, namun ketika mahasiswa dapat disebut
entrepreneur walau bekerja di sebuah perusahaan, bekerja di bidang sosial ataupun
konsenen di bidang lainnya. Mata kuliah kewirausahaan ini juga berusaha memberikan
kemampuan bagi mahasiswa untuk membuat business plan (perencanaan bisnis).

SISTEM PERKULIAHAN

Perkuliahan dilakukan secara tatap muka (tutorial) dan dalam bentuk diskusi untuk
mendapatkan umpan balik.

PENILAIAN
Rentang Nilai Huruf Bobot
Nilai
>80-100 A 4
75-79,9 B+ 3.5
70-74,9 B 3
65-69,9 C+ 2.5
55-64,9 C 2
50-54,9 D+ 1.5
40-49,9 D 1
0<40 E 0
KOMPONEN PENILAIAN

UTS : 30%
UAS : 30%
Tugas kelompok : 20%
Tugas individu : 10%
Partisipasi : 10%

SISTEMATIKA PERKULIAHAN

Sesi Keterangan Sumber Metode


1 Pengertian, manfaaat, fungsi dan prinsip Bab 3 (Saiman) Tutorial
kewirausahaan
2 Konsep dasar dan motivasi berwirausaha Bab 2 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
3 Ide kreatif dan inovatif Bab 5 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
4 Strategi menangkap peluang usaha Bab 4 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
5 Kepemimpinan dan pengambilan keputusan Bab 6 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
6 Etika berwirausaha Bab 15 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
7 Rencanan bisnis (Business Plan) Bab 14 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
UTS
8 Merintis bisnis baru atau membeli bisnis yang Bab 8 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
sudah ada
9 Strategi mencapai keunggulan bersaing Bab 7 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
10 Memilih lokasi dan merencanakan fasilitas usaha Bab 12 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
11 Pengembangan rencana pemasaran Bab 11 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
12 Mencari sumber-sumber pendanaan usaha Bab 13 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
13 Proses suksesi usaha keluarga Bab 10 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
14 Kesempatan usaha waralaba Bab 9 (Saiman) Presentasi dan Diskusi
UAS

TUGAS MINGGUAN
1. Tugas mingguan : Setiap kelompok mempresentasikan materi sesuai silabus dengan
membuat powerpoint, makalah dan dikumpulkan H-1 sebelum perkuliahan.
2. Selain mahasiswa yang presentasi, mahasiswa wajib mengerjakan tugas resume tiap
minggunya sesuai dengan materi disilabus (tugas individu). dikumpulkan H-1 sebelum
perkuliahan.
3. Semua tugas di kumpulkan di edmodo, Silahkan masuk ke kelas edmodo masing-masing
kelas, berikut kode kelas edmodo :
Kelas A : v3twzj
Kelas C : kx2feg
Kelas D : psqf6t
Kelas E : cgai6q
4. Pengumpulan tugas di setiap intruksi tugas edmodo. Dilarang mengumpulkan tugas di
luar intruksi penugasan. Lebih dari waktu yang ditentukan penugasan di kunci. Dan tidak
bisa mengumpulkan tugas lagi, tanpa ada alasan apapun.
TATA TERTIB PERKULIAHAN
1. Mahasiswa wajib mengisi absensi 15 menit sebelum perkuliahan dimulai dengan
mengisi google form. Link google form akan di berikan 20 menit sebelum
perkuliahan dimulai.
2. Media yang digunakan dalam kegiatan proses belajar mengajar menggunakan google
meet, link google meet Link google form akan di berikan 20 menit sebelum
perkuliahan dimulai.
3. Mahasiswa diwajibkan hadir tepat waktu dengan maksimum keterlambatan 15 menit
dari waktu yang disepakati. Keterlambatan dosen selama 30 menit tanpa
pemberitahuan berarti kelas dinyatakan kosong.
4. Mahasiswa wajib memperlihatkan wajahnya ketika perkuliahan dimulai.
5. Mahasiswa harus berpakaian rapi, tidak merokok di kelas, tidak berbicara dengan
rekannya di luar topik kuliah selama perkuliahan berlangsung, sehingga mengganggu
jalannya perkuliahan. Diperkenankan membawa minuman air mineral secukupnya.
6. Mahasiswa tidak diperkenankan mengoperasikan handphone selama perkuliahan
berlangsung. Kecuali sebagai media perkuliahan secara virtual.
7. Mahasiswa diperbolehkan absen maks. 2 kali pertemuan, dan bisa mendapat 1 kali
absen lagi, jika terhalang kondisi sakit dengan mengirimkan surat ijin dilampiri surat
keterangan dokter. Jika tidak memenuhi syarat absensi tidak dapat mengikuti UAS.
Jika terdapat mahasiswa yang absen pada waktu UTS atau UAS, diberi kesempatan
untuk meminta ujian susulan selambat-lambatnya 3 hari setelah tanggal jadwal ujian
matakuliah ini.

KONSULTASI

Mahasiswa diberi kesempatan berkonsultasi, baik berkaitan dengan perkuliahan matakuliah


terkait maupun permasalahan perkuliahan lainnya sesuai dengan perjanjian dengan dosen
pengampu masing-masing dengan melalui Whatapps di nomor 082223706623 atau jika ingin
bertatap muka di Ruang Jurusan Akuntansi FEB UTM

REFERENSI

Saiman, Leonardus. (2017). Kewirauahaan Teori, Praktik, dan Kasus-kasus. Edisi 2. Jakarta.
Salemba Empat. (Buku Utama)
Suryana. (2006). Kewirausahaan Pedoman Praktis: Kiat dan Proses Menuju Sukses. Jakarta:
Salemba Empat.
Tunggal, Amin Widjaja. (2007). Kewirausahaan (Entrepreneurship) Teori dan Praktik.
Jakarta: Harvarindo.

Anda mungkin juga menyukai