Anda di halaman 1dari 8

SYARAT DAN KETENRUAN LOMBA

PORSENI
IKATAN PELAJAR MAHASISWA LUWU TIMUR
KOMISARIAT KALAENA
PERIODE 2019/2020
1. LOMBA NYANYI SOLO
Ketentuan Umum
- Peserta
a) Peserta merupakan siswa/i tingkat SD sekecamatan Kalaena
b) Peserta merupakan siswa/I tingkat SMP sekecamatan Kalaena
c) Peserta merupakan siswa/I tingkat SMA sekecamatan Kalaena
d) Peserta Lomba harus terdaftar sebagai peserta Lomba Nyanyi Solo
2020 pada jadwal yang ditentukan
e) Peserta membawakan lagu yang telah disediakan
f) Lomba bersifat perorangan

- Daftar Lagu
Daftar lagu yang wajid dinyanyikan dalam lomba sebagai berikut:
No Peserta Judul Lagu
1 SD Lagu Wajib: Indonesia Pusaka
Lagu Pilihan:
a. Hari Merdeka,
b. Berkibarlah Benderaku,
dan
c. Satu Nusa Satu Bangsa
2 SMP Lagu Wajib: Tanah Airku
Lagu Pilihan:
a. Shympony yang indah
b. Rumah Kita
c. Bendera
*Wajid di iringi dengan Alat
Musik
3 SMA Lagu Wajib: Ibu Pertiwi
Lagu Pilihan:
a) Gebyar-Gebyar
b) Meraih Bintang
c) …..

*Wajid di iringi dengan Alat


Musik

- Pemenang
a) Dari seluruh peserta, pemenang akan dipilih 3 orang dari masing –
masing tingkat sekolah
b) Pemenang akan memperoleh sertifikat dan uang tunai
c) Hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat.

2. LOMBA PUISI
Ketentuan Umum
- Peserta
a) Peserta merupakan siswa/i tingkat SD sekecamatan Kalaena
b) Peserta merupakan siswa/I tingkat SMP sekecamatan Kalaena
c) Peserta merupakan siswa/I tingkat SMA sekecamatan Kalaena
d) Peserta Lomba harus terdaftar sebagai peserta Lomba Baca Puisi
2020 pada jadwal yang ditentukan
e) Peserta membacakan puisi sesuai dengan tema yang telah ditentukan
f) Lomba bersifat peorangan
- Tema Puisi
No Tingkat Tema Puisi
1 SD Bumi
2 SMP Kemerdekaan
……………..
……………..
3 SMA ………………
………………
………………

- Kriteria Penjurian Naskah dan Baca Puisi


a) Kesesuaian tema dalam isi puisi
b) Ekspresi dan Mimik
c) Performen dan Penghayatan
d) Teknik Vokal dan Intonasi
- Pemenang
a) Dari seluruh peserta, pemenang akan dipilih 3 orang dari masing –
masing tingkat sekolah
b) Pemenang akan memperoleh sertifikat dan uang tunai
c) Hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat.

3. LOMBA PEMBUATAN POSTER


- Peserta
a) Peserta lomba adalah UMUM yang meliputi siswa SMA Sederajat
dan mahasiswa aktif jenjang S1 atau Diploma Perguruan tinggi
negeri /swasta yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa
(KTM) untuk mahasiswa dan Kartu Pelajar untuk siswa SMA
Sederajat.
b) Peserta wajib menggunakan nama asli sesuai dengan identitas resmi
(KTP/KTM/Kartu Pelajar/SIM/Paspor).
c) Peserta dapat berupa perseorangan atau tim yang terdiri dari
maksimal 2 orang anggota tim.
d) Karya yang dikirimkan adalah karya yang belum pernah
dipublikasikan sebelumnya.
- Ketentuan Lomba
a) Peserta diperkenankan mengirim 1 karya
b) Tema lomba poster yaitu “Perayaan HUT 75 RI di masa
pandemi”.
c) Karya yang dilombakan harus sesuai dengan tema lomba dan
memenuhi kriteria perlombaan.
d) Pembuatan desain poster dapat dibuat menggunakan aplikasi
apapun.
e) Peserta wajib mengunggah karya posternya di akun media sosial
Instagram dengan mencantumkan #lombaposter #hut75ri
#ipmalutimkomisariatkalaena dan tag akun
@ipmalutim_komisariatkalaena
f) Design poster harus orisinil dan bukan merupakan tiruan atau
jiplakan karya orang lain atau karya yang mengambil dari situs
gambar bebas;

- Kriteria Penilaian Poster


a) Konsep ide desain
b) Kesesuain Tema
c) Pesan yang disampaikan
d) Jumlah Like poster via instagram

- Pemenang
a) Dari seluruh peserta, pemenang akan dipilih 2 orang pemenang yaitu
satu pemenang dari pilihan juri dan satu pemenang dari jumlah like
terbanyak
b) Pemenang akan memperoleh sertifikat dan uang tunai
c) Hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat.

4. LOMBA PENULISAN ESSAY


- Peserta
a) Peserta lomba adalah UMUM yang meliputi siswa SMA Sederajat
dan mahasiswa aktif jenjang S1 atau Diploma Perguruan tinggi
negeri /swasta yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa
(KTM) untuk mahasiswa dan Kartu Pelajar untuk siswa SMA
Sederajat.
b) Peserta wajib menggunakan nama asli sesuai dengan identitas resmi
(KTP/KTM/Kartu Pelajar/SIM/Paspor).
c) Lomba bersifat perorangan
d) Karya yang dikirimkan adalah karya yang belum pernah mengikuti
lomba sebelumnya.
- Ketentuan Lomba
a) Naskah yang dilombakan merupakan karya perorangan peserta,
ditulis menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta
belum pernah dipublikasikan di mana pun.
b) Peserta boleh mengirim lebih dari satu judul naskah, tetapi hanya
dapat memenangi satu judul saja.
c) Hanya naskah yang memenuhi ketentuan-ketentuan dalam panduan
ini yang akan dinilai oleh Tim penilai.
d) Naskah yang telah dikirim menjadi hak milik Panitia.
e) Naskah dikirim dengan format *.pdf ke akun gmail :
ipmalutimkomisariatkalaena@gmail.com
- Tema Lomba Essay
………………………………………………..
- Penulisan Essay
a) Judul bebas, sesuai tema kompetisi.
b) Naskah ditulis menggunakan MS Word dan dikirim dalam format
*pdf
c) Cara Penamaan file: “Nama depan penulis-Judul Esai“,
Contoh: Andi – Peran Pemuda Masa Kini
d) Format dokumen naskah:
1) Ukuran kertas: A4
2) Margin atas: 3 cm
3) Margin bawah: 3 cm
4) Margin kiri: 4 cm
5) Margin kanan: 3 cm
6) Huruf: Times New Roman; ukuran 12 poin; rata kiri-
kanan (justify); spasi 1,5
e) Urutan halaman naskah (Lembar Judul, Naskah Esai, dan Lembar
Biodata) adalah sebagai berikut:
1) Lembar Judul, 1 (satu) halaman
2) Naskah Esai, 2000-5000 karakter. Jika ada: gambar penjelas dan
catatan kaki, catatan akhir (end note), atau daftar pustaka.
3) Lembar Biodata, 1 (satu) halaman, memuat:
i. Judul Naskah Esai
ii. Nama Penulis/Peserta
iii. Tempat & Tanggal Lahir
iv. Pekerjaan
v. Alamat Email
vi. Telepon, Ponsel
vii. Pindaian (scan) kartu pelajar, kartu tanda mahasiswa
(untuk Mahasiswa), kartu tanda penduduk (untuk
Umum) yang masih berlaku.
- Aspek Penilaian
a) Gagasan: Orisinal, Kreatif, Aktual

Orisinal: gagasan baru, belum pernah dipublikasikan sebelumnya.

Kreatif: gagasan menunjukkan pemahaman baru penulis atas


persoalan yang dibahas. Aktual: gagasan sesuai kekinian (ada fakta

dan data)

b) Kesesuaian dengan Tema/Subtema

c) Tuturan/Penulisan

Esai ditulis dengan gaya bahasa yang komunikatif, relatif mudah

dipahami. Cara bertuturnya menunjukkan pemahaman penulis yang

mendalam terhadap pokok bahasan.

- Pemenang
a) Dari seluruh peserta, pemenang akan dipilih 3 orang pemenang
b) Pemenang akan memperoleh sertifikat dan uang tunai
c) Hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat.

5. LOMBA FOTOGRAFI
- Peserta
a) Peserta lomba adalah UMUM yang meliputi siswa SMA Sederajat
dan mahasiswa aktif jenjang S1 atau Diploma Perguruan tinggi
negeri /swasta yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa
(KTM) untuk mahasiswa dan Kartu Pelajar untuk siswa SMA
Sederajat.
b) Peserta wajib menggunakan nama asli sesuai dengan identitas resmi
(KTP/KTM/Kartu Pelajar/SIM/Paspor).
c) Lomba bersifat perorangan
d) Karya yang dikirimkan adalah karya yang belum pernah mengikuti
lomba sebelumnya.
- Ketentuan Lomba
a) Satu orang hanya dapat mengirim 1 foto
b) Foto tidak mengandung unsur pornografi, SARA, dan plagiatisme
c) Foto merupakan karya asli dan tidak mencontek/mengcopy karya
lain
d) Panitia berhak mendiskualifikasikan peserta apabila memasukkan
unsur negatif di dalamnya dan tidak sesuai dengan ketentuan yang
telah ditentukan
e) Cara penamaan file “Nama Lengkap_Judul_Lomba”
Contoh : Dandi Pranata _ Lapangan Kalaena _ Fotografi
f) Karya foto yang dikirimkan dalam bentuk digital (softcopy)
menggunakan format JPEG
g) Pemotretan dilakukan dengan kamera tanpa dibatasi jenisnya.
h) Olah digital yang diperbolehkan hanya sebatas perbaikan kualitas
foto (crop, brightness/contrast, sharpening) tanpa mengubah foto
aslinya
i) Tidak diperbolehkan mencantumkan unsur non fotografi dalam foto,
seperti tanda tangan, frame, watermark, dll.
j) Judul foto harus dicantumkan disertai dengan deskripsi singkat
tentang foto tersebut
k) Peserta wajib mengunggah karya posternya di akun media sosial
Instagram dengan mencantumkan #lombaposter #hut75ri
#ipmalutimkomisariatkalaena dan tag akun
@ipmalutim_komisariatkalaena
- Objek Foto
1. Kebudayaan Masyarakat Kalaena
2. Pemandangan Alam di Kecamatan Kalaena
- Pemenang
a) Dari seluruh peserta, pemenang akan dipilih 2 orang pemenang yaitu
satu pemenang dari pilihan juri dan satu pemenang dari jumlah like
terbanyak
b) Pemenang akan memperoleh sertifikat dan uang tunai
c) Hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat.

Anda mungkin juga menyukai