Anda di halaman 1dari 16

TELAAH JURNAL

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Remedial II


Kesehatan Keselamatan Kerja

Disusun oleh:
Aditria Suryaningrat
20200910170040

FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN


PROGRAM TRANSFER
2021
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI.............................................................................................................i

KATA PENGANTAR.............................................................................................ii

BAB 1 PENDAHULUAN.......................................................................................1

1.1 Metode Pencarian Literatur............................................................................1

1.2 Abstrak Dalam Bahasa Inggris......................................................................3

1.3 Abstrak Dalam Bahasa Indonesia..................................................................3

BAB 2 DESKRIPSI JURNAL.................................................................................4

2.1 Deskripsi Umum............................................................................................4

2.2 Deskripsi Content...........................................................................................4

BAB 3 TELAAH JURNAL.....................................................................................6

3.1 Fokus Penelitian.............................................................................................6

3.2 ABSTRAK.....................................................................................................7

3.3 Masalah Dan Tujuan Penelitian.....................................................................7

3.4 Literatur dan Tinjauan Pustaka......................................................................8

3.5 Hipotesis Penelitian........................................................................................8

3.6 Sample Atau Partisipan..................................................................................8

3.7 Metodelogi.....................................................................................................9

3.8 Instrumen.......................................................................................................9

3.9 Hasil dan Pembahasan.................................................................................10

3.10 Kesimpulan................................................................................................12

3.11 Referensi....................................................................................................12

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................13

i
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah mencurahkan berkat rahmat dan
hidayah-Nya. Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada Baginda
Rasulullah SAW, sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas telaah jurnal untuk
remedial II mata kuliah Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
Penulis menyadari bahwa penyusunan makalah ini dapat terselesaikan atas
bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini
penulis mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung
untuk penyusunan makalah ini.
Semoga makalah ini bermanfaat bagi penulis khususnya dan pembaca umumnya.
Penulis sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun bagi kelengkapan
makalah ini.

Bekasi, 31 Januari 2021

Penulis

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.a Metode Pencarian Literatur


Leteratur yang baik merupakan salah satu indikator suatu penyelesaian masalah
untuk menemukan gagasan yang relevan untuk elanjutnya dapat diterima secara
umum.
1.a.i Datbase yang Digunakan
Terdapat banyak database terkomputerisasai yang menyediakan berbagai akses
pada ribuan jurnal, seperti halnya ERIC (Educatinal Research Information
Center), PUBMED, MEDLINE, E-Reseources.Perpusnas. namun penulis
memilah untuk menggunakannya dengan beberapa keterbatasan, seperti penyedia
berbayar dan bahasa asing yang akan resiko tinggi dalam kesalahan pemaknaan.
Maka dari itu penulis menggunakan Google.Scholar untuk pencarian literature.
Selain gratis juga terdapat banyak materi-materi berbagai disiplin pengetahuan
bukan hanya seputar kesehatan, juga terdapat link yang terkait ke beberapa
databes lainnya juga sehingga memudahkan untuk dapat menjangkau lebih luas
pencarian literatur yang lebih relevan dengan rating yang baik.
1.a.ii Kata Kunci Pencarian
Pencarian literatur (literature searching) adalah proses pencarian mendalam
terhadap informasi terpublikasi tentang suatu topik. Proses ini dilakukan secara
sistematis menggunakan berbagai alat pencarian kepustakaan yang tersedia.
Pencarian literatur bertujuan untuk mendapatkan sebanyak mungkin publikasi
ilmiah terhadap suatu topik yang tersedia. Kegiatan ini merupakan langkah
pertama dari penyusunan proyek penelitian.
Metodi yang dilakukan penulis untuk pencarian literature yaitu Booleman
Operators. Boolean logic merupakan sistem logika yang dikembangkan oleh
George Boole, seorang matematikawan berkebangsaan Inggris (1815-1864) yang
memungkinkan pengguna menggunakan kombinasi kata atau frase yang mewakili
konsep saat melakukan pencarian literatur ilmiah pada katalog online atau daftar
kepustakaan berdasarkan kata kunci yang digunakan. Perintah logika yang
digunakan, atau disebut sebagai “operator”, yang umum digunakan saat proses
pencarian literatur ilmiah berupa AND, OR, dan NOT. Beberapa database dapat

1
2

menggunakan simbol untuk menggantikan operator untuk memudahkan akses,


contohnya AND diganti simbol (+).
AND operator digunakan untuk kombinasi dua konsep/ kata kunci sehingga
makin mengerucutkan hasil pencarian.
OR operator digunakan untuk memperluas hasil pencarian dengan menggunakan
kata kunci berupa sinonim atau padanan kata.
NOT operator digunakan untuk melakukan ekslusi pada hasil pencarian yang
umumnya menggandengkan kata kunci frase pertama dengan kata/ frase pada kata
kunci kedua. Contoh, kita ingin melakukan pencarian tentang babi “pig” namun
tidak menginginkan semua hasil dengan kata kunci “guinea” ataupun kombinasi
“guinea pig”, maka operatot yang digunakan seperti pada gambar 3.
Maka dari itu penulis mengetik ”Kesehatan”AND”Keselamatan”AND”Kerja”
untuk proses pencarian literature, dan menseting rentang waktu publikasi 2016-
2021, dikarenakan literature yang baik kurang dari 5 tahun dan biasanya
standarisasi Universitas biasanya begitu.
1.a.iii Jumlah Literatur yang Didapatkan
Dalam proses pencarian didapatkan 17.900 hasil dan waktu buffering 0,06 detik
dari berbagai disiplin pengetahuan mulai dari makalah, skirpsi, teses, jurnal, dan
yang lainnya.
1.a.iv Proses Seleksi Literatur
Kriteria inklusi dalam pencarian literature yang penulis terapkan yaitu bergerak
disiplin ilmu keperawatan atau kesehatan, rentang waktu publikasi kurang dari 5
tahun, penerbit dengan rating yang baik, dan diusahakan berada 10 teratas hasil
pencarian.
Maka dari itu didapatkan jurnal dengan judul “Dampak Kesehatan Dan
Keselamatan Kerja, Beban Kerja, Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap
Kinerja Karyawan”.
3

1.b Abstrak Dalam Bahasa Inggris


ABSTRACT
This study aims to analyze the effect of Occupational Health and Safety,
workload, and physical work environment for employee performance PT. Arwana
Citra Mulia Tbk. In this research, there are four variables named Occupational
Health and Safety (X₁), Workload (X₂), physical work environment (X₃), and
employee performance (Y). This study involved 50 samples of production
division employees at PT. Arwana Citra Mulia Tbk. This study uses data
collection methods in the form of interviews, observations, questionnaires. In this
research, data analysis methods that were used are descriptive analysis, data
quality test, classic assumption test, t test using SPSS calculations. The results of
this study show that: (1) Occupational Health and Safety do not have positive and
significant impact on employee performance (2) Workload does not have negative
and significant impact on employee performance (3) physical work environment
does have positive and significant impact on employee performance.

1.c Abstrak Dalam Bahasa Indonesia


ABSTRAK
Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh keselamatan dan kesehatan
kerja (K3), beban kerja dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja karyawan pada
PT.Arwana Citra Mulia Tbk.Penelitian ini terdiri dari empat variabel yaitu
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) (X₁), Beban Kerja (X₂), Lingkungan
Kerja Fisik (X₃), dan Kinerja Karyawan (Y). Penelitian ini menggunakan sampel
berjumlah 50 karyawan divisi produksi PT. Arwana Citra Mulia Tbk. Penelitian
ini menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi,
Kuisioner. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji
kualitas data, uji asumsi klasik, uji t dengan menggunakan perhitungan SPSS.
Hasil analisis menyatakan bahwa: (1) Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
Tidak berpengaruh positif dan signifikan pada Kinerja Karyawan, (2) Beban Kerja
Tidak berpengaruh negatif dan signifikan pada Kinerja Karyawan, (3) Lingkungan
Kerja Fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
BAB 2
DESKRIPSI JURNAL

2.a Deskripsi Umum


2.a.i Judul
Dampak Kesehatan Dan Keselamatan Kerja, Beban Kerja, Dan Lingkungan Kerja
Fisik Terhadap Kinerja Karyawan
2.a.ii Penulis
Vani Kenanga Nan Wangi¹, Eloh Bahirof², Ali Imron³.
2.a.iii Publikasi
Jurnal Manajemen Bisnis Vol. 7, No. 1 (2020) Maret, Hal. 40-50 e-ISSN: 2621-
1971|p-ISSN: 2088-7086
2.a.iv Penelaah
Aditria Suryaningrat NIM 20200910170040 Mahasiswa Fakultas Ilmu
Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta
2.a.v Tanggal Telaah Jurnal
Minggu, 31 Januari 2021

2.b Deskripsi Content


2.b.i TujuaTujuan
Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja (K3),
beban kerja dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja karyawan pada
PT.Arwana Citra Mulia Tbkn Penelitian
2.b.ii Hasil Penelitian
Berdasarkan hasil output, diperoleh angka untuk thitung variabel lingkungan kerja
fisik sebesar 2,124 sedangkan ttabel dengan signifikansi senilai 0,05 dengan
degres of freedom (df) = 50- 3 =47 adalah sebesar 2,01174. Dimana hasil
menunjukkan bahwa thitung 2,124 > t table 2,01174 dan signifikansi sebesar 0,03
< 0,05. Artinya adalah terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel
lingkungan kerja fisik terhadap kinerja. Maka dapat diambil kesimpulan H1
diterima. Penelitian terdahulu dilakukan oleh Rifka Wulandari (2017); Fernando
Reinhard Tjiabrata, Bode Lumanaw dan Lucky O.H. Dotulong (2017); Virgiyanti
dan Bambang Swasto Sunuharyo (2018); Ayu Widianingrum dan Indi Djastuti

4
5

(2016); dan Ferry Moulana, Bambang Swasto Sunuharyo, Hamidah Nayati Utami
(2017).
2.b.iii Kesimpulan Penelitian
Hasil analisis menyatakan bahwa: (1) Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)
Tidak berpengaruh positif dan signifikan pada Kinerja Karyawan, (2) Beban Kerja
Tidak berpengaruh negatif dan signifikan pada Kinerja Karyawan, (3) Lingkungan
Kerja Fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
BAB 3
TELAAH JURNAL

3.a Fokus Penelitian


Latar belakang merupakan yang menjelaskan fenomena dengan sebagai berikut:
Permaslaahn actual tentang teknis/sosial/kultural yang penting untuk diteliti,
ditinja/diulas, dan dikaji serta alasan ilmiah atau representasi teori yang didukung
oleh acuan pustaka.
Melihat dari latar belakang penelitian yang di telaah, secara keseluruhan sesuai
dengan indikator yang telah dijabarkan diatas. Seperti halnya menjelaskan
permasalahan aktual pada penelitian ini merupakan kendala yang berkaitan
dengan beban kerja yaitu PT Arwana Citra Mulia Tbk telah mengikuti aturan jam
kerja nasional yaitu 7 jam/hari, akan tetapi sumber daya manusia di perusahaan ini
masih memiliki beberapa permasalahan, yaitu ketika waktu bekerja sudah mulai
menjelang sore hari atau setelah jam istirahat kerja berakhir, perusahaan yang
bergerak dalam bidang produksi keramik. Pada penelitian ini juga terdapat grafik
data hasil produksi untuk memperkuat pernyataan permasalaahan aktual tersebut.
Dalam latar belakang tersubut juga memaparkan pentingnya Keselamatan dan
Kesehatan Kerja sangat berperan penting terhadap kesuksesan perusahaan
maupun kesejahteraan pegawai, dengan mencantumkan teori-teori untuk
memperkuat pernyataan tersebut. teori yang didapat “lamatandan kesehatan kerja
(K3) merupakan suatu pemikiran dan upaya untuk menjamin keutuhan dan
kesempurnaan baik jasmaniah maupun rohaniah tenaga kerja pada khususnya, dan
manusia pada umumnya, hasil karya dan budaya untuk menjadi masyarakat yang
adil dan makmur. (Mathis dan Jackson, 2013) menyatakan bahwa Keselamatan
dan Kesehatan Kerja merupakan kegiatan yang menjamin terciptanya kondisi
kerja yang aman, terhindari atas gangguan fisik dan mental yang dilakukan
melalui pembinaan dan pelatihan, pengarahan dan kontrol terhadap pelaksanaan
tugas dari karyawan serta pemberian bantuan sesuai dengan aturan yang berlaku,
baik dari lembaga pemerintah maupun perusahaan dimana karyawan tersebut
bekerja. Menurut (Sedarmayanti, 2017) Keselamatan dan Kesehatan Kerja
merupakan pengawasan terhadap manusia, mesin, material, metode yang
mencakup lingkungan kerja agar pekerja tidak mengalami cedera. Indikator-

6
7

Indikator Keselamatan, dan Kesehatan Kerja menurut (Sedarmayanti, 2017)


terdiri dari 3 (tiga) indikator, diantaranya, Lingkungan kerja, Manusia (karyawan)
dan Alat dan mesin kerja”.

3.b ABSTRAK
Menurut Creswell, (2016) abstrak merupakan rangkuman singkat dari isi
penelitian, serta memungkinkan pembaca dengan cepat menyurvei unsur-unsur
penting proyek penelitian. Abstrak terdiri dari 150 sampai 250 kata, dimulai dari
isu atau masalah yang ditemukan sehingga perlunya penelitian dilakukan,
kemudian menyebutkan tujuan penelitian, sebutkan juga data apa yang
dikumpulkan untuk menyelesaikan tujuan tersebut, setelahi itu sebutkan tema atau
hasil statistik yang mungkin akan dihasilkan dalam penelitian, akhiri abstrak
dengan menyebutkan implikasi praktisi penelitian.
Pada penelitian yang di telaah terdapat 146 kata dalam abstrak berbahasa Inggris,
dan 132 kata dalam bahasa Inggris. Dikemukakan juga masalah yang ditemukan
serta indikasi indikasi lainnya yang sesuai pedoman penelitian. namun ada
kekurangan dalam abstrak tersebut dengan tidak menyebutkan masalah atau isu
yang ditemukan sehingga perlunya penelitian dilakukan.

3.c Masalah Dan Tujuan Penelitian


3.c.i Masalah
Kendala yang berkaitan dengan beban kerja yaitu PT Arwana Citra Mulia Tbk
telah mengikuti aturan jam kerja nasional yaitu 7 jam/hari, akan tetapi sumber
daya manusia di perusahaan ini masih memiliki beberapa permasalahan, yaitu
ketika waktu bekerja sudah mulai menjelang sore hari atau setelah jam istirahat
kerja berakhir, perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi keramik. Data
hasil produksi menunjukkan stamina atau kinerja karyawan menjadi turun seperti
banyak karyawan yang menjadi lesu, akibat dari energi tubuh yang semakin
berkurang. kendala yang masih terjadi adalah kebisingan dari alat-alat produksi
yang tentunya menjadi hambatan bagi karyawan dalam melakukan pekerjaannya,
serta debu yang terbawa dari truck-truck pembawa tanah liat dan pasir
menyebabkan angin yang bertiup membuat lingkungan menjadi terhambat.
Hasil Telaah
8

Pada jurnal ini menjabarkan beberapa masalah dan juga dilengkapi data grafik
perjalanan perusahaan yang berkaitan dengan Keselamatan dan Kesehatan Kerja
yang menjadi faktor utama dilakukannya penelitian.

3.d Literatur dan Tinjauan Pustaka


pada literature penelitian ini sudah tergambarkan tentang tinjauan pustaka dan
petunjuk kriteria standarisasi dari tinjauan pustaka penelitian. Tinjauan pustaka
terdapat pada pendahuluan jurnal yang membantu untuk menguatkan data tentang
permasalahan yang akan diangkat.
pada jurnal ini sudah mencantumkan subjudul tentang rumusan masalah ataupun
membahas tinjauan pustaka yang seharusnya terdapat pada bagian pendahuluan.
Tinjauan pustaka sudah berisikan semua teori yang memperkuat pembahasan
tentang penelitian dan menjelaskan semua variabel yang dibahas pada penelitian
tersebut.
Pembahasan yang harus dimunculkan pada studi literature adalah: bagaimana
Kesehatan dan keselamatan kerja, beban kerja, dan lingkungan kerja fisik dapat
berdampak pada kinerja karyawan.

3.e Hipotesis Penelitian


H1: Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) berpengaruh positif terhadap kinerja
karyawan
H2 : Beban Kerja berpengaruh negatif terhadap kinerja karyawan
Hasil Telaahan:
Hipotesis penelitian merupakan dugaan sementara tentang hasil akhir dari
penelitian ini (Nursalam, 2016). Apapun hasil pnelitian walaupun berbeda dengan
hipotesisnya tidak membuat penelitian menjadi kurang bermakna.
Hipotesis pada penelitian ini sudah dicantumkan tentang faktor apa-apa saja yang
mempengaruhi Kesehatan dan Keselamatan Kerja.

3.f Sample Atau Partisipan


Populasi dalam penelitian ini difokuskan untuk karyawan bagian produksi pada
PT Arwana Citra Mulia Tbk yang berjumlah 50 orang. Penelitian ini memakai
sampel jenuh dikarenakan jumlah populasi kurang dari 100 orang,
Hasil Telaahan:
9

Aspek- aspek penting dalam menentukan sampling penelitian yaitu identifikasi


populasi dalam penelitian, memperjelas prosedur sampling untuk menggunakan
satu tahap atau multi tahap (Chustering), dan terakhir menjelaskan proses
pemilihan atas individu-individu (Creswell, 2016). Pada penelitian ini memenuhi
semua kriteria yang telah dijabarkan oleh Creswell.

3.g Metodelogi
Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah penelitian kuantitatif yang
menggunakan data berupa angka-angka yang diperoleh dari data kuisioner yang
akan menunjukan pengaruh kesalamatan kesehatan dan kesehatan kerja (K3),
beban kerja, dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja karyawan (Sugiyono,
2017) . Populasi merupakan subyek penelitian menyangkut wilayah generalisasi
terdiri atas obyek maupun subyek yang mempunyai kualitas serta karakteristik
tertentu, ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian disimpulkan
(Sugiyono, 2017), menurut pendapat (Hartono, 2013) populasi melalui
karakteristik tertentu memiliki jumlah terhingga dan ada yang tak terhingga.
Populasi dalam penelitian ini difokuskan untuk karyawan bagian produksi pada
PT Arwana Citra Mulia Tbk yang berjumlah 50 orang. Menurut (Sugiyono, 2017)
pengertian sampel diartikan bagian dari jumlah dan karakteristik dari populasi
tersebut. Dalam penentuan sampel, harus dilakukan dengan cara teknik sampling
yang benar agar sampel yang dipilih akurat dan dapat menggambarkan populasi
secara maksimal.
Hasil Telaahan
Didapatkan bahwa metode penelitian yang peneliti pilih yaitu rancangan survey
(survey design) dengan mendeskripsikan secara kuantitatif (angka) beberapa
kecenderungan, perilaku, atau opini dari suatu populasi dengan meneliti sample
populasi tersebut. dari sample ini peneliti melakukan generalisasi atau membuat
klaim-klaim tentang populasi itu(Creswell, 2016).

3.h Instrumen
Penelitian ini menggunakan satu variabel dependen dan tiga variabel independen.
Maka untuk menguji hipotesis yang diajukan digunakan alat analisis regresi
berganda. Adapun Regresi bertujuan sebagai penguji pengaruh antara satu
10

variabel dengan variabel lain (Sugiyono, 2017)

3.i Hasil dan Pembahasan


 Analisis Regresi Berganda adalah model regresi yang melibatkan lebih
dari dua variabel yang digunakan untuk melakukan prediksi terhadap
variabel Y bila variabel X dinaikan atau diturunkan.
1) Nilai konstanta sebesar 19,845. Memiliki arti bahwa jika K3 (X1),
Beban Kerja (X2) dan Lingkungan Kerja Fisik (X3) memiliki nilai 0 maka
Kinerja Karyawan yang dihasilkan nilainya adalah 19,845,
2) Jika K3 dinaikkan 1 kali dari kondisi sebelumnya, maka Kinerja
karyawan akan meningkat sebesar 0,251. Sebaliknya, jika K3 diturunkan 1
kali dari sebelumnya maka kinerja karyawan akan menurun 1 kali dari
sebelumnya,
3) Jika Beban Kerja dinaikkan 1 kali dari kondisi sebelumnya, maka
Kinerja karyawan akan menurun sebesar -0,109. Sebaliknya, jika Beban
Kerja diturunkan 1 kali dari sebelumnya maka kinerja karyawan akan
meningkat 1 kali dari sebelumnya, dan
4) Jika Lingkungan Kerja Fisik dinaikkan 1 kali dari kondisi sebelumnya,
maka Kinerja karyawan akan meningkat sebesar 0,371. Sebaliknya, jika
Lingkungan Kerja Fisik diturunkan 1 kali dari sebelumnya maka kinerja
karyawan akan menurun 1 kali dari sebelumnya.
 Uji t-test dilakukan untuk pengujian koefisien regresi secara parsial, hal ini
dilakukan agar signifikansi peran secara parsial dapat diketahui antara
variabel independen terhadap variabel dependen menggunakan asumsi
bahwa variabel independen dianggap konstan.
Hipotesis 1: Keselamatan dan Kesehatan kerja (K3) berpengaruh positif
terhadap Kinerja Karyawan
H0: Tidak terdapat pengaruh positif variabel keselamatan dan kesehatan
kerja (K3) terhadap kinerja karyawan
H1: Terdapat pengaruh positif variabel keselamatan dan kesehatan kerja
(K3) terhadap kinerja karyawan
Pembahasan:
tidak terdapat pengaruh positif variabel keselamatan dan kesehatan kerja
11

(K3) terhadap kinerja karyawan. Maka dapat diambil kesimpulan H1


ditolak. Hal ini TIDAK sejalan dengan penelitian yang dilakukan
sebelumnya oleh Elphiana E.G, Yuliansyah M. Diah, & M. Kosasih Zen
(2017); Eggy Aufal Marom dan Bambang Swasto Sunuharyo (2018);
Ratih Dwi Kartikasari dan Bambang Swasto (2017) ; Afrizal Firmanzah,
Djamhur Hamid, Mochamad Djudi (2017), dan Evert Makadao, Lotje
Kawet, Cristy Rondonuwu (2017).
Hipotesis 2:
Beban Kerja berpengaruh negatif terhadap Kinerja Karyawan
H0: Tidak terdapat pengaruh negatif variabel beban kerja terhadap kinerja
karyawan
H1: Terdapat pengaruh negatif variabel beban kerja terhadap kinerja
karyawan
Pembahasan:
tidak terdapat pengaruh negative variabel beban kerja terhadap kinerja
karyawan. Maka dapat diambil kesimpulan H1 ditolak. Penelitian ini
sejalan dengan penelitian yang dilakukan soesatya (2014); Kadek Ferrania
Paramitadewi (2017); Fernando Reinhard Tjiabrata, Bode Lumanaw dan
Lucky O.H. Dotulong (2017); Jeky K R Rolos, Sofia A P Sambul dan
Wehelmina Rumawas (2018): Riny Chandra dan Dody Adriansyah (2017);
R. Joko Sugiharjo dan Friska Aldata (2018).
Hipotesis 3 : Variabel Lingkungan kerja fisik berpengaruh positif
terhadap Kinerja Karyawan
H0: Tidak terdapat pengaruh positif variabel lingkungan kerja fisik
terhadap kinerja
H1: Terdapat pengaruh positif variabel lingkungan kerja fisik terhadap
kinerja
Pembahasan:
terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel lingkungan kerja fisik
terhadap kinerja. Maka dapat diambil kesimpulan H1 diterima. Penelitian
terdahulu dilakukan oleh Rifka Wulandari (2017); Fernando Reinhard
Tjiabrata, Bode Lumanaw dan Lucky O.H. Dotulong (2017); Virgiyanti
12

dan Bambang Swasto Sunuharyo (2018); Ayu Widianingrum dan Indi


Djastuti (2016); dan Ferry Moulana, Bambang Swasto Sunuharyo,
Hamidah Nayati Utami (2017).

3.j Kesimpulan
1) Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada PT. Arwana Citra Mulia Tbk tidak
memiliki pengaruh positif terhadap kinerja karyawan.
2) Beban Kerja pada perusahaan PT. Arwana Citra Mulia Tbk tidak berpengaruh
negatif terhadap kinerja karyawan.
3) Lingkungan Kerja Fisik pada perusahaan PT. Arwana Citra Mulia Tbk
berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Hasil Telaahan:
Kesimpulan merupakan jawaban dari tujuan penelitian yang telah direncanakan.

3.k Referensi
Afrizal Firmanzah, Djamhur Hamid, Mochamad Djudi (2017), Pengaruh
Keselamatan danKesehatan Kerja (K3) Terhadap Kinerja Karyawan
(Studi Pada Karyawan PT. PLN (Persero) Area Kediri Distribusi Jawa
Timur), Jurnal Administrasi Bisnis (JAB)|Vol. 42 No.2 Januari 2017.
Hasil Telaahan:
APA merupakan singkatan dari American Psychological Association, sehingga
APA Styles merupakan salah satu bentuk sitasi yang dikeluarkan oleh organisasi
APA terutama untuk bidang psikologi dan sosial. Berikut ini adalah ciri gaya
penulisan sitiran (Citation) dari APA Styles adalah:
1) Daftar Pustaka diurutkan alfabetis berdasarkan nama belakang penulis atau
judul apabila tidak ada penulis.
2) Nama depan penulis ditulis sebagai inisial.
3) Apabila ada penulis sama dalam daftar pustaka ditulis berurutan dari tahun
yang paling lama.
4) Bisa ditambahkan huruf a, b, c setelah tahun6
DAFTAR PUSTAKA
Creswell, J. W. (2016). Research design: Pendekatan metode kualitatif,

kuantitatif, dan campuran. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

LIPI. (2013). Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah.Diakses pada tanggal 8

September 2013 dari http://www. Pusbindiklat.lipi.go.id

Nursalam, N. (2016). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Salemba Medika.

Surabaya.

13

Anda mungkin juga menyukai