Anda di halaman 1dari 1

ETIKA BISNIS DAN TEORI – OLAH FISIK

(Pengalaman Menarik Selama Enam Hari)

Selama enam hari ini saya masih melakukan rutinitas saya syang sama seperti minggu-
minggu sebelumnya. Dimana saya melakukan puasa rutin senin-kamis, dan olahraga kecil,
seperti mencuci baju, menyapu rumah, mencuci piring, dan hal kecil lainnya. Ternyata kesibukan
yang saya lakukan saat ini memang menyita hampir setengah dari total waktu saya. Hal ini
sangat berdampak pada kegiatan yang saya lakukan. Saya menjadi jarang keluar rumah dan
selalu diam di rumah. Untuk refreshing pun saya juga masih tidak memiliki waktu. Sebenarnya
saya ingin sekali berenang karena berenang merupakan olahraga favorit saya, namun karena
adanya kesibukan yang terus menerus dan juga adanya Pandemic Covid 19 membuat saya susah
untuk melakukan olahraga favorit saya tersebut.
Sama seperti minggu sebelumnya, saya sudah tidak begadang lagi. Walaupun di beberapa
hari saya tetap begadang karena memang terdapat tuntutan untuk membuat materi ajar asistensi.
Namun lagi-lagi orang tua dan keluarga selalu mengingatkan waktu makan dan waktu istirahat
jika memang saya terlalu memaksakan diri. Disini saya sangat bersyukur karena masih diberikan
keluarga lengkap dan peduli terhadap saya. Selain itu dengan adanya kesibukan ini membuat
saya untuk belajar membagi waktu baik itu bagi saya sendiri maupun orang lain. saya harus
selalu memperhatikan kesehatan fisik maupun mental saya dimana banyak orang yang
menyepelekan hal itu. Di lingkungan saya masih banyak orang yang keluar rumah tanpa
menggunakan masker di era Pandemic Covid 19 ini. Sebagai perlindungan fisik bagi tubuh saya,
saya selalu memakai masker jika keluar rumah, memakai handsanitizer dan juga membawa
peralatan makan jika memang sedang bepergian dan makan di luar. Jadi semoga saja dengan
ikhtiar yang kita lakukan, kita sama sama diberikan kesehatan baik fisik dan mental yang kuat
sehingga kita dapat tekun lagi dalam beribadah kepada Allah SWT.

Anda mungkin juga menyukai