Anda di halaman 1dari 2

Tugas 2 Kelompok 5 (Sekuritas Derivatif)

Riska Mayangsari 19080694066


Miati Hana Pertiwi 19080694068
Intan Widia Sari 19080694070
Adella Kerriza Cahyani 19080694071
Rista Ninda Silfiana 19080694074
Nindy Heksari Mardini 19080694080
FUTURE

Future contract adalah kontrak standar antara dua pihak untuk membeli (long position)
atau menjual (short position) suatu aset dengan harga tertentu (delivery price) untuk penyerahan
dimasa depan melalui mekanisme bursa yang terorganisasi. Aset yang diperdagangkan bisa
berupa komoditas ataupun aset keuangan. Kedua belah pihak yang terlibat tidak akan saling
mengetahui satu sama lain. Bursa penyelenggara akn membuat mekanisme khusus untuk
menjamin bahwa kedua pihak tidak akan ingkar janji. Terdapat beberapa macam future,
diantaranya future komoditi, future keuangan, future tingkat bunga, serta future kurs mata uang
asing. Mekanisme perdagangan future di bursa dikenal dengan sistem Marking to market
sehingga future lebih maksimal menghindari akumulasi kerugian perusahaan daripada forward.
Salah satu pusat perdagangannya adalah central clearing houses di Chicago Board of Trade,
USA.

Kondisi Perdagangan Sekuritas Future di Indonesia

Secara global perdagangan produk future di bursa sudah lebih berkembang. Minat
investor global pun cukup tinggi pada produk futures bursa karena dinilai lebih efisien dan modal
awal investasi yang lebih kecil. Sementara di Indonesia produk futures bursa masih terbilang
sepi. Kepala Unit Manajemen Proyek 2 BEI, Firza Rizqi Putra mengatakan likuiditas LQ45
Futures belum banyak sekitar Rp 25 miliar per bulan September.

Manfaat dan Keuntungan Produk Futures

Manfaat dari produk futures adalah sebagai sarana profit management baik dalam kondisi
pasar yang bullish maupun bearish. Selain itu, produk ini juga bisa menjadi sarana lindung nilai
atas portofolio underlying. Keunggulan lain dari produk ini merupakan produk leverage. Artinya,
investor berpotensi mendapatkan keuntungan yang sama dengan transaksi saham dengan modal
yang relatif lebih kecil. Saat ini sudah ada delapan anggota bursa (AB) derivatif. Empat di antara
AB Derivatif tersebut merupakan market maker atawa liquidity provider, mereka adalah
Universal Broker, RHB Sekuritas, Henan Putihrai Sekuritas, Binaartha Sekuritas.

Untung Rugi Futures Trading

Futures atau kontrak berjangka dikenal sebagai salah satu aset derivatif yang sering
digunakan untuk melidungi aset dari risiko. Risiko-risiko seperti fluktuasi tajam perubahan harga
bisa dikurangi karena harga aset pada kontrak berjangka sudah terlebih dahulu ditentukan. Oleh
karena itu, pelaku perdagangan futures bisa mengetahui seberapa banyak aset yang mereka dapat
beli atau jual. Hal ini membantu menurunkan biaya bagi pihak pembeli ritel karena dengan
adanya risiko yang lebih rendah dan mengurangi kesempatan produsen untuk mendongkrak
harga dalam menutupi kerugiannya.

Di samping kelebihan futures tersebut, ada risiko leverage tinggi yang mengintai. Karena
leverage digunakan dalam trading futures, sangat mungkin bagi pelaku pasar untuk mengalami
keuntungan dan loss yang kerugiannya dapat lebih besar daripada deposit awal. Oleh karena itu,
pastikan Anda memperhitungkan seberapa besar nilai kontrak futures yang dapat
menguntungkan. Selain itu, pahami pula keadaan pasar seperti tingkat likuiditas dan volatilitas
harga dan hal-hal lain yang berpotensi menyebabkan risiko.

Perdagangan futures sangat berisiko tinggi. Oleh sebab itu, penting untuk dicatat bahwa
futures trading tidak untuk semua orang. Sebelum terjun dalam futures trading, Anda harus
memastikan seberapa banyak risiko yang dapat Anda tanggung. Sebagai futures trader, Anda
disarankan memiliki pemahaman yang kuat terkait kondisi pasar dan fungsi kontrak futures.

Kelebihan dan Kekurangan Kontrak Futures

a. Kelebihan
1) Lebih kecilnya kontrak futures dan adanya kebebasan melikuidasi kontrak setiap waktu
sebelum jatuh tempo.
2) Kontrak futures yang diperdagangkan dipasar terorganisir dan jelas.
b. Kekurangan
1) Keterbatasan jumlah mata uang yang diperdagangkan.
2) Terbatasnya tanggal penyerahan.
3) Kakunya jumlah kontrak mata uang yang diserahkan.

Anda mungkin juga menyukai