Anda di halaman 1dari 2

ADPU4337

NASKAH TUGAS MATA KULIAH


UNIVERSITAS TERBUKA
SEMESTER: 2020/21.2 (2021.1)

Fakultas : FHISIP/Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik


Kode/Nama MK : ADPU4337/Usaha - usaha Milik Negara & Daerah
Tugas :1

No. Soal
1. Uraian

Negara mempunyai peran yang penting dalam penyediaan barang, jasa serta pembangunan untuk itu
negara sebaiknya memiliki BUMN/D yang dapat mengakomodir itu semua. Pemerintah sebagai pemilik
BUMN memberikan fungsi – fungsi pembangunan yang menempatan BUMN sebagai implementator
berbagai kebijakan dan program pemerintah.

Soal :

Dari uraian di atas bahwa kepemilikan BUMN/D bagi pemerintah merupakan hal yang dapat menjaga
kebutuhan barang, jasa dan pembangunan, silahkan saudara analisis karakteristik seperti apa saja yang
menyatakan negara dapat memiliki suatu BUMN/D.

2. Uraian

Indonesia memiliki dasar negara yaitu Pancasila. Butir-butirnya tertulis dalam pembukaan Undang-
Undang Dasar 1945. Di alinea terakhir, tertulis kelima sila yang menjadi dasar negara Indonesia,
yaitu:
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

Soal

Dari uraian di atas ditemukan bahwa terdapat 5 hal paling dasar yang dapat di cermati pada setiap
kebijakan yang dikeluarkan pemerintah termasuk kebijakan sistem ekonomi, silahkan saudara selidiki
kaitan sila pertama dengan sistem ekonomi Pancasila.

1 dari 2
ADPU4337

3. Uraian

Kehadiran BUMN di Provinsi paling utara Indonesia ini menunjukkan bahwa BUMN memiliki semangat
menjalankan bela negara dengan luar biasa. Kami dari Kementerian Pertahanan sangat mendukung
program ini karena prorgam ini selaras dengan misi terkait bela negara,” ujar Direktur Jenderal Potensi
Pertahanan Kementerian Pertahanan Prof. Dr. Ir. Bondan Tiara Sofyan. Bondan juga berharap BUMN
bisa terus berperan memberikan pelayanan terbaik untuk rakyat dan bangsa Indonesia, khususnya di
wilayah perbatasan

Sumber : telkomdigitalsolution.com

Soal

Peran Negara terhadap ekonomi kerakyatan tidak lepas dari beberapa BUMN/BUMD yang dikelola
Negara walau begitu terdapat perbedaan yang mendasar antara administrasi negara dan adminitrasi
BUMN/BUMD, Silahkan saudara kaitkan antara administrasi negara dengan BUMN/BUMD ?

4. Uraian

Perusahaan Jawatan menurut Hanson dalam Bukunya public enterprise and economic development
menyebutnya dengan istilah departmental enterprise ata departmental management, perusahaan
negara ini menurut hanson dipergunakan untuk penyelenggaraan pelayanan jasa – jasa publik yang
dikelola secara monopoli skala nasional dan mempunyai pegawai yang berstatus sebagai pegawai
negeri, oleh karena itu pengawasan sepenuhnya dari pemerintah mutlak perlu dilakukan.

Soal

Uraian di atas diketahui tentang perusahaan jawatan, silahkan saudara selidiki PT. Kereta Api Indonesia
apakah termasuk kedalam Perusahaan Jawatan ? berikan alasannya.

2 dari 2

Anda mungkin juga menyukai